Anda di halaman 1dari 2

LaporanPraktikKerjaLapangan

Proyek Pembangunan Gedung PKM dan Gedung Parkir UNDIP


Jl. Prof Sudarto Semarang

BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dunia pendidikan sebagai peran penting dalam pembangunan masyarakat
Indonesia dari tahun ke tahun terus berkembang dan terus di upayakan untuk
menjadi lebih baik, agar dapat bersaing guna mengejar IPTEK yang semakin maju
di kawasan Internasional.
Lembaga Institusi Pendidikan Keahlian (vokasi), terus berupaya agar dapat
meluluskan mahasiswa yang siap kerja dan bersaing dengan lulusan mahasiswa
lainnya. Untuk dapat mengejar hal tersebut, maka Politeknik Negeri Semarang
untuk mencapai hal tersebut maka dalam kurikulum atau program aplikasi pada
dunia jasa konstruksi, maka salah satu syarat kelulusan mahasiswa Politeknik
Negeri Semarang harus melaksanakan dan menyelesaikan Praktik Kerja Lapangan
(PKL). Selain sebagai jembatan antara penyetaraan ilmu teoritis dan praktik di
dalam jasa konstruksi, program ini juga dapat sebagai korelasi dan aplikasi ilmu
ketrampilan di bangku kuliah maupun di lapangan supaya dapat saling
malengkapi.
Praktik Kerja Lapangan ini wajib di ikuti seluruh mahasiswa di jurusan
Teknik Sipil Politeknik Negeri Semarang. Dalam melaksanakan Praktik Kerja
Lapangan di harapkan mahasiswa dapat mengamati, mempelajari, menganalisa,
dan memahami kegiatan-kegiatan yang ada dalam pekerjaan konstruksi sehingga
hasil yang di peroleh bisa bermanfaat bagi mahasiswa tersebut maupun pihak lain
yang terkait. Dengan demikian mahasiwa dapat menangkap apa saja yang terjadi
di dunia profesi khususnya bidang konstruksi pada saat selesai belajar nanti.

M. Mahfud Farid Taufiqi / Konstruksi Gedung


Politeknik Negeri Semarang
1
LaporanPraktikKerjaLapangan
Proyek Pembangunan Gedung PKM dan Gedung Parkir UNDIP
Jl. Prof Sudarto Semarang

1.2. Ruang Lingkup


Praktik Kerja Lapangan yang dilakukan penulis terhitung mulai tanggal 3
Agustus 2017 sampai 11 September 2017. Oleh karena itu, tidak semua pekerjaan
yang ada dalam proyek dapat diamati. Dalam laporan ini penulis akan membahas
mengenai :
a. Gambaran umum proyek c. Struktur Organisasi proyek
b. Manajemen Proyek d. Bahan dan alat yang digunakan
1.3 Tujuan dan kegunaan
Dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan terdapat beberapa tujuan dan
kegunaan. Diantaranya sebagai berikut :
1.2.1. Tujuan diadakannya Praktik Kerja lapangan
a. Sebagai salah satu syarat pendidikan yang ditempuh di Politeknik
Negeri Semarang.
b. Mengetahui keadaan kerja yang sesungguhnya.
c. Mempraktikkan secara langsung dengan keterampilan yang
dimiliki dan didapat dari bangku perkuliahan.
d. Meningkatkan kualitas SDM bagi calon tenaga kerja yang mandiri
dan professional.
1.2.2. Kegunaan Praktik Kerja Lapangan
a. Mendapatkan pengetahuan tentang dunia kerja yang sesungguhnya
sehingga tidak canggung bila memasuki dunia kerja nantinya.
b. Dapat mempraktikkan teori yang sudah diajarkan pada bangku
kuliah.
c. Mendapatkan pengalaman dan pengetahuan baru yang belum di
dapatkan di bangku kuliah.
d. Belajar beradaptasi dan berkomunikasi dengan sekelompok orang
yang sudah berpengalaman.
e. Pengendalian proyek
f. Analisis masalah yang timbul dilapangan

M. Mahfud Farid Taufiqi / Konstruksi Gedung


Politeknik Negeri Semarang
2

Anda mungkin juga menyukai