Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : Sekolah Khusus Bintang Harapan


Kelas/Semester : Bank (II) / 2 (Dua)
Mata Pelajaran : Prakarya
Hari, tanggal : Jumat, 22 Maret 2019
Alokasi Waktu : 1 Pertemuan (2 x 30 menit)

1. Kondisi peserta didik


Fatthurahman :
Peserta didik mengalami hambatan dalam motoriknya, baik motorik kasar ataupun
halus masih kaku. Peserta didik juga sangat aktif dan belum mengerti bahaya. Peserta didik
sudah mampu membilang sampai 10 dan mengenal lambang bilangan, sudah mampu
menebalkan garis. Peserta didik terkadang belum mampu menuruti instruksi dan harus
diberikan reinforcement dan perlu dikondisikan agar dapat berkonsentrasi.
Steven :
Peserta didik merupakan anak dengan spectrum autistik. Peserta didik belum jelas
dalam artikulasi biacaranya, sehingga belum mampu mengungkapkan keinginannya
secara verbal dan terkadang menggigit tangannya sendiri. Peserta didik juga kurang
motivasi dalam dirinya untuk belajar.

2. Kompetensi Inti
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya
yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

3. Kompetensi Dasar dan Indikator


Mata Pelajaran Kompetensi Dasar Indikator

SBDP 4.5 Membuat karya bertema 4.5.1 Mewarnai gambar


hewan 4.5.2 Membuat kerajinan
bentuk dengan melipat
kertas
4.5.3 Membuat kerajinan
bentuk dengan
menempel kertas
(mengkolase)

4. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui media gambar, peserta didik dapat mewarnai gambar hewan dan tumbuhan
dengan baik.
2. Melalui demonstrasi guru, peserta didik dapat membuat kerajinan dengan melipat
kertas dengan baik.
3. Melalui demonstrasi guru, peserta didik dapat membuat kerajinan dengan menempel
kertas dengan baik.

5. Materi Pembelajaran
1. Mewarnai gambar hewan dan tumbuhan
2. Membuat kerajinan tangan dari kertas dengan melipat dan menempel

6. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Project Based Learning
2. Metode : Eksperimen

7. Media Pembelajaran
1. Gambar hewan
2. Bentuk bangun datar

8. Sumber Belajar
1. Google.com

9. Kegiatan Pembelajaran
ALOKASI
KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN WAKTU

 Guru mengucapkan salam 7 menit


Pendahuluan
 Guru mengkondisikan posisi duduk peserta didik.
 Untuk mengawali kegiatan, guru mengajak peserta
didik berdoa menurut agama dan keyakinannya
masing-masing
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menginformasikan tujuan pembelajaran dan
materi yang akan disampaikan.
 Guru mengaitkan materi membuat bentuk lumba-
lumba dengan materi sebelumnya.
 Peserta didik diminta untuk membuka buku siswa 45 menit
hal 26-28 dan diminta untuk membacanya tata cara
membuat lumba-lumba dari plastisin.
 Setelah itu peserta didik diminta untuk membuat
bentuk lumba lumba dari plastisin dengan mandiri
dan melihat tata cara membuat lumba-lumba dari
Inti
buku siswa tersebut.
 Setelah seleasi peserta didik diminta untuk
menunjukkan hasilnya dan guru beranya kesesuaian
hasil anak dan contoh dari buku.
 Peserta didik diminta menaruh hasil pekerjaannya
di atas rak buku sekolah.
 Guru melakukan penilaian hasil belajar. 8 menit
 Guru bertanya kepada peserta didik apakah dapat
memahami materi yang telah disampaikan dan
menanyakan apakah ada yang ingin ditanyakan.
Penutup  Peserta didik dengan bantuan Guru membuat
kesimpulan materi yang telah disampaikan.
 Guru mengisi buku agenda peserta didik
 Peserta didik diminta untuk berdoa setelah belajar
menurut agama dan kepercayaan masing-masing.

10. Penilaian Pembelajaran


1. Teknik Penilaian
a. Penilaian Keterampilan : Tes Praktik
2. Instrumen Penilaian
a. Penilaian Keterampilan
1. Penilaian keterampilan mewarnai
Keterangan: Penilaian berupa teks deskripsi
Perilaku Yang Diamati

No. Nama
Kerapihan Waktu Pengerjaan Keluwesan

1. Fathur

2. Steven

2. Penilaian keterampilan membuat kerajinan tangan bentuk hewan dengan melipat


dan menempel
Teknik Penskoran
Nilai 1: Dapat meniru menempel dan melipat
Nilai 0: Tidak dapat melakukan

Bandung, Jumat 22-03- 2019

Guru Pamong, Guru Praktikan,

Nanih Heryani, S.Pd Silvia Tri Rengganis

NUPTK. 0433762663210372 NIM. 1507410

Mengetahui,
Kepala Sekolah

Ina Maulina Robianti, S.Pd


NUPTK. 7541757658300042

Anda mungkin juga menyukai