Anda di halaman 1dari 7

Cara Mengurus Kartu Pelajar

Kartu Pelajar atau ID Card Pelajar adalah tanda pengenal khusus bagi siswa-siswi yang
digunakan di sekolah-sekolah baik SD, SMP maupun SMA.

Langkah mengurus kartu pelajar:

1. Datang ke kantor tata usaha di sekolah Anda


2. Meminta blanko untuk kartu pelajar kepada petugas yang berjaga
3. Mengisi data yang terdapat pada blanko dengan tepat dan benar
4. Setelah blanko tadi sudah terisi, kemudian serahkan kepada petugas
5. Kemudian kamu akan memasuki ruang pengambilan foto
6. Setelah itu tunggu kurang lebih 2 minggu dan ambil di petugas

Cara Mengurus E-Ktp

Kartu Tanda Penduduk elektronik atau electronic-KTP (e-KTP) adalah


Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang dibuat secara elektronik, dalam
artian baik dari segi fisik maupun penggunaannya berfungsi secara
komputerisasi.

Langkah mengurus E-Ktp:


1. Ambil nomor antrean
2. Tunggu pemanggilan nomor antrean
3. Menuju ke loket yang ditentukan
4. Entry data dan foto
5. Kemudian ketika pembuatan KTP telah selesai
6. Penduduk datang ke tempat pelayanan membawa surat
panggilan
7. Petugas melakukan verifikasi data penduduk dengan
database
8. Foto (digital)
9. Tandatangan (pada alat perekam tandatangan)
10. Scan sidik jari dan retina mata
11. Petugas membubuhkan tanda tangan dan stempel pada surat
panggilan yang sekaligus sebagai tanda bukti bahwa
penduduk telah melakukan pemotretan foto, tandatangan,
dan sidik jari.
12. Penduduk dipersilakan pulang untuk menunggu hasil proses
pencetakan 2 minggu setelah pembuatan.

Cara Mengurus Sim

Surat Izin Mengemudi (SIM) adalah sebuah kartu yang berisi bukti telah dapat mengendarai
kendaraan bermotor dengan mahir yang di berikan oleh Polantas.

Langkah mengurus SIM :

1. Datanglah ke kantor Polantas untuk mendaftarkan diri. Masuklah


ke loket pendaftaran dan serahkan berkas - berkas untuk
pendaftaran.
2. Ikutilah tes kesehatan. Tes kesehatan ini berupa tes mata, tensi
darah, berat badan, dan tinggi badan. Anda harus membayar
Rp.20.000, setelah itu anda akan mendapatkan surat keterangan
kesehatan.
3. Ikutilah tes tertulis. Anda akan diberi soal berupa tata cara
berkendara, dan rambu - rambu lalu lintas. Setelah itu, ikutilah tes
praktik. Anda akan melakukan tes praktik mengendarai kendaraan
bermotor secara langsung di lapangan Polantas dan anda akan
dipantau oleh polisi. Setelah itu,anda akan mengikuti tes jalan
raya. Anda diminta mengendarai kendaraan bermotor secara
langsung di jalan raya. Anda harus mengikuti Polisi yang berada di
depan anda.
4. Jika anda lulus, anda diminta membayar biaya pembuatan SIM
dan biaya pemotretan foto di loket.
5. Lakukanlah pemotretan foto SIM. Antrilah dengan sabar bila
banyak orang yang juga sedang mengurus SIM.
6. SIM anda telah jadi dibuat. Ambillah SIM anda pada loket
pengambilan SIM.

Cara Mengurus Paspor

Paspor adalah dokumen resmi yang dikeluarkan oleh pejabat yang


berwenang dari suatu negara yang memuat identitas pemegangnya dan
berlaku untuk melakukan perjalanan antar negara. Paspor berisi biodata
pemegangnya yang meliputi antara lain foto pemegang, tanda tangan,
tempat dan tanggal kelahiran, informasi kebangsaan dan kadang-kadang
juga beberapa informasi lain mengenai identifikasi individual. Paspor
biasanya diperlukan untuk perjalanan internasional karena harus
ditunjukkan ketika memasuki perbatasan suatu negara.

Adapun langkah-langkah yang harus ditempuh untuk membuat paspor :

1. Datanglah dahulu ke kantor imigrasi. Bisa datang ke kantor


imigrasi yang tertera pada KTP kita atau datang saja ke kantor
imigrasi terdekat.
2. Kemudian Anda beli formulir permohonan. Formulir permohonan
ada di loket yang sudah disediakan, isi dengan lengkap formulir
tersebut sesuai dengan dokumen yang Anda miliki. Dokumen-
dokumen tersebut yaitu :
 Akte kelahiran;
 Kartu keluarga;
 KTP (Kartu Tanda Penduduk);
 Ijazah terakhir;
 Surat Nikah bagi yang sudah menikah.
 Serahkan formulir yang telah diisi ke loket pendaftaran.
3. Setelah itu, ambil tanda terima dan jadwal foto serta pengambilan
sidik jari. Untuk pengambilan sidik jari dan jadwal foto bisa datang
pada hari berikutnya jika nomor anda masih lama.
4. Apabila Anda sudah foto dan mengambil sidik jari, maka Anda
akan sampai pada tahap wawancara dengan menunjukkan
dokumen.
5. Setelah tahap wawancara selesai, langkah selanjutnya adalah
membayar buku paspor dan menandatangani buku paspor serta
minta informasi kapan jadwal pengambilan paspor yang sudah
selesai.
6. Pada saat tanggal yang telah ditentukan, kita dapat datang kembali
ke kantor imigrasi untuk mengambil paspor yang telah jadi.
Biasanya dalam waktu seminggu paspor baru Anda sudah selesai
dan bisa diambil.
Cara Membuat Email dengan Gmail

Email biasa disebut juga dengan electronic mail (surat elektronik) adalah salah satu
fasilitas internet yang memungkinkan orang memiliki alamat surat elektronik untuk
mengirim dan menerima surat elektronik.

Langkah-langkah membuat email di Gmail:

1. Buka web browser dan ketikkan “google.com” pada address


bar browser anda
2. Jika halaman google sudah terbuka, silakan klik menu
“Gmail”
3. Buat akun baru dengan klik menu “buat akun”. Setelah ini
mungkin anda akan menghadapi halaman yang berbeda,
meskipun sebenarnya caranya sama.
4. Isi formulir pendaftaran dan centang pernyataan bahwa anda
menyetujui persyaratan dan kebijakan privasi Google,
kemudian klik “langkah berikutnya”
5. Persetujuan Privasi dan Persyaratan menggunakan akun
Gmail. Untuk mengaktifkan tombol “saya setuju”, lakukan
tarik turun scroll bar !
6. Lakukan verifikasi akun melalui sms di handphone anda,
untuk memastikan bahwa benar-benar andal pemilik akun
tersebut.
7. Masukkan kode yang telah dikirimkan ke hp anda, kemudian
klik “lanjutkan”
8. Jika anda sukses, maka akan muncul halaman “Selamat
Datang”, dan kemudian klik “lanjukan ke Gmail”
9. Setelah itu anda akan masuk ke halaman Gmail. Untuk
melanjutkan klik “close” untuk bisa langsung menggunakan
email anda.
10. Anda sudah bisa menggunakan email anda. Jangan lupa
mencatat akun email dan password anda

Cara Berbelanja Online dengan Aplikasi Shopee

Shopee merupakan salahsatu aplikasi yang berfungsi sebagai tempat


untuk berbelanja. Dengan menggunakan Shopee berarti seseorang telah
berbelanja secara online, karena cara berbelanja di Shopee adalah
seseorang tidak perlu untuk datang ke suatu toko.

Berikut adalah langkah-langkah untuk berbelanja secara online melalui


Shopee:

1. Pastikan di handphone telah mendownload aplikasi Shopee


2. Jika belum download, download-lah aplikasi Shopee terlebih
dahulu
3. Jika sudah download, bukalah aplikasi shopee
4. Setelah aplikasi Shopee terbuka, pilih tombol pencarian dan
ketikkan barang yang hendak dibeli lalu klik ‘ok’
5. Setelah klik ‘ok’ maka akan muncul berbagai macam toko yang
menyediakan barang yang dicari tersebut
6. Pilihlah yang paling murah, serta penilaian toko yang bagus
7. Ketika sudah menemukan barang yang paling murah serta
penilaian toko yang bagus, klik ‘beli’ dan pilih jumlah atau variasi
ataupun warna yang diinginkan
8. Lalu klik beli dan tampilan aplikasi akan beralih ke proses
pembayaran
9. Pada tampilan proses pembayaran, pilihlah terlebih dahulu alamat
penerima barang
10. Jika alamat penerima barang sudah benar, pilihlah metode
pembayaran melalui minimarket terdekat, kemudian klik ‘bayar’
11. Setelah itu akan muncul kode pembayaran
12. Segera ke minimarket terdekat untuk melakukan pembayaran
dengan menyebutkan kode pembayaran
13. Jika pembayaran telah berhasil, akan mendapatkan pemberitahuan
14. Tunggulah barang sampai ke alamat penerima
15. Jika barang telah sampai, berilah penilaian sesuai kepuasan anda
kepada toko barang anda

Anda mungkin juga menyukai