Anda di halaman 1dari 3

1.

Seorang perempuan berusia 55 tahun, dibawa ke UGD RS dengan keluhan tidak bisa buang air
besar dan flatus sejak 3 hari yang lalu. Selain itu pasien merasa perutnya begah dan mual.
Sebelumnya pasien mengaku pernah BAB berdarah beberapa kali. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan abdomen supel, bising usus meningkat. Berdasarkan pemeriksaan dicurigai adanya
ileus obstruktif. Apa pemeriksaan radiologi yang paling tepat dilakukan untuk menilai pasien
tersebut?
a. BNO 3 posisi
b. MRI abdomen
c. BNO atau foto polos abdomen tanpa persiapan
d. Colon in loop
e. Ultrasonografi abdomen
2. Seorang perempuan berusia 55 tahun, dibawa ke UGD RS dengan keluhan tidak bisa buang air
besar dan flatus sejak 3 hari yang lalu. Selain itu pasien merasa perutnya begah dan mual.
Sebelumnya pasien mengaku pernah BAB berdarah beberapa kali. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan abdomen supel, bising usus meningkat. Berdasarkan pemeriksaan dicurigai adanya
ileus obstruktif. Pada hasil pemeriksaan radiologi adanya ileus obstruktif. Apakah pemeriksaan
lanjutan yang paling tepat untuk menilai penyebab timbulnya hal tersebut?
a. CT scan abdomen
b. BNO IVP
c. MRI abdomen
d. Barium enema
e. Ultrasonografi abdomen
3. Seorang laki-laki berusia 40 tahun dibawa ke UGD RS dengan keluhan nyeri abdomen kiri dan sakit
saat BAK sejak 3 hari yang lalu. Keluhan mual (+), muntah (-), disertai demam subfebris sejak 3
hari yang lalu. Sebelumnya pasien sudah minum obat yang dibeli di warung hanya berkurang
sementara dan timbul kembali. Apa pemeriksaan radiologi yang paling tepat untuk pasien
tersebut?
a. CT scan
b. BNO 3 posisi
c. BNO tanpa persiapan
d. MRI
e. Pemeriksaan OMD
4. Seorang bayi perempuan berusia 1 minggu dibawa ibunya ke UGD RS dengan keluhan muntah-
muntah. Keluhan disertai perut kembung. Pada gambaran radiologi tampak double bubble pada
foto polos abdomen. Apakah kemungkinan diagnosis pada pasien ini?
a. Atresia gaster
b. Ileus paralitik
c. Atresia duodenum
d. Stenosis jejunum
e. Stenosis duodenum
5. Seorang pria usia 30 tahun datang ke dokter umum mengeluhkan nyeri kepala sejak 1 minggu
yang lalu. Keluhan semakin berat ketika pasien menundukkan kepala, keluhan disertai keluar
cairan berwarna hijau kental dan bau dari hidung sejak 1 bulan yang lalu pasien juga mengalami
penurunan indra penciuman. Pemeriksaan penunjang yang dilakukan untuk menegakkan
diagnose adalah
a. Foto scadel
b. Foto waters
c. CT scan cranial
d. MRI cranial
e. Foto schuller
6. Remaja ABG terjatuh dari skate saat melakukan kick flip. Terjadi deformitas pada paha kanan.
Tulang paha terasa menonjol kearah belakang. Tindakan radiologi apa yang harus diusulkan untuk
menentukan fraktur pada pasien tersebut?
a. Foto 2 posisi
b. Foto 1 posisi
c. Foto AP
d. Foto PA
e. Foto lateral
7. Perempuan 60 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri di pinggang. Dari pemeriksaan fisik
ditemukan gibbus. Foto rontgen ditemukan adanya kompresi di CN lumbar III – IV. Diagnosis tepat
dari pasien tersebut adalah?
a. Osteoporosis
b. Osteoartritis
c. Osteitis remathoid
d. Remathoid arthritis
e. Osteoporosis
8. Seorang wanita, 47 tahun, datang dengan keluhan keram pada perut yang telah dirasakan selama
1 minggu dan semakin memberat. Nyeri dirasakan menjalar dari bahu kanan hingga ke punggung.
Pasien juga mengeluhkan demam dan BAB berwarna teh pekat dan gatal diseluruh tubuh. Dari
hasil pemeriksaan fisik ditemukan tubuh berwarna kuning, konjungkitva anemis dan ikterik, nyeri
tekan regio hipokondrium dextra. Pemeriksaan feses rutin ditemukan BAB berwarna dempul dan
tidak ditemukan organisme pathogen. Dari hasil USG ditemukan penebalan kandung empedu 8 x
5 cm dengan gambaran double limb dan acoustic shadow. Diagnosis yang tepat adalah
a. Ruptur vesika felea
b. Hydrops vesika felea
c. Kolelitiasis
d. Kolesistitis
e. Pankreatitis akut
9. Seorang laki-laki berusia 24 tahun dibawa oleh warga ke UGD RS karena mengalami penurunan
kesadaran setelah jatuh tertabrak dari sepeda motor yang dikendarainya 1 jam yang lalu. Setelah
terjatuh, pasien pingsan selama 10 menit, kemudian kembali sadar dan bisa diajak bicara. Namun,
dalam perjalanan ke RS pasien mengeluh nyeri kepala,muntah, kemudian kembali tidak sadar.
Pasien tidak mengenakan helm saat berkendara. Pemeriksaan fisik: tekanan darah 130/90 mmHg,
tampak vulnus laceratum temporal dextra, GCS E3 M5 V3, kesan hemiparesis sinistra, reflex
fisiologis ++/++, reflex patologis Babinsky -/+, lainnya dalam batas normal. Apakah kemungkinan
hasil pemeriksaan CT scan kepala pada pasien diatas?
a. Lesi hiperdens yang mengikuti sulcus dan girus
b. Lesi hipodens bikonveks
c. Lesi hiperdens bikonveks
d. Lesi hiperdens seperti bulan sabit
e. Lesi hipodens seperti bulan sabit
10. Seorang anak berusia 8 tahun dibawa orang tuanya ke dokter dengan keluhan bibir dan kukunya
berwarna biru yang tampak terutama apabila pasien berolahraga di sekolahnya. Pasien telah
mengalami hal ini sejak lahir dan pasien juga sering terlihat berjongkok bila pasien lelah. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan anak tampak kecil dan kurus dan pada auskultasi ditemukan murmur
sistolik derajat 3/6 di apeks. Hasil apa yang paling sering tampak pada pemeriksaan foto polos
dada pada pasien seperti ini?
a. Barrel chest
b. Jantung seperti sepatu boots
c. Area hiperlusen avascular
d. Batwing appearance
e. Jantung pendulum dan diafragma mendatar

Anda mungkin juga menyukai