Anda di halaman 1dari 2

Tahap Produksi Presentasi Video (Proses Pengambilan

Gambar)
TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Mengenal dan melakukan tahapan produksi dengan alat perekam gambar (camcorder),
handphone,webcam, dan screen recorder
2. Menjelaskan ukuran gambar
3. Menjelaskan pergerakan kamera
4. Menjelaskan tata cahaya
5. Menjelaskan tata suara

TAHAP PRODUKSI (PENGAMBILAN GAMBAR)


Tahap Produksi adalah tahap pengambilan gambar melalui proses perekaman secara video dan
audio sesuai dengan konsep yang telah dirancang sebelumnya pada tahap pra-produksi

ALAT PEREKAM GAMBAR

 Kamera (camcorder) untuk merekam gambar dan suara, contoh: kamera profesional,
handycam.
 Tripod, agar kamera tidak bergoyang.
 Lampu kamera untuk menambah cahaya, dalam kondisi kurang cahaya.
 Mikropon untuk merekam suara ketika melakukan pengambilan gambar

A. MENANGKAP GAMBAR DENGAN KAMERA HANDYCAM

1. Peganglah kamera dengan mantap


2. Hindarkan penggunaan teknik zoom untuk merekam pemandangan yang luas tanpa
menggunakan tripod 3. Peraturan 5 detik
4. Perhatikan Fokus Exposure dan keseimbangan cerah putih (White Balance)
5. Jangan pernah memasang tanda tanggal dan Waktu pada layar yang terekam
6. Gambar pengisi (cutaways)

B. MENANGKAP GAMBAR DENGAN HANDPHONE


1. Lebih dekat ke obyek
2. hati-hati dengan cahaya
3. Menjaga keseimbangan
4. Hindari penggunaan digital zoom

HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN PADA SAAT PENGAMBILAN GAMBAR

 Setiap gerak harus memiliki makna yang mendukung kelebihan produk.


 Kejelian kamera menampilkan bagian utama dan kelebihan produk atau cara kerja.
 Urutan terjaga kontinuitasnya.
 Apabila tidak menggunakan tripod atau penyangga kamera, hindari penggunaan zoom in.
Sebaiknya kamerawan mendekati objek sebagai pengganti zoom in.

GERAKAN KAMERA

1. PAN ATAU PANNING yaitu pergerakan kamera secara horizontal, yaitu gerakan kamera dari kiri
ke kanan (PAN KANAN) atau dari kanan ke kiri (PAN KIRI).

2. TILT ATAU TILTING yaitu pergerakan kamera secara vertikal gerakan kamera dari atas ke bawah

3. TRACK IN yaitu teknik pengambilan gambar yang dimulai dengan cara menggerakan kamera
mendekati objek

4. TRACK OUT yaitu teknik pengambilan gambar yang dimulai dengan cara menggerakan kamera
menjauhi objek.

TATA SUARA
Hal hal yang perlu diperhatikan dalam perekaman suara:
1. Pastikan peralatan perekaman suara dalam kondisi baik /tidak rusak yang dapat mengasilkan
gangguan suara (noise).
2. Pastikan indikator level audio pada kamera bekerja.
3. Jangan melakukan aktifitas yang tidak perlu yang dapat menyebabkan suara, hingga menggangu
proses perekaman.

Anda mungkin juga menyukai