Anda di halaman 1dari 4

BERITA ACARA PENJELASAN DOKUMEN KUALIFIKASI

Nomor : 7/BA/SNVT-BEND-NT.II/PKJ-DSE/VII/2018

Tanggal : 25 Juli 2018

PAKET PEKERJAAN JASA KONSULTANSI :

Supervisi Rehabilitasi Embung Serbaguna Lokojange


di Kabupaten Sumba Tengah

TAHUN ANGGARAN 2018

Pokja Pemilihan Penyedia Pekerjaan Konstruksi dan Jasa


Konsultansi pada Kegiatan Danau, Situ dan Embung SNVT
Pembangunan Bendungan BWS Nusa Tenggara II, UKPBJ
Nusa Tenggara Timur TA. 2018
BERITA ACARA PENJELASAN DOKUMEN PRAKUALIFIKASI
Nomor : 7/BA/SNVT-BEND-NT.II/PKJ-DSE/VII/2018

Pada hari ini Rabu tanggal Dua Puluh Lima bulan Juli tahun Dua Ribu Delapan Belas, jam 11:00 WITA
bertempat di Kantor SNVT Bendungan BWS Nusa Tenggara II d/a. : Jalan Jembatan Liliba No. 2 Bundaran
PU – Kupang, Kami yang bertanda-tangan di bawah ini Pokja Pemilihan Penyedia Pekerjaan
Konstruksi dan Jasa Konsultansi pada Kegiatan Danau, Situ dan Embung SNVT Pembangunan
Bendungan BWS Nusa Tenggara II, UKPBJ Nusa Tenggara Timur TA. 2018, telah melakukan Rapat
Penjelasan Dokumen Prakualifikasi untuk paket pekerjaan tersebut diatas.

Sebagaimana yang diinformasikan dalam dokumen kualifikasi penjelasan dokumen kualifikasi


dilaksanakan pada tanggal 25 Juli 2018 jam 11:00 WITA yang sampai pada jadwal tersebut tidak ada
peserta / penyedia jasa yang hadir.
Adapun hal-hal yang akan disampaikan adalah sebagai berikut :

A. PENJELASAN UMUM

1. Paket Pekerjaan dan Nomor Paket adalah :


1. Supervisi Rehabilitasi Embung Serbaguna Lokojange
di Kabupaten Sumba Tengah

2. Kualifikasi Pekerjaan adalah : Usaha Kecil

3. Klasifikasi Pekerjaan adalah Pengawasan Rekayasa dan Sub klasifikasi jasa Pengawas Pekerjaan
Konstruksi Teknik Sipil Air (RE203)

4. Penyedia Jasa yang boleh memasukkan dokumen kualifikasi adalah penyedia jasa yang telah
mendaftar di web site lpse.pu.go.id dan mendownload dokumen kualifikasi.

5. Peserta bukan Kemitraan/KSO wajib mengisi Formulir Isian Elektronik Kualifikasi dengan mengikuti
petunjuk pengisian dan penggunaan aplikasi SPSE (User Guide). Formulir Isian kualifikasi (manual)
hanya untuk peserta yang melakukan kemitraan/KSO .

6. Evaluasi Kualifikasi hanya berdasarkan Formulir Isian Elektronik Kualifikasi kecuali anggota kemitraan
yang bukan leadfirm evaluasi berdasarkan data kualifikasi sesuai formulir isian kualifikasi.

7. Dalam kaitan dengan pembuktian kualifikasi, peserta yang akan diundang agar menyiapkan secara
lengkap semua dokumen pendukung kualifikasi untuk dapat ditunjukan pada saat pembuktian
kualifikasi yang jadwalnya sesuai yang tertayang pada SPSE Kementerian PUPR.

8. Persyaratan Teknis Kualifikasi dalam hal ini Tenaga Ahli sebagaimana yang disyaratkan dalam
dokumen Prakualifikasi LDK huruf D.11 adalah persyaratan minimum. Penyedia Jasa wajib
mengusulkan Tenaga Ahli dengan kualifikasi dan jumlah yang sesuai. Apabila penyedia jasa
mengusulkan peserta dengan jumlah yang melebihi dari yang ditentukan dalam dokumen
prakualifikasi dengan kualifikasi yang bervariasi (tidak diberikan keterangan sebelumnya dalam
formulir isian kualifikasi) maka tenaga ahli tersebut yang diusulkan akan ditentukan oleh pokja dan
penyedia jasa wajib menunjukan bukti autentik seperti ijazah, sertifikat SKA dan lainnya pada saat

BA Aanwizjing Kantor
pembuktian kualifikasi. Penyedia Jasa yang mengusulkan Tenaga Ahli kurang dari jumlah yang
ditentukan maka dinyatakan gugur.

9. Batas akhir pemasukan / pengisian dokumen Prakualifikasi dilakukan secara elektronik via
http://lpse.pu.go.id tanggal 2 Agustus 2018 jam (23.59 WITA) dimana data pada Formulir Isian
Elektronik Kualifikasi diisi dan dilengkapi dengan File Formulir Isian Kualifikasi yang diupload dalam
bentuk Word/Exel/PDF (tidak perlu Compress (WINZIP/WINRAR))

Catatan: Data pendukung kualifikasi tidak perlu diupload, tetapi harus sudah disiapkan
sehingga dapat disampaikan pada saat pembuktian kualifikasi

10. Untuk Data Personalia diisi usulan tenaga ahli untuk melaksanakan pekerjaan ini. Sebagai data
pendukung untuk pembuktian kualifikasi, agar dapat disiapkan dokumen asli atau legalisir basah dari
Ijazah dan sertifikat pendukung profesi/keahlian untuk digunakan pada saat pembuktian
kualifikasi.

11. Data pengalaman perusahaan yang diisi harus dapat dibuktikan pada saat pembuktian kualifikasi
dengan menunjukan Kontrak Asli dan Berita Acara Serah Terima Asli jika tidak dapat membuktikan
maka pengalaman tersebut tidak dinilai

12. Untuk data tenaga ahli dan peralatan untuk melaksanakan pekerjaan bagi yang bermitra/KSO selain
dibuat masing-masing anggota kemitraan juga dibuat dalam bentuk data gabungan tenaga ahli dan
peralatan yang akan digunakan untuk melaksanakan pekerjaan sesuai dengan posisi yang sesuai.

13. Tidak ada sanggahan Prakualifikasi

14. Apabila dalam dokumen anggaran yang akan disahkan (Revisi DIPA TA. 2018) Dananya tidak
tersedia atau tidak cukup tersedia yang akan mengakibatkan dilampauinya batas anggaran yang
tersedia untuk kegiatan tersebut, maka pemilihan penyedia barang/jasa yang telah dilaksanakan dapat
batal demi hukum dan penyedia barang/jasa tidak dapat menuntut ganti rugi dalam bentuk apapun.

B. PENJELASAN KHUSUS (YANG BERKAITAN DENGAN EPROCUREMENT)

1. Waktu yang digunakan sebagai acuan adalah waktu server yang tertayang di SPSE Kementerian PU-
PR.

2. Petunjuk pengisian untuk peserta bukan Kemitraan/KSO mengikuti petunjuk dan penggunaan aplikasi
SPSE (User Guide)

3. Tips Upload Dokumen Kualifikasi Bagi Penyedia Jasa dengan menggunakan Aplikasi Apendo
1). Pastikan anda menggunakan aplikasi Apendo Peserta v3.1.2 untuk Windows dan Linux serta
Apendo v3.1 untuk Macintosh
2) Jangan membuat file .rhs yang berisikan file terkompresi (misal .rar, .zip, .7z, dsb)
3). Usahakan tidak mengupload file kualifikasi di akhir-akhir masa upload dokumen kualifikasi.
4). Penyedia dapat menggunakan fasilitas pengecekan hasil enkripsi.
a. Ketika proses enkripsi selesai, Apendo membuat sebuah folder bernama “[Nama Penyedia]-
cek”. Folder ini berisi hasil deskripsi dari file-file yang di-enkrip sebelumnya;
b. Penyedia dapat melakukan pengecekan dengan membuka seluruh file yang ada dalam
folder tersebut;

BA Aanwizjing Kantor
c. Jika ada file yang tidak dapat dibuka, maka panitia juga tidak akan dapat membuka file
tersebut. Penyedia dapat memperbaiki file yang rusak tersebut dan mengenkripnya kembali
bersama file-file lainnya sebelum batas waktu pemasukan dokumen kualifikasi.

C. TANYA JAWAB

Tidak ada pertanyaan

D. PENUTUP

Demikian Berita Acara Aanwizjing / Penjelasan Kantor ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana
mestinya dan merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dari dokumen Prakualifikasi pekerjaan
tersebut diatas.

Hal-hal yang menyangkut perubahan pada dokumen Prakualifikasi akan diatur dalam addendum dokumen
Prakualifikasi.

BA Aanwizjing Kantor

Anda mungkin juga menyukai