Anda di halaman 1dari 2

HEAP LEANCH

Heap Leanch secara umum adalah proses pengolahan batuan yang mengandung mineral
logam yang dilakukan tanpa melalui proses mekanis terlebih dahulu. Proses ini
dilakukan dengan cara menyiram tumpukan batuan berjumlah besar / raw material dengan
bahan kimia pelarut.
Hasil dari proses "Heap Leach" adalah larutnya logam-logam yang diinginkan, terionisasi
bersama larutan kimia yang disiramkan. Akibat dari sifat cairan yang mencari tempat paling
rendah, maka larutan logam tersebut terkumpul dalam kolam penampung cairan.
Setelah beberapa waktu, yang diperkirakan larutan yang telah kaya akan ion-ion logam yang
dinginkan, dilakukan proses penyerapan ion ke dalam bahan penyerap (adsorbent), hingga
adsorbent mengalami penyerapan maksimal. Sementara adsorbent telah kenyang (jenuh), proses
penyiraman tumpukan tetap dilakukan, menggunakan aliran pelarut yang bersirkulasi secara
terus-menerus. Proses penyiraman baru dianggap selesai jika biaya produksi telah menyamai
nilai dari hasil pengolahan (keuntungan nol). Pada titik ini, tingkat recovery / perolehan logam
yang dinginkan sudah berkisar 55% – 60% dari total kandungan logam dalam batuan.
Pada proses "Heap Leach" batuan yang mengandung emas dilarutkan menggunakan
Sianida sebagai pelarut, tingkat perolehan sebesar 60% dapat tercapai selama kurang lebih 114
hari. Proses ekstraksi ion dari kolam penampung dapat terus dilakukan secara berkala, yang
waktunya tergantung jumlah (volume) bahan baku dan nilai kandungan logam dalam batuan
yang diproses. Artinya, proses leaching terus berlangsung selama 114 hari, namun hasil dari
proses penyiraman dapat diperoleh setiap saat (tanpa menunggu proses penyiraman selesai).
Agar hasil produksi tetap menguntungkan, dibutuhkan jumlah bahan baku yang cukup banyak.
Makin besar volume tumpukan bahan baku, makin luas lahan yang dibutuhkan sebagai dasar dari
tumpukan. Agar penggunaan lahan bisa dibatasi, maka tumpukan ditinggikan dan dibuat
undakan (untuk menghindari resiko longsor). Inilah mengapa teknologi penyiraman disebut
dengan istilah “Heap Leach”.
(Sumber : http://valentinomalau31.blogspot.com/2015/12/ekstraksi-pengolahan-bijih-metode-
heap.html?m=1

Anda mungkin juga menyukai