Anda di halaman 1dari 2

PROPOSAL KEGIATAN

PELATIHAN PENULISAN KARYA ILMIAH REMAJA


OSIS SMA HARAPAN BANGSA
A. Pendahuluan
Pada saat ini, tidak semua siswa SMA tertarik dan memahami penulisan karya ilmiah remaja,
padahal di Perguruan Tinggi, karya ilmiah merupakan tugas dari semua dosen yang
mengampunya.
Tergerak oleh kondisi tersebut, dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional
(Hardiknas) tahun 2010, OSIS SMA Harapan Bangsa akan mengadakan kegiatan Pelatihan
Penulisan Karya Ilmiah Remaja.

B. Tujuan Kegiatan

1. Melatih siswa berpikir kritis.


2. Meningkatkan kreativitas siswa dalam bentuk karya ilmiah yang komunikatif dengan
menggunakan kaidah-kaidah ilmiah.
3. Mengembangkan kemampuan siswa untuk melakukan komunikasi ilmiah.

C. Bentuk Kegiatan
Pelatihan penulisan karya ilmiah remaja.

D. Waktu dan Tempat Kegiatan

1. Hari dan tanggal : Senin, 6 Mei 2012


2. Pukul : 08.00-15.00
3. Tempat : Aula SMA Harapan Bangsa

E. Peserta Kegiatan
Siswa-siswi SMA Harapan Bangsa yang terdiri atas 40 siswa. Setiap kelas diambil dua siswa
dari 20 kelas.

F. Pembimbing Kegiatan
SMA Harapan Bangsa mendatangkan pembimbing dari Universitas Gajah Mada Yogyakarta.

G. Anggaran Kegiatan
1. Pengeluaran

 Narasumber Rp 300.000,00
 Sekretariat Rp 200.000,00
 Konsumsi Rp 500.000,00
 Biaya tak terduga Rp 250.000,00
 Jumlah Rp1.250.000,00

2. Pemasukan
 Dana dari OSIS Rp 750.000,00
 Dana dari sekolah lain Rp 500.000,00
 Jumlah Rp1.250.000,00

H. Kepanitiaan
Terlampir

I. Penutup
Demikian proposal ini kami buat. Atas kebijakan Bapak, kami ucapkan terima kasih.
Bandung, 1 Mei 2012
Ketua OSIS, Ketua Panitia,

YUDHA DARMAWAN NISA PRAMITASARI


Meyetujui, Mengetahui,
Kepala Sekolah Waka Kurikulum

Anda mungkin juga menyukai