Anda di halaman 1dari 1

SPEKTROFOTOMETRI

INFRAMERAH

Konsep radiasi inframerah diajukan pertama kali oleh Sir Wiliam Hershel (tahun
1800) melalui percobaannya mendespersikan radiasi matular dengan prisma.Ternyata pada
daerah sesudah sinar merah menunjukkan adanya kenaikan temperature tertinggi yang berarti
pada daerah X radiasi tersebut banyak kalori(energy tinggi).Daerah spectrum tersebut
selanjutnya disebut inframerah(IR diseberang atau diluar merah).

Spektrofotometri IR sangat penting dalam kimia modern, terutama (meskipun bukan


satu-satunya)dalam daerah organik. Spektrofotometer ini merupakan alat untuk mendeteksi
gugus fungsional, mengidentifikasi senyawa dan menganalisis campuran.

Bila sinar inframerah dilewatkan melalui cuplikan senyawa organik, maka sejumlah
frekuensi diserap sedangkan frekuensi yang lain dilepaskan atau ditranmisikan tanpa diserap.
Jika digambarkan antara % A atau % T lawan t ,maka akan dihasilkan suatu spectrum
inframerah.

Kedudukan pita serapan dapat dinyatakan dalam satuan frekuensi, V (det-1 atau hz)
atau panjang gelombang (mikrometer) atau bilangan gelombang 𝑣̅ (cm-1 ).

Contoh : serapan rentang ikatan –ikatan C-H muncul pada 9.3 x 1013 det-1 = 9.3 x1013 Hz =
3.3 µm =3000 cm-1.Sebagian para kimiawan menggunakan satuan bilangan gelombang (cm-1)
dan sedikit menggunakan panjang gelombang (µm) frekuensi yang sebenarnya tidak pernah
digunakan.

Anda mungkin juga menyukai