Anda di halaman 1dari 2

Berita Senator Minggu Ini

Page 1

Bahasan minggu ini:

SIKAP KM ITB MENGENAI AKSI 3 TAHUN JOKOWI

PENGESAHAN GBHP KM ITB 2017

PENANGGUHAN PEMILU RAYA KM ITB 2017

Page 2

[title] AKSI 3 TAHUN JOKOWI JUSUF KALLA

[Gambar aksi 3 tahun Jokowi]

Berikut kronologi aksi evaluasi 3 tahun Jokowi-Jusuf Kalla :

12.45-13.00 : Massa aksi KM ITB berjalan menuju titik


13.00-14.00 : Upacara pembukaan
14.00-15.00 : Massa aksi memulai long march menuju depan Istana Negara.
15.00-16.00 : Massa aksi sampai di depan Istana Negara dan mulai melantangkan tuntutan dengan berorasi
oleh perwakilan dari wilayah-wilayah dan koordinator isu terkait.
16.00-16.30 : Massa aksi beristirahat untuk sholat dan makan.
16.30-18.00 :Massa aksi kembali melantangkan tuntutan dengan berorasi dan bernyanyi yang dipimpin oleh
perwakilan yang menjadi koordinator isu. KM ITB sebagai koordinator isu infrastruktur diwakili oleh Ardhi
Rasy Wardhana selaku Presiden KM ITB.
18.00-18.30 : Massa aksi beristirahat sholat dan makan. Massa aksi perempuan membubarkan diri dan pulang.
18.30-22.00 : Massa aksi duduk dan melantunkan sholawat, doa, dan membacakan ayat suci. Beberapa kali
pihak kepolisian juga ikut melantunkan sholawat bersama mahasiswa.
22.00-22.15 : Massa aksi dikepung dari berbagai arah oleh pihak kepolisian.
22.15-22.30 : Massa aksi yang sedang duduk dan bersholawat didorong dan dipukul oleh pihak kepolisian
hingga terpojok ke arah trotoar.
22.30-23.00 : Mahasiswa kemudian didorong untuk meninggalkan titik aksi dan menuju ke arah patung kuda.
Di bundaran patung kuda, mahasiswa berkumpul dan melakukan absensi. Terdapat 14 mahasiswa yang
tertangkap dan dibawa oleh pihak kepolisian. Kemdian terdapat tambahan dua orang yang dijadikan tersangka.

Page 3

[title] Sikap KM ITB terkait Represifitas aparat

[Gambar represifitas aparat]

Keluarga Mahasiswa Institut Teknologi Bandung menyatakan:


1. Mengecam tindakan kekerasan dalam pembubaran aksi 3 Tahun Jokowi-JK yang dilakukan
oleh Polda Metro Jaya.
2. Mengecam penangkapan 14 Mahasiswa dan penetapan 4 mahasiswa sebagai tersangka.
3. Menuntut Kepala Polda Metro Jaya untuk mencabut status tersangka dan membebaskan
mahasiswa yang masih ditahan.
4. Menuntut pemerintah untuk kembali kepada demokrasi dengan mendengarkan aspirasi
masyarakat dan menyelesaikan persoalan secara kekeluargaan.
5. Keberjalanan Negara Kesatuan Republik Indonesia harus dijiwai kebali oleh UUD 1945 dan
pancasila melalui kehidupan demokrasi politik dan demokrasi ekonomi.
6. Bahwa kami bertekad tetap menggalang kesatuan demi menegakkan dan mewujudkan cita-
cita pendiri bangsa yang tertuang pada Pembukaan UUD 1945.
Dokumen penyikapan lengkap dapat dibaca di bit.ly/Bersemi4

Page 4

[title] Pengesahan GBHP Kabinet KM ITB 2017

Garis Besar Haluan Program KM ITB atau GBHP KM ITB merupakan pedoman bagi Kabinet KM
ITB dalam memenuhi kebutuhan seluruh anggota KM ITB berdasarkan dokumen formal dan
aspirasi anggota KM ITB.

GBHP Kabinet KM ITB secara lengkap dapat dilihat di bit.ly/Bersemi4

Page 5

[title] Apakabar Pemira KM ITB 2017?

[Gambar pengembalian berkas]

Pada sabtu 28 Oktober 2017 telah dilaksanakan pengumpulan berkas calon Ketua Kabinet KM ITB 2017. Dan hasilnya
hanya Ahmad Wali Radhi yang berhasil mengumpulkan dan berkas dinyatakan lengkap. Oleh karena itu Kongres KM
ITB membuat peraturan masa pengangguhan.

PERATURAN MASA PENANGGUHAN PERTAMA PEMIRA KM ITB 2017


(1) Diperpanjangnya masa pengambilan dan pengembalian berkas Pemilu Raya KM ITB 2017
hingga 1 November 2017.
(2) Mengembalikan status Peserta Pemilu Raya KM ITB terhadap seluruh pengambil berkas.
(3) Mewajibkan Ahmad Wali Radhi (12114049), mahasiswa Teknik Pertambangan 2014, untuk
melakukan penarikan berkas dari Panitia Pelaksana Pemilu Raya KM ITB 2017.

Ketetapan kongres mengenai penangguhan masa pemilu dapat dilihat di bit.ly/Bersemi4

Anda mungkin juga menyukai