Anda di halaman 1dari 35

Laporan Akhir

DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

BAB
PROGRAM PELAKSANAAN
X FISIK

10.1. UMUM

Rencana pembangunan dan perkiraan biaya diperlukan untuk


pelaksanaan pekerjaan DED Pembangunan Saluran Primer dari Pembangunan
Drainase Prentjak Grand Bintan Center - Sei Carang. Study rencana pembangunan
didalam laporan ini dimaksudkan untuk memberi petunjuk pembangunan proyek
dan sebagai dasar perkiraan biaya. Dalam penanganan mitigation saluran
Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center - Sei Carang akan dimulai
pada tahun anggaran 2014 sesuai dengan pananganan tahapan pelaksanaan tahun
anggaran.

10.2. GAMBAR

10.2.1. Gambar-Gambar untuk Keperluan Kontrak

Gambar-gambar tersebut memperlihatkan atau menunjukkan pekerjaan-


pekerjaan yang harus dilaksanakan serinci mungkin pada tingkat atau tahap
perencanaan atau perancangan saat ini, sebagai ketentuan dalam Kontrak. Daftar
gambar-gambar :

 Denah dan Potongan Memanjang Sungai


 Potongan Melintang Sungai
 Gambar-gambar yang Terinci
Gambar-gambar yang terinci dapat disediakan karena diperlukan oleh
Kontraktor demi kemajuan pekerjaan dan untuk memenuhi pelaksanaan program
tepat pada waktunya, sesuai dengan persyaratan Kontrak. Kontraktor harus

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 1


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

mengecek semua gambar yang terinci dengan cermat dan memberitahu Direksi
tentang sesuatu kesalahan atau kekurangan yang mereka temui.

Kontraktor tidak berhak untuk menuntut sesuatu pembayaran tambahan


berkeaan dengan sesuatu pekerjaan yang diperlihatkan, atau diarahkan untuk
dilakukan, sebagaimana tertera dalam gambar-gambar terinci tersebut kecuali jika
Direksi melakukan beberapa perubahan rencana pekerjaan sesuai dengan Pasal 42
pada Persyaratan Kontrak.

10.2.2. Gambar-gambar yang harus diserahkan oleh Kontraktor

Kontraktor harus menyerahkan kepada Direksi, untuk disetujui gambar-


gambar dari pekerjaan-pekerjaan sementara, termasuk pekerjaan tambahan untuk
perlindungan, pekerjaan cetakan dan rencana, jika diperlukan untuk pekerjaan-
pekerjaan tetap. Direksi berhak mengubah gambar-gambar tersebut dan
Kontraktor harus melaksanakan pekerjaan-pekerjaan tersebut, begitu pula dengan
semua perubahan-perubahan tersebut, tanpa tambahan pembayaran apapun.

Jika Kontraktor memperkirakan bahwa perubahan-peubahan tersebut akan


berpengaruh terhadap keselamatan dari pekerjaan sementara atau menambah
tanggung jawab Kontraktor menurut Kontrak, maka Kontraktor harus
menyampaikan pernyataan secara tertulis kepada Direksi dalam waktu 7 hari
setelah menerima perubahan-perubahan tersebut dan harus menentukan hal-hal
khusus yang dirasakan memang keberatan. Direksi akan mempertimbangkan
masalah tersebut.

10.2.3. Persetujuan atas Gambar

Pemeriksaan atau pertimbangan tentang usulan-usulan, gambar-gambar atau


dokumen oleh Direksi yang diserahkan oleh Kontraktor untuk memperoleh
persetujuan Direksi maupun persetujuan yang dinyatakan berkenan hal tersebut,

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 2


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

baik dengan atau tanpa perubahan-perubahan, tidak akan membebaskan


Kontraktor dari suatu tanggung jawab atau kekurangan yang dibebankan
kepadanya oleh suatu ketentuan kontrak.

Sekiranya terdapat gambar-gambar yang tidak sesuai dengan persyaratan-


persyaratan Kontrak setelah persetujuan diberikan oleh Direksi terhadap gambar-
gambar tersebut yang telah diserahkan Kontraktor atau rincian gambar-gambar
tidak sesuai dengan gambar-gambar yang diserahkan terdahulu, maka berbagai
perubahan dan tambahan yang dianggap perlu oleh Direksi harus dilakukan oleh
Kontraktor atau pekerjaan tersebut harus dilaksanakan Kontraktor dengan
tambahan pembayaran.

10.3. TITIK-TITIK UKUR

Seluruh titik ukur sehubungan dengan pekerjaan ini didasarkan pada ukuran
setempat, yaitu titik-titik ukur yang ada di lapangan proyek seperti yang disetujui
oleh Konsultan Pengawas.

10.4. DATA FISIK

Data-data sehubungan dengan ketinggian-ketinggian tanah yang ada, tinggi


muka air tanah, dan lain-lain diterapkan pada gambar-gambar dimaksudkan
sebagai informasi umum bagi Pemborong dalam melaksanakan pekerjaan.
Keterangan sifat-sifat tanah serta ketinggian tanah yang diperlihatkan dalam
gambar-gambar- hendaknya tidak dianggap final yang pasti atas dasar
penyusunan harga penawaran. Untuk itu Pemborong melihat dan memeriksa
sendiri keadaan tanah di tempat pekerjaan. Penawaran yang diserahkan
Pemborong, harus sudah meliputi semua biaya untuk pelaksanaannya sesuai
dengan ketinggian-ketinggian dan sifat-sifat yang ditentukan pada gambar-
gambar atau hasil peninjauan di tempat pekerjaan.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 3


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Setelah dibuat Kontrak tidak dibenarkan adanya ganti rugi yang diakibatkan
karena kesalahan taksiran tentang jarak angkut, kubikasi dan macam tanah.

10.5. PEMBERITAHUAN UNTUK MEMULAI PEKERJAAN

Dalam keadaan apapun tidak dibenarkan untuk memulai pekerjaan yang


sifatnya permanen tanpa terlebih dahulu mendapat persetujuan dari Konsultan
Pengawas. Pemberitahuan yang lengkap dan jelas harus terlebih dahulu
disampaikan kepada Konsultan Pengawas dan dalam jangka waktu yang cukup
sebelum dimulainya pelaksanaan pekerjaan itu, agar Konsultan Pengawas
mempuyai waktu yang cukup, bila dipertimbangkan bahwa perlu mengadakan
penelitian dan pengujian terlebih dahulu atas persiapan pekerjaan tersebut.

Pemborong boleh mengusulkan merek-merek lainnya yang setaraf dalam


mutu, model, bentuk, jenis dan sebagainya setelah mendapat persetujuan
Konsultan Pengawas.

10.6. PERINTAH UNTUK PELAKSANAAN

Bila pemborong tidak berada di tempat pekerjaan di mana Konsultan


Pengawas bermaksud untuk memberikan petunjuk-petunjuknya, maka petunjuk-
petunjuk tersebut harus diikuti dan dilaksanakan oleh pelaksana atau orang-orang
yang ditunjuk untuk itu oleh pemborong.

10.7. KANTOR DAN FASILITAS PERUMAHAN DIREKSI

Kontraktor harus menyediakan dan merawat secara khusus untuk digunakan


Pemberi Proyek/Direksi dan Stafnya, kantor/perumahan sementara di lokasi,
termasuk jalan, jalan kecil dan lain-lain lengkap dengan perabot dan perlengkapan.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 4


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Lokasi dari bangunan sementara harus seperti yang ditunjukkan oleh Direksi
ditempat yang cukup tinggi yang disediakan oleh Pemberi Proyek. Bangunan
sementara tersebut harus memiliki luas lantai tidak kurang dari 112 m² terdiri dari :

- 4 kamar tidur (masing-masing 12 m²)


- 1 ruang makan/tamu (18 m²)
- 1 dapur (9 m²), 1 kamar mandi dan toilet (5 m²)
- 1 teras/serambi (8 m²)
- 2 kantor (12 m²)

Bahan dan mutu pekerjaan dari bangunan tersebut harus sesuai dengan syarat-
syarat lain pada spesifikasi dan jika tidak sepenuhnya ditentukan, harus sebagaimana
yang biasa digunakan dalam pekerjaan kelas I, khususnya Kontraktor harus
menyesuaikan dengan standar umum konstruksi sebagaimana berikut :

 Tanah perumahan harus diberikan dan diratakan serta areal sekeliling


dimiringkan makin menurun dalam arah menjauhi bangunan.
 Bangunan harus terbuat dari kayu kelas dua.
 Lantai bangunan harus sedikitnya 200 mm diatas permukaan tanah
disekelilingnya. Lantai dan pondasi dinding harus terlindung baik dengan
bagian yang tahan lembab dan lapisan-lapisan terus menerus (continous)
berada dibawah seluruh bangunan.
 Atap bangunan harus dari seng yang bergelombang atau bahan bangunan
lain yang disetujui dengan tipe yang biasa dipakai dalam pekerjaan yang
terbaik, perhatian khusus juga harus diberikan pada ketahanan terhadap
cuaca, isolasi dan pengembangan. Atap harus diperluas dan disokong
sehingga membentuk serambi (beranda) dengan lebar tidak kurang dari 2 m
sepanjang dua sisi bangunan tersebut.

 Harus disediakan pintu-pintu dan jendela anti nyamuk ruang berukuran


cukup luas, demikian juga lemari, rak dan peralatan lain yang diperlukan.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 5


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

 Bagian luar dan dalam bangunan harus dicat sebelum ditempati. Semua
bagian-bagian yang terbuat dari kayu harus diberi satu lapis cat dasar. Cat
kedua dan lapisan akhir yang lebih luas. Semua warna untuk bangunan harus
disetujui oleh Direksi. Perubahan warna cat, termasuk pengecatan ulang
harus dilakukan bila perlu atau bila diminta oleh Direksi.

 Bangunan tersebut harus dilengkapi dengan sistem pipa ledeng termasuk


Kloset WC tipe Asia, satu bak mandi atau bak cuci piring dan lengkap
dengan persediaan air untuk minum dan mencuci serta sistem pembuangan
limbah. Sistem pembuangan limbah harus melalui pipa ke bak pembuangan
kotoran dengan saluran terpisah. Aliran listrik yang memadai harus
disediakan termasuk sekering utama, sekering kecil, box pembagi arus, stop
kontak untuk arus dan penerangan, semua kabel yang perlu, penerangan
neon dan lampu tungsram, penerangan luar dan lain-lain. Lengkap dengan
penghubung ke sumber listrik yang disetujui, yang dapat berupa generator
dengan persediaan bahan bakar, terletak ditempat yang akan disediakan dan
dioperasikan oleh Kontraktor.

 Bangunan tersebut harus dilengkapi dengan radio telepon dengan jarak


jangkauan sekitar 1500 km. Kontraktor harus bertanggung jawab untuk
memperoleh perijinan yang perlu dan menanggung semua biaya untuk
pengadaan, pemasangan, perawatan dan pengoperasian sistem radio telepon
tersebut. Areal di depan bangunan harus diratakan dan dimiringkan serta
dilengkapi dengan pengaspalan yang cukup. Bangunan, perabot dan
peralatan harus disediakan dalam 30 hari dari saat menerima Surat
Persetujuan. Kontraktor harus memikul semua biaya seperti sewa yang
ditimbulkan oleh Direksi karena kegagalan Kontraktor menyelesaikan dan
menyerahkan kepada Direksi bangunan dan perlengkapan dalam 30 hari
yang ditetapkan.

 Perabot dan peralatan harus disediakan dalam keadaan baru dan disetujui
oleh Direksi sebelum dipasang. Standar dari perabot dan peralatan harus dari

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 6


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

yang berkualitas baik, yang tersedia di Indonesia dan harus sesuai dengan
apa yang biasa disediakan untuk kantor staf pengawas dan perumahan untuk
kantor yang sama.

 Kontraktor harus bertanggung jawab sendiri untuk penyediaan air minum


dan bukan air minum serta listrik untuk penerangan, tenaga listrik selama 24
jam per hari untuk bangunan tersebut. Kontraktor harus membayar semua
biaya, dan ongkos-ongkos lain yang berkaitan dengan hal tersebut.

 Diakhir periode perawatan atau pada waktu yang lebih cepat sebagaimana
yang mungkin dapat diatur oleh Direksi, Kontraktor harus memberikan dan
memperbaiki bangunan dan perabot serta peralatan seperti dijelaskan dalam
sub pasal ini dan menyerahkan kepada Pemberi Proyek tanpa
kerusakan/cacat dan dalam kondisi yang baik.

10.8. FASILITAS KONTRAKTOR

Kontraktor harus mengurus sendiri urusan penyewaan atau pemerolehan areal


sebagai tempat sementara untuk bedeng, kantor, tempat tinggal, tempat kerja dan
lain-lain. Sebelum memulai dengan penyusunan yang pasti, Kontraktor harus
memintakan persetujuan dari Direksi, gambar yang menunjukan lokasi areal-areal
yang dimaksudkan oleh Kontraktor untuk digunakan sebagai tempat kerja, kantor
dan pemondokan/akomodasi.

Dalam 15 hari setelah penerimaan Surat Persetujuan, Kontraktor harus


menyerahkan kepada Direksi, untuk disetujui, rencana tata ruang fasilitas Kontraktor
yang memperlihatkan lokasi areal-areal yang akan digunakan untuk bedeng, bengkel
kerja, depot dan pemondokan karyawan serta staf pengawasannya.

Untuk tempat tinggal, kantor, bengkel kerja dan gudang, Kontraktor harus
menggunakan bangunan-bangunan yang keadaannya bersih dan teratur yang akan
memberikan fasilitas-fasilitas perumahan dan pekerjaan secara baik, bedeng dan
depot harus dilengkapi dengan penerangan dan jika Direksi menghendaki juga

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 7


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

dilengkapi dengan pagar, Direksi selama berlangsungnya Kontrak, secara teratur


akan memeriksa tempat fasilitas Kontraktor dan jika bangunan-bangunan, fasilitas
sanitasi dan lain-lain tidak memenuhi syarat-syarat seperti yang ditetapkan disini,
Kontraktor harus memperbaikinya segera setelah diberitahu oleh Direksi.

Gudang harus dapat menyediakan tempat penyimpanan dan perlindungan


terhadap persediaan serta bahan-bahan, bahan bakar, suku cadang dan lain-lain yang
memadai dalam jumlah yang dapat menjamin kemajuan pekerjaan secara tidak
terputus-putus (tersendat-sendat). Bengkel kerja harus dilengkapi secara baik untuk
melaksanakan perbaikan-perbaikan dan perawatan rutin.

Kontraktor harus memelihara kantor di lapangan selama berlangsung Kontrak,


dan harus terbuka sepanjang waktu untuk menerima pengarahan, petunjuk atau
komunikasi yang lain dari Direksi.

Semua biaya untuk fasilitas-fasilitas tersebut seperti dijelaskan dalam sub artikel
ini harus ditanggung oleh Kontraktor dan harus dianggap termasuk dalam butir
Lumpsum dalam Daftar Kuantitas.

Diakhir periode pemeliharaan atau pada waktu yang lebih dini sebagaimana
dapat diatur oleh Direksi, semua bangunan, gudang, bengkel kerja, pagar, bahan-
bahan dan apa-apa yang dibangun atau ditempatkan oleh Kontraktor dan tidak
merupakan bagian dari pekerjaan permanen harus dipindahkan oleh Kontraktor bila
tidak diperlukan lagi sebelum pengeluaran Sertifikat Pemeliharaan. Areal yang
bersangkutan harus dibersihkan dan diratakan karena diperlukan dalam rangka
memperoleh persetujuan Pemberi Proyek.

10.9. PEKERJAAN-PEKERJAAN PENUNJANG

Kontraktor harus melaksanakan dan membangun pekerjaan-pekerjaan


penunjang seperti pembuatan jalan masuk, jalan by-pass, dam sementara atau
kofferdam, urugan, drainase, pemompaan dan lain-lain yang mungkin diperlukan
untuk pelaksanaan pekerjaan secara baik.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 8


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Kontraktor harus bertanggung jawab terhadap tersedianya kondisi yang layak


untuk peralatannya agar dapat berjalan melalui setiap bagian dari lapangannya.

Kontraktor harus memperoleh persetujuan dari pemilik/pemakai lahan serta


persetujuan dari Direksi sebelum mulai melaksanakan pekerjaan-pekerjaan tersebut.
Kerusakan apapun terhadap harga benda pemilik/pemakai harus diperbaiki oleh
Kontraktor dengan biaya sendiri. Biaya untuk melakukan pekerjaann-pekerjaan
penunjang harus ditanggung oleh Kontraktor.

10.10. DATA KETINGGIAN

Berbagai ketinggian yang disajikan dalam gambar menunjukkan ketinggian


Acuan Pengikatan Proyek (Project Referensi Level). Patok BM memiliki ketinggian
dalam standar PRL.

10.11. PEMATOKAN DAN SURVEY PEKERJAAN

Pada permulaan pekerjaan Direksi harus menunjukkan lokasi rambu-rambu dan


patok-patok (BM) yang ada didekat atau didalam situs yang bersangkutan.
Ketinggian patok (BM) tersebut harus diberitahukan kepada Kontraktor secara
tertulis. Titik-titik ikat diperlukan lebih lanjut harus ditempatkan/dipancangkan oleh
Kontraktor dengan biaya sendiri.

Kontraktor dianggap bertanggung jawab sendiri terhadap pematokan dan cara


pematokan yang dipilih. Kontraktor harus membantu Direksi dalam mengecek
pematokan, termasuk mengijinkan Direksi untuk menggunakan sistem yang telah
dipilih Kontraktor.

Kontraktor harus memancangkan patok-patok BM tambahan sehingga tidak ada


ketinggian yang dipindahkan lebih dari 1 km tanpa dipindahkan melalui patok BM.

Kontraktor harus menyerahkan kepada Direksi rangkap tiga, peta-peta dan


catatan-catatan dalam bentuk formulir yang disetujui yang berisikan rincian tentang

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 9


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

lokasi dan ketinggian tiap patok yang digunakan atau yang dipancangkan oleh
Kontraktor.

Ketinggian harus dipindahkan dan diarahkan pada masing-masing patok-patok


dalam tingkat ketelitian paling kurang 10 mm kali akar kuadrat dari panjang sirkuit
dalam km.

Kontraktor harus melestarikan dan melindungi semua titik-titik pengikat dan


harus menyimpan catatan-catatan tertulis yang lengkap tentang semua perubahan,
koreksian dan penggantian dan menyediakannya untuk diperiksa dan dichek oleh
Direksi. Pematokan yang terinci harus dilakukan oleh Kontraktor yang akan
memperkerjakan juru-juru ukur yang berkemampuan tinggi untuk maksud tersebut.
Garis dan ketinggian formasi, lereng sisi, jalur-jalur pelayanan, tanggul-tanggul,
bangunan-bangunan dan bagian-bagian pekerjaan yang lain yang harus dipatok
dengan teliti oleh Kontraktor dan sering dicek, serta dipelihara kelestariannya untuk
menjamin agar diperoleh gradien dan penampang melintang yang benar dimana-
mana.

Kontraktor harus memelihara dan melindungi rambu-rambu dan patok-patok


dari kerusakan sepanjang waktu sampai selesainya pekerjaan. Pemindahan sebagian
dari patok barangkali diperlukan selama pelaksanaan pekerjaan, namun masing-
masing rambu tersebut tidak boleh dipindahkan sebelum posisi patok-patok tersebut
telah ditetapkan dengan mendirikan titik-titik pengikatan di lokasi-lokasi yang tidak
terganggu oleh pekerjaan tetap dan sebelum pematokan pertama pekerjaan-pekerjaan
tanah di daerah sekitar telah selesai dan mendapat persetujuan secara tertulis dari
Direksi.

Segera setelah Kontraktor mendapat wewenang atas situs yang bersangkutan,


Kontraktor harus mengambil alih pertanggung jawaban dan membayar semua biaya
yang berkenaan dengan perlindungan, perawatan dan pemindahan akhir semua
rambu dan patok apakah yang ada didalam ataupun diluar tempat. Rambu-rambu
dan patok yang tidak rusak atau terganggu selama melaksanakan pekerjaan-

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 10


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

pekerjaan harus dikembalikan dalam keadaan utuh kepada Direksi setelah pekerjaan-
pekerjaan tersebut.

Jika suatu rambu atau patok menjadi terganggu atau Kontraktor memperkirakan
terjadi gangguan tersebut, Kontraktor harus menempatkan kembali rambu atau patok
BM tersebut atau membuat gantinya sesuai dengan petunjuk Direksi.

Setelah membersihkan tempat tersebut, tetapi sebelum pekerjaan penggalian


atau suatu bagian daripadanya akan dimulai. Kontraktor harus mensurvai, mengukur
ketinggian tempat dan areal-areal penggalian, bangunan-bangunan, pohon-pohonan,
luas tanaman sejauh yang diperlukan dan disetujui oleh Direksi, tentang asemua
bagian yang menjadi dasar pengukuran dari pekerjaan. Denah dan potongan harus
diplot oleh Kontraktor pada masing-masing gambar dan situasi disetujui oleh
Direksi, gambar-gambar tersebut harus ditandatangani dan diberi tanggal oleh
Kontraktor dan Direksi, yang kemudian akan menjadi dasar bagi pembayaran
pekerjaan tersebut sebagaimana ditunjukkan dalam pasal 50 dalam persyaratan
kontrak.

Disepanjang saluran dan tanggul yang akan direhabilitasi, harus dibuat


penampang melintang pada alinemen yang bersangkutan, pada selang jarak 50 m,
dan lokasi penampang melintang tersebut harus diberi tanda diluar areal yang dibuka
sesuai dengan persetujuan dari Direksi. Disepanjang saluran dan tanggul baru yang
akan dibuat sebelum melaksanakan penggalian atau penimbunan tetapi setelah
pembukaan, hanya sebuah profil memanjang saja yang harus dibuat pada alinemen
saluran dan tanggul tersebut. Setelah penyelesaian saluran dan tanggul tersebut,
Kontraktor harus membuat lagi penampang melintang pertama, guna
memeriksa/mengechek apakah pekerjaan yang bersangkutan telah dikerjakan sesuai
dengan dimensi yang telah ditetapkan.

Ketetapan/ketelitian pekerjaan survey tersebut harus berada dalam toleransi


sebagai berikut:

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 11


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

1. Pasak/patok untuk penampang melintang pada pekerjaan tanah harus


ditempatkan kurang dari 20 mm secara vertikal dari posisi yang telah
ditentukan, dan 100 mm secara horisontal.

2. Survai ketinggian harus diikatkan pada patok Benchmark yang permanen


atau dekat ke titik permulaan yang ada di sepanjang rute yang terpendek.
Kesalahan penutupan/pengikatan harus kurang dari 10 mm kali akar kuadrat
dari panjang sirkuit/kelilingnya dalam kilometer.

3. Patok yang menunjukkan ketinggian akhir dari pekerjaan tanah harus berada
dalam atau dibawah 20 mm dari ketinggian yang ditentukan.

4. Bangunannya yang harus dipasang pada jarak 20 mm terdekat, kecuali


apabila fungsi-fungsi operasional atau hal-hal yang sifatnya khusus, seperti
pemasangan pekerjaan logam dan peralatan, memerlukan pemasangan yang
lebih tepat.

5. Sudut dan lengkungnya harus kurang dari 100 mm dari posisinya yang benar.

Kontraktor harus menyediakan dari permulaan sampai selesainya pekerjaan, 2


tenaga kerja khusus yang akan diperlukan oleh Direksi, peralatan dan barang-barang
lain yang diperlukan untuk pengechekan pematokan, survei topografi dan untuk
melaksanakan semua kegiatan lain yang mungkin diperlukan oleh Direksi.

10.12. UPAYA KESELAMATAN KERJA

Kontraktor harus menyediakan dan merawat lampu-lampu peringatan yang


memadai, sinyal tanda bahaya, isyarat dan penjaga dan harus mengambil langkah-
langkah pencegahan yang perlu untuk melindungi pekerjaan dan keselamatan
umum. Saluran, gorong-gorong, jembatan dan lain-lain yang dekat ke lalu lintas
harus dilindungi secara efektif.

Kontraktor harus sepanjang waktu melaksanakan pekerjaannya dan


memperkerjakan karyawannya dengan cara-cara yang aman dan harus menyediakan

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 12


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

dan menggunakan alat-alat keselamatan yang pantas dan memadai karena


dikehendaki atau diharuskan oleh Peraturan Pemerintah yang meliputi keselamatan
pekerja. Seandainya Direksi memperkirakan bahwa metode keselamatan yang
digunakan atau diusulkan oleh Kontraaktor tidak memadai, Direksi harus
memberitahukan Kontraktor yang dengan segera harus mengubah metode-metode
tersebut. Komentar tersebut atau kurangnya komentar dari Direksi tidak boleh
ditafsirkan sebagai membebaskan Kontraktor terhadap tanggung jawabnya sesuai
syarat-syarat Kontrak.

10.13. KEAMANAN

Kontraktor harus bertanggung jawab sendiri atau penjagaan wilayah kerjanya,


kemah dan tempat pemondokan maupun keamanan staf pemberi kerja/Direksi dan
harus menyediakan penjagaan siang dan malam untuk Kantor Pihak Pemberi
Pekerjaan/Direksi serta perumahannya dengan biayanya sendiri. Semua langkah-
langkah pengamanan harus dilakukan dengan kerjasama yang erat dengan penguasa-
penguasa setempat atau yang berwajib.

10.14. JAMINAN PELAYANAN KESEHATAN

Kontraktor sepanjang waktu harus memelihara pelayanan kesehatan tempat


kerja secara memadai. Tenaga yang berkemampuan tinggi untuk menangani bantuan
pertama pada kecelakaan harus tersedia ditempat kerja setiap saat bila pekerjaan
sedang berlangsung. Selain itu harus dilakukan kerjasama/pengaturan dengan
seorang dokter yang berkemampuan penuh yang akan dipanggil ke tempat kerja bila
diperlukan untuk konsultasi rutin atau darurat. Perlengkapan dan fasilitas yang
memadai, termasuk transpor, harus disediakan. Kontraktor juga harus mengadakan
hubungan kerjasama dengan rumah sakit terdekat yang layak untuk kasus-kasus
penyakit yang gawat atau korban luka parah.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 13


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

10.15. BAHAN-BAHAN, KUALITAS HASIL KERJA DAN


PEMERIKSAAN

Kecuali jika tidak dirincikan, semua material dan kualitas hasil kerja akan
disesuaikan dengan ketentuan/persyaratan Standar Indonesia yang relevan dan yang
mulai berlaku 30 hari sebelum tanggal pertama yang ditetapkan untuk penyerahan
penawaran. Standar Indonesia bisa diganti dengan Spesifikasi Standar International
lainnya yang sama, asalkan dengan persetujuan dari Direksi yang bersangkutan.

Kontraktor harus memperoleh dan menyimpan ditempat, sedikitnya satu salinan


dari masing-masing pedoman Standar Nasional yang ditunjukkan dalam Spesifikasi
dan selain itu, harus menyediakan jika diperlukan pedoman Standar International
yang lain yang berlaku untuk bahan-bahan yang disediakan atau kualitas hasil kerja
yang sedang dilakukan ditempat pekerjaan.

Daftar kode dan Standar Inggris untuk pemakaian bahan konstruksi, disajikan
dalam Lampiran II pada spesifikasi ini.

Semua bahan dan kualitas hasil kerja yang tidak sepenuhnya ditentukan disini
atau yang tidak tercakup dalam Standard Indonesia atau Standard Inggris, harus
sebagaimana yang digunakan dalam pekerjaan kelas satu.

Direksi harus diberi kesempatan untuk menguji semua contoh dari seluruh
bahan-bahan tetap sebelum pesanan dilaksanakan. Direksi dalam hal butir-butir
tertentu dapat meminta pabrik atau pemasok barang yang bersangkutan untuk
memberikan sertifikat uji yang harus diserahkan dan disahkan oleh yang mewakili
Direksi sebelum bahan-bahan tersebut dilepas untuk dikirim ke tempat kerja.
Sertifikat tersebut harus menjelaskan bahwa bahan-bahan atau barang-barang yang
bersangkutan telah diuji sesuai dengan persyaratan spesifikasi dan harus
memperlihatkan hasil semua pengujian yang telah dilakukan. Kontraktor harus
menyediakan secara memadai sarana untuk mengindentifikasi bahan-bahan atau
barang-barang yang dikirim ke tempat kerja dengan sertifikat yang cocok.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 14


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Pemeriksaan dan persetujuan tidak boleh membebaskan Kontraktor dari


kewajiban yang dibebankan kepadanya dalam Kontrak ini.

10.16. UKURAN DAN KUANTITAS STANDAR

Semua ukuran pada gambar dan kuantitas dalam volume pekerjaan dan jadwal
pekerjaan harus dalam sistem metrik kecuali ditentukan lain.

10.17. FOTO-FOTO PEKERJAAN

Foto-foto yang memperlihatkan kemajuan pekerjaan, ciri-ciri tertentu dari


pekerjaan, peralatan atau hal-hal lain yang menarik perhatian sehubungan dengan
pekerjaan atau lingkungannya harus dibuat sedikitnya tiga kali.

a. Sebelum memulai pelaksanaan pekerjaan.


b. Selama berlangsung pekerjaan.
c. Setelah selesai pekerjaan atau periode pemeliharaan dan setelah
sebagaimana yang dinyatakan.

Butir a dan c harus dilakukan sedikitnya dari tiga posisi (depan, belakang dan
samping).

Ukuran dari foto-foto tersebut tidak boleh kurang dari 140 x 90 mm dan enam
lembar hasil cetakan masing-masing foto (tidak berbingkai), dengan membubuhkan
nomor seri, tanggal pengambilan dan keterangan ringkasnya harus disampaikan
kepada Direksi.

10.18. LAHAN YANG BERBATASAN

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 15


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Kontraktor secara khusus harus memelihara agar menghindari gangguan,


kerusakan pada tanaman, pohon, pagar, bangunan atau masuk tanpa harus
membuat semua pengaturan yang perlu dalam hal ini dengan pemilik/pemakai
lahan dan dengan orang-orang yang ditunjuk untuk maksud tersebut dalam hal ini
tanah milik negara, menjamin kepatuhan pekerja-pekerja mereka sendiri terhadap
semua peraturan dan peraturan setempat dari pemerintah mengenai hal ini ataupun
masalah-masalah lain. Kontraktor harus sepanjang waktu menyediakan sarana
perhubungan, dengan cara membuat jalan darurat atau jembatan-jembatan darurat,
untuk kendaraan-kendaraan seperti sepeda motor, sepeda, mobil dan para pejalan
kaki ke tempat-tempat mereka dan untuk para pemilik dan pemukim di areal
proyek. Apabila penimbunan bendungan atau saluran-saluran yang baru digali
mengganggu drainase atau jalan masuk ke lahan atau pemukiman, maka Direksi
boleh memerintahkan Kontraktor yang bersangkutan untuk melakukan upaya
penanggulangan yang layak dan tepat.

10.19. PEMBERITAHUAN PELAKSANAAN PEKERJAAN

Tidak ada pekerjaan yang penting yang tidak boleh dilaksanakan tanpa ada
persetujuan tertulis dari Direksi atau tanpa pemberitahuan selengkapnya secara
tertulis yang disampaikan kepada Direksi cukup waktu sebelum pekerjaan dimulai
untuk memungkinkan Direksi mempersiapkan pengaturan yang perlu untuk
melakukan pemeriksaan.

10.20. PERLINDUNGAN PEKERJAAN DARI CUACA

Kontraktor dengan biaya sendiri dengan cermat melindungi semua pekerjaan


dan bahan-bahan yang dapat rusak atau terpengaruh oleh cuaca. Seandainya suatu
pekerjaan menjadi rusak atau terpengaruh, oleh kondisi cuaca pekerjaan harus
diperbaiki atau diganti dan penggantian pekerjaan tersebut atas biaya Kontraktor
sampai memuaskan Direksi.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 16


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

10.21. PENCEGAHAN PENCEMARAN

Kontraktor harus setiap saat memelihara semua aliran air, tempat pekerjaan dan
tanah milik yang berdekatan menjadi bersih dan bebas dari pencemaran dan puing-
puing dari apapun yang timbul diluar pekerjaannya dan harus mengganti kerugian
kepada pemberi pekerjaan terhadap semua tuntutan yang timbul dari pencemaran
atau puing (sisa-sisa) tersebut.

10.22. BAHAN-BAHAN YANG HARUS DISEDIAKAN

Kontraktor harus memperoleh dan menyediakan semua bahan yang perlu


untuk pembangunan dan penyelesaian serta pemeliharaan pekerjaan dan harus
mengatur sendiri perolehan bahan-bahan tersebut termasuk untuk
pengangkutannya.

Meskipun suatu areal telah diberikan atau dianjurkan pada Kontraktor sebagai
tempat darimana bahan-bahan bangunan dapat diperoleh, Kontraktor harus dianggap
telah merasa puas mengenai sumber pengadaan bahan tersebut, dan harus
bertanggung jawab sendiri untuk pengadaan bahan-bahan yang sesuai dengan
jumlah cukup untuk memenuhi keperluan kontrak selama proses pekerjaan dan
untuk penyelesaian.

Pemakai bahan-bahan bekas dari bangunan yang dibongkar dalam pekerjaan-


pekerjaan yang bersangkutan termasuk bahan-bahan yang telah dipakai ditempat lain
tidak akan diperbolehkan kecuali diijinkan oleh Direksi.

10.23. PEKERJAAN YANG DILAKUKAN OLEH KONTRAKTOR LAIN

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 17


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Kontraktor dalam kegiataan pekerjaannya harus mempertimbangkan bahwa


selama pelaksanaan pekerjaan atau Kontraktor-kontraktor lain dapat dipekerjakan
oleh Pemberi Pekerjaan atau badan-badan lain untuk melaksanakan pembersihan,
pembangunan rumah, pekerjaan tanah dan lain-lain didalam dan sekitar areal
proyek tersebut Kontraktor harus sepenuhnya mengenal kegiatan dari Kontraktor
lain tersebut sampai kesatu tingkat yang dapat mempengaruhi pelaksanaan
pekerjaannya sendiri.

Dapat dimengerti bahwa Pihak Pemberi Pekerjaan tidak harus menerima atau
memberi penggantian atas suatu tuntutan atau permintaan dari Kontraktor untuk
pembayaran tambahan atau keterlambatan yang mungkin terjadi atau sebagai akibat
dari pelaksanaan pekerjaan yang dilakukan oleh Kontraktor-Kontraktor lain.

10.24. PERTEMUAN DI LOKASI PROYEK

Kontraktor harus menghadiri pertemuan rutin dimana semua masalah yang


berkaitan dengan kemajuan pekerjaan akan dinilai dan Kontraktor harus
menyampaikan setiap bulan suatu Laporan Kemajuan Pekerjaan dalam Formulir
yang disetujui Direksi yang menyajikan kemajuan pekerjaan yang sebenarnya.

10.25. GAMBAR-GAMBAR SEBAGAIMANA YANG DIBANGUN

Jika diminta oleh Direksi, Kontraktor harus menyediakan gambar-gambar


sebagaimana yang dilaksanakan. Gambar-gambar perencanaan, gambar-gambar
pematokan dan survey yang dilaksanakan serta dipersiapkan untuk mengukur
hasil pekerjaan sebagaimana diuraikan dalam sub bab 2.6. dapat digunakan
sebagai dasar untuk mempersiapkan gambar sebagaimana yang dilaksanakan.
Ukuran dan skala gambar-gambar ini harus disetujui Direksi. Ketentuan mengenai
persiapan gambar-gambar sebagaimana yang dilaksanakan harus termasuk dalam
butir Lumpsum dalam Daftar Kuantitas.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 18


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

10.26. ALTERNATIF USULAN KONTRAKTOR

Setiap alternatif yang mungkin telah diusulkan Kontraktor dalam berkas


dokumen pelelangan, atau setelah itu selama berlangsungnya Kontrak dan yang telah
disetujui oleh Pihak Pemberi Pekerjaan atau Direksi, tetap menjadi tanggung jawab
Kontraktor baik mengenai rencana metode yang memuaskan maupun mengenai
pembangunan serta lamanya.

Jika menurut pendapat Direksi suatu alternatif yang disetujui tidak memuaskan
dalam suatu hal. Direksi berhak menarik persetujuannya dan Kontraktor setelah itu
harus melaksanakan pekerjaan-pekerjaan tersebut sebagaimana ditentukan semula.

10.27. PEMBERSIHAN DAN PENGUPASAN

Semua areal dalam DMJ/S (seperti ditentukan dibawah) yang perlu dibuka
harus dibersihkan dari segala pohon-pohon, tanggul, belukar, sampah dan bahan-
bahan lainnya yang mengganggu dan semuanya itu harus disingkirkan dari daerah
tersebut, dibakar, dibuang atau seperti yang ditunjukkan oleh Direksi. Umumnya
hanya pohon-pohon yang mengganggu pembangunan yang harus dipindahkan dan
ditumpuk ditempat yang ditunjuk oleh Direksi sepanjang DMJ/S dan tetap
menjadi milik dari Pemberi Pekerjaan. Pohon-pohon sepanjang DMJ/S harus
dibiarkan ditempatnya sampai sejauh dapat dilakukan. Tidak dibenarkan
memindahkan/membongkar suatu bangunan tanpa persetujuan tertulis lebih
dahulu dari Direksi. Kontraktor harus tetap menjaga secara baik kebersihan daerah
yang telah dibersihkan sebelum memulai pekerjaan bangunan.

Setiap kerusakan pada pekerjaan atau terhadap hak milik swasta atau umum
yang disebabkan oleh operasi pembersihan yang dilakukan oleh Kontraktor harus
diperbaiki atau diganti oleh Kontraktor dan dengan biaya dari Kontraktor sendiri.

Areal-areal yang perlu dibuka/dibersihkan adalah :

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 19


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

1. Untuk tanggul pengaman, tanggul-tanggul, jalan dan tanggul-tanggul lain :


lebar formasi tambah 0,1 m pada kedua sisi.
2. Untuk saluran-saluran pembuang lebar formasi tambah suatu jalur dengan
lebar yang cukup yang diperlukan untuk pembuangan hasil galian.
3. Untuk bangunan-bangunan : areal yang perlu untuk pembangunan, biasanya
ditambah suatu jalur keliling dengan lebar 2 meter, untuk pohon-pohon
lebarnya 5 meter.

Pembersihan untuk pekerjaan-pekerjaan tersebut diatas harus sebagai berikut :

a. Pada saluran-saluran, jalan, tanggul pengaman banjir dan areal-areal galian


tanggul, tunggul dan akar harus sama sekali disingkirkan dan benda lain
yang tidak perlu harus dibuang sampai kedalaman :

 Paling kurang 0,20 m pada saluran-saluran pembuang.


 Paling kurang 0,30 m di areal-areal galian lain dibawah permukaan
tanah dan kemiringan sisi dari penampang yang harus digali.
Jembatan-jembatan besar dan bangunan-bangunan pengatur air akan
dilestarikan kembali, kecuali kalau ditentukan lain oleh Direksi.

b. Areal galian dan lubang galian sumbang (borrow pits) darimana bahan akan
diperoleh, harus dikupas sampai batas dari rumput, rumput liar atau vegetasi
lain dan semua tanggul, akar atau barang yang tidak perlu harus disingkirkan
sampai sejauh yang diperlukan untuk menjaga agar tidak tercampur dengan
bahan-bahan yang digunakan dalam Konstruksi.

c. Pada areal tanggul dan permukaan tanggul yang ada yang akan diurug,
semua tunggul dan akar harus disingkirkan sama sekali seperti ditentukan
dalam Sub Pasal a, tersebut diatas.

Lubang atau galian yang ada sebagai akibat pembuangan benda yang tidak
perlu seperti tersebut diatas harus ditimbun dengan bahan yang disetujui dan
dipadatkan dengan baik sesuai dengan petunjuk Direksi.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 20


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

d. Semua benda hasil pembukaan lahan harus dibuang sebagaimana diminta


oleh Direksi, dalam jarak 50 meter tanpa pembayaran tambahan. Sisa-
sisanya harus dibakar.

10.28. GALIAN

10.28.1. U m u m

Diperkirakan bahwa semua bahan dari berbagai galian dengan pengecualian


tanah organik sesuai untuk digunakan dalam Konstruksi. Bahan-bahan galian yang
akan digunakan pada jalan dan tanggul pengaman harus bebas atau dibersihkan dari
tunggul, akar dan unsur-unsur tanaman dengan tenaga manusia.

Bahan-bahan galian yang mengandung tunggul, akar, unsur-unsur tanaman,


tanah organik dan bahan-bahan lain yang tidak diperlukan untuk urugan harus
ditempatkan ditempat pembuangan dekat saluran atau di areal-areal pembuangan
yang lain yang ditunjukkan oleh Direksi. Permukaan tumpukan buangan harus
dibentuk dengan rapi, permukaan dirapikan dengan kemiringan 1 : 20 ke arah luar.

Penggalian tidak boleh dimulai sebelum Direksi menyetujui pematokan


(setting out) dan survai topografinya. Semua saluran pembuang yang harus
diperbaiki atau digali lagi, ditunjukkan dalam peta.

10.28.2. Garis Derajat dan Penampang Melintang

Semua galian harus dilakukan dengan ketentuan-ketentuan dari Sub Pasal ini
dan sesuai dengan garis-garis, ukuran dan derajat seperti diperlihatkan dalam
berbagai gambar atau yang diarahkan oleh Direksi.

Selama berlangsungnya pekerjaan, barangkali ternyata atau Direksi ingin


untuk mengubah berbagai kemiringan, ketinggian dan ukuran dari galian, dari apa
yang ditunjukkan dalam gambar atau yang disebutkan dalam spesifikasi ini.
Semua langkah-langkah pengamanan yang perlu, harus diambil untuk

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 21


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

melestarikan bahan dibawah dan diluar garis-garis galian dalam kondisi yang
sebaik mungkin.

Setiap kelebihan penggalian untuk bangunan yang dibuat oleh Kontraktor


karena suatu maksud atau alasan, kecuali kalau ditentukan lain disini, harus diurug
dengan bahan yang sesuai dan kemudian dipadatkan atau jika kelebihan itu berada
dibawah pondasi bangunan beton, mungkin diperlukan isian beton. Semua
perbaikan tersebut harus seluruhnya atas biaya Kontraktor.

10.28.3. Toleransi

Semua lubang galian harus cukup memadai untuk memberikan ruang kerja
yang cukup, perlindungan dan bangunan-bangunan sementara lainnya yang
barangkali diperlukan selama pekerjaan konstruksi.

Kemiringan sisi dan dasar saluran-saluran harus dibangun dan dirapikan


dengan sebaik mungkin yang dapat diperoleh sesuai dengan petunjuk Direksi
dengan kemahiran menggunakan alat pemindah tanah yang disetujui untuk
pekerjaan galian dan pembentukan tanggul-tanggul atau dengan tenaga manusia.

Areal galian saluran-saluran yang sudah selesai pada setiap penampang


melintang harus tidak lebih kecil dari yang ditunjukkan gambar atau seperti yang
diminta Direksi. Toleransi sebesar + 0 atau -0,10 dari permukaan tanah yang
sebenarnya atau posisi dari kemiringan sisi dapat diterima.

Permukaan-permukaan dasar galian dan profil final tanah pada bangunan


tidak ada toleransi plus atau tidak lebih dari 0,10 m lebih rendah dari permukaan
yang benar.

10.28.4. Bahan Longsoran

Bahan-bahan yang tidak akan ditempatkan pada lereng yang diperlihatkan


dalam gambar atau seperti yang diarahkan oleh Direksi, dan bahan-bahan yang
merupakan bagian dari longsoran yang terhampar diluar garis-garis galian yang

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 22


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

ditentukan dan longsor kedalam galian, harus dipindahkan oleh Kontraktor


dengan cara yang dapat disetujui dan lereng-lereng tersebut harus dipulihkan
kembali ke garis-garis dan derajat yang ditetapkan oleh Direksi.

Kontraktor dapat diminta untuk menggali areal-areal longsor yang potensial


diluar batas garis galian yang semua ditentukan, yang menurut pendapat Direksi,
galian tersebut perlu untuk mencegah kerusakan pada pekerjaan. Bila terjadi
terlalu banyak longsoran selama berlangsung pekerjaan, Direksi dapat
memutuskan untuk memperluas berm antara saluran dan tanggul dan/atau
mengganti kemiringan sisi saluran atau meminta Kontraktor untuk menstabilkan
berm tersebut sebelum penggalian dengan jalan memancangkan kedalam tanah,
tiang-tiang dengan panjang kira-kira 5 meter, diameter minimum 100 mm dengan
jarak pusat ke pusat 1 meter pada suatu lebar dan panjang tertentu dari jalur berm
tersebut. Kuantitas sementara mengenai hal itu telah diberikan dalam Daftar
Kuantitas.

Longsoran yang disebabkan oleh penggalian yang berlebihan atau karena


penempatan tanah galian yang terlalu dekat ke penggalian, atau karena tidak
mengeringkan berm yang dekat dengan tempat penggalian, harus dipulihkan
kembali oleh Kontraktor dengan biaya sendiri.

10.28.5. Klasifikasi Bahan

Untuk keperluan pembayaran bahan/material yang digali, tidak akan


dibuatkan klasiikasi mengenai kelas, sifat, asal atau kondisi bahan galian tersebut.

10.28.6. Penggalian Untuk Saluran, Saluran Pembuang, Jalan, Tanggul


Pengaman dan Tanggul-tanggul Lainnya

Penggalian untuk saluran pembuang, jalan, tanggul pengaman dan tanggul-


tanggul lainnya harus terdiri dari dan meliputi semua penggalian untuk saluran

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 23


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

pembuang tanggul pengaman, tanggul selain yang struktural dan penggalian


lubang galian sumbang dan harus mencakup pembuangan bahan bekas galian
sampai ke suatu jarak yang diukur lurus antara pusat penggalian ke tanggul jalan,
tanggul pengaman dan tanggul lainnya harus pula mencakup penanganan dan
pemilihan bahan galian, pemadatan dan pembentukan tanggul-tanggul.

Metode yang digunakan dalam penggalian harus sedemikian rupa sehingga


tidak menghancurkan atau meruntuhkan lereng galian dan menghasilkan lereng
tersebut benar-benar rapi dan tepat.

Bahan galian yang dibuang tidak mengikuti syarat-syarat yang disarankan


diatas dan tanpa persetujuan dari Direksi, harus diambil lagi dan ditempatkan
kembali seperti yang ditunjukkan Direksi atas biaya Kontraktor.

10.28.7. Galian Bangunan

a. Umum

Galian untuk bangunan harus terdiri dari dan mencakup semua galian dan
urugan yang diperlukan sehubungan dengan semua pekerjaan bangunan.

Selama pelaksanaan pekerjaan, Kontraktor tidak boleh mengubah keadaan


pengaturan air dalam saluran pembuang yang ada dan di daerah yang
dilayani oleh saluran-saluran pembuang tersebut.

b. Drainase dan Pengamanan Banjir

Kontraktor harus menyediakan pompa, saluran dan lain-lain yang perlu


untuk menjaga galian agar dalam keadaan kering. Harus dibuat saluran
pembuang terbuka untuk mengalihkan aliran permukaan agar tidak
memasuki lubang galian.

Semua pekerjaan harus diamankan dari banjir. Kontraktor harus bertanggung


jawab menyediakan apa saja yang perlu dan harus memperbaiki tiap

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 24


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

kerusakan, baik pekerjaan sementara maupun pekerjaan tetap yang


disebabkan oleh banjir.

Dimana metode yang disetujui oleh Direksi tersebut melibatkan penggunaan


peralatan mesin, Kontraktor harus memilikinya di lokasi pekerjaan yang
dapat berjalan dengan baik dan sebanyak yang dibutuhkan untuk keamanan
pekerjaan. Semua metode yang digunakan untuk mengatur air harus atas
persetujuan Direksi. Persetujuan tersebut tidak boleh mengurangi tanggung
jawab Kontraktor terhadap suatu kerusakkan pekerjaan atau lahan yang
berdekatan serta hak milik atau aliran air karena kegiatan-kegiatannya.

c. Instruksi Umum untuk Galian Bangunan

Lubang-lubang dan parit-parit untuk pondasi dari semua pekerjaan


bangunan harus digali sampai ke tingkat kedalaman dan ukuran yang
disajikan dalam gambar atau sebagaimana ditentukan Direksi. Harus
dilakukan upaya yang cermat agar tidak mengganggu dasar galian dan untuk
menjamin hal tersebut maka 0,15 m terakhir harus digali dengan tangan
persis sebelum beton ditempatkan. Dasar dari semua galian harus diratakan
atau dibentuk sesuai dengan petunjuk dalam gambar dan jika perlu, dibuat
bertangga atau berbangku secara horisontal. Kantong-kantong yang
mengandung bahan lunak didasar galian harus dibuang dan diisi dengan
bahan yang sesuai dan dipadatkan dengan baik.

Semua galian harus diperiksa dan disetujui oleh Direksi sebelum Kontraktor
diijinkan meneruskan pekerjaan.

Pekerjaan galian harus mencakup semua pekerjaan perkayuan, penopangan,


pekerjaan-pekerjaan sementara atau untuk menyokong sisi-sisi yang
diperlukan untuk pelaksanaan pekerjaan secara baik.

Penggalian yang melebihi dari yang ditunjukkan dalam gambar atau yang
diminta oleh Direksi harus diperbaiki dengan menempatkan bahan yang
sesuai dan yang dipadatkan dan penggalian yang melebihi lebar dari yang

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 25


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

diperlukan harus diurug dan dipadatkan dengan kuat dengan bahan yang
disetujui.

Galian harus dijaga selalu dalam keadaan kering dengan memompa atau
dengan cara lain sampai menurut pendapat Direksi, bangunan telah selesai
secukupnya dan penimbunan selesai sampai permukaan air tanah berada
pada kedudukannya yang normal.

Pengurugan kembali pondasi tidak dapat dilaksanakan sebelum pondasi dan


pekerjaan-pekerjaan bangunan dalam galian diperiksa dan disetujui oleh
Direksi, kecuali kalau ditentukan lain oleh Direksi, semua pengurugan harus
dengan bahan-bahan yang disetujui dan ditimbunkan dalam lapisan yang
tidak melebihi tebal 0,25 m serta dipadatkan. Kadar kelembaban harus
disesuaikan dengan kadar kelembaban optimum untuk pemadatan.

10.28.8. Penggalian Sumbang (Borrow Exavation)

Pada bagian-bagian saluran pembuang, jalan, tanggul pengaman dan bangunan


tanggul yang kekurangan bahan isian atau bahannya tidak cocok, harus
ditimbun/diisi dengan bahan isian yang diperoleh dari lubang-lubang galian
sumbang yang ditunjuk oleh Direksi.

Kontraktor harus menentukan lokasi, kesesuaian dan mutu bahan yang tersedia,
biaya dan pekerjaan yang perlu untuk memperoleh bahan yang tersedia dan
mengangkutnya ke tempat kerja.

Kontraktor juga harus menentukan jumlah beban lebih yang harus dipindahkan
dari setiap quarry dan biaya pemindahannya. Semua biaya tersebut sudah termasuk
dalam harga satuan penawarannya.

Selambat-lambatnya 60 hari sebelum jadwal pemulaian operasi sumbang,


Kontraktor harus memberikan pernyataan yang lengkap kepada Direksi mengenai

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 26


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

asal dan susunan/ komposisi semua agregat yang akan digunakan untuk pembuatan
tanggul saluran irigasi, tanggul pengaman dan tanggul-tanggul lainnya.

Lubang-lubang sumbang tersebut harus mempunyai kedalaman tidak lebih dari


3 meter dibawah permukaan tanah dan harus diselesaikan dan dirapikan kembali
sebagaimana diminta oleh Direksi, dengan lebar dasar yang biasa dan dengan
kemiringan sisi yang sama.

Penyelesaian dan perapihan lubang-lubang sumbang dan areal-areal sumbang


harus berlangsung setelah saluran-saluran digali, tanggul-tanggul selesai dan lereng
sisi dirapikan serta bahan cermat dalam pembuatan lubang-lubang sumbang dan
areal-areal sumbang harus berlangsung setelah saluran-saluran digali, tanggul-
tanggul selesai dan lereng sisi dirapikan serta bahan yang berlebih dibuang. Harus
dilakukan upaya khusus secara cermat dalam pembuatan lubang-lubang sumbang
mengingat kepentingan khususnya untuk drainase air permukaan sehingga dasar
tersebut akan memiliki gradien yang teratur dan tidak terputus-putus seperti yang
ditunjukkan oleh Direksi.

10.29. TANGGUL UNTUK SALURAN PEMBUANG, JALAN,


PENGAMAN DAN TANGGUL-TANGGUL LAINNYA

10.29.1. Penyiapan Areal Tanggul

Setelah pembersihan areal untuk pembangunan tanggul, semua lubang, parit


dan lain-lain harus diurug kembali dengan bahan yang disetujui dan dipadatkan
sampai kepadatan seperti ditentukan dalam sub pasal 3.5.5.

Setelah itu areal tanah yang asli dan tanggul-tanggul jalan yang ada harus
digaru sampai kedalaman kira-kira 0,15 meter sebelum sesuatu bahan lain
ditempatkan.

Bila lapisan tanah atas terdiri dari bahan-bahan organik, lapisan ini harus
sampai kedalaman 0,20 meter.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 27


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

10.29.2. Pembangunan Tanggul


1. Tanggul-tanggul Saluran Pembuang, Tanggul Pengaman dan Tanggul-
tanggul lain.

Setelah areal untuk tanggul disiapkan seperti ditentukan dalam sub pasal
3.5.1. dan dipadatkan seperti ketentuan sub pasal 3.5.5. bahan urugan untuk
pembuatan tanggul-tanggul tersebut harus ditempatkan.

Urugan untuk tanggul tersebut harus ditimbunkan lapis demi lapis tidak
melebihi dari 0,30 meter dan tiap lapisan harus dipadatkan seperti ditentukan
dalam sub pasal 3.5.5. Setelah diuji dan disetujui oleh Direksi tentang
lapisan urugan yang pertama, kontraktor baru meneruskan tanggul tersebut
menurut garis, derajat, pemadatan, pembentukan gambar, tanggul tersebut
(bagian atas dan lereng samping) harus ditutup dengan 0,20 meter tanah
lapisan atas yang diperoleh di areal tersebut.

Tanah lapisan atas yang sesuai dari tanah alami dan yang disingkirkan
pada waktu penyiapan areal dapat digunakan.

2. Tanggul Jalan

Setelah pembersihan, penggaruan dan penyingkiran tanah yang tidak


sesuai, harus digali saluran pembuang samping (side drain) yang baru
dikedua sisi jalan tersebut. Bahan yang sesuai dan tersedia di saluran
pembuang samping harus digunakan untuk mempertinggi dan membangun
jalan.

Jumlah bahan yang sesuai dan tersedia dalam saluran pembuang samping
tersebut akan menentukan tinggi akhir dari jalan desa yang tidak beraspal.
Urugan untuk tanggul tersebut harus ditempatkan seperti dijelaskan diatas.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 28


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Untuk memungkinkan drainase, saluran pembuang samping sepanjang


jalan poros dan jalan desa tersebut harus dihubungkan ke saluran-saluran
pembuang alami atau saluran-saluran yang ada dan gorong-gorong beton
dengan berbagai diameter harus dibuat.

Dimana tanggul yang baru sebagian atau seluruhnya akan menutup


tanggul lama, maka bidang horisontal dari tanggul yang lama harus digaru
sampai kedalaman kira-kira 0,15 m dan urugan yang baru ditempatkan selapis
demi selapis sampai mencapai permukaan tanggul yang lama sebelum
tingginya ditambah, sedangkan lereng-lereng samping tanggul yang lama harus
dibuat berteras-teras sebelum diurug. Di areal-areal tersebut bahan dan/atau
bahan urugan yang digaru harus dibentuk dan dipadatkan seperti ditentukan
dalam sub pasal 9.30.5.

10.29.3. Garis, Derajat, Bahan dan Konstruksi

Tanggul harus dibangun menurut garis, derajat dan penampang melintang


seperti ditunjukkan dalam gambar, atau seperti yang diminta oleh Direksi.

Hanya bahan dari saluran pembuang samping, dan dari lubang galian
sumbang yang menurut pendapat Direksi sesuai untuk pembuatan tanggul yang
harus digunakan.

Tanggul-tanggul saluran pembuang dan tanggul jalan harus dibangun dari


bahan urugan yang biasanya terdiri dari tanah liat atau lumpur. Tanggul pengaman
dan tanggul-tanggul lainnya harus dibuat dari tanah yang biasanya terdiri dari
plintit.

Tanah-tanah tersebut harus dihamparkan selapis demi selapis pada seluruh


lebar penampang melintang dan dalam ukuran panjang yang sedemikian rupa
sehingga sesuai dengan metoda pemercikan, pencampuran dan pemadatan yang
diterapkan.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 29


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Tiap lapisan harus dihamparkan dan diratakan secara seragam dengan lapisan
yang tidak melebihi ketebalan 0,30 m dengan tangan atau mesin. Bahan kelebihan
harus ditempatkan diluar batas lereng sisi seperti ditunjukkan dalam gambar untuk
menjamin agar pemadatan yang diperlukan akan memperoleh diseluruh
penampang melintangnya di final.

Bongkah tanah dan gumpalan harus dipecah seluruhnya dengan memotong,


menggaru, atau cara-cara lain yang disetujui. Bahan tersebut harus berkadar
kelembaban yang layak ketika dipadatkan.

Jika bahan tersebut terlalu kering, bahan harus dilembabkan dan jumlah air
yang diperlukan untuk itu harus diberikan merata dan dicampur merata dengan
tanah. Sekiranya bahan terlalu basah, bahan tersebut harus diperanginkan dengan
memisah-misahkan dan menggaru sampai kadar kelembaban yang dimaksud
terpenuhi. Direksi, tergantung pada keadaan, harus menentukan ukuran pemadatan
tanggul saluran, jalan, tanggul pengaman dan tanggul-tanggul lainnya.

10.29.4. Toleransi Urugan

Profil urugan yang sudah selesai harus sedemikian rupa agar tidak ada titik
pada permukaan urugan yang lebih rendah dari yang ditentukan dan semua profil
harus bebas dari ketidakteraturan/tonjolan yang mendadak.

Pengurugan harus dibuat 0,05 m lebih tinggi dari permukaan overheight tanah
sekelilingnya untuk memungkinkan bagi pengurugan tanah. Kecuali bila
ditentukan atau diperintah lain oleh Direksi, puncak dan sisi lereng urugan yang
ditempatkan diberbagai tanggul harus dipotong dengan rapi dan hal ini dapat
dilakukan dengan penggunaan yang canggih dari alat pemindah tanah yang
digunakan untuk penempatan dan/atau pemadatan atau dengan cara tenaga
manusia, sesuai dengan pendapat Engineer.

Bila garis-garis dan ketinggian tanggul yang tepat tidak ditentukan atau
ditunjuk oleh Direksi, Kontraktor harus membangun tanggul dalam garis yang

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 30


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

lurus antara lengkung-lengkung rata (smooth curves) untuk memperoleh


penampak yang menarik. Bagian atas tanggul harus dibuat miring 1 : 20 ke arah
luar dan rata sebagaimana layaknya.

Lebar bagian atas tanggul tidak boleh lebih sempit dari lebar yang ditentukan.
Kemiringan luar harus dibentuk dengan kemiringan yang ditentukan. Tidak boleh
ada perubahan-perubahan arah yang mendadak yang dapat memberikan
kecenderungan untuk terbentuknya jalur-jalur aliran air hujan.

10.29.5. Pemadatan dan Pembentukan

Pekerjaan penggalian dan penggunaan hasil galian harus sedemikian rupa


sehingga bahan-bahan yang akan dipadatkan akan tercampur dengan baik untuk
menjamin hasil pemadatan, kedapan dan stabilitas yang terbaik yang dapat
dilaksanakan.

Pemadatan harus dilakukan dengan peralatan mesin yang cocok untuk tipe
pekerjaan ini atau dengan manusia.

1. Pemadatan dengan Peralatan Mesin

Mesin penggilas untuk pemadatan harus dilengkapi dengan batang pembersih.


Bila menggunakan mesin penggilas pemadat tipe kaki biri-biri, tombol
pemadat dan batang pembersih harus dipelihara secara layak dan ruang antar
kaki-kaki pemadat harus dijaga agar tetap bersih dari bahan-bahan (tanah, dll)
yang menghalangi keefektifan kerja mesin tersebut.

Untuk pemadatan bagian-bagian tanggul atau pengurugan dekat bangunan


yang tidak mungkin dilakukan dengan mesin gilas, tanggul atau urugan harus
dipadatkan dengan perkakaks pemadat dengan desain dan berat yang cukup
memadai sehingga diperoleh tingkat yang sama dengan tanggul atau urugan
yang dipadatkan didekatnya.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 31


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Kontraktor harus bertanggung jawab terhadap suatu kerusakan bangunan yang


disebabkan oleh pekerjaan dalam menempatkan atau memadatkan tanggul atau
urugan bangunan-bangunan yang berdekatan dan kerusakan bangunan yang
terjadi harus diperbaiki atas biaya Kontraktor.

2. Pemadatan Dengan Tenaga Manusia

Alat pemadat tangan harus mempunyai berat tidak kurang dari 15 kg dan
harus memiliki penurunan gravitasi 0,30 m. Bahan-bahan harus dipadatkan
sampai diperoleh kerapatan yang diinginkan.

Alat pemadat tangan dapat dibuat dari besi atau beton. Penggunaan kayu atau
batang kelapa tidak dibenarkan dan memperkerjakan tenaga kerja wanita dan
anak-anak dibawah umur 16 tahun juga diijinkan.

3. Metoda Pemadatan Harus Menurut Persetujuan dari Direksi

Bahan pada tanggul-tanggul jalan urugan yang dipadatkan harus mencapai


kepadatan kering tidak kurang dari 90% dari kepadatan kering maksimum
laboratorium seperti ditetapkan oleh Pengujian Kepadatan Proctor Standard
(Standar Proctor Compaction Test) untuk bahan-bahan yang telah dipadatkan.
Direksi akan mengambil contoh-contoh dari bahan yang telah dipadatkan dan
melakukan pengujian untuk menentukan apakah kepadatan memenuhi syarat
dari spesifikasi-spesifikasi ini. Kontraktor harus membantu Direksi dalam
memperoleh contoh-contoh yang mewakili (representatives samples) untuk
pengujian tersebut. Setelah selesai pemadatan tanggul, bahan berlebih yang
ditempatkan di luar lereng sisi, seperti dinyatakan dalam gambar atau seperti
yang ditunjukkan, harus digali kembali dan dibuang dari tanggul dan
dimasukkan kedalam lubang-lubang sumbang atau ditumpuk ditempat limbah
sampai garis dan derajat tertentu seperti yang diminta oleh Direksi. Lapisan-
lapisan terakhri harus diselesaikan dengan rata sampai ke derajat dan
penampang melintang yang diminta. Lereng-lereng tanggul harus dirapihkan
dengan cermat.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 32


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

10.29.6. Pemeriksaan, Pengujian dan Persetujuan Terhadap Bahan

Untuk memastikan sifat-sifat dari bahan untuk urugan, Kontraktor harus


menyerahkan untuk disetujui oleh Direksi, sertifikat-sertifikat dari pengujian
laboratorium yang disetujui untuk semua bahan yang akan digunakan dalam
pekerjaan sebelum memulai pekerjaan penggalian atau penambangan. Direksi
akan menentukan pengujian dan jumlah pengujian yang akan dilakukan. Contoh-
contoh bahan yang mewakili untuk pengujian tersebut harus diambil oleh
Kontraktor, dengan biaya sendiri, dengan disaksikan oleh seorang wakil dari
Direksi dan duplikat contoh harus diserahkan kepada Direksi untuk digunakan
sebagai referensi dimasa mendatang. Pengujian contoh-contoh ini akan dilakukan
dengan biaya dari Kontraktor.

Semua sumber bahan harus disetujui oleh Direksi sebelum memperoleh atau
mengolah bahan dari sumber-sumber tersebut.

Sertifikat pengujian yang diperoleh Kontraktor dengan biayanya sendiri


dimaksudkan untuk membantu Kontraktor dalam memperkirakan lokasi, luas dan
kuantitas bahan yang akan memenuhi spesifikasi ini bila diolah dengan layak dan
sama sekali tidak akan mencegah pengujian lebih lanjut oleh Direksi.

Persetujuan mengenai sumber khusus bahan tidak boleh diartikan sebagai


persetujuan terakhir mengenai bahan dari sumber-sumber tersebut kecuali kalau
diolah, disimpan dan dipersiapkan serta ditempatkan seperti dalam spesifikasi
berikut. Untuk mempertahankan pengawasan yang memadai terhadap agregat dan
campuran tanah agregat, Kontraktor harus memperkerjakan seorang ahli
geoteknik yang memenuhi syarat yang harus disetujui oleh Direksi. Ahli
geoteknik tersebut harus berada dibawah pengawasan Direksi. Demikian pula
pekerjaan yang akan dilakukan di laboratorium Kontraktor termasuk pemeriksaan
campuran-campuran. Kontraktor harus mempunyai buku harian dan membuat
catatan mengenai hasil pengujian serta melakukan pengamatan-pengamatan lain
seperti yang dikehendaki Direksi. Kontraktor harus menyediakan dan memelihara

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 33


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

secara baik peralatan uji yang perlu digunakan oleh Ahli Geoteknik dan dapat
digunakan oleh Direksi atau oleh Pengawas yang ditunjuk.

Semua bahan yang diolah harus disetujui sebelum disimpan di lokasi atau
digunakan dalam pekerjaan dan dapat diperiksa oleh Direksi kapan saja selama
pelaksanaan pengolahan dan penggunaannya. Bahan-bahan yang diragukan dan
masih menunggu pengujian laboratorium dan persetujuan selanjutnya, tidak boleh
dibongkar dan dicampur dengan bahan-bahan yang sebelumnya telah disetujui dan
diterima. Jika kualitas dan kelas bahan-bahan yang dikirim ke lokasi tidak sesuai
dengan kelas dan kualitas bahan seperti yang diperiksa atau tidak menurut
spesifikasi, Direksi berhak menolak bahan-bahan tersebut.

Contoh bahan harus memenuhi semua pengujian seperti yang dikehendaki


dalam spesifikasi dan memuaskan Direksi. Kontraktor harus mengijinkan wakil
yang ditunjuk oleh Direksi untuk setiap saat memeriksa sesuatu atau semua bahan
yang sedang digunakan atau yang diinginkan digunakan, selama atau setelah
penyiapannya sementara sedang digunakan, selama berlangsungnya pekerjaan
atau setelah pekerjaan tersebut selesai, semua bahan tersebut yang tidak sesuai
dengan spesifikasi ini. Apakah ditempat kerja atau tidak, harus ditolak dan harus
segera disingkirkan dari pekerjaan. Kontraktor harus menyediakan atau mengatur
semua bahan, tenaga kerja, perkakas dan peralatan yang diperlukan untuk
pemeriksaan tersebut.

Pengujian kerapatan dan urugan yang dipadatkan harus dilakukan oleh


Kontraktor dengan biaya sendiri seberapa kali yang dianggap perlu oleh Direksi
untuk menjamin kesesuaian dengan syarat kepadatan menurut sub pasal 9.30.5.
dari spesifikasi ini.

10.29.7. Angkutan Bahan Berlebih (Overhaul)

Pengangkutan bahan galian dan bahan urugan dari tempat lain yang diangkut
melebihi jarak angkutan 20 meter, harus dianggap sebagai angkutan berlebih.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 34


Laporan Akhir
DED Pembangunan Drainase Prentjak Grand Bintan Center – Sei Carang

Perhitungan angkutan berlebih hanya akan dilakukan untuk bahan-bahan


yang diperlukan dalam konstruksi pekerjaan dan diangkut atas petunjuk Direksi
serta digali dan ditempatkan sesuai dengan spesifikasi ini.

Angkutan berlebih akan meliputi pelaksanaan semua pekerjaan yang perlu


untuk transportasi bahan sub base dan base yang telah disetujui.

CV. GRAHADITAMA Consultant IX - 35

Anda mungkin juga menyukai