Anda di halaman 1dari 3

TIPUS MKT

Tanah adalah tubuh alam yang terbentuk dan berkembang sebagai akibat dari bekerjanya
gaya-gaya alam (natural forces) terhadap bahan-bahan material alami yang ada
dipermukaan Bumi. Adapun deskripsi atau gambaran tentang tanah , yaitu sebagai berikut:

 Tanah terbentuk atau berkembang dari serangkaian proses-proses alami yang terjadi
di alam.
 Tanah atau tubuh alam ini secara alami terbagi menjadi lapisan-lapisan mineral
ataupun bahan organik tanah. Setiap lapisan memiliki keadaan yang beragam.
 Lapisan-lapisan mineral dan bahan organik tanah yang terbentuk ini memiliki sifat
yang sangat berbeda dengan bahan induk tanah, baik sifat morfologi, kimia, fisika
ataupun biologi tanahnya.

Jadi, sederhananya tanah tersusun atas bahan material alam baik bahan material organik
ataupun bahan material anorganik. Bahan-bahan material alam tersebut kemudian
mengalami proses-proses tertentu secara alami sebagi sifat dari bekerjanya gaya-gaya atau
kekuatan-kekuatan alam. Selanjutnya terbentuk susunan lapisan-lapisan tanah seperti yang
kita temui sekarang. Lapisan-lapisan tanah yang sudah terbentuk tersebut memiliki sifat-
sifat yang sama sekali berbeda dengan bahan induk pembentuknya (Anonim, 2014).

Anonim. 2014. Pengertian Tanah. http://www.bimbie.com/pengertian-tanah.htm.


Diakses pada Sabtu 11 Oktober 2014.

Adapun fungsi tanah bagi tanaman adalah:

1. Tempat menancapnya sistem perakaran tanaman agar tanaman dapat tumbuh tegak
dan stabil.
2. Menyediakan oksigen bagi tanaman. Ruang-ruang kosong yang ada di dalam tanah
menyuplai oksigen bagi tanaman.
3. Ruang diantara partikel-partikel tanah juga menyediakan air bagi tanaman untuk
proses metablisme tanaman.
4. Tanah juga menjaga stabilitas temperatur yang diterima oleh akar tanaman.
5. Menyediakan nutrisi bagi tanaman dan juga menjadi tempat pemberian nutrisi
(pupu) bagi tanaman (Anonim, 2014).

Anonim. 2014. Soil and Plant Nutrition: A Gardener’s Perspective.


http://umaine.edu/gardening/master-gardeners/manual/soils/soil-and-plant-nutrition/.
Diakses pada Sabtu 11 Oktober 2014.

Tanah yang subur adalah tanah yang mempunyai profil yang dalam( kedalaman yang sangat
dalam) melebihi 150 cm, strukturnya gembur remah, pH 6-6,5, mempunyai aktivitas jasad
renik yang tinggi (maksimum). Kandungan unsur haranya yang tersedia bagi tanaman
adalah cukup dan tidak terdapat pembatas- pembatas
tanah untuk pertumbuhan tanaman (Sutejo, 2002). Kesuburan tanah mengacu pada
kemampuan tanah untuk menyuplai nutrien esensial yang dibutuhkan oleh tanaman dan air
pada jumlah tertentu untuk pertumbuhan dan reproduksi tanaman dan tidak mengandung
bahan-bahan beracun yang dapat mengahambat pertumbuhan dan reproduksi tanaman
(Anonim, 2012).
Anonim. 2012. Soil Fertilty.
http://www.fao.org/ag/agp/agpc/doc/publicat/FAOBUL4/FAOBUL4/B401.htm. Diakses
pada Sabtu 11 Oktober 2014.

Sutejo,M.M. 2002. Analisis Tanaman. Kanisius. Jakarta.

Kesuburan tanah merupakan kemampuan atau kualitas suatu tanah menyediakan unsur-
unsur untuk tanaman dalam jumlah yang mencukupi kebutuhan tanaman. Bentuk senyawa
yang dapat dimanfaatkan dan dalam perimbangan yang sesuai untuk pertumbuhan
tanaman. Penilaian kesuburan tanah di suatu lokasi penelitian meliputi parameter; kapasitas
tukar kation (KTK). Kejunuhan basa (KB), kandungan bahan organik, P-tersedia, dan Kalium
dapat dipertukarkan.

(Nofelman et al., 2012)

Nofelman, T., A. Karim dan A. Anhar. 2012. Analisis kesesuaian lahan kakao di kabupaten
Simeulue. Jurnal Manajemen Sumberdaya Lahan. Vol I, No 1: 62-71.

Salah satu faktor pembatas kesuburan tanah adalah kelerengan (topografi yang
berbukit) (Yamani, 2010). Kelerengan mempengaruhi tiingkat erosi suatu lahan. Semakin
miring suatu lahan maka tingkat erosinya pun semakin tinggi. Erosi sendiri mengikis
bahan organik yang berada di permukaan tanah dan mengakibatkan menurunnya
tingkat kesuburan tanah. Untuk mengatasinya maka pada tanah dengan kelerang yang
suram dibuat teras-teras untuk mengurangi dampak erosi.

Yamani, A. 2010. Kajian tingkat kesuburan tanah pada hutan lindung Gunung Sebatung
di kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan. Jurnal Hutan Tropis Volume 11 No 29: 32-37.

Manajemen kesuburan tanah bisa dilakukan dengan melakukan pemupukan. Menurut


Yuwono (2011) mengapa harus melakukan pemupukan antara lain:

1. Aplikasi pupuk terhadap hara yang diketahui menjadi faktor pembatas, akan
meningkatkan hasil.
2. Pengusahaan tanaman dengan hasil tinggi (high yielding), membutuhkan tanah
yang subur secara berkesinambungan.
3. Hara yang diserap oleh tanaman harus digantikan.
4. Penggunaan pupuk yang tepat akan meningkatkan keuntungan ekonomi.
Hubungan antara kesuburan tanah dengan keadaan lingkungan dapat digambarkan
sebagai berikut. Hara dapat bergerak menuju badan air permukaan atau air dalam tanah.
Hal ini disebabkan bentang lahan saling berhubungan, lahan pertanian tidak terpisah
dari lingkungan di sekitarnya. Pengelolaan hara yang buruk, misalnya pemupukan yang
berlebihan, pengelolaan rabuk yang sembarangan, akan menimbulkan beaya
lingkungan.

Yuwono, N.W. 2011. Kesuburan dan Produktivitas Tanah Sawah.


http://nasih.wordpress.com/page/6/?blogsub=confirming. Diakses pada Sabtu 11
Oktober 2014.

Pemeliharaan dan manajemen kesuburan tanah adalah pokok dari pengembangan


pertanian dan produksi pangan yang berkelanjua. Manajemen kesuburan tanah meliputi
cara menentukan nutrisi yang tepat diberikan pada tanah, tanaman yang cocok
dibudidayakan, dan rotasi pergantian komoditas tanaman yang ditanam (Prasad dan James,
1997). Pengelolaan kesuburan anah bertujaun untuk emngoptimumpkan kesuburan tanah.
Tanah itu berbeda-beda sifat dan kelakuannya. Tanamn pu berbeda-beda persyaratan
tumbuh dan berkembangnya hasil panen yang dikehendaki berbeda-beda pula. Maka ukuan
optimum kesuburan tanah menjadi berbeda-berbeda pula, sehingga diperlukan pengelolaan
kesuburan tanah yang disesuaikan pada hal-hal tersebut. Tiap kombinasi jenis tanah-jenis
tanaman-jenis hasil panen memerlukan cara pengelolaan kesuburan tanah sendiri.

Prasad, R dan James F.P. 1997. Soil Fertility Management For Sustainable Agriculture. CRS
Press. Florida.

Anda mungkin juga menyukai