Anda di halaman 1dari 4

TATA CARA IBADAH HARI MINGGU BENTUK I

Jemaat GMIM ”Baitani” Paslaten


Minggu, 3 Januari 2016

PERSIAPAN ( NYANYIAN MASUK )


Menyanyi NNBT. No. 1 “PUJILAH DIA, PUJILAH DIA”
Pujilah Dia, Pujilah Dia Yesus Tuhan Rajamu
Maha pengasih, maha mulia, Yesus Tuhan Rajamu
Penguasa semesta alam, Raja Adil pembela kita
Dia hapus dosa kita, mari sambut Rajamu
Pujilah Dia, pujilah Dia, Yesus Tuhan Rajamu
Maha pengasih, Maha mulia, Yesus Tuhan Rajamu

PANGGILAN BERIBADAH ……(berdiri)


Piket : Bersorak-soraklah bagi TUHAN, hai seluruh bumi ! Beribadahlah kepada TUHAN dengan
sukacita, datanglah ke hadapanNya dengan sorak-sorai ! Ketahuilah, bahwa Tuhanlah Allah;
Dialah yang menjadikan kita dan punya Dialah kita, umatNya dan kawanan domba
gembalaanNya. Masuklah melalui pintu gerbangNya dengan nyanyian syukur, ke dalam
pelataranNya dengan puji-pujian, bersyukurlah kepadaNya dan pujilah namaNya ! Sebab
TUHAN itu baik, kasih setiaNya untuk selama-lamaNya, dan kesetiaanNya tetap turun- temurun.
Mazmur 100.
P+J : Menyanyi KJ No. 4 “hai Mari Sembah”
Hai mari sembah yang maha besar
Nyanyikan syukeu dengan bergemar
Perisai umatNya yang maha Esa
Mulia namaNya, tahtaNya megah

TAHBISAN DAN SALAM


P : Pertolongan kepada kita adalah dalam nama Tuhan, yang menjadikan langit dan bumi, yang
tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan tanganNya. Amin
Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah: Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus
menyertai saudara-saudara.
J : Amin

NAS PEMBIMBING :
“Tuhan menetapkan langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan kepadaNya; apabila ia jatuh,
tidaklah sampai tergeletak, sebab TUHAN menopang tangannya.” –Mazmur 37:23-24
P+J : Menyanyi NNBT. No. 6 “ALLAH BAPA YANG KUMULIAKAN”
Allah Bapa yang kumuliakan, Aku datang kehadiratMu
T’rima doa persembahanku kepadaMu Allah Maha kudus
B’rikanlah anug’rah dan rahmatMu, Kepada segenap umatMu,
ku persembahkan pujianku, untuk memuliakan namaMu
haleluya pujilah haleluya pujilah
panjang sabar kasih setiaMu agunglah namaMu s’lamanya

PENGAKUAN DOSA DAN BERITA ANUGERAH ALLAH (duduk)


P : Marilah kita merendahkan diri di hadapan Tuhan, Allah kita, dan mengakui dosa kita
kepadaNya. Kita berdoa………

P+J : Menyanyi KJ. No. 37a “BATU KARANG YANG TEGUH”


Batu Karang yang teguh, Kau tempatku berteduh
Kar’na dosaku berat, dan kuasanya menyesak
Oh, bersihkan diriku oleh darah lambung-Mu
P : Saudara-saudara, jika seorang berbuat dosa, kita mempunyai seorang Pengantara pada Bapa,
yaitu Yesus Kristus, yang adil. Ia adalah pendamaian untuk segala dosa kita dan bukan untuk
dosa kita saja, tetapi juga dosa seluruh dunia. Percayalah kepada Injil ini dan hiduplah dalam
damai sejahtera.

P+J : Menyanyi KJ. No. 39 “ KUDIBERI BELAS KASIHAN “


Ku diberi belas kasihan, walau tak layak hatiku
Tadi ku angkuh, kini heran: Tuhan, besarlah rahmatMu
Kidung imanku bergema: rahmatMu sungguh mulia
Kidung imanku bergema: rahmatMu sungguh mulia

PENGAKUAN IMAN (berdiri)


P : Marilah kita mengaku iman kita dengan mengucapkan
Pengakuan Iman Rasuli :
P+J : Aku percaya kepada Allah Bapa, Yang Mahakuasa, Khalik langit dan bumi. Dan kepada Yesus
Kristus, AnakNya yang tunggal, Tuhan kita, yang dikandung dari Roh Kudus, lahir dari Anak dara
Maria, yang menderita di bawah pemerintahan Pontius Pilatus, di salibkan, mati dan di
kuburkan, turun ke dalam kerajaan maut, pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang
mati, naik ke surga, duduk di sebelah kanan Allah Bapa, Yang Mahakuasa, dan akan datang dari
sana untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati. Aku percaya kepada Roh Kudus; Gereja
yang kudus dan am; persekutuan orang kudus; pengampunan dosa; kebangkitan daging, dan
hidup yang kekal. Amin

P+J : Menyanyi KJ No. 242 " Muliakan Allah Bapa "


Muliakanlah Allah Bapa, muliakan Putr’aNya, muliakan
Roh Penghibur, Ketiganya Yang Esa! Haleluya, puji Dia
Kini dan selamanya!

HUKUM TUHAN (duduk)


P : Dengarkanlah hukum Tuhan: “ KOLOSE 3 : 12 - 15 “
P+J : Menyanyi “KASIH”
Kasih pasti lemah lembut, kasih pasti memaafkan
Kasih pasti murah hati, kasihMu, kasihMu, TUHAN
Reff: Ajarilah kami ini saling mengasihi
Ajarilah kami ini saling mengampuni
Ajarilah kami ini kasihMu, ya Tuhan….
kasihMu kudus tiada batasnya

PEMBACAAN DAN PERENUNGAN FIRMAN


P : TUHAN menyertai saudara-saudara.
J : Dan menyertai saudara juga.
P : marilah kita Berdoa: ….
Marilah kita Membaca Alkitab: ( Mazmur 40:17-18; Lukas 4:16-19 )
P : Yang berbahagia ialah mereka yang mendengar Firman Allah, yang memeliharanya dan yang
melakukannya. Amin

Puji-pujian

P : KHOTBAH

Puji-pujian
PERSEMBAHAN
P : Marilah kita memberikan persembahan sambil menyanyi:
P+J : Menyanyi NKB No. 119 Ayat 1 - 3 ” Nyanyikan Lagi Bagiku ”

1. Nyanyikan lagi bagiku, Firman kehidupan.


Sungguh mulia dan merdu, Firman Kehidupan.
Dirman yang terindah, ajar ’ku setia.
Refrein :
Indahbenar, ajaib benar, Firman Kehidupan.
Indah benar, ajaib benar, Firman Kehidupan………( Instrumen )
2. Kristus memberi dunia, Firman Kehidupan.
Hai pendosa dengarkanlah, Firman Kehidupan.
Bagimu anug’rah, diberi berlimpah. Refr : ... ... ... ( Instrumen )
3. Manislah gema Injil-Nya, Firman Kehidupan.
Damai, ampunan dib’ri-Nya, Firman Kehidupan.
Yesus Jurus’lamat, sumber s’gala rahmat. Refr : ... ... ... ( Instrumen )
DOA UMUM
P : Mari berdoa………(diakhiri dengan Doa Bapa Kami)

WARTA JEMAAT ( duduk )

NYANYIAN PENUTUP (berdiri)


P+J :Menyanyi NNBT No. 26 “Tuhan Yesusku Mutiara Hatiku “
Tuhan Yesusku, mutiara hatiku;
Kaulah milikku juga Kaulah hartaku.
Kau Gembalaku, Jurus’lamat jiwaku
Aku MilikMu, sebagai ciptaanMu
Aku inginkan, aku harapkan
Tetap sertaMu s’lama-lamanya
Tuhan Yesusku tiada kasih yang teguh
Selain Engkau mutiara hatiku.
BERKAT
P : Terimalah berkat Tuhan dan pergilah dengan selamat: Tuhan memberkati dan melindungi
saudara-saudara; Tuhan menyinari dengan wajahNya dan memberi saudara-saudara kasih
karunia; Tuhan menghadapkan wajahNya kepada saudara-saudara dan memberi saudara-
saudara damai sejahtera.
P+J : Amin, amin, amin. (dinyanyikan)
( Kantoria dan jemaat menyanyikan satu lagu pujian “ NKB. NO.188 “ Tiap Langkahku”
sementara Khadim dan piket menuju ke Pintu depan Gereja, diikuti oleh jemaat setelah lagu selesai untuk berjabatan
tangan dengan Khadim dan Piket. )

Anda mungkin juga menyukai