Anda di halaman 1dari 1

Pada kehamilan normal terjadi proses remodeling arteri spiralis yaitu terjadinya invasi

trofoblas ke dalam lapisan otot arteri spiralis yang menimbulkan degenerasi pada lapisan otot

tersebut sehingga jaringan matriks menjadi gembur dan memudahkan lumen arteri spiralis

mengalami distensi dan dilatasi. Distensi dan vasodilatasi memberikan dampak penurunan

darah, penurunan resistensi vaskular, dan peningkatan aliran darah pada utero plasenta,

sehingga nutrisi janin di dalam rahim akan terpenuhi.

Pada kehamilan yang disertai dengan hipertensi tidak terjadi invasi sel-sel trofoblas.

Lapisan otot arteri spiralis menjadi tetap kaku dan keras sehingga arteri spiralis tidak dapat

berdistensi dan berdilatasi dan mengakibatkan terjadinya ketidaklancaran distribusi nutrisi

pada janin yang akan mempengaruhi perkembangan dan pertumbuhan janin (2)

Berdasarkan Maternal Child Nurshing Care, hubungan antara terjadinya berat bayi

lahir rendah yang diakibatkan oleh hipertensi didasarkan pada teori iskemia plasenta. Teori

tersebut memberikan gambaran bahwasannya plasenta yang mengalami iskemia atau hipoksia

akan menghasilkan senyawa penerima elektron atau molekul yang tidak memiliki pasangan

yang disebut dengan oksidan. Senyawa tersebut akan menyebabkan terjadinya suatu kelainan

yang disebut dengan toxemia dalam kehamilan yang akan mengakibatkan produksi oksigen

dengan radikal bebas (12). Menurut Thomas J. Barder M.D dan L. Dorine Day M.D dalam

Obgyn Secrets lanjutan dari kejadian iskemia atau hipoksia pada plasenta yaitu terjadinya

disfungsi endotel yang mengakibatkan kerusakan pada metabolisme prostaglandin yang akan

menyebabkan vasokonstriksi (23). Terjadinya vasokonstriksi arteri spiralis menyebabkan

penurunan sirkulasi feto-maternal. Secara normal, sirkulasi volume darah pada perempuan

hamil mencapai 5000 mL pada minggu terakhir kehamilan, dibandingkan dengan perempuan

tidak hamil yaitu 3500 mL. Pada kasus hipertensi khususnya eklampsia penambahan volume

darah sebanyak 1500 mL tersebut tidak tercapai sehingga kecukupan nutrisi janin tidak

terpenuhi (7)

Anda mungkin juga menyukai