Anda di halaman 1dari 12

COVER

(masing-masing SMK beda ya ^^)


PERSETUJUAN DAN PENGESAHAN
LAPORAN KERJA PRAKTEK

Laporan yang Berjudul :


Disusun Oleh : (isi)
Program Studi : (isi)

Tasikmalaya, Maret 2019

Menyetujui,

Pembimbing di Dinas PUPR Penguji


Kabupaten Tasikmalaya

AJENG MAULUDIA, A.Md. (Isi)


NIP. 19830108 201001 2 011

Mengetahui,

Kepala Sekolah SMK AL-AMIN

(Isi)
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur praktikan panjatkan kehadirat Allah SWT, karena

berkat izin dan rahmatnya praktikan dapat menyelesaikan penulisan laporan Kerja

Praktik ini secara baik dan tepat pada waktunya.

Laporan Kerja Praktik ini dibuat sebagai hasil dari kegiatan yang dilakukan

penulis selama belajar dan bekerja di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang,

Pemerintah Kabupten Tasikmalaya dan bertujuan untuk memenuhi salah satu

persyaratan dalam mata pelajaran. Dalam mengerjakan laporan ini, praktikan banyak

dibantu oleh berbagai pihak. Oleh karena itu, praktikan ingin mengucapkan terima

kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dan membimbing penulis dalam

proses penyusunan laporan Kerja Praktik ini hingga selesai, serta atas dorongan dan

doa yang telah diberikan kepada praktikan.

Praktikan menyadari bahwa dalam penyusunan laporan kegiatan Kerja Praktik

ini maupun pelaksanaannya masih terdapat kekurangan dan keterbatasan. Oleh karena

itu, praktikan mengucapkan mohon maaf atas kekurangan dan keterbatasan yang ada

dalam laporan ini. Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi para pembaca dan

pihak-pihak lain yang membutuhkan sebagai bahan untuk menambah pengetahuan

dalam melaksanakan kegiatan Kerja Praktik.

Tasikmalaya, Maret 2019

Praktikan
DAFTAR ISI
BAB I PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dalam menghadapi persaingan di era globalisasi saat ini dituntut untuk


memiliki sumber daya yang baik dalam bidang teknologi, ekonomi, pengetahuan,
maupun politik. Hal terpenting yang harus dipersiapkan pada semua bidang yang ada
yaitu kompetensi dari sumber daya manusia itu sendiri.
Dalam memasuki dunia kerja, praktikan yang nantinya memasuki dunia kerja
dituntut tidak hanya berbekal kecerdasan intelektual namun harus memiliki
kemampuan dasar. Seperti kita ketahui selama menempuh pembelajaran hanya
diberikan bekal ilmu teori kemampuan dasar yang dimaksud antara lain pengetahuan
(knowledge), keterampilan (skill), dan sikap (attitude). Untuk mendapatkan ketiga hal
tersebut, tidak semua dapat diberikan secara langsung pada waktu pembelajaran saat
di sekolah. Oleh karena itu, mahasiswa perlu melakukan Kerja Praktek yang
bertujuan untuk memberikan gambaran yang lebih komprehensif kepada praktikan
secara nyata mengenai dunia kerja sekaligus memberikan kesempatan kepada
praktikan untuk mengaplikasikan teori yang telah mereka dapatkan selama kegiatan
pembelajaran di sekolah.
Kegiatan penyelenggaraan praktek di dunia usaha / industri ini disamping
keahlian profesional praktikan meningkat dengan tuntunan kebutuhan dunia usaha /
industri, juga praktikan akan memiliki etos kerja yang meliputi : kemampuan bekerja,
motivasi kerja, inisiatif, kreatif, hasil pekerjaan yang berkualitas, disiplin waktu, dan
kerajinan dalam bekerja. Untuk mendeteksi perkembangan praktikan dan siswi
peserta Kerja Praktek di dunia usaha / industri diperlukan suatu perangkat yang dapat
memberikan informasi tentang kualitas dan jenis kegiatan praktek praktikan.
Perangkat yang dimaksud “Jurnal Kegiatan Praktikan”, jurnal ini berfungsi sebagai
suatu bentuk laporan kegiatan praktikan selama bekerja di dunia usaha / industri.
Dengan melakukan PKL, diharapkan dapat menghasilkan lulusan yang memiliki daya
saing di era globalisasi.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


Adapun maksud praktikan melaksanakan Kerja Praktek antara lain adalah
1. Sebagai salah satu syarat kelulusan praktikan dalam pembelajaran di sekolah
2. Menerapkan ilmu yang telah diperoleh selama masa pembelajaran
3. Menambah wawasan, pengetahuan, dan pengalaman bagi praktikan.
4. Mempersiapkan mental sebagai calon tenaga kerja professional dalam
menghadapi tantangan dunia kerja.

Selain itu beberapa tujuan yang diharapkan dapat tercapai dalam


melaksanakan kegiatan Kerja Praktek adalah sebagai berikut :
1. Memberikan gambaran mengenai dunia kerja
2. Memberikan kesempatan kepada praktikan untuk mengetahui dan
memahami segala aktifitas operasional pada Dinas Pekerjaan Umum dan
Penataan Ruang Kabupaten Tasikmalaya pada Bagian Umum dan
Kepegawaian.
3. Membiasakan Praktikan dengan budaya bekerja pada perusahaan yang
sangat berbeda dengan budaya belajar dari segi manajemen waktu,
keterampilan berkomunikasi, serta kerjasama tim.
4. Melatih kedisiplinan dan tanggung jawab praktikan dalam melaksanakan
tugas sehingga diharapkan dapat menjadi lulusan yang siap terjun di dunia
kerja.
5. Untuk menyiapkan diri menjadi sumber daya manusia yang berkualitas
karena memiliki pengetahuan, keterampilan serta keahlian sesuai dengan
perkembangan yang ada saat ini.
C. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Kegiatan Praktek Kerja Lapangan ini dilaksanakan pada Kantor
Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Tasikmalaya dari tanggal
(isi) – (isi) 2019.

BAB II KEGIATAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI

A. STRUKTUR ORGANISASI DPUPR


B. VISI DAN MISI
 VISI
“TERWUJUDNYA INFRASTRUKTUR YANG MANTAP
BERBASIS PENATAAN RUANG YANG BERKELANJUTAN "
 MISI
1. Mewujudkan peningkatan kondisi mantap infrastruktur jalan dan
jembatan Guna Menunjang Perekonomian, Perbatasan Dan
Parawisata Daerah Berbasis Perdesaan,
2. Mewujudkan peningkatan infrastruktur Sumber Daya Air (SDA)
yang mantap,
3. Mewujudkan terbinanya hubungan kemitraan jasa konstruksi
dengan didukung SDM yang berkompetensi,
4. Mewujudkan peningkatan kualitas SDM serta sarana penunjang
pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dinas Pekerjaan Umum dan
Penataan Ruang,
5. Mewujudkan Revitalisasi Peralatan laboratorium dan Peralatan
pendukung konstruksi.

C. PROFIL DPUPR
Nama Lembaga : Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
Kabupaten Tasikmalaya
Nama Kepala : Drs. YUSEP YUSTISIAWANDANA, MM
SK Kepala : No.821.2/Kep.229-BKD/2018, 10 Agustus
2018
Alamat : Jl. Raya Mangunreja - Sukaraja Km. 1200
Provinsi – Kabupaten : Jawa Barat – Kabupaten Tasikmalaya
Kode Pos : 46462
Telepon : (0265) 548786
Fax : (0265) 548777
Jam Kerja : 07.45 – 16.00 WIB
D. KEPEGAWAIAN
Susunan Organisasi Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang,
terdiri dari:
a. Kepala Dinas;
b. Sekretariat, membawahkan:
1) Sub Bagian Perencanaan, Evaluasi dan Pelaporan;
2) Sub Bagian Umum dan Kepegawaian;
3) Sub Bagian Keuangan dan Aset;
c. Bidang Jalan dan Jembatan, membawahkan:
1) Seksi Jalan;
2) Seksi Jembatan;
3) Seksi Pengendalian dan Pengawasan Jalan dan Jembatan.
d. Bidang Sumber Daya Air, membawahkan:
1) Seksi Irigasi;
2) Seksi Bina Penatagunaan dan Pengembangan Sumber Daya Air;
3) Seksi Pengendalian dan Pengawasan Irigasi dan Sumber Daya Air.
e. Bidang Teknik Konstruksi, membawahkan:
1) Seksi Perencanaan Teknik Jalan dan Jembatan;
2) Seksi Perencanaan Teknik Sumber Daya Air;
3) Seksi Perencanaan Teknik Bangunan Gedung.
f. Bidang Bangunan, membawahkan:
1) Seksi Bangunan Gedung;
2) Seksi Pengawasan dan Pengendalian Bangunan Gedung,
g. Bidang Penataan Ruang, membawahkan:
1) Seksi Perencanaan Tata Ruang;
2) Seksi Pemanfaatan Ruang;
3) Seksi Pengendalian dan Pengawasan Tata Ruang.
h. Kelompok Jabatan Fungsional;
i. Unit Pelaksana Teknis.

Sekretariat mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pelaksanaan


dan pemberian dukungan administrasi serta koordinasi pelaksanaan tugas di
lingkungan Dinas. Sekretariat dalam melaksanakan tugas dan fungsinya
berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Dinas. Sekretariat
mempunyai fungsi:

a. koordinasi penyusunan kebijakan teknis, perencanaan, program, kegiatan dan


anggaran serta tugas pembantuan urusan pemerintahan bidang pekerjaan
umum dan penataan ruang selain Sub Urusan Drainase, Air Minum, Air
Limbah, Penataan Lingkungan dan Permukiman;
b. koordinasi pelaksanaan tugas dan pemberian layanan administrasi yang
meliputi ketatausahaan, kepegawaian, keuangan, kerumahtanggaan, arsip dan
dokumentasi Dinas kepada seluruh unit organisasi dinas;
c. koordinasi dan pengelolaan data dinas;
d. penyelenggaraan pengukuran kinerja dinas dan tiap-tiap unit kerja di dinas; e.
koordinasi dan penyusunan bahan publikasi dan hubungan masyarakat;
f. pelaksanaan urusan organisasi dan tata laksana dinas;
g. koordinasi dan pengelolaan pengaduan dan pelayanan informasi publik;
h. pengelolaan barang milik daerah di lingkungan dinas;
i. penyelenggaraan koordinasi dan penyusunan bahan rancangan peraturan
perundang-undangan dan fasilitasi bantuan hukum di bidang Pekerjaan Umum
dan Penataan Ruang;
j. penyelenggaraan koordinasi dan penyusunan bahan rancangan peraturan
perundang-undangan dan fasilitasi bantuan hukum di lingkup Dinas;
k. koordinasi pemantauan dan evaluasi pelaksanaan kebijakan serta tugas fungsi
Dinas;
l. koordinasi pengelolaan dan penyusunan laporan dinas;
m. koordinasi, sinkronisasi dan integrasi pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi
Dinas;
n. penyelenggaraan fungsi lain yang terkait dengan tugas dan fungsinya.

E. SARANA DAN PRASARANA


F. AGENDA KEGIATAN PRAKERIN
Dalam pelaksanaan praktik kerja lapangan di Dinas Pekerjaan Umum
dan Penataan Ruang Kabupaten Tasikmalaya. Praktikan ditempatkan di Sub
Bagian Umum yang menyelenggarakan fungsi :
 Pelaksanaan pelayanan Tata Usaha;
 Pengolahan Data, Pengarsipan Dokumen dan urusan administrasi
Dinas;

Di bagian Kesekretariatan ini praktikan sangat membutuhkan


ketelitian yang tinggi untuk melakukan prosedur adminstrasi di bagian
Kesekretariatan. Selama PKL pembimbing memberikan informasi kepada
Praktikan terhadap pekerjaan dan tugas yang diberikan. Selain itu,
pembimbing juga mengevaluasi pekerjaan yang telah dilakukan oleh
Praktikan. Sehingga Praktikan dapat memperbaiki kesalahan dalam
melaksanakan pekerjaan dengan lebih baik dan karena hal tersebut pula
Praktikan mendapatkan banyak ilmu dan pengetahuan yang sangat
bermanfaat.Adapun Pekerjaan yang dilakukan oleh Praktikan di Bagian
Umum yaitu :
1. Melakukan kegiatan penerimaan surat masuk
Kegiatan penerimaan surat yang telah di terima di bagian
kesekretariatan dari pihak eksternal maupun internal. Praktikan melakukan
pencatatan surat di buku agenda surat masuk, selanjutnya praktikan catat
dalam buku agenda menurut klasifikasi masing-masing surat. Pencatatan
surat sangat diperlukan untuk mempermudah pengendalian surat-surat
tersebut.
Proses selanjutnya yaitu Pengarahan Surat Masuk. Praktikan
melakukan pengarahan surat untuk meneruskan siapa saja yang selanjutnya
akan memproses surat berkaitan dengan permasalahan surat. Pengarahan surat
dilakukan oleh pimpinan, karena pimpinanlah yang akan bertanggung jawab
terhadap penanganan surat tersebut. Pimpinan dapat menuliskan instruksinya
pada lembar disposisi..
2. Memberi nomor untuk surat keluar
Kegiatan menomori surat yang akan dikeluarkan oleh suatu bagian di
dalam Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang untuk pihak eksternal
maupun internal.
Surat Keluar adalah surat yang dikirimkan oleh Dinas Pekerjaan
Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Tasikmalaya kepada pihak luar
(eksternal). Dan surat keluar yang dikirimkan kemungkinan disebabkan oleh
tiga faktor :
a) Merupakan jawaban dari surat masuk atau surat yang diterima;
b) Merupakan kebutuhan;
c) Karena akan memberikan sesuatu hal.
3. Melakukan Pengetikan Dokumen
Kegiatan pengetikan dokumen biasanya menggunakan Ms. Word maupun Ms.
Excel, maka itu praktikan harus menguasai program tersebut demi kelancaran
pekerjaan yang diberikan.
4. Melakukan penggandaan Dokumen
Dalam melaksanakan tugas menggandakan dokumen, alat yang digunakan
praktikan yaitu mesin fotocopy. Memperbanyak dokumen sangat perlu
dilakukan dalam proses penyebaran informasi/pesan dalam rangka untuk
mencapai tujuan penyelesaian pekerjaan.
5. Mengarsipkan surat masuk
Suatu kegiatan menyimpan arsip surat masuk kedalam map berdasarkan
sistem nomor agar dapat dipergunakan pada suatu saat nanti.

BAB III KESIMPULAN

A. KESIMPULAN LAPORAN

PKL (Praktik Kerja Lapangan) merupakan salah satu syarat untuk bisa
lulus dalam pembelajaran di sekolah. PKL sangat bermanfaat bagi praktikan
karena dapat memperoleh keterampilan, pengalaman kerja dan pengetahuan
yang tidak pernah praktikan dapatkan sebelumnya. Setelah praktikan
melaksanakan Praktik Kerja Lapangan di Dinas Pekerjaan Umum dan
Penataaan Ruang dan membuat laporan ini, maka dapat diambil kesimpulan
sebagai berikut :
1. Praktikan ditempatkan pada Bidang Kesekretariatan bidang Bagian
Umum. Di dalam praktek kerja lapangan ini dibutuhkan kedisiplinan dan
ketelitian yang tinggi;
2. Selama menjalani PKL, praktikan melakukan kegiatan penerimaan surat
masuk secara manual, memberi nomor pada surat keluar, penanganan
surat masuk, pengetikan dokumen, menggandakan dokumen dan
mengarsipkan surat masuk.

B. KRITIK DAN SARAN

 KRITIK
Kritik yang diberikan praktikan kepada instansi yang
bersangkutan yaitu letak penyusunan alat-alat kantor yang tidak tepat.
 SARAN
Adapun saran-saran yang praktikan berikan pada tempat
praktikan melaksanakan PKL, pada Bidang Kesekretariatan Bagian
Umum itu sendiri, yaitu penggunaan sistem kearsipan yang tepat, serta
pencatatan yang praktis dan rapi, maka arsip yang diperlukan
untuk menyelesaikan pekerjaan kantor akan dapat dengan mudah
ditemukan kembali dengan diberikan perlengkapan seperti tanda batas
(sekat petunjuk) agar memudahkan dalam pencarian dokumen.

BAB IV PENUTUP
LAMPIRAN-LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai