Anda di halaman 1dari 2

Pengertian Etika Profesi Keperawatan

Kata etika berasal dari kata Yunani, yaitu Ethos, yang berhubungan dengan pertimbangan
pembuat keputusan, benar atau tidaknya suatu perbuatan karena tidak ada undang-undang atau peraturan
yang menegaskan hal yang harus dilakukan. Etika berbagai profesi digariskan dalam kode etik yang
bersumber dari martabat dan hak manusia ( yang memiliki sikap menerima ) dan kepercayaan dari
profesi. Profesi menyusun kode etik berdasarkan penghormatan atas nilai dan situasi individu yang
dilayani.

Etika profesi keperawatan adalah filsafat yang mengarahkan tanggung jawab moral yang
mendasari pelaksanaan praktik keperawatan. Etika profesi keperawatan adalah milik dan dilaksanakan
oleh semua anggota profesi keperawatan, yaitu perawat. Anggota profesi keperawatan dituntut oleh
sesama perawat, profesi lain, dan masyarakat sebagai penerima pelayanan keperawatan untuk menaati dan
menampilkan kode etik yang telah disepakati.

Secara spesifik etika profesi memberi tuntutan praktik bagi anggota profesi dalam melaksanakan
praktik profesinya sesuai dengan standar moral yang diyakini. Di samping itu, seiring dengan kemajuan
ilmu pengetahuan dan meningkatnya kebutuhan masyarakat mengakibatkan ruang lingkup pelayanan
keperawatwan semakin kompleks. Untuk itu, perawat dituntut kemampuannya untuk dapat mengambil
keputusan atas dasar penalaran sainfitik dan etis.

Tujuan Etika Keperawatan

Etika profesi keperawatwan merupakan alat untuk mengukur perilaku moral dalam keperawatan.
Dalam penyusunan alat pengukur ini, keputusan diambil berdasarkan kode etik sebagai standar yang
mengukur dan mengevaluasi perilaku moral perawat.

Dengan menggunakan kode etik keperawatan, organisasi profesi keperawatan dapat meletakkan
kerangka berpikir perawat untuk mengambil keputusan dan bertanggung jawab kepada masyarakat,
anggota tim kesehatan yang lain, dan kepada profesi ( ANA, 1976 ). Secara umum tujuan etika profesi
keperawatan adalah menciptakan dan mempertahankan kepercayaan klien kepada perawat, kepercayaan
diantara sesame perawat, dan kepercayaan masyarakat kepada profesi keperawatan.

Menurut American Ethics Commission Bureau On Teaching, tujuan etika profesi keperawatan
adalah mampu :

1. Mengenal dan mengidentifikasi unsur moral dalam praktik keperawatan


2. Membentuk strategi/cara dan menganalisis masalah moral yang terjadi dalam praktik keperawatan
3. Menghubungkan prinsip moral/pelajaran yang baik dan dapat dipertanggungjawabkan pada diri
sendiri, keluarga, masyarakat, dan kepada Tuhan, sesuai dengan kepercayaannya.

Anda mungkin juga menyukai