Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIKAN TINGGI

UNIVERSITAS MATARAM
Jalan Majapahit No. 62 Mataram
Telepon (0370) 633007-631166 Faximile (0370) 636041

PENGUMUMAN
No. : 4711/UN18.1/EP/2018

TATA CARA DAN SYARAT PENDAFTARAN ULANG MAHASISWA BARU


LULUS TES MANDIRI UNIVERSITAS MATARAM
TAHUN 2018/2019

A. WAKTU
1. Pengisian data secara online dan verifikasi data tanggal 1 – 7 Agustus 2018. Verifikasi data
dilaksanakan di Auditorium M. Yusuf Abubakar Unram (Selasa – Kamis pukul : 08.00 – 12.00, Jumat
pukul 08.00 – 10.30, Sabtu pukul 08.00 – 12.00)
2. Pembayaran biaya uang pangkal dan UKT/SPP tanggal 9 – 14 Agustus 2018 di bank yang telah
ditentukan.
B. SYARAT – SYARAT
1. Menyerahkan Kartu Tanda Peserta Tes Mandiri 2018 (asli).
2. Menunjukkan Surat Tanda Lulus Sementara (asli) yang sudah ditempel pas foto siswa yang
bersangkutan dan menyerahkan 1 (satu) lembar copynya yang sudah dilegalisir bagi lulusan
SMA/MA/SMK/MAK tahun 2018 yang belum memperoleh ijazah asli.
3. Menunjukkan ijazah (asli) dan menyerahkan 1 (satu) lembar copynya yang sudah dilegalisir bagi
lulusan SMA/MA/SMK/MAK di bawah tahun 2018.
4. Menyerahkan surat keterangan sehat, bebas buta warna dan bebas narkoba dari Rumah Sakit
Pendidikan dan Poliklinik Universitas Mataram. Pemeriksaan kesehatan dapat dilakukan mulai
tanggal 31 Juli – 6 Agustus 2018
5. Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan lulus pada program S1 Reguler, menyerahkan
dokumen sbb:
a. Surat keterangan penghasilan orang tua :
- Bagi PNS/TNI/Polri/BUMN/Pegawai Swasta, surat keterangan diperoleh dari instansi
tempat bekerja.
- Bagi wiraswasta/non instansi, surat keterangan diperoleh dari Kepala Lingkungan/Kepala
Desa/Lurah.
b. Menyerahkan copy kartu keluarga, copy rekening listrik bulan terakhir dan copy bukti
pembayaran PBB.
c. Menyerahkan daftar kepemilikan aset (bangunan, lahan, alat transportasi, mesin-mesin, dll).
Form diperoleh di laman http://ukt.unram.ac.id
C. TATA CARA
1. Calon mahasiswa mendaftar ulang secara online di web Unram : www.ukt.unram.ac.id untuk
mengisi biodata diri sekaligus mengupload dokumen pendukung dan selanjutnya mencetak bukti
registrasi online sementara mahasiswa baru mulai tanggal 1 – 7 Agustus 2018.
2. Pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pendidikan Universitas Mataram/Poliklinik Universitas
Mataram mulai tanggal 31 Juli– 6 Agustus 2018 (sesuai hari kerja).
3. Calon Mahasiswa harus datang sendiri (tidak boleh diwakilkan) dan mendatangi loket verifikasi
daftar ulang pada tanggal 1 – 7 Agustus 2018 dengan menunjukkan bukti registrasi online
sementara mahasiswa baru dan dokumen yang disebut pada point B nomor 1 – 5.
4. Pembayaran biaya pendidikan tanggal 9 – 14 Agustus 2018 di bank mitra yang telah ditentukan.
D. TEMPAT
Kegiatan verifikasi data dipusatkan di Gedung Auditorium M Yusuf Abubakar Universitas Mataram
E. BESARNYA BIAYA PENDIDIKAN YANG AKAN DIBAYAR
Biaya uang pangkal, Biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT)/biaya SPP dari masing-masing Program
Studi bisa diakses di laman http://unram.ac.id
F. Mahasiswa Baru yang sudah terdaftar, tetapi karena sesuatu alasan tidak melanjutkan studinya di
Universitas Mataram, tidak dapat menarik kembali semua pembayaran yang sudah dilakukan.

Mataram, 25 Juli 2018

An. Rektor.
Wakil Rektor Bidang Akademik,

Ttd.

L. Wiresapta Karyadi
NIP.19600121 198503 1 004

Anda mungkin juga menyukai