Anda di halaman 1dari 11

LEVEL KOGNITIF :

PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN :


MENGIDENTIFIKASI
MEMAKNAI
 MEMBACA NON SASTRA
1. Terkesan aneh bin ajaib jika benar Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya
Mineral (ESDM) dengan menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa haram
menggunakan BBM bersubsidi bagi orang mampu. Langkah demikian merefleksikan
ketidakberdayaan Pemerintah merumuskan kebijakan mengatasi subsidi bahan bakar minyak yang
dinilai tidak tepat sasaran. Kekacauan kebijakan subsidi terletak pada desain kebijakan itu sendiri
tanpa dikaitkan dengan problem nasional lain terkait energi. Semua ini sebenarnya disebabkan oleh
ketidakjelasan Pemerintah dalam mengelola energi nasional.
Arti istilah fatwa dalam paragraf tersebut adalah ....
A. keputusan
B. usulan
C. imbauan
D. larangan
E. pengumuman
2. Dalam peninjauan realisasi PNPM Mandiri Provinsi Jawa Barat di Kota Bogor, beberapa
waktu yang lalu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengungkapkan keprihatinannya atas
iklan politik yang mengangkat tema angka kemiskinan. Menurut Presiden, iklan tersebut
tidak proporsional dan cenderung mendiskreditkan Pemerintah.
Makna istilah mendiskreditkan pada teks di atas adalah ….
A. perbedaan perlakukan yang menyimpang tentang kondisi kemiskinan
B. berusaha untuk menjelekkan atau memperlemah kewibawaan pemerintah
C. ketidaksesuaikan data angka kemiskinan dengan keadaan yang sebenarnya
D. ketidakpercayaan terhadap data kemiskinan yang disampaikan pemerintah
E. mengucilkan pemerintah dengan membesar-besarkan angka kemiskinan.
3. Kemajuan teknologi informasi dalam era digital menghadirkan pilihan baru dalam bertukar informasi.
Jejaring internet menyuburkan jurnalisme warga yang memungkinkan mereka-memberikan
sumbangsih tanpa pelatihan formal.
Makna istilah digital pada paragraf tersebut berkaitan dengan ....
A. perhitungan
B. penjumlahan
C. gambar
D. pelabelan
E. angka
4. Menteri Keuangan RI Bambang Brodjonegoro yang hadir sebagai narasumber dalam seminar
itu mengatakan, indikator keberhasilan pemerintahan di negara maju adalah realisasi target
pemenuhan lapangan kerja. Menurut Bambang, dengan pemenuhan lapangan kerja maka
secara otomatis tingkat kemiskinan menurun. Hal ini menjadi salah satu perhatian pemerintah
saat ini.
Makna kata indikator pada bacaan di atas adalah....
A. sesuatu yang dapat menjadi motivasi
B. sesuatu yang dapat memberi penjelasan
C. sesuatu yang dapat memberi petunjuk
D. sesuatu yang dapat menjadi dukungan
E. sesuatu yang dapat memberi manfaat
5. Petani menggunakan jasa semut untuk menghalau predator hama wereng. Semut merupakan salah
satu predator hama wereng. Semut memangsa telur dan larva wereng sehingga mampu menekan
populasi hama pengerek daun.
Makna istilah predator dan populasi dalam paragraf tersebut adalah….
A. Hewan buas, jumlah penghuni
B. Hewan berbahaya, sekumpulan serangga
C. Hewan pemakan segala, sekelompok hewan
D. Hewan pemakan sayuran, kumpulan serangga
E. Hewan pemangsa hewan, kumpulan hewan sejenis
6. Bambang Pamungkas adalah sosok striker nomor satu di timnas. Ia menekuni profesi sebagai
pesepakbola memang sedari kecil. Ia bukan dari keluarga yang berkecukupan, namun karena
kegigihannya berlatih, sekarang ia menjadi tulang punggung di garis depan tim sepakbola Indonesia.
Hal yang merupakan keistimewaan tokoh dalam kutipan biografi tersebut adalah . . . .
A. Menekuni profesi dengan giat berlatih
B. Menekuni profesi sebagi pesepakbola
C. Menjadi striker utama di timnas
D. Mengorbankan keluarga untuk meniti karir
E. Menjadi tulang punggung di garis depan tim sepakbola Indonesia
7. Untuk mencegah kerusakan lingkungan yang makin parah di tanah air, pemerintah diminta untuk
membentuk badan khusus yang dapat mengambil alih persoalan tersebut. Badan khusus itu harus
diberi kewenangan menegakkan hukum, misalnya menutup atau menghentikan sementara kegiatan
perorangan atau perusahaan yang merusak lingkungan serta mengajukannya ke pengadilan.
Kalimat tanya yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah . . . .
A. Bagaimana mencegah kerusakan lingkungan di tanah air ?
B. Sampai sejauh mana kerusakan lingkungan di tanah air?
C. Apa yang dilakukan pemerintah dalam menangani kerusakan lingkungan?
D. Apa penyebab kerusakan lingkungan di tanah air selama ini?
E. Apa yang sudah dilakukan pemerintah dalam masalah lingkungan?
8. R.A. Kartini membaca banyak surat kabar atau majalah kebudayaan Eropa berbahasa Belanda yang
menjadi langganan pada usianya misalnya karya Louis Coperus, antara lain De Stille Kraacht dan
karya Van Eeden, Augusta de Witt, serta berbagai roman-roman beraliran feminis yang berbahasa
Belanda. Selain itu, ia membaca buku karya Multatuli yang berjudul Max Havelaar dan Surat-Surat
Cinta. Ketertarikannya dalam membaca membuat ia memiliki pengetahuan cukup luas soal ilmu
pengetahuan dan kebudayaan. R.A. Kartini memberi perhatian khusus pada masalah emansipasi
wanita, terutama melihat perbandingan antara wanita Eropa dan wanita pribumi. Selain itu, ia juga
menaruh perhatian pada masalah sosial yang terjadi. . Menurutnya, seorang wanita perlu memperoleh
persamaan, kebebasan, otonomi, serta kesetaraan hukum.
Keistimewaan tokoh pada kutipan biografi tersebut adalah .....
A. Cukup membandingkan wanita Eropa dengan wanita pribumi
B. Kepedulian terhadap emansipasi wanita dan masalah sosial
C. Perhatian terhadap rakyat kecil dan kaum wanita
D. Mengajak kaum wanita untuk rajin membaca
E. Memiliki pengetahuan yang luas soal pengetahuan dan kebudayaan
9. Bacalah paragraf berikut!
Kerusakan hutan di Indonesia selama lima tahun (2000-2005) adalah dua persen per tahun,
sementara di Brazil 0,6 persen. Perusakan itu sama dengan 1,87 juta hektar tiap tahun. Sama dengan
51 kilometer tiap hari atau sama dengan luas 300 lapangan sepak bola tiap jam. Data itu dikemukakan
oleh Hapsoro, juru kampanye hutan regional Greenpeace Asia Tenggara di Tugu Proklamasi. Dengan
angka-angka itu, Indonesia bisa masuk “The Guinness Book of World Record” sebagai Negara
penghancur hutan tercepat di dunia.
Kaliamt pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraph tersebut adalah …
A. Apa saja yang dilakukan oleh Hapsoro untuk menyelamatkan hutan Indonesia?
B. Tepatkah data-data yang dipergunakan oleh juru kampanye hutan regional Greenpeace itu?
C. benarkah bahwa kerusakan hutan yang terjadi Indonesia sudah tidak dapat diatasi?
D. Berapa persen kerusakan hutan yang terjadi Indonesia per tahun selama lima tahun?
E. Apa yang diperbuat denga data-data yang dikemukakan oleh Hapsoro?

 MEMBACA SASTRA
10. Perhatikan puisi berikut!
Kami dan Kalian

Kalian tinggal dalam rumah kebodohan (1)


Karena dalam rumah ini (2)
Tiada cermin kaca buat memandang jiwa (3)
Kami menghela napas panjang (4)
Dan dari keluhan ini (5)
Terbitlah bisikan bunga-bunga (6)
Karya: Khalil Gibran
Kalimat bermajas pada puisi di atas terdapat pada larik ke-....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 1 dan 6
D. 2 dan 3
E. 4 dan 6
11. Perhatikan puisi berikut !
Selamat Tinggal
Aku berkaca
Ini muka penuh luka
Siapa Punya?
Kudengar seru menderu
Dalam hatiku?
Apa hanya angin lalu?
Lagu lain pula
menggelegar tengah malam buta
Ah...!!!
Segala Menebal, segala mengental
Segala tak ku kenal
Selamat Tinggal...!!!
Karya: Chairil Anwar
Makna Simbol muka penuh luka adalah....
A. diri yang penuh dosa
B. seseorang sakit keras
C. mengenang masa lalu
D. sudah berpengalaman
E. orang yang bersyukur
12. Udin berusaha memperoleh nilai yang baik pada saat ujian dengan cara belajar keras. Udin senantiasa
membaca buku, mendengarkan ucapan guru-gurunya, dan belajar kelompok dengan teman-temannya
yang pandai-pandai. Tatkala ujian telah berlalu dan nilai telah diumumkan, Udin tetap memperoleh
nilai yang jelek. Namun hal itu tidak mematahkan semangat Udin, sebab setidaknya nilai Udin jauh
lebih tinggi dari nilai ujian yang lalu.
Kata yang menggunakan makna kias dari kutipan di atas adalah...
A. Mendengarkan dan Berusaha
B. Baik dan Jelek
C. Nilai dan diumumkan
D. Keras dan Mematahkan
E. Berlalu dan diumumkan
13. Cermati penggalan lirik lagu berikut ini!

INDONESIA PUSAKA

Oleh: Ismail Marzuki

Di sana tempat lahir beta

Dibuai dibesarkan bunda

Tempat berlindung di hari tua

Sampai akhir menutup mata

Makna ungkapan menutup mata yang terdapat dalam penggalan lirik lagu tersebut adalah …

A. meninggal dunia D. tidak peduli

B. tidur nyenyak E. tidak sabar

C. memejamkan mata

14. Perhatikan ilustrasi berikut!

Idu adalah pemuda yang suka mengejek. Mirip seperti ibunya yang suka menghina orang lain saat
sedang kumpul-kumpul. Adiknya idu, yaitu Uma berbeda dengan kakak dan ibunya. Ia mirip ayahnya
yang tidak banyak berbicara dan suka membantu orang lain.

Pribahasa yang sesuai dengan ilustrasi di atas adalah:

A. Air susu dibalas air tuba


B. Pagar makan tanaman
C. Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya
D. Seperti katak dalam tempurung
E. Seperti kacang lupa kulitnya
15. Bacalah puisi berikut !

Salju
Karya : Wing Kardjo

Kemanakah pergi mencari matahari

ketika salju turun pohon kehilangan daun

Ke manakah jalan mencari perlindungan

ketika tubuh kuyup dan pintu tertutup

Ke manakah lari mencari api ketika bara hati

padam tak berarti

Ke manakah pergi selain mencuri diri

Makna lambang kata bercetak miring dalam larik kedua puisi tersebut adalah…

A. petunjuk
B. Semangat
C. Kehidupan
D. Keindahan
E. Keceriaan

16. Simak penggalan puisi berikut!


Pahlawan
………………………………….
Pahlawan…
Jika aku besar nanti
Kuingin ikuti semangat juangmu
Untuk membangun negeri ini
Wahai generasi muda
Bangkitlah engkau dari tidurmu
Ikutlah jejak para pahlawan bangsa
Demi kejayaan nusantara tercinta
(Marta)

Bait pertama penggalan puisi di atas menyiratkan makna . . . .


A. keinginan dan janji penyair
B. kepiluan dan kesedihan penyair
C. keinginan dan kegembiraan penyair
D. kesungguhan dan keputusasaan penyair
E. kebangkitan dan kesadaran penyair
17. Cermati penggalan puisi berikut!
Dengan bermandi mata
kuminta ampunanMu
Alangkah jauh jalan yang harus kutempuh
Sebelum sempat di hadiratMu bersimpuh
Maksud penyair untuk menggambarkan kehidupan yang terasa susah, Nampak dalam baris .. . . .
A./Dengan bermandi/
B./kuminta ampunanMu/
C./Alangkah jauh/
D./jalan yang harus kutempuh/
E./di hadiratMu bersimpuh/

 MENULIS TERBATAS
18. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!
Sejalan dengan otonomi daerah, pendidikan kejujuran dengan segala bentuknya seharusnya
diselaraskan dengan program pemberdayaan ekonomi masyarakat. Untuk jangka panjang, pendidikan
kejuruan harus diarahkan dapat membuka dunia kerja sehingga angka pengangguran bisa ditekan.
Ungkapan dunia kerja dalam paragraf tersebut semakna dengan....
A. mata pencaharian
B. lapangan usaha
C. pemberdayaan kerja
D. peluang kesempatan
E. sumber pencarian
19. Bacalah Ilustrasi berikut!
Musim kemarau panjang menjadi duka bagi sejumlah petani di Kampung Liungtutut,
Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Ciebereum, Kota Sukabumi. Kekeringan menyebabkan
sawah-sawah mereka tidak terairi. Selain kekeringan, mereka dibebani dengan harga pupuk
yang melambung. Mereka tertimpa sial berkali-kali.
Peribahasa yang terpat sesuai ilustrasi di atas adalah....
A. Pucuk dicinta ulam pun tiba.
B. Pungguk merindukan bulan.
C. Jatuh di atas tilam.
D. Sudah jatuh tertimpa tangga.
E. Hujan jatuh ke pasir.
20. Cermati paragraf berikut!
Akhir-akhir ini aktris dan aktor yang bermain dalam drama Korea digemari remaja di
Indonesia. Aktris dan Aktor korea tersebut mengadakan jumpa artis di Jakarta. Remaja di
Indonesia sangat menyambut mereka dengan antusias karena aktris dan aktor Korea tersebut
sedang [...]. Banyak remaja yang berfoto dengan aktris dan aktor korea tersebut. Mereka
memberikan sambutan dan aspirasi luar biasa atas kedatangan para artis Korea tersebut.
Ungkapan yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah....
A. jatuh hati
B. angkat tangan
C. naik daun
D. menjual gigi
E. membuang mata
21. Cermati paragraf berikut!
Hari ini ayah menyuruh aku menarik pengaduan di kantor polisi. Tiga hari yang lalu aku memang
sudah mengadukan Irma adikku dan suaminya karena mereka sudah menjual mobil yang aku
pinjamkan kepadanya. Mobil itu adalah mobil almarhum suamiku yang akan dipakai Harry, anak
kami kuliah beberapa bulan lagi karena ia baru saja tamat SMA. Kata ayah sebaiknya masalah itu
diselesaikan secara kekeluargaan dan ayah akan ikut jadi penengah dan ikut membantu secara
material. Ayah juga mengatakan bila masalah ini berujung ke pengadilan tidak ada gunanya karena
tidak akan ada yang diuntungkan seperti peribahasa “...” yang sering dikatakan kepada dua bersaudara
yang sedang berperkara.
Peribahasa yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...
A. Seciap bak ayam, sedencing bak besi.
B. Ombak kecil jangan diabaikan.
C. Kalah jadi abu menang jadi arang.
D. Bagai abu di atas tunggul.
E. Bagai menepuk air di dulang.
22. Cermatilah pantun berikut!
Pergi berlibur ke pantai
Pulangnya naik odong-odong
Jadilah anak yang pandai
….
Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ….
A. Jangan selalu tolong-menolong
B. Perangai baik dan tidak sombong
C. Punya teman suka menolong
D. Jangan bicara omong kosong
E. Punya otak janganlah bolong

 MENYUNTING KATA, KALIMAT, DAN PARAGRAF


23. Cermati paragraf berikut!
1) Presiden mengatakan, nantinya di setiap daerah akan dilengkapi PLB agar biaya
logistik dapat ditekan. 2) Dikatakan, keberadaan PLB juga akan memangkas biaya
penimbunan dan penelusuran di berbagai gudang di luar negeri. 3) "Saya berharap para
pengusaha PLB mampu memindahkan penimbunan barang expor dan impor yang semula
dilakukan di luar Indonesia, agar dipindahkan ke sini," katanya. 4) Pada kesempatan itu,
Presiden Jokowi menyaksikan penyerahan sertifikat kepada 11 perusahaan yang akan
memanfaatkan kawasan PLB. 5) Ke 11 perusahaan itu adalah PT Cipta Krida Bahari
(supporting industri migas dan pertambangan), PT Petrosea Tbk (supporting industri migas
dan pertambangan) PT Pelabuhan (supporting industri migas dan pertambangan) PT
Kamadjaja Logistics (supporting Industri Makanan dan Minuman).
Kalimat yang menggunakan kata tidak tepat ditunjukkan kalimat nomor...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
24. Bacalah paragraf berikut!
Untuk merubah kegemaran para sesepuh penabuh gamelan memainkan musik tradisionil ke
alat musik modern ternyata tidak semudah yang dibayangkan. Kecintaan mereka terhadapa alat musik
tersebut sudah menjadi profesi sekaligus memerlukan ketrampilan tersendiri.
Kata baku sebagai pengganti kata yang bercetak miring tersebut adalah…
A. meubah, tradisionil, keterampilan
B. mengrubah, tradisionil, keterampilan
C. merubah, tradisi, ketrampilan
D. merobah, tradisional, ketrampilan
E. mengubah, tradisional, keterampilan
25. Bacalah paragraf berikut!
Kehadiran redaksional akan percuma jika hanya untuk mengoreksi pemakaian tanda baca,
huruf besar, huruf miring, atau membuang kata-kata mubazir.
Istilah yang tepat untuk mengganti kata yang bercetak miring tersebut adalah …
A. redaktur D. korektor
B. redaktor E. koreksi
C. redaksi
26. Cermati Paragraf Berikut!
1) Kepala sektor otomotif global di Ipsos Business Consulting, Markus Scherer,
mengatakan, ada banyak bukti kuat yang menunjukkan, Indonesia perlahan dapat
menggantikan Thailand sebagai pusat produksi otomotif utama di ASEAN. 2) Hal ini
memiliki implikasi besar bagi produsen. Bukan hanya produsen, tetapi penyuplai suku
cadang otomotif serta pemangku kebijakan di kedua negara. 3) "Buktinya jelas, dalam hal
tren output produksi kendaraan, perkembangan kebijakan, dan perbaikan infrastruktur,
Indonesia akan terus meningkatkan kapasitas produksi, konsumsi domestik dan volume
ekspor sekaligus. 4) Produsen otomotif dan pemangku kebijakan di Indonesia, Thailand dan
negara-negara lain tentu akan mempertimbangkan implikasi ini," ujar Scherer, dalam siaran
persnya.. 5) Selama ini, lanjut dia, Thailand telah menjadi produsen mobil terbesar di Asia
Tenggara dengan volume produksi per tahun sekitar 2 juta unit dibandingkan Indonesia
dengan jumlah sekitar 1,1 juta unit di tahun 2015.
Kata hubung yang tidak tepat ditunjukkan kalimat nomor....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
27. Cermatilah paragraf berikut!
Jasa-jasa ekologi yang terdapat di Kawasan Ekosistem Leuser mencakup penyediaan
air bersih, pengendalian erosi sehingga banjir, pengaturan iklim lokal, penyerapan karbon,
perikanan air tawar, bahwa keindahan alam pendukung industri pariwisata. Jasa-jasa ini
hanya dapat tersedia maupun Kawasan Ekosistem Leuser dijaga dan dipelihara fungsinya
sebagai suatu kesatuan interaksi yang utuh.
Kata penghubung yang tepat untuk memperbaiki kata penghubung yang bercetak miring pada
paragraf tersebut adalah ....
A. atau, tetapi, sebab
B. yaitu, bahkan, bahwa
C. serta, yakni, dan
D. dan, serta, jika
E. karena, misalnya, apabila
28. Bacalah paragraf berikut!
Kami memang tidak sependapat terhadap (1) keputusan sekolah. Oleh karena itu (2), kami
akan tetap menurutinya.
Kata konjungsi yang tepat untuk mengganti kata bercetak miring pada kalimat tersebut adalah...
A. dari (1), walaupun begitu (2)
B. dengan (1), meskipun begitu (2)
C. kepada (1), oleh sebab itu (2)
D. bersama (1), sehingga (2)
E. pada (1), jadi (2)
29. Bacalah paragraf berikut!
Lingkungan hidup adalah segala sesuatu yang ada di sekitar manusia dan berhubungan timbal
balik. Lingkungan hidup ini mencakupi benda hidup dan benda mati. Benda hidup perlu makanan dan
berkembang biak seperti manusia, binatang, dan tumbuhan. Benda mati antara lain tanah, air, api,
batu, dan udara. ... terpelihara dengan baik, lingkungan hidup itu dapat menciptakan masyarakat yang
sehat, aman, tenteram, lahir dan batin.
Kata hubung yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang teks laporan hasil observasi tersebut
adalah ....
A. dan
B. tetapi
C. atau
D. jika
E.kalau
30. Bacalah paragraf berikut!
Tari Kecak diciptakan pada tahun 1930-an oleh I Wayan Limbak yang bekerja sama dengan
pelukis Jerman Walter Spies. Pada awalnya, dua seniman itu terpesona oleh tari-tarian dalam ritual
Sanghyang. ... itu, para penari Sanghyang menari dalam kondisi kemasukan ruh atau kerasukan.
Kata hubung yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang teks deskripsi tersebut adalah ....
A. ketika
B. dalam
C. pada
D. atau
E.waktu
31. Bacalah paragraf berikut!
(1)Gubernur DKI Jakarta menilai kurangnya pasokan ikan bagi nelayan karena pencemaran
sungai-sungai di Jakarta. (2) Pencenaran itu berdampak langsung terhadap kondisi laut disekitar
Jakarta. (3) Sejak dahulu Sungai Ciliwung terkenal memiliki banyak ikan. (4) Namun, saat ini sudah
tidak ada lagi ikan-ikan yang bisa dipancing dari Sungai Ciliwung. (5) Pasalnya, air sungai sudah
kotor.
Kalimat yang menggunakan konjungsi tidak tepat ditandai oleh nomor…
A. (1) D. (4)
B. (2) E. (5)
C. (3)
32. Bacalah paragraf berikut!
(1)Bahasa Indonesia menyerap kata-kata Jawa kuno karena kebudayaan Jawa merupakan
pusat perkembangan kebudayaan di Indonesia pada zaman dahulu. (2) Penyerapan ini juga digunakan
karena orang-orang Jawa masih lekat dengan bahasa mereka. (3) Mereka tetap menggunakan bahasa
Jawa ketika zaman telah berkembang. (4) oleh karena seringnya penggunaan bahasa Jawa, bahasa ini
menjadi umum dalam masyarakat. (5) Secara tidak sadar bahasa Jawa digunakan secara luas dan
mendalam.
Kalimat yang menggunakan konjungsi tidak tepat ditandai dengan nomor…
A. (1) D. (4)
B. (2) E. (5)
C. (3)
33. Bacalah paragraf berikut!
(1) Pada 10 Januari 1839, teh asal India untuk pertama kali tersedia di Inggris. (2)
Sebelumnya, hanya teh Cina yang tersedia dan dengan harga yang amat sangat mahal. (3) Teh Cina
dipercaya memiliki khasiat dan menyehatkan. (4) Perkembangan dari kegiatan impor teh India
membuat harga the menjadi lebih terjangkau sehingga tiap orang bisa menikmati. (5) Tak butuh waktu
lama sebelum teh menjadi minuman nasional di Inggris.
Kalimat tidak efektif dari paragraf di atas adalah nomor ...
A. (1) D. (4)
B. (2) E.(5)
C. (3)
34. Bacalah paragraf berikut!
(1) Salah satu penyebab global warming adalah emisi karbon dioksida yang tinggi. (2) Emisi
ini dihasilkan dari pembakaran bahan bakar fosil. (3) Menurut struktur kimianya, bahan bakar yang
juga juga disebut hidrokarbon ini terdiri atas rantai atom karbon dan oksigen. (4) Jika hidrokarbon ini
dibakar dengan oksigen akan dihasilkan karbon dioksida dan uap air. (5) Akan tetapi, jika
pembakarannya tidak sempurna akan dihasilkan juga karbon monoksida yang lebih berbahaya dari
pada karbon dioksida, karena karbon monoksida ini lebih beracun.
Kalimat tidak efektif pada paragraf diatas adalah nomor …
A. (1) dan (3) D. (3) dan (4)
B. (1) dan (5) E. (4) dan (5)
C. (2) dan (4)
35. Bacalah paragraf berikut!
(1)Kaki-kaki gunung Kidul terhenti di Parangtritis. (2) Kaki-kaki itu mencekan curam jatuh
kelaut mencekam kedalam pasir pantai. (3) Lalu sejak kaki-kaki gunung itu menghujam pasir didekat
Parang Endok, pemandangan ke barat berubah tiba-tiba menjadi padang pasir bergelombang dan
berbukit. (4) Bukit itu merupakan tanah yang menjulang karena tekanan dari dalam bumi. (5)
Gelombang dan ombak samudra Kidul menggulung dan menghujam pantai pasir yang bersih luas,
kadang-kadang ombak naik menjilati bibir-bibir bukit pasir.
Kalimat yang tidak padu pada paragraph tersebut adalah kalimat nomor….
A.(1) D.(4)
B.(2) E.(5)
C.(3)
36. Bacalah paragraf berikut!
(1) Faktor manusia adalah penyebab domain dalam kecelakaan lalu lintas di jalan raya. (2)
Kecelakaan terjadi karena pengemudi atau pengguna jalan tidak mengindahkan peraturan lalu lintas.
(3) Pengguna jalan raya hanya memikirkan kepentingannya sendiri tanpa memikirkan daripada
keselamatan dirinya atau orang lain. (4) Sering pula pengendara ugal-ugalan mengendarai
kendaraannya dalam keadaan mabuk atau terpancing emosinya karena didahului kendaraan lain. (5)
Ada pula pengemudi yang mengantuk memaksakan dirinya untuk terus menjalankan kendaraannya
sehingga kendaraan lepas dari kendali.
Kalimat rancu dalam paragraph tersebut terdapat pada nomor …
A. (1) D. (4)
B. (2) E. (5)
C. (3)
 MENYUNTING EJAAN DAN TANDA BACA
37. Cermati kalimat berikut!
Ibu guru mengoreksi karya tulis Satrio yang berjudul “pembudidayaan tanaman anggrek di
lingkungan rumah”.
Penulisan judul karya tulis ilmiah tersenut yang sesuai dengan EBI adalah …
A. Pembudidayaan tanaman anggrak di lingkungan rumah
B. Pembudidayaan tanaman anggrek di Lingkungan rumah
C. Pembudidayaan Tnaman Anggrak Di Lingkungan Rumah
D. Pembudi Dayaan Tanaman Anggrek di Lingkungan Rumah
E. Pembudidayaan Tanaman Anggrek di Lingkungan Rumah
38. Cermati kalimat berikut!
Karya ilmiah yang berjudul pelajaran budi pekerti sebagai pilar moral bangsa telah berhasil
keluar sebagai juara.
Penulisan judul karya ilmiah yang tepat adalah …
A. Pelajaran budi pekerti sebagai pilar moral bangsa
B. Pelajaran Budi pekerti Sebagai Pilar Moral Bangsa
C. Pelajaran Budi Pekerti Sebagai Pilar Moral Bangsa
D. Pelajaran Budi Pekerti Sebagai pilar Moral Bangsa
E. Pelajaran Budi Pekerti sebagai Pilar Moral Bangsa
39. Bacalah paragraf berikut!
(1) Banyak orang ingin mendapatkan banyak uang, untuk mencukupi kebutuhan hidupnya. (2)
Oleh karena itu mereka bekerja keras untuk meningkatkan pendapatan. (3) Namun, setelah dihitung
ulang pendapatan mereka tidak sebesar yang dibayangkan sebelumnya. (4) Padahal, mereka telah
bekerja optimal. (5) Kejadian tersebut dapat disebabkan beberapa factor, seperti pengeluaran
berlebihan, rasa ingin membeli barang secara berlebihan, utang, dan jumlah tagihan bulanan.
Penggunaan tanda baca yang tidak tepat terdapat pada kaliamat …
A. (1) D. (4)
B. (2) E. (5)
C. (3)
40. Bacalah paragraf berikut!
(1) Produksi sastra akhir-akhir ini tampak relatif tinggi. (2) Peristiwa itu ditandai dengan
maraknya publikasi karaya sastra dimedia cetak, dunia maya, atau penerbitan buku diberbagai daerah,
baik penerbit komersial maupun nonkomersial. (3) Ini merupakan gejala menggembirakan, betapa pun
kita masih mengharapkan tingginya produksi sastra. (4) Maraknya produksi sastra ini merupakan
berkah dari era keterbukaan, dan demokrasi kita. (5) Jadi, pada era reformasi semua orang bebas
bersuara lewat karya sastra dan publikasi sastra bisa dilakukan secara bebas.
Penggunaan tanda baca yang tidak tepat terdapat pada nomor …
A. (1) D. (4)
B. (2) E. (5)
C. (3)

Anda mungkin juga menyukai