Anda di halaman 1dari 27

PROPOSAL PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

Sandal Tapis Lampung Sebagai Alternatif Bisnis Sandal Berbasis Budaya


Lokal

BIDANG KEGIATAN

PKM-KEWIRAUSAHAAN

Diusulkan oleh :

Yoze Rizal 1212120067 /TA : 2012


Nur Wahidah 1212120025 /TA : 2012
Ervinna Natalis 1212120029 /TA : 2012
Angga Trie Sunggara 1212120056 /TA : 2012
Evri 1212120018 /TA : 2012

INFORMATICS & BUSINESS INSTITUTE DARMAJAYA

BANDAR LAMPUNG

2015
PENGESAHAN PKM-KEWIRAUSAHAAN

1. Judul Kegiatan : Sandal Tapis Lampung Sebagai Alternatif


Bisnis Sandal Berbasis Budaya Lokal

2. Bidang Kegiatan : PKM-K


3. Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap : Yoze Rizal
b. NPM : 1212120067
c. Jurusan : Akuntansi
d. Institut : IBI Darmajaya
e. Alamat : Bandar Lampung
f. Alamat E-mail : yoze05@icloud.com
4. Anggota Pelaksana : 4 orang
5. Dosen Pendamping
Nama Lengkap dan Gelar : Anik Irawati, S.E., M.Sc
NIM : 01200305
No Tlp/Hp : +628576558xxxx
6. Biaya Kegiatan Total : Rp 11.200.000,-
Dikti :Rp 12.500.000,-
Sumber Lain :-
Jangka Waktu Pelaksanaan : 4 Bulan
Bandar Lampung, 28 Agustus 2015
Menyetujui,
Ketua Jurusan Akuntansi Ketua Pelaksana

Anik Irawati S.E., M.Sc Yoze Rizal


NIK 01200305 NPM 1212120067

Wakil Rektor III


IBI Darmajaya Dosen Pendamping

Novita Sari S.Sos., M.M Anik Irawati, S.E., M.Sc


NIK 01071104 NIK 01200305

ii
DAFTAR ISI

Isi Halaman
HalamanJudul........................................................................................................ i
HalamanPengesahan ............................................................................................. ii
Daftar Isi................................................................................................................ iii
Daftar Tabel .......................................................................................................... iv
Daftar Gambar ....................................................................................................... v
Ringkasan .............................................................................................................. vi
BAB I PENDAHULUAN
1.1 LatarBelakangMasalah .................................................................................... 1
1.2 PerumusanMasalah ......................................................................................... 2
1.3 Tujuan Program ............................................................................................... 2
1.4 Luaran yang Diharapkan ................................................................................. 3
1.5 Kegunaan Program .......................................................................................... 3
BAB II GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA
2.1 Gambaran Umum ............................................................................................ 4
2.2 Rencana Usaha......................................................... ....................................... 4
BAB III METODE PELAKSANAAN.................................................................6
BAB IV RANCANGAN BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN
4.1 Rancangan Biaya ........................................................................................... 9
4.2 Jadwal Kegiatan ............................................................................................. 10
Daftar Pustaka ....................................................................................................... 11
LAMPIRAN
Lampiran 1 :
1. Daftar Riwayat Hidup Ketua Pelaksana .......................................... 12
2. Daftar Riwayat Hidup Anggota Pelaksana ...................................... 13
3. Daftar Riwayat Hidup Dosen Pembimbing ..................................... 17
Lampiran 2 : Susunan Organisasi Tim Dan Pembagian Tugas ............................ 18
Lampiran 3 : Surat Pernyataan Ketua Pelaksana .................................................. 19

iii
DAFTAR TABEL

Isi Halaman

Tabel 1 Rancangan Biaya................................................................................. 9

Tabel 2 Biaya Lain-lain.................................................................................... 12

Tabel 3 Jadwal Kegiatan .................................................................................. 13

Tabel 4 Susunan Organisasi dan Pembagian Tugas ......................................... 14

iv
DAFTAR GAMBAR

Isi Halaman

Gambar 1 Sandal Jepit Tapis Sablon ............................................................... 21

Gambar 2 Sandal Slip On Tapis Sablon........................................................... 21

Gambar 3 Sandal Flat Tapis Kain .................................................................... 22

Gambar 4 Wedges Tapis Kain ......................................................................... 22

v
RINGKASAN
Sandal adalah salah satu model alas kaki yang terbuka pada bagian jari
kaki. Bagian alas dihubungkan dengan tali yang berfungsi sebagai penjepit di
bagian jari atau pergelangan kaki agar sandal tidak terlepas dari kaki pemakainya.
Sandal dengan penutup dibagian punggung dan jemari serta terbuka pada bagian
tumitnya disebut slip on.
Model desain sandal sudah banyak pilihannya. Dimana untuk menarik
peminat dari konsumen, para pengrajin atau pabrik sandal berlomba-lomba untuk
mencari model desain yang trendi dikalangan masyarakat. Dalam hal ini kami
sebagai penulis memberikan inovasi terbaru dengan mengaitkan budaya lokal
lampung yaitu memberikan motif tapis pada sandal, baik motif dari sablon
maupun bahan kain tapis.
Dengan harapan inovasi baru ini, kami mengharapkan dapat
mempromosikan motif kain tapis Lampung menjadi kain favorit untuk semua
kalangan dan yang tidak hanya digunakan pada saat pesta adat saja, namun dapat
digunakan setiap hari dan semua kalangan dapat menggunakannya, dengan
adanya kreasi atau kreatifitas baru ini penulis ingin menciptakan lapangan
pekerjaan baru yang dimana saat ini angka pengangguran sangat tinggi.

vi
1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Bangsa Indonesia memiliki potensi sumber daya yang sangat besar dalam
mengembangkan pembangunan dalam segala sektor. Salah satu sumber daya yang
menjadi suatu kebanggaan adalah keanekaragamaan budaya daerah di seluruh
Nusantara. Keanekaragaman budaya di Indonesia memiliki keunikan dari
karakteristik berbeda disetiap daerah sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi
sektor pariwisata. Namun, budaya Indonesia masih kurang optimal untuk dikelola
dan dikembangkan sebagai pelestarian kekayaan budaya.
Keanekaragaman budaya yang dimiliki masing-masing daerah di
Indonesia merupakan peluang besar dalam meningkatkan perekonomian. Terdapat
banyak cara untuk dapat melestarikan budaya Indonesia dalam meningkatkan
sektor perekonomian. Misalnya dengan diadakannya pameran seni budaya daerah,
even perlomban budaya daerah, pemasaran produk-produk budaya yang dimiliki
setiap daerah (makanan, kerajinan dan tekstil/sandang) sebagai oleh-oleh atau
cenderamata khas daerah tersebut. Pengenalan budaya dengan cara ini, dapat
menambah jiwa nasionalisme bagi generasi muda sertaberpotensi menciptakan
lapangan kerja dan sumber ekonomi baru.
Dalam hal ini penulis mengamati bahwa terdapat seuatu kebanggaan
terhadap budaya daerah yang mereka miliki. Kondisi ini dibuktikan dengan
produk-produk unggulan yang dihasilkan dari kreativitas masyarakat dalam
memperkenalkan budayanya. Begitu pula dengan budaya seni khas Lampung
yang telah banyak dikenal oleh masyarakat dengan tapis Lampung.
Akan tetapi kesenian tapis lampung ini mulai terlupakan dan ditinggalkan
oleh suku lampung karena pemikirannya sudah modernisasi. Untuk lebih
mengenalkan lagi budaya lokal lampung ini diperlukan suatu media yang lebih
komunikatif serta menarik terhadap seluruh lapisan masyarakat khususnya
generasi muda. Salah satu cara dalam mempublikasikannya yaitu dengan
membuka usaha baru pembuatan sandal bermotif tapis yang bisa dipakai sehari-
hari, untuk bersantai, jalan-jalan, dan juga dapat dijadikan sebagai oleh-oleh bagi
wisatawan yang datang ke Provinsi Lampung. Kondisi ini dapat dijadikan peluang
bisnis sebagai sumber ekonomi dalam dunia usaha yang berciri khas budaya.
Tapis merupakan kain khas yang berasal dari Lampung, yang biasanya hanya
digunakan untuk bahan baju saja. Namun, dalam hal ini penulis ingin
menciptakan kreasi baru dari kain khas Lampung ini dengan cara memadukan
kain tapis kedalam sandal. Yah sandal merupakan alas kaki, semua orang pasti
membutuhkan alas kaki, mulai dari anak keci (balita) hingga orang tua
membutuhkan atau menggunakan alas kaki, agar tidak bosan maka kami membuat
kreasi baru dengan mamadukan kain tapis kedalam sandal tersebut.
2

Dengan harapan inovasi baru ini, kami mengharapkan dapat mempromosikan


motif kain tapis Lampung menjadi kain favorit untuk semua kalangan dan yang
tidak hanya digunakan pada saat pesta adat saja, namun dapat digunakan setiap
hari dan semua kalangan dapat menggunakannya, dengan adanya kreasi atau
kreatifitas baru ini penulis ingin menciptakan lapangan pekerjaan baru yang
dimana saat ini angka pengangguran sangat tinggi. Apalagi dengan adanya MEA
ditahun ini kita haruslah pandai-pandai untuk membuat inovasi-inovasi baru yang
berdaya saing tinggi, berkualitas tetapi tetap tidak meninggalkan budaya asalnya
agar tidak tersingkir dengan barang-barang ekspor yang lebih murah.

1.2 PERUMUSAN MASALAH


Dari latar belakang yang telah diuraikan diatas, dapat diambil rumusan
masalah sebagai berikut :
1. Bagaimana mencipatakan kreasi/inovasi baru yang menggunakan konsep
seni tradisonal ?
2. Bagaimana prospek bisnis sandal Tapis Lampung bagi
masyarakat?
3. Bagaimana strategi penjualan yang akan dilakukan dalam
mengembangkan usaha sandal tapis lampung untuk keberlanjutan usaha?

1.3 TUJUAN
1. Ingin menciptakn kreasi baru tanpa meninggalkan kebudayaan daerah.
2. Menciptakan peluang bisnis baru.
3. Menanamkan jiwa cinta budaya sendiri kepada masyarakat.

1.4 LUARAN YANG DIHARAPKAN


Adapun luaran yang diharapkan dari Program Kreativitas Mahasiswa di
bidang Kewirausahaan ini adalah Terciptanya produk sandal dengan desain
Tapis Lampung sebagai sumber ekonomi baru dalam dunia usaha yang
berbasis pada budaya.

1.5 KEGUNAAN PROGRAM


Program kreatifitas ini memberikan keuntungan antara lain :
1. Dari Segi Ekonomi
Dengan adanya inovasi baru ini dapat menciptakan lapangan
pekerjaan baru sehingga secara otomatis akan membantu mengurangi
tingkat pengangguran dan mingkatkan taraf hidup masyarakat.

2. Dari Segi Pengetahuan


Dalam hal pengetahuan inovasi baru ini sangatlah bermanfaat
karena kreasi ini mengandung unsur budaya lokal yang dimana saat ini
sudah sangat jarang diminati oleh anak muda. Dengan harapan adanya
3

inovasi baru ini dapat menciptakan rasa nasionalisme yang tinggi kepada
anak muda terhadap budaya lokal yang dimiliki oleh bangsa ini.

3. Dari Segi Lingkungan


Dengan adanya inovasi baru ini, masyarakat Lampung khususnya
kalangan muda dapat terlihat lebih menghargai dan mencintai produk lokal
yang bersifat tradisional. Sendal jepit bermotiv tapis lampung ini juga
sangat rendah lingkungan. Karena tidak harus dipakai dalam acara besar
saja. Namun, untuk bermain disekitar atau lingkungan rumah pun masih
terlihat pantas.
4

BAB II

GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

2.1 GAMBARAN UMUM

Proses pelaksanaan ini akan melalui beberapa tahap; Tahap yang pertama
yaitu mendesain sandal dengan memberikan unsur seni tapis lampung di
dalamnya, dengan gambar kualitas tinggi serta dengan desain yang modern
diharapkan dapat menjadi salah satu minat konsumen untuk membeli.

Tahap kedua yaitu mencari lokasi pembuatan produksi sandal yang akan
dijalankan. Lokasi produksi sandal yang akan kami jalani bertempat pada
percetakan dan sablon yang berada di Bandar Lampung, sehingga mudah untuk
diawasi dalam setiap proses pembuatannya. Dimana nantinya akan menghasilkan
produk yang berkualitas. Rencana usaha yang berkaitan dengan pemasaran produk
dan penjualan akan dilakukan setelah proses produksi selesai. Sasaran penjualan
sandal ini nantinya adalah dengan ukuran kaki dari 36-42.

Produk sandal yang akan dihasilkan memiliki nilai lebih dibandingkan


produk-produk lain yang sejenis dan kemungkinan tingkat keberhasilan dalam
target penjualan lebih tinggi beredar di pasaran. Perbedaan mendasar dari produk
sandal ini yaitu : 1. Bahan pilihan dengan kualitas tinggi, 2. Desain sandal yang
eksklusif, dengan memadukan dasar bahan kulit dengan kain tapis serta corak
warna sablon tapis dengan bahan dasar karet, 3. Penjualan dan pemasaran sandal
dilakukan oleh anggota tim kelompok serta melalui beberapa media sosial.

Dan produk sandal ini diharapkan menjadi suatu cinderamata atau oleh-oleh
khas lampung, Sedangkan oleh-oleh berupa sandal bergambar tapis belum ada
dipasaran. Oleh karena itu, usaha pembuatan sandal tapis ini sangat ditunggu-
tunggu oleh masyarakat. Sehingga nantinya diharapkan bagi mereka yang sudah
memiliki/memakai sandal tersebut mempunyai kebanggaan dan kepuasan sendiri
terhadap budaya Lampung.

2.2 RENCANA USAHA

Dalam rencana usaha ini, kami juga mempunyai beberapa aspek


pendukung agar usaha baru kami tetap terjaga yaitu :

1. Aspek manajemen
Adapun tugas-tugasnya antara lain :
a. Ketua
1. Sebagai penanggung jawab semua kegiatan usaha
2. Memimpin organisasi dan mengkoordinir anggota dalam setiap
kegiatan
5

3. Sebagai pengambil kebijakan terhadap semua hal yang berkaitan


dengan usaha.

b. Bagian keuangan
1. Sebagai penanggung jawab keuangan
2. Melakukan pencacatan/rincian keuangan badan usaha
3. Membantu semua proses produksi

c. Bagian pemasaran
1. Sebagai penanggung jawab pemasaran
2. Melakukan promosi hasil produk
3. Melakukan pemesanan produk

2. Aspek Pemasaran
Dalam melakukan usaha pemasaran merupakan faktor yang penting dari
pendirian suatu usaha yaitu pemasaran ditujukan kepada kalangan remaja
dan pemasaran ini dilakukan di daerah kota Bandar Lampung.
6

BAB III

METODE PELAKSANAAN

3.1 Sandal Wedges

Wedges adalah model sepatu atau sandal yang memiliki ciri-ciri bersol
tebal. Dengan tebalnya sol, maka pemakai sepatu wedges mendapatkan manfaat
yang sama dengan menggunakan high heels, yaitu menambah tinggi si pemakai.
Desain wedges shoes yang dapat digunakan di segala acara membuat wedges
sering dipilih menjadi alternatif alas kaki, apalagi modelnya yang sudah semakin
berkembang sehingga digemari masyarakat luas. Wedges dapat dipakai pada acara
formal, dipadukan dengan blus atau blazer tetapi pantas juga jika digabungkan
dengan legging dan kaos untuk kesan kasual.

Wedges yang kami perkenalkan dengan inovasi baru yaitu, motif tapis
lampung yang dimana bagian penutup punggung kaki akan kami tempel atau
jahitkan kain tapis, sehingga dapat memberikan kesan yang mewah dan menawan.

Berikut adalah bahan Pembuatan Sandal Wedges:

1. SPON EVA
2. TALI JEPIT
3. PISAU PON
4. LEM
5. MATRES LOGO

Peralatan yang digunakan untuk membuat sandal:

1. Mesin pon
2. Mesin gerinda
3. Mesin press

Cara pembuatan sandal:


1. Siapkan beberapa lembar spon dengan ketebalan yang berbeda, pastikan
bagian bawah spon berbahat lebih kuat.
2. Setelah spon dengan ketebalan berbeda telah di cetak sesuai ukuran dan
motif melalui mesin pon, kemudian satukan hasil potongan kedua spon
tersebut dengan lem.
3. Kemudian press spon yang telah di lem tadi dengan mesin press agar hasil
rekat lem lebih maksimal.
4. Haluskan outline atau bagian sisi sandal dengan bantuan mesin gerinda
5. Lubangi sandal dengan cara manual atau dengan mesin pelubang untuk
tempat memasang tali jepit.
6. Pasang tali jepit secara manual.
7

3.2 Sandal Hotel


Sandal yang biasa dipilih oleh para pengelola hotel adalah sandal yang
terbuat dari spons. Selain lebih ekonomis, sandal dari spons juga sangat
cocok untuk promosi gratis karena pada sandal itu dapat ditulis atau diberi
gambar berkaitan nama hotel atau bahkan inovasi seperti kain tapis Khas
Lampung.

3.3 Sandal Jepit Sablon Tapis Lampung


Proses pembuatan/ produksi sandal Tapis Lampung dibuat dengan bahan
dasar spon eva. Ada beberapa cara atau teknik dalam membuat sandal agar
menghasilkan motif sandal yang bagus dan unik, seperti teknik sablon, press,
garuk, cutting, seset, dll. Semakin sulit, rumit dan kreatif teknik yang digunakan,
akan semakin baik pula motif serta model sandal yang akan dihasilkan.

Lapisan spon yang digunakan untuk Sandal Tapis Lampung menggunakan


ketebalan 13 mm. Ada beberapa bahan dasar serta mesin (peralatan) manual yang
akan digunakan yaitu sebagai berikut :
A. Bahan Dasar
1. Spon eva,
2. Tali jepit,
3. Lem,
4. Kain motif batik
B. Peralatan
1. Mesin pon,
2. Mesin gerinda,
3. Mesin press spon,
4. Gunting.

Proses Produksi

1. Siapkan beberapa lembar (tergantung jumlah atau quantity yang ingin


dibuat) spon eva untuk dicetak sesuai ukuran dan motif.
2. Spon dengan ketebalan 13 mili untuk badan sandal (pastikan spon bagian
bawah berbahan lebih kuat dan makin tebal di bagian ujungnya atau biasa
disebut outsol).
3. Spon dengan ketebalan 1 mili untuk atas atau permukaan sandal (motif
permukaan sandal bisa menggunakan spon corak warna ataupun dengan
bahan pvc yang sudah di emboss dengan motif yang diinginkan).
4. Setelah spon dengan ketebalan berbeda telah dicetak sesuai ukuran dan
motif melalui mesin pon, kemudian satukan hasil potongan kedua spon
tersebut dengan lem.
8

5. Kemudian press spon yang telah dilem tadi dengan mesin press agar hasil
rekat lem lebih maksimal.
6. Haluskan outline atau bagian sisi sandal dengan bantuan mesin gerinda.
7. Lubangi sandal dengan cara manual atau dengan mesin pelubang untuk
tempat memasang tali jepit.
8. Persiapkan tali jepit untuk dipasang pada sandal, anda bisa memberikan
logo pada tali jepit secara manual.
9. Pasang tali jepit dengan teknik tarik dengan kawat yang didesain
sedemikian rupa pada tiang kayu.
10. Sandal siap dipasarkan.
9

BAB IV

RANCANGAN BIAYA dan JADWAL KEGIATAN

4.1 RANCANGANBIAYA SENDAL JEPIT/SLIP ON


Tabel 1

Kebutuhan Modal Kerja Rupiah


Produksi 1000 sandal @ Rp8.000 8.000.000
Biaya peralatan penunjang PKM 250.000
Biaya pemesanan kain tapis 1.250.000
Biaya pemasaran 500.000
Biaya komunikasi dan dokumentasi 350.000
Biaya promosi/iklan 300.000
Biaya desain 550.000
Total Modal Kerja 11.200.000
KebutuhanModal Kerjaperpasang sandal adalah 11.200
Rp11.200.000 : 1000

4.1.1 BahanHabis Pakai

-Biaya pembuatan sandal 1000 @ Rp8.000 Rp8.000.000


Total Bahan Habis Pakai Rp 8.000.000
4.1.2 Biaya peralatan penunjang PKM

-Flash disk2@Rp100.000 Rp 200.000


- Print Rp 14.000
-Buku catatan 1 @Rp9.000 Rp 9.000
-Map arsip 1 @Rp10.000 Rp 10.000
- Ballpoint 2 @Rp 8.500 Rp 17.000
Total biaya peralatan penunjang PKM Rp 236.000

4.1.3 Biaya Perjalanan


-Biaya transportasi selama 4 bulan Rp 312.500 perbulan
Total biaya perjalanan Rp1.250.000

4.1.4 BiayaLain-lain
Tabel 2

-Biaya pemasaran Rp 500.000


-Biaya komunikasi dan dokumentasi Rp 280.000
-Biaya promosi/iklan Rp 300.000
-Biaya desain Rp 550.000
10

Total biaya lain-lain Rp1.630.000


Total kebutuhan modal selama 4 bulan pertama Rp 11.200.000

4.2 PENGHITUNGAN LABA PERUNIT

Harga jual perunit Rp 20.000


Harga pokok perunit Rp 11.200
Laba perunit Rp 8.800

4.3 Tingkat Pengembalian (BEP)

Total Modal =Rp.11.200.000


BEP = Total Modal Awal: Keuntungan perunit
=Rp11.200.000: Rp 8.800 = 1.273 unit
Jadi modal akan kembali (BEP) setelah menjual 1273 pasang sandal.
*HPP untuk pembuatan sandal slip on dan sandal jepit

4.4 Jadwal Kegiatan


Tabel 3

Jenis Kegiatan BULAN 1 BULAN 2 BULAN 3 BULAN 4

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

Survei
Lapangan

Persiapan
Perizinan

Persiapan Alat
Penunjang

Proses
Produksi dan
Pemasaran

Evaluasi dan
Penyusunan
Laporan
11

DAFTAR PUSTAKA

http://www.medialampung.com/sejarah-kain-tapis-lampung/

(diakses hari Jumat, 14 Agustus 2015)

https://kreasilampung.wordpress.com/tapis/sejarah-kain-tapis/

(diakses hari Jumat, 14 Agustus 2015)

https://id.wikipedia.org/wiki/Kain_tapis

(diakses hari Jumat, 14 Agustus 2015)

http://tapislampung.com/blog/sejarah-kain-tapis-lampung/

(diakses hari Jumat, 14 Agustus 2015)

http://bisnissandaljepit.blogspot.com/2013/05/bisnis-sandal-jepit.html

(diakses hari Jumat, 15 Agustus 2015)

http://www.indonetwork.co.id/setiakawan_fashion/3748720/tali-sandal-jepit.htm

(diakses hari Jumat, 15 Agustus 2015)

http://cara-mania.blogspot.com/2014/05/cara-dasar-pembuatan-sandal.html

(diakses hari Jumat, 15 Agustus 2015)

http://buatsandal.com/tutorial-membuat-sandal/tutorial-dasar-pembuatan-sandal

(diakses hari Jumat, 15 Agustus 2015)

http://cara.co.id/2014/10/cara-membuat-sandal-jepit/

(diakses hari Jumat, 15 Agustus 2015)

http://galerisurfing.com/blog/103/sandal-wedges

(diakses hari Jumat, 18 Agustus 2015)

http://umkmjogja.com/product/sandal-hotel-unik-dan-kreatif

(diakses hari Jumat, 18 Agustus 2015)

http://www.grosirsandalbatik.com/p/proses-produksi_6.html

(diakses hari Jumat, 20 Agustus 2015)


12

LAMPIRAN

Lampiran 1

DAFTAR RIWAYAT HIDUP KETUA PELAKSANA

A. IdentitasDiri

1. Nama : Yoze Rizal


2. JenisKelamin : Laki-laki
3. Program Studi : S1 Akuntansi
4. NPM : 1212120067
5. TempatTanggal Lahir : Martapura, 30 Desember 1993
6. E-mail : yoze05@icloud.com
7. Telpon/HP : 0897613xxxx

B. Riwayat Pendidikan

SD SMP SMA
SMA
SDN 5 Metro
Nama Institusi SMPN 3 Metro Kartikatama
Barat
Metro
Jurusan - - IPA
Tahun Masuk-
2000 - 2006 2006 - 2009 2009 - 2012
Lulus

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM (Program Kreativitas Mahasiswa)
DIKTI 2015.

Bandar Lampung, 28 Agustus 2015


Pengusul,

Yoze Rizal
NPM.1212120067
13

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ANGGOTA PELAKSANA

A. IdentitasDiri
1. Nama : Nur Wahidah
2. JenisKelamin : Perempuan
3. Program Studi :Akuntansi
4. NPM : 1212120025
5. Tempat TanggalLahir : Sidomulyo, 29 Agustus 1993
6. E-mail : (pivate)
7. Telpon/HP : 08576947xxxx

B. Riwayat Pendidikan

SD SMP SMK
MTS Minhadlul SMK Minhadlul
Nama Institusi SDN 1 Trimulyo
Ulum Trimulyo Ulum Trimulyo
Jurusan - - Akuntansi
Tahun Masuk-
2000 2006 2006 2009 2009 2012
Lulus

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM (Program Kreativitas Mahasiswa)
DIKTI 2015.

Bandar Lampung, 28 Agustus 2015


Pengusul,

Nur Wahidah
NPM. 1212120025
14

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ANGGOTA PELAKSANA

A. IdentitasDiri
1. Nama : Ervinna Natalis
2. JenisKelamin : Perempuan
3. Program Studi : Akuntansi
4. NPM : 1212120029
5. TempatTanggalLahir :
6. E-mail : ervinnatalis@yahoo.com
7. Telpon/HP : 0898021xxxx

B. Riwayat Pendidikan

SD SMP SMK
SMKK Penabur
Nama Institusi (pivate) (pivate)
Bandar Lampung
Jurusan - - Akuntansi
Tahun Masuk-
2000 2006 2006 2009 2009 2012
Lulus

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM (Program Kreativitas Mahasiswa)
DIKTI 2015.

Bandar Lampung, 28 Agustus 2015


Pengusul,

Ervinna Natalis
NPM. 1212120029
15

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ANGGOTA PELAKSANA

A. IdentitasDiri

1. Nama : Angga Trie Sunggara


2. JenisKelamin : Laki -Laki
3. Program Studi : Akuntansi
4. NPM : 1212120056
5. TTL : Sendang Agung, 19 September
1992
6. E-mail : angga.triesunggara@gmail.com
7. Telpon/HP : xxxxx

B. RiwayatPendidikan

SD SMP SMA

Nama Institusi SDN 1 Lahat SMPN 1 Lahat SMAN 1 Lahat

Jurusan - - IPA
Tahun Masuk-
1999 2005 2005 2008 2008 2011
Lulus

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM (Program Kreativitas Mahasiswa)
DIKTI 2015.

Bandar Lampung, 28 Agustus 2015


Pengusul,

Angga Trie Sunggara


NPM. 1212120056
16

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ANGGOTA PELAKSANA

C. IdentitasDiri
1. Nama : Evri
2. Jenis Kelamin : Laki -Laki
3. Program Studi : Akuntansi
4. NPM : 1212120018
5. Tempat Tanggal Lahir : (pivate)
6. E-mail : (pivate)
7. Telpon/HP : 08576820xxxx

D. Riwayat Pendidikan

SD SMP SMA

Nama Institusi (pivate) (pivate) (pivate)

Jurusan - - IPA
Tahun Masuk-
1999 2005 2005 2008 2008 2011
Lulus

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM (Program Kreativitas Mahasiswa)
DIKTI 2015.

Bandar Lampung, 28 Agustus 2015


Pengusul,

Evri
NPM. 1212120018
17

DAFTAR RIWAYAT HIDUP DOSEN PEMBIMBING

A. Identitas Diri

1. Nama : Anik Irawati, S.E., M.Sc


2. JenisKelamin : Perempuan
3. NIK : 01200305
4. TempatTanggalLahir : (pivate)
5. E-mail : (pivate)
6. Telpon/HP : +628576558xxxx

B. Pendidikan Formal
S1 S2
Nama Institusi (pivate) (pivate)
Jurusan (pivate) (pivate)
Tahun Masuk-Lulus (pivate) (pivate)

C. Penghargaan Dalam 10 tahun Terakhir


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberian Penghargaan Tahun
1. (pivate)

2. (pivate)

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar
dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari
ternyata dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup
menerima sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM (Program Kreativitas
Mahasiswa) DIKTI 2015.

Bandar Lampung, 28 Agustus 2015


Pembimbing,

Anik Irawati, S.E., M.Sc


NIK.01200305
18

Lampiran 2

Tabel 4

SUSUNAN ORGANISASI TIM DAN PEMBAGIAN TUGAS

Alokasi
N Program Bidang Waktu
Nama (NPM) Uraian Tugas
o Studi Ilmu (minggu
/bulan)
1. Yoze Rizal S1 Manajemen 4 Bulan
(1212120067) Akuntansi
2. Nur Wahidah S1 Pemasaran 4 Bulan
(1212120025) Akuntansi
3. Ervinna S1 Keuangan 4 Bulan
(1212120029) Akuntansi
4. Angga Trie S1 Produksi 4 Bulan
Sunggara Akuntansi Dan
(1212120056) Pemasaran
5. Evri S1 Pemasaran 4 Bulan
(1212120018) Akuntansi
19

Lampiran 3

SURAT PERNYATAAN KETUA PELAKSANA

Yang bertandatangan di bawahini:

Nama : Yoze Rizal

NPM : 1212120067

Program Studi : Akuntansi

Fakultas : Ekonomi

Denganinimenyatakanbahwa proposal Bidang Kewirausahaan saya dengan


judul:

Sandal Tapis Lampung Sebagai Alternatif Bisnis Sandal Berbasis Budaya


Lokal

Yangdiusulkanuntuk tahun anggaran 2015 bersifat original dan belum pernah


dibiayai oleh lembaga atau sumberdana lain. Bilamana di kemudian hari
ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan ini, maka saya bersedia dituntut
dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan mengembalikan seluruh
biaya penelitian yang sudah diterima ke kas negara.

Demikianpernyataaninidibuatdengan sesungguhnya dan dengan sebenar-


benarnya.

Bandar Lampung, 28 Agustus 2015


Mengetahui,
WakilRektor III Yang Menyatakan,
IBI Darmajaya

Novita Sari S.Sos., M.M Yoze Rizal


NIK 01071104 NPM 1312120067
20

LAMPIRAN GAMBAR

Gambar 1 : Sandal Jepit Tapis Sablon

Gambar 2 : Sandal Slip on Tapis Sablon


21

Gambar 3 : Sandal Flat Tapis Kain

Gambar 4 : Wedges Tapis Kain

Anda mungkin juga menyukai