Anda di halaman 1dari 2

KEPUTUSAN

DIREKTUR RUMAH SAKIT KHUSUS GIGI DAN MULUT


FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI
UNIVERSITAS INDONESIA
Nomor :

TENTANG
PENETAPAN RUMAH SAKIT SEBAGAI KAWASAN BEBAS ASAP ROKOK

DIREKTUR RUMAH SAKIT KHUSUS GIGI DAN MULUT


FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI
UNIVERSITAS INDONESIA

Menimbang : a. bahwa semua orang berhak menghirup udara bersih


untuk melindungi kesehatannya dari paparan asap
rokok orang lain yang membahayakan kehidupan;
b. bahwa Rumah Sakit Khusus Gigi dan Mulut Fakultas
Kedokteran Gigi Universitas Indonesia adalah
sarana pelayanan kesehatan yang mempunyai
kewajiban menjadikan lingkungannya sebagai
kawasan bebas asap rokok;
c. bahwa sehubungan dengan huruf a dan b perlu
ditetapkan dengan keputusan Direktur.

Mengingat : 1. Undang – Undang RI Nomor 1 tahun 1970 tentang


Keselamatan Kerja;
2. Undang – Undang RI Nomor 24 tahun 2007 tentang
Penanggulangan Bencana;
3. Undang – Undang RI Nomor 44 tahun 2009 tentang
Rumah Sakit;
4. Peraturan Pemerintah RI Nomor 93 Tahun 2015
tentang Rumah Sakit Pendidikan;
5. Peraturan Pemerintah RI Nomor 47 Tahun 2016
tentang Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1173 Tahun
2004 tentang Rumah Sakit Gigi dan Mulut;
7. Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta No 8 Tahun
2008 Tentang Pencegahan dan Penanggulangan
Bahaya Kebakaran;
8. Keputusan Rektor Universitas Indonesia nomor
1805/SK/R/UI/2011 tentang kawasan tanpa rokok
UI (KTR UI)

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT KHUSUS


GIGI DAN MULUT FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI
UNIVERSITAS INDONESIA TENTANG PENETAPAN
RUMAH SAKIT SEBAGAI KAWASAN BEBAS ASAP
ROKOK.
KESATU : bahwa seluruh area RSKGM FKG Universitas
Indonesia adalah kawasan bebas asap rokok
dengan kriteria sebagai berikut:
tidak tercium asap rokok
a. tidak terdapat orang merokok
b. tidak terdapat asbak/korek api/pemantik
c. tidak ditemukan puntung rokok
d. terdapat tanda larangan merokok
e. tidak terdapat sponsor/promosi/iklan rokok
f. tidak ada yang menjual belikan rokok
KEDUA : Keputusan Direktur ini berlaku sejak tanggal
ditetapkan, dengan ketentuan apabila di kemudian
hari ternyata terdapat kekeliruan dalam
penetapannya akan diubah dan diperbaiki
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di :
Pada tanggal :

DIREKTUR

Dr.drg.Maria Purbiati.,Sp.Ort (K)

Anda mungkin juga menyukai