Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KABUPATEN DHARMASRAYA

UPT PUSKESMAS KABUPATEN DHARMASRAYA


UNIT LAYANAN PPK – PUSKESMAS SUNGAI RUMBAI
Alamat : Jalan Lintas Sumatera Kec. Sungai Rumbai Telp : 0754-583275
Email : hc.sungai.rumbai@gmail.com Kode Pos : 27684

Sungai Rumbai, 06 Agustus 2017


Nomor : 443/ /P2P-HC/2017 Kepada Yth :
Lampiran : - Wali Nagari se Kec. Sungai Rumbai
Hal : Pemberitahuan Pemeriksaan HIV Di
Pada Ibu Hamil Tempat

Dengan Hormat
Human Immunodeficiency Virus (HIV) adalah virus yang menyebabkan penyakit
Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS). HIV menyerang system kekebalan tubuh dan
merusak bagian dari system itu. banyak orang tidak merasa berbeda setelah terinfeksi HIV.
bahkan banyak orang tidak merasa gejala apa-apa selama bertahun-tahun. Oleh karena itu,
tak sedikit orang yang tertular HIV tetapi tidak menyadarinya. Penderita ditemukan terbanyak
pada usia produktif, yaitu 15-29 tahun.
Jumlah kasus Human Immunodeficiency Virus (HIV) dan Acquired Immune
Deficiency Syndrome (AIDS) dalam sepuluh tahun terakhir secara umum meningkat.
Peningkatan ini sejalan dengan makin banyaknya masyarakat yang sadar dan melakukan
tes HIV. Berdasarkan Permenkes No. 43 tahun 2016 Tentang Standar Pelayanan Minimal
(SPM) bidang kesehatan poin ke-12 bahwa “Setiap orang beresiko terinfeksi HIV (Ibu hamil,
Penderita TB, Pasien IMS, Waria/Transgender, Pengguna Napza dan Warga binaan
Lembaga Pemasyarakatan) mendapatkan pemeriksaan HIV sesuai standar, maka dengan
ini kami akan melakukan pemeriksaan HIV kepada Ibu hamil di Posyandu wilayah kerja
Puskesmas Sungai Rumbai bersamaan dengan jadwal pelaksanaan imunisasi rutin bulanan.
Demikianlah pemberitahuan ini kami sampaikan kepada Bapak Wali Nagari untuk
dapat dimaklumi dan di informasikan kepada masyarakat. Atas perhatian dan kerja samanya
kami ucapkan terima kasih.

Kepala Unit Layanan Puskesmas


Sungai Rumbai

drg. Meri Heri Yenti


NIP. 197711222005012007

Tembusan Disampaikan Kepada Yth :


1. Kepala Dinas Kesehatan Kab. Dharmasraya
2. Camat Sungai Rumbai
3. Arsip

Anda mungkin juga menyukai