Anda di halaman 1dari 1

Bacaan Alkitab Setahun:

Mazmur 38:1-13; Markus 12:41-44

Ayat Emas

Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu.

(Yoh. 15:12)

Bacaan: I Korintus 13:1-13

Kalau ayat bacaan di atas diterapkan dalam kehidupan saat ini, mungkin bunyinya akan demikian,
“Sekalipun aku mempunyai kemampuan untuk berbahasa asing, menguasai banyak bahasa yang ada di
dunia ini, namun jika aku tidak mempunyai kasih terhadap sesama, keahlian yang luar biasa itu sama
sekali tidak ada gunanya.

Sekalipun aku memiliki bakat, talenta yang besar tetapi apabila aku tidak memiliki kasih, aku sama sekali
tidak berguna. Meskipun aku mempunyai banyak uang, tetapi kalau aku tidak punya kasih, kekayaan itu
tidak ada faedahnya.”

Apa dasarnya sehingga Allah mau menjadi sama seperti manusia dan datang ke dunia ini? Apa yang
membuat seorang yang jahat bisa bertobat? Apa yang membuat seseorang dapat menerima kekurangan
pasangannya? Mengapa orang tua mau berkorban demi keberhasilan anak-anaknya? Semua jawaban
dari pertanyaan di atas sama, yaitu kasih.

Kerygmers, tanpa kasih, dunia ini hanya akan dipenuhi oleh dendam dan kebencian. Tanpa kasih, dalam
sebuah hubungan hanya akan ada pertengkaran. Jadi, makin dekatlah dengan Tuhan Yesus, Sumber
Kasih. Semakin kita intim dengan-Nya, semakin kasih-Nya akan tersalurkan dalam hidup kita, sehingga
kita bisa menyalurkannya kepada orang-orang.

Jika kita tidak mempunyai kasih kepada Tuhan dan sesama, hari-hari akan terasa hampa.

Doaku:

“Terima kasih, ya, Tuhan Yesus, karena aku boleh merasakan kasih-Mu setiap hari. Tolong aku supaya
dapat menyalurkan kasih yang telah aku terima itu kepada teman-teman yang lain. Amin.”

Anda mungkin juga menyukai