Anda di halaman 1dari 16

Sejarah Perkembangan Internet

Apa pengertian dari Internet,Pengertiannya adalah


jaringan global komputer di dunia,dapat diartikan juga
sebagai Jaringan Komputer yang luas dan besar yang
mendunia,yaitu menghubungkan pemakai komputer dari
suatu negara ke negara lain di seluruh dunia,dimana di
dalamnya terdapat berbagai macam sumber daya
informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan
interaktif.Internet berasal dari
kata Interconnection Networking,yang artinya koneksi
atau hubungan antara berbagai macam komputer dengan
berbagai macam type dan jenisnya.

Teknologi Informasi dan Telekomunikasi (Information and


Communication Technology/ICT) merupakan tulang
punggung aplikasi Web 2.0. Perkembangan Teknologi
Informasi dan Komunikasi yang fenomenal dan menjadi
awal munculnya aplikasi web adalah Internet. Internet
yang berawal dari riset untuk pertahanan dan keamanan
serta pendidikan berkembang menjadi perangkat
pendukung bisnis yang sangat berpengaruh. Dalam kaitan
dengan aplikasi Web 2.0 ini, terdapat beberapa peristiwa
penting dalam sejarah internet.
Berawal pada tahun 1957, melalui Advanced Research
Projects Agency (ARPA), Amerika Serikat bertekad
mengembangkan jaringan komunikasi terintegrasi yang
saling menghubungkan komunitas sains dan keperluan
militer. Hal ini dilatarbelakangi oleh terjadinya perang
dingin antara Amerika Serikat dengan Uni Soviet (tahun
1957 Soviet meluncurkan sputnik).
Perkembangan besar Internet pertama adalah penemuan
terpenting ARPA yaitu packet switching pada tahun
1960. Packet switching adalah pengiriman pesan yang
dapat dipecah dalam paket-paket kecil yang masing-
masing paketnya dapat melalui berbagai alternatif jalur
jika salahsatu jalur rusak untuk mencapai tujuan yang
telah ditentukan. Packet switching juga memungkinkan
jaringan dapat digunakan secara bersamaan untuk
melakukan banyak koneksi, berbeda dengan jalur telepon
yang memerlukan jalur khusus untuk melakukan koneksi.
Maka ketika ARPANET (Advanced Research Project
Agency Network) menjadi jaringan komputer nasional di
Amerika Serikat pada 1969, packet switching digunakan
secara menyeluruh sebagai metode komunikasinya
menggantikan circuit switching yang digunakan pada
sambungan telepon publik. Di mana mereka
mendemonstrasikan bagaimana
dengan hardware dan software komputer yang
berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam
jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon.
Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan,
kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan,
dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan
menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang
sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control
Protocol/Internet Protocol). Protokol adalah suatu
kumpulan aturan untuk berhubungan antarjaringan.
Protokol ini dikembangkan oleh Robert Kahn dan Vinton
Cerf pada tahun 1974. Dengan protokol yang standar dan
disepakati secara luas, maka jaringan lokal yang tersebar
di berbagai tempat dapat saling terhubung membentuk
jaringan raksasa bahkan sekarang ini menjangkau seluruh
dunia. Jaringan dengan menggunakan protokol internet
inilah yang sering disebut sebagai jaringan internet.
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk
keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan
Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat
sistem jaringan komputer yang tersebar dengan
menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk
mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk
menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila
terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan4 situs
saja yaitu Stanford Research Institute, University of
California, Santa Barbara,University of Utah, di mana
mereka membentuk satu jaringan terpadu di tahun 1969,
dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan
Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini
berkembang pesat di seluruh daerah, dan
semua universitas di negara tersebut ingin bergabung,
sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk
mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah menjadi dua, yaitu
"MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru
yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti,
universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan
akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang
kemudian disederhanakan menjadi Internet.
Internet Saat Ini

Tahun 1989, Timothy Berners-Lee, ahli komputer dari


Inggris menciptakan World Wide Web yaitu semacam
program yang memungkinkan suara, gambar, film, musik
ditampilkan dalam internet. Karena penemuan inilah
internet menjadi lebih menarik tampilannya dan sangat
bervariasi. Dahulu internet hanya dapat digunakan oleh
kalangan tertentu dan dengan komponen tertentu saja.
Tetapi saat ini orang yang berada dirumah pun bisa
terhubung ke internet dengan menggunakan modem dan
jaringan telepon. Selain itu, Internet banyak digunakan
oleh perusahaan, lembaga pendidikan, lembaga
pemerintahan, lembaga militer di seluruh dunia untuk
memberikan informasi kepada masyarakat.

Sampai awal tahun 1990-an, Internet banyak dipakai oleh


para akademisi, pemerintah dan para peneliti industri.
Sebuah aplikasi baru, WWW (World Wide Web) mengubah
wajah Internet dan membantu jutaan pengguna baru,
nonakademisi ke jaringan. Aplikasi ini, ditemukan oleh
fisikawan CERN Tim Berners-Lee, tanpa mengubah
fasilitas-fasilitas yang telah ada namun membuatnya
menjadi lebih mudah digunakan. Bersama-sama dengan
Mosaic viewer, yang dibuat oleh NCSA (National Center
for Supercomputer Applications), WWW memungkinkan
sebuah situs (site) untuk menyusun sejumlah halaman
informasi yang berisi teks, gambar, suara dan bahkan
video, dengan meletakkan link ke halaman-halaman
lainnya. Dengan meng-klik sebuah link, pengguna akan
segera dibawa ke halaman yang ditunjukkan oleh link
tersebut.

Dalam setahun setelah Mosaic diluncurkan, jumlah server


WWW berkembang dari 100 menjadi 7000. Pertumbuhan
yang cepat ini terus berlangsung dengan pesat sampai
sekarang.
Perkembangan Internet yang Terpenting:
1. Perkembangan besar Internet pertama adalah
penemuan terpenting ARPA yaitu packet switching pada
tahun 1960. Packet switching adalah pengiriman pesan
yang dapat dipecah dalam paket-paket kecil yang
masing-masing paketnya dapat melalui berbagai
alternatif jalur jika salahsatu jalur rusak untuk mencapai
tujuan yang telah ditentukan. Packet switching juga
memungkinkan jaringan dapat digunakan secara
bersamaan untuk melakukan banyak koneksi, berbeda
dengan jalur telepon yang memerlukan jalur khusus
untuk melakukan koneksi. Maka ketika ARPANET menjadi
jaringan komputer nasional di Amerika Serikat pada
1969, packet switching digunakan secara menyeluruh
sebagai metode komunikasinya menggantikan circuit
switching yang digunakan pada sambungan telepon
publik.

2. Perkembangan besar Internet kedua yang dicatat pada


sejarah internet adalah pengembangan lapisan protokol
jaringan yang terkenal karena paling banyak digunakan
sekarang yaitu TCP/IP (Transmission Control Protocol/
Internet Protocol). Protokol adalah suatu kumpulan
aturan untuk berhubungan antarjaringan. Protokol ini
dikembangkan oleh Robert Kahn dan Vinton Cerf pada
tahun 1974. Dengan protokol yang standar dan disepakati
secara luas, maka jaringan lokal yang tersebar di
berbagai tempat dapat saling terhubung membentuk
jaringan raksasa bahkan sekarang ini menjangkau seluruh
dunia. Jaringan dengan menggunakan protokol internet
inilah yang sering disebut sebagai jaringan internet.
Jaringan ARPANET menjadi semakin besar sejak saat itu
dan mulai dikelola oleh pihak swasta pada tahun 1984,
maka semakin banyak universitas tergabung dan mulailah
perusahaan komersial masuk. Protokol TCP/IP menjadi
protokol umum yang disepakati sehingga dapat saling
berkomunikasi pada jaringan internet ini.

3. Perkembangan besar Internet ketiga adalah


terbangunnya aplikasi World Wide Web pada tahun 1990
oleh Tim Berners-Lee. Aplikasi World Wide Web (WWW)
ini menjadi konten yang dinanti semua pengguna
internet. WWW membuat semua pengguna dapat saling
berbagi bermacam-macam aplikasi dan konten, serta
saling mengaitkan materi-materi yang tersebar di
internet. Sejak saat itu pertumbuhan pengguna internet
meroket .
Web Browser & Web
Perkembangan internet pun berlajut. Pada November
1990, dunia komputer kembali mencatat sejarah baru
dengan diciptakannya web browser pertama oleh Tim
Berners-Lee.
Web browser yang sekaligus editor HTML pertama ini
diberi nama World Wide Web dan mulai didemonstrasikan
pada bulan Desember tahun yang sama. Tahun
selanjutnya, namanya diubah menjai Nexus.
Karena kesederhanaan browser yang ada, Marc
Andreesen, seorang mahasiswa dan pegawai paruh waktu
NCSA, membuat sebuah browser internet yang user-
friendly. Bersama Eric Bina, rekan kerjanya di NCSA, ia
menciptakan web browser bernama Mosaic pada bulan
Agustus 1993. Kepintaran Mosaic ditunjukkan pada
Graphical User Interface (GUI) yang lebih bagus
dibanding browser lainnya.

Pada Mei 1994, browser tersebut berubah nama menjadi


Netscape, salah satu browser populer yang saat ini masih
eksis. Kemampuannya bertambah karena dapat berjalan
pada beberapa platform yang berbeda (Microsoft
Windows, Macintosh, dan XWindows).
Sedangkan browser Internet Explorer (IE) yang saat ini
kedudukannya mulai tergeser oleh Firefox dari Mozilla,
baru dirilis untuk pertama kali pada tahun 1995
bersamaan dengan diluncurkannya Windows 95 oleh
Microsoft.
Pada tahun itu, Microsoft sedang disibukkan dengan
proyeknya yang diberi kode “Chicago” dan proyek
berkode “O’Hare”. Semula proyek tersebut akan
disatukan dalam sebuah produk. Namun pada akhirnya,
kedua produk tersebut dirilis secara terpisah.
Proyek Chicago kemudian menelorkan produk yang kita
kenal dengan sistem operasi Windows 95. Sementara
O’Hare menelorkan Internet Explorer 1.0, yang kemudian
dipasarkan dalam bundle Microsoft Plus! For Windows 95.
Bersamaan dengan munculnya web browser pertama,
maka pada tahun yang sama lahir juga situs pertama
yang dibuat oleh CERN dengan alamat
http://nsox01.cern.ch/hypertext/www/theproject.html,
yang berjalan melalui web server nxoc.cern.ch.
Sayang sekali, literatur mengenai situs ini sangat minim
karena pihak CERN tidak banyak mempublikasikan
informasi mengenai sejarah situs tersebut. Namun,
catatan terakhir membuktikan bahwa modifikasi terakhir
situs ini tercatat pada tanggal 13 November 1990, pukul
15:17:00 GMT.
Sejak saat itu, mulailah bermunculan situs-situs baru di
internet. Revolusi situs ini mulai berlangsung sejak tahun
1993 dengan munculnya 600 situs, yang pada tahun 1994
jumlahnya bertambah menjadi 10.000 situs.
Pada tahun 1995, jumlah itu meningkat lagi menjadi
100.000 situs. Jumlah itu terus bertambah pada tahun
1997. Menurut catatan Netcraft Ltd, jumlah situs web
pada bulan November 2001 mencapai 36.458.394. Jumlah
tersebut terus bertambah seiring berjalannya waktu serta
semakin mudahnya membuat sebuah situs. Di Indonesia,
jumlah situs internet mengalami booming sekitar tahun
2000, ditandai dengan munculnya ratusan usaha dotcom
(www.rnw.nl/ranesi)
Semula internet memang hanya difungsikan sebagai
media transportasi informasi di lingkungan pemerintahan
AS dan dunia pendidikan. Kini internet tidak hanya untuk
menampilakn informasi bentuk teks, namun juga dapat
membaca dokumen, mengirim dan menerima pesan
elektronik (e-mail), media komunikasi massal melalui
newsgroup dan mailing list, transfer dokumen, online
shopping, internet banking, real-time chatting, bahkan
menonton siaran langsung TV atau radio. Hebat ya…!
Menurut statistik yang dikeluarkan nua.com, pada
September 2002, jumlah pengakses internet dunia telah
mencapai 605,6 juta orang. Sedangkan untuk wilayah
Asia Pasifik, jumlahnya 187,24 juta orang.
Untuk Indonesia sendiri, masih menurut nua.com,
tercatat 4,4 juta orang pengakses internet pada bulan
Januari 2002, atau sekitar 2% dari jumlah penduduk
Indonesia. Jumlah ini tidak dapat dikatakan sedikit,
namun juga tidak dapat dikatakan banyak apabila
dikaitkan dengan jumlah seluruh penduduk Indonesia.
Sejarah Internet di Indonesia

Di Indonesia sendiri, internet merupakan media


komunikasi yang mulai populer di akhir tahun 1990.
Perkembangan jaringan internet di Indonesia dimulai
pada pertengahan era 1990, namun sejarah
perkembangannya dapat diikuti sejak era 1980-an. Pada
awal perkembangannya, kehadiran jaringan internet
diprakarsai oleh kelompok akademis/mahasiswa dan
ilmuwan yang memiliki hobi dalam kegiatan-kegiatan
seputar teknologi komputer dan radio. Para akademis
dan ilmuwan tersebut memulai berbagai peercobaan di
universitas dan lembaga pemerintah dengan melakukan
penelitian yang berhubungan dengan teknologi
telekomunikasi, khususnya komputer beserta
jaringannya. Karenanya, internet hadir sebagai bagian
dari proses pendidikan di universitas dan berfungsi
memudahkan pertukaran data dan informasi, yang hadir
tidak hanya dalam lingkungan kampus/lembaganya saja,
melainkan antar kampus dan antar negara.

Pada tahun 1988, pengguna awal Internet di Indonesia


memanfaatkanCIX (Inggris) untuk mengakses internet.
CIX menawarkan jasa e-mail dannewsgroup hingga
menawarkan jasa akses HTTP. Saat itu, pengguna
Internet memakai modem 1200 bps dan saluran telepon
internasional yang sangat mahal untuk mengakses
Internet. Di tahun 1989, Compuserve (AS) hadir dan
menawarkan jasa yang sama. Beberapa pengguna
Compuservememakai modem yang dihubungkan dengan
Gateway Infonet yang terletak di Jakarta. Saat itu, biaya
akses internet dengan Compuserve terbilang mahal,
walaupun jauh lebih murah dari CIX.

Kehadiran jaringan internet di Indonesia sendiri diawali


perkembangan kegiatan amatir radio dengan berdirinya
Amatir Radio Club (ARC) ITBpada tahun 1986.
Menggunakan pesawat Transceiver HF SSB Kenwood
TS430 dan komputer Apple II, belasan mahasiswa Institut
Teknologi Bandung (ITB) seperti Harya Sudirapratama, J.
Tjandra Pramudito, Suryono Adisoemarta dan Onno W.
Purbo dibantu oleh Robby Soebiakto, pakar diantara para
amatir radio, berhasil mengkaitkan jaringan
amatirBulletin Board System (BBS) -merupakan jaringan
e-mail store and forward- yang berhubungan dengan
server BBS amatir radio lainnya di seluruh dunia agar e-
mail dapat berjalan dengan lancar. Robby Soebiakto
meyakini bahwa masa depan teknologi jaringan komputer
akan berbasis pada protokol TCP/IP. Karenanya, Ia
membuat teknologi radio paket TCP/IP yang diadopsi
oleh para rekannya di BPPT, LAPAN, UI, & ITB dan yang
menjadi cikal bakal berdirinya jaringan internet yang
bernamaPaguyubanNet.

Selain Robby Soebiakto, hadir pula Rahmat M. Samik-


Ibrahim yang membangun jaringan Internet di Universitas
Indonesia (UI). Muhammad Ihsan yang membangun
jaringan komputer menggunakan teknologi radio paket
band 70cm & 2m yang dikenal sebagai JASIPAKTA. Selain
itu, ada juga Suryono Adisoemarta, Putu, Firman Siregar,
Adi Indrayanto hinggaOnno W. Purbo yang juga memiliki
peran penting pada awal pembangunan Internet di
Indonesia sejak tahun 1992 hingga 1994.
Apa manfaat dari Internet yang bisa kita
dapatkan?,Secara umum ada banyak manfaat yang dapat
diperoleh apabila seseorang mempunyai akses
keInternet.Berikut ini sebagian dari apa yang tersedia di
internet:
1. Informasi untuk kehidupan pribadi
:kesehatan,rekreasi,hobby,pengembangan
pribadi,rohani,sosial.
2. Informasi untuk kehidupan profesional atau pekerja
:sains,teknologi,perdagangan, saham,komoditas,berita
bisnis,asosiasi profesi,asosiasi bisnis,berbagai forum
komunikasi.
Satu hal yang paling menarik ialah keanggotaan internet
tidak mengenal batas negara, ras, kelas ekonomi,ideologi
atau faktor faktor lain yang biasanya dapat menghambat
pertukaran pikiran.

Internet adalah suatu komunitas dunia yang sifatnya


sangat demokratis serta memiliki kode etik yang
dihormati segenap anggotanya.Manfaat internet
terutama diperoleh melalui kerjasama antar pribadi atau
kelompok tanpa mengenal batas jarak dan waktu.Untuk
lebih meningkatkan kualitas sumber daya manusia di
Indonesia,sudah waktunya para profesional Indonesia
memanfaatkan jaringan internet dan menjadi bagian dari
masyarakat informasi dunia.

Sejarah internet Masuk ke Indonesia - Sekilas Sejarah


internet Masuk ke Indonesia ini,yang mana dimulai pada
awal tahun 1990-an.Saat itu jaringan internet yang ada di
Indonesia lebih dikenal sebagai Paguyuban
Network,dimana semangat kerjasama,kekeluargaan dan
gotong royong sangat hangat dan terasa diantara para
pelakunya atau Pengguna Internetnya.Agak berbeda
dengan suasana Internet Indonesia pada
perkembangannya kemudian yang terasa lebih komersial
dan individual pada sebagian aktivitasnya,terutama yang
melibatkan dengan perdagangan Internet.Sejak tahun
1988,ada pengguna awal Internet di Indonesia yang
memanfaatkan CIX (Inggris) dan Compuserve(AS) untuk
mengakses internet.
Sekarang iptek makin maju, modern dan super canggih, untuk itu seharusnya kita sudah tahu
bagaimana perkembangan internet di dunia 2011 dan di Indonesia hingga saat ini, berikut
ulasannya :

Sejarah internet dimulai pada 1969 ketika Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense
Advanced Research Projects Agency (DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang
bagaimana caranya menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik.
Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET. Pada 1970, sudah lebih dari 10 komputer
yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan
membentuk sebuah jaringan.

Tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun
yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi
populer. Pada tahun yang sama, icon @ juga diperkenalkan sebagai lambang penting yang
menunjukkan "at" atau "pada". Tahun 1973, jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan
ke luar Amerika Serikat. Komputer University College di London merupakan komputer pertama
yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama, dua
orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan yang
lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini dipresentasikan untuk pertama
kalinya di Universitas Sussex.

Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil
mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian,
sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau
network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups
pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981 France Telecom menciptakan gebrakan dengan
meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan
dengan video link.

Karena komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan
sebuah protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun 1982 dibentuk Transmission
Control Protocol atau TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua. Sementara itu di
Eropa muncul jaringan komputer tandingan yang dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa
jaringan komputer di negara-negara Belanda, Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet
menyediakan jasa e-mail dan newsgroup USENET.

Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka pada tahun 1984
diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain Name
System. Komputer yang tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer
lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat menjadi
10.000 lebih.

Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau
Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali
melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk
sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee
menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan
komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www, atau
Worl Wide Web.

Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta
komputer, dan di tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet
telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau e-
retail muncul di internet. Dunia langsung berubah. Di tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang
juga sekaligus kelahiran Netscape Navigator 1.0.

Itulah informasi tentang sejarah perkembangan internet di dunia dari waktu ke waktu.
Mungkin anda ingin baca juga sejarah internet? Artikel diatas dikutip dari berbagai sumber,
silakan di save aja bisa juga dijadikan ebook. Semoga bermanfaat dijadikan pembelajaran.
Terima kasih!

Anda mungkin juga menyukai