Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SMK Muhammadiyah Lumajang


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas / Semester : XII / 2
Materi Pokok : Limit dan Turunan
Alokasi Waktu : 3 JP x 45 menit
RPP Pertemuan ke :1

A. Standar Kompetensi :
16. Menggunakan konsep limit fungsi dan turunan fungsi dalam pemecahan masalah

B. Kompetensi Dasar :
16.1. Menjelaskan secara intuitif arti limit fungsi di suatu titik dan di tak hingga

C. Indikator Pencapaian Kompetensi:


16.1.1. Arti limit fungsi di satu titik dijelaskan melalui perhitungan nilai-nilai disekitar
titik tersebut
16.1.2 Arti limit fungsi di tak hingga dijelaskan melalui grafik dan perhitungan.

D. Tujuan Pembelajaran
16.1.1.1 Dengan dilandasi rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan setelah berdiskusi dan
menggali informasi, peserta didik akan dapat menjelaskan arti limit fungsi di satu
titik melalui perhitungan nilai-nilai disekitar titik tersebut secara percaya diri
16.1.2.1 Dengan dilandasi rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan setelah berdiskusi dan
menggali informasi, peserta didik akan dapat menjelaskan arti limit fungsi di tak
hingga melalui grafik dan perhitungan dengan percaya diri

E. Materi Pembelajaran
Faktual
1. Masalah kontekstual yg berkaitan dengan arti limit fungsi di satu titik
2. Masalah kontekstual yg berkaitan dengan arti limit fungsi di tak hingga

Koseptual
1. Limit Fungsi
2. Limit Tak Hingga

Prosedural
LIMIT FUNGSI: Mendekati hampir, sedikit lagi, atau harga batas
Limit fungsi:Suatu limit f(x) dikatakan mendekati A {f(x) → A} sebagai suatu limit.
Bila x mendekati a {x→a}Dinotasikan Lim F(x) = A
x→a
Langkat-langkah mengerjakan limit fungsi (supaya bentuk tak tentu dapat dihindari)
adalah
Subtitusi langsung.
Faktorisasi.
Mengalikan dengan bilangan sekawan.
Membagi dengan variabel pangkat tertinggi.

Metakognitif
F. Pendekatan, Model dan Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Scientific
2. Model / Strategi Pembelajaran : Discovery Learning
3. Metode : diskusi kelompok, tanya jawab, dan penugasan
F. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1 (3 x 45 menit)
Indikator Pencapaian Kompetensi:
16.1.1. Arti limit fungsi di satu titik dijelaskan melalui perhitungan nilai-nilai disekitar
titik tersebut
16.1.2 Arti limit fungsi di tak hingga dijelaskan melalui grafik dan perhitungan.

Tujuan Pembelajaran
16.1.1.1 Dengan dilandasi rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan setelah berdiskusi dan
menggali informasi, peserta didik akan dapat menjelaskan arti limit fungsi di satu
titik melalui perhitungan nilai-nilai disekitar titik tersebut secara percaya diri
16.1.2.1 Dengan dilandasi rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan setelah berdiskusi dan
menggali informasi, peserta didik akan dapat menjelaskan arti limit fungsi di tak
hingga melalui grafik dan perhitungan dengan percaya diri

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
waktu
Pendahuluan 1. Peserta didik merespon salam dan pertanyaan dari 10 menit
guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran
sebelumnya
2. Guru mengabsen kehadiran siswa
3. Guru menyesuaikan pengaturan tempat duduk
4. Guru memberi motivasi belajar kepada siswa
5. Peserta didik menerima informasi tentang
pembelajaran yang akan dilaksanakan dengan materi
yang memiliki keterkaitan dengan materi sebelumnya.
(apersepsi)
6. Peserta didik menerima penjelasan mengenau tujuan
pembelajaran
7. Peserta didik menerima informasi tentang cakupan
materi dan penjelasan uraian kegiatan sesuai silabus
8. Peserta didik menerima informasi tentang manfaat,
metode penilaian, KB yang dicapai yang akan
dilaksanakan (motivasi)
Inti Stimulus / Mengamati : 110
Peserta didik diarahakan untuk memperhatikan digibook menit
yang ditayangkan guru
Peserta didik diminta mengamati contoh soal yang
ditayangkan
Peserta didik membaca modul
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
waktu

Problem Statement / Menanya :


Peserta didik mengidentifikasi contoh soal yang tersedia
pada modul secara berkelompok dengan sungguh-
sungguh
Peserta didik yang mengalami kesulitan mendapat
pengarahan dari guru

Data Collection / Mengumpulkan Informasi:


Peserta didik bersama-sama mendiskusikan arti limit
fungsi di satu titik melalui perhitungan nilai-nilai disekitar
titik tersebut dan mendiskusikan arti limit fungsi di tak
hingga melalui perhitungan nilai-nilai disekitar titik
tersebut
Peserta didik dipandu untuk mempelajari definisi limit

Data Processing / Menalar :


Peserta didik secara individu mengerjakan tugas yang
diberikan secara individu dengan teliti.

Verification / Mengkomunikasikan:
Peserta didik menyampaikan hasil kesimpulan materi
mengenai soal yang telah dikerjakan

Penutup Generalization 15 menit


1. Peserta didik menyimpulkan materi yang telah
dipelajari dengan merespon pertanyaan guru yang
sifatnya menuntun dan menggali
2. Peserta didik merefleksi penguasaan materi yang telah
dipelajari dengan membuat catatan penguasaan materi.
3. Peserta didik saling memberikan umpan balik hasil
refleksi yang dilakukan
4. Peserta didik mendengarkan arahan guru untuk materi
pada pertemuan berikutnya

G. Penilaian Pembelajaran, Remidial dan Pengayaan


 Instrumen dan Teknik Penilaian (pertemuan selanjutnya)
 Analisis Hasil Penilaian (pertemuan selanjutnya)
 Pembelajaran Remidial dan Pengayaan (pertemuan selanjutnya)

H. Media, Alat, Bahan, dan Sumber Belajar


 Media : papan tulis, spidol
 Alat : LCD Projector, Laptop
 Bahan : Digibook, modul limit
 Sumber Belajar : Buku Matematika kelas XII, Modul Limit
I. Lampiran
 Kisi-kisi Bakal Penilaian Harian pert 1
 Kisi-kisi Bakal Remidial PH pert 1
 Kisi-kisi Bakal Ujian Akhir Semester pert 1

Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mapel

Drs. AGUS SISWANTONO, M.Psi AMARLIAN B.A, S.Pd


NBM. 563.077

Anda mungkin juga menyukai