Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN

PEMBERIAN TABLET TAMBAH DARAH (TTD) PADA


REMAJA PUTRI
PUSKESMAS BANJARAN KOTA
Nomor Revisi Tanggal
01 2 Mei 2018

I. LATAR BELAKANG
Salah satu sasaran pokok Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional
(RPJMN) 2015-2019 adalah meningkatnya status kesehatan dan gizi anak.
Sebagai penjabarannya, Kementrian Kesehatan telah menyusun Rencana Strategis
(Renstra) tahun 2015-2019, tercantum didalamnya sasaran Program Gizi dan
Kesehatan Ibu dan Anak antara lain meningkatnya ketersediaan dan
keterjangkauan pelayanan kesehatan yang bermutu bagi seluruh masyarakat salah
satunya adalah Pemberian Tablet Tambah Darah (TTD) bagi remaja putri dengnn
target sebesar 30% pada tahun 2019.
Data Riskesdas 2013 menyebutkan bahwa prevalensi Anemia pada Ibu Hamil
37,1%. Hal tersebut merupakan dampak lanjut dari tingginya prevalensi anemia
pada remaja putri yaitu sekitar 25% dan pada wanita usia subur sebesar 17%.
Berdasarkan data kunjungan ibu hamil di Puskesmas Banjaran Kota tahun 2017,
prevalensi anemia pada ibu hamil adalah sebesar 27,5%. Keadaan ini merupakan
akibat dari asupan zat gizi besi dari makanan yang baru memenuhi sekitar 40%
dari kecukupan (Puslitbang Gizi Bogor, 2007).
Pelaksanaan pemberian TTD sebelumnya adalah 1 (satu) tablet per minggu dan
pada masa haid diberikan 1 (satu) tablet per hari selama 10 (sepuluh) hari, tetapi
pertemuan para pakar memberi rekomendasi pemberian TTD diubah supaya lebih
efektif dan mudah pelaksanaannya.

II. TUJUAN
a. Tujuan Umum :
Meningkatkan status gizi remaja putri dalam mempersiapkan generasi yang
sehat berkualitas dan produktif.

b. Tujuan khusus :
- Memutus mata rantai terjadinya stunting
- Mencegah anemia
- Meningkatkan cadangan zat besi dalam tubuh

III. TATA NILAI UKM


Tata Nilai UKM Puskesmas Banjaran Kota yaitu :

“ S IAP”

1 Sigap : Mampu memberikan respon yang cepat dan tepat terhadap


peningkatan Mutu Puskesmas
2 Inisiatif : Memiliki kemampuan untuk belajar mandiri
3 Amanah : Dapat dipercaya dalam memberikan pelayanan kesehatan
sesuai pedoman dan standar pelayanan yang ditetapkan.
KERANGKA ACUAN
PEMBERIAN TABLET TAMBAH DARAH (TTD) PADA
REMAJA PUTRI
PUSKESMAS BANJARAN KOTA
Nomor Revisi Tanggal
01 2 Mei 2018

4 Profesional : Memiliki kompetensi dan kemampuan dalam memberikan


pelayanan kesehatan yang terbaik sesuai dengan SOP.

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

Kegiatan dari pemberian TTD remaja ini adalah distribusi TTD dengan
minum TTD bersama dihari yang telah ditentukan.

V. PERAN LINTAS UPAYA DAN LINTAS SEKTOR

No Lintas Upaya dan Peran


Lintas Sektor
1 Upaya Promkes Melaksanakan sosialisasi perilaku hidup bersih dan sehat
2 Upaya KIA Melaksanakan sosialisasi kesehatan remaja
3 Upaya UKS dan Melakukan distribusi TTD ke masing-masing kelas
pelaksana UKS di Memantau kepatuhan minum TTD
Sekolah
4 Guru dan Kepala Melaksanakan pemantauan kepatuhan siswi minum TTD
Sekolah
5 Dinas Pendidikan Koordinasi laporan hasil kegiatan Pemberian TTD
6 Kantor Kementrian Koordinasi laporan hasil kegiatan Pemberian TTD
Agama Tk Kecamatan
(KUA)

VI. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

Kegiatan pemberian TTD remaja dilakukan dengan cara :


1. Persiapan
a. Menyiapkan data jumlah sasaran
b. Mengecek ketersediaan Tablet Tambah Darah (TTD)
c. Menghitung kebutuhan TTD
d. Mengajukan kebutuhan TTD
e. Membuat rencana distribusi
2. Pelaksanaan
a. Petugas Gizi melakukan distribusi TTD ke sekolah melalui kegiatan UKS
sesuai dengan kebutuhan setiap bulan
b. Mencatat hasil distribusi TTD bersama Tim UKS setiap bulan
c. Tim UKS melakukan pemantauan kepatuhan ratri mengkonsumsi TTD
d. Melaporkan hasil distribusi dan pemberian TTD setiap bulan dengan Form
Stok Obat Gizi ke Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung.

VII. SASARAN

Sasaran semua remaja putri setingkat SMP/Sederajat dan SMA/SMK/sederajat di


sekolah yang digunakan sebagai sasaran program.

VIII. BIAYA
KERANGKA ACUAN
PEMBERIAN TABLET TAMBAH DARAH (TTD) PADA
REMAJA PUTRI
PUSKESMAS BANJARAN KOTA
Nomor Revisi Tanggal
01 2 Mei 2018

Kegiatan pemberian TTD pada remaja putri dilakukan pada bulan Januari s.d
Desember 2018 menggunakan anggaran BOK.

IX. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

Bulan
Uraian
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sept Okt Nop Des

Persiapan            

Pelaksanaan            

Monitoring dan            
Evaluasi

X. MONITORING EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN


PELAPORAN
Monitoring dan evaluasi dilaksanakan setiap bulan untuk ditindaklanjuti dan
dilaporkan kepada Kepala Puskesmas Banjaran Kota.

XI. PENCATATAN, PELPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan dan pelaporan kegiatan dilaksanakan dengan menggunakan format
yang telah disediakan oleh Dinas Kesehatan berupa format pemantauan minum
TTD. Laporan akan diserahkan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung dan
dilakukan evaluasi kegiatan secara berkala.

Anda mungkin juga menyukai