Anda di halaman 1dari 18

MAKALAH APLIKASI KOMPUTER

PERKEMBANGAN SISTEM OPERASI

DI SUSUN OLEH

ADE FAJAR PRASETIYA


(1702 1080)

PROGRAM STUDI PETERNAKAN


FAKULTAS AGROINDUSTRI
UNIVERSITAS MERCU BUANA
YOGYAKARTA
2017

1
KATA PENGANTAR
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
rohmat dan hidayahnya sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas makalah
sistem operasi dengan judul “Perkembangan Sistem Operasi”.
Penulis menyadari bahwa makalah ini masih banyak kesalahan dan
kekurangan, maka dari itu penulis mengharapkan sumbangan pikiran, pendapat
serta saran-saran yang berguna demi penyempurnaan makalah ini. Semoga
makalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

2
DAFTAR ISI

Kata Pengantar.......................................................................................................2

Daftar Isi.................................................................................................................3

BAB I : Pendahuluan.............................................................................................4

1.1.Latar belakang.................................................................................................4

1.2.Tujuan...............................................................................................................4

BAB II : Pembahasan............................................................................................5

2.1. Sejarah Sistem Operasi Komputer................................................................5

2.2. Jenis-Jenis Sistem Operasi.............................................................................6

2.3. Jenis Aplikasi Yang Sedang Berkembang..................................................15

BAB III : Penutup................................................................................................17

A. Kesimpulan...............................................................................................17

B. Saran..........................................................................................................17

Refrensi.................................................................................................................18

3
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Sistem operasi merupakan sebuah penghubung antara pengguna dari
komputer dengan perangkat keras komputer. Sebelum ada sistem operasi,orang
hanya mengunakan komputer dengan menggunakan sinyal analog dansinyal
digital. Seiring dengan berkembangnya pengetahuan dan teknologi, pada saat ini
terdapat berbagai sistem operasi dengan keunggulan masing-masing.Untuk lebih
memahami sistem operasi maka sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu
beberapa konsep dasar mengenai sistem operasi itu sendiri.

1.2. Tujuan
Makalah ini bertujuan untuk menambah pemahaman pembaca atau
mahasiswa tentang kecanggihan teknologi terutama di bidang komputer pada
masa masa yang akan datang, serta mengikuti perkembangan dan kemajuan
teknologi tersebut dalam bidang sistem operasi.

4
BAB II
PEMBAHASAN

2.1. Sejarah Sistem Operasi Komputer


Seperti kita ketahui, system operasi yang umum digunakan oleh
kebanyakan computer, terdiri dari 3 keluarga atau 3 kelompok, yaitu keluarga
Microsoft Windows, keluarga Unix, dan keluarga Mac OS.
Sedangkan untuk computer mainframe dan super computer menggunakan
banyak sekali system operasi yang berbeda-beda, umumnya turunan dari sitem
UNIX yang dikembangkan oleh vendor seperti IBM AIX, Hp/UX,dll.
Menurut Tanebaum, Sistem Operasi mengalami perkembangan yang dapat
dibagi ke dalam 4 generasi.
1. Generasi Awal (1945-1955)
Generasi pertama merupakan awal perkembangan sistem komputasi
elektronik sebagai pengganti sistem komputasi mekanik, hal itu disebabkan
kecepatan manusia untuk menghitung terbatas dan manusia sangat mudah
untuk membuat kecerobohan, kekeliruan bahkan kesalahan. Pada generasi ini
belum ada sistem operasi, maka sistem komputer diberi instruksi yang harus
dikerjakan secara langsung.
Perkembangan awal Sistem Operasi masih dilakukan secara manual dalam
artian belum muncul adanya Sistem Operasi yang secara otomatis artinya
belum mendukung layanan pekerjaan yang dapat dilakukan dalam 1 rangkaian.
2. Generasi Kedua (1955-1965)
Generasi kedua memperkenalkan Batch Processing System, yaitu Job yang
dikerjakan dalam satu rangkaian, lalu dieksekusi secara berurutan.Pada
generasi ini sistem komputer belum dilengkapi sistem operasi, tetapi beberapa
fungsi sistem operasi telah ada, contohnya fungsi sistem operasi ialah FMS
(Fortran Monitoring System) dan IBSYS. Jadi generasi komputer kedua ini
merupakan generasi pertama dari sistem Operasi.
3. Generasi Ketiga (1965-1980)
Pada generasi ketiga, Sistem Operasi sudah mendukung layanan Multi-
User (digunakan banyak pengguna sekaligus), Multi-Programming (melayani
banyak program sekaligus) dan Batch Proccessing System (Multi-Task).
4. Generasi Keempat (Pasca 1980an)
Di masa ini, sudah diperkenankannya GUI (Graphical User Interface) yang
artinya Sistem Operasi memiliki tampilan dan dengan bermodalkan mouse,
End-User dapat menjalankan aplikasi/porgram atau piranti lunak.
5. Generasi Selanjutnya
Pada generasi selanjutnya diperkenalkan Sistem Operasi yang berada
dalam sebuah Sistem Operasi, ini adalah contoh sebuah Sistem Operasi
berbasikan Website yang berkerja di dalam sebuah Sistem Operasi. Dan
generasi selanjutnya diperkenalkanlah Sistem Operasi bergerak (Mobile) pada
perangkat bergerak seperti : PDA, Poket PC, dan lain sebagainya. Di generasi
selanjutnya diperkenalkan juga teknologi Sistem Operasi jaringan yang
sifatnya virtual, sehingga dalam 1 jaringan hanya diinstal 1 buah Sistem

5
Operasi pada Perangkat yang bertugas menjadi Server. Selain itu,
diperkenalkan pula Cross Platform Operating System yang artinya dapat
menggabungkan 2 Sistem Operasi berbeda seperti : Linux dan Windows.
Pada saat ini, hampir seluruh manusia memiliki PC dan Mobile PC.
Dikarenakan faktor harga yang selalu berubah dan kebutuhan manusia akan
perangkat otomatis seperti : PC, maka manusia menjadikan PC sebagai
kebutuhan utama. Seiring dengan perkembangan teknologi PC pun dibuat
ringkas agar dapat dijadikan sebagai piranti otomatisasi yang bergerak (Bisa
digunakan kapan saja, di mana saja dan oleh siapa saja). Contoh PC bergerak
adalah : Laptop, Notebook dan NetBook, ketiga piranti tersebut juga memiliki
Sistem Operasi layaknya PC. Dan sekarang saatnya kita bahas Sistem Operasi
yang ada di PC.

2.2. Jenis-jenis Sistem Operasi


A. Windows
1. Windows 1.0
Versi pertama Microsoft Windows, yang disebut dengan Windows
1.0, dirilis pada tanggal 20 November 1985. Versi ini memiliki banyak
kekurangan dalam beberapa fungsionalitas, sehingga kurang populer di
pasaran.
Pada awalnya Windows versi 1.0 ini hendak dinamakan dengan
Interface Manager, akan tetapi Rowland Hanson, kepala bagian
pemasaran di Microsoft Corporation, meyakinkan para petinggi
Microsoft bahwa nama “Windows” akan lebih “memikat” konsumen.
Windows 1.0 bukanlah sebuah sistem operasi yang lengkap, tapi hanya
memperluas kemampuan MSDOS dengan tambahan antarmuka grafis.
Selain itu, Windows 1.0 juga memiliki masalah dan kelemahan yang
sama yang dimiliki oleh MS-DOS.

2. Windows 2.x
Windows versi 2 pun muncul kemudian pada tanggal 9 Desember
1987, dan menjadi sedikit lebih populer dibandingkan dengan
pendahulunya. Sebagian besar populeritasnya didapat karena
kedekatannya dengan aplikasi grafis buatan Microsoft, Microsoft
Excel for Windows dan Microsoft Word for Windows.
Aplikasi-aplikasi Windows dapat dijalankan dari MS-DOS, untuk
kemudian memasuki Windows untuk melakukan operasinya, dan akan
keluar dengan sendirinya saat aplikasi tersebut ditutup. Microsoft
Windows akhirnya memperoleh peningkatan signifikan saat Aldus
PageMaker muncul dalam versi untuk Windows, yang sebelumnya
hanya dapat berjalan di atas Macintosh.Beberapa ahli sejarahwan
komputer mencatat ini sebagai kemunculan sebuah aplikasi yang laku
secara signifikan selain buatan Microsoft sebagai awal kesuksesan
Microsoft Windows. Windows versi 2.0x menggunakan model memori
modus real, yang hanya mampu mengakses memori hingga 1 megabita
saja. Dalam konfigurasi seperti itu, Windows dapat menjalankan

6
aplikasi multitasking lainnya, semacam DESQview, yang berjalan
dalam modus terproteksi yang ditawarkan oleh Intel 80286.

3. Windows 2.1x
Selanjutnya, dua versi yang baru dirilis, yakni Windows/286 2.1
dan Windows/386 2.1. Seperti halnya versi Windows sebelumnya,
Windows/286 menggunakan model memori modus real, tapi
merupakan versi yang pertama yang mendukung High Memory Area
(HMA).
Windows/386 2.1 bahkan memiliki kernel yang berjalan dalam
modus terproteksi dengan emulasi Expanded Memory Specification
(EMS) standar Lotus-Intel-Microsoft (LIM), pendahulu spesifikasi
Extended Memory Specification (XMS) yang kemudian pada akhirnya
mengubah topologi komputasi di dalam IBM PC. Semua aplikasi
Windows dan berbasis DOS saat itu memang berjalan dalam modus
real, yang berjalan di atas kernel modus terproteksi dengan
menggunakan modus Virtual 8086, yang merupakan fitur baru yang
dimiliki oleh Intel 80386.

4. Windows 3.0
Windows 3.0 dapat berjalan di dalam tiga modus, yakni modus real,
modus standar, dan modus 386 Enhanced, dan kompatibel dengan
prosesor-prosesor keluarga Intel dari Intel 8086/8088, 80286, hingga
80386. Windows 3.0 akan mencoba untuk mendeteksi modus mana
yang akan digunakan, meski pengguna dapat memaksa agar Windows
bekerja dalam modus tertentu saja dengan menggunakan switch-switch
tertentu saat menjalankannya.
Versi 3.0 juga merupakan versi pertama Windows yang berjalan di
dalam modus terproteksi, meskipun kernel 386 enhanced mode
merupakan versi kernel yang ditingkatkan dari kernel modus
terproteksi di dalam Windows/386.Karena adanya fitur kompatibilitas
ke belakang, aplikasi Windows 3.0 harus dikompilasi dengan
menggunakan lingkungan 16-bit, sehingga sama sekali tidak
menggunaka kemampuan mikroprosesor Intel 80386, yang notabene
adalah prosesor 32-bit.

5. OS/2
Microsoft dan IBM bekerja sama dalam mengembangkan sebuah
sistem operasi penerus DOS, yang disebut sebagai IBM OS/2. OS/2
dapat menggunakan semua kemampuan yang ditawarkan oleh
mikroprosesor Intel 80286 dan mampu mengakses memori hingga 16
Megabyte. OS/2 1.0 dirilis pada tahun 1987, yang memiliki fitur
swapping dan multitasking, selain tentunya mengizinkan aplikasi MS-
DOS untuk berjalan di atasnya. Pada awal-awal tahun 1990an,
hubungan antara Microsoft dan IBM pun meregang akibat munculnya
sebuah konflik. Hal ini dikarenakan mereka saling bekerja sama dalam

7
mengembangkan sistem operasi komputer pribadi masing-masing
(IBM dengan OS/2 dan Microsoft dengan Windows-nya), keduanya
memiliki akses terhadap kode masing-masing sistem operasi.
Microsoft menghendaki pengembangan lebih lanjut dari sistem
operasi Windows buatannya, sementara IBM memiliki hasrat bahwa
semua pekerjaan masa depannya haruslah dibuat berdasarkan sistem
operasi OS/2. Dalam sebuah percobaan untuk mengakhiri konflik ini,
IBM dan Microsoft akhirnya setuju bahwa IBM akan mengembangkan
IBM OS/2 versi 2.0, untuk menggantikan OS/2 versi 1.3 dan Windows
3.0, sementara Microsoft harus mengembangkan sebuah sistem operasi
baru, OS/2 versi 3.0, yang akan kemudian menggantikan OS/2 versi
2.0. Persetujuan ini pun tidak berlangsung lama, sehingga hubungan
IBM dan Microsoft pun dihentikan. IBM akhirnya melanjutkan
pengembangan OS/2, sementara Microsoft mengganti nama sistem
operasi OS/2 versi 3.0 (yang belum dirilis) menjadi Windows NT.

6. Windows 3.1
Microsoft mengembangkan Windows 3.1, yang menawarkan
beberapa peningkatan minor terhadap Windows 3.0 (seperti halnya
kemampuan untuk menampilkan font TrueType Fonts, yang
dikembangkan secara bersama-sama dengan Apple), dan juga terdapat
di dalamnya banyak sekali perbaikan terhadap bug dan dukungan
terhadap multimedia. Versi 3.1 juga menghilangkan dukungan untuk
modus real, sehingga hanya berjalan pada modus terproteksi yang
hanya dimiliki oleh mikroprosesor Intel 80286 atau yang lebih tinggi
lagi.

7. Windows NT
Arsitek utama dari Windows NT adalah Dave Cutler, yang
merupakan salah satu dari pemimpin arsitek sistem operasi VMS di
perusahaan Digital Equipment Corporation (DEC), yang kemudian
dibeli oleh Compaq yang sekarang bagian dari Hewlett-Packard.
Dukungan device driver untuk Windows NT juga kurang begitu
banyak karena memang mengembangkan driver untuk Windows NT
dianggap rumit oleh beberapa pengembang, selain tentunya Windows
NT juga memiliki superioritas dalam model abstraksi perangkat
kerasnya. Yang membuat Windows NT pilihan yang sempurna untuk
pangsa pasar server jaringan lokal (LAN), yang pada tahun 1993
sedang mengalami booming besar-besaran, seiring dengan komoditas
jaringan di dalam kantor telah meningkat secara drastis.
Fitur-fitur jaringan dalam Windows NT menawarkan beberapa
pilihan konektivitas jaringan yang luas dan juga tentunya sistem berkas
NTFS yang efisien.Windows NT merupakan sistem operasi Windows
pertama yang dibuat dengan menggunakan kernel hibrida, setelah pada
versi-versi sebelumnya hanya menggunakan kernel monolithic saja.

8
8. Windows 95
Pada tanggal 24 Agustus 1995. Microsoft memiliki dua
keuntungan dari peluncuran ini:
a. adalah mustahil bagi para konsumen untuk menjalankan
Windows 95 pada sistem operasi DOS bukan buatan Microsoft yang
jauh lebih murah
b. meskipun jejak-jejak DOS tidaklah pernah dicabut dari
sistem operasi tersebut, malahan versi tersebut menancapkan sebuah
versi DOS untuk dimuat sebagai bagian dari proses booting, Windows
95 berjalan dengan sendirinya di dalam modus 386 Enhanced, dengan
menggunakan memori virtual dan model pengalamatan memori flat
32-bit. Fitur-fitur itu menjadikan aplikasi Win32 untuk mengalamatkan
RAM virtual sebanyak maksimal 2 gigabyte (dengan 2 gigabyte
sisanya dicadangkan untuk sistem operasi). Dukungan USB di dalam
Windows 98 pun juga jauh lebih baik dibandingkan dengan
pendahulunya.

9. Windows NT 4.0
NT 4.0 memiliki antarmuka yang sama dengan Windows 95, tetapi
menggunakan kernel yang sama dengan Windows NT, sehingga lebih
stabil. Memang, ada sebuah patch tambahan yang tersedia untuk
Windows NT 3.51 yang mampu membuat NT 3.51 agar mirip seperti
NT 4.0, tapi sangat tidak stabil dan memiliki banyak bug.

10. Windows 98
Pada 25 Juni 1998, Microsoft merilis sebuah sistem operasi
Windows baru, yang dikenal sebagai Windows 98. Windows 98
dianggap sebagai revisi minor terhadap Windows 95, tapi secara
umum dilihat jauh lebih stabil dan dapat diandalkan dibandingkan
dengan pendahulunya, Windows 95. Windows 98 mencakup banyak
driver perangkat keras baru dan dukungan sistem berkas FAT32 yang
lebih baik yang mengizinkan partisi untuk memiliki kapasitas lebih
besar dari 2 gigabyte, sebuah batasan yang terdapat di dalam Windows
95 Dan dukungan USB di dalam Windows 98 pun juga jauh lebih baik
dibandingkan dengan pendahulunya.
Pada tahun 1999, Microsoft merilis Windows 98 Second Edition,
sebuah rilis yang menawarkan banyak peningkatan dibandingkan versi
sebelumnya. Internet Connection Sharing, yang merupakan sebuah
bentuk dari Network Address Translation, yang mengizinkan beberapa
mesin di dalam sebuah jaringan lokal agar dapat menggunakan satu
buah jalur koneksi Internet bersama-sama pun diperkenalkan pada
versi ini. Banyak masalah minor di dalam Windows yang lama telah
dikoreksi, yang menjadikan Windows 98 menurut banyak orang
sebagai sebuah versi Windows 9x yang paling stabil di antara semua
versi Windows 9x lainnya.

9
11. Windows 2000
Pada 17 Februari 2000, sebuah versi yang sebelumnya dikenal
dengan sebutan Windows NT 5.0 atau “NT 5.0″. Versi Windows 2000
ditujukan untuk dua pangsa pasar, yakni pangsa pasar workstation dan
juga pangsa pasar server. Di antara fitur-fitur Windows 2000 yang
paling signifikan adalah Active Directory, sebuah model jaringan
pengganti model jaringan NT domain, yang menggunakan teknologi
yang merupakan standar industri, seperti Domain Name System (DNS),
Lightweight Directory Access Protocol (LDAP), dan Kerberos untuk
menghubungkan antara sebuah mesin ke mesin lainnnya.

12. Windows ME
Pada bulan September 2000, Microsoft memperkenalkan Windows
Millennium Edition . Versi ini memperbarui Windows 98 dengan
dukungan multimedia dan Internet yang lebih baik. Versi ini juga
memasukkan fitur “System Restore,” yang mengizinkan para
penggunanya untuk mengembalikan keadaan sistem ke sebuah titik
yang dikenal baik-baik saja, pada saat sistem operasi mengalami
kegagalan. Fitur-fitur yang terdapat di dalam Windows Me (seperti
Internet Explorer 5.5, Windows Media Player 7.0, dan Microsoft
DirectX 7.1) bahkan bisa diperoleh secara gratis dari situs Windows
Update, kecuali System Restore.
Hasilnya, Windows Me pun tidak dianggap sebagai sebuah sistem
operasi yang unik di antara saudara-saudaranya dari keluarga Windows
9x, Windows 95 dan Windows 98. Windows Me juga dikritik karena
munculnya masalah kestabilan, dan juga dukungan terhadap MS-DOS
yang berjalan di dalam modus real. Orang-orang bahkan menyebut
Windows Me sebagai Windows Mistake Edition.

13. Windows XP
Pada tahun 2001, Microsoft memperkenalkan Windows XP (yang
memiliki nama kode “Whistler” selama pengembangan. Akhirnya,
setelah merilis beberapa versi Windows berbasis Windows 9x dan NT,
Microsoft berhasil menyatukan kedua jajaran produk tersebut.
Windows XP menggunakan kernel Windows NT 5.1, sehingga
menjadikan kernel Windows NT yang terkenal dengan kestabilannya
memasuki pasar konsumen rumahan, untuk menggantikan produk
Windows 9x yang berbasis 16/32-bit yang sudah menua.

10
14. Windows VISTA
Setelah meraih kesukesan besar dengan Windows XP, Microsoft
tidak lantas berhenti begitu saja mengembangkan Windows. Versi
terbaru dari Windows, disebut dengan Windows Vista, dirilis pada
tanggal 30 November 2006 bagi kalangan bisnis sementara untuk
kalangan pengguna rumahan dirilis pada tanggal 30 Januari 2007.
Windows Vista memang dicanangkan agar memiliki keamanan yang
lebih tangguh dibandingkan dengan versi-versi sebelumnya, dengan
memperkenalkan sebuah modus pengguna yang terbatas, yang disebut
sebagai User Account Control (UAC), untuk menggantikan filosofi
“administrator-by-default” yang diberlakukan pada Windows XP.
Windows Vista juga memperkenalkan fitur grafik yang jauh lebih
“memikat”, yang disebut dengan Windows Aero GUI, aplikasi yang
baru (seperti halnya Windows Calendar, Windows DVD Maker dan
beberapa game baru termasuk Chess Titans, Mahjong, dan Purble
Place . Selain itu, Windows Vista juga menawarkan versi Microsoft
Internet Explorer yang lebih aman, serta Windows Media Player versi
baru (versi 11).

15. Windows 7
Windows 7 (sebelumnya berkodekan Blackcomb atau Vienna)
merupakan versi terkini Microsoft Windows yang menggantikan
Windows Vista. Windows ini memiliki kernel NT 6.1. Microsoft
mengumumkan bahwa pengembangan Windows 7 akan berjalan dalam
tiga tahun.
Versi klien dari Windows 7 dirilis dalam versi 32-bit dan 64-bit
walaupun versi servernya (yang menggantikan Windows Server 2008)
dirilis hanya dalam versi 64-bit, yang dinamakan Windows Server
2008 R2. Komputer akan memberitahu jika terjadi perubahan pada
komputer tersebut. Windows 7 diluncurkan pada tanggal 22 Oktober
2009. Setiap pengguna akan mendapat perlindungan 3 lapis jika ada
permintaan mengunduh file dari yang tak dikenal. Windows 7 didesain
dengan fitur baru dan peningkatan performa dari Windows Vista.

16. Windows 8
Microsoft Windows 8 adalah versi terbaru dari (OS) operating
system buatan Microsoft yang tak lama lagi akan menggantikan posisi
Microsoft Windows 7 di pasaran penjualan.Windows 8 saat ini masih
dalam proses pengembangan dan penyempurnaan, Microsoft Windows
8 tampak lebih ringan cantik dari segi tampilan jika dibandingkan
versi-versi lamanya, semoga juga dibarengi dengan ringannya proses,
sehingga tidak memberatkan PC.

11
B. UNIX
UNIX sendiri ditulis dalam bahasa C sehingga UNIX pun mirip
dengan DOS yaitu Line/Text Command Based selain itu UNIX pun
merupakan Sistem Operasi yang secure dibanding dengan Sistem Operasi
lain, karena setiap file, direktori, user dan group memiliki set izin
tersendiri untuk diakses. Karena adanya dukungan Proyek GNU, maka
selanjutnya UNIX berkembang menjadi LINUX (Salah satu varian UNIX).

C. LINUX
Awalnya dikembangkan oleh Linus Torvalds yang pada mulanya
sekedar emulasi terminal yang dibutuhkan untuk mengakses server UNIX
di Universitasnya.
Linux merupakan kloningan dari MINIX (Salah satu varian UNIX),
peralatan sistem dan pustakanya umumnya berasal dari Sistem Operasi
GNU. Linux memiliki banyak disain yang berasal dari disain dasar UNIX,
Linux menggunakan Kernel Monilitik yaitu Kernel Linux yang menangani
kontrol prosses, jaringan, periferal, dan pengaksesan sistem berkas. Sama
seperti UNIX, Linuxpun dapat dikendalikan oleh satu atau lebih
antarmuka baris perintah (Command Line Interface/CLI) berbasis teks,
antarmuka pengguna grafis (Graphical User Interface/GUI) yang
merupakan konfigurasi bawaan untuk versi dektop.
Pada komputer Desktop, GNOME, KDE dan Xfce merupakan
antarmuka pengguna yang paling populer diantara varian antarmuka
pengguna lainnya. Sebuah sistem Linux menyediakan antarmuka baris
perintah lewat sebuah Shell (Konsole). Perbedaan utama antara Linux dan
Sistem Operasi Populer lainnya terletak pada Kernel Linux dan
komponen-komponennya yang bebas dan terbuka. Sama seperti pada
UNIX, Linux berkonsentrasi pada Workstation dan Server banyak
Workstation dan Server yang mengandalkan Linux karena Linux sangat
stabil digunakan untuk jangka waktu lama dan Linuxpun kebal terhadap
Malware.
Satu hal yang membedakan Linux terhadap Sistem Operasi lainnya
adalah harga. Harga Linux ini kebanyakan Gratis walaupun ada juga yang
berbayar (Lisensi). Linux dapat didistribusikan tanpa harus memberikan
royalty kepada seseorang. Linux disusun berdasarkan standard Sistem
Operasi POSIX yang diturunkan dari UNIX itu sendiri. Ada beberapa
macam Distro Linux, seperti : Debian, Lycoris, Xandros, Lindows, Linare,
Linux-Mandrake, Red Hat Linux, Slackware, Knoppix, Fedora, Suse,
Ubuntu.

12
D. IBM OS/2
Sistem Operasi IBM OS/2 ini dibuat secara bersama-sama oleh
International Bussiness Machine Corporation dan Microsoft Corporation,
untuk digunakan pada komputer IBM sebagai pengganti Sistem Operasi
DOS. Kata OS/2 adalah singkatan dari Operating System/2, Sistem
Operasi ini didesain agar dapat menggunakan kemampuan penuh dari
Mikroprosessor Intel 80286 , termasuk diantaranya adalah Modus
terproteksi (Protected Mode), mampu menjalankan tugas secara Simultan,
serta mendukung Memori Virtual, dengan tetap mempertahankan
kompatibilitas dengan banyak perangkat lunak MS-DOS yang beredar saat
itu.

E. MAC OS (MACINTOSH OPERATING SYSTEM)


MAC OS atau Macintosh Operating System adalah Sistem Operasi
yang dibuat oleh Apple Computer khusus untuk komputer Macintosh dan
tidak kompatibel dengan komputer berbasis IBM. MAC OS merupakan
Sistem Operasi pertama yang menggunakan antarmuka pengguna grafis
(Graphical User Interface/GUI). Sistem Operasi Macintosh dibagi menjadi
2 jenis :
a. MAC OS KLASIK
Tidak memiliki sembarang Command Line (Baris perintah),
menggunakan User Interface (UI) sepenuhnya dan menggunakan
Cooperative Multitasking.
b. MAC OS X
MAC OS X memasukkan unsur-unsur BSD Unix, One Step, dan
MAC OS X memiliki memori ala-Unix dan Pre-Emptive Multitasking.
MAC OS X adalah garis komputer Sistem Operasi yang
dikembangkan, dipasarkan oleh Apple Inc, MAC OS X adalah penerus
dari MAC OS (Klasik). MAC OS X dibangun di atas XNU kernel, dengan
fasilitas standar Unix tersedia dari antarmuka baris perintah.

F. FREE BSD
FreeBSD adalah Sistem Operasi bertipe UNIX bebas yang diturunkan
dari UNIX AT&T. FreeBSD berjalan di atas sistem intel x86. FreeBSD
sendiri kali pertama muncul pada tahun 1993 oleh David Greenman.
Tujuan dari FreeBSD adalah menyediakan software yang dapat digunakan
untuk berbagai kepentingan. FreeBSD sendiri dikembangkan dari 386BSD
sebuah proyek pengembangan BSD OS yang berjalan di atas Chip Intel.

13
G. GOLARIS
Sistem Operasi Solaris adalah sebuah Sistem Operasi yang
berdasarkan UNIX system yang diperkenankan oleh Sun Microsystems
oada tahun 1992 sebagai pendukung SunOS. Solaris terkenal karena
kestabilannya, khususnya pada sistem SPARC (Scalable Processor
Architecture), Solaris disertifikasi dalam Spesifikasi UNIX walaupun pada
awal pengembangannya berdasarkan kepemilikan pribadi, dan kebanyakan
kode dasarnya sekarang ini merupakan Software OpenSource yang biasa
dikenal dengan OpenSolaris. Open Solaris adalah OpenSource versi
Sistem Operasi Sun Solaris, tetapi Sun Solaris terdiri dari lebih beberapa
kode yang tidak hanya inti dari Sistem Operasi misalnya : Source untuk
Installer, Desktop, Software.
Open Solaris memiliki banyak fitur yang menjadikan OpenSolaris bisa
digunakan untuk skala penggunaan yang besar dari penggunaan untuk
desktop pC atau Mobile P.

H. CHROME OS
Chrome OS adalah Sistem Operasi besutan Google yang ringan dan
berbasis Linux dan standard web untuk personal computer PC. Google
Chrome bekerja dengan metode Windowing atau switching (Multi-
Tasking). Google Chrome OS menggunakan standard web HTML 5, yang
merupakan pengembangan software di browser yang berbasis Sistem
Operasi. Jika dilihat-lihat, Chrome OS ini merupakan gabungan dari Linux
dan Windows Vista. Chrome OS dirilis pada pertengahan 2010.
Banyak sekali berbagai Macam Sistem Operasi Komputer yang terus
berkembang, Tidak ada Sistem Operasi yang sempurna karena masing-
masing Sistem Operasi memiliki daya dan ciri khas tersendiri. Walaupun
ada Sistem Operasi yang berbayar, kenapa tidak kita coba Sistem Operasi
yang Free alias gratis? Gratis bukan berarti buruk, baik atau buruknya
sebuah Sistem Operasi bergantung pada End-Usernya sendiri. Sehingga
kita harus cermat dalam memilih Sistem Operasi yang digunakan.

14
2.3. Jenis Aplikasi Yang Sedang Berkembang
1. Aplikasi messaging
Di Asia, penyedia aplikasi pesan instan sudah berevolusi. Tak
sekadar membantu user dalam berkomunikasi, aplikasi semacam
KakaoTalk atau Line bahkan bisa memberi layanan seperti game atau
pemesanan taksi. Jadi, tak salah rasanya jika memprediksi aplikasi
sekelas Facebook Messenger akan menghadirkan sesuatu yang baru tahun
depan.
2. Layanan Online-to-Offline
Industri e-commerce belakangan sedang tumbuh pesat.
Pertumbuhan ini pun selayaknya dibarengi dengan penunjang lain,
semacam aplikasi Online-to-Offline (O2O). Asia diprediksi bakal
mengalami pertumbukan signifikan di layanan O2O. Kalau tak percaya,
lihat saja di Indonesia yang sudah memiliki Go-Jek, Foodpanda, atau
MatahariMall.
3. Aplikasi Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR)
Nampaknya, kehadiran Samsung Gear VR, Oculus Rift, atau
Microsoft HoloLens sudah cukup membuat konsumen global tak sabar
untuk memilikinya. Antusiasme yang sudah terbangun ini pun sepertinya
akan dimanfaatkan para developer untuk membuat aplikasi di platform
tersebut. Kategori aplikasi untuk AR dan VR yang paling banyak
bermunculan kemungkinan ialah aplikasi untuk multimedia,
berkomunikasi, dan game.
4. Google Now On Tap
Fitur teranyar dari Android ini dipercaya akan bermanfaat untuk
menemukan aplikasi yang tepat bagi user, berdasarkan kebiasaan
penggunaan mereka di handset masing-masing. Di samping itu, aplikasi
ini juga diyakini bakal populer karena user akan banyak bergantung pada
Google Now, baik sebagai remider maupun penyedia beragam info.
5. Aplikasi pendukung produktivitas
Permintaan user yang tinggi terhadap aplikasi yang bisa menunjang
produktivitas mereka dewasa ini diprediksi akan berlanjut tahun 2016.
Hal ini juga didukung oleh banyaknya opsi gadget yang hadir dengan
embel-embel 'penunjang produktivitas terbaik' seperti iPad Pro dan lain-
lain.
6. Aplikasi untuk smartwatch
Tren wearable gadget pada 2015 akan berimbas pada menjamurnya
aplikasi untuk perangakat itu. Apalagi secara umum, smartwatch tak jauh
berbeda dengan smartphone, hanya saja interaksinya lebih terbatas dan
layarnya lebih kecil. App Annie menduga pertumbuhan aplikasi
pemantau kesehatan untuk smartwatch akan melesat.

15
7. Aplikasi finansial
Masa depan 'fintech' turut mendapat prediksi positif, terutama
berkat pertumbuhan aplikasi mobile banking. 2016 pun diduga akan
menjadi masa jaya aplikasi kategori ini, mengingat ongkos transaksinya
yang lebih rendah serta meningkatnya awareness dari konsumen.
8. YouTube Red
Layanan premium dari YouTube yang mengizinkan user
mengakses semua video di platformnya tanpa iklan ini dipandang
menarik dari segi pertumbuhan aplikasi. Layanan OTT di sektor video
streaming secara umum pun diprediksi akan tumbuh juga.
9. tvOS
Sistem operasi untuk smartTV diyakini akan tumbuh, seiring minat
konsumen untuk mencari gadget kedua selain smartphone yang kian
terpacu. AppleTV kemungkinan besar akan semakin berjaya tahun depan.
10. eSports
Tak cuma penyedia musik atau video digital yang diduga akan
untung, publisher game di perangkat seluler pun demikian. Dengan makin
digandrunginya mobile game, maka bukan tidak mungkin kompetisi
game prestisius bakal diminati. Inilah peluang yang bisa dimanfaatkan
pelaku di sektor eSports misalnya dengan menjual hak penyiaran atau
mengundang sponsor besar.

16
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Teknologi berkembang begitu pesat, mulai dari hardware sampai software.
Jika Hardware sudah canggih tetapi software yang dipakainya masih versi lama
maka tidak akan terasa kecanggihan dari hardware yang canggih tersebut, akan
tetapi software yang canggih juga membutuhkan hardware yang canggih juga agar
bisa mengoptimalkan penggunaan dari software tersebut.
Sistem Operasi mengalami perkembangan dari jaman ke jaman
menghadirkan fitur yang lebih canggih dan mempermudah penggunaan oleh
usernya. Sistem operasi tersebut bisa dijalankan dengan ketentuan hardware yang
dibutuhkan agar bisa berjalan dengan normal.

B. Saran
Untuk menggunakan sistem operasi yang terbaru dibutuhkan hardware
yang mendukung untuk menggunakan sistem operasi tersebut agar bisa berjalan
dengan normal. Sistem operasi terbaru biasanya mempunyai fitur yang lebih
lengkap dari sistem operasi sebelumnya dan mempunyai dukungan terbaru.

17
REFRENSI
https://m.techno.id/apps/10-jenis-aplikasi-yang-diprediksi-akan-booming-tahun-
2016-151210w.html
http://dosen.gufron.com/artikel/sejarah-perkembangan-sistem-operasi-microsoft-
wind/13.html
http://pelajaranbarulagi.blogspot.com/2013/01/awal-perkembangan-sistem-
operasi.html
http://historysander.blogspot.com/2013/01/sejarah-perkembangan-
microsoftwindows.Html
http://www.blogsolu.com/2013/01/sejarah-sistem-operasikomputer-dan.html
http://student.uniku.ac.id/yogisanhari/2013/09/28/perkembangan-sistem-operasi/

 Pengantar Teknologi Informasi, Aji Supriyanto, Salemba, Jakarta, 2005.


 Manusia dan Sistem Informasi, Organisasi dan Sistem Informasi,
Teknologi dan Sistem Informasi disajikan dalam Konferensi Nasional
Sistem Informasi 2005 di Institut Teknologi Bandung.
 Mudah dan Cepat Menguasai Aplikasi Komputer (Edisi Revisi), Bernard
Renaldy Suteja Agus Prijono Christina M. Utami, Penerbit, Informatika,
2006.

18

Anda mungkin juga menyukai