Anda di halaman 1dari 13

TUTORIAL TRACKING FOX LOGGER 2.

0
FITUR WEB:
I. LACAK VIA WEB / BROWSER PC
Untuk melacak via Web Tracking bisa melalui Browser apapun (disarankan Chrome)
1. Buka web tracking kami di web TRACKER.FOXLOGGER.COM
2. Masukan Username / Email & Password account tracking Anda.
3. Klik Enter atau SIGN ME IN.

4. Setelah muncul Peta, zoom / perbesar peta untuk mengetahui lokasi kendaraan
Anda. Klik Icon Mobil untuk memunculkan alamat lengkap posisinya.
5. Mengubah Peta Tracking
Untuk mengubah jenis peta tracking bisa dilakukan dengan klik icon OSM pada
pojok kiri atas web tracking. Pilih Peta / Hibrida / OSM utk merubah.
OSM : Open Street Map
Hibrida : Tampilan satelite
Peta : Google Maps (ada traficnya)

6. Menu Track
Menu Track berfungsi untuk mencari / memfokuskan peta pada mobil yg akan di
cari. Caranya: klik track, lalu klik icon mobil pada kolom track tsb. Maka peta akan
fokus pada posisi kendaraan yg di klik.
7. Menu Setting
Di menu setting ini ada 5 tab, berikut penjelasannya:
- REGISTER: Untuk registrasi unit baru.

- UNIT LIST: Untuk melihat data plat nomor, imei dan simcard GPS.
- Menu POI (Point Of Interest)
Menu POI : adalah menu untuk setting lokasi yg akan ditandai di peta.
Cara membuat POI RADIUS:
1. Masuk Menu Setting - Pilih Tab POI, rubah mode View jadi Set. (refresh web
sebelum mulai membuat POI supaya loading lebih cepat)
2. Klik lokasi yg akan ditandai pada peta, atau masukan koordinat lalu klik Set Center.
3. Isi kolom Geofence Name (nama lokasi), email (yg akan menerima notifikasi), Radius
(paling kecil 0.1 km (koma diganti dengan titik)).
4. Ceklis / Centang Plat Nomor yg ingin Anda dapat notifikasi.
5. Klik “Save This Geofence”, refresh web utk memunculkan lokasi.
6. Anda akan mendapat notifikasi email apabila kendaraan masuk / keluar area yg
sudah ditandai.

Lokasi yg sudah ditandai akan berwarna merah pada peta utama (setelah refresh web)
Cara Membuat POI POLYGON:
1. Pilih Tab POI, rubah mode View jadi Set.
2. Rubah Fence Type dari Radius ke POLIGON
3. Klik lokasi dari pont ke point yg berbeda, lalu klik point merah kembali utk
menandai.
4. Isi kolom Geofence Name (nama lokasi), email (yg akan menerima notifikasi).
5. Ceklis / Centang Plat Nomor yg ingin Anda dapat notifikasi.
6. Klik “Save This Geofence”, refresh web utk memunculkan lokasi.
7. Anda akan mendapat notifikasi email apabila kendaraan masuk / keluar area yg
sudah ditandai.

Tampilan POI POLYGON yang sudah jadi (setelah klik refresh)


- MENU USER INFO
Menu User Info pada Setting berfungsi untuk mengganti password account Anda, dan
informasi berupa nomor pemilik account yg bisa dihubungi saat dibutuhkan.

Cara mengganti password: isi kolom password pada menu User Info. Lalu klik save atau
gambar disket pada sebelah kanan kolom. Maka password account anda otomatis
berubah.
MENU ROLLBACK
Menu RollBack adalah menu untuk melihat rute perjalanan kendaraan dalam bentuk
animasi

Cara Cek Rollback:

1. Pilih plat nomor yg mau di cek


2. Isi waktu start & End yg ingin dilihat
3. Klik OK
4. Klik tombol Play (pojok kiri bawah) untuk melihat perjalanan rutenya.
MENU REPORT
Menu Report adalah menu untuk melihat data laporan berupa data Parkir, data Perjalanan,
dan data Jarak Tempuh kendaraan, dll.

SUMMARY & MILEAGE: Data laporan Perjalanan kendaraan berupa waktu mulai perjalanan,
alamat, koordinat (google maps), dan jarak tempuh.

PARK: Data laporan parkir kendaraan, berupa alamat dan lama waktu parkir.
SPEED: Data laporan kecepatan kendaraan.

ENGINE : Data laporan lama engine kendaraan menyala.


FUEL : Data laporan penggunaan bahan bakar (estimasi).

CONVINIENT : Data laporan penggunaan bahan bakar semua kendaraan yg sudah terpasang.
POSITION: Laporan Posisi Semua Kendaraan Pada saat ini

POI: Data Laporan berapa lama kendaraan berhenti di POI yg sudah dibuat.
FITUR SMS:
II. MEMATIKAN MESIN VIA SMS:
Untuk mematikan mesin via sms bisa dengan cara sms ke nomor simcard yg terpasang
pada GPS. Formatnya:
RELAY,1# (Untuk Mematikan Mesin)

III. MEMBATALKAN PERINTAH MATIKAN MESIN


Untuk Membatalkan perintah matikan mesin bisa dilakukan dengan sms format:
RELAY,0# (Untuk Membatalkan Perintah matikan Mesin)

# PERINTAH MATIKAN MESIN AKAN PENDING / GAGAL APABILA:


- Kendaraan di ruangan tertutup (garasi / basement).
- Kendaraan melaju lebih dari 20km/jam.
IV. LACAK VIA SMS
Untuk Melacak Via sms bisa dikukan dengan mengirim sms ke nomor simcard gps
dengan format:
URL#

Klik link Google Maps - nya untuk memunculkan lokasi.

V. NOTIFIKASI SMS APABILA GPS DICABUT / TIDAK DAPAT POWER


Apabila Anda mendapat sms seperti berikut:

Segera lakukan pengecekan fisik kendaraan Anda, notifikasi tersebut adalah indikasi:
- GPS DICABUT / DIPUTUS KABELNYA
- Aki kendaraan Anda sedang di cabut.
- Aki kendaraan Anda dalam keadaan lemah (coba cek apakah masih bisa di starter)
Apabila tidak bisa di starter coba ganti aki / di cas aki-nya.
Jika masih belum bisa silahkan hubungi pihak pemasang untuk dilakukan pengecekan.

Anda mungkin juga menyukai