Anda di halaman 1dari 1

DO’A

Alhamdulillahi robbil aalamiin

Ashsholatu wassalamu ala ashropil anbiya’ wal mursaliin wa’alla allihi washobihi ajma’in.

Allahumma ya Allah saat ini, kami berkumpul di tempat ini, dalam rangka memperingati hari
bersejarah bagi bangsa kami, yaitu Hari Ulang Tahun Proklamasi kemerdekaan republik
Indonesia yang ke 72 tahun.dimana 72 tahun silam bangsa Indonesia membuat pernyataan
kemerdekaannya. Kemerdekaan yang didapat melalui perjuangan dan pengorbanan baik harta,
jiwa maupun raga.

Kami sadar ya Allah, oleh karenanya para pendahulu dan pendiri bangsa ini telah menuangkan
pernyataan nya bahwa kemerdekaan yang diraih melalui perjuangan pengorbanan harta, jiwa
dan raga juga atas berkat rahmat Engkau ya Allah.

Sangat mustahil senjata bambu runcing bisa mengalahkan senjata mesin yang sangat canggih,
kalau bukan karena pertolongan dariMu. Oleh karena itu ya Allah tugas kami selaku generasi
penerus penerima tongkat estapet kepemimpinan berkewajiban mengisi kemerdekaan ini
dengan pembangunan guna mewujudkan cita-cita bangsa, adil dalam kemakmuran serta
makmur dalam keadilan dan kesejahteraan.

Ya Allah, maakan dan ampunilah dosa serta kesalahan para pendiri negeri ini ya Allah,
tempatkanlah mereka disisiMu pada tempat yang baik. Rahmatilah dan sayangilah mereka.

Allahuma ya Allah, berikan petunjuk serta hidayah kepada para pemimpin kami dan bimbinglah
mereka kearah yang benar.

Ya Allah berikan petunjuk, hidayah kepada kami agar kami bisa melihat bahwa yang benar
adalah benar. Berikan kekuatan kepada kami untuk melaksanakannya.

Tunjukan kepada kami bahwa yang salah itu adalah salah serta berikan kekuatan kepada kami
untuk menolak serta menjauhkannya.

Allahumma yaa Allah satukanlah hati kami untuk menuju kebaikan , kebenaran dan
keridhoanMu. Jauhkanlah kami dari sifat berpecah belah, kami sadar bahwa berpecah belah
hanya akan merugikan kami serta menyengsarakan warga kami.

Allahumma yaa Allah satukan hati kami untuk membangun Desa ini menuju Desa yang Maju,
Sejahtera, Aman, Tentram, Damai dan Rukun dibawah Petunjuk, Hidayah dan Ridho Mu.

Allahumma Yaa Allah berikan pertolongan dan kemudahan kepada kami untuk menyelesaikan
Pembangunan Masjid kami, meningkatkan kesejahteraan melalui pembangunan Pertanian
serta perbaikan sarana yang ada di Desa kami.

Hanya kepada Engkau kami menyembah dan hanya kepada Engkau pula kami memohon
pertolongan.

Tolonglah kami dan perkenankan permohonan kami, Engkau Maha Pengampun dan Maha
mengabulkan segala Doa.

Anda mungkin juga menyukai