Anda di halaman 1dari 3

SOAL UJIAN TENGAH SEMESTERPESONA KIMIA

SEMESTER GENAP 2017/2018

1. Berikan penjelasan anda tentang kimia sederhana dalam keseharian bila dikaitkan
dengan pembelajaran kimia, Berikan contohnya?
2. Berbagi kimia dalam kehidupan sehari-hari termasuk proses, manfaat kimia bagi
kehidupan, pilih salah satu topik berbeda satu dari mahasiswa lainnya. !
3. Berikan gagasan anda tentang pembelajaran kimia di sekolah agar menarik
antusias siswa, dan termotivasi untuk belajar kimia?

Jawab :

1. Kimia sangat dekat dalam kehidupan sehari-hari. Banyak fenomena kimia


yang tanpa kita sadari hal itu dapat dijelaskan dengan menggunakan ilmu
kimia. Seperti pada proses pembersihan kotoran dari pakaian oleh sabun atau
deterjen. Hal ini dapat terjadi karena kotoran seperti minyak bersifat
hidrofobik yang tidak menyukai air, sedangkan sabun memiliki salah satu
ujung yang bersifat hidrofobik sebagai kepala dan ujung lainnya bersifat
hidrofilik yang menyukai air sebagai ekor. Ketika kita mencuci baju, maka
dengan penambahan air mengakibatkan kepala dari molekul sabun akan
menarik kotoran dari pakaian sedangkan ekor dari molekul sabun akan tertarik
ke air sehingga adanya tolak-menolak akibatnya kotoran akan terpisah dari
pakaian dengan adanya air. Hal ini termasuk ke dalam materi kimia berupa
materi lemak pada SMA kelas XII semester 1.

Selain itu juga, ketika kita panas dalam biasanya kita menyeduh adem sari
untuk meredakan panas dalam. Adem sari ketika bereaksi dengan air akan
mengeluarkan gelembung-gelembung gas serta disekitar wadah atau gelas
terjadi perubahan suhu menjadi lebih dingin. Hal ini menandakan bahwa
terjadinya reaksi kimia yang ditandai dengan timbulnya gelembung gas serta
terjad perubahan suhu. Peristiwa ini berkaitan dengan materi kimia yaitu cirri-
ciri perubahan kimia yang merupakan materi SMP kelas VII.

Baterai yang kita gunakan juga adalah aplikasi dari kimia yang menggunakan
reaksi elektrokimia khususnya termasuk sel galvani atau sel volta. Padas el
ini, energy kimia berupa reaksi redoks diubah untuk menghasilkan energy
listrik. Sementara itu, energy listrik yang dihasilkan tersebut dapat digunakan
dalam proses penyepuhan emas. Pada proses ini menggunakan prinsip sel
elektrokimia khususnya sel elektrolisis dimana energy listrik diubah menjadi
energy kimia. Ini merupakan materi pembelajaran kimia SMA kelas XII.

Peristiwa koagulasi yang dapat terjadi pada koloid adalah salah satu
pembelajaran kimia materi SMA koloid kelas XI. Hal ini juga dapat
dijelaskan berdasarkan contoh kimia dalam kehidupan sehari-hari dengan
mereaksikan sprite (air karbonasi yang bersifat asam) dengan susu yang
merupakan suatu koloid. Ketika sprite ditambahkan susu, maka susu lama
kelamaan akan menggumpal yang disebut koagulasi.

Berdasarkan contoh-contoh di atas, dapat disimpulkan bahwa kimia sangat


berhubungan dalam kehidupan sehari-hari. Apa yang terjadi di sekitar kita
adalah proses proses kimia. Mulai dari dalam tubuh kita pun semuanya adalah
reaksi kimia.

2. Dalam kehidupan sehari-hari, kita mengenal senyawa asam dan basa. Adapun
manfaat asam basa dalam kehidupan sehari-hari yaitu :
a. Manfaat asam
 HCl adalah asam klorida. Asam ini merupakan asam lambung
yang terkandung dalam tubuh manusia. Asam ini mengatur pH di
lambung kita sehingga lambung kita bersifat asam. Asam klorida
juga berguna untuk membunuh kuman atau bakteri di lambung kita
 Asam sulfat (H2SO4), digunakan sebagai bahan baku pembuatan
pupuk yang sering kita gunakan dalam pertanian. Selain itu asam
ini juga sebagai bahan elektrolit pada komponen aki
 Asam nitrat (HNO3), digunakan sebagai bahan baku pembuatan
bahan peledak seperti TNT
 Asam fosfat (H3PO4) digunakan sebagai bahan baku pembuatan
pupuk posfat
 Asam asetat (CH3COOH), digunakan sebagai bahan penyedap
makanan seperti ditambahkan pada cuka empek-empek.
 Asam Hipoklorit (HClO) digunakan sebagai desinfektan dan
pemutih pakaian misalnya bayclin
 Asam formar (HCOOH), digunakan dalam industri tekstil dan
digunakan untuk mensintesis senyawa-senyawa organic
b. Manfaat basa
 Natrium Hidroksida (NaOH) digunakan sebagai pembersih
saluran-saluran pipa yang tersumbat oleh lemak dan kotoran serta
digunakan sebagai bahan baku pembuatan sabun
 Kalium Hidroksida (KOH) digunakan sebagai elektrolit pada
baterai alkali yang kita gunakan dan sebagai bahan baku
pembuatan sabun cuci dan sabun mandi
 Magnesium Hidroksida (Mg(OH)2), digunakan sebagai antacid
yaitu obat maag
 Amonia (NH3), digunakan sebagai bahan baku pembuatan pupuk.
 Litium hidroksida (LiOH) digunakan sebagai elektrolit dalam
baterai alkali Litium

Anda mungkin juga menyukai