Anda di halaman 1dari 11

A.

Masjid Istiqlal

Masjid Istiqlal dibangun sebagai perwujudan rasa syukur bangsa Indonesia karena
telah bebas dari 350 tahun penjajahan. Masjid kebanggaan Indonesia terkenal di
mancanegara dan masuk dalam buku panduan wisata, sebagai salah satu tempat yang
harus dikunjungi jika berkunjung ke Jakarta. Adalah Menteri Agama saat itu, KH. Wahid
Hasyim dan H. Anwar Tjokroaminoto dari Partai Syarikat Islam yang mencetuskan ide
untuk membangun sebuah masjid yang akan menjadi kebanggaan bangsa ini.
Masjid Istiqlal bergaya arsitektur Islam modern, yang tampak dari bentuk kubus,
persegi dan kubah yang berbentuk bulat. Ada 7 pintu melambangkan 7 lapis langit dan
7 hari dalam seminggu-- untuk memasuki Masjid Istiqlal yang masing-masing diberi
nama Asmaul-Husna, nama-nama Tuhan, yaitu Al Fattah (Pembuka), Al Quddus
(Kesucian), As Salam (Kedamaian), Al Ghaffar (Ampunan), Ar Rozzaq (Rezeki) dan Ar
Rahman (Pengasih) dan Al Malik ( Raja). Pintu Al Malik merupakan pintu masuk yang
digunakan oleh Presiden dan Wakil Presiden karena langsung menuju ke shaf, barisan
terdepan saat salat.
Hingga kini, Istiqlal --berasal dari bahasa Arab yang artinya merdeka masih
menjadi masjid terbesar di Asia Tenggara -- bisa menampung 200 jamaah dalam waktu
bersamaan. Sedangkan sebagai masjid negara, di situlah umat Islam merayakan Idul Fitri,
Idul Adha dan Maulid Nabi Muhamad SAW. Masjid ini pun kerap didatangi oleh
kepala negara dari berbagai negara seperti,salah satunya adalah Presiden Amerika Serikat
Barack Obama dan istrinya Michelle Obama.
Sebagai obyek wisata religi, fasilitas Istiqlal terus ditingkatkan. Rencananya akan
dilakukan beberapa perbaikan agar masjid kebanggaan bangsa ini menjadi lebih indah,
papar Drs. H. Subandi, MSi., Sekretaris Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal. \
Sebagai awal, di area parkir sudah dibuat sekitar 20 Information Board yang berisi
informasi tentang Istiqlal. Ditulis dalam dua bahasa. Indonesia dan Inggris, Information
Board ini sangat membantu pengunjung untuk mengenal Istiqlal lebih jauh.

B. Obyek Wisata TMII

Objek wisata yang satu ini merupakan sebuah kawasan taman wisata yang memiliki
konsep pengenalan budaya Indonesia. Terletak di kawasan Jakarta Timur dan di bangun
di area dengan luas kurang lebih 1,5 kilometer persegi atau sekitar 150 hektar, Taman
Mini Indonesia Indah atau yang biasa di singkat dengan TMII ini merupakan sebuah
objek wisata yang di dalam merangkum kebudayaan dari bangsa Indonesia, atau dengan
kata lain TMII merupakan miniatur dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Apabila Anda mengunjungi objek wisata ini, Anda akan menemukan sebuah danau
yang menjadi miniatur kepulauan yang ada di Indonesia dari sabang sampai meraoke.
selain itu disini juga ditampilkan berbagai macam pakaian adat, tarian daerah, berbagai
museum, rumah ibadah tiap agama resmi yang ada di Indonesia dan masih banyak yang
lainnya. Anda akan merasakan suasana seperti halnya Anda mengunjungi semuah
wilayah Indonesia dengan berbagai budaya yang ada.
Apabila kesini alangkah baiknya Anda berangkat pada pagi hari, karena Anda lebih
puas untuk berkeliling menikmati suguhan keunikan budaya yang ada di TMII, biasanya
TMII sendiri dibuka mulai pukul 07.00 - 21.00 WIB.
Sejarah Singkat Pembangunan Taman Mini Indonesia Indah
Ide pembangunan Taman Mini Indonesia Indah pertama kali dicetuskan oleh Ibu
Negara Siti Nurhatina atau biasa kita kenal dengan nama Ibu Tean Soeharto dalam sebuah
pertemuan pada tanggal 13 Maret 1970 dan berlangsung di Jl. Cendana No 8 Jakarta. Ide
pembangunan objek wisata TMII sendiri bertujuan untuk membangkitkan rasa cinta dan
bangga terhadap tanah air dan seluruh bagian dari Bangsa Indonesia. Kemudian setelah
melalui beberapa proses, proyek pembuatan miniatur Indonesia mulai di kerjakan pada
tanggal 30 Juni 1972 dan sebagai pelaksananya adalah Yayasan Harapan Kita. Proses
pembangunan TMII sendiri memakan waktu kurang lebih tiga tahun, dan pada tanggal 20
April 1975 diresmikanlah TMII oleh Presiden Soeharto.
Rute Perjalanan Menuju Taman Mini Indonesia Indah
Untuk mengunjungi destinasi wisata Taman Mini Indonesia Indah sangatlah mudah,
karena lokasinya yang berada di pusat kota dan banyak sekali transportasi umum yang
bisa digunakan untuk menuju kesini. bagi Anda yang berasal dari luar kota dan
menggunakan mode transportasi udara, Anda bisa transit terlebih dahulu di Bandara
Halim Perdanakusumah - Jakarta, karena lokasi bandara ini yang paling dekat dengan
TMII dibandingkan dengan Bandara Soekarno - Hatta. Dari Bandara Halim
Perdanakusumah, Anda bisa melanjutkan perjalanan menuju ke perempatan cawang UKI
dengan menggunakan kendaraan umum. Dari sini Anda lanjutkan perjalanan
menggunakan transportasi umum jurusan Celilitan - Arundina kemudian turun di halaman
TMII.
Kemudian apabila Anda memilih menggunakan transportasi darat, Anda bisa
menggunakan sarana transportasi Kereta Api dan kemudian turun di Stasiun / Terminal
Pasar Minggu, lokasi stasiun ini yang paling dekat dengan TMII, dari sini Anda bisa
melanjutkan perjalanan menuju TMII dengan menggunakan transportasi umum jurusan
Ragunan - TMII dan kemudian turun di pintu 2 TMII. Dan apabila Anda menggunakan
mode transportasi laut Anda bisa transit di Pelabuhan Tanjung Priok kemudian
dilanjutkan dengan menggunakan transportasi umum jurusan Tanjung Priok - Kampung
Rambutan dan turun di perempatan Garuda Taman Mini. Setelah itu Anda bisa
melanjutkan kembali perjalanan ke TMII dengan menggunakan transportasi umum dengan
rute Pekayon - Kampung Rambutan.
C. Pantai Marina Ancol

Pantai Marina Ancol yang termasuk dalam kawasan rekreasi terpadu Taman Impian
Jaya Ancol ini sebenarnya menyimpan potensi wisata yang besar. Meskipun tidak seluas
Pantai Carnaval, pantai ini juga menawarkan pemandangan yang tidak kalah dengan
pantai lain di area yang sama. Pantai ini memang hanya memiliki garis pantai sepanjang
500 meter. Di pantai ini, pengunjung dapat mengapat Kepulauan Seribu yang berjarak
sekitar 110 mil dari bibir pantai. Bagian tepi pantai pun berhawa sejuk karena banyaknya
pohon kelapa yang tumbuh. Kalau anda berkunjung ke pantai ini, sempatkanlah untuk
menunggu sampai matahari terbenam. Dijamin anda akan terpukau dengan keindahan
pantai ketika matahari terbenam. Saat inilah yang paling ditunggu oleh para pengunjung.
Pantai Marina Ancol pun dilengkapi dengan jogging track yang bisa anda gunakan
untuk sekedar berjalan-jalan atau bersepeda. Anda yang gemar fotografi, tempat ini cocok
sekali untuk dijadikan lokasi pemotretan. Banyak sekali orang yang datang ke Pantai
Marina untuk hunting. Biasanya para pengunjung senang bergaya dengan latar belakang
dermaga yang bergaya kosmopolitan. Kapal yang berjajar dengan rapi juga menjadi salah
satu hal yang menarik di tempat ini. Fasilitas yang terdapat di Pantai Marina pun cukup
lengkap. Ada dockyard, pusat komunikasi, tempat pengisian bahan bakar, sampai dengan
ruang pamer kapal. Semuanya disediakan untuk para pengunjung.
Tidak hanya itu, Pantai Marina Ancol pun memiliki berbagai macam wahana
permainan air yang menarik untuk dicoba. Anda bisa memancing, main jet ski, kano, dan
wind surfing. Pantai Marina pun juga memiliki beberapa diving spot yang indah dan
menarik di Teluk Jakarta. Untuk anda yang gemar menyelam, tidak perlu jauh-jauh
karena anda bisa melakukannya di Pantai Marina. Untuk urusan kuliner, Pantai Marina
memiliki banyak tempat makan yang menyediakan hidangan yang lezat dan nikmat. Di
sepanjang pantai terdapat banyak kafe dan restoran. Biasanya makanan yang dijual adalah
olahan seafood yang lezat. Sambil bersantap anda bisa sembari menikmati pemandangan
pantai yang begitu mengagumkan

D. Monas

Tugu Monumen Nasional (Monas) adalah salah satu obyek wisata di ibu kota Jakarta
yang memiliki banyak keistimewaan. Apa saja yang ada di Monas? Tengok yuk,
travelers!
Tempat wisata Monas bisa dikatakan sebagai Menara Eiffel-nya Indonesia. Monas
bukan sekadar tugu mati yang cuma bisa dinikmati keindahan bangunannya yang
menjulang hingga ketinggian 132 meter dan lidah api yang terbuat dari emas di puncak
monas.
Lebih dari itu, Tugu Monas menjadi saksi bisu perjuangan rakyat Indonesia dari
Sabang sampai Merauke untuk melawan penjajahan bangsa asing. Karena itu, di dalam
Tugu Monas terdapat diaroma dan peninggalan sejarah penting bagi bangsa.
Dengan begitu, wisatawan tidak hanya disuguhkan satu bangunan megah
bermahkotakan emas berbentuk lidah api seberat 50 kilogram, tetapi juga wisata sejarah
untuk mengenang dan meneladani perjuangan pahlawan bangsa.
Tak tangung-tanggung, emas seberat itu berdiri tegak menjulang sepanjang 14 meter
dengan diameter 6 meter dari 77 bagian yang disatukan menjadi mahkota lidah api
bertahta lembaran emas. Sungguh menakjubkan dan istimewa! Mestinya, Tugu Monas
Jakarta menjadi satu di antara 7 keajaiban dunia (seven wonders of the world).
Keistimewaan dan apa saja yang ada di Monas?
Ada banyak keistimewaan wisata Monas. Emas yang menjadi simbol kebesaran dan
kemegahan banyak ditemukan di sana.
Di dalam tugu Monas, wisatawan bisa mengunjungi Museum Sejarah Nasional
Indonesia. Lokasinya berada di kaki Tugu Monas. Di dalam museum, wisatawan juga
bisa menemukan diaroma sejarah Indonesia terlengkap.
Pada bagian luar, Anda bisa menemukan kolam pantul Monas di Taman Medan
Merdeka Monas. Ada pula Patung Dewi Pertiwi yang melambangkan kebesaran
Nusantara dan NKRI.
Garuda Pancasila dalam ukuran raksasa juga bisa ditemukan di dalam Ruang
Kemerdekaan Monas. Jika selama ini Anda membaca naskah proklamasi di internet atau
buku, wisatawan bisa membaca naskah asli Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Naskah
asli yang begitu sakral dan menjadi nasib bangsa itu disimpan di Ruang Kemerdekaan,
satu ruang dengan Garuda Pancasila Raksasa.

E. Museum Minyak dan Gas Bumi

Museum Minyak dan Gas Bumi adalah museum yang dibangun untuk menandai
peringatan 100 tahun industry minyak dan gas bumi Indonesia. Gagasan pendiriannya
lahir ketika pembukaan upacara Konvensi Tahunan 'Indonesia Petroleum Association' ke-
14 pada tanggal 8 Oktober 1985. pembangunan fisiknya dilakukan pada tahun 1987.
Akhirnya, berkat usaha dan sumbangan masyarakat perminyakan Indonesia demi
melestarikan dan mewariskan nilai-nilai juang kepada generasi penerus untuk
meningkatkan ilmu dan teknologi, museum ini resmi dibuka pada tanggal 20 April 1989
oleh Presiden Soeharto.
Gedung utama berbentuk anjungan lepas pantai yang berada di atas danau buatan
seluas 11.000 m2, menjadi ciri khas pencarian minyak dan gas bumi, disebut anjungan
Eksplorasi. Dua bangunan pendukung berbentuk bundar (gilig), menyerupai tangki
penyimpanan minyak yang mengapit gedung utama, disebut anjungan pengolahan. Ruang
pameran terdapat di gedung utama dan anjungan eksplorasi guna mengutarakan seluk-
beluk mengenai minyak dan gas bumi. Pameran di gedung utama mengenai sejarah
gedung perminyakan. Di dalam ruangan ini, terdapat teater minyak yang memutar film
pendek dan multislide mengenai asal mula serta hasil pengolahan minyak dan gas bumi di
Indonesia. Film-film yang ditayangkan memberikan gambaran yang mudah bagi
pengunjung untuk memahami industry minyak dan gas bumi. Selain itu, terdapat ruang
untuk pameran berbagai bendadan bahan mengenai minyak dan gas bumi yang ada di
sekitar kita. Di sini, pengunjung akan diajak unutk memahami sejauh mana
ketergantungan manusia terhadap minyak dan gas bumi, baik sebagai sumber energy
primer spserti bahan bakar maupun produk lain. Pada bagian bawah terdapat ruang
sejarah yang menampilkan sejarah perkembangan geologi bum, bagaimana
perkembangan masa berates juta tahun yang lalu sampai kemungkinan dampak
pemanfaatan minyak dan gas bumi. Di sudut lainnya, terdapat pohon minyak,
menggambarkan berbagai produk yang dihasilkan dari pengolahan minyak bumi dalam
bentuk sebatang pohon. Penempatan produk pada pohon diatur dari atas ke bawah sesuai
dengan hasil- fraksi-fraksi minyak bumi yang di dapat pada proses distilasi dan prosen-
proses selanjutnya.
Anjungan eksplorasi mengetengahkan eksplorasi minyak dan gas bumi, termasuk
peragaan sejarah terjadinya cekungan minyak dan gas bumi. Selanjutnya, pengetahuan
penerapan teknologi disajikan melalui pameran peralatan canggih yang mendukung
proses pencarian dan pengolahan gas bumi.
Di luar gedung dipamerkan juga peralatan pengeboran minyak dan peragaan benda-
bendaeksplorasi serupa menara bor tahun 1930-an, berbagai pompa angguk, sebuah truk
logging tua, pompa bensin engkol, dan sebuah kilang minyak tua.
Museum jug adilengkapi fasilitas perpustakaan, Plaza penerima, dan ruang
auditorium yang berfungsi sebagai tempat seminar lengkap dengan perangkat multi media
yang dapat disewa oleh masyarakat umum untuk berbagai keperluan.
F. Trans Studio Bandung

Bandung sudah menjadi tempat tujuan wisata utama bagi keluarga karena selain dekat
dengan Jakarta, Bandung juga mempunyai berbagai jenis tempat wisata yang sangat
cocok untuk kegiatan wisata keluarga yang mempunyai anak kecil. Tempat wisata di
Bandung sangatlah banyak, namun tempat wisata apa sih yang paling menyenangkan dan
cocok untuk segala usia? Jawabannya adalah Trans Studio Bandung, sebuah indoor theme
park terbesar tidak hanya di Indonesia, namun juga terbesar di dunia. Karena berada
dalam ruangan, Anda tidak perlu kuatir akan kepanasan atau kehujanan seperti bila Anda
pergi ke taman bermain lainnya. Namun walau begitu, jangan lupa membawa pakaian
ganti karena walau berada dalam ruangan, Trans Studio Bandung juga memiliki wahana
permainan air yang akan membuat Anda basah.

Trans Studio Bandung Tidak kalah fantastis dari Trans Studio yang ada di Makassar,
Trans Studio Bandung yang dibuka untuk umum pada bulan Juni 2011 ini mempunyai 20
macam wahana permainan yang sangat menyenangkan dan memacu adrenalin. 20 wahana
permainan tersebut dibagi menjadi 3 kawasan yang mempunyai tema berbeda, yaitu:
Studio Central (suasana broadway), The Lost City (suasana alam), dan Magic Corner
(suasana mistis). 3 kawasan ini mempunyai wahana permainan yang berbeda-beda dan
dinamai sesuai dengan program TV yang ada di Trans TV dan Trans7. Perlu diingat
bahwa anak berusia kurang dari 7 tahun, atau belum mencapai tinggi badan minimum
tidak dapat bermain di beberapa wahana karena alasan keselamatan.

G. Cibaduyut

Tempat Wisata Di Bandung ini sangat terkenal di Indonesia bahkan mancanegara


sebagai sentra kerajinan tangan dan produksi sepatu super kompetitif berkualitas tingkat
Dunia.
Cibaduyut adalah suatu kawasan yang masuk ke dalam wilayah kabupaten Bandung
Selatan,mempunyai lokasi yang sangat strategis berbatasan dengan pusat kota Bandung
seperti hanya beberapa ratus meter dari Terminal Leuwipanjang serta rute jalannya yang
dilewati jalur By Pass yang membelah kota Bandung.
Untuk menemukan Tempat Wisata Di Bandung ini sangat mudah sekali,Di pintu jalan
utama memasuki kawasan wisata Belanja Di Bandung ini terdapat Tugu Sepatu yang
sangat mencolok besar sekali.
Sentra produksi kerajinan sepatu Cibaduyut bisa jadi sampai saat ini adalah sebagai
daya tarik utama bagi para pelancong atau wisatawan domestik maupun mancanegara
untuk berkunjung ke tempat wisata belanja di bandung selatan ini selain pusat wisata
Factory Outlet yang sekarang semakin memadati wilayah ini juga. Sehingga pabila
musim liburan atau akhir pekan sudah bisa dipastikan sepanjang jalan lokasi wisata ini
akan padat dibanjiri kendaraan luar kota seperti jakarta.
Terkenal karena Kualitas serta model sepatu yang diproduksi ditempat ini Up To
Date,dan yang paling Populer dan mampu menjadikannya terkenal ke dunia adalah
kemampuan para pengrajin sepatu membuat sepatu secara manual dengan tangan (Hand
Made Shoes) sekaligus mengekspornya ke hampir ke 27 negara di dunia,dengan pasar
utamanya Amerika serikat yang hampir 46,16 persen.
Keberpihakan serta support pemerintah daerah dan juga pemerintah pusat terhadap
produksi sepatu di kawasan wisata belanja sepatu ini memang sangat besar dan
berpengaruh dalam mengangkat nama serta promosi bahwa tempat ini memiliki Sepatu
Cibaduyut yang secara kualitas dan model yang tidak kalah dengan berbagai jenis sepatu
produksi luar negeri.
Presiden Jokowi Mencoba Sepatu
Hal yang paling fenomenal adalah ketika presiden Jokowi dan juga wakil presiden
Jusuf Kalla sebagai pejabat penting negara ternyata memesan dan menggunakan sepatu
produksi asli tempat ini.Bahkan wapres JK dalam sebuah kesempatan di Televisi,secara
terang-terangan memperkenalkan sebuah produk sepatu cibaduyut dengan merk yang
diambil dari namanya yaitu JK Colection.

H. Museum "Graha Widya Patra"


Museum ini berisi seputar minyak dan gas bumi. Tentunya sebagai pekerja di
Minyak&Gas Bumi penasaran ingin tahu isinya seperti apa. (lupa dulu pernah kesini atau
tidak saat sekolah dulu)
Bangunan Museum tampak dari depan.

Untuk masuk ke sini, dipungut biaya 2 rb rupiah saja. Itupun karena sepi tidak ada
pengunjung (setelah jumatan) dan kebetulan petugas loketnya sedang tidak ada di tempat
akhirnya ada petugas lain yang suruh saya masuk saja tidak usah bayar.
Nah masuk ke museum ini melewati jembatan di atas kolam. Terlihat di sisi kiri ada
bangunan yang mirip tangki minyak. Bangunan ini nanti bisa diakses melalui bangunan
utama.
Jembatan ini mengingatkan waktu kerja di offshore dulu cuman bedanya tidak ada
atap saja.

Ini photo pas kerja di offshore dulu ..

Nah photo di bawah ini adalah bagian dalam dari bangunan utama.

Anda mungkin juga menyukai