Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas berkat rahmat dan hidayah - Nya
penulis dapat melaksanakan Pengalaman Lapangan Kependidikan (PLK) serta
telah dapat menyusun Laporan PLK ini yang dilaksanakan di Sekolah Menengah
Atas Negeri 1 Batusangkar. Pengalaman Lapangan Kependidikan (PLK)
merupakan salah satu syarat akademis yang harus dilaksanakan oleh setiap
mahasiswa Universitas Negeri Padang, termasuk Mahasiswa Pendidikan Fisika
dalam menyelesaikan studi Strata 1.
Dalam proses penulisan laporan ini, penulis banyak mendapat bantuan
dari berbagi pihak. Untuk itu pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima
kasih kepada:
1. Dr. Waskito, M.T. selaku Kepala Unit Program Pengalaman Lapangan
Kependidikan UNP.
2. Prof. Dr.Lufri, MS selaku Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu
Pengetahuan Alam Universitas Negeri Padang.
3. Dr. Ratna Wulan,M.Si selaku Ketua Jurusan Fisika FMIPA-UNP.
4. Gusnedi, M.Si selaku Dosen Pembimbing PLK di Fakultas Matematika dan
Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Padang.
5. Drs. Mardilius, M.Pd. selaku Kepala SMA Negeri 1 Batusangkar.
6. Rahmad Hidayat, S.Pd. selaku Waka Kurikulum SMA Negeri 1 Batusangkar.
7. Dra. Hasmaini selaku guru pamong selama melaksanakan PLK di SMA
Negeri 1 Batusangkar.
8. Bapak/Ibu majelis guru dan pegawai SMA Negeri 1 Batusangkar.
9. Rekan-rekan mahasiswa yang melaksanakan pengalaman lapangan
kependidikan di SMA Negeri 1 Batusangkar
10. Siswa dan siswi SMA Negeri 1 Batusangkar
11. Rekan-rekan mahasiswa Pendidikan Fisika 2018.
Teristimewa kepada kedua orang tua yang selalu mendoakan dan
memberikan semangat kepada penulis dalam melaksanakan dan menyusun

iii
laporan Pengalaman Lapangan Kependidikan (PLK) yang penulis laksanakan di
SMA Negeri 1 Batusangkar.
Segala upaya telah penulis usahakan untuk menyajikan laporan ini dengan
sebaik-baiknya, namun tidak tertutup kemungkinan masih terdapat kekurangan di
dalamnya. Untuk itu kritik dan saran yang sifatnya membangun demi
kesempurnaan laporan ini sangat penulis harapkan. Akhirnya penulis berharap
semoga laporan ini bermanfaat bagi pembaca dan khususnya bagi penulis sendiri.

Batusangkar, 30 November 2018

Yunita Syafitri
15033086/2015

iv

Anda mungkin juga menyukai