Anda di halaman 1dari 4

KANTOR ADVOKAT DAN KONSULTAN HUKUM

OKTHAFIA MAWIS S.H., M.H.


SK MENTERI KEHAKIMAN & HAK ASASI MANUSIA RI
NO.D.134.KP.04.03.19-TH.2010
Jalan Setiabudi Nomor 53 Pekanbaru
TELP/FAX (0452) 737696

REPLIK
DALAM SENGKETA TATA USAHA NEGARA
PERKARA NOMOR : 25/G/2018/PTUN.PBR
DI PENGADILAN TATA USAHA NEGARA PEKANBARU

ANTARA
DIAN RAHMA YUNELFI
(SELAKU PENGGUGAT)

MELAWAN
KEPALA KEPOLISIAN DAERAH RIAU
(SELAKU TERGUGAT)

Kepada,
Yth. Majelis Hakim Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru
Pemeriksa Perkara Nomor 25/G/2018/PTUN/PBR
Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru
di tempat

Dengan hormat,
Untuk dan atas nama serta guna kepentingan hukum Dian Rahma Yunelfi selaku
PENGGUGAT, berdasarkan surat kuasa tanggal 30 Mei 2018 kami yang namanya disebut
dibawah ini, Okthafia Mawis, S. H., M.H. adalah pejabat dan staff pada kantor advokat
Okthafia Mawis S. H., M. H. berkedudukan di Jalan Setiabudi Nomor 53 Palu dengan ini
hendak menyampaikan replik sehubungan dengan jawaban gugatan sebagaimana yang telah
disampaikan oleh TERGUGAT tertanggal 31 Juli 2018 sebagai berikut:
DALAM EKSEPSI
1. Bahwa Penggugat dengan tegas menolak dalil-dalil Tergugat yang tidak memiliki dasar
sama sekali;
2. Bahwa ternyata Tergugat tidak cermat dalam mempelajari isi dan maksud gugatan
Penggugat sehingga telah salah dalam perkara ini;
3. Bahwa Penggugat dengan tegas menolak seluruh eksepsi Tergugat;
4. Bahwa pada posita memang benar Tergugat telah melakukan perbuatan melawan hukum
melalui penerbitan Surat Keputusan obyek sengketa a quo atas nama Penggugat yang
didasarkan atas rekomendasi Putusan Sidang Kode Etik Polri No. PUT/29/XI/2017/KKEP
4 September yang kemudian di Perkuat oleh Putusan Sidang Banding Komisi Kode Etik
Polri Nomor: PUT BANDING/06/XII/2017/KOM BANDING.

DALAM POKOK PERKARA


1. Bahwa Penggugat tetap pada gugatannya;
2. Bahwa Penggugat dengan tegas menolak dalil-dalil Tergugat yang diajukan dalam
jawaban tertulis tertanggal 31 Juli 2018 Nomor 25/G/2018/PTUN.PBR, kecuali hal-hal
yang diakui secara tegas oleh Penggugat;
3. Bahwa tindakan Tergugat dalam menerbitkan Surat Keputusan Nomor
Kep/167/II/KEP/2018, tertanggal 26 Februari 2018, tentang Pemberhentian Tidak Dengan
Hormat Dari Dinas Polri, Khusus lampiran Daftar No. Urut 2, atas nama DIAN RAHMA
YUNELFI PANGKAT BRIPTU, NRP 87081174, KESATUAN BA SUBBAG RENMIN
DIT SABHARA POLDA RIAU, tidak memperhatikan asas-asas umum pemerintahan
yang baik yaitu asas keseimbangan, asas kesamaan dalam mengambil keputusan, asas
bertindak cermat, asas tidak mencampur adukan kewenangan, dan asas keadilan dan
kewajaran;
4. Bahwa benar Surat Keputusan Nomor Kep/167/II/KEP/2018, tertanggal 26 Februari
2018, tentang Pemberhentian Tidak Dengan Hormat Dari Dinas Polri, Khusus lampiran
Daftar No. Urut 2, atas nama DIAN RAHMA YUNELFI PANGKAT BRIPTU, NRP
87081174, KESATUAN BA SUBBAG RENMIN DIT SABHARA POLDA RIAU telah
merugikan Penggugat;
5. Bahwa tidak benar Tergugat dalam menerbitkan Surat Keputusan Nomor
Kep/167/II/KEP/2018, tertanggal 26 Februari 2018, tentang Pemberhentian Tidak Dengan
Hormat Dari Dinas Polri, Khusus lampiran Daftar No. Urut 2, atas nama DIAN RAHMA
YUNELFI PANGKAT BRIPTU, NRP 87081174, KESATUAN BA SUBBAG RENMIN
DIT SABHARA POLDA RIAU, telah dilakukan sesuai prosedur yang berlaku dan sesuai
dengan ketentuan undang-undang melalui pertimbangan yang matang. Hal tersebut
merupakan tindakan sewenang-wenang karena tidak didasarkan fakta yang ada dan
disamping itu bertentangan dengan Undang-undang yang berlaku :
 Pasal 14 ayat (1) huruf a Peraturan Pemberhentian Anggota Kepolisian Negara
Republik Indonesia;
 Pasal 3 Peraturan Kapolri Nomor 14 Tahun 2011 tentang Kode Etik Profesi
Kepolisian Negara Republik Indonesia,
 Pasal 2 dan Pasal 3 Peraturan Kapolri Nomor 12 tentang Organiasi dan Tata Kerja
Komisi Kode Etik Kepolisian Negara Republik Indonesia;
 Pasal 21, Pasal 79 ayat (1) dan Pasal 80 ayat (1) Undang-Undang Republik
Indonesia Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara.

PENUNDAAN/PENANGGUHAN
1. Menyatakan agar Pelaksanaan Keputusan Surat Keputusan Nomor Kep/167/II/KEP/2018
tentang Pemberhentian Tidak Dengan Hormat Dari Dinas Polri, Khusus lampiran Daftar
No. Urut 2, atas nama DIAN RAHMA YUNELFI PANGKAT BRIPTU, NRP 87081174,
KESATUAN BA SUBBAG RENMIN DIT SABHARA POLDA RIAU tertanggal 26
Februari 2018, terhadap diri PENGGUGAT ditunda/ditangguhkan selama pemeriksaan
sengketa Tata Usaha Negara sedang berjalan sampai ada putusan pengadilan yang
memperoleh kekuatan hukum tetap.
DALAM POKOK PERKARA
2. Mengabulkan gugatan PENGGUGAT untuk seluruhnya;
3. Menyatakan batal atau tidak sah Surat Keputusan Nomor: Kep/167/II/KEP/2018
tertanggal 26 Februari 2018, tentang Pemberhentian Tidak Dengan Hormat Dari Dinas
Polri, Khusus lampiran Daftar No. Urut 2, atas nama DIAN RAHMA YUNELFI
PANGKAT BRIPTU, NRP 87081174, KESATUAN BA SUBBAG RENMIN DIT
SABHARA POLDA RIAU;
4. Memerintahkan Tergugat untuk mencabut “Surat Keputusan” Nomor:
Kep/167/II/KEP/2018 tertanggal 26 Februari 2018, tentang Pemberhentian Tidak Dengan
Hormat Dari Dinas Polri, Khusus lampiran Daftar No. Urut 2, atas nama DIAN RAHMA
YUNELFI PANGKAT BRIPTU, NRP 87081174, KESATUAN BA SUBBAG RENMIN
DIT SABHARA POLDA RIAU;
5. Memerintahkan kepada Tergugat untuk merehabilitasi nama baik Penggugat dalam
kedudukan harkat dan martabat seperti semula atau yang setara dengan itu sebagai
Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;
6. Menghukum tergugat membayar biaya yang timbul dalam perkara ini.

Pekanbaru, 13 Agustus 2018


Materai
6000

Okthafia Mawis, S. H., M. H.

Anda mungkin juga menyukai