Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Perkembangan ilmu pengetahuan yang sangat cepat di zaman modern, banyak

memunculkan penemuan baru dari berbagai bidang ilmu terutama di bidang kesehatan .Para

pakar medis yang selalu berinovasi terhadap sesuatu yang baru untuk mengantisipasi berbagai

macam penyakit berbahaya yang menjangkit manusia. Adapun tujuan penemuan tersebut adalah

untuk menemukan obat yang dapat memberikan kesembuhan bagi orang yang menderita

penyakit. Walaupun dengan banyak penemuan dibidang kesehatan ditemukan oleh para ahli

medis, namun tidak semua penyakit disembuhkan terutama penyakit yang terbilang sangat

kronis, ini terlihat dari banyaknnya pasien tergolong sudah kronis berakhir dengan kematian.

Oleh karena itu, hendaknya mencegah lebih baik dari mengobati terutama dalam melindungi diri

dari berbagai macam penyakit.Kesehatan merupakan bagian terpenting dalam kehidupan

manusia .baik secara jasmani maupun rohani tidak terkecuali anak usia dini. Kesehatan pada usia

dini merupakan langkah awal baik dalam menjaga kesehatan karena tubuh masih tergolong

terjaga kesehatannya atau masih masa pertumbuhan.

Adapun kesehatan yang perlu diperhatikan selain kesehatan tubuh secara umum adalah

kesehatan gigi dan mulut. Kesehatan gigi mulut merupakan bagian terpenting dari tubuh, karena

apabila kesehatan gigi dan mulut tidak terjaga dengan baik maka akan berdampak terhadap

penyakit lain, sehingga dapat menyerang organ tubuh. Dengan demikian adanya diperlukan

gerakan nyata sehat gigi dan mulut pada usia dini gerakan sehat gigi dan mulut belum

dilakasanakan oleh tenaga kesehatan puskesmas Topoyo. Dalam mewujudkannya perlua adanya

aksi perubahaan nyata untuk merealisasikan gerakan sehat gigi dan mulut di wilayah kerja

Puskesmas Topoyo Kabupaten Mamuju Tengah.

Berdasarkan undang- undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009 tentang

kesehatan pasal 93 menyatakan bahwa, pelayanan kesehatan gigi dan mulut dilakukan untuk

1
memelihara dan meningkatkan derajat kesehatn masyarakat dalam bentuk kesehatan gigi,

pencegahan penyakit gigi, pengobatan penyakit gigi dan pemulihan kesehatan gigi, yang

dilakukan secara terpadu, terintegrasi, dan berkesinambungan. Selain itu Undang- Undang

Nomor 23 tahun 1992 tentang kesehatan pasal 45 ayat 1, yang kemudian diperbaharui melalui

Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan pasal 79 yang berbunyi,

kesehatan sekolah diselenggarakan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat peserta didik

dalam lingkungan hidup sehat sehingga peserta didik dapat belajar, tumbuh, dan berkembang

secara harmonis dan setinggi-tinnginya menjadi SDM yang berkualitas.

Terkait dengan tugas dan fungsi dinas kesehatan khususnya puskesmas sebagai pelayan

kesehatan masyarakat terdepan perlu dilakukakan langkah kongkrit dalam aksi nyata gerakan

sehat gigi dan mulut diwilayah kerja puskesmas Topoyo di Kabupaten Mamuju Tengah. Dalam

mencapai terwujudnnya gerakan sehat Gigi dan Mulut, maka SD INPRES Paraili akan menjadi

target pelaksanaan kegiatan tersebut. Sekolah dasar merupakan sasaran yang strategis untuk

pelaksanaan program kesehatan ini disebabkan selain jumlahnya yang besar, mereka juga

sasaran yang mudah dijangkau karena terorganisir dengan baik, sifat keingin tahuan yang tinggi

dan kecenderungan untuk mencoba-coba, menyebakan mereka mudah dimotivasi dan cepat

menerima serta mengadopsi hal-hal baru termasuk pesan kesan kesehatan. Selain itu mereka juga

memiliki kemampuan untuk bertindak sebagai agen perubahaan dilingkungannya masing-

masing.

B. TUJUAN

Meningkatkan kesehatan gigi dan mulut dengan cara menggosok gigi dengan benar pada

usia Anak Sekolah Dasar INPRES Paraili.

C. MANFAAT

Menciptakan kesadaran kesehatan gigi dan mulut pada usia anak sekolah khususnya SD

INPRES Paraili.

2
D. AREA PROYEK PERUBAHAAN

Area proyek perubahaan adalah seluruh SD INPRES Paraili yang menjadi tempat

dilaksanakannya sosialisasi dan praktek nyata melalui gerakan sehat gigi dan mulut pada usia

dini. Dalam program ini hendaknya seluruh murid mampu untuk bisa memupuk rasa tinggi akan

kesehatan. Adapun yang dilakukan adalah memberikan suatu pemahaman yang menarik bagi

murid agar mudah diterima dalam prakteknya di kehidupan sehari-hari dan bisa menjadi anak

yang terjaga kesehatannya secara berkelanjutan dan bahkan bisa memberikan contoh bagi orang

lain, sehingga dengan diadakanya gerakan sehat gigi dan mulut oleh Puskesmas Topoyo

diharapkan mampu untuk mencapai titik keberhasilan dalam memberikan manfaat bagi murid SD

INPRES Paraili.

E. RUANG LINGKUP

Pelayanan kesehatan yang dilakukan Puskesmas Topoyo melalui gerakan sehat gigi dan

mulut merupakan tugas atau kewajiban yang harus dilakukan untuk dapat menyelenggarakan

pembangunan kesehatan diwilayah kerja puskesmas Topoyo. Adapun ruang lingkup kerjannya

anak usia sekolah pada SD INPRES Paraili Kecamatan Topoyo Kabupaten Mamuju Tengah

Anda mungkin juga menyukai