Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN MALANG

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS KETAWANG
Jl. Raya ketawang no 13 ,Gondanglegi Telp;(0341) 879009
E-mail: puskesmas_ketawang@yahoo.co.id
MALANG-65174

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS KETAWANG
NOMOR:440/09/KEP/35.07.103.121/2017

TENTANG

KOMUNIKASI DAN KOORDINASI LINTAS PROGRAM dan LINTAS SEKTOR

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA UPT PUSKESAMAS KETAWANG,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan fungsi puskesmas yang


terdiri dari bermacam-macam program yang diharapkan
dapat bekerjasama secara terpadu di bawah satu pimpinan.
b. bahwa untuk meningkatkan suatu program yang ada di unit
Pelaksana Teknis Puskesmas Ketawang membutuhkan
komunikasi dan koordinasi lintas program dan lintas sektor
terkait agar ada kesamaan presepsi untuk efektivitas
pelaksanaan program.
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
dalam butir a dan b di atas, maka perlu menetapkan Surat
Keputusan Kepala Puskesmas tentang Mekanisme
Komunikasi dan Koordinasi Program di Puskesmas
Ketawang.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008


Tentang Keterbukaan Informasi Publik Dalam Berkoordinasi
dan Komunikasi Program;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2009
Tentang Pelayanan Publik;
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2014
Kesehatan;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75
Tahun 2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS KETAWANG


TENTANG MEKANISME KOMUNIKASI DAN KOORDINASI
PROGRAM.

Kesatu : Bahwa mekanisme komunikasi dan koordinasi lintas program


dan lintas sektor diperlukan sebagai upaya dalam
menyampaikan pendapat, ide, pengertian dan persamaan
dalam melakukan program yang ada di Puskesmas Ketawang.

Kedua : Komunikasi dan koordinasi yang sebagaimana yang dimaksud


dictum kesatu bisa dilakukan secara langsung dalam bentuk
tatap muka atao pertemuan, dan secara tidak langsung melalui
surat, telepon, media social.
Ketiga :
Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
Dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapannya,
maka akan diadakan pembetulan sebagaimana mestinya,

Ditetapkan di : Ketawang
Pada Tanggal : 03 Juli 2017

KEPALA UPT PUSKESMAS


KETAWANG

WAHYU WIDIYANTI

Anda mungkin juga menyukai