Anda di halaman 1dari 3

PROGRAM ASESMEN RISIKO KEBAKARAN

RUMAH SAKIT AULIA TAHUN 2016

I.Pendahuluan
Bahwa Rumah Sakit sebagai tempat dan sarana jasa Pelayanan Kesehatan
pada dasarnya adalah tempat dan sarana untuk mengupayakan penyelamatan
terhadap pasien. Untuk dapat memberikan jasa pelayanan secara maksimal
maka Rumah Sakit harus selalu dalam keadaan aman dan terhindar dari segala
bencana baik bencana kebakaran maupun bencana lainnya baik eksternal
maupun internal. Untuk itu maka perlu dibuat program tentang asesmen risiko
kebakaran.

II. Latar Belakang


Di Rumah Sakit Ibu dan Anak Aulia terdapat banyak sarana dan prasarana
berupa bangunan dan peralatan baik peralatan umum maupun medis serta
fasilitas–fasilitas lain yang harus selalu siap pakai dan aman. Rumah Sakit ini
terletak di wilayah Jakarta Selatan yang dari aspek kondisi geografis dan
demografis rawan terjadi bencana baik bencana eksternal maupun internal
khususnya bencana kebakaran. Agar Rumah Sakti Ibu dan Anak Aulia dapat
terhindar dari bencana sebagaimana tersebut diatas, perlu diupayakan asesmen
risiko kebakaran.

III. Tujuan
Tujuan umum
Mewujudkan Rumah Sakit Ibu dan Anak Aulia selalu aman dan terhindar dari
bencana kebakaran

Tujuan Khusus
1. Mencegah dan menanggulangi bahaya kebakaran secara benar dan
profesional
2. Mengetahui kesiapan terhadap bahaya kebakaran
3. Tersedia fasilitas yang siap pakai untuk pengurangan risiko kebakaran.
IV. Kegiatan Pokok Dan Rincian Kegiatan
Kegiatan Pokok.
Memenuhi standar Keselamatan dan Keamanan Rumah Sakit dari bencana baik
eksternal maupun internal sebagaimana tertuang dalam Instrumen Akreditasi
Rumah Sakit.

Rincian Kegiatan
1. Melakukan Asesmen terhadap kesiapan karyawan rumah sakit terhadap
bahaya kebakaran
2. Melakukan pemeriksaan dan penilaian kesiapan dan keamanan bangunan
dan alat peralatan dari risiko kebakaran.

V. Cara Melaksanakan Kegiatan


1. Menunjuk petugas yang bertanggung jawab mengawasi keselamatan dan
keamanan rumah sakit dari bencana kebakaran.
2. Melakukan pengawasan secara rutin dan berkelanjutan terhadap bangunan,
fasilitas dan peralatan rumah sakit terhadap resiko kebakaran
3. Menilai kepatuhan terhadap peraturan larangan merokok di area rumah sakit

VI. Sasaran
1.Bangunan dan fasilitas rumah sakit dalam keadaan aman terhadap bahaya
kebakaran.
2.Karyawan rumah sakit mematuhi larangan merokok dilingkungan rumah sakit.
3.Karyawan rumah sakit menguasai cara mengurangi risiko kebakaran.

VII. Jadwal kegiatan

No Kegiatan Tahun 2016 KET


Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nop Des
1 Telusur kesiapan Dilakuka
karyawan
n secara
terhadap risiko
kebakaran terpadu,
2 Telusur kondisi
bangunan dan
fasilitas yang
riskan terbakar. terorgani
3 Telusur
sir, rutin
kepatuhan
dilarang dan
merokok sidak.
4 Telurus alat
pemadam
kebakaran

VIII. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan


Evaluasi dilakukan pada setiap akhir pelaksanaan kegiatan dan evaluasi
menyeluruh setiap akhir tahun.

IX. Pencatatan,. Pelaporan dan evaluasi kegiatan


Laporan pelaksanaan dan evaluasi kegiatan di buat pada akhir tahun

Anda mungkin juga menyukai