Anda di halaman 1dari 284

PERAWATAN & PERBAIKAN POMPA SENTRIFUGAL

UNTUK PEMASOK CHLORINE PADA SISTEM CHLORINATION PLANT


PLTGU UP MUARA TAWAR KABUPATEN BEKASI
PROPINSI JAWA BARAT

TUGAS AKHIR

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat


Memperoleh Gelar Diploma III (Ahli Madya)
Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Padang

OLEH

Nama : YOGI CANDRA PERMANTA PUTRA


Nomor Bp : 1301012064
Pogram Studi : D 3 Teknik Mesin
Konsentrasi : Maintenance

KEMENTERIAN RISTEK DAN DIKTI


POLITEKNIK NEGERI PADANG
JURUSAN TEKNIK MESIN
2016
LEMBARAN PENGESAHAN TUGAS AKHIR

PERAWATAN & PERBAIKAN POMPA SENTRIFUGAL


UNTUK PEMASOK CHLORINE PADA SISTEM CHLORINATION PLANT
PLTGU UP MUARA TAWAR KABUPATEN BEKASI
PROPINSI JAWA BARAT

Disusun Oleh :
Nama : Yogi Candra Permanta Putra
Nomor Bp : 1301012064
Program Studi : D 3 Teknik Mesin
Konsentrasi : Maintenance

Disetujui oleh:

Pembimbing I Pembimbing II

Daddy Budiman, ST.,M.Eng Zulfikar, ST., MT


Nip. 19710518 199903 1 003 Nip. 19591002 198803 1 003

Disahkan oleh:

Kepala Program Studi Kepala Konsentrasi

Teknik Mesin Maintenance

Sir Anderson, ST,. MT Rivanol Chadry, ST., MT

Nip .19720818 200003 1 002 Nip. 19691215 199303 1 002

Ketua Jurusan Teknik Mesin

Hanif, ST., MT

Nip. 19710902 199802 1 001


LEMBARAN TUGAS AKHIR
POLITEKNIK NEGERI PADANG

Nama : Yogi Candra Permanta Putra


No.Bp : 1301012064
Konsentrasi : Perawatan dan Perbaikan
Jurusan : Teknik Mesin
Judul Tugas Akhir : Perawatan & perbaikan pompa sentrifugal untuk
pemasok chlorine pada sistem chlorination plant
PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi
Propinsi Jawa Barat.

Uraian Tugas : ...........................................................................................................


.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................

Dimulai Tanggal : .............................


Selesai Tanggal : .............................

Pembimbing I Pembimbing II

DADDY BUDIMAN, ST.,M.Eng ZULFIKAR, ST., MT

Nip. 19710518 199903 1 003 Nip. 19591002 198803 1 003


LEMBAR ASISTENSI

Nama : Yogi Candra Permanta Putra


No. BP : 1301012064
Prodi : D 3 Teknik Mesin
Konsentrasi : Maintenance
Pembimbing I : Daddy Budiman, ST.,M.Eng
Pembimbing II : Zulfikar, ST.,MT
Judul : Perawatan & perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine pada sistem chlorination plant PLTGU UP Muara
Tawar kabupaten bekasi propinsi jawa barat.
No Hari/Tanggal Uraian Paraf
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT, karena atas berkat rahmat dan
karunia-Nya jualah penulis mampu menyelesaikan penyusunan laporan
tugas akhir dengan judul “Perawatan & Perbaikan Pompa Sentrifugal
Untuk Pemasok Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant PLTGU UP
Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi Jawa Barat”. Shalawat serta
salam penulis do`akan kepada Allah SWT, semoga senantiasa tercurah
kepada Nabi besar Muhammad SAW sebagai suri tauladan yang baik bagi
umat manusia.
Tugas akhir yang telah penulis kerjakan ini adalah sebagai syarat
untuk memperoleh gelar Diploma III dibidang teknik mesin. Penulisan
tugas akhir ini merupakan suatu bentuk pengembangan ilmu secara teoritis
yang telah dipelajari dibangku perkuliahan terhadap analisa kasus yang
terdapat dilapangan.
Dalam pelaksanaan penyusunan laporan tugas akhir ini, penulis
mendapatkan banyak bimbingan, bantuan, serta pantauan dari berbagai
pihak, maka dalam kesempatan ini penulis ingin mengucapkan banyak
terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam
pelaksanaan penyusunan laporan tugas akhir ini, khususnya kepada:

1. Orang tua yang telah memberikan dorongan baik moril dan material
sehingga penulis telah dapat menyelesaikan tugas akhir ini dengan
baik.
2. Bapak Aidil Zamri, S.T., MT. selaku Direktur Politeknik Negeri
Padang.

i
3. Bapak Hanif, ST.MT. selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin
4. Bapak Sir Anderson, ST.,MT. selaku Ka. Prodi Teknik Mesin
5. Bapak Rivanol Chadry, ST.,MT selaku Ka. Konsentrasi Maintenance
6. Bapak Daddy Budiman, ST.,M.Eng Selaku Pembimbing I penulis
7. Bapak Zulfikar, ST, MT selaku pembimbing II penulis
8. Bapak Budiyono selaku Spv senior pemeliharaan HAR mesin blok 5
PT. PJB Unit Pembangkitan Muara Tawar Kabupaten Bekasi
Propinsi Jawa Barat.
9. Seluruh karyawan PT. PJB ( Pembangkitan Jawa Bali ) UP Muara
Tawar yang tidak bisa penulis sebutkan namanya satu persatu.
10. Bapak / ibu Dosen, serta staf pengajar dan teknisi dilingkungan
Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Padang atas segal perhatian
dan bimbingannya.
11. Serta rekan-rekan mahasiswa DIII Teknik Mesin Politeknik Negeri
Padang khususnya angkatan 2013.

Semoga semua dukungan, bantuan, dan do’anya serta bimbingan yang


telah diberikan kepada penulis mendapat balasan pahala dari Allah
SWT. Amin. Akhir kata penulis mengucapkan banyak terima kasih dan
mohon maaf apabila ada kesalahan dan kekhilafan dalam penulisan tugas
akhir ini. Dengan kerendahan hati penulis berharap semoga tugas akhir ini
bermanfaat bagi kita semua.

Padang, Agustus 2016


Penulis,

Yogi Candra Permanta putra

ii
3
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
LEMBAR PENGESAHAN
LEMBAR TUGAS AKHIR
LEMBAR ASISTENSI
ABSTRAK
KATA PENGANTAR ....................................................... i
DAFTAR ISI................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ........................................................ vi

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang.............................................................. 1
1.2 Tujuan.......................................................................... 2
1.2.1 Tujuan Umum..................................................... 2
1.2.2 Tujuan Khusus .................................................... 2
1.3 Batasan Masalah........................................................... 2
1.4 Sistematika Penulisan ................................................... 2

BAB II TEORI DASAR


2.1 Chlorination Plant ......................................................... 4
2.2 Pompa ........................................................................ 9
2.3 Head Pompa ............................................................... 17
2.4 Daya Pompa ............................................................... 23
2.5 Efisiensi Pomp ............................................................ 24
2.6 Terminologi ................................................................ 25
2.7 Kurva Peformansi Pompa............................................ 26
2.8 Sistem Proteksi Pompa ................................................ 26
2.9 Pompa Pemasok Chlorine ........................................... 28
2.10 Pengertian PLTGU ................................................... 32
2.10.1 Siklus Brayton (PLTG)........................................ 34

iii
2.10.2 Prinsip Kerja PLTG ........................................... 34
2.10.3 Prinsip Kerja Kompresor.................................... 37
2.10.4 Prinsip Kerja Coumbuster .................................... 37
2.10.5 Prinsip Kerja Turbin .......................................... 37
2.10.6 Klasifikasi Turbin Gas ....................................... 38
2.10.7 Sistem-Sistem Pendukung Pada PLTG ............... 39
2.11 Siklus Rankine (PLTU) dan HRSG ............................. 53
2.11.1 Siklus Rankine .................................................... 53
2.11.2 Siklus Rankine Regeneratif.................................. 55
2.11.3 Siklus Rankine Organik....................................... 55
2.11.4 Proses Siklus Rankine ......................................... 55
2.11.5 Siklus Rankine Ideal ........................................... 57
2.11.6 HRSG (heat recovery steam generator)..................... 60
2.11.7 Prinsip Kerja HRSG .......................................... 61
2.11.8 Konstruksi Dan Tata Letak HRSG ..................... 62
2.12 Manajemen Perawatan ............................................... 80
2.12.1 Pengertian Perawatan ......................................... 80
2.12.2 Jenis-Jenis Perawatan ......................................... 81
2.12.3 Perawatan Terencana.......................................... 82
2.12.4 Perawatan Tidak Terencana................................ 85

BAB III METODOLOGI


3.1 Metode Penulisan Tugas Akhir.................................... 86
3.2. Diagram Alir Kegiatan................................................ 87
3.3. Permaslahan Yang Terjadi .......................................... 88
3.4 Pengambilan Data....................................................... 88
3.5 Studi Literatur ............................................................. 88
3.6 Analisa ........................................................................ 89
3.7 Pembahasan ................................................................ 89
3.8 Kesimpulan ................................................................. 89
3.9 Selesai ......................................................................... 89

iv
BAB IV PERAWATAN & PERBAIKAN
4.1 Chlorination Plant ......................................................... 90
4.1.1 Prinsip Kerja Chlorination Plant ............................ 90
4.1.2 Bagian-Bagian Utama Chlorination Plant .............. 91
4.1.3 Fungsi Utama Bagian-Bagian Chlorination Plant.... 94
4.2 Pengertian Pompa Sentrifugal ..................................... 95
4.2.1 Prinsip Kerja Pompa Sentrifugal ......................... 96
4.3 Perawatan Sistem Chlorination Plant ............................. 99
4.4 Perawatan Pompa Sentrifugal Untuk Pemasok Chlorine 102
4.5 Proses Operasi Sistem Chlorination Plant....................... 102
4.6 Perbaikan Pompa Sentrifugal Untuk Pemasok Chlorine. 108

BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan ................................................................. 115
5.2 Saran ........................................................................... 116
DAFTAR PUSTAKA ........................................................ 117
LAMPIRAN

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 P & ID Chlorination plant...................................................... 6


Gambar 2.2 Sistem aliran chlorination plant ............................................ 7
Gambar 2.3. Rumah Pompa Sentrifugal .................................................... 15
Gambar 2.4 Grafik fungsi dari Angka Reynold (Reynolds Number) dan
Kekasaran relatif................................................................... 25
Gambar 2.5 Motor Pompa Chlorine .......................................................... 29
Gambar 2.6 Cover Copling........................................................................ 29
Gambar 2.7 Kopling .................................................................................. 29
Gambar 2.8 Rumah Bearing ...................................................................... 30
Gambar 2.9 Stuffing Box............................................................................ 30
Gambar 2.10 Volute ................................................................................... 30
Gambar 2.11 Base plate............................................................................. 31
Gambar 2.12 Shaft ..................................................................................... 31
Gambar 2.13 Katup Drain ......................................................................... 31
Gambar 2.14 Impeller................................................................................ 32
Gambar 2.15 Siklus Kombinasi................................................................. 33
Gambar 2.16 Siklus Brayton, Siklus Rankine dan Siklus kombinasi
(PLTG,PLTU, PLTGU) ....................................................... 33
Gambar 2.17 Diagram P-V dan T-S Turbin Gas Ideal .............................. 35
Gambar 2.18 Diagram T-S Turbin Gas Aplikasi....................................... 36
Gambar 2.19 Turbin Gas Siklus Terbuka .................................................. 39
Gambar 2.20 Turbin Gas Siklus Tertutup.................................................. 39
Gambar 2.21 Diagram GRS ( Gas Recivier Stationary ) ........................... 40
Gambar 2.22 Diagram Air Intake Sistem................................................... 44
Gambar 2.23 Diagram Sistem Cleaning Kompressor................................ 46
Gambar 2.24 Diagram Sistem Pelumasan Gas Turbin ............................. 49
Gambar 2.25 Diagram Colling Sistem Gas Turbin ................................... 52
Gambar 2.26 Skema Peralatan pada Siklus Rankine ................................. 56
Gambar 2.27 Contoh T-s diagram Siklus Rankine .................................... 57
Gambar 2.28 Diagram temperatur-entropi untuk siklus Rankine ideal… 57

vi
Gambar 2.29 Diagram HRSG dengan aliran gas mendatar ....................... 61
Gambar 2.30 Heat Recovery Steam Generator ......................................... 62
Gambar 2.31 Prinsip Sirkulasi Alami (Natural Circulation) .................... 64
Gambar 2.32 HRSG sirkulasi alami (aliran gas mendatar) ....................... 64
Gambar 2.33 Prinsip Sirkulasi Paksa (Forced Circulation)...................... 65
Gambar 2.34 HRSG dengan aliran gas vertikal......................................... 66
Gambar 2.35 HRSG dengan tekanan tunggal (single pressure)................ 67
Gambar 2.36 HRSG dengan dua tingkat tekanan (dual pressure) ............ 68
Gambar 2.37 Diagram HRSG Multi Pressure........................................... 68
Gambar 2.38 HRSG dengan burner bantu ................................................ 69
Gambar 2.39 Diagram Auxilarry Steam Turbin ........................................ 72
Gambar 2.40 Diagram Ccw Sistem Steam ................................................. 75
Gambar 2.41 Diagram Main Colling Water .............................................. 78
Gambar 2.42 Diagram alir sistem maintenance ........................................ 82
Gambar 3.1 Diagram Alir Metodologi Penulisan Tugas Akhir................. 90
Gambar 4.1 P & ID Sistem Chlorination Plant......................................... 91
Gambar 4.2 Seawater Strainer .................................................................. 92
Gambar 4.3 Sewater Booster Pump........................................................... 92
Gambar 4.4 Modul general hypochloride/generator cell .......................... 92
Gambar 4.5 Sodium ypochloride hydrogen removal tank ......................... 93
Gambar 4.6 Air blower .............................................................................. 93
Gambar 4.7 Chlorine injection pump ........................................................ 93
Gambar 4.8 Pree chlorine injection pump................................................. 94
Gambar 4.9 Pompa Sentrifugal ................................................................. 96
Gambar 4.10 Mechanical Seal................................................................... 110
Gambar 4.11 Stuffing Box Dan Tutup Volute ............................................ 112
Gambar 4.12 Mechanical seal ................................................................... 112
Gambar 4.13 Stuffing Box dan Pompa....................................................... 113

vii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam sebuah pembangkit Thermal, air laut berperan besar dalam


menunjang proses kerja unit pembangkit listrik yang menggunakan media
pendingin air laut. Pada sistem pembangkit ini, air laut dimanfaatkan sebagai
media pendingin pada Condensor Steam Turbin. Tetapi dalam proses
pendinginan dengan media air laut perlu dilakukan injeksi kimia yaitu Zat
Chlorine / sodium hypochloride, yang mana zat ini berguna untuk mencegah
berkembang biaknya biota laut (binatang dan tumbuhan laut) agar tidak
menempel pada line-line dari sistem pendinginan air laut tersebut dengan cara
memabukkannya.

Pompa sentrifugal digunakan untuk memasok chlorine pada sistem


chlorination plant di PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi
Jawa Barat. Pompa tersebut harus dilakukan perawatan dengan baik, agar
sistem tidak mengalami gangguan. Walaupun pompa sentrifugal tersebut telah
dilakukan perawatan dengan baik, namun kerusakan tetap tidak bisa
dihindarkan. Manusia hanya bisa meminimalisir kerusakan yang terjadi. Bila
terjadi kerusakan, maka harus segera dilakukan perbaikan, agar kerusakan
tersebut tidak menyebabkan kerusakan pada bagian-bagian lainnya.

Dengan latar belakang penulis yang pernah melakukan praktek kerja


lapangan (PKL) di PLTGU UP Muara Tawar tersebut, penulis mengambil judul
tugas akhir “Perawatan & Perbaikan Pompa Sentrifugal Untuk Pemasok
Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten
Bekasi Propinsi Jawa Barat”.

1
1.2 Tujuan

Dalam pembuatan tugas akhir ini, ada dua tujuan yang hendak dicapai,
yaitu:

1.2.1 Tujuan Umum


a. Untuk memenuhi salah satu syarat kelulusan pada Program Diploma III di
Politeknik Negeri Padang.
b. Penerapan ilmu pengetahuan yang telah didapatkan selama mengikuti
perkuliahan.
1.2.2 Tujuan Khusus

a. Dapat menjelaskan sistem dan proses operasi chlorination plant


b. Dapat menjelaskan fungsi dan cara kerja pompa pemasok chlorine
c. Dapat menjelaskan perawatan dan perbaikan pompa pemasok chlorine
serta tindakan pencegahan agar kerusakan tidak terulang kembali.

1.3 Batasan Masalah


Dalam penyusunan dan penulisan tugas akhir ini, penulis hanya
membahas tentang sistem operasi chlorination plant serta perawatan dan
perbaikan pompa pemasok chlorine.

1.4 Sistematika Penulisan

Untuk memudahkan dalam memahami tugas akhir ini, maka penulis


menguraikan sistematika penulisan sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN
Bab pendahuluan ini menjelaskan tahap awal dari penulisan berupa latar
belakang, tujuan, batasan masalah dan sistematika penulisan.

2
BAB II TEORI DASAR
Pada bab ini berisikan tinjauan pustaka tentang PLTGU, Chlorination
plant, pompa pemasok Chlorine beserta komponen dan fungsi-fungsi
komponen tersebut serta teori dasar perawatan dan perbaikan.

BAB III METODOLOGI


Pada bab ini berisikan sistematika yang penulis lakukan terkait dengan
penulisan laporan dan metodelogi penyelesaian masalah materi Tugas Akhir.

BAB IV PERAWATAN & PERBAIKAN


Pada bab ini berisikan tentang proses operasi sistem Chlorination plant
serta perawatan dan perbaikan pompa pemasok Chlorine.

BAB V PENUTUP
Pada bab ini berisikan kesimpulan yang diambil berdasarkan hasil
analisa, serta saran-saran untuk penyempurnaan tugas akhir ini di masa depan.

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

3
B A B II

TEORI DASAR

2.1 Chlorination Plant

Dalam sebuah pembangkit Thermal air laut berperan besar dalam


menunjang proses kerja unit pembangkit listrik yang mengunakan media
pendingin air laut. Dimana air laut dimanfaatkan sebagai media pendingin
pada Condensor Steam Turbin. Tetapi dalam proses pendinginan dengan
media air laut perlu dilakukan injeksi kimia yaitu Zat Chlorine/sodium
hypochloride yang mana Zat ini berguna untuk mencegah berkembang
biaknya biota laut (binatang dan tumbuhan laut) agar tidak menempel pada
line-line dari sistem pendinginan air laut tersebut dengan cara
memabukkannya.

A. Pengertian

Chloriration Plant adalah suatu unit yang berguna untuk memproduksi


Zat Chlorine/ sodium hypochloride (NaCl) yang berguna untuk mencegah
berkembang biaknya biota laut (binatang dan tumbuhan laut) agar tidak
menempel pada sistem pendinginan pembangkit listrik yang menggunakan
air laut sebagai media pendingin.
Pada Chloriration Plant bahan baku yang digunakan adalah air laut,
prinsip dasarnya adalah air laut di pompakan ke Modul Generator/modul
general hypochloride System lalu diberi arus DC pada cell generator
dengan aliran air laut yan tetap konstan. Sodium hypochlorite (NaOCl)
dapat diproduksi dengan cara mengelektrolisa air laut.

Elektrolisa dan reaksi kimia

Air laut pada prinsipnya adalah ” garam + air “. Garam yang


berpengaruh terhadap produksi sodium hypochloride adalah garam

4
NaCl.Dengan adanya aliran arus listrik (DC), maka air laut yang masuk ke
dalam cell modul akan terurai menjadi :

• Garam( NaCl ) menjadi ion Na+& ion Cl –

• Air( H2O) menjadi ion 2H+& ion O-2

Karena ion 2H+ cenderung lebih stabil jika berdiri sendiri, maka ion
2H+ merubah membentuk molekul gas hydrogen yaitu gas H2. Sedangkan
ion O-2 cenderung lebih negatif terhadap ion Na+ dan ion Cl -. Akibatnya
ketiga ion tersebut bersatu membentuk ikatan yang lebih stabil yaitu
molekul NaOCl atau sodium Hypochloride (Klorin).

Berdasar proses terjadinya chlorine seperti uraian diatas dapat


diambil kesimpulan beberapa hal yang mempengaruhi kekentalan. Hal hal
tersebut adalah besarnya arus injeksi, flow Air laut dan konsentrasi NaCl air
laut. Elektrolisa untuk memicu reaksi kimia pembentukan sodium
hypochlorite pada air laut dapat dijelaskan sebagai berikut:

Pada sisi anoda :

2Cl (-) => Cl2 + 2e- ……..reaksi oksidasi yang menghasilkan Cl bebas

Cl2 + H2O => HOCl + HCl …………..reaksi hydrolysis

Sedangkan pada sisi katoda :

Na+ + e- => Na0 …………..reaksi reduksi

2Na0 + 2H2O => H2 + 2NaOH

Reaksi gabungan adalah

HCl + NaOH => NaCl + H2O

HOCl + NaOH => NaOCl + H2O

5
Ringkasan reaksinya adalah

NaCl + H2O +2e- => NaOCl + H2

Gambar 2.1 P & ID Chlorination plant

6
MCW SEA WATER STRAINER

SEA WATER BOOSTER PUMP

HYPOCHLORITE GENERATOR
CEEL

SODIUM HYPOCHLORITE
HYDROGEN REMOVAL TANK AIR BLOWER

CHLORINE INJECTION PUMP WATER INTAKE

PRE CHLORINE INJECTION DESALINATION


PUMP PLANT

Gambar 2.2 sistem aliran chlorination plant

A. Fungsi bagian-bagian komponen chlorination plant.


Pada sistem chlorination plant terdapat beberapa komponen yang
mempunyai fungsi berbeda-beda seperti yang dijelaskan berikut.

1. Seawater Strainer
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring kotoran baik yang
berupa padat,cair atau gas.alat penyaring ini digunakan pada jalur pipa
guna menyaring kotoran yang terdapat pada aliran sehingga aliran yang
diproses atau hasil proses lebih baik.

7
2. Seawater Booster Pump
Adalah suatu alat yang digunakan untuk memompakan air laut yang
telah disaring pada seawater strainer menuju modul general hypochlorite.

3. Modul General Hypochlorite/Generator Cell


Adalah suatu alat yang berupa tabung yang digunakan untuk
mengubah atau mengelektrolisasi air laut.sehingga reaksi yang terjadi pada
modul general hypochlorite adalah reaksi kimia yang disebut
electrochemical NaCl + H2O  NaOCl + H2 dengan bantuan
transformer dan rectifier.

4. Sodium Hypochlorite Hydrogen Removal Tank


Adalah suatu tanki tertutup yang digunakan untuk menampung cairan
chlorine yang telah dihasilkan pada modul general hypochlorite.

5. Air Blower
Adalah suatu alat yang berguna untuk menaikan atau memperbesar
tekanan udara atau gas yang akan dialirkan dalam suatu ruangan tertentu
juga sebagai pengisapan atau pemvakuman udara atau gas tertentu.

6. Chlorine Injection Pump


Merupakan suatu pompa sentrifugal yang digunankan untuk
memopakan cairan chlorine menuju ke water intake yang bertujuan untuk
memabukan biato laut agar tidak berkembang pada line-line unit lain yang
bisa mengakibatkan kerusakan pada unit-unit.

7. Pre Chlorine Injection Pump


Merupakan suatu pompa yang digunakan untuk memompak cairan
chlorine menuju desalination plant.

8
2.2 Pompa
Pompa adalah suatu alat yang digunakan untuk memindahkan suatu
cairan (fluida) dari suatu tempat ke tempat lain dengan cara menaikkan
tekanan cairan tersebut. Kenaikan tekanan cairan tersebut digunakan untuk
mengatasi hambatan-hambatan pengaliran. Hambatan-hambatan pengaliran
itu dapat berupa perbedaan tekanan, perbedaan ketinggian atau hambatan
gesek.
Pompa beroperasi dengan prinsip membuat perbedaan tekanan antara
bagian masuk (suction) dengan bagian keluar (discharge). Dengan kata lain,
pompa berfungsi mengubah tenaga mekanis dari suatu sumber tenaga
(penggerak) menjadi tenaga kinetis (kecepatan), dimana tenaga ini berguna
untuk mengalirkan cairan dan mengatasi hambatan yang ada sepanjang
pengaliran.

A. Klasifikasi Pompa
Pompa diklasifikasikan berdasarkan beberapa hal, adapun klasifikasi
pompa adalah sebagai berikut:
1. Berdasarkan Cara Kerja
Berdasarkan cara kerjanya, pompa diklasifikasikan sebagai berikut:
a. Pompa Perpindahan Positif
Pompa perpindahan positif dikenal dengan caranya beroperasi. Cairan
diambil dari salah satu ujung dan pada ujung lainnya dialirkan secara positif
untuk setiap putarannya. Pompa perpindahan positif digunakan secara luas
untuk pemompaan fluida selain air, biasanya fluida kental.
Pompa perpindahan positif selanjutnya digolongkan berdasarkan cara
perpindahannya, yaitu sebagai berikut:

1) Pompa Rotari
Pompa rotary adalah pompa perpindahan positif dimana energi
mekanis ditransmisikan dari mesin penggerak ke cairan dengan
menggunakan elemen yang berputar (rotor) di dalam rumah pompa

9
(casing). Pada waktu rotor berputar di dalam rumah pompa, akan terbentuk
kantong-kantong yang mula-mula volumenya besar (pada sisi isap)
kemudian volumenya berkurang (pada sisi tekan) sehingga fluida akan
tertekan keluar.
Adapun jenis pompa rotary masih dibedakan menjadi beberapa jenis,
sebagai berikut:
a) Pompa Roda Gigi Luar
Pompa ini merupakan jenis pompa rotari yang paling sederhana.
Apabila gerigi roda gigi berpisah pada sisi hisap, cairan
akan mengisi ruangan yang ada diantara gerigi tersebut. Kemudian
cairan ini akan dibawa berkeliling dan ditekan keluar apabila giginya
bersatu lagi.

b) Pompa Roda Gigi Dalam


Jenis ini mempunyai rotor yang mempunyai gerigi dalam yang
berpasangan dengan roda gigikecil dengan penggigian luar yang bebas
(idler). Sebuah sekat yang berbentuk bulan sabit dapatdigunakan untuk
mencegah cairan kembali ke sisi hisap pompa.

c) Pompa Cuping (Lobe Pump)


Pompa cuping ini mirip dengan pompa jenis roda gigi dalam hal
aksinya dan mempunyai 2 rotoratau lebih dengan 2,3,4 cuping atau
lebih pada masing-masing rotor. Putaran rotor tadidiserempakkan oleh
roda gigi luarnya.

d) Pompa Sekrup (Screw Pump)


Pompa ini mempunyai 1,2 atau 3 sekrup yang berputar di dalam
rumah pompa yang diam.Pompa sekrup tunggal mempunyai rotor spiral
yang berputar di dalam sebuah stator atau lapisanheliks dalam (internal
helix stator). Pompa 2 sekrup atau 3 sekrup masing-masing
mempunyaisatu atau dua sekrup bebas (idler).

10
e) Pompa Baling Geser (Vane Pump)
Pompa ini menggunakan baling-baling yang dipertahankan tetap
menekan lubang rumah pompaoleh gaya sentrifugal bila rotor diputar.
Cairan yang terjebak diantara 2 baling dibawa berputardan dipaksa
keluar dari sisi buang pompa.

2) Pompa Reciprocating
Pompa Reciprocating adalah pompa dimana energi mekanik dari
penggerak pompa diubah menjadi energi aliran dari cairan yang dipompa
dengan menggunakan elemen yang bergerak bolak-balik di dalam silinder.
Pompa resiprokating banyak digunakan pada:
 Proses yang memerlukan head tinggi
 Kapasitas fluida yang rendah
 Liquid yang kental (viscous liquid and slury)
 Liquid yang mudah menguap
Kelebihan dan kekurangan pompa resiprokating:
a) Kelebihan
 Tekanan yang dihasilkan tinggi, karena hanya dibatasi oleh tenaga
dari unit pompa dan bagian dari unit pompa.
 Pompa dapat bekerja dengan pengisapan kering
b) Kekurangan
 Tekanan yang dihasilkan tinggi, karena hanya dibatasi oleh tenaga
dari unit pompa dan bagian dari unit pompa.
 Pompa dapat bekerja dengan pengisapan kering

Macam-macam pompa reciprocating adalah sebagai berikut:


a) Pompa torak
Pompa torak merupakan suatu cakram yang tipis (plat disk) di
mana terdapat packing pada ujungnya dan packing ring pada badan dari
pompa torak itu sendiri.

11
b) Pompa plunger
Pompa plunger merupakan suatu silinder baja yang panjang,
packingnya terletak constant (stasionary) pada bagian dalam
silindernya. Perbedaan dengan torak adalah bentuk yang lebih
panjang dan packing menempel pada silinder. Sedangkan torak,
packing menempel pada torak itu sendiri.

c) Pompa diafragma
Pompa diafragma merupakan salah satu jenis pompa reciprocating
yang memanfaatkan diafragma sebagai elemen pompanya. Diafragma
ini berupa lembaran plat tipis yang bersifat fleksibel, yang
dimanfaatkan untuk menghisap dan menekan fluida.

b. Pompa Dinamis
Pompa dinamik juga dikarakteristikkan oleh cara pompa tersebut
beroperasi. Impeller yang berputar mengubah energi kinetik menjadi
tekanan atau kecepatan yang diperlukan untuk memompa fluida. Terdapat
dua jenis pompa dinamik:
1. Pompa Sentrifugal
Pada pompa sentrifugal, energi penggerak dari luar diberikan kepada
poros yang kemudian digunakan untuk menggerakkan baling-baling yang
disebut impeller. Impeller memutar cairan yang masuk ke dalam pompa
sehingga mengakibatkan energi tekanan dan energi kinetik cairan
bertambah. Cairan akan terlempar ke luar akibat gaya sentrifugal yang
ditimbulkan gerakan impeler. Cairan yang keluar dari impeller ditampung
oleh saluran berbentuk volut (spiral) di keliling impeller dan disalurkan ke
luar pompa melalui difuser. Di dalam difuser ini sebagian energi kecepatan
akan diubah menjadi energi tekanan.

a) Prinsip Kerja Pompa sentrifugal


Prinsip dasar pompa sentrifugal adalah sebagai berikut:

12
 Gaya sentrifugal bekerja pada impeller untuk mendorong fluida ke
sisi luar sehingga kecepatan fluida meningkat
 Kecepatan fluida yang tinggi diubah oleh casing pompa (volute atau
diffuser) menjadi tekanan atau head
Selain itu, pada gambar memperlihatkan bagaimana pompa jenis ini
beroperasi
 Cairan dipaksa menuju sebuah impeler oleh tekanan atmosfir, atau
dalam hal jet pump oleh tekanan buatan
 Baling-baling impeler meneruskan energi kinetik ke cairan, sehingga
menyebabkan cairan berputar. Cairan meninggalkan impeler pada
kecepatan tinggi.
 Impeler dikelilingi oleh volute casing atau dalam hal pompa turbin
digunakan cincin diffuser stasioner. Volute atau cincin diffuser
stasioner mengubah energi kinetik menjadi energi tekanan.

2. Klasifikasi Pompa Sentrifugal

Pompa sentrifugal diklasifikasikan berdasarkan beberapa kriteria, antara


lain:

1. Bentuk arah aliran yang terjadi di impeller. Aliran fluida dalam


impeller dapat berupa axial flow, mixed flow, atau radial flow.
2. Bentuk konstruksi dari impeller. Impeller yang digunakan dalam
pompa sentrifugal dapat berupa open impeller, semi-open impeller, atau
close impeller.
3. Banyaknya jumlah suction inlet. Beberapa pompa setrifugal memiliki
suction inlet lebih dari dua buah. Pompa yang memiliki satu suction
inlet disebut single-suction pump sedangkan untuk pompa yang
memiliki dua suction inlet disebut double-suction pump.
4. Banyaknya impeller. Pompa sentrifugal khusus memiliki beberapa
impeller bersusun. Pompa yang memiliki satu impeller disebut single-
stage pump sedangkan pompa yang memiliki lebih dari satu impeller
disebut multi-stage pump.

13
Pompa Sentrifugal bisa juga diklasifikasikan, berdasarkan :

a. Kapasitas :
Kapasitas pompa adalah banyaknya cairan yang dapat dipindahkan
oleh pompa setiap satuan waktu. Dinyatakan dalam satuan volume per
satuan waktu serta kapasitas pompa, seperti :
a. Satuan volume per satuan waktu
1. Barel per day (BPD)
2. Galon per menit (GPM)
3. Cubic meter per hour (m3/hr)
b. Kapasitas pompa
 Kapasitas rendah : < 20 m3 / jam
 Kapasitas menengah : 20 -:- 60 m3 / jam
 Kapasitas tinggi : > 60 m3 / jam
b. Tekanan Discharge :
 Tekanan Rendah : < 5 Kg / cm2
 Tekanan menengah : 5 -:- 50 Kg / cm2
 Tekanan tinggi : > 50 Kg / cm2

c. Jumlah / Susunan Impeller dan Tingkat :


 Single stage :
Terdiri dari satu impeller dan satu casing
 Multi stage
Terdiri dari beberapa impeller yang tersusun seri dalam satu casing.
 Multi Impeller
Terdiri dari beberapa impeller yang tersusun paralel dalam satu
casing.
 Multi Impeller – Multi stage
Kombinasi multi impeller dan multi stage.
d. Posisi Poros :
 Poros tegak
 Poros mendatar

14
e. Jumlah Suction :
 Single Suction
 Double Suction
f. Arah aliran keluar impeller :
 Radial flow
 Axial flow
 Mixed fllow
3. Bagian-bagian Utama Pompa Sentrifugal
Secara umum bagian-bagian utama pompa sentrifugal dapat dilihat
sepert gambar berikut :

Gambar 2.3 Rumah Pompa Sentrifugal

A. Stuffing Box
Stuffing Box berfungsi untuk mencegah kebocoran pada daerah dimana
poros pompa menembus casing.

B. Packing
Digunakan untuk mencegah dan mengurangi bocoran cairan dari casing
pompa melalui poros. Biasanya terbuat dari asbes atau teflon.

15
C. Shaft (poros)
Poros berfungsi untuk meneruskan momen puntir dari penggerak selama
beroperasi dan tempat kedudukan impeller dan bagian-bagian berputar
lainnya.

D. Shaft sleeve
Shaft sleeve berfungsi untuk melindungi poros dari erosi, korosi dan
keausan pada stuffing box. Pada pompa multi stage dapat sebagai leakage
joint, internal bearing dan interstage atau distance sleever.

E. Vane
Sudu dari impeller sebagai tempat berlalunya cairan pada impeller.

F. Casing
Merupakan bagian paling luar dari pompa yang berfungsi sebagai
pelindung elemen yang berputar, tempat kedudukan diffusor (guide vane),
inlet dan outlet nozel serta tempat memberikan arah aliran dari impeller dan
mengkonversikan energi kecepatan cairan menjadi energi dinamis (single
stage).

G. Eye of Impeller
Bagian sisi masuk pada arah isap impeller.

H. Impeller
Impeller berfungsi untuk mengubah energi mekanis dari pompa menjadi
energi kecepatan pada cairan yang dipompakan secara kontinyu, sehingga
cairan pada sisi isap secara terus menerus akan masuk mengisi kekosongan
akibat perpindahan dari cairan yang masuk sebelumnya.

I. Wearing Ring
Wearing ring berfungsi untuk memperkecil kebocoran cairan yang
melewati bagian depan impeller maupun bagian belakang impeller, dengan
cara memperkecil celah antara casing dengan impeller.

16
J. Bearing
Beraing (bantalan) berfungsi untuk menumpu dan menahan beban dari
poros agar dapat berputar, baik berupa beban radial maupun beban axial.
Bearing juga memungkinkan poros untuk dapat berputar dengan lancar dan
tetap pada tempatnya, sehingga kerugian gesek menjadi kecil.

K. Casing
Merupakan bagian paling luar dari pompa yang berfungsi sebagai
pelindung elemen yang berputar, tempat kedudukan diffusor (guide vane),
inlet dan outlet nozel serta tempat memberikan arah aliran dari impeller dan
mengkonversikan energi kecepatan cairan menjadi energi dinamis (single
stage).

2.3 Head Pompa

Head pompa adalah energi per satuan berat yang harus disediakan untuk
mengalirkan sejumlah zat cair yang direncanakan sesuai dengan kondisi
instalasi pompa, atau tekanan untuk mengalirkan sejumlah zat cair,yang
umumnya dinyatakan dalam satuan panjang.

Berdasarkan head pada pompa, pompa juga diklasifikasikan sebagai


berikut:
Klasifikasi Head
Rendah 1m - 40 m
Sedang 41m - 100 m
Tinggi > 100 m

Menurut persamaan Bernauli, ada tiga macam head (energi) fluida dari
sistem instalasi aliran, yaitu, energi tekanan, energi kinetik dan energi
potensial.

Hal ini dapat dinyatakan dengan rumus sebagai berikut :

17
Karena energi itu kekal, maka bentuk head (tinggi tekan) dapat
bervariasi pada penampang yang berbeda. Namun pada kenyataannya selalu
ada rugi energi (losses).
Pada kondisi yang berbeda seperti pada gambar di atas maka persamaan
Bernoulli adalah sebagai berikut :

18
a. Head Tekanan
Head tekanan adalah perbedaan head tekanan yang bekerja pada
permukaan zat cair pada sisi tekan dengan head tekanan yang bekerja pada
permukaan zat cair pada sisi isap.

b. Head Kecepatan
Head kecepatan adalah perbedaan antar head kecepatan zat cair pada
saluran tekan dengan head kecepatan zat cair pada saluran isap.
Head kecepatan dapat dinyatakan dengan rumus :

c. Head Statis Total


Head statis total adalah perbedaan tinggi antara permukaan zat cair

19
pada sisi tekan dengan permukaan zat cair pada sisi isap.
Head statis total dapat dinyatakan dengan rumus :

Z = Zd - Zs(5)

Dimana :
Z : Head statis total

Zd : Head statis pada sisi tekan

Zs : Head statis pada sisi isap

Tanda + : Jika permukaan zat cair pada sisi isap lebih rendah dari sumbu
pompa (Suction lift).

Tanda - : Jika permukaan zat cair pada sisi isap lebih tinggi dari sumbu
pompa (Suction head).

d. Kerugian head (head loss)


Kerugian energi per satuan berat fluida dalam pengaliran cairan dalam
sistem perpipaan disebut sebagai kerugian head (head loss).
Head loss terdiri dari :

1. Mayor head loss (mayor losses)

Merupakan kerugian energi sepanjang saluran pipa yang dinyatakan


dengan rumus :

20
Harga f (faktor gesekan) didapat dari diagram Moody (lampiran - 6)
sebagai fungsi dari Angka Reynold (Reynolds Number) dan Kekasaran
relatif (Relative Roughness - ε/D ), yang nilainya dapat dilihat pada grafik
(lampiran) sebagai fungsi dari nominal diameter pipa dan kekasaran
permukaan dalam pipa (e) yang tergantung dari jenis material pipa.

Sedangkan besarnya Reynolds Number dapat dihitung dengan rumus :

2. Minor head loss (minor losses)


Merupakan kerugian head pada fitting dan valve yang terdapat
sepanjang sistem perpipaan. Dapat dicari dengan menggunakan Rumus :

21
Dalam menghitung kerugian pada fitting dan valve dapat
menggunakan tabel pada lampiran 4. Besaran ini menyatakan kerugian pada
fitting dan valve dalam ukuran panjang ekivalen dari pipa lurus.

3. Total Losses
Total losses merupakan kerugian total sistem perpipaan, yaitu :

22
2.4 Daya Pompa

Daya pompa adalah besarnya energi persatuan waktu atau kecepatan


melakukan kerja. Ada beberapa pengertian daya, yaitu :

a.Daya hidrolik (hydraulic horse power)


Daya hidrolik (daya pompa teoritis) adalah daya yang dibutuhkan untuk
mengalirkan sejumlah zat cair. Daya ini dapat dihitung dengan rumus :

b. Daya Poros Pompa (Break Horse Power)


Untuk mengatasi kerugian daya yang dibutuhkan oleh poros yang
sesungguhnya adalah lebih besar dari pada daya hidrolik.
Besarnya daya poros sesungguhnya adalah sama dengan effisiensi pompa
atau dapat dirumuskan sebagai berikut :

23
c. Daya Penggerak (Driver)
Daya penggerak (driver) adalah daya poros dibagi dengan effisiensi
mekanis (effisiensi transmisi). Dapat dihitung dengan rumus :

2.5 Effisiensi Pompa

Effisiensi pada dasarnya didefinisikan sebagai perbandingan antara


output dan input atau perbandingan antara HHP Pompa dengan BHP pompa.
Harga effisiensi yang tertinggi sama dengan satu harga effisiensi pompa
yang didapat dari pabrik pembuatnya. Effisiensi pompa merupakan
perkalian dari beberapa effiaiensi, yaitu:

24
Gambar 2.4 Grafik fungsi dari Angka Reynold (Reynolds Number) dan
Kekasaran relatif

2.6 Terminologi

Beberapa terminologi dan istilah khusus yang sering berkaitan dengan


pompa, ialah:

1. TDH = Total Dynamic Head, yaitu besarnya head pompa. Merupakan


selisih antara head discharge dengan head suction; terkadang disebut
head atau total head.
2. BEP = Best Efficiency Point, yaitu kondisi operasi dimana pompa
bekerja paling optimum.

25
3. NPSHr = Net Positive Suction Head required, yaitu nilai head absolut
dari inlet pompa yang dibutuhkan agar tidak terjadi kavitasi.
4. NPSHa = Net Positive Suction Head available, yaitu nilai head absolut
y ang tersedia pada inlet pompa.
5. Kavitasi, yaitu kondisi dimana terjadinya bubble (gelembung udara) di
dalam pompa akibat kurangnya NPSHa (terjadi vaporisasi) dan pecah
pada saat bersentuhan dengan impeller atau casing. Agar tidak terjadi
kavitasi, maka NPSHa harus lebih besar dari NPSHr.
6. Minimum flow, yaitu flow rate yang terkecil yang dibutuhkan agar
pompa beroperasi dengan baik. Apabila laju alir lebih rendah dari
minimum flow, pompa dapat mengalami kerusakan.
7. Efficiency, yaitu besarnya perbandingan antara energi yang dipakai
(input) dengan energi output pompa.
8. BHP = brake horsepower, yaitu power (daya) yang dibutuhkan oleh
pompa untuk bisa bekerja sesuai dengan kurvanya; memiliki satuan hp.

2.7 Kurva Perfomansi Pompa

Kurva performansi bermanfaat untuk menggambarkan beberapa


parameter unjuk kerja dari pompa yang antara lain:

1. Besarnya head terhadap flow rate


2. Besarnya efisiensi terhadap flow rate
3. Besarnya daya yang dibutuhkan terhadap flow rate
4. Besarnya NPSHr terhadap flow rate
5. Besarnya minimum stable continuous flow

2.8 Sistem Proteksi Pompa

Agar pompa dapat beroperasi dengan baik, terdapat prosedur proteksi


standar yang diterapkan pada pompa sentrifugal. Beberapa standar
minimum paling tidak terdiri dari:

26
1. Proteksi terhadap aliran balik. Aliran keluaran pompa dilengkapi
dengan check valve yang membuat aliran hanya bisa berjalan satu arah,
searah dengan arah aliran keluaran pompa.
2. Proteksi terhadap overload. Beberapa alat seperti pressure switch low,
flow switch high, dan overload relay pada motor pompa dipasang pada
sistem pompa untuk menghindari overload.
3. Proteksi terhadap vibrasi. Vibrasi yang berlebihan akan menggangu
kinerja dan berkemungkinan merusak pompa. Beberapa alat yang
ditambahkan untuk menghindari vibrasi berlebihan ialah vibration
switch dan vibration monitor.
4. Proteksi terhadap minimum flow. Peralatan seperti pressure switch
high (PSH), flow switch low (FSL), dan return line yang dilengkapi
dengan control valve dipasang pada sistem pompa untuk melindungi
pompa dari kerusakan akibat tidak terpenuhinya minimum flow.
5. Proteksi terhadap low NPSH available. Apabila pompa tidak
memiliki NPSHa yang cukup, aliran keluaran pompa tidak akan
mengalir dan fluida terakumulasi dalam pompa. Beberapa peralatan
safety yang ditambahkan pada sistem pompa ialah level switch low
(LSL) dan pressure switch low (PSL).

2. Pompa Dengan Efek Khusus


Pompa dengan efek khusus merupakan pompa yang bekerja secara
khusus. Khususnya pada Industri besar, termasuk pompa setrifugal Tipe
khusus, terutama digunakan untuk kondisi khusus di lokasi industri.
Adapun jenis-jenis pompa dengan efek khusus antara lain adalah
sebagai berikut:
 Jet Pump (Pompa Sembur) digunakan untuk memompa fluida yang
sangat dalam. Pada pompa ini dilengkapi dengan venture guna
menambah kevakuman pada sisi hisap pompa sehingga fluida pada
kedalaman yang cukup besar tetap dapat tershisap ke sisi hisap
pompa untuk kemudian dipompakan melalui sisi discharge pompa.
 Pompa Viscous digunakan untuk memompa fluida cair yang
terdifusi dengan gas-gas atau udara atau juga digunakan untuk

27
memompa zat-zat cair yang di dalamnya terkandung padatan. Pada
pompa ini, impeller dibuat dengan bentuk disk, sehinga bisa
menghilangkan gelembung-gelembung udara.
 Pompa Choper digunakan untuk instalasi pengolahan limbah rumh
tangga. Pada pompa jenis ini, impeller dilengkapi dengan pisau,
guna menghancurkan partikel-partikel atau sampah-sampah limbah
rumah tangga.
 Pompa Slury digunakan untuk memompa fluida cair yang bercampur
dengan lumpur atau zat lain yang bersifat korosif. Untuk mengatasi
hal itu, pada pompa jenis ini dilengkapi dengan impeller yang
dilapisi dengan bahan karet.

2.9 Pompa Pemasok Chlorine ( chlorine injection pump )

Pompa pemasok chlorine ( chlorine injection pump) adalah suatu alat


atau pompa yang digunakan untuk memompakan atau menginjeksikan
cairan chlorine dari hydrogen removal tank menuju ke water intake yang
bertujuan untuk mencegah atau memabukan biota laut agar tidak
berkembang pada system sehingga bisa menyebabkan kerusakan pada
sistem.

A. Komponen – komponen pompa pemasok chlorine ( chlorine injection


pump)

a. Motor
Suatu alat yang digunakan untuk mengubah energi listrik menjadi
energi mekanik, alat yang sebaliknya mengubah energi mekanik
menjadi energi listrik yang disebut generator atau dinamo.

28
Gambar 2.5 motor pompa chlorine
b. Cover copling
Adalah suatu alat yang berguna untuk melindungi kopling yang
terdapat didalamnya.

Gambar 2.6 cover copling

c. Kopling
Adalah suatu komponen atau peralatan yang digunakan untuk
memutus dan menghubungkan dua poros yang saling berputar.

Gambar 2.7 kopling


d. Rumah bearing/case pump
Adalah suatu komponen yang berguna untuk melindungi
komponen dan mencegah terjadi kerusakan pada bearing atau seal.

29
Gambar 2.8 rumah bearing/case pump

e. Stuffing box
Adalah suatu alat yang fungsi utamanya untuk mencegah
terjadinya kebocoran pada daerah dimana pompa menembus
casing.

Gambar 2.9 stuffing box

f. Volute
Adalah suatu komponen yang berguna untuk menjadi tempat atau
kedudukan impeller.

Gambar 2.10 volute

30
g. Base plate
Adalah suatu komponen peralatan pendukung seluruh bagian
pompa dan tempat kedudukan pompa terhadap pondasi.

Gambar 2.11 base plate

h. Shaft
Digunakan untuk meneruskan momen puntir dari penggerak
selama pompa beroperasi dan merupakan tempat dudukan impeller
danbagian yang berputar lainnya.

Gambar 2.12 shaft


i. Katup drain oil
Katup drain adalah suatu katup yang digunakan untuk proses
pembuangan oli.

Gambar 2.13 katup drain oil


j. Impeller
Impeller adalah suatu alat yang digunakan untuk mengubah
energi mekanis dari pompa menjadi energi kecepatan pada cairan
yang dipompakan secara kontinyu,sehinga cairan pada sisi hisap

31
secara terus menerus pula akan mengisi kekosngan akibat
perpindahan dari cairan atau fluida sebelumnya.

Gambar 2.14 impeller

2.10 Pengertian PLTGU

PLTGU merupakan suatu instalasi peralatan yang berfungsi untuk


mengubah energi panas (hasil pembakaran bahan bakar dan udara) menjadi
energi listrik yang bermanfaat. Pada dasarnya, sistem PLTGU ini
merupakan penggabungan antara PLTG (Siklus Brayton) dan PLTU (Siklus
Rankine) atau combined cycle power plant. PLTU memanfaatkan energi
panas dan uap dari gas buang hasil pembakaran di PLTG untuk
memanaskan air di HRSG ( Heat Recovery Steam Generator ), sehingga
menjadi uap panas kering. Uap panas kering inilah yang akan digunakan
untuk memutar sudu turbin uap.

Siklus PLTGU terdiri dari gabungan siklus PLTG dan siklus PLTU.
Siklus PLTG menerapkan siklus Brayton, sedangkan siklus PLTU
menerapkan siklus ideal Rankine seperti gambar :

32
Gambar 2.15 Siklus Kombinasi

Gambar 2.16 Siklus Brayton, Siklus Rankine dan Siklus kombinasi (PLTG,
PLTU, PLTGU)

Penggabungan siklus turbin gas dengan siklus turbin uap dilakukan


melalui peralatan pemindah panas berupa boiler atau umum disebut “Heat
Recovery Steam Generator” (HRSG). Siklus kombinasi ini selain
meningkatkan efisiensi termal juga akan mengurangi pencemaran udara.

Dengan menggabungkan siklus tunggal PLTG menjadi unit pembangkit


siklus kombinasi (PLTGU) maka dapat diperoleh beberapa keuntungan,
diantaranya adalah:

33
 Efisiensi termalnya tinggi, sehingga biaya operasi (Rp/kWh) lebih
rendah dibandingkan dengan pembangkit thermal lainnya.
 Biaya pemakaian bahan bakar (konsumsi energi) pada PLTGU lebih
rendah.
 Proses pembangunan PLTGU relatif lebih cepat.
 Kapasitas daya PLTGU bervariasi dari kecil hingga besar.
 Menggunakan bahan bakar gas yang bersih dan ramah lingkungan.
 Fleksibilitas PLTGU tinggi.
 Tempat yang diperlukan tidak terlalu luas, sehingga biaya investasi
lahan lebih sedikit.
 Pengoperasian PLTGU yang menggunakan komputerisasi memudahkan
pengoperasian.
 Waktu yang dibutuhkan: untuk membangkitkan beban maksimum 1
blok PLTGU relatif singkat yaitu 150 menit.
 Prosedur pemeliharaan lebih mudah dilaksanakan dengan adanya
fasilitas sistem diagnosa.

2.10.1 Siklus Brayton (PLTG)


Siklus Brayton adalah siklus pembangkit energi listrik dengan
menggunakan udara. Udara dihisap masuk oleh kompresor, lalu kemudian
dialirkan menuju combustion chamber. Di combustion chamber, udara akan
bercampur dengan gas dengan bantuan spark plug maka terjadilah
pembakaran, sehingga energi pada udara bertambah (dalam bentuk energi
panas/entalpi). Udara panas inilah yang kemudian akan digunakan untuk
memutar turbin gas, yang kemudian akan memutar generator listrik.

2.10.2 Prinsip kerja PLTG

Pembangkit listrik tenaga gas (PLTG) mempunyai beberapa peralatan


utama seperti:

1. Turbin gas (Gas Turbine).

34
2. Kompresor (Compressor).
3. Ruang Bakar (Combustor).

Apabila digambar dalam diagram P-V dan T-S, siklus turbin gas akan
terlihat seperti gambar dibawah ini:

Gambar 2.17 Diagram P-V dan T-S Turbin Gas Ideal


Proses 1-2 : Proses pemempatan udara secara isentropik dengan
menggunakan kompresor.
Proses 2-3 : Pemasukan bahan bakar pada tekanan konstan. Pemasukan
bahan bakar ini dilakukan di dalam combuster
Proses 3-4 : Proses ekspansi gas hasil pembakaran (dari combuster).
Ekspansi gas panas hasil pembakaran dilakukan pada
turbin. Ekspansi dilakukan dalam kondisi isentropik.
Proses 4-1 : Proses pembuangan panas pada tekanan konstan.

Pada proses pemampatan udara (proses 1-2), secara termodinamika


kompresor membutuhkan kerja sebesar selish entalpi antara inlet kompresor
dengan exhaust kompresor. Pada combuster (proses 2-3) terjadi pemasukan
kalor dari pembakaran bahan bakar bersama-sama dengan udara yang
dimampatkan. Sedangkan pada proses ekspansi pada turbin (proses 3-4), gas
hasil pembakaran digunakan sebagai tenaga untuk memutar sudu-sudu pada
rotor turbin. Rotor yang berputar ini akan memutar poros/shaft yang akan
memutar poros generator. Generator inilah yang akan membangkitkan
listrik. Isentropik merupakan kondisi entropi yang terjadi konstan. Secara
matematis kerja dan panas yang dihasilkan atau dilepaskan pada siklus
brayton dituliskan sebagai berikut.

35
Kerja yang dilakukan kompresor Wc= ma (h2-h1).
Kalor yang diberikan pada Combuster Qc= (ma+mf)(h3-h2)
Kerja yang dihasilkan turbin Wt= (ma+mf)(h3-h4)

Dimana ma adalah massa dari udara dan mf adalah massa bahan bakar.
Namun pada aplikasi di lapangan, siklus secara ideal ini sangat sulit tercapai.
Entropi akan naik dan tekanan akan turun. Apabila dinyatakan dalam T-s dan
diagram akan terlihat seperti gambar berikut:

Gambar 2.18 Diagram T-S Turbin Gas Aplikasi

Pada kenyataannya, tidak ada proses yang selalu ideal. Tetap terjadi
kerugian-kerugian yang dapat menyebabkan turunnya daya yang dihasilkan
oleh turbin gas dan berakibat pada menurunnya performansi turbin gas itu
sendiri jika dibanding dengan kondisi ideal. Kerugian-kerugian tersebut
dapat terjadi pada ketiga komponen sistem turbin gas. Sebab-sebab
terjadinya kerugian antara lain:
 Adanya gesekan fluida yang menyebabkan terjadinya kerugian
tekanan (pressure losses) di ruang bakar.
 Adanya kerja yang berlebih waktu proses kompresi yang
menyebabkan terjadinya gesekan antara bantalan turbin dengan
angin.

36
2.10.3 Prinsip Kerja Kompresor
Kompresor yang biasanya dipakai pada turbin gas adalah axial
compressor dan centrifugal compressor. Pada axial compressor, bentuk dari
sudu-sudu rotor mendekati bentuk dari airfoils. Secara global kompresor
bekerja dengan cara menyedot udara kemudian mendorong udara ini ke
sudu tetap. Pada sudu tetap ini, bentuknya menyerupai bentuk dari difusor.
Difusor ini berfungsi untuk memperbesar tekanan dan menurunkan
kecepatan dari udara (prinsip bernoully aparatus).

2.10.4 Prinsip Kerja Combuster


Dari kompresor, udara bertekanan dibawa ke ruang bakar (combuster).
Di ruang bakar, udara bertekanan dibakar bersama dengan fuel/bahan bakar.
Bahan bakar yang umum dipakai dalam ruang bakar ini adalah gas alam
(natural gas). Selain gas alam, bahan bakar yang biasa dipakai sebagai
bahan bakar adalah fuel oil/ minyak (dengan efisiensi tinggi). Bahan bakar
yang dibakar berfungsi untuk menaikkan temperatur. Combuster didesain
untuk menghasilkan campuran, pengenceran dan pendinginan sehingga gas
yang keluar dari ruang bakar merupakan temperatur rata-rata dari campuran.
Panjang dari ruang bakar didesain dengan mempertimbangkan waktu dan
tempat yang cukup untuk bahan bakar bisa terbakar sempurna dan
memudahkan pemantik untuk membakar bahan bakar menjadi lebih mudah.
Desain ruang bakar juga mempertimbangkan masalah residu pembakaran.
Desain ruang bakar harus mempertimbangkan bagaimana mereduksi gas
NOx.

2.10.5 Prinsip Kerja Turbin


Pada turbin gas, temperature and preassure drop, dikonversi diubah
menjadi energi mekanik. Konversi energi berlangsung dalam dua tahap.
Pada bagian nosel, gas panas mengalami proses ekspansi. Sedangkan energi
panas diubah menjadi energi kinetik. Hampir 2/3 dari kerja yang dibutuhkan
dari siklus ini diperlukan untuk menggerakkan kompresor. Oleh karena itu,

37
kerja output dari turbin, dipakai untuk menggerakkan poros penggerak
beban, hanya mempresentasikan 1/3 dari kerja siklus.
Pada turbin, khususnya pada 1st stage, yang menggerakkan bucket dan
disc, harus mampu menahan temperatur yang cukup ekstrim (2200°F/
1204°C). Temperatur yang sangat tinggi ini juga bercampur dengan kotoran/
kontaminan dari udara dan bahan bakar sehingga sangat rawan terkena
korosi. Kontaminasi ini sangat sulit untuk dikontrol, sehingga dibutuhkan
bahan paduan/alloys dan proses coating yang cukup bagus untuk
melindungi material dari korosi dan memaksimalkan umur dari komponen
ini.

2.10.6 Klasifikasi Turbin Gas

Turbin gas dapat dibedakan berdasarkan siklusnya, kontruksi poros


dan lainnya. Menurut siklusnya turbin gas terdiri dari:

 Turbin gas siklus tertutup (Close cycle)


 Turbin gas siklus terbuka (Open cycle)

Perbedaan dari kedua tipe ini adalah berdasarkan siklus fluida kerja.
Pada turbin gas siklus terbuka, akhir ekspansi fluida kerjanya langsung
dibuang ke udara atmosfir, sedangkan untuk siklus tertutup akhir ekspansi
fluida kerjanya didinginkan untuk kembali ke dalam proses awal.

a. Turbin gas siklus terbuka (open cycle).

Seperti pada proses kerja turbin gas diatas, dimana gas panas yang
diekspansi didalam turbin akan menghasilkan gas bekas (flue gas) dengan
temperature yang masih cukup tinggi dan tekanan diatas sedikit dari tekanan
atmosfir, selanjutnya gas bekas ini dibuang atau dialirkan ke udara luar,
yang ditunjukkan seperti pada gambar dibawah.

38
Gambar 2.19. turbin gas siklus terbuka

b. Turbin gas siklus tertutup (closed cycle).

Seperti pada proses kerja turbin gas diatas, dimana gas panas yang
diekspansi didalam turbin akan menghasilkan gas bekas (flue gas) dengan
temperatur yang masih cukup tinggi dan tekanan diatas sedikit dari tekanan
atmosfir, selanjutnya gas bekas ini dialirkan ke kedalam penukar panas
(heat rejected) untuk didinginkan dengan menggunakan media pendingin air
atau udara hingga temperaturnya turun dan dialirkan lagi kedalam sisi
masuk (suction) kompresor untuk dikompresi lagi, yang ditunjukkan seperti
pada gambar dibawah.

Gambar 2.20. turbin gas siklus tertutup

2.10.7 Sistem-sistem pendukung pada PLTG.


Pada pembangkit listrik tenaga gas ( PLTG ) ini mempunyai beberapa
system pendukung yang diantaranya:

39
A. GRS ( Gas Receiver Stationary )
GRS ( Gas Receiver Stationary ) plant merupakan suatu system awal
dari proses penyuplaian bahan bakar, bahan bakar yang digunakan adalah
suplai gas dari PGN / Pertamina EP.

Pada GRS plant terdapat beberapa alat-alat yang mempunyai fungsi


dalam proses penyuplaian bahan bakar gas diantaranya seperti yang
tercantum pada gambar 2.21 berikut;

Suplai Gas

Shut off valve

Fuel gas separator

Condensate collecting
Fuel gas mettering tank

Fuel gas heater


Compressr
instrumen

Fuel gas reduser

GT / Coumbuster
Compressor gas

Fine filter Gas preheater

Gambar 2.21 Diagram GRS ( Gas Recivier Stationary )

Berikut adalah pengertian dari komponen-komponen GRS ( Gas


Recivier Stationary )

40
1. Shut off valve
Meurpakan sebuah valve/alat yang digunakan untuk memutus dan
meneruskan suplai gas dari luar.

pada shut of valve terdapat beberapa komponen yaitu:

valve pneumatic actuator,ball valve yang digerakan oleh udara yang


disuplai dari compressor instrumentasi GRS.dan pada shut off valve ini juga
terdapat line by pass dengan komponen peralatannya adalah PA ( pneumatic
actuator) dan GV (globe valve).

2. Fuel gas separator


Merupakan sebuah alat yang digunakan untuk menyaring kotoran dari
suplai gas.pada fuel gas separator terdapat berupa tabung yang didalamnya
terdapat filter yang digunakan untuk menyaring gas dari unsur-unsur besi
dan kandungan air yang terdapat pada pipa penyalur bahan bakar gas dari
PGN/Pertamina EP.
Kotoran – kotoran yang telah disaring pada fuel gas separator
kemudian mengalir kedalam condensate collecting tank yang kemudian di
buang keluar, dan gas yang telah bersih mengalir menuju fuel gas mettering.

3. Condensate collecting tank


Condensate collecting tank merupakan sebuah alat yang digunakan
menampung kotoran dari fuel gas separator,kotoran yang telah disaring
kemudian dibuang keluar system dengan menggunakan pompa.
Pada condensate collecting tank juga terdapat filter dan pompa
sentrifugal yang berguna untuk memompakan kotoran ke luar system atau
atmosfir.

4. fuel gas mettering


Merupakan suatu alat yang digunakan untuk untuk mengetahui nilai
karakteristik suatu bahan bakar sebelum menuju fuel gas heater.
5. Fuel gas heatering/ deiw pointheater

41
Adalah suatu alat yang digunakan untuk memanaskan gas dari fuel gas
mettering,suplai gas yang mengalir dari fuel gas mettering mengalir melalui
tubing di dalam shell dan di dalam shell di isi air make up air tersebut
dipanaskan oleh burner yang bahan bakarnya dari sebagian suplai bahan
bakar gas.

6. Fuel Pressure gas reducer


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menurunkan pressure atau
tekanan suplai gas yang berlebih jika pressure suplai gas kurang dari 27 bar
maka gas mengalir kedalam fuel gas compresor. Di dalam sistem ini
terdapat komponen ball valve,pneumatic actuator,diafragma actuator,reli
valve.

7. Fuel gas compressor


Adalah sustu alat yang digunakan untuk menaikan atau meningkatkan
tekanan supllai gas. Didalam system ini terdapat beberapa komponen
compreesor,motor dan oil reiciveir tank. Oil reicivier tank adalah tempat
bercampurnya oli dan gas bertekanan.
Pada sistem pelumasan ada beberapa komponen yang dilumasi. Lube oil
digunakan untuk pelumasan pada bearing-bearing kompresor selain itu juga
digunakan untuk sealing supaya gas yang dikompresikan pada screw
compressor tidak kembali ke suction dan fungsi pelumas juga sebagai
pendingin pada bearing dan elment screw.

8. Compressor instrumen
Adalah alat ( kompresor ) yang digunakan untuk menyuplai udara
bertekan yang digunakan untuk menggerakan beberapa komponen pada
system lain seperti valve pneumatic actuator dan valve diafragma
actuator.Pada compressor instrument terdapat beberapa komponen yaitu air
reciver tank,compressor,motor,drier air- water separator.

42
9. Fine filter
Adalah alat yang digunakan untuk menyaring suplai gas sebelum
menuju ke GT / coumbuster.
Pada fine filter terdapat 2 filter dan hanya digunakan salah satu
untuk penyaringan suplai gas GRS sebelum menuju gas preheater.

10. Gas preheater


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memanaskan gas,Sebelum
suplai gas menuju GT / coumbuster gas tersebut dipanaskan dengan air dari
low pressure econimizer.
Pada gas preheater terdapat berupa tube and shell yang suplai gas
dari fine filter mengalir didalam tubing sedangkan air dari low pressure
economizer mengalir didalam shell yang berguna untuk memanaskan suplai
gas yang berada didalam tubing.

11. GT / coumbuster
Adalah suatu alat yang digunakan sebagai tempat dimana terjadinya
proses coumbustning atau pembakaran. Dimana fuel gas dan udara sebagai
oksidator akan bertemu dan terjadi pembakaran dengan bantuan spark pada
saat start up dan continuous combustning saat turboshet oprasi on line.

B. Air Intake Sistem


Air intake system adalah sitem penyaringan udara sebelum masuk
kedalam kompresor. Diagram alir dari air intake sistem tersebut sesperti
yang tercantum pada gambar 2.22 berikut;

43
louvers

First stage

Second stage/main stage

Silencer sound absourber

Safety vlap valve

Manifold

VIGV

Gambar 2.22 Diagram Air Intake Sistem

Fungsi dari air intake system ada 3 diantaranya:

 Oksidator
Udara yang digunakan sebagai proses pembakaran kimia ( O2 ) di
dalam combuster dengan fuel gas ( CnHn ).
 Sealing
Udara yang digunakan sebagai penghalang atau penjaga agar udara
didalam system tidak keluar dan tidak ada udara dari luar masuk kedalam
system.

44
 Cooling
Udara yang digunakan sebagai pendingin pada casing
turbin,compressor dan combuster termasuk yang didalamnya sudu-sudu
turbin dan vanes carrier.

Berikut komponen atau peralatan yang terdapat pada system ini ada
beberapa macam yaitu:

1. Louvers
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menjaga supaya air tidak
masuk kedalam filter / compressor.Louvers terlatak di ujung paling luar
air intake system yang berupa seperti paruh burung.

2. First stage
First stage adalah suatu alat berguna untuk menjaga supaya kertas
atau daun agar tidak masuk kedalam filter.First stage berupa susunan plat-
plat setalah louvers.

3. Second stage / main filter


Second stage merupakan suatu alat yang berguna untuk mencegah
masuknya binatang – binatang kecil,debu atau pasir yang bisa
mengakibatkan udara yang masuk kotor.
Pada second stage atau main filter terdapat berupa filter
selulers yang terdiri dari 744 filter.

4. Silencer sound absourber


Suatu alat yang berguna untuk meredam suara yang tinggi yang
timbul karena volume udara yang masuk kedalam ruangan yang kecil
dengan pressure yang tinggi.
5. Safety vlap valve
Adalah suatu alat yang berguna untuk menutup air intake sistem
jika air intake membeku.

45
6. Manifold
Merupakan Suatu ruangan khusus atau space sebelum memasuki
VIGV ( variable inlet guide vanes ).

7. VIGV (variable inlate guide vanes)


Adalah suatu alat yang berguna untuk mengatur volume udara yang
masuk kedalam compressor.Vigv yang digerakan oleh power oil pump.

C. Sistem Cleaning Compresor


Sistem Cleaning Compressor adalah system cleaning pada sudu-
sudu compressor seperti yang tercantum pada gambar 2.23 berikut;

Compresor washkid Air recivier tank

Demin water

Flushing dan washing


media tank

In line pump

Spray Motor electric valve

Gambar 2.23 Diagram Sistem Cleaning Kompressor

46
Berikut adalah penjelasan fungsi dari system cleaning kompresor.
1. Kompresor washkid
Pada compresor washkid menggunakan jenis kompresor
reciprocating atau kompresor torak.

Pada kompresor washkid terdapat beberapa komponen yaitu:


a. Air filter
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring udara yang
diambil dari dalam atau luar ruangan sebelum masuk kedalam
kompresor agar tidak terjadi kerusakan pada kompresor.

b. Kompresor
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menaikan tekanan fluida
atau udara menjadi tekanan tertentu yang kemudian masuk kedalam air
recivier tank.

2. Air recivier tank


Adalah suatu alat yang berguna untuk menapung udara yang
bertekanan yang dipompakan oleh compresor washkid.Pressure atau
tekanan pada air recivier tank adalah 10 bar.

3. Demin water
Adalah air yang digunakan untuk mengisi flushing dan washing
media tank.

4. Flushing dan washing media tank


Adalah suatu alat atau closed tank yang berguna untuk menampung
air dari make up water. Air yang berada didalam flushing dan washing
media tank kemudian dipompakan oleh pompa in line pump. Biasanya make
up water dalam tank ditambahkan dengan cairan yang dinamakan zox.

47
5. In line pump
Adalah suatu alat atau pompa yang berguna untuk memompakan air
dari flushing dan washing media tank ke setiap titk spray pada manifold
sebelum vigv pada in line pump juga terdapat filter yang berguna untuk
menyaring kotoran-kotoran air dari tank.

6. Motor electric valve


Motor electric valve harus terbuka pada saat washing,washing hanya
terjadi saat star up/sebelum star up kemudian menuju spray.

7. Spray
Spray adalah suatu alat yang digunakan untuk menghembuskan
campuran udara dan air sehingga kotoran yang terdapat pada blade-blade
rontok.

D. Sistem Pelumasan Gas Turbin


Sistem pelumasan gas turbin berguna untuk melumasi bearing-
bearing pada turbin. Untuk pelumasan pada system pelumasan gas turbin
oli disuplai dari lube oil tank, Pada lube oil tank disebut pearalatan
auxiliary. Diagram alir dari sistem pelumasan gas turbin seperti gambar
2.24 berikut;

48
Breathing filter
Emergency oil
Lube oil tank

atmosfir
Emergency lube oil
Mine lube oil pump pump

Temperatur control Lube oil coller/PHE


valve

Lube oil filter Power oil pump Jacking oil pump

VIGV

Bearing

Rotor bearing
Vapour exctractor pump/reciprucating

atmosfir
Rotor bearing

Gambar 2.24 Diagram Sistem Pelumasan Gas Turbin

Berikut komponen – komponen atau peralatan pada system


pelumasan gas turbin:

1. Mine lube oil pump


Adalah suatu alat atau pompa yang digunakan untuk menyuplai lube
oil atau pelumas kedalam bearing-bearing turboshet.

49
2. Temperature control valve
Adalah suatu alat yang berguna untuk mengatur temperature lube oil
menuju kebearing-bearing.jika temperature oli tidak melebihi 60 derjat
maka oli tersebut akan langsung menuju lube oil filter dan jika temperature
oli melebihi 60 derjat maka oli tadi akan masuk ke PHE plate heat
exchanger untuk didinginkan, agar tidak terlalu panas atau terlalu dingin
sebelum menuju ke lube oil filter.

3. PHE (Plat Heat Exchanger )


Adalah suatu alat yang berguna untuk mendingikan lube oil dari
main lube oil pump.

4. Lube oil filter


Adalah suatu alat yang berfungsi untuk menyaring pelumas dari
temperature control valve sebelum menuju power oil pump. Pada lube oil
filter terdiri atas 2 peralatan yang hanya digunakan salah satu sedangkan
yang satunya dalam posisi stand by.

5. Power oil pump


Merupakan suatu alat yang berguna untuk menyuplai lube oil atau
pelumas yang kemudian digunakan untuk menggerakan valve-valve yang
menggunakan hidrolik.
Pada power oil pump terdapat 2 alat dan hanya salah satunya
sedangkan yang satunya stand by,Fungsi power oil pump untuk
memompakan oli dari mine lube oil.

6. Jacking oil pump


Adalah suatu alat yang berguna untuk menyuplai oli atau pelumas ke
bearing-bearing untuk mengangkat poros pada saat shutdown dan star
up.yang bertujuan agar pada poros tidak gesekan yang bisa mengakibatkan
poros bending. Pada jacking oil pump terdapat 2 pompa torak yang

50
berfungsi untuk memompakan atau menyuplai pelumas ke bearin-bearing.

7. Emergency lube oil pump


Suatu alat yang digunakan untuk menyuplai lube oil atau pelumas ke
bearing-bearing pada saat star up dan shutdown tanpa melewati lube oil
control atau PHE,temperature control valve dan lube oil filter.

8. Vapour exctractor/oil vapour separator


Berfungsi untuk menjadikan lube oil tank menjadi vakum dengan
tekanannya dibawah 0 derjat yang bertujuan untuk memepercepat
kembalinya oli yang telah digunakan pada bearing-bearing.
Dimana udara didalam lube oil tank dihisap dengan oleh
compressor,sebelum masuk ke dalam compressor udara tersebut di filter
atau disaring yang mana udara yang masih mengandung embun-embun oli
atau oil mis,kemudian oil misnya masuk ke dalam lube oil tank sedangkan
udara dibuang ke atmosfir.

9. Rotor bearing pump/reciprocating pump


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memutar poros pada saat
star up dan shutdown.

10. Breathing filter


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring udara dari luar
yang masuk kedalam tanki.

E. Cooling Sistem Gas Turbin


Pada colling system gas turbin ini air yang digunakan sebagai
pendingin adalah air make up water. Diagram alir dari colling sistem gas
turbin seperti yang tercantum pada gambar 2.25 berikut;

51
LUBE OIL GENERATOR
COLLER COLLER

TEMP. CONTROL FAN COLLER


VALVE GT

CIRCULATING
WATER PUMP

Gambar 2.25 Diagram Colling Sistem Gas Turbin

Fungsi colling system gas turbin adalah:


1. Untuk mendinginkan udara pada generator
2. Untuk mendinginkan oli pada lube oil coller

Pada colling system gas turbin terdapat beberapa peralatan yang


diantaranya:

1. Lube oil coller


Adalah suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan oli atau
pelumas dari main lube oil.

2. Generator coller
Adalah alat yang digunakan untuk mendinginkan udara pada
generator.
Yang mana air yang telah digunakan untuk mendinginkan oli pada
lube oil coller dan generator coller masuk kedalam temperature control
valve.
3. Temperatur Control Valve
Temperature control valve adalah suatu alat yang digunakan untuk
mengatur temperature air pendingin. Jika temperature air terlalu tinggi
maka air tersebut mengalir ke fan coller GT untuk didinginkan kembali
dengan memanfaatkan udara sebagi pendinginnya

52
4. Fan coller
Adalah alat yang digunakan untuk mendinginkan air dengan
memanfaatkan udara yang perlatan seperti fan. Yang mana udara dari luar
dihisap oleh fan yang kemudian digunakan untuk mendinginkan air panas
yang mengalir didalam tubing dan udara yang telah digunakan tadi dibuang
kembali ke atmosfir.
Setelah didinginkan air tersebut kembali masuk kedalam
temperature control valve.

5. Circulating Water Pump


Circulating water pump adalah suatu alat atau pompa yang
digunakan untuk menyuplai air pendingin ke generator coller untuk
pendinginan udara dan ke lube oil coller untuk pendinginan pelumas,
circulating water pump terdapat 2 unit pompa dan yang digunakan hanya
salah satu.

2.11 Siklus Rankine (PLTU) dan Heat Recovery Steam Generator


(HRSG)

2.11.1 Siklus rankine (PLTU)


Siklus Rankine adalah siklus termodinamika yang mengubah panas
menjadi kerja.Panas disuplai secara eksternal pada aliran tertutup, yang
biasanya menggunakan air sebagai fluida yang bergerak. Siklus ini
menghasilkan 80% dari seluruh energi listrik yang dihasilkan di seluruh
dunia. Siklus ini dinamai untuk mengenang ilmuwan Skotlandia, William
John Maqcuorn Rankine.
Siklus Rankine kadang-kadang diaplikasikan sebagai siklus
Carnot, terutama dalam menghitung efisiensi. Perbedaannya hanyalah siklus
ini menggunakan fluida yang bertekanan, bukan gas. Efisiensi siklus
Rankine biasanya dibatasi oleh fluidanya. Tanpa tekanan yang mengarah
pada keadaan super kritis, range temperature akan cukup kecil. Uap
memasuki turbin pada temperatur 565oC (batas ketahanan stainless

53
steel) dan kondenser bertemperatur sekitar 30oC. Hal ini memberikan
efisiensi Carnot secara teoritis sebesar 63%,namun kenyataannya efisiensi
pada pembangkit listrik tenaga batu bara sebesar42%.
Fluida pada siklus Rankine mengikuti aliran tertutup dan digunakan
secara konstan. Berbagai jenis fluida dapat digunakan pada siklus ini,
namun air dipilih karena berbagai karakteristik fisika dan kimia, seperti
tidak beracun,terdapat dalam jumlah besar, dan murah.Sistem siklus
Rankine terdiri atas empat komponen, yaitu:
1. Pompa
2. Boiler
3. Turbin
4. Condenser

Dalam siklus Rankine yang sebenarnya, kompresi oleh pompa dan


ekspansi dalam turbin tidak isentropic,dengan kata lain proses ini tidak
bolak-balik dan entropi meningkat selama proses. Hal ini meningkatkan
tenaga yang dibutuhkan oleh pompa dan mengurangi energi yang dihasilkan
oleh turbin. Secara khusus, efisiensi turbin akan dibatasi oleh terbentuknya
titik-titik air selama ekspansi ke turbin akibat kondensasi. Titik-titik air ini
menyerang turbin, menyebabkan erosi dan korosi, mengurangi usia turbin
dan efisiensi turbin. Cara termudah dalam menangani hal ini adalah dengan
memanaskannya pada temperatur yang sangat tinggi.
Efisiensi termodinamika bisa didapatkan dengan meningkatkan
temperatur input dari siklus. Terdapat beberapa cara dalam meningkatkan
efisiensi siklus Rankine. Siklus Rankine dengan pemanasan ulang, dalam
siklus ini dua turbin bekerja secara bergantian. Yang pertama menerima uap
dari boiler pada tekanan tinggi, Setelah uap melalui turbin pertama, uap
akan masuk ke boiler dan dipanaskan ulang sebelum memasuki turbin
kedua, yang bertekanan lebih rendah. Manfaat yang bisa didapatkan
diantaranya mencegah uap berkondensasi selama ekspansi yang bisa
mengakibatkan kerusakan turbin, dan meningkatkan efisiensi turbin.

54
2.11.2 Siklus Rankine regeneratif
Konsepnya hampir sama seperti konsep pemanasan ulang. Yang
membedakannya adalah uap yang telah melewati turbin kedua dan
condenser akan bercampur dengan sebagian uap yang belum melewati
turbin kedua. Pencampuran terjadi dalam tekanan yang sama dan
mengakibatkan pencampuran temperatur, hal ini akan mengefisiensikan
pemanasan primer.

2.11.3 Siklus Rankine Organik


Siklus Rankine Organik menggunakan fluida organik seperti n-
pentana atau toluena menggantikan air dan uap. Penggunaan kedua jenis
fluida tersebut akan mengurangi suplai panas yang dibutuhkan karena
rendahnya titik didih dari kedua jenis fluida tersebut sehingga energi
matahari sudah cukup untuk mengubah fase fluida tersebut. Meski efisiensi
Carnot akan berkurang, namun pengumpulan panas yang dilakukan pada
temperatur rendah akan mengurangi banyak biaya operasional. Siklus
Rankine sesungguhnya tidak membatasi fluida jenis apa yang digunakan
karena pada dasarnya siklus Rankine adalah mesin kalor sehingga
efisiensinya dihitung berdasarkan efisiensi Carnot. Konsepnya tidak boleh
dipisahkan dengan siklus termodinamika

2.11.4 Proses Siklus Rankine


Siklus Rankine merupakan siklus ideal untuk siklus tenaga uap.
Seperti halnya pada siklus Brayton, pada siklus Rankine juga terdapat proses
kompresi isentropik, penambahan panas isobarik, ekspansi isentropik, dan
pelepasan panas isobarik. Perbedaan antar keduanya terletak pada
fluida kerja yang digunakan, Siklus Rankine fluida kerjanya adalah dua fase
fluida, yaitu cair (liquid) dan uap (vapor), sedangkan siklus Brayton
merupakan siklus tenaga gas. Pada siklus tenaga uap Rankine, fluida yang
umum digunakan adalah air, sedangkan fluida kerja lainnya adalah
potassium, sodium, rubidium, ammonia dan senyawa karbon aromatik.

55
Merkuri juga pernah digunakan sebagai fluida kerja siklus Rankine, hanya
saja harganya sangat mahal dan berbahaya

Gambar 2.26 Skema Peralatan pada Siklus Rankine

Proses 1-2 : Fluida kerja (misalnya air) dipompa dari tekanan rendah ke
tekanan tinggi. Pada tahap ini fluida kerja berfase cair sehingga
hanya membutuhkan energi yang relatif kecil untuk proses
pemompaan.
Proses 2-3 : Air bertekanan tinggi memasuki boiler untuk dipanaskan. Di
sini air berubah fase menjadi uap jenuh. Proses ini berlangsung
pada tekanan konstan.
Proses 3-4: Uap jenuh berekspansi pada turbin sehingga menghasilkan kerja
berupa putaran turbin. Proses ini menyebabkan penurunan
temperatur dan tekanan uap, sehingga pada suhu turbin tingkat
akhir kondensasi titik air mulai terjadi.
Proses 4-1: Uap basah memasuki kondenser dan didinginkan sehingga
semua uap berubah menjadi fase cair. Air dipompakan kembali
(Proses 1-2)
Besarnya kerja yang dibutuhkan pompa, panas yang diberikan boiler,
kerja yang dihasilkan turbin dan panas yang dibuang pada Kondenser dapat
diperhitungkan dengan bantuan tabel Enthalpy-entropy air-uap air.

56
Gambar 2.27 Contoh T-s diagram Siklus Rankine

2.11.5 SIKLUS RANKIE IDEAL


Jika fluida kerja mengalir melalui berbagai komponen dari sebuah
siklus tenaga uap sederhana tanpa ireversibilitas, penurunan tekanan secara
fraksional tidak akan terjadi pada boiler dan Kondenser, fluida kerja
mengalir melalui komponen komponen ini pada tekanan konstan. Selain itu
dengan tidak adanya ireversibilitas dan perpindahan kalor dengan
lingkungan sekitar, proses yang terjadi melalui turbin dan pompa adalah
isentropic (s=konstan), maka siklus ini disebut siklus Rankine ideal.
Mengacu pada gambar dibawah ini , terlihat fluida kerja melewati urutan
proses yang reversible secara internal sebagai berikut:

Gambar 2.28 Diagram temperatur-entropi untuk siklus Rankine ideal

57
Proses 1-2 : Ekspansi isentropik (s = konstan) dari fluida kerja melalui
turbin dan uap jenuh pada kondisi 1 hingga mencapai tekanan
kondenser.
Proses 2-3 : Perpindahan kalor dari fluida kerja ketika mengalir pada
tekanan konstan melalui kondenser dengan cairan jenuh pada
kondisi 3.
proses 3-4 : Kompresi isentropic (s=konstan) dalam pompa menuju ke
kondisi 4dalam daerah hasil kompresi.
proses 4-5 : Perpindahan kalor ke fluida kerja ketika mengalir pada tekanan
konstan melalui boiler untuk menyelesaikan siklus

Berikut penjelasan beberapa sisem yang terdapat pada siklus rankine.

 Main condensate sistem.

Main condenset sistem adalah sistem yang digunakan untuk


mengubah air panas menjadi uap panas.
1. Condensor
Condensor adalah suatu alat di gunakan untuk mendinginkan uap
panas atau biasa disebut sebagai suatu alat penukar panas.uap panas dari
turbin menuju condenser, didalam condenser uap panas dari turbin masuk
ke dalam shell pada condensor dan di dinginkan oleh air laut dari MCWP
yang terdapat di dalam tubing. Lama kelamaan proses pendinginan tersebut
terjadi kondensasi didalam shell mengubah menjadi butiran-butiran air
panas kemudian masuk kedalam hotwell.

2. Hotwell
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menampung butiran-
butiran air yang telah terkondensasi didalam condenser, yang kemudian
dipompakan oleh condensate pump menuju gland steam

58
3. Condenset pump.
Condenset pump adalah suatu alat atau pompa yang digunakan untuk
mengalirkan air panas dari hotwell menuju ke deaerator,pada condenset
pump terdapat dua alat tetepi hanya dipergunakan salah satu , sedangkan
yang satu lagi stand by,apabila terjadi kerusakan atau kebocoran sementara
bisa digunakan pompa yang satunya dan memperbaiki pompa yang rusak
tersebut.

4. Duplex filter to flashbox


Duplex filter to flashbox adalah suatu alat yang digunakan untuk
menyaring air panas sebelum masuk kedalam flash box, sebelum air panas
masuk condenset pump sebagian dari air panas masuk ke dalam filter to
flash box untuk mensprey kedalam flash box, pada duplex filter to flash box
terdapat dua alatdan hanya dipergunakana salah satu, sedangkan satu nya
lagi dalam posisi stand by apabila nantinya terjadi kerusakan pada salah satu
duplex filter biasa digunakan yang satu lagi sementara memperbaiki filter
yang rusak.

5. Gland steam
Gland steam berfungsi sebagai pelumasan di dalam turbin. Dimana
air panas yang dipompakan oleh condenset pump masuk ke dalam tubing
sedangkan uap panas terdapat didalam shell. Selain itu gland steam juga
berfungsi untuk:

1. Untuk sealing pada turbin


2. Untuk menaikan temperature dari hotwel menuju service
ejector.

6. Service ejector.
Service ejector adalah suatu alat yang digunakan untuk proses
pemvakuman di dalam condensor.

59
7. Flash box
Flash box adalah suatu alat berupa tank yang digunakan untuk
menampung uap panas serta menjaga keseimbangan tekanan dan temperatur
uap panas dari:

 Uap panas dari turbin sebelum menuju gland steam.


 Uap panas dari hotwell.
 Sebagian air panas yang di pompakan oleh condensate pump
sebelum menuju gland steam berupa spray di dalam flash box.
 Uap panas dari service ejector.
 Sebagian air panas dari service ejector sebelum masuk ke
dalam feed water tank.

Didalam flash box temperatur uap panas yang tinggi bertemu


dengan temperatur air panas yng rendah akan menimbulkan kondensasi
butiran-butiran air panas di alirkan ke condencet pump.

2.11.6 HRSG ( Heat Recovery Steam Generator )

Heat Recovery Steam Generator (HRSG) berfungsi untuk


memanaskan air dengan memanfaatkan panas gas buang dari turbin
sehingga menghasilkan uap dengan tekanan dan temperatur tertentu yang
konstan. HRSG merupakan penghubung antara PLTG (siklus Brayton)
dengan PLTU (siklus Rankine).

Ditinjau dari sumber panasnya, HRSG dibagi menjadi dua, yaitu


unfired dan fired (auxiliary burner atau supplementary burner). HRSG
unfired adalah HRSG yang seluruh sumber panasnya diperoleh dari gas
buang (exhaust gas) turbin gas. Sedangkan HRSG supplementary burner
adalah HRSG yang dilengkapi dengan peralatan pembakaran bahan bakar
(burner) sehingga sumber panas nya dapat diperoleh dari gas buang turbin
gas dan atau dari pembakaran bahan bakar. Tetapi pada umumnya HRSG
yang terpasang tidak dilengkapi dengan burner karena penerapan HRSG
pada PLTGU tujuan utamanya adalah memanfaatkan panas gas buang dari
PLTG yang masih tinggi temperaturnya untuk menghasilkan uap yang akan

60
memutar turbin uap. Dengan cara ini diperoleh peningkatan efisiensi termal
yang besar. HRSG juga disebut Waste Heat Recovery Boiler (WHRB).

Gambar 2.29 Diagram HRSG dengan aliran gas mendatar

2.11.7 Prinsip Kerja HRSG

Gas buang dari turbin gas yang temperaturnya masih tinggi


(sekitar 550 0C) dialirkan masuk ke HRSG untuk memanaskan air didalam
pipa-pipa pemanas, kemudian gas buang ini dibuang ke atmosfir melalui
cerobong dengan temperatur yang sudah rendah (sekitar 130 0C). Air
didalam pipa-pipa yang berasal dari drum sebagian berubah menjadi uap
karena pemanasan tersebut. Campuran air dan uap ini selanjutnya masuk
kembali ke dalam drum. Di dalam drum, uap dipisahkan dari air
menggunakan separator.
Uap yang terkumpul kemudian diarahkan untuk memutar turbin
uap, sedangkan air nya dikembalikan kedalam drum untuk disirkulasikan
lagi kedalam pipa-pipa pemanas bersama dengan air pengisi yang baru.
Demikian proses ini terjadi berulang-ulang selama HRSG beroperasi. Agar
dapat memproduksi uap yang banyak dalam waktu yang relatif cepat, maka
perpindahan panasnya dilakukan dengan aliran berlawanan atau cross flow,
dan sirkulasi airnya harus cepat.
Pada prinsip Heat Recovery Steam Generator dan boiler adalah
sama, yaitu suatu peralatan pemindah panas yang digunakan untuk
mengubah air menjadi uap dengan bantuan panas. Perbedaan utama terletak

61
pada sumber panas yang digunakan dan susunan pipa pemanasnya.
Sumber panas untuk membangkitkan uap pada Heat Recovery
Steam Generator berasal dari energi panas yang terkandung didalam gas
buang PLTG. Sedangkan pada boiler (ketel), sumber panas untuk
membangkitkan uap berasal dari pembakaran bahan bakar didalam ruang
bakar (furnace) boiler. Pada boiler pipa-pipa pemanas disusun menjadi
dinding ruang bakar, sedangkan pada HRSG pipa-pipa pemanas disusun
tegak lurus terhadap aliran gas buang.

Dengan kondisi demikian, maka HRSG :

 Tidak memiliki ruang bakar


 Tidak dilengkapi sistem bahan bakar
 Tidak ada sistem udara bakar
 Tidak memiliki penghembus jelaga (soot blower).

Gambar 2.30 Heat Recovery Steam Generator

2.11.8 Konstruksi dan Tata Letak HRSG

Sistem tata letak HRSG mempunyai banyak variasi baik jenis


maupun jumlahnya. Ditinjau dari sistem sirkulasi airnya HRSG dibedakan
menjadi :

a. HRSG sirkulasi alam


b. HRSG sirkulasi paksa

62
Bila ditinjau dari tekanan kerjanya, HRSG dapat dibedakan menjadi

a. Heat Recovery Steam Generator dengan satu tekanan (single


pressure)
b. Heat Recovery Steam Generator dengan dua tekanan (dual pressure)
c. Heat Recovery Steam Generator dengan tekanan bertingkat (multi
pressure)

Sedangkan bila ditinjau dari sumber panasnya, HRSG dapat dikelompokkan


menjadi :

a. Heat Recovery Steam Generator tanpa bantuan pembakaran (nonfire)


b. Heat Recovery Steam Generator dengan bantuan pembakaran
(auxiliary/supplementary burner)

A. HRSG sirkulasi Alam (Natural Circulation)

Heat Recovery Steam Generator dengan sirkulasi alam memiliki pipa-


pipa pemanas yang disusun secara vertikal berjajar sepanjang HRSG. Arah
aliran gas buang dari turbin gas mendatar memotong pipa-pipa pemanas
secara tegak lurus. Selanjutnya gas buang keluar melalui cerobong yang
dipasang pada ujung HRSG.

Susunan pipa-pipa didalam HRSG sirkulasi alami dibuat vertikal


dengan ketinggian yang relatif rendah. Inlet duct HRSG disambungkan
dengan exhaust turbin gas dengan menggunakan expansion joint. Ketika
mendapat pemanasan, sirkulasi air alami terjadi dari drum ke evaporator dan
kembali ke drum. Seperti pada gambar 2.15 dan 2.16 berikut;

63
Gambar 2.31 Prinsip Sirkulasi Alami (Natural Circulation)

Gambar 2.32 HRSG sirkulasi alami (aliran gas mendatar)

B. HRSG sirkulasi Paksa (Forced Circulation)

Konstruksi pipa-pipa pemanas pada HRSG dengan sirkulasi paksa


dipasang dengan posisi mendatar disusun dari bawah keatas. Gas panas dari
turbin gas masuk dari sisi bawah keatas memotong pipa-pipa pemanas dan
selanjutnya keluar melalui cerobong yang berada diatas Heat Recovery
Steam Generator.

Air pengisi masuk ke dalam drum melewati ekonomizer. Selanjutnya air di


sirkulasikan dari drum ke pipa-pipa penguap (evaporator) dan kembali ke
drum dengan menggunakan pompa sirkulasi. Proses perpindahan panas dari
gas panas ke air terjadi didalam pipa-pipa penguap sehingga sebagian air
berubah menjadi uap.

64
Uap yang terbentuk bersama-sama dengan air masuk kembali ke dalam
drum. Didalam drum uap dipisahkan dari air, dan uap selanjutnya mengalir
ke superheater atau langsung ke turbin, sedangkan air bercampur kembali
dengan air yang ada didalam drum. Seperti yang terlihatpda gambar 2.17
berikut;

Gambar 2.33 Prinsip Sirkulasi Paksa (Forced Circulation)

Umumnya pompa sirkulasi mempunyai laju sirkulasi sekitar 1,7. Artinya


jumlah air yang disirkulasikan 1,7 kali kapasitas penguapan.

Beberapa keuntungan dari sistem sirkulasi paksa

 Waktu start (pemanasan) lebih cepat


 Mempunyai respon yang lebih baik dalam mempertahankan aliran air ke
pipa-pipa pemanas pada saat start maupun beban penuh.
 Mencegah kemungkinan terjadinya stagnasi pada sisi penguapan

65
Gambar 2.34 HRSG dengan aliran gas vertikal

B. HRSG dengan tekanan tunggal (Single Pressure)

Pada HRSG ini uap yang dihasilkan hanya memiliki satu tekanan.
Susunan PLTGU dengan satu tekanan biasanya turbin gas, generator, dan
turbin uapnya dibuat menjadi satu poros. Seperti yang terlihat pada gambar
berikut;

66
Gambar 2.35 HRSG dengan tekanan tunggal (single pressure)

C. HRSG Dengan Dua Tekanan (Dual Pressure)

Heat Recovery Steam Generator ini menghasilkan dua tingkat


tekanan, yaitu tekanan tinggi dan tekanan rendah. Uap tekanan tinggi
digunakan untuk memutar turbin tekanan tinggi (High Pressure turbine),
sedangkan uap tekanan rendah bersama-sama dengan uap bekas dari turbin
tekanan tinggi digunakan untuk menggerakkan turbin tekanan rendah (Low
Pressure turbine).

Tujuan membuat dua tingkat tekanan adalah untuk meningkatkan efisiensi


termal siklus kombinasi. Dengan dua tingkat tekanan, maka gas buang
sebelum dibuang ke atmosfir dapat digunakan untuk menghasilkan uap
dengan tekanan dan temperatur yang rendah sehingga panas gas buang
dimanfaatkan dengan lebih optimal.

Aliran gas panas dari turbin gas masuk melalui sisi bawah HRSG mengalir
ke atas melewati pipa-pipa superheater, evaporator, ekonomizer tekanan
tinggi sambil menyerahkan panas. Selanjutnya melewati pipa-pipa dengan
fungsi yang yang sama tetapi dengan tekanan lebih rendah yang berada
dibagian atasnya kemudian dibuang keatmosfir melalui cerobong yang
terletak diatas Heat Recovery Steam Generator. Sepertipada gambar 2.20
berikut;

67
Gambar 2.36 HRSG dengan dua tingkat tekanan (dual pressure)

D. HRSG Tekanan Bertingkat (Multi Pressure)

HRSG jenis ini mempunyai tiga tingkat tekanan yang berbeda,


yaitu tekanan tinggi (HP), tekanan menengah (IP), dan tekanan rendah (LP).
Dengan tiga tingkat tekanan efisiensi thermal siklus kombinasi akan lebih
baik karena celah diantara tekanan tinggi dan rendah masih dimanfaatkan
untuk menghasilkan uap tekanan menengah. Gas buang dari turbin gas
mengalir mendatar sambil menyerahkan panasnya ke pipa-pipa pemindah
panas yang dipasang tegak sebagaimana pada sistem satu tekanan ataupun
dua tekanan. Seperti gambar berikut;

Gambar 2.37 Diagram HRSG Multi Pressure

68
E. HRSG dengan Burner bantu (Auxiliary burner)

Pada umumnya Heat Recovery Steam Generator yang digunakan di


Indonesia adalah unfire, tetapi dalam industri terdapat HRSG dengan
bantuan burner (auxiliary burner). Hal ini diterapkan apabila ketersediaan
gas panas dari luar tidak konstan. Penggunaan burner bantu pada HRSG
0
tujuannya adalah untuk meningkatkan temperatur gas (sekitar 820 C)
sehingga diperoleh produksi uap yang lebih besar.
Pembakaran bahan bakar dengan memanfaatkan excess air yang
tinggi dalam gas buang. Dengan cara ini dapat menaikkan kapasitas output
turbin uap hingga 85 %, tetapi disisi lain polusi akibat emisi gas buang
menjadi lebih besar.

Gambar 2.38 HRSG dengan burner bantu

Berikut komponen atau peralatan yang terdapat pada HRSG (Heat


Recovery Steam Generator).

1. Daerator
Daerator adalah suatu alat yang digunakan untuk menghilangkan
gelembung-gelembung udara dari air steam.

69
2. Feed water tank
Feed water tank adalah suatu alat berupa tanki tertutup yang
digunakan untuk menampung air panas dari service enjektor. Sebelum
masuk kedalam feeedwater tank air panas terlebih dahulu masuk kedalam
deaerator untuk dipisahakan dari gelembung-gelembung udara.
.
3. HP atau LP Steam
HP atau LP Steam adalah suatu alat yang digunakan mengubah air
panas menjadi uap air kering ,dari feedwater tank ke steam turbin.

a. filter HP atau LP Feedwater pump


filter HP atau LP Feedwater pump suatu alat yang berupa tabung
dan digunakan untuk menyaring kandungan-kandungan pengotor
dari feedwater tank sebelum dipompakan oleh HP atau LP
Feedwater pump.
b. HP atau LP Feedwater pump
HP atau LP Feedwater pump merupakan suatu pompa sentrifugal
vertikal yang digunakan untuk memompakan air panas dari
feedwater tank menuju HP atau LP steam.

4. Flow limiter HP atau LP steam


Flow limiter merupakan suatu alat yang digunakan untuk membaca
flow dari aliran air.

5. HP atau LP Economizer
HP atau LP Economizer adalah suatu alat yang digunakan untuk
pemanasan awal air steam. HP Economizer terdiri dari 5 alat sedangkan LP
Econimizer terdiri dari 2 alat ,air steam yang dipompakan oleh HP atau LP
feedwater pump masuk kedalam masing-masing tubing HP atau LP
economizer menjadi uap air panas basah yang kemudian masuk kedalam HP
atau LP Drum.

70
Dan sebagian dari uap air basah pada LP economizer dialirakan ke
fuel gas heater pada GRS dan juga ke deaerator/feedwater tank.

6. HP atau LP Drum
HP atau LP Drum adalah suatu alat berupa tabung / tanki tertutup
yang digunakan untuk menampung air panas dan uap air panas basah dari
HP atau LP economaizer , dimana didalam HP atau LP drum terjadi
pemisahan antara air panas dan uap air basah dikarenakan masa jenis air
lebih besar dari uap air panas, kemudian air panas jatuh/mengalir kebawah
menuju HP atau LP Evaporator sedangkan uap air panas naik keatas
menuju HP atau LP Drum.

7. HP atau LP Evaporator
HP atau LP Evaporator adalah suatu alat yang digunakan untuk
mengubah air panas dari HP atau LP drum menjadi uap panas air basah dan
kemudian uap panas air basah naik dan masuk ke HP atau LP Drum untuk
dilanjutkan ke HP atau LP Superheater.

8. HP atau LP Suprheater
HP atau LP Superheater adalah suatu alat yang digunakan untuk
menjadikan uap air basah dari HP atau LP drum menjadi uap air kering ,
pada HP Superheater terdiri dari 3 alat sedangkan pada LP superheater
terdiri dari 1 alat dimana uap air basah dari HP atau LP drum masuk
kedalam tubing-tubing HP atau LP superheater yang kemudian di panaskan
hingga menjadi uap air kering, dan kemudian uap air kering menuju steam
turbin.

A. Sistem Pelumasan Steam Turbin

Merupakan system pelumasan pada steam turbin, diagram alir dari


system pelumasan steam turbin seperti pada gambar 2.38 berikut;

71
Lube oil tank Turning gear

Main lube oil pump

Lube oil coller

Emergency lube
oil pump
Temperature control valve

Lube oil filter Bearing

Gambar 2.39 Diagram Auxilarry Steam Turbin

Komponen atau alat yang terdapat pada auxilarry steam turbin


adalah sebagai berikut.

1. Vapour extractor
Berfungsi untuk menjadikan lube oil tank menjadi vakum tanki pada
pelumasan steam trubin yang bertujuan untuk mempercepat kembalinya oil
return dari bearing-bearing menuju kedalam lube oil tank.
Pada vapour extractor ini terdapat motor fan yang menghisap udara
pada lube oil tank,sebelum udara dibuang ke atmostfir terlebih dahulu
disaring oleh filter yang terdapat pada vapour extractor sehingga udara atau
oil mis atau embun-embun nya terpisah dan masuk kedalam lube oil tank
sedangkan udara dibuang keluar atmostfir.

2. Main lube oil pump


Suatu alat yang digunakan untuk memopakan oil dari lube oil tank
menuju temperature control valve. Pada main lube oil pump ini terdapat

72
satu pompa sentrifugal vertical dan juga filter yang digunakan untuk
menyaring oli sebelum menuju ke temperatur control valve.

3. Temperature control valve


Suatu alat yang digunakan untuk mengatur temperature pelumasan
pada steam turbin jika temperaturnya terlalu panas maka oli tersebut masuk
kedalam lube oil coller,setelah didinginkan pada di dalam lube oil coller
dan sesuai dengan temperature yang di inginkan maka oli tersebut kembali
ke temperature control valve yang kemudian di teruskan ke lube oil filter.
Pendingin yang diguanakan untuk mendinginkan oli adalah air dari Closed
Colling Water steam.

4. Lube oil coller


Suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan pelumas. Pada lube
oil coller terdapat 2 alat, kedua alat tersebut digunakan untuk proses
pendinginan pelumas yang nantinya kembali mengalir ke temperature
control valve.

5. Lube oil filter


Suatu alat yang digunakan untuk menyaring pelumas dari
temperature control valve. Pada lube oil filter terdapat 2 alat dan hanya
digunakan salah satunya sedangkan satunya lagi dalam posisi stand by.

6. Emergency lube oil pump


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyuplai oli dari lube oil
tank ke setiap bearing-bearing tanpa melalui temperature control valve,lube
oil coller dan lube oil filter. Dan hanya digunakan pada saat start up dan
shutdown.

7. Lube oil tank


Adalah suatu alat yang berupa tabung yang digunakan untuk
menampung oli.

73
8. Lube oil purifier
Adalah suatu alat yang berguna untuk menjadikan pelumas pada
steam turbin yang berada pada lube oil tank selalu berada dalam keadaan
bagus/murni.

9. Hidrolik pump
Adalah suatu alat yang dgunakan untuk memopakan dan
menggerakan valve-valve hidrolik. Pada hidrolik pump juga terdapat lube oil
filter yang digunakan untuk menyaring oli sebelum disuplai kedalam valve
hidrolik. Valve-valve hidrolik digunakan untuk mengatur pembukaan HP
atau LP steam sebelum menuju turbin.

B. Ccw System Steam


Adalah suatu system berguna untuk mensirkulasikan air ccw system. Air
yang disirkulasikan pada ccw system tidak akan ada yang keluar kecuali
terjadi kebocoran dan kondensasi. Diargam alir dari Ccw System Steam
seperti yang tercantum pada gambar 2.39 berikut;

74
Ccw head tank

Ccw pump

Inter coller

Lp/Hp feedwater pump

Water/steam sampling coller

Lube oil coller

Steam generator coller

Evacuating pump

Compressor coller

Gambar 2.40 Diagram Ccw Sistem Steam

Berikut pengertian dan fungsi komponen-komponen Ccw system steam

1. Ccw Head Tank


Merupakan suatu alat yang berguna untuk menjaga level air
pendingin.

75
2. Inter coller
Merupakan suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan air dari
ccw steam dengan menggunakan pendingin air laut. Pada inter coller
terdapat 2 alat yang berupa tube & shell keduanya digunakan dalam proses
pendinginan air dari ccw steam.

3. Ccw Pump
Merupakan suatu alat atau pompa sentrifugal vertikal yang
digunakan untuk mensirkulasikan air ccw steam atau air pendinganan pada
system steam ke beberapa peralatan, air ccw pump juga digunakan untuk
pendinginan mechanical seal yang kemudian dialirkan/menuju ke inter
coller dan Lp feed water pump pada Lp feed water pump air ccw digunakan
untuk mendinginkan mechanical seal dan juga dialirkan menuju Hp
feedwater pump pada high pressure feedwater pump air dari ccw steam
digunakan untuk wanding motor,lube oil coller dan juga untuk
pendinginanan pada mechanical seal yang kemudian juga dialirkan ke water
sampling coller,air removal coller,lube oil coler,generator coller dan
compressor service coller,inter coller,after coller dan lube oil coller air
service compressor steam.

4. Lp feed pump
Adalah suatu alat atau pompa sentrifugal yang digunakan untuk
memompakan air feedwater tank yang mengalir/menuju ke Lp feed water
tank. Dimana air dari ccw pump mengalir/ masuk ke Lp feed pump.

5. Hp feed pump
Merupakan suatu pompa sentrifugal bertingkat multi stage.Pada
pompa ini mampu memopakan air dari feedwater tank menuju ke Hp
economizer.

76
6. Water/steam sampling coller
Adalah suatu alat yang digunakan untuk mengambil sampel dari
setiap titik pada system steam untuk diambil karakterisasi air apakah masih
memenuhi standar air ccw steam.

7. Lube oil coller


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menukar kalor atau panas
dari lube oil system pada system steam yang didinginakan dengan Plat heat
exchanger pendingin yang digunakan adalah air dari ccw steam.
Sebagaimana yang telah dijelaskan pada lube oil coller system pelumasan
gas turbin.

8. Steam generator coller


Suatu alat yang berupa tube air yang artinya system pendinganan
wanding generator yang didinginakan oleh udara sedangkan udara
didinginakan oleh tube and plat heat exchanger yang mana didalam tubing
terdapat air ccw steam.

9. Air removal atau evacuating pump


Adalah suatu alat pompa liquid ring pump yang digunakan untuk
menjadikan vakum pada sisi condenser air laut dan inter coller.

10. Compressor coller


Adalah suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan udara yang
dikompresikan yang bertujuan untuk mengurangi efisiensi gaya yang
dipakai.

Compresor yang digunakan adalah kompresor multi stage oil free


compressor fed to inter coller.

77
C. Main Cooling Water Sistem
Daigram alir dari main colling water system adalah seperti yang
tercantum pada gambar 2.40 berikut;

MCWP

Debris filter

Ball injector

Condenser

Ball catcher

Circulating ball taproge pump

Filter ball taproge

Ccw inter coller

Gambar 2.41 Diagram Main Colling Water

Fungsi dari main colling system ini adalah:

1. Untuk menyuplai air laut kedalam condenser system


2. Untuk menyuplai air laut kedalam intercoller system
3. Untuk menyuplai air laut kedalam chlorine system
4. Untuk menyuplai air laut kedalam ball taprogge condensor cleaning
system

78
Peralatan yang ada pada main colling water system adalah:

1. Mcwp ( main colling water pump )


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memopa air laut menuju ke
kondensor.

2. Debris filter
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring kotoran-kotoran
pada air laut seperti lumpur,yang kemudian kotoran tersebut menuju
kepembuangan yaitu outfall.

3. Ball taprogge sistem


Suatu system yang berguna untuk melakukan pembersihan air laut
sebelum menuju condenser pada saat operasi.ball taproge system juga
berfungsi untuk menyuplai ball taproge ke dalam tubing dan membersihkan
tubing-tubing tersebut.
Pada system ini terdapat beberapa komponen yaitu:
a. Recirculating ball taprogge pump
Suatu alat atau pompa sentrifugal vertikal yang digunakan untuk
menyuplai ball taprogge yang bertujuan untuk membersihkan tubing-
tubing yang ada pada condenser.

b. Ball taproge filter


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring ball taprogge.

4. Condensor
Suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan uap air panas dari
steam turbin.

5. Ball cacther
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menangkap ball
taprogge.Ball catcher berupa filter yang memiliki lubang-lubang yang
berfungsi untuk menyaring/memisahkan antar air laut dengan ball

79
taprogge.dimana ball taprogge yang telah digunakan untuk membersihkan
tubing-tubing dalam condenser.

6. Ccw inter coller


CCW Inter cooler adalah sutu alat yang digunakan untuk
memanaskan air laut yang dipompakan oleh main cooling water pump
pada CCW Intercooler terjadi perpindahan panas yang mana air laut
masuk dalam tubing sedangkan air panas CCW masuk dalam shell,
kemudian kembali lagi ke main cooling water pump .

2.12 Manajemen Perawatan


2.12.1 Pengertian Perawatan

Pada prinsipnya, tujuan perawatan ini tidak boleh menyimpang dari


sasaran pokok bidang, yang mana tujuan pokok dari perawatan adalah
menjaga keandalan (reliability) dari mesin – mesin pabrik secara terus
menerus dengan biaya serendah mungkin. Sebagai kunci keberhasilannya
adalah ”Mutu” dalam arti luas, yang meliputi waktu, hasil, dan biaya.

Dalam pelaksanaan program perawatan di PT. PJB ( Pembangkitan


Jawa Bali ) Up Muara Tawar, perlu mempertimbangkan berbagai aspek
yang ada, antara lain :

a) Metode, meliputi :
 Jenis perawatan yang dianut.
 Sistem dan prosedur serta kaitan dengan sektor-sektor lain.
 Struktur organisasi yang diterapkan.

b) Sarana dan prasarana.


Biasanya ditentukan antar sektoral yang kadangkala sudut
kepentingan berbeda.

c) Suku cadang dan material.

80
Mutu, waktu, jumlah, dan biaya perlu dipertimbangkan dalam
menentukan apakah dibuat sendiri, lokal, atau import.

d) Sumber Daya Manusia (SDM).


Jumlah dan qualifikasi yang tepat, agar dapat dicapai produktifitas
kerja maksimal.

e) Keselamatan Kerja.
Mencakup keselamatan mesin-mesin maupun manusianya. Kita sadari
bahwa suatu kecelakaan kecil sekalipun, akan berarti kerugian berupa
terganggunya proses produksi / kesempatan hilang maupun biaya
perbaikannya.

2.12.2 Jenis – Jenis Perawatan


Menurut Antony Corder (1992), jenis perawatan secara garis besar
terbagi menjadi 2 golongan seperti yang terlihat pada diagram berikut;

81
MAINTENANCE

PLANNED UNPLANNED
MAINTENANCE MAINTENANCE

EMERGENCY
PREVENTIVE CORRECTIVE MAINTENANCE
MAINTENANCE MAINTENANCE

SHUTDOWN
MAINTENANCE
CLEANING
BREAKDOWN
MAINTENANCE
INSPECTION

MINOR MAJOR
SMALL REPAIR OVERHAUL OVERHAUL

RUNNING
MAINTENANCE

Gambar 2.42 Diagram alir sistem maintenance

2.12.3 Perawatan Terencana (Planed Maintenance)


Perawatan terencana (Planned Maintenance) adalah semua kegiatan
perawatan yang bertujuan menjaga agar setiap mesin dapat beroperasi
secara optimal, baik dari segi output maupun operating days-nya, untuk
jangka pendek maupun jangka panjang.
Perawatan Terencana terdiri dari Perawatan Pencegahan (Preventive
Maintenance), Perawatan Korektif (Corrective Maintenance) dan Predictive
Maintenance.

82
1. Perawatan Pencegahan (Preventive Maintenance)
Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah timbulnya kerusakan yang
dapat menghambat proses produksi. Preventive Maintenace merupakan
kegiatan yang paling banyak dilakukan dan dititik beratkan untuk mencegah
kerusakan yang lebih besar. Dengan menghindari kerusakan yang lebih
besar akan menurunkan biaya produksi, baik perbaikan kecil maupun
perbaikan besar ataupun over haul dapat dikurangi.
Preventive maintenace meliputi kegiatan: perbaikan, pembersihan,
inspeksi dan penyetelan, pemeriksaan kondisi, penggantian serta tes fungsi.
Untuk itu diperlukan semacam daftar atau penjadwalan pemeliharaan
tersusun dengan baik agar perawatan dapat dilakukan dengan sistematis.
Seberapa sederhana pun bentuk perawatan oleh suatu mesin, hal itu tidak
dapat diabaikan begitu saja, kerusakan besar dari mesin merupakan
akumulasi dari kerusakan-kerusakan kecil.
Perawatan pencegahan dapat dilakukan secara terjadwal, tidak
terjadwal, perawatan yang disesuaikan dengan kondisi.

1) Perawatan terjadwal terbagi atas:


a. Perawatan harian
b. Perawatan mingguan
c. Perawatan bulanan
d. Perawatan tiga bulanan
e. Perawatan tahunan

2) Menurut tempatnya perawatan dibagi atas:


a) Perawatan dilapangan
b) Perawatan di labor atau bengkel

3) Titik pengamatan yang perlu dilakukan dalam perawatan ini adalah:


a) kebocoran
b) kotoran berupa tanah

83
c) penampilan seperti adanya gangguan pada bentuk cat, kawatdan
sebagainya
d) getaran
e) kebisingan
f) kekenduran penyambungan bagian-bagian masin
g) kekenduran pemasangan/asembling
h) perubahan temperatur
i) kegagalan atau fitiq

2. Perawatan Korektif (Corrective Maintenace)


Perawatan Koretif adalah kegiatan pada waktu-waktu tertentu,
ketika peralatan atau fasilitas mengalami kerusakan. Yang termasuk
kedalam kegiatan ini adalah perbaikan, rehabilitasi, penyetelan
modifikasi atau renovasi.
Hal-hal yang harus diperlukan agar pemeliharaan efesien adalah:
1) Harus ada data mengenai mesin dan peralatan yang dimiliki
perusahaan.
2) Harus ada perencanaan dan penjadwalan.
3) Harus dijaga agar onderdil atau spare part, alat-alat dan bahan-
bahan yang dibutuhkan dalam jumlah yang cukup dan investasi
yang minimum.
4) Harus ada catatan.
5) Harus ada laporan pengawasan dan analisa.

3. Predictive Maintenace

Tipe perawatan jenis ini lebih maju dibanding dengan dua tipe
sebelumnya. Ditandai dengan menggunakan teknik-teknik mutakhir
(advance scientific techniques) termasuk statistik probabilitas untuk
memaksimalkan waktu operasi dan menghilangkan pekerjaan-pekerjaan
yang tidak perlu. Predictive Maintenance dipakai hanya pada sistem-sistem
yang akan menimbulkan masalah-masalah serius jika terjadi kerusakan pada
mesin atau pada proses-proses yang berbahaya.

84
2.12.4 Perawatan Tidak Terencana(Unplanned Maintenance)

Hanya ada satu jenis pemeliharaan tak terencana yaitu pemeliharaan


darurat atau breakdown/emergency. Dikenal sebagai jenis pemeliharaan
yang paling tua. Aktivitas pemeliharaan jenis ini adalah mudah untuk
dipahami semua orang. Jenis pemeliharaan ini mengijinkan peralatan-
peralatan untuk beroperasi hingga rusak total (fail). Kegiatan ini tidak bisa
ditentukan / direncanakan sebelumnya, maka aktivitas ini juga dikenal
dengan sebutan unschedule maintenance. Ciri-ciri jenis pemeliharaan ini
adalah alat-alat mesin dioperasikan sampai rusak dan ketika rusak barulah
tenaga kerja dikerahkan untuk memperbaiki dengan cara ‘penggantian’.

85
BAB III
METODOLOGI

3.1 Metode penulisan tugas akhir

Adapun metode yang penulis terapkan dalam penulisan tugas akhir ini
adalah sebagai berikut:
a. Metode Kepustakaan
Mengumpulkan data dari berbagai referensi yang ada, berupa buku,
artikel, pendapat seseorang dan referensi lain yang dapat dipercaya.
b. Metode Observasi
Merupakan metode pengamatan dan menganalisa langsung prinsip
kerja pada Chlorination Plant dan Pompa Pemasok Chlorine.

c. Metode Konsultasi
Merupakan metode yang dilakukan dengan cara wawancara atau
konsultasi langsung dengan dosen pembimbing mengenai Laporan
Akhir penulis.

86
3.2 Diagram Alir Kegiatan
Adapun diagram alir (flowchart) yang penulis gunakan dalam penulisan
tugas akhir ini adalah seperti yang dijelaskan pada diagram alir kegiatan gambar
3.1 berikut:

Mulai

Permasalahan yang terjadi

Pengambilan data

Studi Literatur

Tidak
Analisa

Ok

Pembahasan

Kesimpulan

Selesai

Gambar 3.1 Diagram Alir Metodologi Penulisan Tugas Akhir

87
3.3 Permasalahan Yang Terjadi
Pompa pemasok chlorine (chlorine injection pump) merupakan peralatam
atau komponen yang digunakan untuk memompakan cairan chlorine pada
water intake yang berguna untuk mencegah berkembang biaknya biota laut
(binatang dan tumbuhan laut) agar tidak menempel pada sistem pendinginan
pembangkit listrik yang menggunakan air laut sebagai media pendingin. Pompa
pemasok chlorine ( chlorine injection pump) tidak pernah terlepas dari
kerusakan dan masalah yang bisa menyebabkan terganggunya proses
penyuplaian cairan chlorine menuju water intake.

Maka dari itu penulis mengambil judul “Perawatan & Perbaikan Pompa
Sentrifugal Untuk Pemasok Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant PLTGU
UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Jawa Barat” dengan mempertimbangkan
dari segi perawatan dan perbaikan, kita dapat mencegah terjadinya kerusakan
pada pompa pemasok chlorine maupun sistem chlorination plant.

3.4 Pengambilan Data

Akibat terjadinya kebocoran pada pompa pemasok chlorine ini, maka


harus dilakukan perawatan dan perbaikan pada pompa pemasok chlorine
(chlorine injection pump). Sebelum melakukan perawatan dan perbaikan
terlebih dahulu diperlukan pengambilan data-data tentang pompa pemasok
chlorine (chlorine injection pump) dengan cara pengecekan manual.

3.5 Studi Literatur

Studi literatur atau pemahaman materi yang bersangkutan dengan judul


tugas akhir yang penulis lakukan terdiri dari beberapa cara diantaranya:

a. Studi Pustaka
Studi pustaka yaitu pencrian tentang buku-buku atau literatur yang
membahas mengenai sistem operasi chlorination plant dan
perawatan perbaikan pompa pemasok chlorine (chlorine injection
pump). Berupa buku-buku yang ada diperpustakaan PT.PJB UP
Muara Tawar,pustaka-pustaka yang memiliki literatur sesuai topic,
serta mengakses dari media internet.

88
b. Tanya Jawab
Tanya jawab yaitu inisiatif sendiri untuk mecari sumber dengan cara
menanyakan pembahasan tentang sistem operasi chlorination plant
dan perawatan perbaikan pompa pemasok chlorine (chlorine
injection pump) kepada instruktur dilapangan pada saat perbaikan
pompa pemasok chlorine dan kepada dosen pembimbing tugas akhir
serta orang yang ahli pada bidan ini.

3.6 Analisa

Setelah didapat data dari hasil pengamatan dan pengecekan tersebut,


kemudian penulis sesuaikan dengan studi literatur yang ada. Maka penulis
dapat melakukan perawatan dan perbaikan pada pompa pemasok chlorine
(chlorine injection pump). Serta mengetahui dan menerangkan hal-hal yang
bisa mengakibatkan kerusakan pada pompa pemasok chlorine ini.

3.7 Pembahasan

Pembahsan disini adalah tentang proses operasi sistem chlorination plant


dan melaksanakan perawatan dan perbaikan pada pompa pemasok chlorine
yang disesuaikan dengan literatur yang ada dan pengalaman orang (teknisi)
yang ahli pada bidang ini.

3.8 Kesimpulan

Menyimpulkan hasil pembahasan yang sudah penulis lakukan dari awal


hingga akhir sumber masalah dan rekomendasi penyelesaian masalahnya pada
system operasi chlorination plant dan pompa pemasok chlorine ( chlorine
injection pump ).

3.9 Selesai

89
BAB IV

PERAWATAN & PERBAIKAN

4.1 Chlorination plant

Dalam sebuah pembangkit Thermal air laut berperan besar dalam


menunjang proses kerja unit pembangkit listrik yang mengunakan media
pendingin air laut. Dimana air laut dimanfaatkan sebagai media pendingin pada
Condensor Steam Turbin. Tetapi dalam proses pendinginan dengan media air
laut perlu dilakukan injeksi kimia yaitu Zat Chlorine/sodium hypochloride yang
mana Zat ini berguna untuk mencegah berkembang biaknya biota laut (binatang
dan tumbuhan laut) agar tidak menempel pada line-line dari sistem pendinginan
air laut tersebut dengan cara memabukkannya.

4.1.1 Prinsip kerja chlorination plant

Pada unit chlorination plant media air yang digunakan adalah media air
laut. Yang pada mulanya air laut disuplai dari MCW yang kemudian disaring
oleh seawater strainer terlebih dahulu agar terpisah dari kandungan-kandungan
pengotornya, kotoran yang telah disaring kemudian mengalir dan dibuang pada
drain sedangkan air laut yang bersih mengalir menuju seawater booster pump
yang kemudian dipompakan ke modul general hypochlorite, pada modul
general hypochlorite terjadi reaksi kimia yang disebut electrochemical dengan
bantuan transformator dan rectifier untuk mengubah NaOCl + H2O + 2e- 
NaOCl + H2 yang kemudian masuk ke sodium hypochlorite hydrogen removal
tank. Karena tangki sodium hypochlorite hydrogen removal tank berupa tangki
tertutup maka kandungan hydrogennya harus dijaga agar tidak terlalu banyak
yang nantinya bisa menyebabkan tangki bisa meledak, untuk menjaga

90
kandungan hydrogen yang terdapat pada tangki maka diberi/disuplai udara
dengan air blower agar hydrogen pada tangki dapat teruraikan.
Kemudian product atau chlorine yang telah ditampung pada sodium
hypochlorite hydrogen removal tank dialirkan menuju kewater intake dengan
menggunakan chlorine injection pump yang bertujuan untuk memabukan biota
laut dalam sistem agar tidak masuk atau berkembang pada sistem-sistem
lainnya, kemudian zat atau product chlorine juga dipompakan menuju
kedesalination plant dengan menggunakan pre chlorine injection pump.

Air blower
Sodium hypochloride hydrogen removal tank

Seawater strainer

Seawater booster pump Pree chlorine injection pump

Modul general hypochloride/generator cell Chlorine injection pump

Gambar 4.1 P & ID sistem chlorination plant

4.1.2 Bagian-bagian utama chlorination plant

Berikut adalah bagian-bagian utama yang terdapat pada sistem chlorination


plant;

91
1. Seawater strainer

Gambar 4.2 Seawater strainer

2. Seawater booster pump

Gambar 4.3 sewater booster pump


3. Modul general hypochloride/generator cell

Gambar 4.4 Modul general hypochloride/generator cell

92
4. Sodium hypochloride hydrogen removal tank

Gambar 4.5 Sodium hypochloride hydrogen removal tank

5. Air blower

Gambar 4.6 Air blower

6. Chlorine injection pump

Gambar 4.7 chlorine injection pump

93
7. Pre chlorine injection pump

Gambar 4.8 pree chlorine injection pump

4.1.3 Fungsi bagian-bagian utama chlorination plant

Berikut penjelasan dari bagian-bagian utama dari sistem chlorination plant;

1) Seawater Strainer
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring kotoran baik yang
berupa padat, cair atau gas. Alat penyaring ini digunakan pada jalur pipa guna
menyaring kotoran yang terdapat pada aliran sehingga aliran yang diproses
atau hasil proses lebih baik.

2) Seawater Booster Pump


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memompakan air laut yang telah
disaring pada seawater strainer menuju modul general hypochlorite.

3) Modul General Hypochlorite/Generator Cell


Adalah suatu alat yang berupa tabung yang digunakan untuk mengubah
atau mengelektrolisasi air laut. Sehingga reaksi yang terjadi pada modul
general hypochlorite adalah reaksi kimia yang disebut electrochemical NaCl
+ H2O  NaOCl + H2 dengan bantuan transformer dan rectifier.

94
4) Sodium Hypochlorite Hydrogen Removal Tank
Adalah suatu tanki tertutup yang digunakan untuk menampung cairan
chlorine yang telah dihasilkan pada modul general hypochlorite.

5) Air Blower
Adalah suatu alat yang berguna untuk menaikan atau memperbesar
tekanan udara atau gas yang akan dialirkan dalam suatu ruangan tertentu juga
sebagai pengisapan atau pemvakuman udara atau gas tertentu.
6) Chlorine Injection Pump
Merupakan suatu pompa sentrifugal yang digunankan untuk memopakan
cairan chlorine menuju ke water intake yang bertujuan untuk memabukan
biato laut agar tidak berkembang pada line-line unit lain yang bisa
mengakibatkan kerusakan pada unit-unit.

7) Pre Chlorine Injection Pump


Merupakan suatu pompa yang digunakan untuk memompak cairan
chlorine menuju desalination plant

4.2 Pengertian pompa sentrifugal

Pompa sentrifugal adalah pompa yang memiliki elemen utama berupa


motor penggerak dengan sudu impeller yang berputar dengan kecepatan tinggi.
Prinsip kerjanya yaitu merubah energi mekanis dari alat penggerak menjadi
energi kinetis fluida (kecepatan), kemudian fluida akan diarahkan ke saluran
buang dengan menggunakan tekanan (energi kinetik sebagian fluida diubah
menjadi energi tekanan) dengan menggunakan impeller yang berputar di dalam
casing. Casing tersebut dihubungkan dengan saluran hisap (suction) dan saluran
tekan (discharge), untuk menjaga agar di dalam casing selalu terisi dengan
cairan, maka saluran hisap harus dilengkapi dengan katup kaki (foot valve).

95
Gambar 4.9 Pompa sentrifugal

4.2.1 Prinsip kerja pompa sentrifugal

a. Cara Kerja Pompa Sentrifugal

Pompa yang menggunakan prinsip gaya sentrifugal, dimana terdapat


benda berputar maka akan menghasilkan gaya ke arah luar sebagai fungsi
massa benda, kecepatan putar dan jari-jari kelengkungan. Secara detail,
berikut adalah proses kerja yang terjadi pada pompa sentrifugal:

1. Fluida memasuki pompa lalu dialirkan dari suction nozle menuju


impeler. Dalam keadaan awal masuk, fluida masih dalam tekanan
atmosfer.
2. Kecepatan putar dari impeller memberikan gaya sentrifugal pada
fluida. Gaya tersebut akan menggerakkan fluida sepanjang impeller
vane (baling-baling impeller) dan keluar menuju sisi sempit dimana
fluida memiliki gaya yang melawan dinding volute yang kemudian
keluar melalui discharge nozzle.
3. Karena terjadi reduksi tekanan pada saat fluida masuk, maka fluida
dialirkan ke pompa harus pada kondisi yang kontinu.
4. Bentuk dari volute yang semakin melebar ketika menuju discharge
nozzle dari pada posisi awal fluida memasuki volute. Ketika fluda dari

96
impeller menabrak sisi volute maka kecepatan dari fluida tersebut akan
meningkat. Percepatan yang terjadi pada kondisi ini sangat
berhubungan dengan energi kinetiknya.
5. Kemudian bentuk volute yang lebar pada posisi keluar fluida dari
impeller akan memperlambat gerakan dari fluida. Sesaat ketika fluida
mencapai poisisi akhir volute, energi kinetik akan ditransformasikan
menjadi tekanan. Tekanan ini lah yang akan menggerakkan fluida
keluar dari pompa melalui discharge nozzle yang kemudian mengalir
menuju pipa keluaran.

b. Kelebihan Pompa Centrifugal


1. Biaya awal relatif rendah
2. Memiliki efisiensi yang tinggi
3. Proses pengaliran fluida terjadi secara uniform dan kontinyu
4. Pemasangan instalasi dan perawatan relatif mudah
5. Dapat beroperasi pada kecepatan tinggi tanpa ada resiko terjadi
separasi pada aliran.

A. Komponen Utama Pompa Sentrifugal


Pompa ini memiliki bebrapa komponen-komponen penyusunnya baik itu
komponen yang bergerak maupun yang tidak bergerak, seperti berikut:

A. Komponen yang bergerak


Bagian atau komponen-komponen yang bergerak pada pompa sentrifugal
seperti berikut;

2. Shaft (Poros), bagian ini berfungsi untuk meneruskan momen putar dari
penggerak selama pompa dalam kondisi beroperasi, komponen ini
berfungsi juga sebagai dudukan impeler dan bagian yang bergerak lainnya.

97
3. Impeller, berfungsi untuk mengubah energi mekanis dari pompa menjadi
energi kecepatan pada fluida yang dipompakan secara continue (terus
menerus). Dengan adanya proses ini maka saluran suction (hisap) akan
bekerja secara maksimal dan terus menerus sehingga tidak ada kekosongan
fluida dalam rumah pompa.
4. Shaft sleeve, berfungsi untuk melindungi shaft dari erosi, korosi dan
keausan pada stuffing box. komponen ini bisa sebagai internal bearing,
leakage joint dan distance sleever.
5. Wearing ring, komponen ini dipasang pada casing (wearing ring casing)
dan impeller (wearing ring impeller). Fungsi utama dari komponen ini
yaitu untuk meminimalisir terjadinya kebocoran akibat adanya celah antara
casing dengan impeller.

B. Komponen yang tidak bergerak


Bagian atau komponen-komponen yang tidak bergerak pada pompa
sentrifugal seperti berikut;

1. Casing (rumah pompa), merupakan bagian terluar pompa sebagai


pelindung elemen yang berada di dalamnya, tempat kedudukan diffuser,
inlet nozzle, outlet nozzle dan sebagai pengarah aliran dari impeller yang
akan mengubah energi kecepatan menjadi energi tekan.
2. Base plate, berfungsi sebagai tempat dudukan seluruh komponen pompa.
3. Diffuser, alat ini dilekatkan pada pipa dengan menggunakan
baut, fungsi dari alat ini ialah mengarahkan aliran pada stage berikutnya
dan merubah energi kinetik pada fluida menjadi energi tekanan.
4. Wearing ring casing, alat ini dipasang pada casing untuk mencegah
kebocoran yang terjadi akibat adanya celah pada casing dan impeller.
5. Stuffing box, pada umunya memiliki fungsi sebagai tempat kedudukan
beberapa mechanical packing yang mengelilingi shaft sleeve. Fungsi dari

98
alat ini ialah mencegah kebocoran pada daerah dimana pompa menembus
casing seperti udara yang dapat masuk ke dalam pompa dan cairan yang
keluar dari dalam pompa.
6. Discharge nozzle, yaitu tempat keluarnya cairan yang bertekanan dari
dalam pompa.

4.3 Perawatan sistem chlorination plant

A. Perawatan

Sebuah pemeriksaan rutin dari sistem, terutama sel-sel elektrolit harus


dilakukan oleh operator pada informasi basis perawatan. Untuk rutin selain
pemeliharaan sel, mengacu pada komponen individu operasi & pemeliharaan
manual yang disertakan sebagai bagian dari package. Accurate dokumentasi
catatan harus dipertahankan untuk sistem termasuk pelatihan operator,
pemeliharaan sistem (termasuk frekuensi pembersihan asam), catat dan
pelaporan fungsi sistem. catatan ini akan diminta pada setiap masalah
garansi untuk peralatan PEPCON ini. Sebagian besar sel berikut memeriksa
prosedur dapat peformed sementara unit beroperasi.

1. Setelah per minggu selama enam minggu pertama, memeriksa kacang


longgar di bar bus sel dan sel menghubungkan kabel listrik, dan untuk
klem selang longgar. Kencangkan koneksi yang longgar. Pastikan
untuk mengikuti prosedur sambungan kabel listrik sel. torqued
konektor benar dapat menghasilkan suhu operasi yang tinggi dari bar
end sel dan kabel listrik.
2. Jika unit tidak beroperasi atau telah shutdown karena kondisi 'unit
mati', segera mengeringkan sel dari solusi untuk mencegah kerusakan
pada elektroda sel. catat tanggal dan waktu dari setiap kejadian
tersebut, dan jika mungkin, perkiraan jumlah waktu sel-sel yang
terkena larutan air laut tanpa saat kekuasaan.

99
B. Jadwal Perawatan

a) Harian
1. Periksa untuk aliran larutan melalui sel-sel untuk setiap generator
operasi.
2. Periksa kecepatan aliran solusi untuk setiap generator operasi seperti
yang ditunjukkan dalam aliran pemancar air laut (59PBN03-CF001
atau 59PBN04-CF001).
3. Periksa tegangan DC dan DC ampere ditampilkan pada
transformator/panel kontrol lokal penyearah untuk setiap generator.
Diperlukan penyesuaian untuk mempertahankan pengaturan yang
diinginkan.
4. Periksa setiap kebocoran yang mungkin telah dikembangkan dalam
sistem perpipaan.

b) Mingguan
1. Catat pembacaan tegangan diambil pada masing-masing generator
operasi. CATATAN: prosedur tegangan sel terletak pada halaman 5-4.
Bentuk laporan mingguan sampel terletak di halaman 5-5.
2. Rekam laju aliran solusi untuk setiap generator operasi seperti yang
ditunjukkan pada aliran pemancar air laut (59PBN03-CF001 atau
59PBN04-CF001).
3. Rekam tekanan pasokan sel untuk setiap generator operasi seperti yang
ditunjukkan pada alat pengukur tekanan (59PBN02-CP003 atau
59PBN02-CF004).
4. Catat tegangan dan arus listrik pembacaan pada transformator/panel
kontrol lokal penyearah untuk setiap generator operasi.
5. Ambil sample dari solusi produk yang menggunakan sampel katup
(59PBN05-AA401 atau 59PBN08-AA401) dan menentukan

100
konsentrasi NaOCl (sesuai dengan halaman 4-7) dan record. NOTE:
uji laboratorium sampel produk harus terjadi dengan lima (5) menit
dari sampel waktu yang telah diambil dan dijauhkan dari sinar
matahari untuk memastikan hasil yang akurat.

C. Jadwal perawatan (Lanjutan)

A. Empat minggu (kurang lebih sering ditentukan dari pengalaman


operasi);
1. Asam siram sel pada unit (lihat halaman 6-2). Penghapusan rakitan
elektroda secara acak direkomendasikan untuk beberapa pembersihan
asam pertama untuk memastikan padatan sedang dihapus. adjust
jadwal pembersihan yang sesuai.

B. Sembilan bulan hingga tahunan;


1. Penghapusan semua rakitan elektroda untuk memeriksa kondisi hard
skala air build-up. Menyesuaikan pembersihan asam sesuai jadwal.
2. Uji semua shutdown yang alarm dengan mensimulasikan kondisi
shutdown yang sebenarnya untuk memastikan fungsi yang tepat.
Jangan menggunakan tes lampu karena ini hanya memeriksa out
lampu membakar.

C. Umum
1. Catat rincian dari setiap sistem shut-down, termasuk alasan untuk
shutdown dan pemeliharaan sel-sel elektrolit selama periode
shutdown.
2. Catat setiap "out of control" peristiwa yang terjadi dalam
pengoperasian sistem, bersama dengan sedetail mungkin mengenai
penyebab dan dampak dari peristiwa.

101
Ulasan kebutuhan perawatan preventive dalam produsen manual untuk
peralatan seperti transformator / rectifier, pompa, blower, dan instrumentasi.

4.4 Perawatan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine


Jenis perawatan yang dilakukan pada pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine di PLTGU UP Muara Tawar adalah preventive maintenance yang
meliputi pekerjaan seperti berikut;

1. Vibrasi
Lakukan pengecekan vibrasi pada motor atau pompa yang bertujuan
untuk mencegah terjadinya bending pada poros pompa atau motor.
2. Pelumasan
Pada pompa chlorine injection pump jenis pelumas yang digunakan
adalah pelumas turbo T – 46
3. Kebocoran
Lakukan pnegcekan kebocoran terhadap bearing atau seal dan juga
pelumasan dari pompa.
4. Temperature
Lakukan pengecekan temperature pada bearing.
5. Pressure
Lakukan pengecekan pada pressure dischard pompa

4.5 Proses operasi sistem chlorination plant

Banyak hal-hal yang harus dipahami atau diperhatikan dalam proses


operasi dari sistem chlorination plant ini seperti yang dijelaskan berikut;

A. Prosedur awal star-up


Sebelum memulai proses star-up chlorination plant, ada banyak hal yang
harus diperhatikan diantaranya seperti berikut;

102
1. Hal penting ini akrab dengan operator, pemahaman dasar dan
pengoperasian hypochlorite generator sebelum mencoba start-up.
operator harus meninjau manual sistem perpipaan dan instrumentasi.
PERHATIAN: pastikan bahwa seal katup pasokan air terbuka untuk
operasi pompa sebelum beroperasi.
2. Sebelum memulai sistem, operator harus memastikan katup manual yang
ditempatkan di posisi start-up awal yang tepat (lihat jadwal katup bawah)
sebelum memulai unit up.
3. Sesuaikan DC saat set-point untuk setiap transformator / rectifier (T / R)
unit ke unit ZERO.
4. Tempatkan "AUTO-MANUAL" beralih ke posisi yang diinginkan.
CATATAN: dalam posisi "MANUAL" sistem start / stop fungsi yang
dikendalikan oleh "MULAI / STOP" tekan tombol pada panel kontrol
lokal. Dalam "AUTO" posisi sistem start / stop fungsi secara otomatis
diurutkan dan dikendalikan oleh PLC.
5. Pilih generator "A" atau "B"
6. Pilih seawater pump "A" atau "B" dan menempatkan kedua tangan-off-
auto (HOA) switch blower pada posisi "auto".
7. Pilih seawater strainer "A" atau "B" dan menempatkan kedua tangan-off-
auto (HOA) switch blower pada posisi "auto".
8. Pilih chlorine injection pump "A" atau "B" dan menempatkan kedua
tangan-off-auto (HOA) switch blower pada posisi "auto".
9. Pilih air blower "A" atau "B" dan menempatkan kedua HOA blower
switch pada posisi "AUTO".
10. Jelas kondisi alarm yang saya menjadi hadir dengan menekan tombol
"STOP / RESET" tekan tombol.
11. Tekan "mulai" tekan tombol. Peralatan yang dipilih akan dimulai secara
otomatis dalam urutan seperti dicatat di bawah "sistem start-up"

103
dijelaskan sebelumnya dalam bab ini. The GENERATOR ON cahaya akan
diterangi untuk generator yang dipilih.
12. Sesuaikan DC saat set-titik pada T/R unit kontrol panel yang dipilih untuk
output yang diinginkan. CATATAN: tingkat generasi NaOCl hampir
sebanding dengan arus keluaran dari rectifie.

B. Sistem start-up

Semua katup diatur dengan manual ke posisi pengoperasian normal, dan


jika tidak ada kondisi sistem alarm, memilih sistem RUN dari LCP, atau "mulai
remote" sinyal membentuk DCS, akan memungkinkan PLC untuk memulai
urutan berikut:

1. Semua proses instrumentasi adalah energy.


2. Aktifkan motor seawater strainer yang dioperasikan katup (59PBN01-
AA003 atau 59PBN01-AA004).
3. Aktifkan motor seawater booster pump katup yang dioperasikan
(59PBN02-AA005 atau 59PBN02-AA006) dibuka.
4. Aktifkan seawater booster pump (49PBN02-AP001 atau 59PBN02-
AP002) dimulai.
5. Aktifkan air blower (59PBN16-AN001 atau 59PBN16-AN0022).
6. Urutan pemilihan waktu dimulai untuk memungkinkan selama 90 detik
aliran udara yang akan distabilkan melalui saluran ventilasi hydrogen
removal tank sebelum mengaktifkan interlock penutupan arus beralih
59PBN16-CF201. Dipilih electrolyzer inlet dan outlet motor dioperasikan
katup harus terbuka.
7. Jika setelah detik ke 90 kedua kalinya menunda saklar tekanan udara
tidak mendeteksi operasi kondisi tekanan rendah dari hypochlorite
generator yang dipilih (59PBN60-GU001 atau 59PBN70-GU001)
diaktifkan.

104
8. Pengontrol waktu Seawter strainer backwash diaktifkan.
9. Pengontrol waktu kejut dosis diaktifkan.
10. Pada point ini aliran air laut harus melalui hypochlorite generator yang
aktif. Urutan waktu dimulai yakni selama 90 detik untuk aliran yang akan
distabilkan melalui electrolytic sel sebelum mengaktifkan interlock
penutupan arus switch (59PBN05-CF201 atau 59PBN08-CF201) dan
beralih suhu (59PBN05-CT201 atau 59PBN08-CT201)
11. Jika setelah detik ke 90 kedua kalinya menunda switch aliran dan switch
temperatur tidak mendeteksi aliran rendah atau kondisi aliran temperatur
tinggi, unit yang dipilih hypochlorite Generator (59PBN60-GU001 atau
59PBN70-GU001) diaktifkan.
12. Pada saat itu larutan sodium hypochlorite dengan gas hidrogen yang
tertahan akan mengalir ke hydrogen removal tank (59PBN14-BB001 dan
59PBN15-BB001) dimana gas hidrogen berpisah dari larutan pada
kondisi atmosfer.
13. Gas hidrogen dicairkan dan lubang dari atas tangki dengan air blower
yang aktif (59PBN16-AN001 atau 59PBN16-AN002). Catatan: setiap air
blower disesuaikan untuk membatasi kemungkinan konsentrasi
maksimum gas hidrogen kurang dari 1% dengan kedua unit hypochlorit
selama dioperasikan.
14. larutan sodium hypochlorite mengalir dari bagian bawah hydrogen
removal tank untuk kemudian dihisap chlorine injection pump untuk
pengiriman ke diffusers seawater intake.
15. Dengan cara ini sistem akan memberikan dosis berkesinambungan dari
20.580 m3/hr air laut sampai dengan 1,75 mg/I chlorine setara dengan
satu (1) unit hypochlorite generator dalam operasi.
16. Shock dosis, jika diperlukan, akan dilakukan dengan mengaktifkan stand-
by unit hypochlorite generator, seawater booster pump dan chlorine
injection pump untuk jangka waktu 20 menit setiap 8 jam untuk

105
meningkatkan tingkat dosis hingga 3,5 mg/I dengan dua ( 2) unit
hypochlorite generator dalam operasi.
17. Ada penurunan mengecilkan dari 1:5 tersedia dalam sistem. Generasi
hypochlorit dapat diatur dari 20% sampai 100% dengan menyesuaikan
arus DC keluaran dari trafo / unit rectifier (59PBN30-GT001).

C. Prosedur unit shutdown

1. Pilih "OFF" posisi di HAND-OFF-AUTO pemilih beralih terletak pada


transformator / panel kontrol lokal penyearah dari generator yang dipilih.
2. Tekan tombol "STOP" terletak pada transformator / panel kontrol lokal
penyearah dari generator yang dipilih.
3. Tutup generator dipilih katup pasokan seawter, (59PBN03-AA001 atau
59PBN04-AA001)
4. Penting: jika salah satu generator akan menjadi off untuk lebih dari empat
(4) jam, mengalirkan sel. Jika sistem shutdown karena sebuah perbedaan
operasi selama waktu ketika operator tidak hadir, yang operator pertama
untuk mendeteksi kondisi ini harus segera mengeringkan sel. Catatan
detail dari perbedaan operasi dan diperkirakan lamanya waktu sel
elektrolitik yang terkena kondisi ini.

D. Sistem shutdown:

Sistem shutdown normal dapat dimulai dari LCP atau dengan "remote
stop" sinyal dari DCS. Mematikan sistem dari LCP dimulai dengan menekan
tombol stop/reset. Ini akan memungkinkan PLC untuk memulai urutan sistem
shutdown berikut:

1. Operasi T/R Unit (s) dimatikan.


2. Operasi chlorine injection pump dimatikan.

106
3. Operasi sweater booster pump (s) terus berjalan untuk jangka waktu 2
menit untuk benar-benar menyiram semua gas hidrogen dari generator
sel.
4. Setelah 2 menit pembilasan periode seawater booster pump operasi (s)
dimatikan.
5. Air blower yang beroperasi terus berjalan untuk jangka waktu 5 menit
untuk benar-benar membersihkankan semua gas hidrogen dari hydrogen
removal tank.
6. Setelah periode 5 menit ventilasi air blower yang beroperasi dimatikan.
7. Motor dioperasikan katup 59PBN03-AA001 dan 59PBN04-AA001
ditutup.
8. Motor dioperasikan katup 59PBN05-AA001 dan 59PBN08-AA001
ditutup.
9. Semua instrumentasi dan timer dinonaktifkan.

Tombol darurat push stop juga disediakan pada LCP. Menekan tombol ini
menghasilkan listrik untuk semua yang akan segera mematikan peralatan.

CATATAN:
1. Semua sinyal dari PLC ke DCS akan terhubung melalui serial interface
kecuali untuk masalah sinyal alarm umum yang akan disediakan untuk
DCS.
2. Semua tombol, switch pemilih, dan indikator, kecuali untuk berhenti
tekan darurat, direferensikan akan layar sentuh tipe HMI.
3. Operator dimulai, DCS akan mengirim "remote start" dan sinyal "remote
stop" untuk sistem klorinasi PLC. "Tidak ada pendingin pompa air
mengalir" sinyal akan saling bertautan di klorinasi sistem PLC untuk
mencegah klorinasi sistem start dalam hal tidak ada pendingin pompa air
mengalir.

107
E. Prosedur darurat shut-down

Berikut langkah dan yang harus dilakukan jika darurat shut-down;


1. Tekan tombol "DARURAT BERHENTI" terletak pada
Transformator/panel kontrol lokal penyearah dari generator yang dipilih.
2. Tutup generator seawater supply dipilih katup, (59PBN03-AA001 atau
59PBN04-AA001).
3. Penting: jika salah satu generator akan dimatikan untuk lebih dari empat
(4) jam, kosongkan sel. Jika sistem shutdown karena sebuah perbedaan
operasi selama waktu ketika operator tidak hadir, operator yang pertama
mendeteksi kondisi ini harus segera mengeringkan sel. Catatan detail dari
perbedaan operasi dan perkirakan lamanya waktu sel elektrolitik yang
terkena pada kondisi ini.

4.6 Perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine


A. Analisa kerusakan

Berdasarkan histori yang penulis temui dilapangan yang terjadi pada


chlorine injection pump B adalah kebocoran pada stuffing box, yang mana
disebabkan oleh spring pada mechanical seal tidak bekerja atau berfungsi lagi
dengan baik dikarenakan mechanical seal mengalami korosi.

Berikut prosedur perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine


pada PT.PJB UP Muara Tawar.

1. Tujuan
Instruksi Kerja Penggantian mechanical seal pada chlorine injection pump
ini disusun sebagai pedoman dalam melakukan perbaikan atau pemeliharaan
pada system BOP (Balanced Of Plant) Chlorination Plant di lingkungan PT
PembangkitanJawa Bali Unit Pembangkitan Muara Tawar sehingga

108
kegiatannya dapat terselenggara dengan aman, efisien dan dengan cara yang
benar.

2. Ruang lingkup
 Bidang Pemeliharaan
 Bidang Produksi
 Bidang LK3

3. Pertimbangan risiko K3 dan aspek dampak lingkungan.


3.1 Aspek Risiko K3.
Risiko K3 yang timbul dari pelaksanaan INSTRUKSI KERJA ini mengacu
pada Formulir Identifikasi Bahaya Potensial (MT-IK-2-01-01-01) pada
dokumen terpisah. Pengendalian terhadap risiko K3 yang mungkin timbul
diakomodasi dalam Formulir yang berisi penjelasan teknis secara kualitatif
&Kuantitatif terkait dengan Instruksi Kerja

3.2 Aspek Dampak Lingkungan

Aspek dampak lingkungan yang timbul dari pelaksanaan Instruksi Kerja ini
mengacu pada Formulir Identifikasi Aspek Dampak Lingkungan (MT-IK-
2-01-01-01) pada dokumen terpisah.Pengendalian terhadap aspek dampak
lingkungan yang mungkin timbul diakomodasi dalam Formulir yang berisi
penjelasan teknis secara kualitatif &Kuantitatif terkait dengan Instruksi Kerja

4. Sumber daya (Resources).


4.1. APD Yang Disiapkan / Digunakan:
1. Safety helmet
2. Wearpack
3. Safety shoes
4. Kacamata pelindung

109
5. Sarung tangan
4.2. Peralatan / Tool Set Yang Digunakan :
1. Kunci ring 7
2. Kunci ring 8
3. Kunci ring 13
4. Kunci ring 14
5. Kunci ring 18
6. Kunci ring 19
7. Kunci L (1 set)
8. Palu Teflon
9. Obeng ( - )
10. Kunci belt

4.3. Material yang Digunakan :


1. Majun
2. Mechanical Seal
3. Pelumas Turbo T – 46

Gambar 4.10 mechanical seal


5. Sebelum pelaksanaa pekerjaan
1. Menyampaikan safety permit dan working permit kepada bidang terkait
adalah bidang LK3 dan bidang Produksi
2. Pastikan pelaksana pekerjaan sudah mendapatkan safety
induction/briefing
3. Siapkan dan mobilisasi peralatan yang akan digunakan di tempat yang
ditentukan dalam area pekerjaan.

110
4. Pastikan Chlorine injection pump yang akan diganti Mechanical sealnya
dalam keadaan aman dan sudah diisolasi valve dan rack out breaker oleh
operator.

6. Pelaksanaan pekerjaan
1. Amankan area kerja dan bersihkan dari benda – benda yang menggangu
pekerjaan.
2. Bersihkan area kerja terlebih dahulu dengan menggunakan air untuk
memastikan kebersihan dari cairan chemical.
3. Tutup semua shut off valve pada suction dan discharge pompa
4. Lepas tutup cover kopling menggunakan kunci ring 13 (tandai posisi
baut)
5. Lepas sambungan selang pendingin ke stuffing box dengan menggunakan
obeng
6. Lepas baut kopling dengan menggunakan kunci L dan kunci ring 7 untuk
memundurkan posisi spacer kopling
7. Angkat sambungan kopling antara pompa dengan motor listrik
8. Lepas baut house impeller dengan menggunakan kunci ring 14(tandai
posisi baut)
9. Lepas baut kaki pompa dengan menggunakan kunci ring 18 (tandai posisi
baut)
10. Angkat Pompa secara perlahan lalu letakkan di trolley untuk dibawa ke
bengkel
11. Letakkan pompa pada tempat pembongkaran
12. Buang oli yang terdapat pada pompa hingga bersih dengan membuka baut
drain oli menggunakan kunci ring 8(tandai posisi baut)
13. Lepas cover mechanical seal dengan menggunakan kunci ring 13 (tandai
posisi baut)
14. Lepas impeller dengan kunci belt, tahan poros agar tidak ikut berputar

111
15. Setelah impeller terlepas maka mechanical seal akan ikut secara otomatis
lalu buka baut stuffing box menggunakan kunci ring 14(tandai posisi baut
dan lakukan secara menyilang) lihat gambar 4.11

Gambar 4.11 Stuffing Box Dan Tutup Volute


16. Lepas cover pompa dengan menggunakan kunci ring 14 (tandai posisi
baut dan lakukan secara menyilang)
17. Lepas poros dan bearing dari pompa
a) Lepas baut penahan poros dengan kunci ring 14
b) Kemudian tarik poros keluar dengan jack bolt menggunakan kunci ring
14
18. Lepas lock mechanical seal dari poros impeller dengan menggunakan
kunci L lalu tarik mechanical seal pelan – pelan agar tidak merusak
sealnya (lihat gambar 4.12)

Gambar 4.12 Mechanical Seal


19. Cleaning semua part.
20. Pasang bearing dan shaft sleeve pada poros
21. Pasang mechanical seal dengan sisi impeller selanjutnya pasang stuffing
box dengan baut dan menggunakan kunci ring 14 lalu pasang impeller
dengan poros (lihat gambar 4.13)

112
Gambar 4.13 Stuffing Box dan Pompa
22. Pasang kembali baut drain oli dan isi kembali dengan pelumas Turbo T –
46
23. Bawa dengan trolley menuju lokasi pemasangan lalu pasang baut kaki
pompa dan house impellernya
24. Selanjutnya pasang kembali kopling dan cover kopling
25. Setelah pompa sudah di assemblying maka baru dilakukan lock
mechanical seal pada saat di lokal setelah dilakukan adjust terlebih
dahulu
26. Lakukan proses alignment sebelum pompa dioperasikan kembali (ada IK
tersendiri)
27. Laporkan pada operator bahwa pekerjaan telah selesai dilaksanakan.
28. Lakukan post maintenance test oleh operator untuk memastikan tidak ada
kondisi abnormal seperti kebocoran, dll.
29. Mobilisasi peralatan dan lakukan pembersihan area kerja seperti semula.
30. Membuat dan Menyampaikan laporan pekerjaan tersebut kepada Atasan
terkait.

7. Setelah pelaksanaan pekerjaan & proses adminitsrasi

1. Semua proses pekerjaan yang tercantum dalam INSTRUKSI KERJA ini


dinyatakan dalam (MT-IK-2-01-01-02)Isilah formulir tersebut sesuai

113
perintahnya dengan tepat dan benar, karena hal tersebut menunjukkan
bahwa INSTRUKSI KERJA ini telah dilaksanakan.
2. Mengisi buku laporan kegiatan harian.
3. Simpan formulir & laporan terkaut tersebut sebagai dokumen terkendali
Sistem Manajemen Terpadu.

114
BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan yang telah dibahas pada bab-bab sebelumnya,


penulis dapat menyimpulkan beberapa kesimpulan antara lain;

1. Sistem Chloriration Plant adalah suatu unit yang berguna untuk


memproduksi Zat Chlorine/ sodium hypochloride (NaCl) yang berguna
untuk mencegah berkembang biaknya biota laut (binatang dan
tumbuhan laut) agar tidak menempel pada sistem pendinginan
pembangkit listrik yang menggunakan air laut sebagai media pendingin.
Serta banyak hal-hal yang harus dipahami atau diperhatikan dalam
proses operasi dari sistem chlorination plant ini seperti; operator harus
mengetahui tentang prinsip kerja sistem chlorination plant, prosedur
sebelum memulai proses star-up, prosedur unit shutdown dan darurat
shutdown.
2. Pompa sentrifugal atau pompa pemasok chlorine ( chlorine injection
pump) adalah suatu alat atau pompa yang digunakan untuk
memompakan atau menginjeksikan cairan chlorine dari hydrogen
removal tank menuju ke water intake yang bertujuan untuk mencegah
atau memabukan biota laut agar tidak berkembang pada system sehingga
bisa menyebabkan kerusakan pada sistem.
3. Jenis perawatan yang dilakukan pada pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine di PLTGU UP Muara Tawar adalah preventive maintenance
yaitu pengecekan vibrasi, pelumasan, kebocoran, temperature, pressure,
serta corrective maintenance untuk perbaikan pada pompa. Agar
kerusakan pada pompa tidak terulang kembali hal yang harus dilakukan
operator dan mekanik adalah melakukan pengecekan vibrasi, jumlah
pelumas, kebocoran pada bearing atau seal dan juga pelumasan dari

115
pompa, temperature pada bearing serta pressure dischard pompa.
Pastikan sesuai dengan batasan atau range dari tiap-tiap komponen
tersebut.

5.2 Saran
Pada kesempatan ini penulis memberikan saran mengenai “Perawatan &
perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine pada sistem chlorination
plant PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi Jawa Barat” yaitu;
1. Lakukan perawatan dan perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine serta proses operasi sistem chlorination plant sesuai dengan
prosedur yang telah ditetapkan.
2. Gunakan peralatan yang dalam keadaan bagus dan suku cadang yang
asli agar komponen tidak sering mengalami kerusakan.
3. Lakukan pekerjaan dengan hati-hati dan tidak melakukan kecerobohan.
4. Dalam bekerja harus diperhatikan aspek keadaan lingkungan dan
keselamatan diri sendiri/mekanik.

116
DAFTAR PUSTAKA

1. PT. PJB ( Pembangkit Jawa Bali ) – ”Manual Book Chlorinatian Plant”,


Bekasi
2. PDF.MTV_59_J_PBN__01_131, Series1500_UPDATED_4_20_12,
3. Electrochlorination _ muhara's simple web log.htm, www.google.com
4. Antony Corder “ Manajemen Perawatan (1992)”.
5. Ir. Sularso, MSME dan Prof. Dr. Haruo Tahara. 1983. “Pompa &
Kompresor”. PT. Pradnya Paramita. Jakarta
6. Resume Harian 2 Agustus 2013 Jornalis BP 8713143ojt. PT. PJB.
PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi Jawa Barat.
7. BAB 2 POMPA SENTRIFUGAL _ Andika Pratama's Blog.htm

117
No. Alumni Yogi Candra No. Alumni Fakultas
Universitas Permanta Putra

BIODATA
(a) Tempat / Tgl Lahir : Gurun panjang / 28 Agustus 1992 (b) Nama Orang Tua :
Gustiwarni (c) Fakultas : Politeknik Negeri Padang (d) Jurusan : Teknik Mesin.
Konsentrasi : Maintenance (c) No. BP : 1301012064 (f) Tanggal Lulus : 7
September 2016 (g) Prediket Lulus : ………. (h) IPK :……… (i) Lama Studi : 3
Tahun (j) Alamat Orang Tua : Gurun Panjang Kapuh Kecamatan Koto XI Tarusan
Kabupaten Pesisir Selatan

Perawatan & Perbaikan Pompa Sentrifugal


Untuk Pemasok Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant
PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi
Propinsi Jawa Barat

Tugas Akhir D-III Oleh : Yogi Candra Permanta Putra


Pembimbing I: Daddy Budiman, ST.,M.Eng. dan Pembimbing II: Zulfikar, ST.,MT

ABSTRAK
Pompa pemasok chlorine merupakan suatu komponen atau alat yang mempunyai peranan penting dalam
sistem pendingin PLTGU, dimana pompa tersebut merupakan jenis pompa sentrifugal yang berguna untuk
memompakan/memasok chlorine menuju water intake, yang berfungsi untuk mencegah berkembang biaknya
biota laut pada sistem-sistem lain, sehingga unit PLTGU dapat beroperasi dengan baik. Agar pompa tersebut
dapat beroperasi dengan baik secara kontinyu, maka pompa tersebut harus dilakukan perawatan dan perbaikan.
Sehubungan dengan hal tersebut, penulis mengambil judul “ Perawatan & perbaikan pompa sentrifugal untuk
pemasok chlorine pada sistem chlorination plant PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Jawa Barat”.
Tujuannya adalah agar penulis dapat menjelaskan fungsi dan cara kerja serta perawatan pompa.
Jenis perawatan yang dilakukan pada pompa pemasok chlorine di PLTGU UP Muara Tawar ini adalah
preventive maintenance yaitu pengecekan; vibrasi, pelumasan, kebocoran, temperature dan pressure serta
perawatan corrective maintenance yang dilakukan adalah penggantian mechanical seal.
Setelah melakukan perbaikan pada pompa pemasok chlorine serta telah melaksanakan preventive
maintenance, predictive maintenance dan telah dilaksanakan pengujian pada pompa dapat dinyatakan telah
berhasil dengan baik.

Keywords : Pompa, sentrifugal, chlorine, maintenance.

Tugas Akhir ini telah dipertahankan didepan sidang penguji dan dinyatakan lulus pada
tanggal : 7 September 2016
Abstrak telah disetujui penguji :
1. 2. 3. 4.
Tanda Tangan

Daddy Budiman, Rino Sukma, ST.,MT Rivanol Chadry, Adriansyah,ST., MT


Nama Terang ST.,M.Eng
ST.,MT

Mengetahui :
Ketua Jurusan Teknik Mesin : Hanif, ST., MT.
Nip.19710902 198002 1 001 Tanda Tangan

Alumni telah mendaftar ke Fakultas / Universitas Andalas dan mendapatkan nomor alumni :
Petugas Fakultas / Universitas
Nomor Alumni Fakultas Nama Tanda Tangan

Nomor Alumni Universitas Nama Tanda Tangan


Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan
Maka apabila kamu sudah selesai ( Dengan satu urusan ) kerjakanlah
dengan sungguh-sungguh urusan yang lain Ini hanya kepada Allah
hendaknya kamu berharap
(Qs : Alam Nasrah 1-8)

Ya Allah…….
Bersujud aku dihadapanmu atas segala rahmat dan karuniamu yang
engkau berikan kepadaku semoga langkahku tidak terhenti sampai disini
karena pejalannanku masih panjang dengan
setumpuk cita-aita yang belum teraih
Beriknlah jalan terbaik dalam hidup ini jalan yang engkau redhoi
Ya Allah…… Ya Rahman…… Ya Rahim
“ Doa Buat Ibu dan Ayah “

Ya Allah,
Rendahkanlah suaraku bagi mereka,
Perindahlah ucapanku di depan mereka,
Lunakanlah watakku terhadap mereka,
Lembutkanlah hatiku untuk mereka.

Ya Allah,
Berikanlah mereka balasan yang sebaik-baiknya,
Atas didikan mereka pada diriku, dan
Pahala yang besar atas kesayangan yang
Mereka limpahkan padaku
Peliharalah mereka seperti mereka memeliharaku.

Ya Allah,
Apa saja gangguan yang telah mereka rasakan,
Atau kesusahan yang mereka derita karena aku,
Atau kehilangan sesuatu hak mereka karena perbuatanku,
Jadikanlah itu semua penyebab terhapusnya dosa-dosa mereka,
Tinggikanlah kedudukan mereka dan
Bertambahnya pahala kebaikan mereka,
Dengan perkenan-Mu.

Ya Allah,
Sebab hanya engkaulah
Yang berhak membalas kejahatan dengan
Kebaikan berlipat ganda.
Berikanlah mereka rahmat, hidayah dan berokah-Mu dan
Berikanlah mereka kesehatan dan rejeki-Mu
Amiiiiiiiinnnnn.............
MOTTO

"Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan


kesanggupannya."
(Al-Baqarah: 286).

"Jika kamu bersabar dan bertaqwa, niscaya tipu daya mereka


sedikit pun tidak mendatangkan kemudharatan kepadamu."
(Ali Imran:120)

"Dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah.


Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah,
melainkan kaum yang kafir."
(Yusuf : 87)

Jenius adalah 1% inspirasi dan 99% keringat!


(Thomas Alfa Edison)

Sedikit kebutaan dibutuhkan bila anda mengambil sebuah resiko.


(Bill Gates)

Terima kasih untuk pembimbing TA

Terima kasih penulis berikan kepada bapak Daddy Budiman, ST.,

M.Eng dan bapak Zulfikar, ST., MT, yang telah membimbing penulis dalam

penyelesaian tugas akhir ini hingga penulis dapat mewujudkan cita-cita

penulis.
Thanks to my family;

Kupersembahkan sejumlah baktiku teruntuk orang tuaku, gi

menyadari apa yang gi hasilkan sekarang ini belum dapat membalas setetes

keringat dan air matamu yang telah melahirkan dan membesarkanku. Yang

tak kenal lelah, panas dan hujan berusaha untuk membahagiakan ku.

Terima kasih atas segalanya ibu dan ayah yang telah diberikan kepada gi.

Dan juga buat my brother terima kasih atas semangat, saran, do’a

dan motivasi yang telah diberikan selama ini hingga gi bisa sampai

menyelesaikan dan mewujudkan cita-cita gi dengan baik “semoga capek

dapek momongan..haha“ dan juga untuk adik abang satu-satunya terima

kasih atas do’anya karena kalian semualah yang menjadi penyemangat

dalam menjalani hidup ini.

Special thanks to;

Veby “ buk bos ku terima kasih atas semangat, motivasi, kasih sayang,

perhatian dan do’a yang telah bi berikan sehingga gi bisa mewujudkan cita-

cita gi seperti saat ini. Dan semua ini juga untuk kita nantinya…..I L U buk

bos ku….”

Thanks to my friend

Terima kasih buat teman-teman atas dukungan yang telah dberikan

terutama teman-teman dari kelas 3 maintenance C dan teman-teman kelas

D sewaktu tingkat 1 sampai 2 hingga sampai saat ini tetap bersama

menjalin silahturahmi dan kekompakan. Maaf tidak bisa menyebutkan

semua namanya dan juga teman-teman jurusan teknik mesin Bp 2013.

Dan terima kasih kepada teman-teman letting 16 serta adik-adik

letting korps satuan tugas yang tidak bisa penulis sebutkan semua namanya.

Terima kasih atas dukungan dan supportnya selama ini.


Thanks banget untuk keluarga besar teknik mesin politeknik negeri padang.

Andai masa dan waktu tak berganti, inginku tetap berdiri disini

Andai perpisahan itu bukan ujung pertemuan pasti tetap inginku disini

Hidup adalah perjuangan tanpa henti

Tidak yang jatuh Cuma-Cuma dari langit

Melainkan semua tercipta karena usaha, do’a dan kerja keras.

By. Yogi (13)


LEMBAR PENGESAHAN TUGAS AKHIR

PERAWATAN & PERBAIKAN POMPA SENTRIFUGAL


UNTUK PEMASOK CHLORINE PADA SISTEM CHLORINATION PLANT
PLTGU UP MUARA TAWAR KABUPATEN BEKASI
PROPINSI JAWA BARAT

Tugas Akhir Ini Telah Diuji dan Dipertahankan di Depan Tim Penguji
Tugas Akhir Diploma III Jurusan Teknik Mesin Politeknik Universitas Andalas Padang
Pada Tanggal : 07 September 2016

Tim Penguji :

Ketua / Penguji I Sekretaris / Penguji II

Daddy Budiman, ST.,M.Eng Rino Sukma, ST.,MT


Nip. 19710518 199903 1 003 Nip. 19770117 200501 1 002

Anggota I / Penguji III Anggota II / Penguji IV

Rivanol Chadry, ST.,MT Adriansyah,ST., MT


Nip. 19691215 199303 1 002 Nip. 19641109 199702 1 001
MAJOR COMPONENTS

Chlorine Injection 59PBN20-APOO 1 Two (2) Manufacturer: Fybroc


Pumps 59PBN20-AP002 Model: 1500 GRP
Size: 2x3x6
Type: Horizontal, centrifugal
Connections: 150# FF
Materials: GRP
Capacity: 37 m3/hr
TDH: 15 m

Chlorine Injection Two (2) Manufacturer: US Motors or Equal


Pump Motors Type: TEFC, IP55
Frame Size: DII2M
Power: 4 KW (5.5 HP)
Speed: 2900 rpm
Power Supply: 400v, 3 ph, 50 Hz
LAMPIRAN
PERAWATAN & PERBAIKAN POMPA SENTRIFUGAL
UNTUK PEMASOK CHLORINE PADA SISTEM CHLORINATION PLANT
PLTGU UP MUARA TAWAR KABUPATEN BEKASI
PROPINSI JAWA BARAT

TUGAS AKHIR

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat


Memperoleh Gelar Diploma III (Ahli Madya)
Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Padang

OLEH

Nama : YOGI CANDRA PERMANTA PUTRA


Nomor Bp : 1301012064
Pogram Studi : D 3 Teknik Mesin
Konsentrasi : Maintenance

KEMENTERIAN RISTEK DAN DIKTI


POLITEKNIK NEGERI PADANG
JURUSAN TEKNIK MESIN
2016
LEMBARAN PENGESAHAN TUGAS AKHIR

PERAWATAN & PERBAIKAN POMPA SENTRIFUGAL


UNTUK PEMASOK CHLORINE PADA SISTEM CHLORINATION PLANT
PLTGU UP MUARA TAWAR KABUPATEN BEKASI
PROPINSI JAWA BARAT

Disusun Oleh :
Nama : Yogi Candra Permanta Putra
Nomor Bp : 1301012064
Program Studi : D 3 Teknik Mesin
Konsentrasi : Maintenance

Disetujui oleh:

Pembimbing I Pembimbing II

Daddy Budiman, ST.,M.Eng Zulfikar, ST., MT


Nip. 19710518 199903 1 003 Nip. 19591002 198803 1 003

Disahkan oleh:

Kepala Program Studi Kepala Konsentrasi

Teknik Mesin Maintenance

Sir Anderson, ST,. MT Rivanol Chadry, ST., MT

Nip .19720818 200003 1 002 Nip. 19691215 199303 1 002

Ketua Jurusan Teknik Mesin

Hanif, ST., MT

Nip. 19710902 199802 1 001


LEMBAR PENGESAHAN TUGAS AKHIR

PERAWATAN & PERBAIKAN POMPA SENTRIFUGAL


UNTUK PEMASOK CHLORINE PADA SISTEM CHLORINATION PLANT
PLTGU UP MUARA TAWAR KABUPATEN BEKASI
PROPINSI JAWA BARAT

Tugas Akhir Ini Telah Diuji dan Dipertahankan di Depan Tim Penguji
Tugas Akhir Diploma III Jurusan Teknik Mesin Politeknik Universitas Andalas Padang
Pada Tanggal : 07 September 2016

Tim Penguji :

Ketua / Penguji I Sekretaris / Penguji II

Daddy Budiman, ST.,M.Eng Rino Sukma, ST.,MT


Nip. 19710518 199903 1 003 Nip. 19770117 200501 1 002

Anggota I / Penguji III Anggota II / Penguji IV

Rivanol Chadry, ST.,MT Adriansyah,ST., MT


Nip. 19691215 199303 1 002 Nip. 19641109 199702 1 001
Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan
Maka apabila kamu sudah selesai ( Dengan satu urusan ) kerjakanlah
dengan sungguh-sungguh urusan yang lain Ini hanya kepada Allah
hendaknya kamu berharap
(Qs : Alam Nasrah 1-8)

Ya Allah…….
Bersujud aku dihadapanmu atas segala rahmat dan karuniamu yang
engkau berikan kepadaku semoga langkahku tidak terhenti sampai disini
karena pejalannanku masih panjang dengan
setumpuk cita-aita yang belum teraih
Beriknlah jalan terbaik dalam hidup ini jalan yang engkau redhoi
Ya Allah…… Ya Rahman…… Ya Rahim
“ Doa Buat Ibu dan Ayah “

Ya Allah,
Rendahkanlah suaraku bagi mereka,
Perindahlah ucapanku di depan mereka,
Lunakanlah watakku terhadap mereka,
Lembutkanlah hatiku untuk mereka.

Ya Allah,
Berikanlah mereka balasan yang sebaik-baiknya,
Atas didikan mereka pada diriku, dan
Pahala yang besar atas kesayangan yang
Mereka limpahkan padaku
Peliharalah mereka seperti mereka memeliharaku.

Ya Allah,
Apa saja gangguan yang telah mereka rasakan,
Atau kesusahan yang mereka derita karena aku,
Atau kehilangan sesuatu hak mereka karena perbuatanku,
Jadikanlah itu semua penyebab terhapusnya dosa-dosa mereka,
Tinggikanlah kedudukan mereka dan
Bertambahnya pahala kebaikan mereka,
Dengan perkenan-Mu.

Ya Allah,
Sebab hanya engkaulah
Yang berhak membalas kejahatan dengan
Kebaikan berlipat ganda.
Berikanlah mereka rahmat, hidayah dan berokah-Mu dan
Berikanlah mereka kesehatan dan rejeki-Mu
Amiiiiiiiinnnnn.............
MOTTO

"Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan


kesanggupannya."
(Al-Baqarah: 286).

"Jika kamu bersabar dan bertaqwa, niscaya tipu daya mereka


sedikit pun tidak mendatangkan kemudharatan kepadamu."
(Ali Imran:120)

"Dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah.


Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah,
melainkan kaum yang kafir."
(Yusuf : 87)

Jenius adalah 1% inspirasi dan 99% keringat!


(Thomas Alfa Edison)

Sedikit kebutaan dibutuhkan bila anda mengambil sebuah resiko.


(Bill Gates)

Terima kasih untuk pembimbing TA

Terima kasih penulis berikan kepada bapak Daddy Budiman, ST.,

M.Eng dan bapak Zulfikar, ST., MT, yang telah membimbing penulis dalam

penyelesaian tugas akhir ini hingga penulis dapat mewujudkan cita-cita

penulis.
Thanks to my family;

Kupersembahkan sejumlah baktiku teruntuk orang tuaku, gi

menyadari apa yang gi hasilkan sekarang ini belum dapat membalas setetes

keringat dan air matamu yang telah melahirkan dan membesarkanku. Yang

tak kenal lelah, panas dan hujan berusaha untuk membahagiakan ku.

Terima kasih atas segalanya ibu dan ayah yang telah diberikan kepada gi.

Dan juga buat my brother terima kasih atas semangat, saran, do’a

dan motivasi yang telah diberikan selama ini hingga gi bisa sampai

menyelesaikan dan mewujudkan cita-cita gi dengan baik “semoga capek

dapek momongan..haha“ dan juga untuk adik abang satu-satunya terima

kasih atas do’anya karena kalian semualah yang menjadi penyemangat

dalam menjalani hidup ini.

Special thanks to;

Veby “ buk bos ku terima kasih atas semangat, motivasi, kasih sayang,

perhatian dan do’a yang telah bi berikan sehingga gi bisa mewujudkan cita-

cita gi seperti saat ini. Dan semua ini juga untuk kita nantinya…..I L U buk

bos ku….”

Thanks to my friend

Terima kasih buat teman-teman atas dukungan yang telah dberikan

terutama teman-teman dari kelas 3 maintenance C dan teman-teman kelas

D sewaktu tingkat 1 sampai 2 hingga sampai saat ini tetap bersama

menjalin silahturahmi dan kekompakan. Maaf tidak bisa menyebutkan

semua namanya dan juga teman-teman jurusan teknik mesin Bp 2013.

Dan terima kasih kepada teman-teman letting 16 serta adik-adik

letting korps satuan tugas yang tidak bisa penulis sebutkan semua namanya.

Terima kasih atas dukungan dan supportnya selama ini.


Thanks banget untuk keluarga besar teknik mesin politeknik negeri padang.

Andai masa dan waktu tak berganti, inginku tetap berdiri disini

Andai perpisahan itu bukan ujung pertemuan pasti tetap inginku disini

Hidup adalah perjuangan tanpa henti

Tidak yang jatuh Cuma-Cuma dari langit

Melainkan semua tercipta karena usaha, do’a dan kerja keras.

By. Yogi (13)


LEMBARAN TUGAS AKHIR
POLITEKNIK NEGERI PADANG

Nama : Yogi Candra Permanta Putra


No.Bp : 1301012064
Konsentrasi : Perawatan dan Perbaikan
Jurusan : Teknik Mesin
Judul Tugas Akhir : Perawatan & perbaikan pompa sentrifugal untuk
pemasok chlorine pada sistem chlorination plant
PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi
Propinsi Jawa Barat.

Uraian Tugas : ...........................................................................................................


.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................

Dimulai Tanggal : .............................


Selesai Tanggal : .............................

Pembimbing I Pembimbing II

DADDY BUDIMAN, ST.,M.Eng ZULFIKAR, ST., MT

Nip. 19710518 199903 1 003 Nip. 19591002 198803 1 003


LEMBAR ASISTENSI

Nama : Yogi Candra Permanta Putra


No. BP : 1301012064
Prodi : D 3 Teknik Mesin
Konsentrasi : Maintenance
Pembimbing I : Daddy Budiman, ST.,M.Eng
Pembimbing II : Zulfikar, ST.,MT
Judul : Perawatan & perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine pada sistem chlorination plant PLTGU UP Muara
Tawar kabupaten bekasi propinsi jawa barat.
No Hari/Tanggal Uraian Paraf
No. Alumni Yogi Candra No. Alumni Fakultas
Universitas Permanta Putra

BIODATA
(a) Tempat / Tgl Lahir : Gurun panjang / 28 Agustus 1992 (b) Nama Orang Tua :
Gustiwarni (c) Fakultas : Politeknik Negeri Padang (d) Jurusan : Teknik Mesin.
Konsentrasi : Maintenance (c) No. BP : 1301012064 (f) Tanggal Lulus : 7
September 2016 (g) Prediket Lulus : ………. (h) IPK :……… (i) Lama Studi : 3
Tahun (j) Alamat Orang Tua : Gurun Panjang Kapuh Kecamatan Koto XI Tarusan
Kabupaten Pesisir Selatan

Perawatan & Perbaikan Pompa Sentrifugal


Untuk Pemasok Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant
PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi
Propinsi Jawa Barat

Tugas Akhir D-III Oleh : Yogi Candra Permanta Putra


Pembimbing I: Daddy Budiman, ST.,M.Eng. dan Pembimbing II: Zulfikar, ST.,MT

ABSTRAK
Pompa pemasok chlorine merupakan suatu komponen atau alat yang mempunyai peranan penting dalam
sistem pendingin PLTGU, dimana pompa tersebut merupakan jenis pompa sentrifugal yang berguna untuk
memompakan/memasok chlorine menuju water intake, yang berfungsi untuk mencegah berkembang biaknya
biota laut pada sistem-sistem lain, sehingga unit PLTGU dapat beroperasi dengan baik. Agar pompa tersebut
dapat beroperasi dengan baik secara kontinyu, maka pompa tersebut harus dilakukan perawatan dan perbaikan.
Sehubungan dengan hal tersebut, penulis mengambil judul “ Perawatan & perbaikan pompa sentrifugal untuk
pemasok chlorine pada sistem chlorination plant PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Jawa Barat”.
Tujuannya adalah agar penulis dapat menjelaskan fungsi dan cara kerja serta perawatan pompa.
Jenis perawatan yang dilakukan pada pompa pemasok chlorine di PLTGU UP Muara Tawar ini adalah
preventive maintenance yaitu pengecekan; vibrasi, pelumasan, kebocoran, temperature dan pressure serta
perawatan corrective maintenance yang dilakukan adalah penggantian mechanical seal.
Setelah melakukan perbaikan pada pompa pemasok chlorine serta telah melaksanakan preventive
maintenance, predictive maintenance dan telah dilaksanakan pengujian pada pompa dapat dinyatakan telah
berhasil dengan baik.

Keywords : Pompa, sentrifugal, chlorine, maintenance.

Tugas Akhir ini telah dipertahankan didepan sidang penguji dan dinyatakan lulus pada
tanggal : 7 September 2016
Abstrak telah disetujui penguji :
1. 2. 3. 4.
Tanda Tangan

Daddy Budiman, Rino Sukma, ST.,MT Rivanol Chadry, Adriansyah,ST., MT


Nama Terang ST.,M.Eng
ST.,MT

Mengetahui :
Ketua Jurusan Teknik Mesin : Hanif, ST., MT.
Nip.19710902 198002 1 001 Tanda Tangan

Alumni telah mendaftar ke Fakultas / Universitas Andalas dan mendapatkan nomor alumni :
Petugas Fakultas / Universitas
Nomor Alumni Fakultas Nama Tanda Tangan

Nomor Alumni Universitas Nama Tanda Tangan


KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT, karena atas berkat rahmat dan
karunia-Nya jualah penulis mampu menyelesaikan penyusunan laporan
tugas akhir dengan judul “Perawatan & Perbaikan Pompa Sentrifugal
Untuk Pemasok Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant PLTGU UP
Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi Jawa Barat”. Shalawat serta
salam penulis do`akan kepada Allah SWT, semoga senantiasa tercurah
kepada Nabi besar Muhammad SAW sebagai suri tauladan yang baik bagi
umat manusia.
Tugas akhir yang telah penulis kerjakan ini adalah sebagai syarat
untuk memperoleh gelar Diploma III dibidang teknik mesin. Penulisan
tugas akhir ini merupakan suatu bentuk pengembangan ilmu secara teoritis
yang telah dipelajari dibangku perkuliahan terhadap analisa kasus yang
terdapat dilapangan.
Dalam pelaksanaan penyusunan laporan tugas akhir ini, penulis
mendapatkan banyak bimbingan, bantuan, serta pantauan dari berbagai
pihak, maka dalam kesempatan ini penulis ingin mengucapkan banyak
terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam
pelaksanaan penyusunan laporan tugas akhir ini, khususnya kepada:

1. Orang tua yang telah memberikan dorongan baik moril dan material
sehingga penulis telah dapat menyelesaikan tugas akhir ini dengan
baik.
2. Bapak Aidil Zamri, S.T., MT. selaku Direktur Politeknik Negeri
Padang.

i
3. Bapak Hanif, ST.MT. selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin
4. Bapak Sir Anderson, ST.,MT. selaku Ka. Prodi Teknik Mesin
5. Bapak Rivanol Chadry, ST.,MT selaku Ka. Konsentrasi Maintenance
6. Bapak Daddy Budiman, ST.,M.Eng Selaku Pembimbing I penulis
7. Bapak Zulfikar, ST, MT selaku pembimbing II penulis
8. Bapak Budiyono selaku Spv senior pemeliharaan HAR mesin blok 5
PT. PJB Unit Pembangkitan Muara Tawar Kabupaten Bekasi
Propinsi Jawa Barat.
9. Seluruh karyawan PT. PJB ( Pembangkitan Jawa Bali ) UP Muara
Tawar yang tidak bisa penulis sebutkan namanya satu persatu.
10. Bapak / ibu Dosen, serta staf pengajar dan teknisi dilingkungan
Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Padang atas segal perhatian
dan bimbingannya.
11. Serta rekan-rekan mahasiswa DIII Teknik Mesin Politeknik Negeri
Padang khususnya angkatan 2013.

Semoga semua dukungan, bantuan, dan do’anya serta bimbingan yang


telah diberikan kepada penulis mendapat balasan pahala dari Allah
SWT. Amin. Akhir kata penulis mengucapkan banyak terima kasih dan
mohon maaf apabila ada kesalahan dan kekhilafan dalam penulisan tugas
akhir ini. Dengan kerendahan hati penulis berharap semoga tugas akhir ini
bermanfaat bagi kita semua.

Padang, Agustus 2016


Penulis,

Yogi Candra Permanta putra

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
LEMBAR PENGESAHAN
LEMBAR TUGAS AKHIR
LEMBAR ASISTENSI
ABSTRAK
KATA PENGANTAR ....................................................... i
DAFTAR ISI................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ........................................................ vi

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang.............................................................. 1
1.2 Tujuan.......................................................................... 2
1.2.1 Tujuan Umum..................................................... 2
1.2.2 Tujuan Khusus .................................................... 2
1.3 Batasan Masalah........................................................... 2
1.4 Sistematika Penulisan ................................................... 2

BAB II TEORI DASAR


2.1 Chlorination Plant ......................................................... 4
2.2 Pompa ........................................................................ 9
2.3 Head Pompa ............................................................... 17
2.4 Daya Pompa ............................................................... 23
2.5 Efisiensi Pomp ............................................................ 24
2.6 Terminologi ................................................................ 25
2.7 Kurva Peformansi Pompa............................................ 26
2.8 Sistem Proteksi Pompa ................................................ 26
2.9 Pompa Pemasok Chlorine ........................................... 28
2.10 Pengertian PLTGU ................................................... 32
2.10.1 Siklus Brayton (PLTG)........................................ 34

iii
2.10.2 Prinsip Kerja PLTG ........................................... 34
2.10.3 Prinsip Kerja Kompresor.................................... 37
2.10.4 Prinsip Kerja Coumbuster .................................... 37
2.10.5 Prinsip Kerja Turbin .......................................... 37
2.10.6 Klasifikasi Turbin Gas ....................................... 38
2.10.7 Sistem-Sistem Pendukung Pada PLTG ............... 39
2.11 Siklus Rankine (PLTU) dan HRSG ............................. 53
2.11.1 Siklus Rankine .................................................... 53
2.11.2 Siklus Rankine Regeneratif.................................. 55
2.11.3 Siklus Rankine Organik....................................... 55
2.11.4 Proses Siklus Rankine ......................................... 55
2.11.5 Siklus Rankine Ideal ........................................... 57
2.11.6 HRSG (heat recovery steam generator)..................... 60
2.11.7 Prinsip Kerja HRSG .......................................... 61
2.11.8 Konstruksi Dan Tata Letak HRSG ..................... 62
2.12 Manajemen Perawatan ............................................... 80
2.12.1 Pengertian Perawatan ......................................... 80
2.12.2 Jenis-Jenis Perawatan ......................................... 81
2.12.3 Perawatan Terencana.......................................... 82
2.12.4 Perawatan Tidak Terencana................................ 85

BAB III METODOLOGI


3.1 Metode Penulisan Tugas Akhir.................................... 86
3.2. Diagram Alir Kegiatan................................................ 87
3.3. Permaslahan Yang Terjadi .......................................... 88
3.4 Pengambilan Data....................................................... 88
3.5 Studi Literatur ............................................................. 88
3.6 Analisa ........................................................................ 89
3.7 Pembahasan ................................................................ 89
3.8 Kesimpulan ................................................................. 89
3.9 Selesai ......................................................................... 89

iv
BAB IV PERAWATAN & PERBAIKAN
4.1 Chlorination Plant ......................................................... 90
4.1.1 Prinsip Kerja Chlorination Plant ............................ 90
4.1.2 Bagian-Bagian Utama Chlorination Plant .............. 91
4.1.3 Fungsi Utama Bagian-Bagian Chlorination Plant.... 94
4.2 Pengertian Pompa Sentrifugal ..................................... 95
4.2.1 Prinsip Kerja Pompa Sentrifugal ......................... 96
4.3 Perawatan Sistem Chlorination Plant ............................. 99
4.4 Perawatan Pompa Sentrifugal Untuk Pemasok Chlorine 102
4.5 Proses Operasi Sistem Chlorination Plant....................... 102
4.6 Perbaikan Pompa Sentrifugal Untuk Pemasok Chlorine. 108

BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan ................................................................. 115
5.2 Saran ........................................................................... 116
DAFTAR PUSTAKA ........................................................ 117
LAMPIRAN

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 P & ID Chlorination plant...................................................... 6


Gambar 2.2 Sistem aliran chlorination plant ............................................ 7
Gambar 2.3. Rumah Pompa Sentrifugal .................................................... 15
Gambar 2.4 Grafik fungsi dari Angka Reynold (Reynolds Number) dan
Kekasaran relatif................................................................... 25
Gambar 2.5 Motor Pompa Chlorine .......................................................... 29
Gambar 2.6 Cover Copling........................................................................ 29
Gambar 2.7 Kopling .................................................................................. 29
Gambar 2.8 Rumah Bearing ...................................................................... 30
Gambar 2.9 Stuffing Box............................................................................ 30
Gambar 2.10 Volute ................................................................................... 30
Gambar 2.11 Base plate............................................................................. 31
Gambar 2.12 Shaft ..................................................................................... 31
Gambar 2.13 Katup Drain ......................................................................... 31
Gambar 2.14 Impeller................................................................................ 32
Gambar 2.15 Siklus Kombinasi................................................................. 33
Gambar 2.16 Siklus Brayton, Siklus Rankine dan Siklus kombinasi
(PLTG,PLTU, PLTGU) ....................................................... 33
Gambar 2.17 Diagram P-V dan T-S Turbin Gas Ideal .............................. 35
Gambar 2.18 Diagram T-S Turbin Gas Aplikasi....................................... 36
Gambar 2.19 Turbin Gas Siklus Terbuka .................................................. 39
Gambar 2.20 Turbin Gas Siklus Tertutup.................................................. 39
Gambar 2.21 Diagram GRS ( Gas Recivier Stationary ) ........................... 40
Gambar 2.22 Diagram Air Intake Sistem................................................... 44
Gambar 2.23 Diagram Sistem Cleaning Kompressor................................ 46
Gambar 2.24 Diagram Sistem Pelumasan Gas Turbin ............................. 49
Gambar 2.25 Diagram Colling Sistem Gas Turbin ................................... 52
Gambar 2.26 Skema Peralatan pada Siklus Rankine ................................. 56
Gambar 2.27 Contoh T-s diagram Siklus Rankine .................................... 57
Gambar 2.28 Diagram temperatur-entropi untuk siklus Rankine ideal… 57

vi
Gambar 2.29 Diagram HRSG dengan aliran gas mendatar ....................... 61
Gambar 2.30 Heat Recovery Steam Generator ......................................... 62
Gambar 2.31 Prinsip Sirkulasi Alami (Natural Circulation) .................... 64
Gambar 2.32 HRSG sirkulasi alami (aliran gas mendatar) ....................... 64
Gambar 2.33 Prinsip Sirkulasi Paksa (Forced Circulation)...................... 65
Gambar 2.34 HRSG dengan aliran gas vertikal......................................... 66
Gambar 2.35 HRSG dengan tekanan tunggal (single pressure)................ 67
Gambar 2.36 HRSG dengan dua tingkat tekanan (dual pressure) ............ 68
Gambar 2.37 Diagram HRSG Multi Pressure........................................... 68
Gambar 2.38 HRSG dengan burner bantu ................................................ 69
Gambar 2.39 Diagram Auxilarry Steam Turbin ........................................ 72
Gambar 2.40 Diagram Ccw Sistem Steam ................................................. 75
Gambar 2.41 Diagram Main Colling Water .............................................. 78
Gambar 2.42 Diagram alir sistem maintenance ........................................ 82
Gambar 3.1 Diagram Alir Metodologi Penulisan Tugas Akhir................. 90
Gambar 4.1 P & ID Sistem Chlorination Plant......................................... 91
Gambar 4.2 Seawater Strainer .................................................................. 92
Gambar 4.3 Sewater Booster Pump........................................................... 92
Gambar 4.4 Modul general hypochloride/generator cell .......................... 92
Gambar 4.5 Sodium ypochloride hydrogen removal tank ......................... 93
Gambar 4.6 Air blower .............................................................................. 93
Gambar 4.7 Chlorine injection pump ........................................................ 93
Gambar 4.8 Pree chlorine injection pump................................................. 94
Gambar 4.9 Pompa Sentrifugal ................................................................. 96
Gambar 4.10 Mechanical Seal................................................................... 110
Gambar 4.11 Stuffing Box Dan Tutup Volute ............................................ 112
Gambar 4.12 Mechanical seal ................................................................... 112
Gambar 4.13 Stuffing Box dan Pompa....................................................... 113

vii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam sebuah pembangkit Thermal, air laut berperan besar dalam


menunjang proses kerja unit pembangkit listrik yang menggunakan media
pendingin air laut. Pada sistem pembangkit ini, air laut dimanfaatkan sebagai
media pendingin pada Condensor Steam Turbin. Tetapi dalam proses
pendinginan dengan media air laut perlu dilakukan injeksi kimia yaitu Zat
Chlorine / sodium hypochloride, yang mana zat ini berguna untuk mencegah
berkembang biaknya biota laut (binatang dan tumbuhan laut) agar tidak
menempel pada line-line dari sistem pendinginan air laut tersebut dengan cara
memabukkannya.

Pompa sentrifugal digunakan untuk memasok chlorine pada sistem


chlorination plant di PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi
Jawa Barat. Pompa tersebut harus dilakukan perawatan dengan baik, agar
sistem tidak mengalami gangguan. Walaupun pompa sentrifugal tersebut telah
dilakukan perawatan dengan baik, namun kerusakan tetap tidak bisa
dihindarkan. Manusia hanya bisa meminimalisir kerusakan yang terjadi. Bila
terjadi kerusakan, maka harus segera dilakukan perbaikan, agar kerusakan
tersebut tidak menyebabkan kerusakan pada bagian-bagian lainnya.

Dengan latar belakang penulis yang pernah melakukan praktek kerja


lapangan (PKL) di PLTGU UP Muara Tawar tersebut, penulis mengambil judul
tugas akhir “Perawatan & Perbaikan Pompa Sentrifugal Untuk Pemasok
Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten
Bekasi Propinsi Jawa Barat”.

1
1.2 Tujuan

Dalam pembuatan tugas akhir ini, ada dua tujuan yang hendak dicapai,
yaitu:

1.2.1 Tujuan Umum


a. Untuk memenuhi salah satu syarat kelulusan pada Program Diploma III di
Politeknik Negeri Padang.
b. Penerapan ilmu pengetahuan yang telah didapatkan selama mengikuti
perkuliahan.
1.2.2 Tujuan Khusus

a. Dapat menjelaskan sistem dan proses operasi chlorination plant


b. Dapat menjelaskan fungsi dan cara kerja pompa pemasok chlorine
c. Dapat menjelaskan perawatan dan perbaikan pompa pemasok chlorine
serta tindakan pencegahan agar kerusakan tidak terulang kembali.

1.3 Batasan Masalah


Dalam penyusunan dan penulisan tugas akhir ini, penulis hanya
membahas tentang sistem operasi chlorination plant serta perawatan dan
perbaikan pompa pemasok chlorine.

1.4 Sistematika Penulisan

Untuk memudahkan dalam memahami tugas akhir ini, maka penulis


menguraikan sistematika penulisan sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN
Bab pendahuluan ini menjelaskan tahap awal dari penulisan berupa latar
belakang, tujuan, batasan masalah dan sistematika penulisan.

2
BAB II TEORI DASAR
Pada bab ini berisikan tinjauan pustaka tentang PLTGU, Chlorination
plant, pompa pemasok Chlorine beserta komponen dan fungsi-fungsi
komponen tersebut serta teori dasar perawatan dan perbaikan.

BAB III METODOLOGI


Pada bab ini berisikan sistematika yang penulis lakukan terkait dengan
penulisan laporan dan metodelogi penyelesaian masalah materi Tugas Akhir.

BAB IV PERAWATAN & PERBAIKAN


Pada bab ini berisikan tentang proses operasi sistem Chlorination plant
serta perawatan dan perbaikan pompa pemasok Chlorine.

BAB V PENUTUP
Pada bab ini berisikan kesimpulan yang diambil berdasarkan hasil
analisa, serta saran-saran untuk penyempurnaan tugas akhir ini di masa depan.

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

3
B A B II

TEORI DASAR

2.1 Chlorination Plant

Dalam sebuah pembangkit Thermal air laut berperan besar dalam


menunjang proses kerja unit pembangkit listrik yang mengunakan media
pendingin air laut. Dimana air laut dimanfaatkan sebagai media pendingin
pada Condensor Steam Turbin. Tetapi dalam proses pendinginan dengan
media air laut perlu dilakukan injeksi kimia yaitu Zat Chlorine/sodium
hypochloride yang mana Zat ini berguna untuk mencegah berkembang
biaknya biota laut (binatang dan tumbuhan laut) agar tidak menempel pada
line-line dari sistem pendinginan air laut tersebut dengan cara
memabukkannya.

A. Pengertian

Chloriration Plant adalah suatu unit yang berguna untuk memproduksi


Zat Chlorine/ sodium hypochloride (NaCl) yang berguna untuk mencegah
berkembang biaknya biota laut (binatang dan tumbuhan laut) agar tidak
menempel pada sistem pendinginan pembangkit listrik yang menggunakan
air laut sebagai media pendingin.
Pada Chloriration Plant bahan baku yang digunakan adalah air laut,
prinsip dasarnya adalah air laut di pompakan ke Modul Generator/modul
general hypochloride System lalu diberi arus DC pada cell generator
dengan aliran air laut yan tetap konstan. Sodium hypochlorite (NaOCl)
dapat diproduksi dengan cara mengelektrolisa air laut.

Elektrolisa dan reaksi kimia

Air laut pada prinsipnya adalah ” garam + air “. Garam yang


berpengaruh terhadap produksi sodium hypochloride adalah garam

4
NaCl.Dengan adanya aliran arus listrik (DC), maka air laut yang masuk ke
dalam cell modul akan terurai menjadi :

• Garam( NaCl ) menjadi ion Na+& ion Cl –

• Air( H2O) menjadi ion 2H+& ion O-2

Karena ion 2H+ cenderung lebih stabil jika berdiri sendiri, maka ion
2H+ merubah membentuk molekul gas hydrogen yaitu gas H2. Sedangkan
ion O-2 cenderung lebih negatif terhadap ion Na+ dan ion Cl -. Akibatnya
ketiga ion tersebut bersatu membentuk ikatan yang lebih stabil yaitu
molekul NaOCl atau sodium Hypochloride (Klorin).

Berdasar proses terjadinya chlorine seperti uraian diatas dapat


diambil kesimpulan beberapa hal yang mempengaruhi kekentalan. Hal hal
tersebut adalah besarnya arus injeksi, flow Air laut dan konsentrasi NaCl air
laut. Elektrolisa untuk memicu reaksi kimia pembentukan sodium
hypochlorite pada air laut dapat dijelaskan sebagai berikut:

Pada sisi anoda :

2Cl (-) => Cl2 + 2e- ……..reaksi oksidasi yang menghasilkan Cl bebas

Cl2 + H2O => HOCl + HCl …………..reaksi hydrolysis

Sedangkan pada sisi katoda :

Na+ + e- => Na0 …………..reaksi reduksi

2Na0 + 2H2O => H2 + 2NaOH

Reaksi gabungan adalah

HCl + NaOH => NaCl + H2O

HOCl + NaOH => NaOCl + H2O

5
Ringkasan reaksinya adalah

NaCl + H2O +2e- => NaOCl + H2

Gambar 2.1 P & ID Chlorination plant

6
MCW SEA WATER STRAINER

SEA WATER BOOSTER PUMP

HYPOCHLORITE GENERATOR
CEEL

SODIUM HYPOCHLORITE
HYDROGEN REMOVAL TANK AIR BLOWER

CHLORINE INJECTION PUMP WATER INTAKE

PRE CHLORINE INJECTION DESALINATION


PUMP PLANT

Gambar 2.2 sistem aliran chlorination plant

A. Fungsi bagian-bagian komponen chlorination plant.


Pada sistem chlorination plant terdapat beberapa komponen yang
mempunyai fungsi berbeda-beda seperti yang dijelaskan berikut.

1. Seawater Strainer
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring kotoran baik yang
berupa padat,cair atau gas.alat penyaring ini digunakan pada jalur pipa
guna menyaring kotoran yang terdapat pada aliran sehingga aliran yang
diproses atau hasil proses lebih baik.

7
2. Seawater Booster Pump
Adalah suatu alat yang digunakan untuk memompakan air laut yang
telah disaring pada seawater strainer menuju modul general hypochlorite.

3. Modul General Hypochlorite/Generator Cell


Adalah suatu alat yang berupa tabung yang digunakan untuk
mengubah atau mengelektrolisasi air laut.sehingga reaksi yang terjadi pada
modul general hypochlorite adalah reaksi kimia yang disebut
electrochemical NaCl + H2O  NaOCl + H2 dengan bantuan
transformer dan rectifier.

4. Sodium Hypochlorite Hydrogen Removal Tank


Adalah suatu tanki tertutup yang digunakan untuk menampung cairan
chlorine yang telah dihasilkan pada modul general hypochlorite.

5. Air Blower
Adalah suatu alat yang berguna untuk menaikan atau memperbesar
tekanan udara atau gas yang akan dialirkan dalam suatu ruangan tertentu
juga sebagai pengisapan atau pemvakuman udara atau gas tertentu.

6. Chlorine Injection Pump


Merupakan suatu pompa sentrifugal yang digunankan untuk
memopakan cairan chlorine menuju ke water intake yang bertujuan untuk
memabukan biato laut agar tidak berkembang pada line-line unit lain yang
bisa mengakibatkan kerusakan pada unit-unit.

7. Pre Chlorine Injection Pump


Merupakan suatu pompa yang digunakan untuk memompak cairan
chlorine menuju desalination plant.

8
2.2 Pompa
Pompa adalah suatu alat yang digunakan untuk memindahkan suatu
cairan (fluida) dari suatu tempat ke tempat lain dengan cara menaikkan
tekanan cairan tersebut. Kenaikan tekanan cairan tersebut digunakan untuk
mengatasi hambatan-hambatan pengaliran. Hambatan-hambatan pengaliran
itu dapat berupa perbedaan tekanan, perbedaan ketinggian atau hambatan
gesek.
Pompa beroperasi dengan prinsip membuat perbedaan tekanan antara
bagian masuk (suction) dengan bagian keluar (discharge). Dengan kata lain,
pompa berfungsi mengubah tenaga mekanis dari suatu sumber tenaga
(penggerak) menjadi tenaga kinetis (kecepatan), dimana tenaga ini berguna
untuk mengalirkan cairan dan mengatasi hambatan yang ada sepanjang
pengaliran.

A. Klasifikasi Pompa
Pompa diklasifikasikan berdasarkan beberapa hal, adapun klasifikasi
pompa adalah sebagai berikut:
1. Berdasarkan Cara Kerja
Berdasarkan cara kerjanya, pompa diklasifikasikan sebagai berikut:
a. Pompa Perpindahan Positif
Pompa perpindahan positif dikenal dengan caranya beroperasi. Cairan
diambil dari salah satu ujung dan pada ujung lainnya dialirkan secara positif
untuk setiap putarannya. Pompa perpindahan positif digunakan secara luas
untuk pemompaan fluida selain air, biasanya fluida kental.
Pompa perpindahan positif selanjutnya digolongkan berdasarkan cara
perpindahannya, yaitu sebagai berikut:

1) Pompa Rotari
Pompa rotary adalah pompa perpindahan positif dimana energi
mekanis ditransmisikan dari mesin penggerak ke cairan dengan
menggunakan elemen yang berputar (rotor) di dalam rumah pompa

9
(casing). Pada waktu rotor berputar di dalam rumah pompa, akan terbentuk
kantong-kantong yang mula-mula volumenya besar (pada sisi isap)
kemudian volumenya berkurang (pada sisi tekan) sehingga fluida akan
tertekan keluar.
Adapun jenis pompa rotary masih dibedakan menjadi beberapa jenis,
sebagai berikut:
a) Pompa Roda Gigi Luar
Pompa ini merupakan jenis pompa rotari yang paling sederhana.
Apabila gerigi roda gigi berpisah pada sisi hisap, cairan
akan mengisi ruangan yang ada diantara gerigi tersebut. Kemudian
cairan ini akan dibawa berkeliling dan ditekan keluar apabila giginya
bersatu lagi.

b) Pompa Roda Gigi Dalam


Jenis ini mempunyai rotor yang mempunyai gerigi dalam yang
berpasangan dengan roda gigikecil dengan penggigian luar yang bebas
(idler). Sebuah sekat yang berbentuk bulan sabit dapatdigunakan untuk
mencegah cairan kembali ke sisi hisap pompa.

c) Pompa Cuping (Lobe Pump)


Pompa cuping ini mirip dengan pompa jenis roda gigi dalam hal
aksinya dan mempunyai 2 rotoratau lebih dengan 2,3,4 cuping atau
lebih pada masing-masing rotor. Putaran rotor tadidiserempakkan oleh
roda gigi luarnya.

d) Pompa Sekrup (Screw Pump)


Pompa ini mempunyai 1,2 atau 3 sekrup yang berputar di dalam
rumah pompa yang diam.Pompa sekrup tunggal mempunyai rotor spiral
yang berputar di dalam sebuah stator atau lapisanheliks dalam (internal
helix stator). Pompa 2 sekrup atau 3 sekrup masing-masing
mempunyaisatu atau dua sekrup bebas (idler).

10
e) Pompa Baling Geser (Vane Pump)
Pompa ini menggunakan baling-baling yang dipertahankan tetap
menekan lubang rumah pompaoleh gaya sentrifugal bila rotor diputar.
Cairan yang terjebak diantara 2 baling dibawa berputardan dipaksa
keluar dari sisi buang pompa.

2) Pompa Reciprocating
Pompa Reciprocating adalah pompa dimana energi mekanik dari
penggerak pompa diubah menjadi energi aliran dari cairan yang dipompa
dengan menggunakan elemen yang bergerak bolak-balik di dalam silinder.
Pompa resiprokating banyak digunakan pada:
 Proses yang memerlukan head tinggi
 Kapasitas fluida yang rendah
 Liquid yang kental (viscous liquid and slury)
 Liquid yang mudah menguap
Kelebihan dan kekurangan pompa resiprokating:
a) Kelebihan
 Tekanan yang dihasilkan tinggi, karena hanya dibatasi oleh tenaga
dari unit pompa dan bagian dari unit pompa.
 Pompa dapat bekerja dengan pengisapan kering
b) Kekurangan
 Tekanan yang dihasilkan tinggi, karena hanya dibatasi oleh tenaga
dari unit pompa dan bagian dari unit pompa.
 Pompa dapat bekerja dengan pengisapan kering

Macam-macam pompa reciprocating adalah sebagai berikut:


a) Pompa torak
Pompa torak merupakan suatu cakram yang tipis (plat disk) di
mana terdapat packing pada ujungnya dan packing ring pada badan dari
pompa torak itu sendiri.

11
b) Pompa plunger
Pompa plunger merupakan suatu silinder baja yang panjang,
packingnya terletak constant (stasionary) pada bagian dalam
silindernya. Perbedaan dengan torak adalah bentuk yang lebih
panjang dan packing menempel pada silinder. Sedangkan torak,
packing menempel pada torak itu sendiri.

c) Pompa diafragma
Pompa diafragma merupakan salah satu jenis pompa reciprocating
yang memanfaatkan diafragma sebagai elemen pompanya. Diafragma
ini berupa lembaran plat tipis yang bersifat fleksibel, yang
dimanfaatkan untuk menghisap dan menekan fluida.

b. Pompa Dinamis
Pompa dinamik juga dikarakteristikkan oleh cara pompa tersebut
beroperasi. Impeller yang berputar mengubah energi kinetik menjadi
tekanan atau kecepatan yang diperlukan untuk memompa fluida. Terdapat
dua jenis pompa dinamik:
1. Pompa Sentrifugal
Pada pompa sentrifugal, energi penggerak dari luar diberikan kepada
poros yang kemudian digunakan untuk menggerakkan baling-baling yang
disebut impeller. Impeller memutar cairan yang masuk ke dalam pompa
sehingga mengakibatkan energi tekanan dan energi kinetik cairan
bertambah. Cairan akan terlempar ke luar akibat gaya sentrifugal yang
ditimbulkan gerakan impeler. Cairan yang keluar dari impeller ditampung
oleh saluran berbentuk volut (spiral) di keliling impeller dan disalurkan ke
luar pompa melalui difuser. Di dalam difuser ini sebagian energi kecepatan
akan diubah menjadi energi tekanan.

a) Prinsip Kerja Pompa sentrifugal


Prinsip dasar pompa sentrifugal adalah sebagai berikut:

12
 Gaya sentrifugal bekerja pada impeller untuk mendorong fluida ke
sisi luar sehingga kecepatan fluida meningkat
 Kecepatan fluida yang tinggi diubah oleh casing pompa (volute atau
diffuser) menjadi tekanan atau head
Selain itu, pada gambar memperlihatkan bagaimana pompa jenis ini
beroperasi
 Cairan dipaksa menuju sebuah impeler oleh tekanan atmosfir, atau
dalam hal jet pump oleh tekanan buatan
 Baling-baling impeler meneruskan energi kinetik ke cairan, sehingga
menyebabkan cairan berputar. Cairan meninggalkan impeler pada
kecepatan tinggi.
 Impeler dikelilingi oleh volute casing atau dalam hal pompa turbin
digunakan cincin diffuser stasioner. Volute atau cincin diffuser
stasioner mengubah energi kinetik menjadi energi tekanan.

2. Klasifikasi Pompa Sentrifugal

Pompa sentrifugal diklasifikasikan berdasarkan beberapa kriteria, antara


lain:

1. Bentuk arah aliran yang terjadi di impeller. Aliran fluida dalam


impeller dapat berupa axial flow, mixed flow, atau radial flow.
2. Bentuk konstruksi dari impeller. Impeller yang digunakan dalam
pompa sentrifugal dapat berupa open impeller, semi-open impeller, atau
close impeller.
3. Banyaknya jumlah suction inlet. Beberapa pompa setrifugal memiliki
suction inlet lebih dari dua buah. Pompa yang memiliki satu suction
inlet disebut single-suction pump sedangkan untuk pompa yang
memiliki dua suction inlet disebut double-suction pump.
4. Banyaknya impeller. Pompa sentrifugal khusus memiliki beberapa
impeller bersusun. Pompa yang memiliki satu impeller disebut single-
stage pump sedangkan pompa yang memiliki lebih dari satu impeller
disebut multi-stage pump.

13
Pompa Sentrifugal bisa juga diklasifikasikan, berdasarkan :

a. Kapasitas :
Kapasitas pompa adalah banyaknya cairan yang dapat dipindahkan
oleh pompa setiap satuan waktu. Dinyatakan dalam satuan volume per
satuan waktu serta kapasitas pompa, seperti :
a. Satuan volume per satuan waktu
1. Barel per day (BPD)
2. Galon per menit (GPM)
3. Cubic meter per hour (m3/hr)
b. Kapasitas pompa
 Kapasitas rendah : < 20 m3 / jam
 Kapasitas menengah : 20 -:- 60 m3 / jam
 Kapasitas tinggi : > 60 m3 / jam
b. Tekanan Discharge :
 Tekanan Rendah : < 5 Kg / cm2
 Tekanan menengah : 5 -:- 50 Kg / cm2
 Tekanan tinggi : > 50 Kg / cm2

c. Jumlah / Susunan Impeller dan Tingkat :


 Single stage :
Terdiri dari satu impeller dan satu casing
 Multi stage
Terdiri dari beberapa impeller yang tersusun seri dalam satu casing.
 Multi Impeller
Terdiri dari beberapa impeller yang tersusun paralel dalam satu
casing.
 Multi Impeller – Multi stage
Kombinasi multi impeller dan multi stage.
d. Posisi Poros :
 Poros tegak
 Poros mendatar

14
e. Jumlah Suction :
 Single Suction
 Double Suction
f. Arah aliran keluar impeller :
 Radial flow
 Axial flow
 Mixed fllow
3. Bagian-bagian Utama Pompa Sentrifugal
Secara umum bagian-bagian utama pompa sentrifugal dapat dilihat
sepert gambar berikut :

Gambar 2.3 Rumah Pompa Sentrifugal

A. Stuffing Box
Stuffing Box berfungsi untuk mencegah kebocoran pada daerah dimana
poros pompa menembus casing.

B. Packing
Digunakan untuk mencegah dan mengurangi bocoran cairan dari casing
pompa melalui poros. Biasanya terbuat dari asbes atau teflon.

15
C. Shaft (poros)
Poros berfungsi untuk meneruskan momen puntir dari penggerak selama
beroperasi dan tempat kedudukan impeller dan bagian-bagian berputar
lainnya.

D. Shaft sleeve
Shaft sleeve berfungsi untuk melindungi poros dari erosi, korosi dan
keausan pada stuffing box. Pada pompa multi stage dapat sebagai leakage
joint, internal bearing dan interstage atau distance sleever.

E. Vane
Sudu dari impeller sebagai tempat berlalunya cairan pada impeller.

F. Casing
Merupakan bagian paling luar dari pompa yang berfungsi sebagai
pelindung elemen yang berputar, tempat kedudukan diffusor (guide vane),
inlet dan outlet nozel serta tempat memberikan arah aliran dari impeller dan
mengkonversikan energi kecepatan cairan menjadi energi dinamis (single
stage).

G. Eye of Impeller
Bagian sisi masuk pada arah isap impeller.

H. Impeller
Impeller berfungsi untuk mengubah energi mekanis dari pompa menjadi
energi kecepatan pada cairan yang dipompakan secara kontinyu, sehingga
cairan pada sisi isap secara terus menerus akan masuk mengisi kekosongan
akibat perpindahan dari cairan yang masuk sebelumnya.

I. Wearing Ring
Wearing ring berfungsi untuk memperkecil kebocoran cairan yang
melewati bagian depan impeller maupun bagian belakang impeller, dengan
cara memperkecil celah antara casing dengan impeller.

16
J. Bearing
Beraing (bantalan) berfungsi untuk menumpu dan menahan beban dari
poros agar dapat berputar, baik berupa beban radial maupun beban axial.
Bearing juga memungkinkan poros untuk dapat berputar dengan lancar dan
tetap pada tempatnya, sehingga kerugian gesek menjadi kecil.

K. Casing
Merupakan bagian paling luar dari pompa yang berfungsi sebagai
pelindung elemen yang berputar, tempat kedudukan diffusor (guide vane),
inlet dan outlet nozel serta tempat memberikan arah aliran dari impeller dan
mengkonversikan energi kecepatan cairan menjadi energi dinamis (single
stage).

2.3 Head Pompa

Head pompa adalah energi per satuan berat yang harus disediakan untuk
mengalirkan sejumlah zat cair yang direncanakan sesuai dengan kondisi
instalasi pompa, atau tekanan untuk mengalirkan sejumlah zat cair,yang
umumnya dinyatakan dalam satuan panjang.

Berdasarkan head pada pompa, pompa juga diklasifikasikan sebagai


berikut:
Klasifikasi Head
Rendah 1m - 40 m
Sedang 41m - 100 m
Tinggi > 100 m

Menurut persamaan Bernauli, ada tiga macam head (energi) fluida dari
sistem instalasi aliran, yaitu, energi tekanan, energi kinetik dan energi
potensial.

Hal ini dapat dinyatakan dengan rumus sebagai berikut :

17
Karena energi itu kekal, maka bentuk head (tinggi tekan) dapat
bervariasi pada penampang yang berbeda. Namun pada kenyataannya selalu
ada rugi energi (losses).
Pada kondisi yang berbeda seperti pada gambar di atas maka persamaan
Bernoulli adalah sebagai berikut :

18
a. Head Tekanan
Head tekanan adalah perbedaan head tekanan yang bekerja pada
permukaan zat cair pada sisi tekan dengan head tekanan yang bekerja pada
permukaan zat cair pada sisi isap.

b. Head Kecepatan
Head kecepatan adalah perbedaan antar head kecepatan zat cair pada
saluran tekan dengan head kecepatan zat cair pada saluran isap.
Head kecepatan dapat dinyatakan dengan rumus :

c. Head Statis Total


Head statis total adalah perbedaan tinggi antara permukaan zat cair

19
pada sisi tekan dengan permukaan zat cair pada sisi isap.
Head statis total dapat dinyatakan dengan rumus :

Z = Zd - Zs(5)

Dimana :
Z : Head statis total

Zd : Head statis pada sisi tekan

Zs : Head statis pada sisi isap

Tanda + : Jika permukaan zat cair pada sisi isap lebih rendah dari sumbu
pompa (Suction lift).

Tanda - : Jika permukaan zat cair pada sisi isap lebih tinggi dari sumbu
pompa (Suction head).

d. Kerugian head (head loss)


Kerugian energi per satuan berat fluida dalam pengaliran cairan dalam
sistem perpipaan disebut sebagai kerugian head (head loss).
Head loss terdiri dari :

1. Mayor head loss (mayor losses)

Merupakan kerugian energi sepanjang saluran pipa yang dinyatakan


dengan rumus :

20
Harga f (faktor gesekan) didapat dari diagram Moody (lampiran - 6)
sebagai fungsi dari Angka Reynold (Reynolds Number) dan Kekasaran
relatif (Relative Roughness - ε/D ), yang nilainya dapat dilihat pada grafik
(lampiran) sebagai fungsi dari nominal diameter pipa dan kekasaran
permukaan dalam pipa (e) yang tergantung dari jenis material pipa.

Sedangkan besarnya Reynolds Number dapat dihitung dengan rumus :

2. Minor head loss (minor losses)


Merupakan kerugian head pada fitting dan valve yang terdapat
sepanjang sistem perpipaan. Dapat dicari dengan menggunakan Rumus :

21
Dalam menghitung kerugian pada fitting dan valve dapat
menggunakan tabel pada lampiran 4. Besaran ini menyatakan kerugian pada
fitting dan valve dalam ukuran panjang ekivalen dari pipa lurus.

3. Total Losses
Total losses merupakan kerugian total sistem perpipaan, yaitu :

22
2.4 Daya Pompa

Daya pompa adalah besarnya energi persatuan waktu atau kecepatan


melakukan kerja. Ada beberapa pengertian daya, yaitu :

a.Daya hidrolik (hydraulic horse power)


Daya hidrolik (daya pompa teoritis) adalah daya yang dibutuhkan untuk
mengalirkan sejumlah zat cair. Daya ini dapat dihitung dengan rumus :

b. Daya Poros Pompa (Break Horse Power)


Untuk mengatasi kerugian daya yang dibutuhkan oleh poros yang
sesungguhnya adalah lebih besar dari pada daya hidrolik.
Besarnya daya poros sesungguhnya adalah sama dengan effisiensi pompa
atau dapat dirumuskan sebagai berikut :

23
c. Daya Penggerak (Driver)
Daya penggerak (driver) adalah daya poros dibagi dengan effisiensi
mekanis (effisiensi transmisi). Dapat dihitung dengan rumus :

2.5 Effisiensi Pompa

Effisiensi pada dasarnya didefinisikan sebagai perbandingan antara


output dan input atau perbandingan antara HHP Pompa dengan BHP pompa.
Harga effisiensi yang tertinggi sama dengan satu harga effisiensi pompa
yang didapat dari pabrik pembuatnya. Effisiensi pompa merupakan
perkalian dari beberapa effiaiensi, yaitu:

24
Gambar 2.4 Grafik fungsi dari Angka Reynold (Reynolds Number) dan
Kekasaran relatif

2.6 Terminologi

Beberapa terminologi dan istilah khusus yang sering berkaitan dengan


pompa, ialah:

1. TDH = Total Dynamic Head, yaitu besarnya head pompa. Merupakan


selisih antara head discharge dengan head suction; terkadang disebut
head atau total head.
2. BEP = Best Efficiency Point, yaitu kondisi operasi dimana pompa
bekerja paling optimum.

25
3. NPSHr = Net Positive Suction Head required, yaitu nilai head absolut
dari inlet pompa yang dibutuhkan agar tidak terjadi kavitasi.
4. NPSHa = Net Positive Suction Head available, yaitu nilai head absolut
y ang tersedia pada inlet pompa.
5. Kavitasi, yaitu kondisi dimana terjadinya bubble (gelembung udara) di
dalam pompa akibat kurangnya NPSHa (terjadi vaporisasi) dan pecah
pada saat bersentuhan dengan impeller atau casing. Agar tidak terjadi
kavitasi, maka NPSHa harus lebih besar dari NPSHr.
6. Minimum flow, yaitu flow rate yang terkecil yang dibutuhkan agar
pompa beroperasi dengan baik. Apabila laju alir lebih rendah dari
minimum flow, pompa dapat mengalami kerusakan.
7. Efficiency, yaitu besarnya perbandingan antara energi yang dipakai
(input) dengan energi output pompa.
8. BHP = brake horsepower, yaitu power (daya) yang dibutuhkan oleh
pompa untuk bisa bekerja sesuai dengan kurvanya; memiliki satuan hp.

2.7 Kurva Perfomansi Pompa

Kurva performansi bermanfaat untuk menggambarkan beberapa


parameter unjuk kerja dari pompa yang antara lain:

1. Besarnya head terhadap flow rate


2. Besarnya efisiensi terhadap flow rate
3. Besarnya daya yang dibutuhkan terhadap flow rate
4. Besarnya NPSHr terhadap flow rate
5. Besarnya minimum stable continuous flow

2.8 Sistem Proteksi Pompa

Agar pompa dapat beroperasi dengan baik, terdapat prosedur proteksi


standar yang diterapkan pada pompa sentrifugal. Beberapa standar
minimum paling tidak terdiri dari:

26
1. Proteksi terhadap aliran balik. Aliran keluaran pompa dilengkapi
dengan check valve yang membuat aliran hanya bisa berjalan satu arah,
searah dengan arah aliran keluaran pompa.
2. Proteksi terhadap overload. Beberapa alat seperti pressure switch low,
flow switch high, dan overload relay pada motor pompa dipasang pada
sistem pompa untuk menghindari overload.
3. Proteksi terhadap vibrasi. Vibrasi yang berlebihan akan menggangu
kinerja dan berkemungkinan merusak pompa. Beberapa alat yang
ditambahkan untuk menghindari vibrasi berlebihan ialah vibration
switch dan vibration monitor.
4. Proteksi terhadap minimum flow. Peralatan seperti pressure switch
high (PSH), flow switch low (FSL), dan return line yang dilengkapi
dengan control valve dipasang pada sistem pompa untuk melindungi
pompa dari kerusakan akibat tidak terpenuhinya minimum flow.
5. Proteksi terhadap low NPSH available. Apabila pompa tidak
memiliki NPSHa yang cukup, aliran keluaran pompa tidak akan
mengalir dan fluida terakumulasi dalam pompa. Beberapa peralatan
safety yang ditambahkan pada sistem pompa ialah level switch low
(LSL) dan pressure switch low (PSL).

2. Pompa Dengan Efek Khusus


Pompa dengan efek khusus merupakan pompa yang bekerja secara
khusus. Khususnya pada Industri besar, termasuk pompa setrifugal Tipe
khusus, terutama digunakan untuk kondisi khusus di lokasi industri.
Adapun jenis-jenis pompa dengan efek khusus antara lain adalah
sebagai berikut:
 Jet Pump (Pompa Sembur) digunakan untuk memompa fluida yang
sangat dalam. Pada pompa ini dilengkapi dengan venture guna
menambah kevakuman pada sisi hisap pompa sehingga fluida pada
kedalaman yang cukup besar tetap dapat tershisap ke sisi hisap
pompa untuk kemudian dipompakan melalui sisi discharge pompa.
 Pompa Viscous digunakan untuk memompa fluida cair yang
terdifusi dengan gas-gas atau udara atau juga digunakan untuk

27
memompa zat-zat cair yang di dalamnya terkandung padatan. Pada
pompa ini, impeller dibuat dengan bentuk disk, sehinga bisa
menghilangkan gelembung-gelembung udara.
 Pompa Choper digunakan untuk instalasi pengolahan limbah rumh
tangga. Pada pompa jenis ini, impeller dilengkapi dengan pisau,
guna menghancurkan partikel-partikel atau sampah-sampah limbah
rumah tangga.
 Pompa Slury digunakan untuk memompa fluida cair yang bercampur
dengan lumpur atau zat lain yang bersifat korosif. Untuk mengatasi
hal itu, pada pompa jenis ini dilengkapi dengan impeller yang
dilapisi dengan bahan karet.

2.9 Pompa Pemasok Chlorine ( chlorine injection pump )

Pompa pemasok chlorine ( chlorine injection pump) adalah suatu alat


atau pompa yang digunakan untuk memompakan atau menginjeksikan
cairan chlorine dari hydrogen removal tank menuju ke water intake yang
bertujuan untuk mencegah atau memabukan biota laut agar tidak
berkembang pada system sehingga bisa menyebabkan kerusakan pada
sistem.

A. Komponen – komponen pompa pemasok chlorine ( chlorine injection


pump)

a. Motor
Suatu alat yang digunakan untuk mengubah energi listrik menjadi
energi mekanik, alat yang sebaliknya mengubah energi mekanik
menjadi energi listrik yang disebut generator atau dinamo.

28
Gambar 2.5 motor pompa chlorine
b. Cover copling
Adalah suatu alat yang berguna untuk melindungi kopling yang
terdapat didalamnya.

Gambar 2.6 cover copling

c. Kopling
Adalah suatu komponen atau peralatan yang digunakan untuk
memutus dan menghubungkan dua poros yang saling berputar.

Gambar 2.7 kopling


d. Rumah bearing/case pump
Adalah suatu komponen yang berguna untuk melindungi
komponen dan mencegah terjadi kerusakan pada bearing atau seal.

29
Gambar 2.8 rumah bearing/case pump

e. Stuffing box
Adalah suatu alat yang fungsi utamanya untuk mencegah
terjadinya kebocoran pada daerah dimana pompa menembus
casing.

Gambar 2.9 stuffing box

f. Volute
Adalah suatu komponen yang berguna untuk menjadi tempat atau
kedudukan impeller.

Gambar 2.10 volute

30
g. Base plate
Adalah suatu komponen peralatan pendukung seluruh bagian
pompa dan tempat kedudukan pompa terhadap pondasi.

Gambar 2.11 base plate

h. Shaft
Digunakan untuk meneruskan momen puntir dari penggerak
selama pompa beroperasi dan merupakan tempat dudukan impeller
danbagian yang berputar lainnya.

Gambar 2.12 shaft


i. Katup drain oil
Katup drain adalah suatu katup yang digunakan untuk proses
pembuangan oli.

Gambar 2.13 katup drain oil


j. Impeller
Impeller adalah suatu alat yang digunakan untuk mengubah
energi mekanis dari pompa menjadi energi kecepatan pada cairan
yang dipompakan secara kontinyu,sehinga cairan pada sisi hisap

31
secara terus menerus pula akan mengisi kekosngan akibat
perpindahan dari cairan atau fluida sebelumnya.

Gambar 2.14 impeller

2.10 Pengertian PLTGU

PLTGU merupakan suatu instalasi peralatan yang berfungsi untuk


mengubah energi panas (hasil pembakaran bahan bakar dan udara) menjadi
energi listrik yang bermanfaat. Pada dasarnya, sistem PLTGU ini
merupakan penggabungan antara PLTG (Siklus Brayton) dan PLTU (Siklus
Rankine) atau combined cycle power plant. PLTU memanfaatkan energi
panas dan uap dari gas buang hasil pembakaran di PLTG untuk
memanaskan air di HRSG ( Heat Recovery Steam Generator ), sehingga
menjadi uap panas kering. Uap panas kering inilah yang akan digunakan
untuk memutar sudu turbin uap.

Siklus PLTGU terdiri dari gabungan siklus PLTG dan siklus PLTU.
Siklus PLTG menerapkan siklus Brayton, sedangkan siklus PLTU
menerapkan siklus ideal Rankine seperti gambar :

32
Gambar 2.15 Siklus Kombinasi

Gambar 2.16 Siklus Brayton, Siklus Rankine dan Siklus kombinasi (PLTG,
PLTU, PLTGU)

Penggabungan siklus turbin gas dengan siklus turbin uap dilakukan


melalui peralatan pemindah panas berupa boiler atau umum disebut “Heat
Recovery Steam Generator” (HRSG). Siklus kombinasi ini selain
meningkatkan efisiensi termal juga akan mengurangi pencemaran udara.

Dengan menggabungkan siklus tunggal PLTG menjadi unit pembangkit


siklus kombinasi (PLTGU) maka dapat diperoleh beberapa keuntungan,
diantaranya adalah:

33
 Efisiensi termalnya tinggi, sehingga biaya operasi (Rp/kWh) lebih
rendah dibandingkan dengan pembangkit thermal lainnya.
 Biaya pemakaian bahan bakar (konsumsi energi) pada PLTGU lebih
rendah.
 Proses pembangunan PLTGU relatif lebih cepat.
 Kapasitas daya PLTGU bervariasi dari kecil hingga besar.
 Menggunakan bahan bakar gas yang bersih dan ramah lingkungan.
 Fleksibilitas PLTGU tinggi.
 Tempat yang diperlukan tidak terlalu luas, sehingga biaya investasi
lahan lebih sedikit.
 Pengoperasian PLTGU yang menggunakan komputerisasi memudahkan
pengoperasian.
 Waktu yang dibutuhkan: untuk membangkitkan beban maksimum 1
blok PLTGU relatif singkat yaitu 150 menit.
 Prosedur pemeliharaan lebih mudah dilaksanakan dengan adanya
fasilitas sistem diagnosa.

2.10.1 Siklus Brayton (PLTG)


Siklus Brayton adalah siklus pembangkit energi listrik dengan
menggunakan udara. Udara dihisap masuk oleh kompresor, lalu kemudian
dialirkan menuju combustion chamber. Di combustion chamber, udara akan
bercampur dengan gas dengan bantuan spark plug maka terjadilah
pembakaran, sehingga energi pada udara bertambah (dalam bentuk energi
panas/entalpi). Udara panas inilah yang kemudian akan digunakan untuk
memutar turbin gas, yang kemudian akan memutar generator listrik.

2.10.2 Prinsip kerja PLTG

Pembangkit listrik tenaga gas (PLTG) mempunyai beberapa peralatan


utama seperti:

1. Turbin gas (Gas Turbine).

34
2. Kompresor (Compressor).
3. Ruang Bakar (Combustor).

Apabila digambar dalam diagram P-V dan T-S, siklus turbin gas akan
terlihat seperti gambar dibawah ini:

Gambar 2.17 Diagram P-V dan T-S Turbin Gas Ideal


Proses 1-2 : Proses pemempatan udara secara isentropik dengan
menggunakan kompresor.
Proses 2-3 : Pemasukan bahan bakar pada tekanan konstan. Pemasukan
bahan bakar ini dilakukan di dalam combuster
Proses 3-4 : Proses ekspansi gas hasil pembakaran (dari combuster).
Ekspansi gas panas hasil pembakaran dilakukan pada
turbin. Ekspansi dilakukan dalam kondisi isentropik.
Proses 4-1 : Proses pembuangan panas pada tekanan konstan.

Pada proses pemampatan udara (proses 1-2), secara termodinamika


kompresor membutuhkan kerja sebesar selish entalpi antara inlet kompresor
dengan exhaust kompresor. Pada combuster (proses 2-3) terjadi pemasukan
kalor dari pembakaran bahan bakar bersama-sama dengan udara yang
dimampatkan. Sedangkan pada proses ekspansi pada turbin (proses 3-4), gas
hasil pembakaran digunakan sebagai tenaga untuk memutar sudu-sudu pada
rotor turbin. Rotor yang berputar ini akan memutar poros/shaft yang akan
memutar poros generator. Generator inilah yang akan membangkitkan
listrik. Isentropik merupakan kondisi entropi yang terjadi konstan. Secara
matematis kerja dan panas yang dihasilkan atau dilepaskan pada siklus
brayton dituliskan sebagai berikut.

35
Kerja yang dilakukan kompresor Wc= ma (h2-h1).
Kalor yang diberikan pada Combuster Qc= (ma+mf)(h3-h2)
Kerja yang dihasilkan turbin Wt= (ma+mf)(h3-h4)

Dimana ma adalah massa dari udara dan mf adalah massa bahan bakar.
Namun pada aplikasi di lapangan, siklus secara ideal ini sangat sulit tercapai.
Entropi akan naik dan tekanan akan turun. Apabila dinyatakan dalam T-s dan
diagram akan terlihat seperti gambar berikut:

Gambar 2.18 Diagram T-S Turbin Gas Aplikasi

Pada kenyataannya, tidak ada proses yang selalu ideal. Tetap terjadi
kerugian-kerugian yang dapat menyebabkan turunnya daya yang dihasilkan
oleh turbin gas dan berakibat pada menurunnya performansi turbin gas itu
sendiri jika dibanding dengan kondisi ideal. Kerugian-kerugian tersebut
dapat terjadi pada ketiga komponen sistem turbin gas. Sebab-sebab
terjadinya kerugian antara lain:
 Adanya gesekan fluida yang menyebabkan terjadinya kerugian
tekanan (pressure losses) di ruang bakar.
 Adanya kerja yang berlebih waktu proses kompresi yang
menyebabkan terjadinya gesekan antara bantalan turbin dengan
angin.

36
2.10.3 Prinsip Kerja Kompresor
Kompresor yang biasanya dipakai pada turbin gas adalah axial
compressor dan centrifugal compressor. Pada axial compressor, bentuk dari
sudu-sudu rotor mendekati bentuk dari airfoils. Secara global kompresor
bekerja dengan cara menyedot udara kemudian mendorong udara ini ke
sudu tetap. Pada sudu tetap ini, bentuknya menyerupai bentuk dari difusor.
Difusor ini berfungsi untuk memperbesar tekanan dan menurunkan
kecepatan dari udara (prinsip bernoully aparatus).

2.10.4 Prinsip Kerja Combuster


Dari kompresor, udara bertekanan dibawa ke ruang bakar (combuster).
Di ruang bakar, udara bertekanan dibakar bersama dengan fuel/bahan bakar.
Bahan bakar yang umum dipakai dalam ruang bakar ini adalah gas alam
(natural gas). Selain gas alam, bahan bakar yang biasa dipakai sebagai
bahan bakar adalah fuel oil/ minyak (dengan efisiensi tinggi). Bahan bakar
yang dibakar berfungsi untuk menaikkan temperatur. Combuster didesain
untuk menghasilkan campuran, pengenceran dan pendinginan sehingga gas
yang keluar dari ruang bakar merupakan temperatur rata-rata dari campuran.
Panjang dari ruang bakar didesain dengan mempertimbangkan waktu dan
tempat yang cukup untuk bahan bakar bisa terbakar sempurna dan
memudahkan pemantik untuk membakar bahan bakar menjadi lebih mudah.
Desain ruang bakar juga mempertimbangkan masalah residu pembakaran.
Desain ruang bakar harus mempertimbangkan bagaimana mereduksi gas
NOx.

2.10.5 Prinsip Kerja Turbin


Pada turbin gas, temperature and preassure drop, dikonversi diubah
menjadi energi mekanik. Konversi energi berlangsung dalam dua tahap.
Pada bagian nosel, gas panas mengalami proses ekspansi. Sedangkan energi
panas diubah menjadi energi kinetik. Hampir 2/3 dari kerja yang dibutuhkan
dari siklus ini diperlukan untuk menggerakkan kompresor. Oleh karena itu,

37
kerja output dari turbin, dipakai untuk menggerakkan poros penggerak
beban, hanya mempresentasikan 1/3 dari kerja siklus.
Pada turbin, khususnya pada 1st stage, yang menggerakkan bucket dan
disc, harus mampu menahan temperatur yang cukup ekstrim (2200°F/
1204°C). Temperatur yang sangat tinggi ini juga bercampur dengan kotoran/
kontaminan dari udara dan bahan bakar sehingga sangat rawan terkena
korosi. Kontaminasi ini sangat sulit untuk dikontrol, sehingga dibutuhkan
bahan paduan/alloys dan proses coating yang cukup bagus untuk
melindungi material dari korosi dan memaksimalkan umur dari komponen
ini.

2.10.6 Klasifikasi Turbin Gas

Turbin gas dapat dibedakan berdasarkan siklusnya, kontruksi poros


dan lainnya. Menurut siklusnya turbin gas terdiri dari:

 Turbin gas siklus tertutup (Close cycle)


 Turbin gas siklus terbuka (Open cycle)

Perbedaan dari kedua tipe ini adalah berdasarkan siklus fluida kerja.
Pada turbin gas siklus terbuka, akhir ekspansi fluida kerjanya langsung
dibuang ke udara atmosfir, sedangkan untuk siklus tertutup akhir ekspansi
fluida kerjanya didinginkan untuk kembali ke dalam proses awal.

a. Turbin gas siklus terbuka (open cycle).

Seperti pada proses kerja turbin gas diatas, dimana gas panas yang
diekspansi didalam turbin akan menghasilkan gas bekas (flue gas) dengan
temperature yang masih cukup tinggi dan tekanan diatas sedikit dari tekanan
atmosfir, selanjutnya gas bekas ini dibuang atau dialirkan ke udara luar,
yang ditunjukkan seperti pada gambar dibawah.

38
Gambar 2.19. turbin gas siklus terbuka

b. Turbin gas siklus tertutup (closed cycle).

Seperti pada proses kerja turbin gas diatas, dimana gas panas yang
diekspansi didalam turbin akan menghasilkan gas bekas (flue gas) dengan
temperatur yang masih cukup tinggi dan tekanan diatas sedikit dari tekanan
atmosfir, selanjutnya gas bekas ini dialirkan ke kedalam penukar panas
(heat rejected) untuk didinginkan dengan menggunakan media pendingin air
atau udara hingga temperaturnya turun dan dialirkan lagi kedalam sisi
masuk (suction) kompresor untuk dikompresi lagi, yang ditunjukkan seperti
pada gambar dibawah.

Gambar 2.20. turbin gas siklus tertutup

2.10.7 Sistem-sistem pendukung pada PLTG.


Pada pembangkit listrik tenaga gas ( PLTG ) ini mempunyai beberapa
system pendukung yang diantaranya:

39
A. GRS ( Gas Receiver Stationary )
GRS ( Gas Receiver Stationary ) plant merupakan suatu system awal
dari proses penyuplaian bahan bakar, bahan bakar yang digunakan adalah
suplai gas dari PGN / Pertamina EP.

Pada GRS plant terdapat beberapa alat-alat yang mempunyai fungsi


dalam proses penyuplaian bahan bakar gas diantaranya seperti yang
tercantum pada gambar 2.21 berikut;

Suplai Gas

Shut off valve

Fuel gas separator

Condensate collecting
Fuel gas mettering tank

Fuel gas heater


Compressr
instrumen

Fuel gas reduser

GT / Coumbuster
Compressor gas

Fine filter Gas preheater

Gambar 2.21 Diagram GRS ( Gas Recivier Stationary )

Berikut adalah pengertian dari komponen-komponen GRS ( Gas


Recivier Stationary )

40
1. Shut off valve
Meurpakan sebuah valve/alat yang digunakan untuk memutus dan
meneruskan suplai gas dari luar.

pada shut of valve terdapat beberapa komponen yaitu:

valve pneumatic actuator,ball valve yang digerakan oleh udara yang


disuplai dari compressor instrumentasi GRS.dan pada shut off valve ini juga
terdapat line by pass dengan komponen peralatannya adalah PA ( pneumatic
actuator) dan GV (globe valve).

2. Fuel gas separator


Merupakan sebuah alat yang digunakan untuk menyaring kotoran dari
suplai gas.pada fuel gas separator terdapat berupa tabung yang didalamnya
terdapat filter yang digunakan untuk menyaring gas dari unsur-unsur besi
dan kandungan air yang terdapat pada pipa penyalur bahan bakar gas dari
PGN/Pertamina EP.
Kotoran – kotoran yang telah disaring pada fuel gas separator
kemudian mengalir kedalam condensate collecting tank yang kemudian di
buang keluar, dan gas yang telah bersih mengalir menuju fuel gas mettering.

3. Condensate collecting tank


Condensate collecting tank merupakan sebuah alat yang digunakan
menampung kotoran dari fuel gas separator,kotoran yang telah disaring
kemudian dibuang keluar system dengan menggunakan pompa.
Pada condensate collecting tank juga terdapat filter dan pompa
sentrifugal yang berguna untuk memompakan kotoran ke luar system atau
atmosfir.

4. fuel gas mettering


Merupakan suatu alat yang digunakan untuk untuk mengetahui nilai
karakteristik suatu bahan bakar sebelum menuju fuel gas heater.
5. Fuel gas heatering/ deiw pointheater

41
Adalah suatu alat yang digunakan untuk memanaskan gas dari fuel gas
mettering,suplai gas yang mengalir dari fuel gas mettering mengalir melalui
tubing di dalam shell dan di dalam shell di isi air make up air tersebut
dipanaskan oleh burner yang bahan bakarnya dari sebagian suplai bahan
bakar gas.

6. Fuel Pressure gas reducer


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menurunkan pressure atau
tekanan suplai gas yang berlebih jika pressure suplai gas kurang dari 27 bar
maka gas mengalir kedalam fuel gas compresor. Di dalam sistem ini
terdapat komponen ball valve,pneumatic actuator,diafragma actuator,reli
valve.

7. Fuel gas compressor


Adalah sustu alat yang digunakan untuk menaikan atau meningkatkan
tekanan supllai gas. Didalam system ini terdapat beberapa komponen
compreesor,motor dan oil reiciveir tank. Oil reicivier tank adalah tempat
bercampurnya oli dan gas bertekanan.
Pada sistem pelumasan ada beberapa komponen yang dilumasi. Lube oil
digunakan untuk pelumasan pada bearing-bearing kompresor selain itu juga
digunakan untuk sealing supaya gas yang dikompresikan pada screw
compressor tidak kembali ke suction dan fungsi pelumas juga sebagai
pendingin pada bearing dan elment screw.

8. Compressor instrumen
Adalah alat ( kompresor ) yang digunakan untuk menyuplai udara
bertekan yang digunakan untuk menggerakan beberapa komponen pada
system lain seperti valve pneumatic actuator dan valve diafragma
actuator.Pada compressor instrument terdapat beberapa komponen yaitu air
reciver tank,compressor,motor,drier air- water separator.

42
9. Fine filter
Adalah alat yang digunakan untuk menyaring suplai gas sebelum
menuju ke GT / coumbuster.
Pada fine filter terdapat 2 filter dan hanya digunakan salah satu
untuk penyaringan suplai gas GRS sebelum menuju gas preheater.

10. Gas preheater


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memanaskan gas,Sebelum
suplai gas menuju GT / coumbuster gas tersebut dipanaskan dengan air dari
low pressure econimizer.
Pada gas preheater terdapat berupa tube and shell yang suplai gas
dari fine filter mengalir didalam tubing sedangkan air dari low pressure
economizer mengalir didalam shell yang berguna untuk memanaskan suplai
gas yang berada didalam tubing.

11. GT / coumbuster
Adalah suatu alat yang digunakan sebagai tempat dimana terjadinya
proses coumbustning atau pembakaran. Dimana fuel gas dan udara sebagai
oksidator akan bertemu dan terjadi pembakaran dengan bantuan spark pada
saat start up dan continuous combustning saat turboshet oprasi on line.

B. Air Intake Sistem


Air intake system adalah sitem penyaringan udara sebelum masuk
kedalam kompresor. Diagram alir dari air intake sistem tersebut sesperti
yang tercantum pada gambar 2.22 berikut;

43
louvers

First stage

Second stage/main stage

Silencer sound absourber

Safety vlap valve

Manifold

VIGV

Gambar 2.22 Diagram Air Intake Sistem

Fungsi dari air intake system ada 3 diantaranya:

 Oksidator
Udara yang digunakan sebagai proses pembakaran kimia ( O2 ) di
dalam combuster dengan fuel gas ( CnHn ).
 Sealing
Udara yang digunakan sebagai penghalang atau penjaga agar udara
didalam system tidak keluar dan tidak ada udara dari luar masuk kedalam
system.

44
 Cooling
Udara yang digunakan sebagai pendingin pada casing
turbin,compressor dan combuster termasuk yang didalamnya sudu-sudu
turbin dan vanes carrier.

Berikut komponen atau peralatan yang terdapat pada system ini ada
beberapa macam yaitu:

1. Louvers
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menjaga supaya air tidak
masuk kedalam filter / compressor.Louvers terlatak di ujung paling luar
air intake system yang berupa seperti paruh burung.

2. First stage
First stage adalah suatu alat berguna untuk menjaga supaya kertas
atau daun agar tidak masuk kedalam filter.First stage berupa susunan plat-
plat setalah louvers.

3. Second stage / main filter


Second stage merupakan suatu alat yang berguna untuk mencegah
masuknya binatang – binatang kecil,debu atau pasir yang bisa
mengakibatkan udara yang masuk kotor.
Pada second stage atau main filter terdapat berupa filter
selulers yang terdiri dari 744 filter.

4. Silencer sound absourber


Suatu alat yang berguna untuk meredam suara yang tinggi yang
timbul karena volume udara yang masuk kedalam ruangan yang kecil
dengan pressure yang tinggi.
5. Safety vlap valve
Adalah suatu alat yang berguna untuk menutup air intake sistem
jika air intake membeku.

45
6. Manifold
Merupakan Suatu ruangan khusus atau space sebelum memasuki
VIGV ( variable inlet guide vanes ).

7. VIGV (variable inlate guide vanes)


Adalah suatu alat yang berguna untuk mengatur volume udara yang
masuk kedalam compressor.Vigv yang digerakan oleh power oil pump.

C. Sistem Cleaning Compresor


Sistem Cleaning Compressor adalah system cleaning pada sudu-
sudu compressor seperti yang tercantum pada gambar 2.23 berikut;

Compresor washkid Air recivier tank

Demin water

Flushing dan washing


media tank

In line pump

Spray Motor electric valve

Gambar 2.23 Diagram Sistem Cleaning Kompressor

46
Berikut adalah penjelasan fungsi dari system cleaning kompresor.
1. Kompresor washkid
Pada compresor washkid menggunakan jenis kompresor
reciprocating atau kompresor torak.

Pada kompresor washkid terdapat beberapa komponen yaitu:


a. Air filter
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring udara yang
diambil dari dalam atau luar ruangan sebelum masuk kedalam
kompresor agar tidak terjadi kerusakan pada kompresor.

b. Kompresor
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menaikan tekanan fluida
atau udara menjadi tekanan tertentu yang kemudian masuk kedalam air
recivier tank.

2. Air recivier tank


Adalah suatu alat yang berguna untuk menapung udara yang
bertekanan yang dipompakan oleh compresor washkid.Pressure atau
tekanan pada air recivier tank adalah 10 bar.

3. Demin water
Adalah air yang digunakan untuk mengisi flushing dan washing
media tank.

4. Flushing dan washing media tank


Adalah suatu alat atau closed tank yang berguna untuk menampung
air dari make up water. Air yang berada didalam flushing dan washing
media tank kemudian dipompakan oleh pompa in line pump. Biasanya make
up water dalam tank ditambahkan dengan cairan yang dinamakan zox.

47
5. In line pump
Adalah suatu alat atau pompa yang berguna untuk memompakan air
dari flushing dan washing media tank ke setiap titk spray pada manifold
sebelum vigv pada in line pump juga terdapat filter yang berguna untuk
menyaring kotoran-kotoran air dari tank.

6. Motor electric valve


Motor electric valve harus terbuka pada saat washing,washing hanya
terjadi saat star up/sebelum star up kemudian menuju spray.

7. Spray
Spray adalah suatu alat yang digunakan untuk menghembuskan
campuran udara dan air sehingga kotoran yang terdapat pada blade-blade
rontok.

D. Sistem Pelumasan Gas Turbin


Sistem pelumasan gas turbin berguna untuk melumasi bearing-
bearing pada turbin. Untuk pelumasan pada system pelumasan gas turbin
oli disuplai dari lube oil tank, Pada lube oil tank disebut pearalatan
auxiliary. Diagram alir dari sistem pelumasan gas turbin seperti gambar
2.24 berikut;

48
Breathing filter
Emergency oil
Lube oil tank

atmosfir
Emergency lube oil
Mine lube oil pump pump

Temperatur control Lube oil coller/PHE


valve

Lube oil filter Power oil pump Jacking oil pump

VIGV

Bearing

Rotor bearing
Vapour exctractor pump/reciprucating

atmosfir
Rotor bearing

Gambar 2.24 Diagram Sistem Pelumasan Gas Turbin

Berikut komponen – komponen atau peralatan pada system


pelumasan gas turbin:

1. Mine lube oil pump


Adalah suatu alat atau pompa yang digunakan untuk menyuplai lube
oil atau pelumas kedalam bearing-bearing turboshet.

49
2. Temperature control valve
Adalah suatu alat yang berguna untuk mengatur temperature lube oil
menuju kebearing-bearing.jika temperature oli tidak melebihi 60 derjat
maka oli tersebut akan langsung menuju lube oil filter dan jika temperature
oli melebihi 60 derjat maka oli tadi akan masuk ke PHE plate heat
exchanger untuk didinginkan, agar tidak terlalu panas atau terlalu dingin
sebelum menuju ke lube oil filter.

3. PHE (Plat Heat Exchanger )


Adalah suatu alat yang berguna untuk mendingikan lube oil dari
main lube oil pump.

4. Lube oil filter


Adalah suatu alat yang berfungsi untuk menyaring pelumas dari
temperature control valve sebelum menuju power oil pump. Pada lube oil
filter terdiri atas 2 peralatan yang hanya digunakan salah satu sedangkan
yang satunya dalam posisi stand by.

5. Power oil pump


Merupakan suatu alat yang berguna untuk menyuplai lube oil atau
pelumas yang kemudian digunakan untuk menggerakan valve-valve yang
menggunakan hidrolik.
Pada power oil pump terdapat 2 alat dan hanya salah satunya
sedangkan yang satunya stand by,Fungsi power oil pump untuk
memompakan oli dari mine lube oil.

6. Jacking oil pump


Adalah suatu alat yang berguna untuk menyuplai oli atau pelumas ke
bearing-bearing untuk mengangkat poros pada saat shutdown dan star
up.yang bertujuan agar pada poros tidak gesekan yang bisa mengakibatkan
poros bending. Pada jacking oil pump terdapat 2 pompa torak yang

50
berfungsi untuk memompakan atau menyuplai pelumas ke bearin-bearing.

7. Emergency lube oil pump


Suatu alat yang digunakan untuk menyuplai lube oil atau pelumas ke
bearing-bearing pada saat star up dan shutdown tanpa melewati lube oil
control atau PHE,temperature control valve dan lube oil filter.

8. Vapour exctractor/oil vapour separator


Berfungsi untuk menjadikan lube oil tank menjadi vakum dengan
tekanannya dibawah 0 derjat yang bertujuan untuk memepercepat
kembalinya oli yang telah digunakan pada bearing-bearing.
Dimana udara didalam lube oil tank dihisap dengan oleh
compressor,sebelum masuk ke dalam compressor udara tersebut di filter
atau disaring yang mana udara yang masih mengandung embun-embun oli
atau oil mis,kemudian oil misnya masuk ke dalam lube oil tank sedangkan
udara dibuang ke atmosfir.

9. Rotor bearing pump/reciprocating pump


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memutar poros pada saat
star up dan shutdown.

10. Breathing filter


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring udara dari luar
yang masuk kedalam tanki.

E. Cooling Sistem Gas Turbin


Pada colling system gas turbin ini air yang digunakan sebagai
pendingin adalah air make up water. Diagram alir dari colling sistem gas
turbin seperti yang tercantum pada gambar 2.25 berikut;

51
LUBE OIL GENERATOR
COLLER COLLER

TEMP. CONTROL FAN COLLER


VALVE GT

CIRCULATING
WATER PUMP

Gambar 2.25 Diagram Colling Sistem Gas Turbin

Fungsi colling system gas turbin adalah:


1. Untuk mendinginkan udara pada generator
2. Untuk mendinginkan oli pada lube oil coller

Pada colling system gas turbin terdapat beberapa peralatan yang


diantaranya:

1. Lube oil coller


Adalah suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan oli atau
pelumas dari main lube oil.

2. Generator coller
Adalah alat yang digunakan untuk mendinginkan udara pada
generator.
Yang mana air yang telah digunakan untuk mendinginkan oli pada
lube oil coller dan generator coller masuk kedalam temperature control
valve.
3. Temperatur Control Valve
Temperature control valve adalah suatu alat yang digunakan untuk
mengatur temperature air pendingin. Jika temperature air terlalu tinggi
maka air tersebut mengalir ke fan coller GT untuk didinginkan kembali
dengan memanfaatkan udara sebagi pendinginnya

52
4. Fan coller
Adalah alat yang digunakan untuk mendinginkan air dengan
memanfaatkan udara yang perlatan seperti fan. Yang mana udara dari luar
dihisap oleh fan yang kemudian digunakan untuk mendinginkan air panas
yang mengalir didalam tubing dan udara yang telah digunakan tadi dibuang
kembali ke atmosfir.
Setelah didinginkan air tersebut kembali masuk kedalam
temperature control valve.

5. Circulating Water Pump


Circulating water pump adalah suatu alat atau pompa yang
digunakan untuk menyuplai air pendingin ke generator coller untuk
pendinginan udara dan ke lube oil coller untuk pendinginan pelumas,
circulating water pump terdapat 2 unit pompa dan yang digunakan hanya
salah satu.

2.11 Siklus Rankine (PLTU) dan Heat Recovery Steam Generator


(HRSG)

2.11.1 Siklus rankine (PLTU)


Siklus Rankine adalah siklus termodinamika yang mengubah panas
menjadi kerja.Panas disuplai secara eksternal pada aliran tertutup, yang
biasanya menggunakan air sebagai fluida yang bergerak. Siklus ini
menghasilkan 80% dari seluruh energi listrik yang dihasilkan di seluruh
dunia. Siklus ini dinamai untuk mengenang ilmuwan Skotlandia, William
John Maqcuorn Rankine.
Siklus Rankine kadang-kadang diaplikasikan sebagai siklus
Carnot, terutama dalam menghitung efisiensi. Perbedaannya hanyalah siklus
ini menggunakan fluida yang bertekanan, bukan gas. Efisiensi siklus
Rankine biasanya dibatasi oleh fluidanya. Tanpa tekanan yang mengarah
pada keadaan super kritis, range temperature akan cukup kecil. Uap
memasuki turbin pada temperatur 565oC (batas ketahanan stainless

53
steel) dan kondenser bertemperatur sekitar 30oC. Hal ini memberikan
efisiensi Carnot secara teoritis sebesar 63%,namun kenyataannya efisiensi
pada pembangkit listrik tenaga batu bara sebesar42%.
Fluida pada siklus Rankine mengikuti aliran tertutup dan digunakan
secara konstan. Berbagai jenis fluida dapat digunakan pada siklus ini,
namun air dipilih karena berbagai karakteristik fisika dan kimia, seperti
tidak beracun,terdapat dalam jumlah besar, dan murah.Sistem siklus
Rankine terdiri atas empat komponen, yaitu:
1. Pompa
2. Boiler
3. Turbin
4. Condenser

Dalam siklus Rankine yang sebenarnya, kompresi oleh pompa dan


ekspansi dalam turbin tidak isentropic,dengan kata lain proses ini tidak
bolak-balik dan entropi meningkat selama proses. Hal ini meningkatkan
tenaga yang dibutuhkan oleh pompa dan mengurangi energi yang dihasilkan
oleh turbin. Secara khusus, efisiensi turbin akan dibatasi oleh terbentuknya
titik-titik air selama ekspansi ke turbin akibat kondensasi. Titik-titik air ini
menyerang turbin, menyebabkan erosi dan korosi, mengurangi usia turbin
dan efisiensi turbin. Cara termudah dalam menangani hal ini adalah dengan
memanaskannya pada temperatur yang sangat tinggi.
Efisiensi termodinamika bisa didapatkan dengan meningkatkan
temperatur input dari siklus. Terdapat beberapa cara dalam meningkatkan
efisiensi siklus Rankine. Siklus Rankine dengan pemanasan ulang, dalam
siklus ini dua turbin bekerja secara bergantian. Yang pertama menerima uap
dari boiler pada tekanan tinggi, Setelah uap melalui turbin pertama, uap
akan masuk ke boiler dan dipanaskan ulang sebelum memasuki turbin
kedua, yang bertekanan lebih rendah. Manfaat yang bisa didapatkan
diantaranya mencegah uap berkondensasi selama ekspansi yang bisa
mengakibatkan kerusakan turbin, dan meningkatkan efisiensi turbin.

54
2.11.2 Siklus Rankine regeneratif
Konsepnya hampir sama seperti konsep pemanasan ulang. Yang
membedakannya adalah uap yang telah melewati turbin kedua dan
condenser akan bercampur dengan sebagian uap yang belum melewati
turbin kedua. Pencampuran terjadi dalam tekanan yang sama dan
mengakibatkan pencampuran temperatur, hal ini akan mengefisiensikan
pemanasan primer.

2.11.3 Siklus Rankine Organik


Siklus Rankine Organik menggunakan fluida organik seperti n-
pentana atau toluena menggantikan air dan uap. Penggunaan kedua jenis
fluida tersebut akan mengurangi suplai panas yang dibutuhkan karena
rendahnya titik didih dari kedua jenis fluida tersebut sehingga energi
matahari sudah cukup untuk mengubah fase fluida tersebut. Meski efisiensi
Carnot akan berkurang, namun pengumpulan panas yang dilakukan pada
temperatur rendah akan mengurangi banyak biaya operasional. Siklus
Rankine sesungguhnya tidak membatasi fluida jenis apa yang digunakan
karena pada dasarnya siklus Rankine adalah mesin kalor sehingga
efisiensinya dihitung berdasarkan efisiensi Carnot. Konsepnya tidak boleh
dipisahkan dengan siklus termodinamika

2.11.4 Proses Siklus Rankine


Siklus Rankine merupakan siklus ideal untuk siklus tenaga uap.
Seperti halnya pada siklus Brayton, pada siklus Rankine juga terdapat proses
kompresi isentropik, penambahan panas isobarik, ekspansi isentropik, dan
pelepasan panas isobarik. Perbedaan antar keduanya terletak pada
fluida kerja yang digunakan, Siklus Rankine fluida kerjanya adalah dua fase
fluida, yaitu cair (liquid) dan uap (vapor), sedangkan siklus Brayton
merupakan siklus tenaga gas. Pada siklus tenaga uap Rankine, fluida yang
umum digunakan adalah air, sedangkan fluida kerja lainnya adalah
potassium, sodium, rubidium, ammonia dan senyawa karbon aromatik.

55
Merkuri juga pernah digunakan sebagai fluida kerja siklus Rankine, hanya
saja harganya sangat mahal dan berbahaya

Gambar 2.26 Skema Peralatan pada Siklus Rankine

Proses 1-2 : Fluida kerja (misalnya air) dipompa dari tekanan rendah ke
tekanan tinggi. Pada tahap ini fluida kerja berfase cair sehingga
hanya membutuhkan energi yang relatif kecil untuk proses
pemompaan.
Proses 2-3 : Air bertekanan tinggi memasuki boiler untuk dipanaskan. Di
sini air berubah fase menjadi uap jenuh. Proses ini berlangsung
pada tekanan konstan.
Proses 3-4: Uap jenuh berekspansi pada turbin sehingga menghasilkan kerja
berupa putaran turbin. Proses ini menyebabkan penurunan
temperatur dan tekanan uap, sehingga pada suhu turbin tingkat
akhir kondensasi titik air mulai terjadi.
Proses 4-1: Uap basah memasuki kondenser dan didinginkan sehingga
semua uap berubah menjadi fase cair. Air dipompakan kembali
(Proses 1-2)
Besarnya kerja yang dibutuhkan pompa, panas yang diberikan boiler,
kerja yang dihasilkan turbin dan panas yang dibuang pada Kondenser dapat
diperhitungkan dengan bantuan tabel Enthalpy-entropy air-uap air.

56
Gambar 2.27 Contoh T-s diagram Siklus Rankine

2.11.5 SIKLUS RANKIE IDEAL


Jika fluida kerja mengalir melalui berbagai komponen dari sebuah
siklus tenaga uap sederhana tanpa ireversibilitas, penurunan tekanan secara
fraksional tidak akan terjadi pada boiler dan Kondenser, fluida kerja
mengalir melalui komponen komponen ini pada tekanan konstan. Selain itu
dengan tidak adanya ireversibilitas dan perpindahan kalor dengan
lingkungan sekitar, proses yang terjadi melalui turbin dan pompa adalah
isentropic (s=konstan), maka siklus ini disebut siklus Rankine ideal.
Mengacu pada gambar dibawah ini , terlihat fluida kerja melewati urutan
proses yang reversible secara internal sebagai berikut:

Gambar 2.28 Diagram temperatur-entropi untuk siklus Rankine ideal

57
Proses 1-2 : Ekspansi isentropik (s = konstan) dari fluida kerja melalui
turbin dan uap jenuh pada kondisi 1 hingga mencapai tekanan
kondenser.
Proses 2-3 : Perpindahan kalor dari fluida kerja ketika mengalir pada
tekanan konstan melalui kondenser dengan cairan jenuh pada
kondisi 3.
proses 3-4 : Kompresi isentropic (s=konstan) dalam pompa menuju ke
kondisi 4dalam daerah hasil kompresi.
proses 4-5 : Perpindahan kalor ke fluida kerja ketika mengalir pada tekanan
konstan melalui boiler untuk menyelesaikan siklus

Berikut penjelasan beberapa sisem yang terdapat pada siklus rankine.

 Main condensate sistem.

Main condenset sistem adalah sistem yang digunakan untuk


mengubah air panas menjadi uap panas.
1. Condensor
Condensor adalah suatu alat di gunakan untuk mendinginkan uap
panas atau biasa disebut sebagai suatu alat penukar panas.uap panas dari
turbin menuju condenser, didalam condenser uap panas dari turbin masuk
ke dalam shell pada condensor dan di dinginkan oleh air laut dari MCWP
yang terdapat di dalam tubing. Lama kelamaan proses pendinginan tersebut
terjadi kondensasi didalam shell mengubah menjadi butiran-butiran air
panas kemudian masuk kedalam hotwell.

2. Hotwell
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menampung butiran-
butiran air yang telah terkondensasi didalam condenser, yang kemudian
dipompakan oleh condensate pump menuju gland steam

58
3. Condenset pump.
Condenset pump adalah suatu alat atau pompa yang digunakan untuk
mengalirkan air panas dari hotwell menuju ke deaerator,pada condenset
pump terdapat dua alat tetepi hanya dipergunakan salah satu , sedangkan
yang satu lagi stand by,apabila terjadi kerusakan atau kebocoran sementara
bisa digunakan pompa yang satunya dan memperbaiki pompa yang rusak
tersebut.

4. Duplex filter to flashbox


Duplex filter to flashbox adalah suatu alat yang digunakan untuk
menyaring air panas sebelum masuk kedalam flash box, sebelum air panas
masuk condenset pump sebagian dari air panas masuk ke dalam filter to
flash box untuk mensprey kedalam flash box, pada duplex filter to flash box
terdapat dua alatdan hanya dipergunakana salah satu, sedangkan satu nya
lagi dalam posisi stand by apabila nantinya terjadi kerusakan pada salah satu
duplex filter biasa digunakan yang satu lagi sementara memperbaiki filter
yang rusak.

5. Gland steam
Gland steam berfungsi sebagai pelumasan di dalam turbin. Dimana
air panas yang dipompakan oleh condenset pump masuk ke dalam tubing
sedangkan uap panas terdapat didalam shell. Selain itu gland steam juga
berfungsi untuk:

1. Untuk sealing pada turbin


2. Untuk menaikan temperature dari hotwel menuju service
ejector.

6. Service ejector.
Service ejector adalah suatu alat yang digunakan untuk proses
pemvakuman di dalam condensor.

59
7. Flash box
Flash box adalah suatu alat berupa tank yang digunakan untuk
menampung uap panas serta menjaga keseimbangan tekanan dan temperatur
uap panas dari:

 Uap panas dari turbin sebelum menuju gland steam.


 Uap panas dari hotwell.
 Sebagian air panas yang di pompakan oleh condensate pump
sebelum menuju gland steam berupa spray di dalam flash box.
 Uap panas dari service ejector.
 Sebagian air panas dari service ejector sebelum masuk ke
dalam feed water tank.

Didalam flash box temperatur uap panas yang tinggi bertemu


dengan temperatur air panas yng rendah akan menimbulkan kondensasi
butiran-butiran air panas di alirkan ke condencet pump.

2.11.6 HRSG ( Heat Recovery Steam Generator )

Heat Recovery Steam Generator (HRSG) berfungsi untuk


memanaskan air dengan memanfaatkan panas gas buang dari turbin
sehingga menghasilkan uap dengan tekanan dan temperatur tertentu yang
konstan. HRSG merupakan penghubung antara PLTG (siklus Brayton)
dengan PLTU (siklus Rankine).

Ditinjau dari sumber panasnya, HRSG dibagi menjadi dua, yaitu


unfired dan fired (auxiliary burner atau supplementary burner). HRSG
unfired adalah HRSG yang seluruh sumber panasnya diperoleh dari gas
buang (exhaust gas) turbin gas. Sedangkan HRSG supplementary burner
adalah HRSG yang dilengkapi dengan peralatan pembakaran bahan bakar
(burner) sehingga sumber panas nya dapat diperoleh dari gas buang turbin
gas dan atau dari pembakaran bahan bakar. Tetapi pada umumnya HRSG
yang terpasang tidak dilengkapi dengan burner karena penerapan HRSG
pada PLTGU tujuan utamanya adalah memanfaatkan panas gas buang dari
PLTG yang masih tinggi temperaturnya untuk menghasilkan uap yang akan

60
memutar turbin uap. Dengan cara ini diperoleh peningkatan efisiensi termal
yang besar. HRSG juga disebut Waste Heat Recovery Boiler (WHRB).

Gambar 2.29 Diagram HRSG dengan aliran gas mendatar

2.11.7 Prinsip Kerja HRSG

Gas buang dari turbin gas yang temperaturnya masih tinggi


(sekitar 550 0C) dialirkan masuk ke HRSG untuk memanaskan air didalam
pipa-pipa pemanas, kemudian gas buang ini dibuang ke atmosfir melalui
cerobong dengan temperatur yang sudah rendah (sekitar 130 0C). Air
didalam pipa-pipa yang berasal dari drum sebagian berubah menjadi uap
karena pemanasan tersebut. Campuran air dan uap ini selanjutnya masuk
kembali ke dalam drum. Di dalam drum, uap dipisahkan dari air
menggunakan separator.
Uap yang terkumpul kemudian diarahkan untuk memutar turbin
uap, sedangkan air nya dikembalikan kedalam drum untuk disirkulasikan
lagi kedalam pipa-pipa pemanas bersama dengan air pengisi yang baru.
Demikian proses ini terjadi berulang-ulang selama HRSG beroperasi. Agar
dapat memproduksi uap yang banyak dalam waktu yang relatif cepat, maka
perpindahan panasnya dilakukan dengan aliran berlawanan atau cross flow,
dan sirkulasi airnya harus cepat.
Pada prinsip Heat Recovery Steam Generator dan boiler adalah
sama, yaitu suatu peralatan pemindah panas yang digunakan untuk
mengubah air menjadi uap dengan bantuan panas. Perbedaan utama terletak

61
pada sumber panas yang digunakan dan susunan pipa pemanasnya.
Sumber panas untuk membangkitkan uap pada Heat Recovery
Steam Generator berasal dari energi panas yang terkandung didalam gas
buang PLTG. Sedangkan pada boiler (ketel), sumber panas untuk
membangkitkan uap berasal dari pembakaran bahan bakar didalam ruang
bakar (furnace) boiler. Pada boiler pipa-pipa pemanas disusun menjadi
dinding ruang bakar, sedangkan pada HRSG pipa-pipa pemanas disusun
tegak lurus terhadap aliran gas buang.

Dengan kondisi demikian, maka HRSG :

 Tidak memiliki ruang bakar


 Tidak dilengkapi sistem bahan bakar
 Tidak ada sistem udara bakar
 Tidak memiliki penghembus jelaga (soot blower).

Gambar 2.30 Heat Recovery Steam Generator

2.11.8 Konstruksi dan Tata Letak HRSG

Sistem tata letak HRSG mempunyai banyak variasi baik jenis


maupun jumlahnya. Ditinjau dari sistem sirkulasi airnya HRSG dibedakan
menjadi :

a. HRSG sirkulasi alam


b. HRSG sirkulasi paksa

62
Bila ditinjau dari tekanan kerjanya, HRSG dapat dibedakan menjadi

a. Heat Recovery Steam Generator dengan satu tekanan (single


pressure)
b. Heat Recovery Steam Generator dengan dua tekanan (dual pressure)
c. Heat Recovery Steam Generator dengan tekanan bertingkat (multi
pressure)

Sedangkan bila ditinjau dari sumber panasnya, HRSG dapat dikelompokkan


menjadi :

a. Heat Recovery Steam Generator tanpa bantuan pembakaran (nonfire)


b. Heat Recovery Steam Generator dengan bantuan pembakaran
(auxiliary/supplementary burner)

A. HRSG sirkulasi Alam (Natural Circulation)

Heat Recovery Steam Generator dengan sirkulasi alam memiliki pipa-


pipa pemanas yang disusun secara vertikal berjajar sepanjang HRSG. Arah
aliran gas buang dari turbin gas mendatar memotong pipa-pipa pemanas
secara tegak lurus. Selanjutnya gas buang keluar melalui cerobong yang
dipasang pada ujung HRSG.

Susunan pipa-pipa didalam HRSG sirkulasi alami dibuat vertikal


dengan ketinggian yang relatif rendah. Inlet duct HRSG disambungkan
dengan exhaust turbin gas dengan menggunakan expansion joint. Ketika
mendapat pemanasan, sirkulasi air alami terjadi dari drum ke evaporator dan
kembali ke drum. Seperti pada gambar 2.15 dan 2.16 berikut;

63
Gambar 2.31 Prinsip Sirkulasi Alami (Natural Circulation)

Gambar 2.32 HRSG sirkulasi alami (aliran gas mendatar)

B. HRSG sirkulasi Paksa (Forced Circulation)

Konstruksi pipa-pipa pemanas pada HRSG dengan sirkulasi paksa


dipasang dengan posisi mendatar disusun dari bawah keatas. Gas panas dari
turbin gas masuk dari sisi bawah keatas memotong pipa-pipa pemanas dan
selanjutnya keluar melalui cerobong yang berada diatas Heat Recovery
Steam Generator.

Air pengisi masuk ke dalam drum melewati ekonomizer. Selanjutnya air di


sirkulasikan dari drum ke pipa-pipa penguap (evaporator) dan kembali ke
drum dengan menggunakan pompa sirkulasi. Proses perpindahan panas dari
gas panas ke air terjadi didalam pipa-pipa penguap sehingga sebagian air
berubah menjadi uap.

64
Uap yang terbentuk bersama-sama dengan air masuk kembali ke dalam
drum. Didalam drum uap dipisahkan dari air, dan uap selanjutnya mengalir
ke superheater atau langsung ke turbin, sedangkan air bercampur kembali
dengan air yang ada didalam drum. Seperti yang terlihatpda gambar 2.17
berikut;

Gambar 2.33 Prinsip Sirkulasi Paksa (Forced Circulation)

Umumnya pompa sirkulasi mempunyai laju sirkulasi sekitar 1,7. Artinya


jumlah air yang disirkulasikan 1,7 kali kapasitas penguapan.

Beberapa keuntungan dari sistem sirkulasi paksa

 Waktu start (pemanasan) lebih cepat


 Mempunyai respon yang lebih baik dalam mempertahankan aliran air ke
pipa-pipa pemanas pada saat start maupun beban penuh.
 Mencegah kemungkinan terjadinya stagnasi pada sisi penguapan

65
Gambar 2.34 HRSG dengan aliran gas vertikal

B. HRSG dengan tekanan tunggal (Single Pressure)

Pada HRSG ini uap yang dihasilkan hanya memiliki satu tekanan.
Susunan PLTGU dengan satu tekanan biasanya turbin gas, generator, dan
turbin uapnya dibuat menjadi satu poros. Seperti yang terlihat pada gambar
berikut;

66
Gambar 2.35 HRSG dengan tekanan tunggal (single pressure)

C. HRSG Dengan Dua Tekanan (Dual Pressure)

Heat Recovery Steam Generator ini menghasilkan dua tingkat


tekanan, yaitu tekanan tinggi dan tekanan rendah. Uap tekanan tinggi
digunakan untuk memutar turbin tekanan tinggi (High Pressure turbine),
sedangkan uap tekanan rendah bersama-sama dengan uap bekas dari turbin
tekanan tinggi digunakan untuk menggerakkan turbin tekanan rendah (Low
Pressure turbine).

Tujuan membuat dua tingkat tekanan adalah untuk meningkatkan efisiensi


termal siklus kombinasi. Dengan dua tingkat tekanan, maka gas buang
sebelum dibuang ke atmosfir dapat digunakan untuk menghasilkan uap
dengan tekanan dan temperatur yang rendah sehingga panas gas buang
dimanfaatkan dengan lebih optimal.

Aliran gas panas dari turbin gas masuk melalui sisi bawah HRSG mengalir
ke atas melewati pipa-pipa superheater, evaporator, ekonomizer tekanan
tinggi sambil menyerahkan panas. Selanjutnya melewati pipa-pipa dengan
fungsi yang yang sama tetapi dengan tekanan lebih rendah yang berada
dibagian atasnya kemudian dibuang keatmosfir melalui cerobong yang
terletak diatas Heat Recovery Steam Generator. Sepertipada gambar 2.20
berikut;

67
Gambar 2.36 HRSG dengan dua tingkat tekanan (dual pressure)

D. HRSG Tekanan Bertingkat (Multi Pressure)

HRSG jenis ini mempunyai tiga tingkat tekanan yang berbeda,


yaitu tekanan tinggi (HP), tekanan menengah (IP), dan tekanan rendah (LP).
Dengan tiga tingkat tekanan efisiensi thermal siklus kombinasi akan lebih
baik karena celah diantara tekanan tinggi dan rendah masih dimanfaatkan
untuk menghasilkan uap tekanan menengah. Gas buang dari turbin gas
mengalir mendatar sambil menyerahkan panasnya ke pipa-pipa pemindah
panas yang dipasang tegak sebagaimana pada sistem satu tekanan ataupun
dua tekanan. Seperti gambar berikut;

Gambar 2.37 Diagram HRSG Multi Pressure

68
E. HRSG dengan Burner bantu (Auxiliary burner)

Pada umumnya Heat Recovery Steam Generator yang digunakan di


Indonesia adalah unfire, tetapi dalam industri terdapat HRSG dengan
bantuan burner (auxiliary burner). Hal ini diterapkan apabila ketersediaan
gas panas dari luar tidak konstan. Penggunaan burner bantu pada HRSG
0
tujuannya adalah untuk meningkatkan temperatur gas (sekitar 820 C)
sehingga diperoleh produksi uap yang lebih besar.
Pembakaran bahan bakar dengan memanfaatkan excess air yang
tinggi dalam gas buang. Dengan cara ini dapat menaikkan kapasitas output
turbin uap hingga 85 %, tetapi disisi lain polusi akibat emisi gas buang
menjadi lebih besar.

Gambar 2.38 HRSG dengan burner bantu

Berikut komponen atau peralatan yang terdapat pada HRSG (Heat


Recovery Steam Generator).

1. Daerator
Daerator adalah suatu alat yang digunakan untuk menghilangkan
gelembung-gelembung udara dari air steam.

69
2. Feed water tank
Feed water tank adalah suatu alat berupa tanki tertutup yang
digunakan untuk menampung air panas dari service enjektor. Sebelum
masuk kedalam feeedwater tank air panas terlebih dahulu masuk kedalam
deaerator untuk dipisahakan dari gelembung-gelembung udara.
.
3. HP atau LP Steam
HP atau LP Steam adalah suatu alat yang digunakan mengubah air
panas menjadi uap air kering ,dari feedwater tank ke steam turbin.

a. filter HP atau LP Feedwater pump


filter HP atau LP Feedwater pump suatu alat yang berupa tabung
dan digunakan untuk menyaring kandungan-kandungan pengotor
dari feedwater tank sebelum dipompakan oleh HP atau LP
Feedwater pump.
b. HP atau LP Feedwater pump
HP atau LP Feedwater pump merupakan suatu pompa sentrifugal
vertikal yang digunakan untuk memompakan air panas dari
feedwater tank menuju HP atau LP steam.

4. Flow limiter HP atau LP steam


Flow limiter merupakan suatu alat yang digunakan untuk membaca
flow dari aliran air.

5. HP atau LP Economizer
HP atau LP Economizer adalah suatu alat yang digunakan untuk
pemanasan awal air steam. HP Economizer terdiri dari 5 alat sedangkan LP
Econimizer terdiri dari 2 alat ,air steam yang dipompakan oleh HP atau LP
feedwater pump masuk kedalam masing-masing tubing HP atau LP
economizer menjadi uap air panas basah yang kemudian masuk kedalam HP
atau LP Drum.

70
Dan sebagian dari uap air basah pada LP economizer dialirakan ke
fuel gas heater pada GRS dan juga ke deaerator/feedwater tank.

6. HP atau LP Drum
HP atau LP Drum adalah suatu alat berupa tabung / tanki tertutup
yang digunakan untuk menampung air panas dan uap air panas basah dari
HP atau LP economaizer , dimana didalam HP atau LP drum terjadi
pemisahan antara air panas dan uap air basah dikarenakan masa jenis air
lebih besar dari uap air panas, kemudian air panas jatuh/mengalir kebawah
menuju HP atau LP Evaporator sedangkan uap air panas naik keatas
menuju HP atau LP Drum.

7. HP atau LP Evaporator
HP atau LP Evaporator adalah suatu alat yang digunakan untuk
mengubah air panas dari HP atau LP drum menjadi uap panas air basah dan
kemudian uap panas air basah naik dan masuk ke HP atau LP Drum untuk
dilanjutkan ke HP atau LP Superheater.

8. HP atau LP Suprheater
HP atau LP Superheater adalah suatu alat yang digunakan untuk
menjadikan uap air basah dari HP atau LP drum menjadi uap air kering ,
pada HP Superheater terdiri dari 3 alat sedangkan pada LP superheater
terdiri dari 1 alat dimana uap air basah dari HP atau LP drum masuk
kedalam tubing-tubing HP atau LP superheater yang kemudian di panaskan
hingga menjadi uap air kering, dan kemudian uap air kering menuju steam
turbin.

A. Sistem Pelumasan Steam Turbin

Merupakan system pelumasan pada steam turbin, diagram alir dari


system pelumasan steam turbin seperti pada gambar 2.38 berikut;

71
Lube oil tank Turning gear

Main lube oil pump

Lube oil coller

Emergency lube
oil pump
Temperature control valve

Lube oil filter Bearing

Gambar 2.39 Diagram Auxilarry Steam Turbin

Komponen atau alat yang terdapat pada auxilarry steam turbin


adalah sebagai berikut.

1. Vapour extractor
Berfungsi untuk menjadikan lube oil tank menjadi vakum tanki pada
pelumasan steam trubin yang bertujuan untuk mempercepat kembalinya oil
return dari bearing-bearing menuju kedalam lube oil tank.
Pada vapour extractor ini terdapat motor fan yang menghisap udara
pada lube oil tank,sebelum udara dibuang ke atmostfir terlebih dahulu
disaring oleh filter yang terdapat pada vapour extractor sehingga udara atau
oil mis atau embun-embun nya terpisah dan masuk kedalam lube oil tank
sedangkan udara dibuang keluar atmostfir.

2. Main lube oil pump


Suatu alat yang digunakan untuk memopakan oil dari lube oil tank
menuju temperature control valve. Pada main lube oil pump ini terdapat

72
satu pompa sentrifugal vertical dan juga filter yang digunakan untuk
menyaring oli sebelum menuju ke temperatur control valve.

3. Temperature control valve


Suatu alat yang digunakan untuk mengatur temperature pelumasan
pada steam turbin jika temperaturnya terlalu panas maka oli tersebut masuk
kedalam lube oil coller,setelah didinginkan pada di dalam lube oil coller
dan sesuai dengan temperature yang di inginkan maka oli tersebut kembali
ke temperature control valve yang kemudian di teruskan ke lube oil filter.
Pendingin yang diguanakan untuk mendinginkan oli adalah air dari Closed
Colling Water steam.

4. Lube oil coller


Suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan pelumas. Pada lube
oil coller terdapat 2 alat, kedua alat tersebut digunakan untuk proses
pendinginan pelumas yang nantinya kembali mengalir ke temperature
control valve.

5. Lube oil filter


Suatu alat yang digunakan untuk menyaring pelumas dari
temperature control valve. Pada lube oil filter terdapat 2 alat dan hanya
digunakan salah satunya sedangkan satunya lagi dalam posisi stand by.

6. Emergency lube oil pump


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyuplai oli dari lube oil
tank ke setiap bearing-bearing tanpa melalui temperature control valve,lube
oil coller dan lube oil filter. Dan hanya digunakan pada saat start up dan
shutdown.

7. Lube oil tank


Adalah suatu alat yang berupa tabung yang digunakan untuk
menampung oli.

73
8. Lube oil purifier
Adalah suatu alat yang berguna untuk menjadikan pelumas pada
steam turbin yang berada pada lube oil tank selalu berada dalam keadaan
bagus/murni.

9. Hidrolik pump
Adalah suatu alat yang dgunakan untuk memopakan dan
menggerakan valve-valve hidrolik. Pada hidrolik pump juga terdapat lube oil
filter yang digunakan untuk menyaring oli sebelum disuplai kedalam valve
hidrolik. Valve-valve hidrolik digunakan untuk mengatur pembukaan HP
atau LP steam sebelum menuju turbin.

B. Ccw System Steam


Adalah suatu system berguna untuk mensirkulasikan air ccw system. Air
yang disirkulasikan pada ccw system tidak akan ada yang keluar kecuali
terjadi kebocoran dan kondensasi. Diargam alir dari Ccw System Steam
seperti yang tercantum pada gambar 2.39 berikut;

74
Ccw head tank

Ccw pump

Inter coller

Lp/Hp feedwater pump

Water/steam sampling coller

Lube oil coller

Steam generator coller

Evacuating pump

Compressor coller

Gambar 2.40 Diagram Ccw Sistem Steam

Berikut pengertian dan fungsi komponen-komponen Ccw system steam

1. Ccw Head Tank


Merupakan suatu alat yang berguna untuk menjaga level air
pendingin.

75
2. Inter coller
Merupakan suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan air dari
ccw steam dengan menggunakan pendingin air laut. Pada inter coller
terdapat 2 alat yang berupa tube & shell keduanya digunakan dalam proses
pendinginan air dari ccw steam.

3. Ccw Pump
Merupakan suatu alat atau pompa sentrifugal vertikal yang
digunakan untuk mensirkulasikan air ccw steam atau air pendinganan pada
system steam ke beberapa peralatan, air ccw pump juga digunakan untuk
pendinginan mechanical seal yang kemudian dialirkan/menuju ke inter
coller dan Lp feed water pump pada Lp feed water pump air ccw digunakan
untuk mendinginkan mechanical seal dan juga dialirkan menuju Hp
feedwater pump pada high pressure feedwater pump air dari ccw steam
digunakan untuk wanding motor,lube oil coller dan juga untuk
pendinginanan pada mechanical seal yang kemudian juga dialirkan ke water
sampling coller,air removal coller,lube oil coler,generator coller dan
compressor service coller,inter coller,after coller dan lube oil coller air
service compressor steam.

4. Lp feed pump
Adalah suatu alat atau pompa sentrifugal yang digunakan untuk
memompakan air feedwater tank yang mengalir/menuju ke Lp feed water
tank. Dimana air dari ccw pump mengalir/ masuk ke Lp feed pump.

5. Hp feed pump
Merupakan suatu pompa sentrifugal bertingkat multi stage.Pada
pompa ini mampu memopakan air dari feedwater tank menuju ke Hp
economizer.

76
6. Water/steam sampling coller
Adalah suatu alat yang digunakan untuk mengambil sampel dari
setiap titik pada system steam untuk diambil karakterisasi air apakah masih
memenuhi standar air ccw steam.

7. Lube oil coller


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menukar kalor atau panas
dari lube oil system pada system steam yang didinginakan dengan Plat heat
exchanger pendingin yang digunakan adalah air dari ccw steam.
Sebagaimana yang telah dijelaskan pada lube oil coller system pelumasan
gas turbin.

8. Steam generator coller


Suatu alat yang berupa tube air yang artinya system pendinganan
wanding generator yang didinginakan oleh udara sedangkan udara
didinginakan oleh tube and plat heat exchanger yang mana didalam tubing
terdapat air ccw steam.

9. Air removal atau evacuating pump


Adalah suatu alat pompa liquid ring pump yang digunakan untuk
menjadikan vakum pada sisi condenser air laut dan inter coller.

10. Compressor coller


Adalah suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan udara yang
dikompresikan yang bertujuan untuk mengurangi efisiensi gaya yang
dipakai.

Compresor yang digunakan adalah kompresor multi stage oil free


compressor fed to inter coller.

77
C. Main Cooling Water Sistem
Daigram alir dari main colling water system adalah seperti yang
tercantum pada gambar 2.40 berikut;

MCWP

Debris filter

Ball injector

Condenser

Ball catcher

Circulating ball taproge pump

Filter ball taproge

Ccw inter coller

Gambar 2.41 Diagram Main Colling Water

Fungsi dari main colling system ini adalah:

1. Untuk menyuplai air laut kedalam condenser system


2. Untuk menyuplai air laut kedalam intercoller system
3. Untuk menyuplai air laut kedalam chlorine system
4. Untuk menyuplai air laut kedalam ball taprogge condensor cleaning
system

78
Peralatan yang ada pada main colling water system adalah:

1. Mcwp ( main colling water pump )


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memopa air laut menuju ke
kondensor.

2. Debris filter
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring kotoran-kotoran
pada air laut seperti lumpur,yang kemudian kotoran tersebut menuju
kepembuangan yaitu outfall.

3. Ball taprogge sistem


Suatu system yang berguna untuk melakukan pembersihan air laut
sebelum menuju condenser pada saat operasi.ball taproge system juga
berfungsi untuk menyuplai ball taproge ke dalam tubing dan membersihkan
tubing-tubing tersebut.
Pada system ini terdapat beberapa komponen yaitu:
a. Recirculating ball taprogge pump
Suatu alat atau pompa sentrifugal vertikal yang digunakan untuk
menyuplai ball taprogge yang bertujuan untuk membersihkan tubing-
tubing yang ada pada condenser.

b. Ball taproge filter


Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring ball taprogge.

4. Condensor
Suatu alat yang digunakan untuk mendinginkan uap air panas dari
steam turbin.

5. Ball cacther
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menangkap ball
taprogge.Ball catcher berupa filter yang memiliki lubang-lubang yang
berfungsi untuk menyaring/memisahkan antar air laut dengan ball

79
taprogge.dimana ball taprogge yang telah digunakan untuk membersihkan
tubing-tubing dalam condenser.

6. Ccw inter coller


CCW Inter cooler adalah sutu alat yang digunakan untuk
memanaskan air laut yang dipompakan oleh main cooling water pump
pada CCW Intercooler terjadi perpindahan panas yang mana air laut
masuk dalam tubing sedangkan air panas CCW masuk dalam shell,
kemudian kembali lagi ke main cooling water pump .

2.12 Manajemen Perawatan


2.12.1 Pengertian Perawatan

Pada prinsipnya, tujuan perawatan ini tidak boleh menyimpang dari


sasaran pokok bidang, yang mana tujuan pokok dari perawatan adalah
menjaga keandalan (reliability) dari mesin – mesin pabrik secara terus
menerus dengan biaya serendah mungkin. Sebagai kunci keberhasilannya
adalah ”Mutu” dalam arti luas, yang meliputi waktu, hasil, dan biaya.

Dalam pelaksanaan program perawatan di PT. PJB ( Pembangkitan


Jawa Bali ) Up Muara Tawar, perlu mempertimbangkan berbagai aspek
yang ada, antara lain :

a) Metode, meliputi :
 Jenis perawatan yang dianut.
 Sistem dan prosedur serta kaitan dengan sektor-sektor lain.
 Struktur organisasi yang diterapkan.

b) Sarana dan prasarana.


Biasanya ditentukan antar sektoral yang kadangkala sudut
kepentingan berbeda.

c) Suku cadang dan material.

80
Mutu, waktu, jumlah, dan biaya perlu dipertimbangkan dalam
menentukan apakah dibuat sendiri, lokal, atau import.

d) Sumber Daya Manusia (SDM).


Jumlah dan qualifikasi yang tepat, agar dapat dicapai produktifitas
kerja maksimal.

e) Keselamatan Kerja.
Mencakup keselamatan mesin-mesin maupun manusianya. Kita sadari
bahwa suatu kecelakaan kecil sekalipun, akan berarti kerugian berupa
terganggunya proses produksi / kesempatan hilang maupun biaya
perbaikannya.

2.12.2 Jenis – Jenis Perawatan


Menurut Antony Corder (1992), jenis perawatan secara garis besar
terbagi menjadi 2 golongan seperti yang terlihat pada diagram berikut;

81
MAINTENANCE

PLANNED UNPLANNED
MAINTENANCE MAINTENANCE

EMERGENCY
PREVENTIVE CORRECTIVE MAINTENANCE
MAINTENANCE MAINTENANCE

SHUTDOWN
MAINTENANCE
CLEANING
BREAKDOWN
MAINTENANCE
INSPECTION

MINOR MAJOR
SMALL REPAIR OVERHAUL OVERHAUL

RUNNING
MAINTENANCE

Gambar 2.42 Diagram alir sistem maintenance

2.12.3 Perawatan Terencana (Planed Maintenance)


Perawatan terencana (Planned Maintenance) adalah semua kegiatan
perawatan yang bertujuan menjaga agar setiap mesin dapat beroperasi
secara optimal, baik dari segi output maupun operating days-nya, untuk
jangka pendek maupun jangka panjang.
Perawatan Terencana terdiri dari Perawatan Pencegahan (Preventive
Maintenance), Perawatan Korektif (Corrective Maintenance) dan Predictive
Maintenance.

82
1. Perawatan Pencegahan (Preventive Maintenance)
Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah timbulnya kerusakan yang
dapat menghambat proses produksi. Preventive Maintenace merupakan
kegiatan yang paling banyak dilakukan dan dititik beratkan untuk mencegah
kerusakan yang lebih besar. Dengan menghindari kerusakan yang lebih
besar akan menurunkan biaya produksi, baik perbaikan kecil maupun
perbaikan besar ataupun over haul dapat dikurangi.
Preventive maintenace meliputi kegiatan: perbaikan, pembersihan,
inspeksi dan penyetelan, pemeriksaan kondisi, penggantian serta tes fungsi.
Untuk itu diperlukan semacam daftar atau penjadwalan pemeliharaan
tersusun dengan baik agar perawatan dapat dilakukan dengan sistematis.
Seberapa sederhana pun bentuk perawatan oleh suatu mesin, hal itu tidak
dapat diabaikan begitu saja, kerusakan besar dari mesin merupakan
akumulasi dari kerusakan-kerusakan kecil.
Perawatan pencegahan dapat dilakukan secara terjadwal, tidak
terjadwal, perawatan yang disesuaikan dengan kondisi.

1) Perawatan terjadwal terbagi atas:


a. Perawatan harian
b. Perawatan mingguan
c. Perawatan bulanan
d. Perawatan tiga bulanan
e. Perawatan tahunan

2) Menurut tempatnya perawatan dibagi atas:


a) Perawatan dilapangan
b) Perawatan di labor atau bengkel

3) Titik pengamatan yang perlu dilakukan dalam perawatan ini adalah:


a) kebocoran
b) kotoran berupa tanah

83
c) penampilan seperti adanya gangguan pada bentuk cat, kawatdan
sebagainya
d) getaran
e) kebisingan
f) kekenduran penyambungan bagian-bagian masin
g) kekenduran pemasangan/asembling
h) perubahan temperatur
i) kegagalan atau fitiq

2. Perawatan Korektif (Corrective Maintenace)


Perawatan Koretif adalah kegiatan pada waktu-waktu tertentu,
ketika peralatan atau fasilitas mengalami kerusakan. Yang termasuk
kedalam kegiatan ini adalah perbaikan, rehabilitasi, penyetelan
modifikasi atau renovasi.
Hal-hal yang harus diperlukan agar pemeliharaan efesien adalah:
1) Harus ada data mengenai mesin dan peralatan yang dimiliki
perusahaan.
2) Harus ada perencanaan dan penjadwalan.
3) Harus dijaga agar onderdil atau spare part, alat-alat dan bahan-
bahan yang dibutuhkan dalam jumlah yang cukup dan investasi
yang minimum.
4) Harus ada catatan.
5) Harus ada laporan pengawasan dan analisa.

3. Predictive Maintenace

Tipe perawatan jenis ini lebih maju dibanding dengan dua tipe
sebelumnya. Ditandai dengan menggunakan teknik-teknik mutakhir
(advance scientific techniques) termasuk statistik probabilitas untuk
memaksimalkan waktu operasi dan menghilangkan pekerjaan-pekerjaan
yang tidak perlu. Predictive Maintenance dipakai hanya pada sistem-sistem
yang akan menimbulkan masalah-masalah serius jika terjadi kerusakan pada
mesin atau pada proses-proses yang berbahaya.

84
2.12.4 Perawatan Tidak Terencana(Unplanned Maintenance)

Hanya ada satu jenis pemeliharaan tak terencana yaitu pemeliharaan


darurat atau breakdown/emergency. Dikenal sebagai jenis pemeliharaan
yang paling tua. Aktivitas pemeliharaan jenis ini adalah mudah untuk
dipahami semua orang. Jenis pemeliharaan ini mengijinkan peralatan-
peralatan untuk beroperasi hingga rusak total (fail). Kegiatan ini tidak bisa
ditentukan / direncanakan sebelumnya, maka aktivitas ini juga dikenal
dengan sebutan unschedule maintenance. Ciri-ciri jenis pemeliharaan ini
adalah alat-alat mesin dioperasikan sampai rusak dan ketika rusak barulah
tenaga kerja dikerahkan untuk memperbaiki dengan cara ‘penggantian’.

85
BAB III
METODOLOGI

3.1 Metode penulisan tugas akhir

Adapun metode yang penulis terapkan dalam penulisan tugas akhir ini
adalah sebagai berikut:
a. Metode Kepustakaan
Mengumpulkan data dari berbagai referensi yang ada, berupa buku,
artikel, pendapat seseorang dan referensi lain yang dapat dipercaya.
b. Metode Observasi
Merupakan metode pengamatan dan menganalisa langsung prinsip
kerja pada Chlorination Plant dan Pompa Pemasok Chlorine.

c. Metode Konsultasi
Merupakan metode yang dilakukan dengan cara wawancara atau
konsultasi langsung dengan dosen pembimbing mengenai Laporan
Akhir penulis.

86
3.2 Diagram Alir Kegiatan
Adapun diagram alir (flowchart) yang penulis gunakan dalam penulisan
tugas akhir ini adalah seperti yang dijelaskan pada diagram alir kegiatan gambar
3.1 berikut:

Mulai

Permasalahan yang terjadi

Pengambilan data

Studi Literatur

Tidak
Analisa

Ok

Pembahasan

Kesimpulan

Selesai

Gambar 3.1 Diagram Alir Metodologi Penulisan Tugas Akhir

87
3.3 Permasalahan Yang Terjadi
Pompa pemasok chlorine (chlorine injection pump) merupakan peralatam
atau komponen yang digunakan untuk memompakan cairan chlorine pada
water intake yang berguna untuk mencegah berkembang biaknya biota laut
(binatang dan tumbuhan laut) agar tidak menempel pada sistem pendinginan
pembangkit listrik yang menggunakan air laut sebagai media pendingin. Pompa
pemasok chlorine ( chlorine injection pump) tidak pernah terlepas dari
kerusakan dan masalah yang bisa menyebabkan terganggunya proses
penyuplaian cairan chlorine menuju water intake.

Maka dari itu penulis mengambil judul “Perawatan & Perbaikan Pompa
Sentrifugal Untuk Pemasok Chlorine Pada Sistem Chlorination Plant PLTGU
UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Jawa Barat” dengan mempertimbangkan
dari segi perawatan dan perbaikan, kita dapat mencegah terjadinya kerusakan
pada pompa pemasok chlorine maupun sistem chlorination plant.

3.4 Pengambilan Data

Akibat terjadinya kebocoran pada pompa pemasok chlorine ini, maka


harus dilakukan perawatan dan perbaikan pada pompa pemasok chlorine
(chlorine injection pump). Sebelum melakukan perawatan dan perbaikan
terlebih dahulu diperlukan pengambilan data-data tentang pompa pemasok
chlorine (chlorine injection pump) dengan cara pengecekan manual.

3.5 Studi Literatur

Studi literatur atau pemahaman materi yang bersangkutan dengan judul


tugas akhir yang penulis lakukan terdiri dari beberapa cara diantaranya:

a. Studi Pustaka
Studi pustaka yaitu pencrian tentang buku-buku atau literatur yang
membahas mengenai sistem operasi chlorination plant dan
perawatan perbaikan pompa pemasok chlorine (chlorine injection
pump). Berupa buku-buku yang ada diperpustakaan PT.PJB UP
Muara Tawar,pustaka-pustaka yang memiliki literatur sesuai topic,
serta mengakses dari media internet.

88
b. Tanya Jawab
Tanya jawab yaitu inisiatif sendiri untuk mecari sumber dengan cara
menanyakan pembahasan tentang sistem operasi chlorination plant
dan perawatan perbaikan pompa pemasok chlorine (chlorine
injection pump) kepada instruktur dilapangan pada saat perbaikan
pompa pemasok chlorine dan kepada dosen pembimbing tugas akhir
serta orang yang ahli pada bidan ini.

3.6 Analisa

Setelah didapat data dari hasil pengamatan dan pengecekan tersebut,


kemudian penulis sesuaikan dengan studi literatur yang ada. Maka penulis
dapat melakukan perawatan dan perbaikan pada pompa pemasok chlorine
(chlorine injection pump). Serta mengetahui dan menerangkan hal-hal yang
bisa mengakibatkan kerusakan pada pompa pemasok chlorine ini.

3.7 Pembahasan

Pembahsan disini adalah tentang proses operasi sistem chlorination plant


dan melaksanakan perawatan dan perbaikan pada pompa pemasok chlorine
yang disesuaikan dengan literatur yang ada dan pengalaman orang (teknisi)
yang ahli pada bidang ini.

3.8 Kesimpulan

Menyimpulkan hasil pembahasan yang sudah penulis lakukan dari awal


hingga akhir sumber masalah dan rekomendasi penyelesaian masalahnya pada
system operasi chlorination plant dan pompa pemasok chlorine ( chlorine
injection pump ).

3.9 Selesai

89
BAB IV

PERAWATAN & PERBAIKAN

4.1 Chlorination plant

Dalam sebuah pembangkit Thermal air laut berperan besar dalam


menunjang proses kerja unit pembangkit listrik yang mengunakan media
pendingin air laut. Dimana air laut dimanfaatkan sebagai media pendingin pada
Condensor Steam Turbin. Tetapi dalam proses pendinginan dengan media air
laut perlu dilakukan injeksi kimia yaitu Zat Chlorine/sodium hypochloride yang
mana Zat ini berguna untuk mencegah berkembang biaknya biota laut (binatang
dan tumbuhan laut) agar tidak menempel pada line-line dari sistem pendinginan
air laut tersebut dengan cara memabukkannya.

4.1.1 Prinsip kerja chlorination plant

Pada unit chlorination plant media air yang digunakan adalah media air
laut. Yang pada mulanya air laut disuplai dari MCW yang kemudian disaring
oleh seawater strainer terlebih dahulu agar terpisah dari kandungan-kandungan
pengotornya, kotoran yang telah disaring kemudian mengalir dan dibuang pada
drain sedangkan air laut yang bersih mengalir menuju seawater booster pump
yang kemudian dipompakan ke modul general hypochlorite, pada modul
general hypochlorite terjadi reaksi kimia yang disebut electrochemical dengan
bantuan transformator dan rectifier untuk mengubah NaOCl + H2O + 2e- 
NaOCl + H2 yang kemudian masuk ke sodium hypochlorite hydrogen removal
tank. Karena tangki sodium hypochlorite hydrogen removal tank berupa tangki
tertutup maka kandungan hydrogennya harus dijaga agar tidak terlalu banyak
yang nantinya bisa menyebabkan tangki bisa meledak, untuk menjaga

90
kandungan hydrogen yang terdapat pada tangki maka diberi/disuplai udara
dengan air blower agar hydrogen pada tangki dapat teruraikan.
Kemudian product atau chlorine yang telah ditampung pada sodium
hypochlorite hydrogen removal tank dialirkan menuju kewater intake dengan
menggunakan chlorine injection pump yang bertujuan untuk memabukan biota
laut dalam sistem agar tidak masuk atau berkembang pada sistem-sistem
lainnya, kemudian zat atau product chlorine juga dipompakan menuju
kedesalination plant dengan menggunakan pre chlorine injection pump.

Air blower
Sodium hypochloride hydrogen removal tank

Seawater strainer

Seawater booster pump Pree chlorine injection pump

Modul general hypochloride/generator cell Chlorine injection pump

Gambar 4.1 P & ID sistem chlorination plant

4.1.2 Bagian-bagian utama chlorination plant

Berikut adalah bagian-bagian utama yang terdapat pada sistem chlorination


plant;

91
1. Seawater strainer

Gambar 4.2 Seawater strainer

2. Seawater booster pump

Gambar 4.3 sewater booster pump


3. Modul general hypochloride/generator cell

Gambar 4.4 Modul general hypochloride/generator cell

92
4. Sodium hypochloride hydrogen removal tank

Gambar 4.5 Sodium hypochloride hydrogen removal tank

5. Air blower

Gambar 4.6 Air blower

6. Chlorine injection pump

Gambar 4.7 chlorine injection pump

93
7. Pre chlorine injection pump

Gambar 4.8 pree chlorine injection pump

4.1.3 Fungsi bagian-bagian utama chlorination plant

Berikut penjelasan dari bagian-bagian utama dari sistem chlorination plant;

1) Seawater Strainer
Adalah suatu alat yang digunakan untuk menyaring kotoran baik yang
berupa padat, cair atau gas. Alat penyaring ini digunakan pada jalur pipa guna
menyaring kotoran yang terdapat pada aliran sehingga aliran yang diproses
atau hasil proses lebih baik.

2) Seawater Booster Pump


Adalah suatu alat yang digunakan untuk memompakan air laut yang telah
disaring pada seawater strainer menuju modul general hypochlorite.

3) Modul General Hypochlorite/Generator Cell


Adalah suatu alat yang berupa tabung yang digunakan untuk mengubah
atau mengelektrolisasi air laut. Sehingga reaksi yang terjadi pada modul
general hypochlorite adalah reaksi kimia yang disebut electrochemical NaCl
+ H2O  NaOCl + H2 dengan bantuan transformer dan rectifier.

94
4) Sodium Hypochlorite Hydrogen Removal Tank
Adalah suatu tanki tertutup yang digunakan untuk menampung cairan
chlorine yang telah dihasilkan pada modul general hypochlorite.

5) Air Blower
Adalah suatu alat yang berguna untuk menaikan atau memperbesar
tekanan udara atau gas yang akan dialirkan dalam suatu ruangan tertentu juga
sebagai pengisapan atau pemvakuman udara atau gas tertentu.
6) Chlorine Injection Pump
Merupakan suatu pompa sentrifugal yang digunankan untuk memopakan
cairan chlorine menuju ke water intake yang bertujuan untuk memabukan
biato laut agar tidak berkembang pada line-line unit lain yang bisa
mengakibatkan kerusakan pada unit-unit.

7) Pre Chlorine Injection Pump


Merupakan suatu pompa yang digunakan untuk memompak cairan
chlorine menuju desalination plant

4.2 Pengertian pompa sentrifugal

Pompa sentrifugal adalah pompa yang memiliki elemen utama berupa


motor penggerak dengan sudu impeller yang berputar dengan kecepatan tinggi.
Prinsip kerjanya yaitu merubah energi mekanis dari alat penggerak menjadi
energi kinetis fluida (kecepatan), kemudian fluida akan diarahkan ke saluran
buang dengan menggunakan tekanan (energi kinetik sebagian fluida diubah
menjadi energi tekanan) dengan menggunakan impeller yang berputar di dalam
casing. Casing tersebut dihubungkan dengan saluran hisap (suction) dan saluran
tekan (discharge), untuk menjaga agar di dalam casing selalu terisi dengan
cairan, maka saluran hisap harus dilengkapi dengan katup kaki (foot valve).

95
Gambar 4.9 Pompa sentrifugal

4.2.1 Prinsip kerja pompa sentrifugal

a. Cara Kerja Pompa Sentrifugal

Pompa yang menggunakan prinsip gaya sentrifugal, dimana terdapat


benda berputar maka akan menghasilkan gaya ke arah luar sebagai fungsi
massa benda, kecepatan putar dan jari-jari kelengkungan. Secara detail,
berikut adalah proses kerja yang terjadi pada pompa sentrifugal:

1. Fluida memasuki pompa lalu dialirkan dari suction nozle menuju


impeler. Dalam keadaan awal masuk, fluida masih dalam tekanan
atmosfer.
2. Kecepatan putar dari impeller memberikan gaya sentrifugal pada
fluida. Gaya tersebut akan menggerakkan fluida sepanjang impeller
vane (baling-baling impeller) dan keluar menuju sisi sempit dimana
fluida memiliki gaya yang melawan dinding volute yang kemudian
keluar melalui discharge nozzle.
3. Karena terjadi reduksi tekanan pada saat fluida masuk, maka fluida
dialirkan ke pompa harus pada kondisi yang kontinu.
4. Bentuk dari volute yang semakin melebar ketika menuju discharge
nozzle dari pada posisi awal fluida memasuki volute. Ketika fluda dari

96
impeller menabrak sisi volute maka kecepatan dari fluida tersebut akan
meningkat. Percepatan yang terjadi pada kondisi ini sangat
berhubungan dengan energi kinetiknya.
5. Kemudian bentuk volute yang lebar pada posisi keluar fluida dari
impeller akan memperlambat gerakan dari fluida. Sesaat ketika fluida
mencapai poisisi akhir volute, energi kinetik akan ditransformasikan
menjadi tekanan. Tekanan ini lah yang akan menggerakkan fluida
keluar dari pompa melalui discharge nozzle yang kemudian mengalir
menuju pipa keluaran.

b. Kelebihan Pompa Centrifugal


1. Biaya awal relatif rendah
2. Memiliki efisiensi yang tinggi
3. Proses pengaliran fluida terjadi secara uniform dan kontinyu
4. Pemasangan instalasi dan perawatan relatif mudah
5. Dapat beroperasi pada kecepatan tinggi tanpa ada resiko terjadi
separasi pada aliran.

A. Komponen Utama Pompa Sentrifugal


Pompa ini memiliki bebrapa komponen-komponen penyusunnya baik itu
komponen yang bergerak maupun yang tidak bergerak, seperti berikut:

A. Komponen yang bergerak


Bagian atau komponen-komponen yang bergerak pada pompa sentrifugal
seperti berikut;

2. Shaft (Poros), bagian ini berfungsi untuk meneruskan momen putar dari
penggerak selama pompa dalam kondisi beroperasi, komponen ini
berfungsi juga sebagai dudukan impeler dan bagian yang bergerak lainnya.

97
3. Impeller, berfungsi untuk mengubah energi mekanis dari pompa menjadi
energi kecepatan pada fluida yang dipompakan secara continue (terus
menerus). Dengan adanya proses ini maka saluran suction (hisap) akan
bekerja secara maksimal dan terus menerus sehingga tidak ada kekosongan
fluida dalam rumah pompa.
4. Shaft sleeve, berfungsi untuk melindungi shaft dari erosi, korosi dan
keausan pada stuffing box. komponen ini bisa sebagai internal bearing,
leakage joint dan distance sleever.
5. Wearing ring, komponen ini dipasang pada casing (wearing ring casing)
dan impeller (wearing ring impeller). Fungsi utama dari komponen ini
yaitu untuk meminimalisir terjadinya kebocoran akibat adanya celah antara
casing dengan impeller.

B. Komponen yang tidak bergerak


Bagian atau komponen-komponen yang tidak bergerak pada pompa
sentrifugal seperti berikut;

1. Casing (rumah pompa), merupakan bagian terluar pompa sebagai


pelindung elemen yang berada di dalamnya, tempat kedudukan diffuser,
inlet nozzle, outlet nozzle dan sebagai pengarah aliran dari impeller yang
akan mengubah energi kecepatan menjadi energi tekan.
2. Base plate, berfungsi sebagai tempat dudukan seluruh komponen pompa.
3. Diffuser, alat ini dilekatkan pada pipa dengan menggunakan
baut, fungsi dari alat ini ialah mengarahkan aliran pada stage berikutnya
dan merubah energi kinetik pada fluida menjadi energi tekanan.
4. Wearing ring casing, alat ini dipasang pada casing untuk mencegah
kebocoran yang terjadi akibat adanya celah pada casing dan impeller.
5. Stuffing box, pada umunya memiliki fungsi sebagai tempat kedudukan
beberapa mechanical packing yang mengelilingi shaft sleeve. Fungsi dari

98
alat ini ialah mencegah kebocoran pada daerah dimana pompa menembus
casing seperti udara yang dapat masuk ke dalam pompa dan cairan yang
keluar dari dalam pompa.
6. Discharge nozzle, yaitu tempat keluarnya cairan yang bertekanan dari
dalam pompa.

4.3 Perawatan sistem chlorination plant

A. Perawatan

Sebuah pemeriksaan rutin dari sistem, terutama sel-sel elektrolit harus


dilakukan oleh operator pada informasi basis perawatan. Untuk rutin selain
pemeliharaan sel, mengacu pada komponen individu operasi & pemeliharaan
manual yang disertakan sebagai bagian dari package. Accurate dokumentasi
catatan harus dipertahankan untuk sistem termasuk pelatihan operator,
pemeliharaan sistem (termasuk frekuensi pembersihan asam), catat dan
pelaporan fungsi sistem. catatan ini akan diminta pada setiap masalah
garansi untuk peralatan PEPCON ini. Sebagian besar sel berikut memeriksa
prosedur dapat peformed sementara unit beroperasi.

1. Setelah per minggu selama enam minggu pertama, memeriksa kacang


longgar di bar bus sel dan sel menghubungkan kabel listrik, dan untuk
klem selang longgar. Kencangkan koneksi yang longgar. Pastikan
untuk mengikuti prosedur sambungan kabel listrik sel. torqued
konektor benar dapat menghasilkan suhu operasi yang tinggi dari bar
end sel dan kabel listrik.
2. Jika unit tidak beroperasi atau telah shutdown karena kondisi 'unit
mati', segera mengeringkan sel dari solusi untuk mencegah kerusakan
pada elektroda sel. catat tanggal dan waktu dari setiap kejadian
tersebut, dan jika mungkin, perkiraan jumlah waktu sel-sel yang
terkena larutan air laut tanpa saat kekuasaan.

99
B. Jadwal Perawatan

a) Harian
1. Periksa untuk aliran larutan melalui sel-sel untuk setiap generator
operasi.
2. Periksa kecepatan aliran solusi untuk setiap generator operasi seperti
yang ditunjukkan dalam aliran pemancar air laut (59PBN03-CF001
atau 59PBN04-CF001).
3. Periksa tegangan DC dan DC ampere ditampilkan pada
transformator/panel kontrol lokal penyearah untuk setiap generator.
Diperlukan penyesuaian untuk mempertahankan pengaturan yang
diinginkan.
4. Periksa setiap kebocoran yang mungkin telah dikembangkan dalam
sistem perpipaan.

b) Mingguan
1. Catat pembacaan tegangan diambil pada masing-masing generator
operasi. CATATAN: prosedur tegangan sel terletak pada halaman 5-4.
Bentuk laporan mingguan sampel terletak di halaman 5-5.
2. Rekam laju aliran solusi untuk setiap generator operasi seperti yang
ditunjukkan pada aliran pemancar air laut (59PBN03-CF001 atau
59PBN04-CF001).
3. Rekam tekanan pasokan sel untuk setiap generator operasi seperti yang
ditunjukkan pada alat pengukur tekanan (59PBN02-CP003 atau
59PBN02-CF004).
4. Catat tegangan dan arus listrik pembacaan pada transformator/panel
kontrol lokal penyearah untuk setiap generator operasi.
5. Ambil sample dari solusi produk yang menggunakan sampel katup
(59PBN05-AA401 atau 59PBN08-AA401) dan menentukan

100
konsentrasi NaOCl (sesuai dengan halaman 4-7) dan record. NOTE:
uji laboratorium sampel produk harus terjadi dengan lima (5) menit
dari sampel waktu yang telah diambil dan dijauhkan dari sinar
matahari untuk memastikan hasil yang akurat.

C. Jadwal perawatan (Lanjutan)

A. Empat minggu (kurang lebih sering ditentukan dari pengalaman


operasi);
1. Asam siram sel pada unit (lihat halaman 6-2). Penghapusan rakitan
elektroda secara acak direkomendasikan untuk beberapa pembersihan
asam pertama untuk memastikan padatan sedang dihapus. adjust
jadwal pembersihan yang sesuai.

B. Sembilan bulan hingga tahunan;


1. Penghapusan semua rakitan elektroda untuk memeriksa kondisi hard
skala air build-up. Menyesuaikan pembersihan asam sesuai jadwal.
2. Uji semua shutdown yang alarm dengan mensimulasikan kondisi
shutdown yang sebenarnya untuk memastikan fungsi yang tepat.
Jangan menggunakan tes lampu karena ini hanya memeriksa out
lampu membakar.

C. Umum
1. Catat rincian dari setiap sistem shut-down, termasuk alasan untuk
shutdown dan pemeliharaan sel-sel elektrolit selama periode
shutdown.
2. Catat setiap "out of control" peristiwa yang terjadi dalam
pengoperasian sistem, bersama dengan sedetail mungkin mengenai
penyebab dan dampak dari peristiwa.

101
Ulasan kebutuhan perawatan preventive dalam produsen manual untuk
peralatan seperti transformator / rectifier, pompa, blower, dan instrumentasi.

4.4 Perawatan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine


Jenis perawatan yang dilakukan pada pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine di PLTGU UP Muara Tawar adalah preventive maintenance yang
meliputi pekerjaan seperti berikut;

1. Vibrasi
Lakukan pengecekan vibrasi pada motor atau pompa yang bertujuan
untuk mencegah terjadinya bending pada poros pompa atau motor.
2. Pelumasan
Pada pompa chlorine injection pump jenis pelumas yang digunakan
adalah pelumas turbo T – 46
3. Kebocoran
Lakukan pnegcekan kebocoran terhadap bearing atau seal dan juga
pelumasan dari pompa.
4. Temperature
Lakukan pengecekan temperature pada bearing.
5. Pressure
Lakukan pengecekan pada pressure dischard pompa

4.5 Proses operasi sistem chlorination plant

Banyak hal-hal yang harus dipahami atau diperhatikan dalam proses


operasi dari sistem chlorination plant ini seperti yang dijelaskan berikut;

A. Prosedur awal star-up


Sebelum memulai proses star-up chlorination plant, ada banyak hal yang
harus diperhatikan diantaranya seperti berikut;

102
1. Hal penting ini akrab dengan operator, pemahaman dasar dan
pengoperasian hypochlorite generator sebelum mencoba start-up.
operator harus meninjau manual sistem perpipaan dan instrumentasi.
PERHATIAN: pastikan bahwa seal katup pasokan air terbuka untuk
operasi pompa sebelum beroperasi.
2. Sebelum memulai sistem, operator harus memastikan katup manual yang
ditempatkan di posisi start-up awal yang tepat (lihat jadwal katup bawah)
sebelum memulai unit up.
3. Sesuaikan DC saat set-point untuk setiap transformator / rectifier (T / R)
unit ke unit ZERO.
4. Tempatkan "AUTO-MANUAL" beralih ke posisi yang diinginkan.
CATATAN: dalam posisi "MANUAL" sistem start / stop fungsi yang
dikendalikan oleh "MULAI / STOP" tekan tombol pada panel kontrol
lokal. Dalam "AUTO" posisi sistem start / stop fungsi secara otomatis
diurutkan dan dikendalikan oleh PLC.
5. Pilih generator "A" atau "B"
6. Pilih seawater pump "A" atau "B" dan menempatkan kedua tangan-off-
auto (HOA) switch blower pada posisi "auto".
7. Pilih seawater strainer "A" atau "B" dan menempatkan kedua tangan-off-
auto (HOA) switch blower pada posisi "auto".
8. Pilih chlorine injection pump "A" atau "B" dan menempatkan kedua
tangan-off-auto (HOA) switch blower pada posisi "auto".
9. Pilih air blower "A" atau "B" dan menempatkan kedua HOA blower
switch pada posisi "AUTO".
10. Jelas kondisi alarm yang saya menjadi hadir dengan menekan tombol
"STOP / RESET" tekan tombol.
11. Tekan "mulai" tekan tombol. Peralatan yang dipilih akan dimulai secara
otomatis dalam urutan seperti dicatat di bawah "sistem start-up"

103
dijelaskan sebelumnya dalam bab ini. The GENERATOR ON cahaya akan
diterangi untuk generator yang dipilih.
12. Sesuaikan DC saat set-titik pada T/R unit kontrol panel yang dipilih untuk
output yang diinginkan. CATATAN: tingkat generasi NaOCl hampir
sebanding dengan arus keluaran dari rectifie.

B. Sistem start-up

Semua katup diatur dengan manual ke posisi pengoperasian normal, dan


jika tidak ada kondisi sistem alarm, memilih sistem RUN dari LCP, atau "mulai
remote" sinyal membentuk DCS, akan memungkinkan PLC untuk memulai
urutan berikut:

1. Semua proses instrumentasi adalah energy.


2. Aktifkan motor seawater strainer yang dioperasikan katup (59PBN01-
AA003 atau 59PBN01-AA004).
3. Aktifkan motor seawater booster pump katup yang dioperasikan
(59PBN02-AA005 atau 59PBN02-AA006) dibuka.
4. Aktifkan seawater booster pump (49PBN02-AP001 atau 59PBN02-
AP002) dimulai.
5. Aktifkan air blower (59PBN16-AN001 atau 59PBN16-AN0022).
6. Urutan pemilihan waktu dimulai untuk memungkinkan selama 90 detik
aliran udara yang akan distabilkan melalui saluran ventilasi hydrogen
removal tank sebelum mengaktifkan interlock penutupan arus beralih
59PBN16-CF201. Dipilih electrolyzer inlet dan outlet motor dioperasikan
katup harus terbuka.
7. Jika setelah detik ke 90 kedua kalinya menunda saklar tekanan udara
tidak mendeteksi operasi kondisi tekanan rendah dari hypochlorite
generator yang dipilih (59PBN60-GU001 atau 59PBN70-GU001)
diaktifkan.

104
8. Pengontrol waktu Seawter strainer backwash diaktifkan.
9. Pengontrol waktu kejut dosis diaktifkan.
10. Pada point ini aliran air laut harus melalui hypochlorite generator yang
aktif. Urutan waktu dimulai yakni selama 90 detik untuk aliran yang akan
distabilkan melalui electrolytic sel sebelum mengaktifkan interlock
penutupan arus switch (59PBN05-CF201 atau 59PBN08-CF201) dan
beralih suhu (59PBN05-CT201 atau 59PBN08-CT201)
11. Jika setelah detik ke 90 kedua kalinya menunda switch aliran dan switch
temperatur tidak mendeteksi aliran rendah atau kondisi aliran temperatur
tinggi, unit yang dipilih hypochlorite Generator (59PBN60-GU001 atau
59PBN70-GU001) diaktifkan.
12. Pada saat itu larutan sodium hypochlorite dengan gas hidrogen yang
tertahan akan mengalir ke hydrogen removal tank (59PBN14-BB001 dan
59PBN15-BB001) dimana gas hidrogen berpisah dari larutan pada
kondisi atmosfer.
13. Gas hidrogen dicairkan dan lubang dari atas tangki dengan air blower
yang aktif (59PBN16-AN001 atau 59PBN16-AN002). Catatan: setiap air
blower disesuaikan untuk membatasi kemungkinan konsentrasi
maksimum gas hidrogen kurang dari 1% dengan kedua unit hypochlorit
selama dioperasikan.
14. larutan sodium hypochlorite mengalir dari bagian bawah hydrogen
removal tank untuk kemudian dihisap chlorine injection pump untuk
pengiriman ke diffusers seawater intake.
15. Dengan cara ini sistem akan memberikan dosis berkesinambungan dari
20.580 m3/hr air laut sampai dengan 1,75 mg/I chlorine setara dengan
satu (1) unit hypochlorite generator dalam operasi.
16. Shock dosis, jika diperlukan, akan dilakukan dengan mengaktifkan stand-
by unit hypochlorite generator, seawater booster pump dan chlorine
injection pump untuk jangka waktu 20 menit setiap 8 jam untuk

105
meningkatkan tingkat dosis hingga 3,5 mg/I dengan dua ( 2) unit
hypochlorite generator dalam operasi.
17. Ada penurunan mengecilkan dari 1:5 tersedia dalam sistem. Generasi
hypochlorit dapat diatur dari 20% sampai 100% dengan menyesuaikan
arus DC keluaran dari trafo / unit rectifier (59PBN30-GT001).

C. Prosedur unit shutdown

1. Pilih "OFF" posisi di HAND-OFF-AUTO pemilih beralih terletak pada


transformator / panel kontrol lokal penyearah dari generator yang dipilih.
2. Tekan tombol "STOP" terletak pada transformator / panel kontrol lokal
penyearah dari generator yang dipilih.
3. Tutup generator dipilih katup pasokan seawter, (59PBN03-AA001 atau
59PBN04-AA001)
4. Penting: jika salah satu generator akan menjadi off untuk lebih dari empat
(4) jam, mengalirkan sel. Jika sistem shutdown karena sebuah perbedaan
operasi selama waktu ketika operator tidak hadir, yang operator pertama
untuk mendeteksi kondisi ini harus segera mengeringkan sel. Catatan
detail dari perbedaan operasi dan diperkirakan lamanya waktu sel
elektrolitik yang terkena kondisi ini.

D. Sistem shutdown:

Sistem shutdown normal dapat dimulai dari LCP atau dengan "remote
stop" sinyal dari DCS. Mematikan sistem dari LCP dimulai dengan menekan
tombol stop/reset. Ini akan memungkinkan PLC untuk memulai urutan sistem
shutdown berikut:

1. Operasi T/R Unit (s) dimatikan.


2. Operasi chlorine injection pump dimatikan.

106
3. Operasi sweater booster pump (s) terus berjalan untuk jangka waktu 2
menit untuk benar-benar menyiram semua gas hidrogen dari generator
sel.
4. Setelah 2 menit pembilasan periode seawater booster pump operasi (s)
dimatikan.
5. Air blower yang beroperasi terus berjalan untuk jangka waktu 5 menit
untuk benar-benar membersihkankan semua gas hidrogen dari hydrogen
removal tank.
6. Setelah periode 5 menit ventilasi air blower yang beroperasi dimatikan.
7. Motor dioperasikan katup 59PBN03-AA001 dan 59PBN04-AA001
ditutup.
8. Motor dioperasikan katup 59PBN05-AA001 dan 59PBN08-AA001
ditutup.
9. Semua instrumentasi dan timer dinonaktifkan.

Tombol darurat push stop juga disediakan pada LCP. Menekan tombol ini
menghasilkan listrik untuk semua yang akan segera mematikan peralatan.

CATATAN:
1. Semua sinyal dari PLC ke DCS akan terhubung melalui serial interface
kecuali untuk masalah sinyal alarm umum yang akan disediakan untuk
DCS.
2. Semua tombol, switch pemilih, dan indikator, kecuali untuk berhenti
tekan darurat, direferensikan akan layar sentuh tipe HMI.
3. Operator dimulai, DCS akan mengirim "remote start" dan sinyal "remote
stop" untuk sistem klorinasi PLC. "Tidak ada pendingin pompa air
mengalir" sinyal akan saling bertautan di klorinasi sistem PLC untuk
mencegah klorinasi sistem start dalam hal tidak ada pendingin pompa air
mengalir.

107
E. Prosedur darurat shut-down

Berikut langkah dan yang harus dilakukan jika darurat shut-down;


1. Tekan tombol "DARURAT BERHENTI" terletak pada
Transformator/panel kontrol lokal penyearah dari generator yang dipilih.
2. Tutup generator seawater supply dipilih katup, (59PBN03-AA001 atau
59PBN04-AA001).
3. Penting: jika salah satu generator akan dimatikan untuk lebih dari empat
(4) jam, kosongkan sel. Jika sistem shutdown karena sebuah perbedaan
operasi selama waktu ketika operator tidak hadir, operator yang pertama
mendeteksi kondisi ini harus segera mengeringkan sel. Catatan detail dari
perbedaan operasi dan perkirakan lamanya waktu sel elektrolitik yang
terkena pada kondisi ini.

4.6 Perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine


A. Analisa kerusakan

Berdasarkan histori yang penulis temui dilapangan yang terjadi pada


chlorine injection pump B adalah kebocoran pada stuffing box, yang mana
disebabkan oleh spring pada mechanical seal tidak bekerja atau berfungsi lagi
dengan baik dikarenakan mechanical seal mengalami korosi.

Berikut prosedur perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine


pada PT.PJB UP Muara Tawar.

1. Tujuan
Instruksi Kerja Penggantian mechanical seal pada chlorine injection pump
ini disusun sebagai pedoman dalam melakukan perbaikan atau pemeliharaan
pada system BOP (Balanced Of Plant) Chlorination Plant di lingkungan PT
PembangkitanJawa Bali Unit Pembangkitan Muara Tawar sehingga

108
kegiatannya dapat terselenggara dengan aman, efisien dan dengan cara yang
benar.

2. Ruang lingkup
 Bidang Pemeliharaan
 Bidang Produksi
 Bidang LK3

3. Pertimbangan risiko K3 dan aspek dampak lingkungan.


3.1 Aspek Risiko K3.
Risiko K3 yang timbul dari pelaksanaan INSTRUKSI KERJA ini mengacu
pada Formulir Identifikasi Bahaya Potensial (MT-IK-2-01-01-01) pada
dokumen terpisah. Pengendalian terhadap risiko K3 yang mungkin timbul
diakomodasi dalam Formulir yang berisi penjelasan teknis secara kualitatif
&Kuantitatif terkait dengan Instruksi Kerja

3.2 Aspek Dampak Lingkungan

Aspek dampak lingkungan yang timbul dari pelaksanaan Instruksi Kerja ini
mengacu pada Formulir Identifikasi Aspek Dampak Lingkungan (MT-IK-
2-01-01-01) pada dokumen terpisah.Pengendalian terhadap aspek dampak
lingkungan yang mungkin timbul diakomodasi dalam Formulir yang berisi
penjelasan teknis secara kualitatif &Kuantitatif terkait dengan Instruksi Kerja

4. Sumber daya (Resources).


4.1. APD Yang Disiapkan / Digunakan:
1. Safety helmet
2. Wearpack
3. Safety shoes
4. Kacamata pelindung

109
5. Sarung tangan
4.2. Peralatan / Tool Set Yang Digunakan :
1. Kunci ring 7
2. Kunci ring 8
3. Kunci ring 13
4. Kunci ring 14
5. Kunci ring 18
6. Kunci ring 19
7. Kunci L (1 set)
8. Palu Teflon
9. Obeng ( - )
10. Kunci belt

4.3. Material yang Digunakan :


1. Majun
2. Mechanical Seal
3. Pelumas Turbo T – 46

Gambar 4.10 mechanical seal


5. Sebelum pelaksanaa pekerjaan
1. Menyampaikan safety permit dan working permit kepada bidang terkait
adalah bidang LK3 dan bidang Produksi
2. Pastikan pelaksana pekerjaan sudah mendapatkan safety
induction/briefing
3. Siapkan dan mobilisasi peralatan yang akan digunakan di tempat yang
ditentukan dalam area pekerjaan.

110
4. Pastikan Chlorine injection pump yang akan diganti Mechanical sealnya
dalam keadaan aman dan sudah diisolasi valve dan rack out breaker oleh
operator.

6. Pelaksanaan pekerjaan
1. Amankan area kerja dan bersihkan dari benda – benda yang menggangu
pekerjaan.
2. Bersihkan area kerja terlebih dahulu dengan menggunakan air untuk
memastikan kebersihan dari cairan chemical.
3. Tutup semua shut off valve pada suction dan discharge pompa
4. Lepas tutup cover kopling menggunakan kunci ring 13 (tandai posisi
baut)
5. Lepas sambungan selang pendingin ke stuffing box dengan menggunakan
obeng
6. Lepas baut kopling dengan menggunakan kunci L dan kunci ring 7 untuk
memundurkan posisi spacer kopling
7. Angkat sambungan kopling antara pompa dengan motor listrik
8. Lepas baut house impeller dengan menggunakan kunci ring 14(tandai
posisi baut)
9. Lepas baut kaki pompa dengan menggunakan kunci ring 18 (tandai posisi
baut)
10. Angkat Pompa secara perlahan lalu letakkan di trolley untuk dibawa ke
bengkel
11. Letakkan pompa pada tempat pembongkaran
12. Buang oli yang terdapat pada pompa hingga bersih dengan membuka baut
drain oli menggunakan kunci ring 8(tandai posisi baut)
13. Lepas cover mechanical seal dengan menggunakan kunci ring 13 (tandai
posisi baut)
14. Lepas impeller dengan kunci belt, tahan poros agar tidak ikut berputar

111
15. Setelah impeller terlepas maka mechanical seal akan ikut secara otomatis
lalu buka baut stuffing box menggunakan kunci ring 14(tandai posisi baut
dan lakukan secara menyilang) lihat gambar 4.11

Gambar 4.11 Stuffing Box Dan Tutup Volute


16. Lepas cover pompa dengan menggunakan kunci ring 14 (tandai posisi
baut dan lakukan secara menyilang)
17. Lepas poros dan bearing dari pompa
a) Lepas baut penahan poros dengan kunci ring 14
b) Kemudian tarik poros keluar dengan jack bolt menggunakan kunci ring
14
18. Lepas lock mechanical seal dari poros impeller dengan menggunakan
kunci L lalu tarik mechanical seal pelan – pelan agar tidak merusak
sealnya (lihat gambar 4.12)

Gambar 4.12 Mechanical Seal


19. Cleaning semua part.
20. Pasang bearing dan shaft sleeve pada poros
21. Pasang mechanical seal dengan sisi impeller selanjutnya pasang stuffing
box dengan baut dan menggunakan kunci ring 14 lalu pasang impeller
dengan poros (lihat gambar 4.13)

112
Gambar 4.13 Stuffing Box dan Pompa
22. Pasang kembali baut drain oli dan isi kembali dengan pelumas Turbo T –
46
23. Bawa dengan trolley menuju lokasi pemasangan lalu pasang baut kaki
pompa dan house impellernya
24. Selanjutnya pasang kembali kopling dan cover kopling
25. Setelah pompa sudah di assemblying maka baru dilakukan lock
mechanical seal pada saat di lokal setelah dilakukan adjust terlebih
dahulu
26. Lakukan proses alignment sebelum pompa dioperasikan kembali (ada IK
tersendiri)
27. Laporkan pada operator bahwa pekerjaan telah selesai dilaksanakan.
28. Lakukan post maintenance test oleh operator untuk memastikan tidak ada
kondisi abnormal seperti kebocoran, dll.
29. Mobilisasi peralatan dan lakukan pembersihan area kerja seperti semula.
30. Membuat dan Menyampaikan laporan pekerjaan tersebut kepada Atasan
terkait.

7. Setelah pelaksanaan pekerjaan & proses adminitsrasi

1. Semua proses pekerjaan yang tercantum dalam INSTRUKSI KERJA ini


dinyatakan dalam (MT-IK-2-01-01-02)Isilah formulir tersebut sesuai

113
perintahnya dengan tepat dan benar, karena hal tersebut menunjukkan
bahwa INSTRUKSI KERJA ini telah dilaksanakan.
2. Mengisi buku laporan kegiatan harian.
3. Simpan formulir & laporan terkaut tersebut sebagai dokumen terkendali
Sistem Manajemen Terpadu.

114
BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan yang telah dibahas pada bab-bab sebelumnya,


penulis dapat menyimpulkan beberapa kesimpulan antara lain;

1. Sistem Chloriration Plant adalah suatu unit yang berguna untuk


memproduksi Zat Chlorine/ sodium hypochloride (NaCl) yang berguna
untuk mencegah berkembang biaknya biota laut (binatang dan
tumbuhan laut) agar tidak menempel pada sistem pendinginan
pembangkit listrik yang menggunakan air laut sebagai media pendingin.
Serta banyak hal-hal yang harus dipahami atau diperhatikan dalam
proses operasi dari sistem chlorination plant ini seperti; operator harus
mengetahui tentang prinsip kerja sistem chlorination plant, prosedur
sebelum memulai proses star-up, prosedur unit shutdown dan darurat
shutdown.
2. Pompa sentrifugal atau pompa pemasok chlorine ( chlorine injection
pump) adalah suatu alat atau pompa yang digunakan untuk
memompakan atau menginjeksikan cairan chlorine dari hydrogen
removal tank menuju ke water intake yang bertujuan untuk mencegah
atau memabukan biota laut agar tidak berkembang pada system sehingga
bisa menyebabkan kerusakan pada sistem.
3. Jenis perawatan yang dilakukan pada pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine di PLTGU UP Muara Tawar adalah preventive maintenance
yaitu pengecekan vibrasi, pelumasan, kebocoran, temperature, pressure,
serta corrective maintenance untuk perbaikan pada pompa. Agar
kerusakan pada pompa tidak terulang kembali hal yang harus dilakukan
operator dan mekanik adalah melakukan pengecekan vibrasi, jumlah
pelumas, kebocoran pada bearing atau seal dan juga pelumasan dari

115
pompa, temperature pada bearing serta pressure dischard pompa.
Pastikan sesuai dengan batasan atau range dari tiap-tiap komponen
tersebut.

5.2 Saran
Pada kesempatan ini penulis memberikan saran mengenai “Perawatan &
perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok chlorine pada sistem chlorination
plant PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi Jawa Barat” yaitu;
1. Lakukan perawatan dan perbaikan pompa sentrifugal untuk pemasok
chlorine serta proses operasi sistem chlorination plant sesuai dengan
prosedur yang telah ditetapkan.
2. Gunakan peralatan yang dalam keadaan bagus dan suku cadang yang
asli agar komponen tidak sering mengalami kerusakan.
3. Lakukan pekerjaan dengan hati-hati dan tidak melakukan kecerobohan.
4. Dalam bekerja harus diperhatikan aspek keadaan lingkungan dan
keselamatan diri sendiri/mekanik.

116
DAFTAR PUSTAKA

1. PT. PJB ( Pembangkit Jawa Bali ) – ”Manual Book Chlorinatian Plant”,


Bekasi
2. PDF.MTV_59_J_PBN__01_131, Series1500_UPDATED_4_20_12,
3. Electrochlorination _ muhara's simple web log.htm, www.google.com
4. Antony Corder “ Manajemen Perawatan (1992)”.
5. Ir. Sularso, MSME dan Prof. Dr. Haruo Tahara. 1983. “Pompa &
Kompresor”. PT. Pradnya Paramita. Jakarta
6. Resume Harian 2 Agustus 2013 Jornalis BP 8713143ojt. PT. PJB.
PLTGU UP Muara Tawar Kabupaten Bekasi Propinsi Jawa Barat.
7. BAB 2 POMPA SENTRIFUGAL _ Andika Pratama's Blog.htm

117
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai