Anda di halaman 1dari 5

PUDDING BUAH NAGA

Bahan :

- ½ Buah naga
- 3 gr agar-agar putih
- 20 gr Susu kental manis
- Gula secukupnya
- Air secukupnya

Cara membuat :
1. Ambil/kerok isi buah naga, jadikan kulinya sebagai wadah, di cuci bersih
2. Siapkan panci, rebus air masukan agar-agar, gula, susu, aduk rata hingga
masak, angkat.
3. Tuangkan agar-agar yang sudah masak ke dalam wadah kulit buah naga,
tambahkan isi buah naga, dinginkan (masukan ke dalam kulkas).
TUMIS BUNCIS ORAK ARIK TELUR

Bahan :
- 80 gr buncis, potong
- 20 gr telur
- Air secukupnya
- 5 gr minyak
- 1 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- Garam secukupnya

Cara Memasak :

1. Tumis bawang putih dan bawang merah. Tumis sampai matang merata
dan tercium aroma harum,
2. Lalu masukan telur, kemudian di orak-arik.
3. Tambahkan buncis yang telah disiangi. Tumis hingga setengah matang.
Masukan air dan garam secukupnya aduk sampai merata
4. Jika telah matang anda bisa langsung mengangkat tumisan ini dan
menyajikannya pada piring saji yang telah tersedia.
BULGOGI

Bahan :
- 50 gr daging sapi, iris tipis
- 5 gr daun bawang
- 5 gr kecap
- Wijen secukupnya
- 10 gr margarine
- Air secukupnya
- 1 siung bawang putih
- 1 sdm bawang bombai
- Garam secukupnya/ penyedap rasa

Cara membuat :
1. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum
2. Masukkan daging sapi yang sudah di iris tipis, tambahkan air secukupnya,
kecap, dan garam/penyedap rasa. Aduk hingga rata dan masak. Terakhir
masukan daun bawang.
3. Angkat dan sajikan, taburi dengan wijen.
BOLA BOLA TEMPE

Bahan

- 60 gr tempe, (kukus dan haluskan)


- 20 gr wortel, cincang
- 5 gr daun seledri, cincang
- 10 gr telur ayam, kocok lepas
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya

Cara Membuat

1. Campurkan tempe yang sebelumnya telah dihaluskan dengan telur, wortel, daun
seledri, garam, dan gula secukupnya (sesuai selera).
2. Bentuk adonan tempe menjadi bulatan. Kemudian di kukus, sajikan
Sayur Sop

Bahan:
 30 gr wortel, iris bulat
 30 gr buncis, potong panjang
 30 gr daun kol, iris
 Bumbu kaldu ayam secukupnya

Bumbu halus:
 2 siung bawang putih
 Garam secukupnya

Cara Membuat :

1. tumis bumbu halus, kemudian tuangkan air putih, dan tunggu mendidih
2. Mulai masukan wortel, buncis, dan daun kol aduk dan biarkan mendidih
3. Mulai masukan bumbu kaldu ayam hingga rasanya benar-benar pas
4. Tunggu sampai sop matang, dan sayur sop siap disajikan.

Anda mungkin juga menyukai