Anda di halaman 1dari 4

SUMATIF MODUL 3

Pilihlah jawaban a, b, c, atau d yang paling tepat.


1. Peristiwa manakah yang mengubah energi kinetik menjadi energi potensial?
A. Anak melempar bola basket ke ring basket
B. Batu menggelinding di perbukitan
C. Kereta api berjalan melintasi jembatan kereta api
D. Ayah mengendarai mobil di jalan tol
2. Saat Ibu menanak nasi di rice cooker, terjadi perubahan ….
A. kinetik menjadi bunyi
B. listrik menjadi panas
C. panas menjadi listrik
D. potensial menjadi panas
3. Perubahan energi terjadi pada saat kita menggunakan kipas angin adalah ….
A. Energi listrik menjadi energi panas
B. Energi listrik menjadi energi kinetik
C. Energi listrik menjadi energi cahaya
D. Energi panas menjadi energi listrik
4. Alat rumah tangga yang dimanfaatkan untuk mengubah energi listrik menjadi energi kinetik adalah ….
A. kipas angin
B. setrika listrik
C. mobil mainan
D. radio
5. Pernyataan yang benar tentang energi adalah ….
A. energi merupakan zat karena mempunyai massa dan ruang
B. energi tidak dapat berpindah
C. energi berubah dari satu bentuk ke bentuk lainnya
D. dalam SI energi mempunyai satuan newton
6. Sebuah kelapa 1,5 kg jatuh dari pohonnya. Pada ketinggian 10 meter dari tanah, buah kelapa tersebut
memiliki kecepatan 10 m/s. Energi potensial yang dimiliki buah kelapa tersebut sebelum jatuh dari
pohonnya adalah ....
A. 50 J
B. 75 J
C. 150 J
D. 225 J
7. Seseorang dengan berat 600 N berlari dengan kecepatan 2 ms-1. Besar energi kinetiknya adalah ….
A. 16 joule
B. 80 joule
C. 120 joule
D. 240 joule
8. Sebuah pepaya jatuh dari ketinggian 8 m dari permukaan tanah. Jika massa pepaya 1 kg dan g = 10 ms-2,
maka besar energi potensial yang dimiliki pepaya adalah ….
A. 8 joule
B. 40 joule
C. 80 joule
D. 160 joule
9. Sebuah bola tenis dilempar vertikal ke atas. Energi kinetik bola tersebut maksimal pada saat ….
A. baru dilempar ke atas
B. mencapai titik tertinggi
C. saat akan turun lagi ke bawah
D. akan mencapai titik tertinggi
10. Di bawah ini merupakan energi alternatif, kecuali ….
A. bioetanol
B. energi matahari
C. biji jarak
D. gas alam
11. Persamaan reaksi fotosintesis yang benar adalah….
A. 6 CO2 + 6 H2O →C6H12O6 + 6 O2
B. 6 CO2 + 6O2 → C6H12O6 + 6 CO2
C. C6H12O2 + 6 O2 →6 CO2 + 6 H2O
D. 6 CO2 + 6 H2O → C6H12O6 + 6 CO2
12. Pencernaan makanan secara mekanik dan kimiawi pada manusia terjadi di dalam . . . .
A. mulut
B. kerongkongan
C. lambung
D. usus halus
13. Fungsi usus halus pada sistem pencernaan manusia adalah . . . .
A. menyerap zat-zat makanan
B. mengatur kadar garam
C. mengatur kadar air dalam feses
D. menghancurkan sisa-sisa makanan
14. Dari pernyataan berikut ini, manakah yang merupakan fungsi karbohidrat bagi tubuh adalah …
A. sumber energi
B. cadangan makanan
C. pembangun enzim
D. pelarut vitamin A, D, E, dan K
15. Proses transformasi energi makhluk Hidup dapat terjadi PADA organ?
A. Nucleus
B. Ribosom
C. Mitokondria
D. Sitoplasma
16. Tidak semua zat-zat yang terdapat dalam bahan makanan akan mengalami pencernaan. Zat dalam
makanan yang penting digunakan untuk proses pencernaan adalah...
A. karbohidrat
B. Protein
C. Vitamin
D. Lemak
17. Faktor-faktor yang tidak memengaruhi besarnya tekanan adalah ….
A. gaya tekan
B. gaya gravitasi
C. massa jenis
D. luas bidang tekan
18. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengurangi tekanan pada pijakan sepatu hak tinggi adalah ….
A. Memendekkan sepatu hak tinggi
B. Menggunakan sepatu hak tinggi di lantai
C. Mengurangi berat badan pemakai sepatu
D. Membeli sepatu hak tinggi dengan ukuran yang lebih kecil
19. Seorang penyelam dengan massa badan 60 kg menyelam dengan kedalaman 10 m, massa jenis air laut
1.000 kg/m3. Besar tekanan hidrostatisnya adalah … N/m2.
A. 10.000
B. 60.000
C. 100.000
D. 600.000
20. Kapal laut walaupun terbuat dari besi tetap dapat mengapung di dalam air disebabkan oleh ….
A. adanya ruang udara yang turut berada di bawah permukaan air mengurangi massa jenis keseluruhan
kapal
B. adanya ruang udara yang turut berada di bawah permukaan air meningkatkan massa jenis keseluruhan
kapal
C. adanya ruang udara yang turut berada di bawah permukaan air mengurangi berat keseluruhan kapal
D. Permukaan kapal yang luas membuat gaya beban kapal dapat diimbangi oleh gaya angkat kapal
21. Pada saat Anda menaiki balon udara, berlaku hukum ….
A. Pascal
B. Archimedes
C. Boyle
D. Newton
22. Pada saat Anda menduduki kursi penuh paku, Anda tidak akan tertusuk, hal tersebut terjadi karena….
A. Jumlah paku yang banyak memperluas bidang tekan dan mengurangi tekanan
B. Jumlah paku yang banyak tidak memperluas bidang tekan namun mengurangi tekanan
C. Paku yang digunakan tersebut kurang lancip
D. Anda menekannya kurang kuat sehingga badan kita tidak tertancap oleh paku tersebut
23. Pernyataan yang menunjukkan definisi suhu paling tepat adalah…
A. Suhu merupakan tingkat derajat panas atau dinginnya suatu benda atau zat yang dikaitkan dengan
vibrasi molekuler zat tersebut.
B. Suhu merupakan tingkat derajat panas atau dinginnya suatu benda atau zat yang dapat diukur oleh
tangan kita.
C. Suhu merupakan tingkat derajat panas atau dinginnya suatu benda atau zat yang tidak dapat diukur
oleh tangan kita.
D. Suhu merupakan energi panas atau dinginnya suatu benda atau zat yang dikaitkan dengan vibrasi
molekuler zat tersebut.
24. Jika alkohol diteteskan ke kulit tangan maka akan terasa dingin. Yang menyebabkan kulit terasa dingin
adalah…
A. Alkohol melepaskan kalor ke tangan kita
B. Alkohol menerima kalor dari kulit kita
C. Alkohol menguap sambil melepas kalor ke kulit kita
D. Alkohol menerima dan melepas kalor secara bersamaan
25. Diketahui tembaga dan perak memiliki temperatur mula-mula yang sama, tembaga memiliki kalor jenis
𝟑𝟖𝟔 𝑱/𝒌𝒈𝟎𝑪 dan perak memiliki kalor jenis 𝟐𝟐𝟑 𝑱/𝒌𝒈𝟎𝑪. Jika massa perak dua kali massa tembaga sama
maka ketika dipanaskan yang terjadi adalah….
A. Tembaga akan lebih cepat naik suhunya dibandingkan perak
B. Perak akan lebih cepat naik suhunya dibandingkan tembaga
C. Tembaga memerlukan kalor lebih besar daripada perak untuk menaikkan suhunya
D. Kalor jenis tidak mempengaruhi cepat lambatnya kenaikan suhu
26. Ibad meneliti penurunan air panas dalam tiga jenis gelas berbeda. Suhu air panas dalam ketiga gelas
tersebut diamati selama 10 menit. Hasil percobaannya dilaporkan seperti dalam tabel berikut :
Gelas Suhu awal (0C) Suhu akhir (0C)
A 90 50
B 90 40
C 90 65
Berdasarkan data dari tabel, gelas yang memiliki kalor jenis terkecil adalah…
A. Gelas A
B. Gelas B
C. Gelas C
D. Gelas A, B dan C memiliki kalor jenis yang sama
27. Peristiwa membekunya suatu zat padat dipengaruhi oleh besarnya kalor lebur zat tersebut. Sebagai
contoh, air memiliki kalor lebur sebesar 80 kal/gram, ini berarti bahwa…
A. Diperlukan kalor sebesar 80 kalori untuk merubah 1 gram es menjadi air seluruhnya pada titik lebur.
B. Diperlukan kalor sebesar 80 kalori untuk merubah 1 gram air menjadi es seluruhnya pada titik lebur.
C. Dilepaskan kalor sebesar 80 kalori untuk merubah 1 gram es menjadi air seluruhnya pada titik lebur.
D. Dilepaskan kalor sebesar 80 kalori untuk merubah 1 gram air menjadi uap seluruhnya pada titik lebur.
28. Banyaknya energi yang diperlukan oleh sebuah alat pemanas untuk mendidihkan 1 gelas air 250 ml
(massa jenis 1000 kg/m3) pada suhu ruang 25o𝑪 adalah… (Kalor jenis air 4200 J/𝒌𝒈𝟎𝑪).
A. 6.250 J
B. 18.750 J
C. 26.250 J
D. 78.750 J
29. Ibu menuangkan 200 ml air panas 90OC ke dalam gelas kaca 100 gram (kalor jenis gelas 840 J/kg.oC)
pada suhu ruang 25°C, suhu akhir air dalam gelas tersebut seandainya seluruh panas dilepaskan ke dalam
gelas adalah....
A. 𝟕𝟒𝟎𝑪
B. 𝟕𝟕𝟎𝑪
C. 𝟖𝟒𝟎𝑪
D. 𝟖𝟕𝟎𝑪
30. Perhatikan gambar berikut! Bila tiga pipa dimasukkan ke dalam kotak kaca yang tertutup seperti pada
gambar. Asap gulungan kertas ditempatkan di ujung pipa B dan masuk melalui pipa tersebut.
Peristiwa tersebut terjadi karena....
A. Udara di atas lilin A dan C lebih panas massa jenis udara berkurang menyebabkan udara pada pipa A
dan C bergerak ke atas, serta peningkatan tekanan udara dalam kotak menarik asap pada pipa B ke bawah.
B. Udara di atas lilin A dan C lebih panas massa jenis udara meningkat menyebabkan udara pada pipa A
dan C bergerak ke atas, serta peningkatan tekanan udara dalam kotak menarik asap pada pipa B ke bawah.
C. Udara di atas lilin A dan C lebih panas massa jenis udara berkurang menyebabkan udara pada pipa A
dan C bergerak ke atas, serta penurunan tekanan udara dalam kotak menarik asap pada pipa B ke bawah.
D. Udara di atas lilin A dan C lebih panas massa jenis udara meningkat menyebabkan udara pada pipa A
dan C bergerak ke atas, serta penurunan tekanan udara dalam kotak menarik asap pada pipa B ke bawah.

Anda mungkin juga menyukai