Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Puskesmas sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan masyarakat merupakan
sarana kesehatan yang sangat penting dalam meningktkan derajat kesehatan
masyarakat. Untuk itu peranan puskesmas hendaknya tidak lagi menjadi sarana
pelayanan pengobatan dan rehabilitative saja tetapi juga lebih ditingkatkan kepada upaya
promotif dan preventif. Oleh karena itu promosi kesehatan menjadi salah satu upaya
kewajiban di Puskesmas.
Promosi kesehatan di Puskesmas merupakan upaya puskesmas dalam
memberdayakan pengunjung dan masyarakat baik didalam maupun diluar puskesmas
agar perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) untuk mengenali masalah kesehatan,
mencegah dan menanggulanginya. Promosi kesehatan juga menjadikan lingkungan
puskesmas menjadi aman, nyaman, bersih dan sehat dalam mendukung perilaku hidup
bersih dan sehat.
Sejalan dengan Visi puskesmas Melong Asih yaitu “Puskesmas Melong Asih
Mewujudkan Masyarakat Melong Siaga Untuk Mandiri Hidup Sehat, maka upaya promosi
kesehatan di puskesmas di lakukan agar masyarakat wilayah binaan puskesmas mampu
berperilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) sebagai bentuk pemecahan masalah- maslah
kesehatan yang dihadapinya secara mandiri. Disamping itu, petugas puskesmas
cilembang diharapkan mampu menjadi teladan bagi pasien, keluarga dan masyarakat
untuk melakukan PHBS.
Program kesehatan di Indonesia merupakan bagian terpenting dalam
pembangunan masyarakat Indonesia dan merupakan salah satu tujuan nasional
dengan target meningkatkan derajat kesehatan masyarakat yang optimal yang
tercermin dari tingginya angka harapan hidup serta menurunnya angka kematian ibu dan
angka kematian bayi. Sasaran pemerintah bukan hanya kepada masyarakat secara umum
saja, anak usia sekolah dasarpun menjadi sasaran penting melalui program
peningkatan kesehatan dilaksanakan juga pada sasaran anak usia sekolah. Untuk
mewujudkan semua itu Kementerian Kesehatan membentuk program-program kesehatan
di seluruh wilayah yang direalisasikan oleh petugas-petugas di lapangan yang berada di
bawah Intansi kesehatan di wilayah kecamatan sehingga program-program yang telah
dirumuskan dapat terlaksana dengan baik sesuai perencanaan & target yang
ditetapkan dengan dilengkapi fasilitas penunjang di Puskesmas, sehingga dapat
meminimalisir kendala-kendala di wilayah kerja Puskesmas setempat. Program kerja
Puskesmas dititikberatkan pada pelayanan langsung ke masyarakat di bidang kesehatan
dengan memprioritaskan pada peningkatan kesadaran pola hidup sehat di masyarakat.
Diantara program peningkatan kesehatan tersebut salah satunya adalah Program
PROMKES ( PROMOSI KESEHATAN ) Yang terdiri dari UKBM ( Usaha Kesehatan
Berbasis Masyarakat yang ditujukan pada seluruh masyarakat di wilayah kerja
Puskesmas Melong Asih.

1.2 TUJUAN
Tujuan umum dari promosi kesehatan dalah meningkatkan kemampuan individu,
keluarga kelompok dan masyarakat untuk hidup sehat dan mengembangkan upaya
kesehatan yang bersumber masyarakat, serta terciptanya lingkungan yang kondusif untuk
mendorong terbentuknya kemampuan tersebut, sedangkan tujuan khususnya adalah :
1. Individu dan Keluarga
Memperoleh informasi kesehatan melalui berbagai saluran baik langsung maupun media
massa mempunyai pengetahuan, kemauan dan kemampuan untuk memelihara,
meningkatkan dan melindungi kesehatannya. Mempraktekan perilaku hidup bersih dan
sehat (PHBS), menuju keluarga atau rumah tangga yang sehat.
Mengupayakan paling sedikit salah seorang menjadi kader kesehatan bagi keluarganya.
Berperan aktif dalam upaya/ kegiatan kesehatan.
2. Tatanan sarana kesehatan, Institusi pendidikan, tempat kerja dan tempat umum masing-
masing tatanan mengembangkan kader-kader kesehatan mewujudkan tatanan yang sehat
menuju terwujudnya kawasan sehat.
3. Organisasi masyarakat, Organisasi profesi/ LSM dan media massa menggalang potensi
untuk mengembangkan perilaku sehat masyarakat. Bergotong royong untuk mewujudkan
lingkungan sehat menciptakan suasana yang kondusif untuk mendukung perubahan
perilaku masyarakat.
4. Program/ petugas kesehatan
Melakukan integrasi promosi kesehatan dalam program dan kegiatan kesehatan
Mendukung tumbuhnya PHBS
5. Lembaga pemerintah
Mendukung upaya-upaya kesehatan
1.3 DASAR HUKUM
1. Undang –Undang No 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan pembangunan
Nasional
2. Undang-Undang No 32 Tahun 2004 tentang pemerintahan Daerah
3. Undang-undang No 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan
4. Peraturan pemerintah Tentang Standar Pelayanan Minimal
5. Peraturan Menteri Kesehatan RI No.741 Tahun 2008 Tentang STandar Pelayanan
Minimal Bidang Kesehatan Kabupaten/Kota
6. Peraturan Menteri Kesehatan RI No 75 Tentang Puskesmas
7. Rencana Strategis Dinas kesehatan Kabupaten Sukabumi 2011-2015

1.4 SASARAN PELAYANAN PROMKES


1. Pasien yang berkunjung ke puskesmas
2. Masyarakat wilayah puskesmas
3. Organisasi kemasyarakatan
4. Petugas kesehatan/ seluruh staff puskesmas
5. Lintas sektoral

Anda mungkin juga menyukai