Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL KEGIATAN

GELAR PANEN KARYA P5


PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA
SMIDO JAYA 2023

A. Latar Belakang
Profil pelajar Pancasila merupakan gambaran pelajar Indonesia yang merupakan pelajar
sepanjang hayat yang kompeten, berkarakter, dan berperilaku sesuai dengan nilai- nilai
Pancasila. Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan pembelajaran lintas
disiplin ilmu dalam mengamati dan memikirkan solusi terhadap permasalahan di lingkungan
sekitar untuk menguatkan berbagai kompetensi dalam profil pelajar Pancasila.
Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan kegiatan kokurikuler
berbasis proyek yang dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian kompetensi dan
karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang disusun berdasarkan Standar Kompetensi
Lulusan. Pada awalnya, Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan
pembelajaran yang baru dimunculkan pada sekolah penggerak namun pada tahun pelajaran
2022/2023 mulai berlaku Kurikulum Merdeka yang juga menerapkan P5.
Pelaksanaan P5 di SMP Negeri 1 Ledokombo menggunakan sistem blok yaitu 1 minggu
penuh sesuai dengan alokasi waktu yang telah direncanakan. Terdapat 3 Proyek dalam 1
tahun, yaitu: proyek 1 dengan tema kearifan lokal, proyek 2 dengan tema suara demokrasi,
proyek 3 dengan tema kewirausahaan.
Sebagai puncak kegiatan pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)
sebagai pelaksanaan Kurikulum Merdeka yang diterapkan di sekolah, maka kami bermaksud
mengadakan agenda Gelar Panen Karya P5 Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
SMIDO JAYA 2023 sebagai wadah untuk mengasah dan menumbuhkembangkan potensi
bakat dan minat siswa baik dalam bidang seni dan kewirausahaan.

B. Dasar Kegiatan
Adapun dasar dari kegiatan tersebut adalah sebagai berikut :
a. Permendikbudristek No. 56/M/2022 tentang Standar Pendidikan Guru, Acuan
Standar Program Sarjana Pendidikan dan Standar Program PPG dalam
Menghasilkan Guru Profesional;
b. Permendikbudristek No. 7 Tahun 2022 tentang Standar Isi pada Pendidikan Anak
Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah;
c. Keputusan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan
Kemendikbudristek Nomor 009/H/KR/2022 Tentang Dimensi, Elemen, dan
Subelemen Profil Pelajar Pancasila pada Kurikulum Merdeka;
d. Keputusan Musyawarah Nasional X Gerakan Pramuka Tahun 2018 Nomor:
07/Munas/2018;
e. Perbup Kabupaten Jember No. 21 Tahun 2021 tentang kedudukan, susunan
organisasi, tugas dan fungsi serta tata kerja Dinas Koperasi dan Usaha Mikro;
f. Hasil rapat dinas SMPN 1 Ledokombo tanggal 7 Februari 2023 tentang
Pelaksanaan Kegiatan Gelar Panen Karya P5 Proyek Penguatan Profil Pelajar
Pancasila SMIDO JAYA 2023.

C. Nama Kegiatan
Kegiatan ini dinamakan “Gelar Panen Karya P5 Proyek Penguatan Profil Pelajar
Pancasila SMIDO JAYA 2023”

D. Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan dalam kegiatan ini adalah:
1. Melatih kemandirian dan kedisiplinan serta membangun sikap kreatif, kerjasama
dan gotong royong peserta didik yang sesuai dengan profil pelajar pancasila;
2. Menumbuhkembangkan bakat dan minat peserta didik dalam bidang kesenian dan
kewirausahaan;
3. Melatih peserta didik untuk berwirausaha sejak dini supaya bisa menjadi pribadi
yang mandiri dan mapan;
4. Menunjukkan hasil karya peserta didik SMPN 1 Ledokombo;
5. Memberikan apresiasi kepada peserta didik terhadap potensi dan bakat yang
dimiliki;
6. Memperkenalkan SMPN 1 Ledokombo sebagai salah satu sekolah di wilayah
Kecamatan Ledokombo sebagai sekolah dengan berbagai keunggulan dan kearifan
lokal baik di bidang Akademik, Seni, dan Olahraga.
E. Bentuk dan Jenis Kegiatan
Berdasarkan latar belakang dan dasar kegiatan di atas, maka kegiatan ini akan dikemas
dalam berbagai kegiatan, yaitu:
1. Gelar Panen Karya Siswa
Dalam kegiatan ini akan diadakan pagelaran pameran berupa hasil karya peserta
didik SMPN 1 Ledokombo yang berbentuk pameran karya seni dan produk
prakarya.
2. Pentas Kreasi Seni Siswa
Pada kegiatan ini akan ditampilkan kreasi seni siswa yang merupakan bakat dan
minat peserta didik untuk menumbuhkembangkan potensi peserta didik dalam
bidang seni. Adapun bentuk kegiatan kreasi seni siswa berupa kreasi seni musik,
seni tari, dan olah vokal.
3. Perkemahan Sabtu Malam Minggu (Persami)
Kegiatan ini diadakan berdasarkan Peraturan Pemerintah yang mewajibkan
kegiatan Pramuka bagi peserta didik SMP. Kegiatan Persami ini akan diikuti oleh
seluruh peserta didik SMPN 1 Ledokombo yang berjumlah 435 siswa.
4. Bazar UMKM
Sesuai himbauan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Jember, bahwasanya
Pemerintah Daerah meluncurkan Program Jember Kampung Kreatif untuk
meningkatkan perekonomian masyarakat Jember, maka kami menggandeng dan
bekerjasama dengan pihak UMKM yang ada di wilayah Ledokombo pada
khususnya dan UMKM di wilayah Kabupaten Jember pada umumnya.
5. Jalan Sehat
Pada kegiatan ini sekolah akan mengajak seluruh keluarga besar SMPN 1
Ledokombo untuk bersama-sama membangun jiwa yang sehat dengan
berkolaborasi bersama siswa-siswi SD se-Kecamatan Ledokombo dan juga
masyarakat sekitar sekolah.

F. Waktu dan Tempat


Kegiatan ini dilaksanakan pada Bulan Maret dengan rincian sebagai berikut:
1. Kegiatan Gelar Panen Karya Siswa dilaksanakan selama dua hari yaitu Sabtu dan
Minggu tanggal 11 – 12 Maret 2023;
2. Kegiatan Pentas Kreasi Seni Siswa dilaksanakan selama dua hari yaitu Sabtu dan
Minggu tanggal 11 – 12 Maret 2023;
3. Kegiatan Perkemahan Sabtu Malam Minggu (Persami) dilaksanakan selama dua
hari yaitu Sabtu dan Minggu tanggal 11 – 12 Maret 2023;
4. Kegiatan Jalan Sehat dilaksanakan pada Minggu, 12 Maret 2023 pukul 06.00 –
selesai;
5. Kegiatan bazar UMKM dilaksanakan selama dua hari yaitu Sabtu dan Minggu
tanggal 11 – 12 Maret 2023.
Kegiatan ini bertempat di SMPN 1 Ledokombo

G. Struktur Kepanitiaan
Adapun susunan kepanitiaan sebagaimana terlampir.

H. Jadwal Kegiatan
Adapun jadwal kegiatan sebagaimana terlampir.

I. Aggaran Kegiatan
Adapun anggaran kegiatan sebagaimana terlampir.

J. Lembar Pengesahan
Adapun lembar pengesahan sebagaimana terlampir.

K. Penutup
Demikian proposal kegiatan ini kami susun. Mohon kerjasama dari pihak terkait demi
kelancaran dan kesuksesan kegiatan tersebut. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan
terima kasih.
STRUKTUR KEPANITIAAN
GELAR PANEN KARYA P5
PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA
SMIDO JAYA 2023

1. Penanggungjawab : Davit Rahman, S. Pd.


2. Ketua Panitia Pelaksana : Misyono, S. Pd. I.
3. Wakil Ketua Panitia Pelaksana : Saiful Bahri, S. Pd.
4. Sekretaris : Yossy Permata Kurniasari, S. Pd.
5. Bendahara : Siti Chayumi, S. Pd.
6. Koordinator-Koordinator :
a. Koordinator Persami : 1. Abdurrohman Wahid, S. Pd.
2. Siti Fatonah, S. Pd.
3. Dwi Yanti Laeli Septiana, S. Pd.
b. Koordinator Kreasi Seni : 1. Dwi Budi Herawati, S. Pd.
2. Irfan Rosyidi, S. Pd.
3. Diah Ulfa Pratiwi
c. Koordinator Gelar Karya : 1. Novita Yuni Ike Astuti, S. Pd.
2. Ida Nuraeni, S. Pd.
d. Koordinator Jalan Sehat : 1. Rudiono, S. Pd.
2. Sugeng Supriyanto, S. Pd.
3. Herlin Widya Ningsih
e. Koordinator Bazar UMKM : 1. Hendro Handoko, S. Pd.
2. Wijiono, S. Pd.
3. Ruriatur Hartanti, S. Pd.
7. Seksi-Seksi :
a. Konsumsi : 1. Puryati, S. Pd.
2. Erni Handayani, S. Pd.
3. Endang Purwati, S. Pd.
4. Mamlu’ah, S. Pd.
b. Penerima Tamu : 1. Puji Hadi, S. Pd., M. Pd.
2. Tamara Putri Hadi, S. Pd.
3. Intan Dwi Afkarina
c. Keamanan : 1. Sukur
2. Ahmad Ferdi Fauzi
d. Perlengkapan : 1. Ahmad Syafi’i
2. Zaini
ANGGARAN KEGIATAN
GELAR PANEN KARYA P5
PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA
SMIDO JAYA 2023

A. Gelar Karya Siswa

1. Stand pameran (20 buah @ Rp 100.000,-) : Rp 2.000.000,-

2. Proyek P5 : Rp 4.000.000,-

Jumlah Rp 6.000.000,-

B. Pentas Kreasi Seni

1. Peralatan make up : Rp 500.000,-

2. Sewa kostum : Rp 1.500.000,-

3. Konsumsi (20 kotak 2 kali @ Rp 25.000,- : Rp 1.000.000,-

Jumlah Rp 3.000.000,-

C. Perkemahan Sabtu Malam Minggu (Persami)


1. Biaya pembelian banner dan perlengkapan
: Rp 150.000,-
pendukung
2. Biaya transportasi pelatih PP (6 orang @ Rp
: Rp 1.200.000,-
200.000,-)
3. Biaya konsumsi pelatih (6 orang 6 kali @
: Rp 1.080.000,-
Rp 30.000,-)
4. Obat-obatan dan PPPK : Rp 200.000,-

5. Perlengkapan listrik : Rp 500.000,-


6. Biaya penyewaan tenda kemah (15 buah @
: Rp 3.000.000,-
Rp 200.000,-)
7. Hadiah : Rp 2.000.000,-

8. Lain-lain : Rp 500.000,-

Jumlah Rp 8.630.000,-

D. Jalan Sehat

1. Penggandaan kupon : Rp 500.000,-


2. Doorprize

Sepeda Gunung : Rp 1.500.000,-

Kulkas : Rp 1.500.000,-

Dispenser : Rp 500.000,-

Kompor Gas : Rp 250.000,-

Kipas Angin : Rp 250.000,-

Jumlah Rp 4.500.000,-

E. Bazar UMKM

1. Bazar UMKM : Rp 500.000,-

Jumlah Rp 500.000,-

F. Konsumsi

1. Jumat, 10 Maret 2023

Nasi (32 kotak @ Rp 15.000,-) : Rp 480.000,-

Air mineral (1 dos @ Rp 15.000,-) : Rp 15.000,-

2. Sabtu, 11 Maret 2023

Pagi: Catering (100 orang @ Rp 35.000,-) : Rp 3.500.000,-

Kue (100 kotak @ Rp 7.500,-) : Rp 750.000,-

Kue (20 talam @ Rp 30.000,-) : Rp 600.000,-

Air mineral botol (2 dos @ Rp 100.000,-) : Rp 100.000,-

Malam : Nasi (42 kotak @ Rp 25.000,-) : Rp 1.050.000,-

Air mineral (2 dos @ Rp 15.000,-) : Rp 30.000,-

Kopi + Snack : Rp 150.000,-

3. Minggu, 12 Maret 2023

Pagi : Nasi (32 kotak @ Rp 15.000,-) : Rp 480.000,-

Siang : Nasi (92 kotak @ Rp 25.000,-) : Rp 2.300.000,-

Air mineral (10 dos Rp 15.000,-) : Rp 150.000,-

4. Transportasi dll : Rp 485.000,-

Jumlah Rp 10.000.000,-
G. Perlengkapan

1. Soundsystem : Rp 2.000.000,-

2. Tenda : Rp 1.500.000,-

3. Pentas : Rp 500.000,-

4. Kursi : Rp 500.000,-

5. Dekorasi : Rp 1.500.000,-

Jumlah Rp 6.000.000,-

H. Keamanan

1. Akomodasi dan Transpor Keamanan : Rp 1.500.000,-

Jumlah Rp 1.500.000,-

I. Kebersihan

1. Kebersihan : Rp 1.000.000,-

Jumlah Rp 1.000.000,-

Total : Rp 41.030.000,-

Mengetahui, Jember, Februari 2023


Kepala SMP Negeri 1 Ledokombo Ketua Panitia Pelaksana

Davit Rahman, S. Pd. Misyono, S. Pd. I.

NIP. 19730827 200801 1 008 NIP. -


LEMBAR PENGESAHAN

Proposal ini telah disetujui dan disahkan pada:


Hari : Senin
Tanggal : 6 Pebruari 2022

Ketua Panitia Pelaksana Sekretaris

Misyono, S. Pd. I. Yossy Permata K, S. Pd.


NIP. - NIP. 19940602 202221 2 013

Mengetahui,
Kepala SMP Negeri 1 Ledokombo

Davit Rahman, S. Pd.


NIP. 19730827 200801 1 008
JADWAL KEGIATAN
GELAR PANEN KARYA P5
PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA
SMIDO JAYA 2023
Hari dan
No. Waktu Kegiatan Petugas Keterangan
Tanggal
Kamis, 9 maret Persiapan, Pemasangan Tenda Stand Bazar
1. 07.00- selesai Panitia
2023 Utama & tenda UMKM UMKM
Jumat, 10 maret Persiapan, Dekorasi, Gladi Bersih Stand Pameran
2. 07.00 - selesai Panitia
2023 dll Gelar karya P5
07.00-08.00 Persiapan Acara Panitria
Menyambut Bapak Bupati dan
08.00-09.00 Panitia
Undangan
Pembukaan Gelar Karya P5 dan Sambutan, Tari-
09.00-10.00 Panitia
Pentas Karya Seni Siswa tarian dll
10.00-11.00 Menikmati Pameran Karya Siswa Panitia Keliling Stand
11.00-12.00 Ramah Tamah Panitia Prasmanan
Sabtu, 11 Maret 14.30 – 15.30 Upacara Pembukaan Persami Panitia Seragam Pramuka
3.
2023 15.30 – 16.30 Shalat Ashar
16.30 – 17.00 Materi Kepramukaan Panitia
17.00 – 18.00 Kegiatan Kepramukaan Panitia
18.00 – 19.00 ISHOMA
Kepramukaan, Api Unggun,
19.00 – 22.00 Panitia
Pentas Seni, dan Renungan
22.00 – 23.00 Shalat Isya’
23.00 – 04.00 Istirahat
04.00 – 05.00 Sholat Subuh, Persiapan
05.00 – 06.00 Upacara Penutupan Persami Panitia Seragam Pramuka
Semua Peserta dan
Minggu, 12 06.00 - 08.00 Jalan Sehat Panitia
4. Masyarakat
Maret 2023
Hiburan, Pentas Seni &
08.00 - 12.00 Panitia Semua Peserta
Pembagian Doorprize
12.00 - 13.00 Penutupan
MEMORANDUM of
UNDERSTANDING
(MoU)
Sponsorship
Yang bertanda tangan di bawah ini:

1. Nama : ................................................................................................................
Jabatan : ...............................................................................................................
Kontak : ........................................ ........................................................................
Alamat : ................................................................................................................
Adalah bertindak untuk dan atas nama instansi/perusahaan/lembaga, selanjutnya
disebut sebagai Pihak Pertama
2. Nama : ................................................................................................................
Jabatan : ...............................................................................................................
Kontak : ................................................................................................................
Alamat : ................................................................................................................
Adalah bertindak untuk dan atas nama panitia pelaksana acara Gelar Panen Karya P5
Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila SMPN 1 Ledokombo, selanjutnya disebut
Pihak Kedua

Pada hari ini ………………, tanggal ……, bulan ……………., tahun.......................


telah sepakat mengadakan hubungan kerjasama dalam rangka ikut mendukung
penyelenggaraan kegiatan Gelar Panen Karya P5 Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
SMPN 1 Ledokombo dengan kesepakatan sebagai berikut:
1. Pihak Pertama bersedia mendukung Pihak Kedua dalam kategori:
Diamond Class
Platinum Class
Golden Class
2. Dukungan dalam bentuk
Produk perusahaan berupa ………………...... sebanyak .................. buah/unit
Hadiah/merchandise berupa …………………. sebanyak .................. buah/unit
Dana/uang tunai sebesar Rp ………………………………………….
Lain lain ………………………………..……… sebanyak ................. buah/unit
3. Atas ketersediaan Pihak Pertama pada butir (1), Pihak kedua memberikan feedback atau
fasilitas dengan kategori sponsorship di atas:
Logo Ukuran XL
Logo Ukuran L
Logo Ukuran M
Logo Ukuran S
Instagram mention
4. .……………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
5. .…………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
6. Surat Perjanjian ini berlaku hingga hari ………….., tanggal …… bulan ………
tahun ………
7. Hal-hal yang belum tercantum dalam surat perjanjian ini akan dimusyawarahkan oleh
kedua pihak hingga dicapai kesepakatan.
Jember, 6 Februari 2023

Pihak Pertama Pihak Kedua

(…………………………..) (………………………….)

Anda mungkin juga menyukai