Anda di halaman 1dari 1

Sungkeman siraman

Assalamualaikum wr. wb.

Bismillahirahmanirrahim..

Bapak Ibu yang Ima sayangi,

Pada kesempatan yang baik ini, izinkanlah Ima untuk menghaturkan


permohonan maaf sebesar-besarnya atas segala kesalahan dan
kekhilafan baik tutur kata ataupun perbuatan Ima yang kurang berkenan
di hati Bapak dan Ibu.

Di kesempatan yang berbahagia ini, Ima ingin berterimakasih karena


telah dilahirkan, dibesarkan, di sekolahkan, di didik dengan penuh cinta
kasih sayang dan selalu diberikan dukungan yang luar biasa yang sampai
kapanpun tidak akan mungkin bisa Ima balas. Untuk itu Ima selalu
berdoa agar semua kebaikan Bapak Ibu senantiasa mendapatkan balasan
yang berkah dan berlimpah dari Allah SWT.

Bapak Ibu yang Ima cintai, dengan segala kerendahan hati, Ima mohon
doa restu karena Ima akan melangsungkan pernikahan dengan kekasih
pilihan hati Ima yaitu Mas Surayudha Nurhandaka.

Semoga dengan doa restu yang Bapak Ibu berikan, pernikahan Ima
dengan Mas Surayudha Nurhandaka bisa menjadi keluarga sakinah
mawaddah warahmah, di karuniai keturunan yang soleh dan solehah dan
diberi rezeki yang barokah. Amin.

Terimakasih Bapak.. terimakasih Ibu...

Wassalamualaikum wr.wb.

Anda mungkin juga menyukai