Anda di halaman 1dari 133

KESURUPAN TUHAN

Esai dan Puisi

AHMAD FAUZI
2016
GUBUG SALOKA

1
Kesurupan Tuhan
Esai dan Puisi
ISBN: 978-602-72345-2-9

Penulis: Ahmad Fauzi


Editor: Mushonnifin
Cover; Muslih

Cetakan Pertama, April 2016

Penerbit:
Gubug Saloka

Jl. Sriwibowo 6 RT. 1 RW. 3 Purwoyoso, Ngaliyan, Semarang


Telp. 0888025123

2
Email; ahmadfauzi_fauzi2000@yahoo.com

Tidak perlu kau terlalu meninggikan


kodrat, hingga meniadakan naluri
kebinatangan dalam diri

(Sigmund Freud)

3
4
KATA PENGANTAR
Tidak ada yang paling kurindukan selain dua wajah
remang-remang Ibu dan Bapakku. Wajah yang selalu
mengingatkanku pada semangat. Mengenang sayup-sayup
Bapak dan Ibu seperti sedang menyentuhkan roh yang kering
ini pada gairah hidup. Keduanya telah menancapkan
paku-paku huruf magis ke dalam benakku hingga tertanam
pada relung-relung bawah sadarku yang terdalam. Ya,
semenjak kecil aku selalu diajak membaca, membaca dan
membaca oleh mereka, apa saja. Warisan kehidupan yang
jauh lebih berharga dibandingkan kekayaan dan benda-benda.
Dengan bekal itu, aku sanggup melanjutkan nafas di tengah
gerogotan delusi dan halusinasi, yang selalu memintaku untuk
mati. Dahulu hidup ini terasa tak layak dijalani, kini aku harus
mendaki makna dan memberi arti. Meski hari-hari begitu
payah, penuh gejolak amarah, tidak stabil, rapuh dan
digentayangi pikiran centang perenang, tapi dengan membaca
buku, hatiku menjadi lega dan riang. Bapak, huruf-huruf magis
yang kau patri dalam keingintahuanku yang tinggi selalu
menari-nari mengundangku menjelajah dan menyusuri alam
penanda yang tak bertepi. Terimakasih selalu untuk Ibu
Muriyah dan Bapak Sjamsuddin, maafkan anakmu ini yang

5
hanya bisa mengirim doa pada kalian dengan pasrah dan
keluh kesah.

Untuk kedua kakakku, Muhammad Fathurahman yang telah


memperkenalkanku pada banyak hal, dan Ahmad Fauzan,
yang sudi mengawasi diriku dari invasi delusi dan halusinasi,
terimakasih. Kalian berdua begitu berarti bagiku. Kedua
adikku, Nur Faizah dan Farida Nurhayati, yang terus berjuang
dengan keluarganya masing-masing, semoga tetap semangat
dalam mengurus dan mendidik buah hati kehidupan kalian.
Aku selalu merindukan keponakan-keponakanku, Ibrahim
Hanifa, Fairuz Tsani, Rana Al Fathunnisa’, Safwan Alim Zuhdi,
Dari Haidar, Jauza Fiha Nurlatifa, Khanza Azighah dan Azka
Faiz Mumtaza, semoga selalu mengenang Nenek dan Kakek
kalian yang luar biasa. Perlu kalian ketahui
keponakan-keponakanku, kita ini keluarga eksentrik dan
istimewa, sejarah jarang sekali menghadirkan ciptaan seperti
kita. Bersyukurlah dalam kekurangan, karena ada kekuatan
besar yang sedang menunggu untuk dibangkitkan. Juga untuk
adik iparku Dion Haris Hudoyo dan Ari Wibowo, semoga karir
kalian berdua semakin cemerlang.

Kepada calon isteriku, Karen Jolie Andi, mari kita terus


menatap ke depan, tinggalkan masa lalu. Aku sangat
mencintaimu, mohon maaf apabila sering membuatmu
cemburu.

Saya juga menghaturkan banyak terimakasih kepada


teman-teman yang bersedia menjadi kawan ngobrol, curhat,
diskusi atau hehe sasaran amarahku yang tidak terkendali,
Mas Suprayitno dan Ibu, Musonnifin, Muksit, Zaim Ahya,

6
Hamidulloah Ibda, Mas Rahmat Kesbangpol, Mas Johan, Pak
Eeng dari Purwokerto, Mas Yudhie yang memotivasi, Mas Arif
Mustaghfirin yang baik hati, Mas Gunawan teman minum kopi,
Pak Lukas, Pak Anggoro Suprapto, saya baru tahu kalau
ternyata njenengan adalah master puisi, Mas Joko Ibrahim
pengusaha kreatif yang menginspirasi, Mas Bahrul Fawaid
dari Komisi Yudisial, Pak Winata Direktur Cakra Semarang TV,
Mas Yunantyo, Ki Mulyono, Ibu Jannah Rohimah, Pak Eeng,
dan kawan-kawan Facebook lainnya, teman-teman KOWE;
Komunitas Kaligawe, Pak Teha dan Bu Teha, Mas Tundung,
Mas Kelana, Mas Lukni, Mas Bayu, Mas Basa, Pak Eko Tunas,
dan banyak nama-nama lainnya yang tidak bisa saya sebutkan
satu persatu, sekali lagi terimakasih sangat.

Terhampar luas di hadapanku suatu horizon dan wawasan


baru yang gelap dan remang-remang, layaknya cahaya dan
bintang yang redup dihisap pusaran lubang hitam, suatu ceruk
alam semesta yang senantiasa berkontraksi,
mengerut-mengembang dan menantang. Ya, jalan hidupku
dalam mengada, adalah jalan skizofrenia.

7
8
DAFTAR ISI

Kata Pengantar...........................................................................5

Daftar Isi......................................................................................
9

1. Manifesto Puisi
Kesurupan......................................... 13

Anak Haram............................................................................... 23

Yang Gelap dan Yang Ilahi...................................................... 24

Sajak Malam...............................................................................
25

Ayat Gunung Berapi................................................................ 26

9
2. Kesurupan Tuhan

(Wahyu sebagai Ideologi Kematian)......................... 27

Perlawanan Metafisik................................................................
34

Kesurupan Tuhan...................................................................... 35

Membunuh Tuhan..................................................................... 36

Ayat-Ayat Magi......................................................................... 37.

Pengetahuan Kesurupan.......................................................... 38

Tangan Kiri Tuhan I................................................................. 39

Tangan Kiri Tuhan II................................................................ 40

Tuhan pun men-Tai.................................................................. 41

Ma’rifat Tai................................................................................ 42

Me-Taikologi...............................................................................
43

3. Cara Baru dalam Membaca


Al-Qur’an......................44

Puisi Paranoia.............................................................................
48

Al-Qoori’ah (Hari Kiamat)....................................................... 49

Puisi Autis...................................................................................
50

10
4. Ma’rifat Kaum
Pelacur................................................. 51

Syair Anggur Darah....................................................................


55

Gadis Matahari............................................................................
57

Wanita Pemulung di Pinggir Kota............................................ 58

Syair Keterasingan.......................................................................
59

Kepribadian Ganda...................................................................60

5. Filsafat Manusia
Api..................................................... 61

Filsuf Kehendak..........................................................................
64

Wahyu Kesurupan..................................................................... 65

Memanusiakan Tuhan...............................................................
66

Ayat-Ayat Autis......................................................................... 67

Nabi Kesurupan........................................................................ 68

Dukun Penyair.......................................................................... 69

6. Agama Gunung
Berapi............................................... 71

11
Antropologi Iblis....................................................................... 77

Nabi Bersenjata..........................................................................
78

Manusia Terbang.........................................................................
79

7. Beriman Pada
Kemanusiaan........................................ 80

8. Karakter
Revolusioner.................................................. 84

Hantu Revolusi...........................................................................89

Jenengku Abang.........................................................................
90

Para Singa dan Serigala.............................................................


91

Mantra Revolusi.........................................................................93

Teror Agung................................................................................
94

Puisi Pemberontakan.................................................................
96

Nyanyian Revolusi..................................................................... 97

Agama Perjuangan Kelas..........................................................


98

12
Sang Iblis Api..............................................................................
100

Amarah Suci...............................................................................
101

Absurd.........................................................................................
102

Mengada .....................................................................................
103

Syair Matahari.............................................................................
104

Guru Pencuriga...........................................................................
105

9. Keutamaan Yang Hilang


............................................. 106

Lampu Sang Kafir......................................................................


109

Scientia Sacra................................................................................
110

Sang Penunggang Cahaya..........................................................


111

Puisi Kuantum.............................................................................
112

Semangat.......................................................................................

13
113

Keajegan.......................................................................................
114

Tepian Lubang Hitam................................................................


115

Big Bang........................................................................................
116

Punggung Alam Raya.................................................................


117

Meradang.....................................................................................
118

Kuantum-Relativitas...................................................................
119

Ayat Birahi...................................................................................
120

Kecebong......................................................................................
121

Kupu-Kupu Berbeda Warna.....................................................


122

Tentang Penulis..........................................................................
123

14
MANIFESTO PUISI KESURUPAN

Yang remang-remang sedang bergentayangan, menebar aura


malam dan kegelapan. Siap menggulung cahaya terang yang
menjemukan dan membosankan. Langit biru nan cerah kurang
gelap, kurang bernafsu, tidak berdarah dan tak
menggairahkan. Kesurupan dengan degup jantungnya yang
kembang kempis layaknya kuda-kuda yang saling berkejaran
susul-menyusul, segera mengambil alih kesadaran yang
pecah, retak, penakut, tidak berani berpetualang, menjelajah
ceruk-ceruk alam semesta terjauh dan menantang. Kegilaan
sedang menjadi semangat zaman, perlu dirayakan dan
disambut dengan riang. Dengan ini, kami persembahkan pada
teman-teman, ideologi puisi kesurupan yang digali dari hasrat
dan insting kegilaan. Ideologi puisi yang meledakkan emosi
dan kemarahan, membongkar sumbatan-sumbatan beban
pikiran, sehingga terasa bebas seperti terbang melayang.
Ideologi puisi yang menyuarakan hasrat tertekan dan gairah
terlarang. Juga melepaskan roh singa yang selama ini
dikurung dan dikekang oleh jeruji besi moralitas dan agama,
agar ia mengaum merobek-robek topeng kemunafikan
sehingga dengan begitu kita menjadi manusia yang

15
terbebaskan.

Puisi kesurupan memandang kesadaran sebagai dunia yang


tak berani menampilkan diri yang sebenarnya. Berkedok,
bertopeng dan bersembunyi dari keaslian dan keotentikan. Ia
hanya lapisan tipis yang menyamarkan dan memanipulasi
kenyataan. Di balik kesadaran yang sering berwarna cerah dan
terang, tersembunyi watak gelap dan remang-remang, nafsu
dan gairah yang tertekan, inilah kawasan ketidaksadaran atau
alam bawah sadar. Falsafah kesadaran terlalu takut dengan
naluri dan insting, malah berusaha menyangkalnya sebagai
liyan yang menyeramkan. Perlu diketahui, kesadaran tidak
akan hidup tanpa tenaga yang diperoleh dari insting dan naluri
alam bawah sadar. Namun, pertumbuhan kesadaran justeru
berkembang dengan menegasikan naluri ketidaksadaran.
Falsafah Descartes yang memenangkan kesadaran sebagai
ciri khas manusia dalam mengada, akhirnya digoyang oleh
Tiga Guru Pencuriga (Marx, Nietzsche dan Freud), di mana dua
yang terakhir menganggap kesadaran sebagai pinggiran,
bukan tuan rumah ataupun pengendali dan bukan lagi pusat
dalam diri manusia. Adalah menyesatkan ketika ada suara
yang merayakan kemenangan nalar dan kesadaran atas naluri
dan insting alam bawah sadar. Justeru kesadaran selalu
digerogoti dan tersedot oleh hisapan lubang hitam alam
bawah sadar. Maka jadilah kesadaran sebagai sesuatu yang
retak, pecah dan tidak pernah mencapai status otonom dan
independen. Bagaimana sesuatu yang lahir dari inangnya
kemudian ingin hidup lepas dengan menafikan asal-usulnya
sendiri? Kalau kesadaran berusaha lepas dari asal-usulnya,
tentu ia akan membunuh kehidupannya sendiri, atau menjadi

16
subyek yang terasing dan tak bersarang.

Puisi kesurupan menempatkan Nietzsche sebagai Guru Agung


yang telah meletakkan pondasi dan fundamen, bahwa
kesadaran, harmoni, keteraturan dan cahaya terang yang
disimbolkan dengan Apollo kini tidak lagi menarik dan
menghambat insting, hasrat dan kehendak manusia. Ide-ide
moral yang bersifat terang dan bercahaya tapi kaku selalu
menuntut manusia untuk bernafas di luar habitat kenyataan,
menekan hasrat dan gairah hidupnya yang gelap dan
remang-remang. Kita pun menjadi tahanan moral, pesakitan
dan tidak siap tumbuh dewasa. Jalan hidup yang menolak dan
mengabaikan kenyataan membuat manusia kerdil dan tak
berwawasan. Perkembangan rohaniah dan kepribadian kita
pun terhambat, karena kehendak dan elan vital ditekan,
dikekang dan disudutkan ke dalam lumbung alam bawah
sadar, kanal dan gudang bagi segala yang tersingkirkan. Oleh
karena itu, sebagai lawan Apollonian, semangat Dionysosian
berusaha mengekspresikan kembali apa-apa yang dulu
direpresi oleh ide moral, nalar, kesadaran dan keteraturan.
Dionysos melambangkan kegelapan, gairah, hasrat, insting,
amarah, daya hidup, kesurupan dan kegilaan yang selama ini
membisul dalam relung-relung gelap alam bawah sadar untuk
bisa diangkat kembali ke permukaan layaknya gunung yang
memuntahkan lava dan pijar api yang membuatnya berat dan
terbebani. Dengan melepaskan beban tersebut manusia
menjadi bebas, ringan dan terekspresikan, kepribadian kita
pun siap mekar dan mengembang. Manusia menemukan
dirinya kembali setelah lama menghilang.

Nietzsche adalah filsuf pertama yang menggali dunia alam

17
bawah sadar sebagai gudang endapan yang tertekan dan
terkekang. Kemudian Freud mengonseptualisasikannya dan
berhasil memformulasikan wilayah yang pernah dijelajahi
dengan berani oleh Nietzsche dalam sebuah sistem terpadu
yang kini banyak diketahui orang, yaitu Psikoanalisa. Alam
bawah sadar merupakan residu yang menyuarakan sesuatu
yang purba, primitif dan asli. Kedirian manusia yang terdalam
ada pada dunia alam bawah sadar. Menyelami alam bawah
sadar yang gelap dan remang-remang akan membantu kita
mengenal diri sendiri dan menyadari potensi-potensi alamiah
kita yang terpendam sehingga bisa teraktualisasikan dalam
kenyataan dunia. Membuka gembok pagar lumbung alam
bawah sadar akan mengantar kita untuk menemukan
kecakapan-kecakapan orisinil dan wawasan kreatif yang
dengan itu membawa kita berusaha menuju pada puncak
perkembangan rohaniah dan kepribadian. Manusia yang
mampu melihat tidak hanya cahaya terang tapi juga kenyataan
pahit, kegelapan dan kegilaan dalam dirinya tentu menjadikan
ia lebih meresapi dan memahami kemanusiaan seutuhnya.
Manusia mengada tidak hanya dengan cahaya kosmos,
kesadaran dan keteraturan tapi juga ditentukan oleh sesuatu
yang mengandung chaos, ketidakpastian dan kegelapan.

Manusia sering menjadi tahanan moral, karena ia dikungkung


dan dituntut oleh ideal-ideal yang membebani dan
memenjarakan instingnya, sehingga hidup terasa kaku, kering
dan membosankan. Daya cipta dan kreatifitas dimandulkan
oleh ide-ide moral yang tidak ramah dengan kenyataan dan
peradaban. Ide-ide moral bersembunyi di balik cahaya terang,
yang dengan mudahnya di hadapan persepsi kita,

18
memanipulasi dan mengaburkan realitas dari kehidupannya
yang asli. Modernitas ditandai dengan kejenuhan, kepenatan
dan pikiran centang perenang, karena hasrat hidup ditekan
oleh ideal-ideal yang membumbung tinggi di luar jangkauan
kenyataan. Moralitas melarang kita untuk hidup dengan
insting dan kehendak, karena keduanya dianggap manifestasi
iblis yang terkutuk dan pendosa. Jadilah manusia pesakitan
moral, karena mengada dengan gairah dan nafsu itu dosa dan
terlarang. Oleh karena itu, mengubah pandangan bahwa naluri
dan insting itu jelmaan iblis menjadi sesuatu yang alamiah
dan tuntutan hidup yang wajar merupakan pembebasan
manusia dari penjara moral yang picik dan dangkal.

Puisi kesurupan justeru menempatkan sang iblis sebagai


pahlawan hidup, berbeda dengan kepercayaan dalam agama
yang menganggap bahwa iblis itu jahat dan dosa. Salah satu
mitos terbesar yang berhasil diciptakan oleh agama adalah
menyembunyikan asal-usul sang iblis yang pemberani,
pembangkang dan pemberontak. Iblis yang awalnya
anti-kemapanan dan rajin bertanya dari mana datangnya
kebenaran, diplesetkan menjadi makhluk kotor dan pendosa.
Para nabi berhasil membuat stereotype atau pelabelan bahwa
para iblis yang mulanya luhur dan alamiah menjadi musuh
abadi manusia karena para nabi khawatir oleh potensi
pemberontakan naluri iblis yang bisa mengancam tatanan
tertib dan status quo agama-agama para nabi. Maka usaha
menyentuhkan jiwa manusia pada naluri dan insting hidup
adalah sebuah gerakan pemberontakan dan perlawanan atas
nilai-nilai yang berlaku dalam tatanan masyarakat. Ini bisa
dimulai dengan mengembalikan kehormatan sang iblis, dari

19
label agama yang menganggapnya jahat, pendosa dan musuh
abadi manusia menuju asal-usulnya yang sejati, yaitu nenek
moyang revolusi dan motor transformatif atas nilai-nilai yang
mendasari masyarakat.

Masyarakat yang cenderung pasif dan diam, pasrah pada


nasib dan menurut begitu saja pada pemimpin mereka yang
sebenarnya otoritarian, adalah ladang yang subur bagi
bersemainya naluri dan insting perlawanan. Menyentuhkan api
iblis kepada mereka harus dimulai dengan membangkitkan
kemarahan dan emosi, bahwa selama ini kita terlalu lembut
dan baik hati. Bahwa moralitas budak, yang memiliki ciri-ciri;
diam, lembut, sopan, pemalu, tahan atas rasa sakit, penakut
dan menjadi tahanan moral sudah saatnya diakhiri. Mari kita
sentuhkan jiwa ini pada api emosi, kemarahan, keberanian dan
kebencian pada apa-apa yang menghalangi aktualisasi naluri
dan insting kita yang luhur. Meresapi roh iblis api berarti
menjadi pemberontak yang tak mau dipecundangi dan
dibohongi oleh nilai-nilai moral dekaden yang ditebarkan
penguasa pada rakyat kecil yang cenderung bodoh dan mudah
dimanipulasi. Agama para iblis inilah yang ditakuti para nabi,
karena berpotensi melawan tabu dan norma yang melindungi
kemapanan agama-agama suci. Maka, untuk memandulkan
perubahan dan revolusi, para nabi melabeli iblis sebagai
musuh tuhan dan manusia, meskipun pada mulanya para iblis
api ini merupakan simbol insting dan naluri pemberontak yang
inhern dalam diri manusia yang dapat memicu perubahan dan
membahayakan status quo agama-agama para nabi.

Puisi kesurupan belajar dari dunia perdukunan dan syair magis


dalam epistemologi kaum primitif. Orang-orang kuno zaman

20
dahulu meyakini puisi tercipta dari intuisi gaib dan dunia jin, di
mana mereka bisa mengucapkan perkataan yang
menggetarkan dan menakjubkan karena dipengaruhi dan
dirasuki oleh roh-roh dan jin-jin. Orang yang mahir bersyair
biasanya memiliki cara-cara khusus untuk berhubungan
dengan dunia gaib dan roh, hubungan antara makhluk gaib
dan manusia terjadi dalam keadaan kesurupan atau
kerasukan. Pada saat ia berhubungan dan dirasuki roh-roh dan
jin-jin, lidahnya menjadi alat bagi makhluk gaib untuk
mengekspresikan diri, dan pada saat itu ia tidak memiliki
kesadaran sehingga disebut gila, karena merasa dikontrol oleh
kekuatan-kekuatan cenayang yang tak nampak, lagi misterius
dan metafisik. Oleh karena itu, awalnya puisi itu bersifat
magis, berhubungan dengan dunia gaib, kesurupan dan
mengandung kegilaan.

Epistemologi syair ini merefleksikan ketidakmampuan


orang-orang primitif dalam menjelaskan gejala-gejala psikis
alam bawah sadar yang menenggelamkan kesadaran mereka
ketika bersyair, sehingga nampak secara sekilas mereka itu
kesurupan dan mengalami kegilaan. Roh-roh dan jin-jin yang
merasuki jiwa para penyair kuno ini sebenarnya adalah
kepribadian alter ego yang bersumber dalam dinamika alam
bawah sadar yang kemudian mereka proyeksikan ke dunia
luar dan diberi atribut personal. Dalam kesurupan, sama sekali
tidak ada roh atau makhluk gaib yang merasuki tubuh dan
pikiran kita, karena yang menyebabkan kita kesurupan
sebenarnya adalah serangan dinamika alam bawah sadar
yang mampu meneggelamkan kesadaran kita. Roh-roh dan
makhluk gaib sekedar hasil kekacauan berpikir, igauan dan

21
penyakit bahasa manusia primitif yang belum mampu
memahami dinamika alam bawah sadar yang terkesan asing,
aneh dan misterius.

Maka sesuai dengan Teori Animisme E.B. Tylor dan Proyeksi


Ludwig Feuerbach, bahwa roh-roh dan jin-jin yang menjadi
sumber inspirasi para penyair primitif tidak lain adalah
kepribadian-kepribadian yang ada dalam endapan alam bawah
sadar yang kemudian diproyeksikan ke dunia luar dan diberi
atribut personal sesuai dengan kualitas kemanusiaan kita.
Roh, jin, setan, malaikat, dewa-dewa bahkan tuhan bermula
dari kekuatan-kekuatan alam bawah sadar manusia yang
terasa aneh, asing dan susah untuk dijelaskan kemudian
diproyeksikan ke dunia luar dan diberi atribut personal sesuai
dengan kedirian dan kepribadian manusia. Pengetahuan kita
yang baik tentang kesurupan dan dinamika alam bawah sadar
akan mengantarkan kita menuju pemahaman yang memadai
tentang tuhan dan makhluk-makhluk gaib lainnya. Oleh karena
itu, fenomena makhluk gaib dapat ditelusuri pada impuls alam
bawah sadar yang menguasai dan mengendalikan psikis kita,
seolah-olah ada kekuatan eksternal yang asing dan misterius,
kemudian karena bingung dan tidak dapat memahami apa
yang sedang terjadi, impuls yang janggal tersebut
diproyeksikan atau dieksternalisasikan ke dunia luar dan diberi
atribut personal sesuai dengan kedirian dan kepribadian
manusia, yang akhirnya diinternalisir kembali sebagai wujud
personal yang objektif di dunia manusia, padahal wujud
tersebut sekedar hasil citraan imajiner pikiran bawah sadar
kita sendiri. Bukankah tuhan yang maha penyayang, pemurah,
pengasih, maha mengetahui, maha mendengar, itu merupakan

22
kualitas-kualitas yang ada pada diri manusia kemudian
ditinggikan hingga melampaui kenyataan? Maha mengetahui
dan maha mendengar adalah contoh penyakit bahasa yang
ditinggikan, saudara dekat delusi dan halusinasi. Oleh karena
itu, tidak salah apabila ada manusia yang meyakini bahwa
tuhan dan makhluk-makhluk gaib lainnya merupakan produk
kekacauan berpikir dalam kesurupan.

Apa yang kami ambil dari khasanah puisi primitif salah


satunya, yaitu mengekspresikan kepribadian-kepribadian
gelap dalam alam bawah sadar yang tidak akan muncul tanpa
meresapi jiwa kerasukan dan kesurupan. Kepribadian gelap ini
seperti insting, gairah, emosi, kemarahan, daya hidup, hasrat,
agresifitas dan pemberontakan. Jenis-jenis kepribadian
tersebut dalam jiwa masyarakat sering ditekan dan dikekang
oleh norma dan moralitas. Membebaskan naluri-naluri
terlarang adalah salah satu tujuan dari ideologi puisi
kesurupan. Maka, usaha pembebasan naluri dan insting yang
ditabukan ini menjadi sebuah perlawanan terhadap hati nurani
kolektif yang telah membekukan dan menjumudkan pikiran
alam bawah sadar manusia yang kreatif dan dinamis. Dalam
sebuah tatanan masyarakat yang dingin dan dikuasai oleh
tabu dan status quo, pelepasan sesuatu yang tertekan dan
terkekang merupakan jenis pembaruan kembali nilai-nilai yang
sudah usang dan berkarat dirayapi tantangan zaman. Yaitu,
gerak peralihan dari suatu moralitas budak yang
memenjarakan watak alamiah manusia menuju
kecenderungan moralitas tuan yang bebas dan merdeka.
Begitulah kiranya ujaran salah satu Guru Pencuriga, Si Gila
Nietzsche.

23
Di sisi lain, membebaskan yang tertekan dan yang terkekang
adalah upaya terapi katarsis untuk memurnikan jiwa manusia
yang dipenuhi beban-beban mental dan bisul-bisul naluri.
Beban-beban mental ini bisa dimuntahkan dan dilepaskan
melalui ekspresi puisi kesurupan, maka jiwa dan perasaan kita
pun jadi lega dan ringan. Puisi kesurupan membantu manusia
menyehatkan mentalnya kembali dari insting dan daya hidup
yang tertekan Oleh karena itu, ideologi puisi kesurupan juga
bagian dari psikoterapi terhadap jiwa masyarakat yang
dibebani norma-norma dan moralitas memaksa, di mana daya
hidup dan insting yang seharusnya mendapatkan pemuasan
atas hak-haknya menjadi terepresi dan tentunya akan
menghasilkan sakit jiwa massal atau masyarakat yang
patologis. Maka, puisi kesurupan yang terkesan gelap dan
remang-remang sebenarnya merupakan sebuah afirmasi atas
insting dan naluri yang layak dipenuhi hak-haknya dan bagian
dari tahapan perkembangan rohaniah kita menuju
pembentukan manusia yang sebenarnya, bukan manusia
setengah malaikat atau setengah ilahiah tapi manusia
seutuhnya.

Aku yang retak, kesadaran yang pecah dan subyek centang


perenang merupakan identitas puisi kesurupan. Puisi ini lebih
banyak menyuarakan kepribadian terasing, sesuatu yang
bergentayangan dan menghantui subyek kesadaran. Tentu
manisfesto puisi kesurupan berada dalam wilayah wacana
posmodern yang berusaha mendesentralisasi subyek yang
sadar dan cahaya terang rasionalitas. Oleh karena itu, puisi
kesurupan melambangkan diri dengan hal yang gelap dan
remang remang, kehendak, hasrat dan pikiran cenayang.

24
Mengekspresikan dan menjadi lidah wicara bagi naluri, gairah
dan insting hidup yang tertekan adalah kredo puisi kami, puisi
kesurupan. Yang berbicara bukanlah aku yang sadar, tapi aku
aku yang bersembunyi dan bergentayangan dalam diriku. Aku
bukanlah diriku, karena ada aku aku yang lain dalam alam
bawah sadarku.

ANAK HARAM

Aku adalah putera sang malam


Yang siap membungkam cahaya membosankan
Mewarisi semangat iblis setan
Merayakan kegelapan dan kesurupan

Aku memilih kehendak daripada nalar

25
Menuangkan guyuran emosi terbakar
Menebar roh anarki
Dan membenci agama oligarki

Mari kita tuang kemarahan di jalan-jalan


Kita pasang ranjau dan granat pemikiran untuk kaum beriman
Kita goyang kemapanan
Dan bersatu dalam manifesto kemanusiaan

Aku, anak haram yang membawa pengetahuan terlarang dan


tak dikehendaki lahir oleh zaman.

(Bagian dari Saj, Puisi Pra-Islam yang menyerupai tombak


tajam dan siap menikam; Marx, Nietzsche dan Freud)

YANG GELAP DAN YANG ILAHI

Aku datang menawarkan kegelapan


Bahwa bermoral tidak lagi bercahaya terang
Yang benderang terasa menjemukan
Karena takut menjamah yang penuh dengan kotoran

26
Yang ilahi kini bersemayam dalam remang-remang
Merendahkan diri, menyapa sengsara kaum pecundang
Menggauli bau keringat orang menggelandang
Memeluk derita yang tak mau hilang

Singgasana tuhan bukan terbuat dari cahaya suci terang


Tapi tercipta dari linangan air mata hitam, tangisan
orang-orang malang
Mari kita meresapi penderitaan
Semoga alam raya memberi kita kekuatan

(Untuk Nietzsche, Sang Nabi Kesurupan)

SAJAK MALAM

Sajak malam, sajak peperangan


Puisi berapi, puisi pemberani
Syair tombak, syair pemberontak

27
Yang selama ini ditekan, akan dimuntahkan
Kegilaan, amarah, hasrat dan insting melawan mencari
pelampiasan
Roh Dionysian pun kesurupan
Melontarkan tombak gaib di tengah gelapnya malam
Melumpuhkan dan menikam jantung musuh sebelum
berhadapan di lapangan

(Untuk Guru Spiritualku, Nietzsche)

AYAT GUNUNG BERAPI

Ayat-ayat pertamaku bermula dari kesurupan

28
Di dalamnya berkecamuk jiwa tak beraturan
Intonasinya bagaikan ledakan-ledakan vulkanis
Berirama sesuai degup jantung yang kembang kempis

Ayat-ayatku menghantam mentalitas borjuis


Memberitakan ngerinya neraka yang bengis
Awalnya, tuhanku memang maha kejam
Sehingga agamaku berwajah muram

Semuanya itu hanya bungkus bagi etika


Yang kau tangkap jangan sekedar kulitnya
Lihatlah makna di balik kengeriannya
Meruntuhkan tirani harus lebih dulu melemahkan daya
emosinya

Memang psikisku paranoia


Ancaman adalah nubuahku yang pertama
Aku hanya ingin menggetarkan kalbu orang-orang kaya
Agar mereka memperhatikan dunia sekitarnya.

KESURUPAN TUHAN
(Wahyu Sebagai Ideologi Kematian)

29
Agama yang memiliki sumber ajarannya pada wahyu
ketuhanan rentan bersifat otoritarian. Salah satunya adalah
Islam. Agama otoritarian akan mudah mengusir akal-sehat
dan kewarasan, karena yang dituntut dalam jenis agama ini
hanyalah ketundukan dan kepatuhan semata. Kritisisme
dianggap sebagai kafir pembangkang yang membahayakan
kemurnian agama tersebut. Pemikiran dan pengetahuan tentu
tidak akan nyaman bernaung di bawah sayap-sayap agama
berjenis otoritarian ini. Umat Islam beriman bahwa wahyu
tuhan adalah dogma yang kebal dari segala kritik dan
pertanyaan, berlaku sepanjang zaman dan tak akan lapuk
sedikitpun oleh asam karat sejarah. Mereka juga meyakini
Islam sebagai agama sempurna semenjak dari lahirnya, tidak
akan berubah hingga akhir zaman, sebab wahyu merupakan
kalam tuhan yang abadi seperti tuhan itu sendiri. Wahyu dan
kenabian menjadi pemilik absolut kebenaran, maka tidak ada
kebenaran dan keselamatan di luar keduanya. Dengan cara
berpikir dan keyakinan di atas, sifat otoritarian akan
berdampingan dengan karakter totalitarian, Islam pun
terkurung dan dibatasi oleh teks-teks harfiah, susah mencerna
kemajuan dan peradaban, serta tidak akan pernah ada pemikir
muslim yang bisa melampaui wahyu sebagai sumber kitab
suci agar mendarah daging dalam kenyataan, meski kaum
liberal sudah berusaha melenturkan kekakuan dan
menyesuaikannya dalam iklim dan kondisi kebudayaan
manusia.

Tesis yang pernah penulis nyatakan dalam buku Agama


Skizofrenia; Kegilaan, Wahyu dan Kenabian, dan Tragedi Incest
Adam dan Hawa & Nabi Kriminal, menyebutkan bahwa Islam

30
sebagai agama yang menopangkan sumber ajarannya yang
tertinggi pada wahyu, sebenarnya berpotensi memiliki
benih-benih kekacauan psikologis yang sangat dalam. Sebab,
wahyu itu sendiri memiliki asal-usulnya dalam delusi dan
halusinasi. Delusi dan halusinasi merupakan kekuatan alam
bawah sadar yang bersifat subeversif dan laten, ia mampu
memanipulasi kesadaran dan mengaburkan pikiran
penganutnya dari kenyataan. Menendang kewarasan dan
kesehatan mental, memusuhi pengetahuan dan akal-sehat,
itulah ciri yang paling nampak dari delusi dan halusinasi. Oleh
karena itu, keduanya merupakan ancaman serius bagi
kemanusiaan dan kebudayaan. Bagaimana menjelaskan hal
tersebut secara sederhana dan singkat?

Merujuk pada buku saya yang berjudul; Agama Skizofrenia;


Kegilaan, Wahyu dan Kenabian, pewahyuan yang terjadi dalam
kenabian Muhammad muncul melalui saluran-saluran alam
bawah sadar yang patologis, semisal lewat delusi
pengontrolan pikiran dan halusinasi suara lonceng, atau
saluran kwasi-mimpi yang mengakibatkan Nabi tergoncang
psikisnya, mengeluarkan keringat dingin, muka menghitam,
dan terkapar seperti gejala ayan atau epilepsi. Gejala-gejala
patologis yang dirasakan Nabi saat pewahyuan di atas
ternyata memiliki kesamaan dengan ciri-ciri psikis yang
dialami oleh para penyair yang sedang mengalami kesurupan.
Pengertian wahyu kenabian Islam sesuai dengan makna
dasarnya dalam budaya Arab Primitif, yaitu sesuatu yang
“tersembunyi dan tersamar,” di mana sumber dan cara-cara
memperolehnya sangat berkaitan dengan budaya kesurupan
yang misterius, aneh dan gaib.

31
Perlu dipahami, masyarakat Pra-Islam sudah mengenal
pewahyuan sebagai fenomena merasuknya roh ke dalam jiwa
manusia yang mengakibatkan orang yang mengalaminya
menjadi kesurupan. Wahyu memiliki asal usulnya pada budaya
Arab Primitif, yaitu dalam institusi perdukunan dan kesurupan.
Hal ini ternyata diakui oleh Al-Quran, dalam Surat Asysyu’ara;
192-194, “Dan Ruh Yang Terpercaya (Jibril) masuk ke dalam
jiwamu membawakan wahyu untuk menjadikanmu sebagai
pemberi peringatan.” Bukankah ayat ini menunjukkan ada roh
yang merasuk dalam jiwa Nabi yang membawakan wahyu
kepadanya? Dengan begitu, sebenarnya Al-Quran mengakui
bahwa wahyu muncul melalui proses kesurupan, karena
merasuknya ruh yang terpercaya ke dalam jiwa Nabi juga
merupakan bagian dari fenomena budaya kesurupan
sebagaimana telah didefinisikan antropologi primitif dan
dikenal oleh masyarakat Pra-Islam.

Kesurupan dalam budaya primitif dianggap sebagai


merasuknya roh-roh atau makhluk gaib dalam jiwa atau
pikiran manusia. Di sini, orang-orang primitif belum bisa
menyadari bahwa roh-roh dan makhluk gaib yang
menyebabkan kesurupan itu sebenarnya invasi dinamika alam
bawah sadar yang dapat menenggelamkan kesadaran kita.
Invasi dinamika alam bawah sadar mengakibatkan orang
tersebut tidak terkendali dan tidak lagi memiliki akal sehat
karena kesadaran sebagai pengendali tubuh dan psikis sudah
tenggelam. Maka, yang menggerakkan jiwa orang kesurupan
sebenarnya adalah dinamika alam bawah sadar yang
cenderung abnormal dan centang perenang. Dan, hilangnya
kendali kesadaran atas tubuh dan pikiran inilah yang disebut

32
kegilaan.

Penulis memiliki tesis kalau proses pewahyuan itu sebenarnya


fenomena kesurupan di mana invasi dinamika alam bawah
sadar menggantikan ide tentang malaikat, tuhan dan makhluk
gaib lainnya yang merasuk dalam jiwa orang yang mengalami
pewahyuan. Proyeksi ke dunia luar dan personalisasi atas
kekuatan alam bawah sadar yang secara asing menguasai
psikis pada saat kesurupan menghasilkan ide tentang tuhan,
malaikat, iblis dan jin-jin. Mereka adalah person-person yang
dicitrakan sesuai dengan kualitas kedirian dan kepribadian
manusia. Tuhan dan makhluk-makhluk gaib di atas bermula
dari kepribadian alam bawah sadar manusia yang ditinggikan.
Dinamika alam bawah sadar juga mampu menciptakan
perasaan aneh, gaib, magis, misterius dan mistik serta
menenggelamkan kesadaran sehingga kontrol atas psikis
diambil alih oleh kepribadian-kepribadian yang ada dalam
dinamika alam bawah sadar, salah satunya yaitu naluri
kematian atau insting menghancurkan.

Dalam pikiran alam bawah sadar bersemayam sebuah naluri


yang sangat halus dan laten tapi dapat mengelabuhi
kesadaran, yaitu insting thanatos atau naluri kematian. Naluri
ini berisi kekuatan merusak dan menghancurkan, bersifat
membunuh dan menyakiti. Maka, apabila ada orang yang
mengalami proses pewahyuan dalam bentuk mimpi dan
bisikan auditorik, tentu naluri kematian yang berasal dari
dinamika alam bawah sadar dapat bersembunyi dalam
anggapan bahwa wahyu itu berasal dari tuhan. Ciri khas
dinamika alam bawah sadar yang mampu menyamarkan dan
menyembunyikan diri di hadapan kesadaran menjadikan naluri

33
kematian atau insting membunuh berkamuflase dalam
sesuatu yang bersifat terang dan ilahiah. Dengan begitu
jelaslah sudah, pewahyuan yang terjadi pada Nabi Ibrahim
untuk menyembelih anaknya sendiri merupakan dorongan
naluri kematian yang ada dalam diri Ibrahim itu sendiri yang
bersembunyi dalam kedok wahyu dan perintah ilahi, dan hal ini
tidak disadari oleh Ibrahim karena kesadarannya tenggelam
dan termanipulasi. Peristiwa Oedipus Complex yang bergerilya
dalam alam bawah sadar beliau memicu naluri kematian atau
agresifitas untuk menghukum objek kecemburuan Ibrahim,
yaitu anaknya. Maka muncullah gambaran dalam mimpi,
Ibrahim menyembelih Ismail (Ishaq), di mana ini merupakan
perwujudan naluri kematian yang berhasil menerobos dalam
penampakan mimpi, kemudian karena terkecoh oleh kesan
ilahiah menjadikan Ibrahim tidak menyadari darimana
asal-usul gambaran mimpi tersebut.

Pewahyuan dalam mimpi Nabi Ibrahim sebenarnya


merupakan infiltrasi dari naluri agresif dan insting kematian
beliau sendiri yang tidak disadari dan bersembunyi dalam
kedok yang ilahiah. Ini yang disebut kesurupan tuhan, ide
tentang tuhan yang delusif dan mematikan. Tuhan dikira
membisiki dan memerintah untuk membunuh padahal bisikan
itu berasal dari pikiran alam bawah sadarnya sendiri. Ide
tentang wahyu tuhan menjadi selubung atau kedok bagi naluri
membunuh dan insting kematian agar bisa dipuaskan tanpa
disadari oleh yang mengalaminya. Dan yang membuat Ibrahim
mengurungkan tindakan untuk menyembelih anaknya sendiri
adalah kembalinya kesadaran Ibrahim dari manipulasi naluri
wahyu membunuh, dan bukannya pendapat kekanak-kanakan

34
yang bercerita tentang kemunculan malaikat membawa
domba sebagai ganti anak Ibrahim yang akan disembelih.
Analisa ini juga bisa digunakan untuk menjelaskan kenapa
orang-orang bisa membunuh manusia lain karena merasa
mendapat bisikan tuhan, yang sebenarnya itu merupakan
infiltrasi dari naluri kematian yang bersembunyi dalam bisikan
wahyu yang delusif, terkesan gaib, misterius dan ilahiah.
Penulis menyebut fenomena ini sebagai kesurupan tuhan.

Akhir-akhir ini masyarakat dunia sedang dilanda bencana


pembunuhan manusia yang disebabkan kesurupan ide
tentang tuhan. Manusia-manusia yang begitu dirasuki oleh ide
tentang tuhan, telah menebar teror dan pembantaian nyawa
dengan perasaan bangga dan penuh iman. Bagaimana bisa
ide tentang tuhan sebegitu merusaknya dan menghancurkan
tatanan kalau itu tidak lain adalah saluran tersembunyi dari
agresifitas dan naluri kematian yang menyamarkan diri
sebagai yang suci dan terberkati? Ide tentang tuhan telah
menciptakan banyak kematian, sebuah peringatan keras bagi
agama-agama untuk memperbarui kembali dasar-dasar
dirinya di hadapan kenyataan manusia.

Orang-orang yang kesurupan oleh ide tentang tuhan merasa


telah men-tauhidkan, mengesakan dan mensucikan tuhan
dengan cara menebar jaring-jaring neraka pada mereka
mereka yang dianggap murtad dan kafir. Tuhan butuh
disembah dengan sesajen darah dan mayat manusia.
Alangkah barbar dan primitifnya ide tentang tuhan tersebut,
padahal kalau kita teliti dengan seksama sebenarnya mereka
ini sedang menyembah berhala, yaitu dorongan nafsu
membunuh dari jiwa bawahnya yang berkedok dan bertopeng

35
ilahiah. Tuhan yang haus darah, pemarah dan pendendam
merefleksikan jiwa yang meyakini ide tersebut sebagai
seorang psikopat dan pembunuh.

Kesimpulan dari penulis, pewahyuan yang selama ini dianggap


sebagai bisikan dan penampakan tuhan tidak lain adalah
manifestasi dari delusi dan halusinasi yang bersumber dalam
dinamika alam bawah sadar yang abnormal dan patologis.
Proses pewahyuan ini dalam budaya primitif disebut
kesurupan. Ide tentang keyakinan wahyu tuhan tadi dapat
menenggelamkan kesadaran, memandulkan akal sehat dan
membunuh kewarasan, oleh karena itu menjadi ancaman bagi
kemanusiaan, kebudayaan dan peradaban. Semoga kaum
beriman menyadari bahwa wahyu yang kita anggap suci,
ilahiah dan terang ternyata merupakan manifestasi dinamika
alam bawah sadar yang delusif, halusinatif dan mengandung
naluri membunuh. Sebuah ideologi kematian yang otoritarian
dan totaliter.

36
PERLAWANAN METAFISIK

Banyak manusia menunduk cemas di tepian keabadian


Karena agama telah membuat mereka ketakutan
Tak ada pengetahuan tentang alam seberang
Kecuali kalau kita kesurupan tuhan

Batu itu terus menerus dihantam panas, angin dan hujan


Tak takut akan kutukan tuhan
Kokoh tertancap di atas bumi
Menantang kehendak ilahi
(Terinspirasi dan Modifikasi dari Puisi milik Mas NWU Gabriel
Genesis)

37
KESURUPAN TUHAN

Namanya Ibrahim
Sang bapak tiga agama besar
Nenek moyang kaum beriman
Banyak dipuja dan dielu-elukan

Awalnya dari sebuah mimpi


Yang dipercaya memiliki pesan ilahi
Di mana ia harus menyembelih putera sendiri
Sebagai bukti ketaatan diri
Kemudian ia pun menanyakan kesanggupan sang buah hati
Apakah bersedia mati, demi melaksanakan perintah junjungan
tertinggi

Ibrahim telah memantapkan hati


Bersegera mengumpulkan kayu bakar di sebuah bukit tinggi
Merebahkan tubuh anaknya di tengah tengah altar sunyi
Lalu menempelkan ke lehernya sebuah belati
Siap menumpahkan darah suci

Untungnya, keraguan dan kesadaran menghalangi ritual


persembahan
Bagaimana mungkin seorang bapak terhadap anaknya sendiri

38
melakukan pembunuhan
Pengorbanan pun digagalkan
Ia tersadar kalau dirinya kesurupan tuhan
Pikiran bahaya yang mengancam kewarasan dan
kemanusiaan

MEMBUNUH TUHAN

Seperti tempo hari, ketika aku menghardik tuhan, yang keluar


hanya kata-kata sastra dan peribahasa
Uang
Demi kau, akan kubunuh banyak manusia
Akan kuperas habis keringat para buruh dan petani
Akan kurampok para saudagar
Dan takkan kubiarkan kau beredar di tangan orang-orang
miskin

Wanita
Demi kau, kan kuhancurkan tatanan moralitas
Kan kubakar para penjaga akhlak
Dan kukibarkan tinggi-tinggi panji-panji perzinahan

Kekuasaan
Demi engkau, rela kufitnah sang kebajikan
Kan kuadu domba kelompok-kelompok kebenaran
Akhirnya, kujilati kaki-kaki bumi kejayaan

Wahai kawan kawan

39
Mari ramai-ramai kita bunuh tuhan
Mumpung kini ia sedang meradang karena sekarat
Kan kujanjikan kenikmatan, kebahagiaan dan kehidupan abadi
Mari….!!!!!!
(Untuk Freud dan Nietzsche)

AYAT-AYAT MAGI

Dalam sembahyang kita berpuisi


Melantunkan ayat-ayat magi
Dalam doa kita bersyair
Merapal mantra-mantra sihir

Bait-bait itu pun menerbangkan pikiran khayali


Mensugesti roh-roh alam raya agar mempengaruhi
Membuat mereka merasuki
Menciptakan dunia fantasi
Menghibur kita dan menenangkan diri
(Untuk Saj Pra-Islam, E.B. Tylor dengan Primitive Culture-nya
dan James Frazer dalam Golden Bough-nya)

40
PENGETAHUAN KESURUPAN

Ada dua nabi sedang melakukan perjalanan


Untuk menguji siapakah di antara mereka yang paling
berpengetahuan
Musa dan Khidir pun memasuki sebuah desa
Mendapati seorang anak yang masih belia

Tanpa banyak kata, secara tiba-tiba Khidir mencekik anak


tersebut sampai mati
Yang mengakibatkan Musa marah dan emosi berapi-api
Namun kini ia sedang berhadapan dengan seorang nabi yang
berderajat lebih tinggi
Yang mendasarkan perbuatannya pada sumber pengetahuan
suci
Di mana ia membunuh karena ada perintah ilahi
Kalau sang anak bila dibiarkan hidup dewasa kelak akan
menjadi musuh ibu bapaknya yang baik hati

41
Bagaimana bisa sebuah perintah ilahi membenarkan
pembunuhan keji tak berperasaan
Apakah alasan adanya ramalan masa depan dan bisikan tuhan
dapat menjadi hujjah kebenaran
Jangan-jangan ini hanya sebuah bentuk ketidakwarasan
Yang diselimuti kenabian dan kesucian
Bagiku ini merupakan kebiadaban
Akibat pengaruh kesurupan tuhan

TANGAN KIRI TUHAN 1

Kenapa kami harus menjadi orang baik hati


Sedang kebaikan diciptakan untuk menindas orang-orang
lemah seperti kami
Tak ada guna memiliki perasaan mengasihi
Kalau itu hanya menjadi sisi kelemahan diri

Nafsu, hasrat, gairah dan keberanian dianggap buruk oleh


orang-orang suci
Diputarbalikkan menjadi welas asih, tenang, teratur, untuk
menyerang kelas kelas tinggi
Mereka, para budak hanya iri
Untuk menutupi kekalahan hati

Pernah datang nabi kesurupan


Mengajarkan kejantanan dan keberanian

42
Ia merobek-robek tatanan
Untuk membuka kedok kemunafikan

Yang tertekan suatu saat akan muncul kembali


Bagaikan letusan gunung berapi
Memuntahkan rasa dengki dan iri hati
Demi mengakui naluri-naluri dalam diri
(Untuk Nietzsche; teori kebencian, dan Freud; mencabut
represi)

TANGAN KIRI TUHAN II

Meski umatmu terus meratapi


Putera langit yang diramalkan zaman tak kunjung turun ke
bumi
Apalah arti menanti kesia-siaan
Kalau hanya dipermainkan oleh imam-imam sialan

Aku tak percaya lagi pada keutamaan


Ia sering menjadi kedok kelemahan
Karena gagal mencapai kemenangan dan keluhuran di dunia
Maka diciptakanlah imaji-imaji surga

Kan kurampok para penjaga moral


Kan kubakar panji-panji ketuhanan

43
Mulut penyeru kitab sucimu akan kusumpal
Hingga tak terdengar lagi suaramu wahai tuhan

Aku berani menawar transaksi padamu, oh tuhan


Kan kugadaikan jiwaku pada setan
Jadikan aku dajjal utama
Maka dengan begitu kau akan mengirim messiah kami ke
dunia

Demi manusia
Aku rela menjadi raja setan durjana
Asalkan tuhan benar-benar menurunkan putera-Nya
Seandainya…………

(Moralitas Budak Nietzsche dan Alam Bawah Sadar Al-Hallaj)

TUHAN pun menTai

Ia yang merendahkan diri di hadapan manusia


Menyapa sejarah dalam derita
Mendaging dan meresapi rasa lara
Bergaul dan berkumpul bersama pecundang nestapa

Yakinilah
Tuhan sudah menghilang dari masjid, biara ataupun gereja
Ia muak dengan para kyai, ustadz ataupun para ahli agama
Ia tidak lagi ditemukan dalam sujud doa dan kitab suci penuh
dogma
Ia enggan menampakkan diri bersama cahaya

44
Kini, ia memilih bersemayam dalam gelap gulita
Hadir dalam seonggok kotoran tai hina
Simbol bagi mereka yang tersia-sia
Ia mengambil tempat yang menjijikkan lagi menajiskan
Tuhanku menTai bersama tetesan air mata, dari mereka
mereka yang dipecundangi oleh nasib dan kenyataan dunia
(Ini adalah puisi yang digugat oleh FPI dan MUI dengan
mengadukan saya ke Polda Jawa Tengah)

MA’RIFAT TAI

Kami, pecundang yang selalu dikalahkan oleh kenyataan


Hanya bisa mengais sisa limbah kotoran para tuan

Kami menanam padi untuk mengenyangkan perut abdi bangsa


Tapi kelaparan yang kami punyai
Kami mencari ikan untuk mencerdaskan generasi pendidikan
Tapi kebodohan yang kami dapati
Kami menguras keringat untuk membuat jalan raya demi
lancarnya pembangunan

45
Tapi kemiskinan yang menghampiri

Berkubang dalam limbah adalah ibadah kami


Membersihkan sisa noda akibat korupsi dan kolusi
Wirid kami menggauli kotoran dan remah-remah makanan
yang dipungut dari lingkaran pesta malam
Zikir kami menelan bulat-bulat sampah dari para tuan-tuan
Dan sembahyang kami adalah sujud di atas bumi yang penuh
dengan dosa hasil kegiatan hidup tak berhati

Hanya ini yang bisa kami persembahkan bagi ibu pertiwi


Dengan mengubah kotoran menjadi berarti
Yang ilahi kini tidak lagi ada pada sesuatu yang dianggap suci
Ia memilih bersemayam pada wujud najis lagi menjijikkan
seperti tai

ME-TAIKOLOGI

Dalam tai, kami mengakrabi derita


Menyapa sengsara
Menelanjangi kuasa
Dan meresapi nestapa

Dalam tai, kami menemukan kekuatan


Bahwa yang terhinakan harus diperjuangkan
Bahwa yang terpinggirkan harus dimuliakan
Dan alam raya akan memberikan hatinya pada mereka mereka

46
yang mendaging bersama manusia yang dipecundangi oleh
kenyataan dunia

Oleh karena itu, sebagai simbol untuk menyatu dengan


kepedihan alam semesta, kami memandikan diri dengan
limbah tai yang beraneka rasa
(MEMPERINGATI “TEATER MANDI TAI DI PENAMPUNGAN
LIMBAH TINJA”
YANG DIGAGAS OLEH “TEHA EDDY JOHAR,”
TANGGUNGREJO 26 OKTOBER 2015
SEMARANG)

CARA BARU DALAM MEMBACA AL-QUR’AN

Selama ini, kaum muslimin secara umum masih susah


menerima pandangan bahwa Al-Qur’an merupakan salah satu
kitab susastra yang mengandung unsur puisi. Hal tersebut
disebabkan Al-Qur’an sendiri tidak mau disebut sebagai
kata-kata syair atau pun puisi (Al-Haqqah; 40-43), ia adalah
kalam ilahi yang suci dan abadi. Namun ada beberapa ulama
klasik, semisal Abdullah Ibn Abbas, Muqotil Ibn Sulaiman,

47
Al-Jahiz, Ibn Qutaybah, Al-Jurjani, Abdul Jabbar, Al-Farra’,
Ar-Rummani, Al-Jinni, Al-Baqillani, dan sebagainya,
menganggap dan memperlakukan Al-Qur’an sebagai kitab
sastra yang paling unggul. Mereka menafsirkan Al-Qur’an
dalam perspektif bahasa, seni dan sastra Arab, salah satunya
menurut Ibn Abbas, banyak pengertian, kata dan kalimat
Al-Qur’an hanya bisa dipahami dengan baik apabila kita
merujuk khazanah puisi-puisi Arab Pra-Islam. Oleh karena
itulah puisi-pusi Pra-Islam disebut sebagai Diwanul Arob, yaitu
lumbung bahasa yang menentukan kejelasan dan pemahaman
ayat-ayat Al-Qur’an. Kemukjizatan Al-Qur’an yang berpengaruh
ke dalam jiwa manusia juga bekerja melalui ranah bahasa dan
sastra Arab. Namun, akan muncul pertanyaan; apabila
Al-Qur’an itu diturunkan dalam bahasa Arab yang jelas
(An-Nahl; 103), tapi kenapa para ulama dan ahli tafsir sampai
kini masih kebingungan dan saling berdebat dengan
pengertian-pengertian, makna dan kosakata dalam Al-Qur’an
yang terkesan ganjil, samar-samar dan tidak jelas?

Di abad modern juga muncul Thaha Husein, Amin Al-Khuli,


‘Aisyah Abdurrahman, Muhammad Khalafallah, Nasr Zayd, dan
lain-lainnya, di mana mereka meneliti, menganalisa dan
memuja Al-Quran sebagai kitab sastra terbesar. Tapi, kalau
Al-Qur’an itu disebut kitab sastra karena banyak ayat-ayatnya
yang indah, mengandung perumpamaan, kiasan dan majaz,
lalu bagaimana dengan ayat-ayat lainnya yang bertele-tele,
menjemukan dan tidak memiliki unsur majaz dan
perumpamaan? Kenapa Al-Quran disebut sebagai kitab
sastra? Bukankah Al-Quran tidak mau dilabeli sebagai kitab
yang mengandung puisi atau sastra? Penulis tidak akan

48
menjawab pertanyaan-pertanyaan di atas secara mendetail,
karena sudah banyak ahli agama yang membahas dan
mengulasnya.

Berikut dua alasan kenapa masyarakat Mekkah memasukkan


Al-Qur’an dalam kategori sastra dan puisi. Pertama,
orang-orang Arab menganggap Al-Qur’an mengandung puisi
karena wahyu Al-Quran muncul dalam diri Nabi melalui
keadaan-keadaan psikologis yang sama persis dengan
keadaan psikis yang dialami para penyair Arab ketika mereka
kesurupan, sehingga lahirlah Saj, puisi magis pra-Islam.
Kedua, orang-orang Arab melihat bentuk ayat-ayat Al-Quran
ternyata memiliki rima akhiran yang sama dan biasa
digunakan dalam sajak-sajak puisi primitif, terutama ayat-ayat
awal Makkiyyah yang suram, gelap, memiliki intonasi
meledak-ledak bagaikan letupan gunung vulkanis dan
ayat-ayat lainnya yang penuh dengan ritme degup jantung
yang kembang kempis.

Di sini penulis hendak sedikit menawarkan sebuah cara baru


dalam membaca Al-Quran sebagai konsekuensi Al-Quran
ternyata mengandung unsur-unsur puisi dan sastra. Di
halaman berikut telah tertulis bunyi Surat Al-Zalzalah dan
Al-Qoori’ah dalam abjad Indonesia. Sebagaimana kita ketahui,
wahyu muncul dalam diri Nabi melalui keadaan keadaan
psikologis yang menegangkan dan mengandung unsur
paranoia, sehingga pada saat pewahyuan tubuh Nabi
menggigil kedinginan karena ketakutan, psikis tergoncang,
muka menghitam, mengucurkan keringat dingin, menggelepar
di tanah seperti onta yang disembelih, atau kondisi kejang
seperti mengalami ayan dan epilepsi. Kondisi-kondisi tersebut

49
sama persis dengan yang dialami oleh para penyair dan
majnun ketika sedang kesurupan.

Psikiatri mendiagnosa kondisi pewahyuan di atas sebagai


gejala skizofrenia-paranoid yang mengandung unsur
kejeniusan dan wawasan kreatif. Oleh karena itu, ayat-ayat
Al-Quran yang muncul pada saat paranoid sering
mengekspresikan kegelapan, ketakutan mencekam,
menggemparkan, dan penuh ancaman. Hal ini merupakan
koherensi dan simetri, karena muncul dalam jiwa yang
paranoid, tentu isi dan ekspresi ayat-ayat Al-Quran
menyesuaikan dengan jiwa tersebut. Contoh, Surat Al-Zalzalah
dan Al-Qoori’ah yang memberitakan tentang goncangan hari
kiamat yang menakutkan, mencekam, menggemparkan dan
penuh dengan kedahsyatan, sangat sesuai dengan keadaan
skizofrenia-paranoid yang dialami Nabi. Karena
skizofrenia-paranoid adalah sebuah keadaan jiwa yang
mengandung ketakutan mencekam, unsur gelap, tersirat
ancaman dan pribadi penuh keputusasaan. Dengan begitu,
ketika kita membaca Surat Al-Zalzalah dan Al-Qoori’ah,
bukannya dengan suara feminin yang halus dan indah tetapi
harus sesuai dengan ekspresi skizofrenia Nabi yang
menghentak seperti kesurupan, mencekam, menggemparkan,
dibunyikan melalui suara teriakan keras layaknya
letupan-letupan kaki kuda yang saling berkejaran susul
menyusul, dan penuh ketegangan. Hal ini simetris dan cocok
dengan isi surat tersebut yang mengabarkan hari kiamat yang
dahsyat dan menakutkan.

Ini yang kami sebut cara baru membaca Al-Quran, sesuai


dengan jiwa paranoia Nabi ketika muncul pewahyuan dan

50
koheren dengan isi ayat tersebut yang beritme meledakkan
pikiran, menggemparkan dan menggoncangkan.

PUISI PARANOIA

AL-ZALZALAH (KEGONCANGAN)

Idzaa zulzilatil ardhu zilzaalahaa

51
Wa akhrojatil ardhu atsqoolahaa

Wa qoolal insaanu maalahaa

Yawma idzin tuhadditsu akhbaarohaa

Bianna robbaka awkhaalahaa

Yawma idziy yashdurunnaasu asytaatalliyurow a’maalahum

Famay ya’mal mitsqoola dzarrotin khoyroyyaroh

Wamay ya’mal mitsqoola dzarrotin syarroyyaroh

AL-QOORI’AH (HARI KIAMAT)

Al qoori’ah

52
Mal qoori’ah

Wa maa adrooka mal qoori’ah

Yawma yakuwnunnaasu kal faroosyil mabtsuuts

Wa takuwnul jibaalu kal’ihnil manfuusysy

Fa ammaa man tsaqulat mawaaziynuh

Fahuwa fii ‘iysyaturroodiyah

Wa ammaa man khoffat mawaaziynuh

Fa ummuhuu haawiyah

Wa maa adrooka maahiyah

Naarun khaamiyah

PUISI AUTIS

53
ALIF LAAAMMIIM

ALIF LAAAMMIIIMSOOODH

TOOHAA

YAAASIIIN

NUUUN

THOO SIIIN

THOO SIIIMMIIIM

Hanya Tuhan yang mengerti dan tahu maknanya

54
MA’RIFAT KAUM PELACUR

Duhai jiwa-jiwa yang terpisah dari tubuh. Sungguh merana dan


terasingnya dirimu. Hati menangis tapi mulut harus tetap
bersuara merdu. Hidupmu bagaikan dipasung di tiang salib
lebih lama dari yang dialami Yesus sang penebus dosa.
Bedakmu yang tebal tercipta dari sengsara yang tak mau
berpisah dari kulitmu. Bajumu yang terbuka dan aurat yang
kau hamparkan ternyata masih kalah menariknya dari para
pemimpin kita yang setiap hari memamerkan rumah mewah
dan mobil mereka yang keluaran terbaru dari pabrikan
terkenal. Tubuhmu, kutukan yang muncul bukan dari langit
tapi ciptaan yang dinasibkan oleh kekuatan sosial dan
ekonomi-politik. Adakah ahli spiritual dan mistikus yang sudi
membahasakan desahanmu yang tidak kalah religiusnya
dengan auman suara azan di menara-menara rumah tuhan?
Perjalanan hidupmu dalam meresapi penderitaan hingga
merasuk dalam pori-pori tubuhmu adalah salah satu bentuk
aktifisme spiritual yang mendarah daging dalam dunia.

“Kami tidak pernah memilih hidup seperti ini. Sejak kecil kami
selalu terbuai oleh pertanyaan tentang cita-cita masa depan.
Dokter, insinyur, guru, profesor, direktur dan sebagainya,
adalah suara-suara yang kini terdengar menyakitkan, karena
semuanya itu adalah surga yang terampas dari hidup kami.
Menatap kenyataan dan menyambung nyawa adalah jihad
kami yang berlumpur. Dunia memang mencaci status dan
cara hidup kami, tapi bolehkah kami bertanya; bukankah
seharusnya kita terlahir dengan membawa warisan kekayaan
tanah air ini sehingga kami mampu mencukupi perut dan
mengisi kepala kami dengan pengetahuan. Dengan keduanya

55
kami mampu bertarung dengan gagah di dunia pasar. Tapi
dalam kenyataannya, kami dibesarkan dengan hutang dan
kelaparan. Dililit usus kemiskinan membuat kami susah
mencerna peradaban. Orang tua dipenjara oleh kesengsaraan
ekonomi, karena rantai kemiskinan dan kebodohan tidak mau
enyah dari desa kami. Pembangunan tidak pernah sampai ke
gubug orang tua kami, karena jalur subsidi sudah dibajak oleh
pegawai kelurahan, kecamatan, bupati, gubernuran dan
pejabat-pejabat teras yang bekerja sama dengan babi-babi
berdasi yang rakus dan perlente. Dari situlah, ekonomi-politik
menasibkan hidup kami. Yang sudi mampir ke gubug kami
hanya lolongan azan dan suara feminin ayat-ayat suci yang
menuntut kami yang lemah untuk tetap hidup seperti makhluk
bersayap lepas dari jejak kaki bumi. Duhai messiah, alasan
apa yang membuat kami harus percaya padamu di setiap
pawai pemilu berarak-arak dengan uang dan penuh janji-janji
penyelamatan?

Kami yang tercerabut dari kehidupan. Ibadah kami bukanlah


sembahyang di masjid-masjid dan gereja-pura, tapi langkah
kami menuntun para lelaki kaya menuju kamar peraduan
surga. Keringat dan desahan kami adalah banjir tasbih dan
tahmid yang diajarkan setan untuk tetap dekat dengan nyawa
kehidupan. Kami bersetubuh bukan karena cinta dan nafsu,
tapi menghidupi nyawa yang diterlantarkan oleh masyarakat
dan negara. Persenggamaan kami menyehatkan ekonomi
pusat dan daerah, kami penyetor pajak yang setia. Melakukan
sesuatu yang tak mungkin dilakukan negara, itulah sedekah
kami. Menceburkan diri dalam derita tapi penuh dengan
lapang dada. Bukankah hidup kami ini sungguh spiritual,

56
meski gelap dan remang-remang. Muak dan marah, ungkapan
perasaan kami pada orang-orang terpelajar dan terhormat tapi
kebahagiaan mereka di dunia ekonomi-politik justru
menghisap darah kehidupan kami dengan korupsi dan kolusi.
Makin cerdas dan pandai seseorang, tidak makin
memperhalus watak dan akal-budinya. Pengetahuan dan
pendidikan yang ada di kepala para politisi dan pengusaha
menjadi senjata pembunuh masa depan kami. Heran, kenapa
mereka disebut orang terhormat sedang kami yang jadi
korban mereka dinamai makhluk setan sundal, bukankah
mereka lebih aniaya daripada kami. Hidup inilah yang justeru
menanggung dosa-dosa para pejabat, koruptor, pendidik,
pengusaha, dan agamawan yang lari mencari menang sendiri.
Oleh merekalah, hidup kami menjadi seperti ini. Kami mampu
menikmati dan menjalani kesengsaraan yang diciptakan para
kaum terpelajar dan terhormat. Ma’rifat kami adalah
menanggung dosa yang lebih menyakitkan dari pada yang
Yesus alami, dan meminum limbah kebijakan yang dialirkan
dari pabrik-pabrik pendidikan yang diciptakan negara.

Sungguh, kamilah yang patut disebut mistikus sejati, meski


harus menaiki tangga puncak ma’rifat yang dibuat para setan
pemberani daripada para sufi yang hidup menyepi bersatu
dengan tuhan tapi lupa akan kehidupan sekitar. Kami, mistikus
lumpur hitam, menuju singgasana tuhan dengan bantuan para
iblis dan setan. Merasakan penderitaan dengan zikir nyanyian
dan takbir desahan malam. Semoga neraka berbelas kasihan
pada tubuh kusut ini, bahwa kami hanya berusaha
melanjutkan hidup meski terlempar dari norma dan aturan
masyarakat, karena mereka, para ulama dan orang-orang

57
terhormat hanya bisa menghujat dan memberi label haram
jadah pada kami semua. Sungguh demi roh anggur, dengan
melihat kami, mata kesakralan dan jubah kesucian para
ustadz dan kyai akan luntur ditelan keangkuhan mereka yang
tiap ceramahnya menjadikan kami sebagai objek penistaan
dan penghinaan. Kami yang akan menuntut mereka kelak, di
pengadilan kehidupan mendatang.”

58
SYAIR ANGGUR DARAH

Wahai teman-teman para penyair cinta


Apakah sajakmu hanya permainan bahasa
Yang kemudian dapat dirupiahkan di depan mata
Ataukah, sebagai penanda atas derita dunia

Oooohhh alam raya


Kau bukan terdiri dari gagasan-gagasan semata
Dunia tidak cukup hanya untuk dipikirkan saja
Melainkan diubah terus menerus dengan tindakan nyata

Kulihat bangunan tinggi dan jalanan raya bermandikan


keringat
Bercampur amis darah yang menyengat
Inilah sungai anggur yang memabukkan bagi politisi dan
birokrat
Menjadikan nyawa bangsa ini betul-betul meradang dan
sekarat

Saudara-saudara, satu nasib dalam derita


Ingin kutiupkan padamu nafas neraka
Singkirkan dari hatimu belas kasihan dan cinta
Sentuhkan jantungmu pada api benci yang menyala
Gerbong revolusi sudah menantimu untuk dijadikan senjata
Meremukkan tubuh dan hati durjana negara

59
Apalagi yang kau tunggu
Agama dan nabimu sudah tidak berdaya
Dipenjara oleh para kyai dan ustadz yang haus madu dunia

Mari kita ayunkan kapak neraka


Bakarlah habis, mereka, para peminum anggur darah kita
Ciumi wajah mereka dengan batu batu panas menyala
Rampas kembali hak-hak yang telah kau berikan pada negara
Demi dunia yang tak mau mengenal cinta
(Untuk Imrul Qois, Adonis, Marx, Nietzsche dan Freud)

60
GADIS MATAHARI

Wajahmu hitam tak karuan


Dirias oleh debu jalanan
Rambut merah menyala
Menggambarkan semangatmu yang membara

Kau tak mau dikalahkan begitu saja oleh kenyataan


Melawan dengan menjual informasi dan pengetahuan
Berjudi dengan lintas lalu lalang
Menyapa satu demi satu orang perorang

Kau adalah dosa negara


Dimantrai ekonomi singa dan serigala
Pendidikan tidak mampu menembus pikiranmu yang merana
Bagaimana mau membaca, perut saja sakit tidak terkira

Dengan melihatmu, wibawa para pendidik dan ahli agama


kehilangan kesakralannya
Tertelan oleh aura matahari menjulur berlidah lidah di sekitar
matamu yang memerah
Untuk apa kita memproduksi banyak profesor dan doktor di

61
tempat-tempat canggih nan ber AC mewah
Sedangkan mereka tidak mampu meresapi penderitaan di
sekitarnya

Ya kita bangsa yang kalah


(Gadis Penjual Koran di Jalan-jalan Siang)

WANITA PEMULUNG DI PINGGIR KOTA

Matahari boleh menghitamkan kulitmu


Tapi takkan mampu menghentikan langkahmu
Hari-hari tiada tanpa kerja keras
Demi pulang dengan genggaman beras

Menyusuri jalanan aspal panas


Untuk mengais barang-barang bekas
Rupiah demi rupiah terkumpul dengan semangat
Agar pendidikan anak-anakmu terus terawat

Masyarakat memandangmu dengan sebelah mata


Tapi tidak dengan alam raya
Kau boleh hina di hadapan manusia
Tapi tidak di hadapan sang pencipta

Negara bisa lenyap


Tapi kau tak boleh patah semangat
Anak-anak di rumah menunggu dengan harap

62
Semoga ibu pulang dengan selamat

Kau wanita besi perkasa


(Untuk Mbok Saginem yang selalu kuingat)

SYAIR KETERASINGAN

Ketika manusia telah membendakan diri


Maka hati sudah tidak berharga lagi
Ketika yang bernilai itu yang bisa dijadikan komoditas
Maka bersiap-siaplah kita menjadi ampas

Hidup memang harus menatap kenyataan


Tapi bukan berarti kita kehilangan keutamaan
Nyatanya kita sedang sakit
Menelan kebudayaan yang pahit

Kata “manusia” sudah hilang tertelan gelombang sejarah


Kita juga bukan lagi subyek pengubah
Hanya kumpulan hantu dalam mesin
Yang jiwanya tidak memiliki rumah dan selalu terasing

Mungkinkah kita hidup tanpa bersaing

63
Kejar mengejar target dan prestasi
Saling memakan dan menghabisi
Demi sebuah hidup yang penuh ilusi
Aku yang dibuang oleh pikiranku sendiri

KEPRIBADIAN GANDA

Aku bukanlah diriku


Aku hanyalah proyeksi dari cairan kimiawi otak kepala
Aku bukan pemilik atas diri sendiri
Aku yang selalu pecah
Ada aku aku yang lain dalam jiwaku

Manusia ditentukan oleh kekuatan asing di luar dirinya


Ia adalah keadaan samping dari kekuatan material
Ia sekrup kecil dalam struktur negara
Ia hanya boneka mainan ekonomi yang bergerak sendiri
Kita adalah ilusi
Kita adalah makhluk impersonal tanpa kepribadian
Ditenggelamkan oleh sejarah dan bahasa
Dipenjara oleh naluri bawaan abadi

64
Apakah kita betul betul ada
Bagaimana cara kita mengada agar betul-betul ada?
(Terinspirasi oleh Marx, Freud, Heidegger, Lacan dan
Althusser)

FILSAFAT MANUSIA API

Apabila memahami hidup sebagai manifestasi kehendak,


niscaya kita akan mengutamakan naluri daripada rasio,
memilih api dibandingkan dingin beku, yang dicari bukan
sekedar ketenangan dan keseimbangan semata tapi
tersentuhkannya diri pada badai perubahan yang terus
bergelombang membara. Kehendak adalah insting hidup,
dasar dari segala gerak, hati, pikiran dan perasaan. Manusia
disebut sebagai manusia karena ada kehendak dan gairah
dalam dirinya. Menatap pucuk langit yang tidak berbatas
dengan semangat menyala-nyala, berpetualang hingga senja
mengatupkan cahaya, mengimani rasa ingin tahu yang tiada
habisnya, itu baru disebut dengan gairah dan daya cipta.

65
Apakah yang membuat peradaban itu terasa hidup dan
mungkin mengada?
Akal bukanlah impuls yang paling asasi sebagai fundamen
kebudayaan. Peradaban tidak melulu dibangun dari
kecanggihan akal, ada kekuatan lain yang merembesi dan
merasuki rasio, sesuatu yang menjadi roh kebudayaan
manusia, dan itu sangat mendasar. Akal tanpa gairah tidak
mungkin menghidupi tubuh. Wajah rasio terlalu pucat, seakan
darah tidak mengalir dalam tubuh, beku dan dingin. Hal ini
terjadi karena kita sering dibebani oleh pemikiran dan
perhitungan yang tidak menggairahkan, kurang bernafsu dan
tidak berapi. Pengetahuan yang digandrungi oleh keranjingan
akut lebih membekas dan berpengaruh pada jiwa daripada
pengetahuan yang dipaksakan untuk ditelan, akan terasa
menjemukan, hanya menjadi berat. Pengetahuan yang
menceriakan itu seperti anggur bagi para peminum dan aroma
mawar bagi pemabuk cinta.
Dasar dari segala hal yang paling mendasar dalam hidup
adalah insting dan naluri, dari keduanyalah rasio dan
kehidupan mendapatkan kekuatan, atau dengan kata lain
insting dan naluri yang telah mengalami penghalusan dan
sublimasi akan membentuk ruang yang disebut dengan akal.
Akal dihidupi oleh naluri. Maka tidak sah apabila ada teori
moral yang merayakan kemenangan nalar atas hasrat. Justeru
sebaliknya, akal selalu bergantung dan digerogoti oleh naluri
yang terselubung. Dalam logika dan akal bergerilya
mengendap-endap insting yang licin dan halus, layaknya ular
yang menggeliat di malam hari. Hasrat bersifat laten dan
subversif. Rasio mengandung kepentingan dari gairah dan
hasrat. Di mana ada tatanan, anarki siap menerkam. Di situ

66
terdapat pembangunan, mustahil tanpa penghancuran. Dalam
tatanan dan pembangunan terasuki naluri kehidupan
bercampur mesin pengruntuhan. Tanpa naluri, nalar tidak
mungkin mengada. Nalar tidak boleh mengkhianati naluri,
apabila begitu, ia akan membunuh kehidupannya sendiri. Akal
menjadi pelaksana bagi peledakan hasrat dan insting, sebuah
perjalanan panjang bagaimana manusia mengada dalam
sejarah universal.
Manusia api tidak gentar oleh susahnya hidup, karena yang
dirasakannya adalah petualangan dan penjelajahan.
Kesusahan hidup tidak patut untuk ditakuti, justeru itu akan
menempa mental dan pikiran kita. Semakin kita menghindar
dari kesusahan, ia akan selalu mengepung dan
menggentayangi kesadaran kita. Penderitaan dan kesakitan
adalah sesuatu yang alamiah, perlu dilalui dan dilampaui.
Tanpa rasa sakit kita tidak akan menemukan kenikmatan, oleh
karena itu puncak kebahagiaan menjadi mungkin untuk didaki.
Semakin kita meresapi penderitaan, semakin besar potensi
kekuatan yang akan kita temukan.
Manusia api menerangi peradaban, memberi kehangatan dari
dinginnya diam. Hal-hal baru menjadi nafas sehari-hari,
menggelayuti pikiran dan hasrat untuk terus mencipta.
Kebudayaan identik dengan swa-cipta, maka kepercayaan
yang menghalang-halangi pembaruan adalah musuh
peradaban. Naluri gairah merasuki daya pikir dan olah kreatif
sehingga pengetahuan dan kebudayaan menjadi ceria dan
membahagiakan, bukannya menghasilkan peradaban yang
kencang melaju tapi menjemukan dan membuat mental kita
tercerabut dari kehidupan.

67
FILSUF KEHENDAK

Ia adalah lelaki tampan yang tak bisa diam. Penuh khayalan


dan memuntahkan banyak pertanyaan pada zaman. Tidak
pernah bisa melihat kenyataan sebagaimana yang ada.
Awalnya ia memang mengurung mulutnya sendiri dengan
jeruji kepercayaan. Setelah berjumpa dengan seorang
pemabuk yang bersyair tentang indahnya hidup tanpa
kekangan, tiba-tiba tubuhnya menggeliat seperti cacing

68
kepanasan, dan berujar;
“Hidup ini menjadi suram tatkala para utusan tuhan merantai
roh singa dalam diri manusia. Tubuh kita penuh dengan
gunung-gunung bisul sebagai akibat sering menekan insting
dan kehendak perasaan. Bisul-bisul yang berisi nanah kotoran
benci dan iri. Kita berubah pesakitan, tertahan oleh moral dan
digerogoti belatung-belatung keyakinan. Hidup tidak lagi
tumbuh, tapi layu karena insting letih dan haus akan
pemuasan. Ia harus digenapi hak-haknya. Rampas kembali
keabadian yang dulu pernah dikalungkan pada nasib nenek
moyang kita yang pemberani, Si Iblis Api.”
(Dari Al-Hallaj dan Nietzsche untuk Nenek Moyang Revolusi, Si
Iblis Api)

WAHYU KESURUPAN

Dalam malam yang pekat


Tiba-tiba pandangan mataku berubah gelap
Kepala tergoyang-goyang
Seperti dibenturkan oleh makhluk cenayang

69
Pelan-pelan muncul kunang-kunang bercahaya
Membuka tirai gelap di mata
Namun, cahaya itu terlalu benderang
Mata ini tak sanggup lagi memandang

Keringat dingin meluncur dengan deras


Disertai raut wajah yang menghitam
Sesak menghirup napas
Didekap erat-erat oleh makhluk hitam

Saat-saat itu bagaikan mimpi


Mereka melihatku seperti sapi yang meronta-ronta
Orang pun menyebutku pengidap epilepsi
Karena memang banyak persamaannya

Bunyi mendengung menusuk kepala


Disertai hembusan lirih kata-kata
Lonceng pun berdentang membahana
Setelah tersadar, baru kutahu maksudnya

Ia pun berat berkata; “Duh gusti, kenapa kau jawab


permintaanku dengan menghunjamkan huruf-huruf gunung ke
dalam dadaku?”
(Proses Pewahyuan)

MEMANUSIAKAN TUHAN

Ini berawal dari tragedi kesurupan dalam diriku


Maka muncullah dirimu
Sifat-sifatmu merupakan citraan kepribadianku

70
Akhirnya terpisahlah dirimu dari diriku

Jadilah aku manusia pesakitan


Yang kehilangan setengah kekuatan
Karena membagi dua kepribadian
Pada sesuatu yang selalu bergentayangan

Aku pun terasing dari diriku


Memandang kekuatan lain yang tak bisa dikendalikan olehku
Ooh diri yang maha agung
Kembalilah masuk ke dalam jiwaku
Itu rumahmu
Akhirilah epos keterasinganmu

Dirimu adalah diriku yang ditinggikan


Melebihi semua kekuatan
Kau yang selalu bergentayangan
Turunlah kembali ke pangkuan
Kau terlalu terbang tinggi mengawang

Setelah dirimu kembali


Jadilah aku manusia sejati
Oleh karena itu, tuhan adalah manusia dalam dirinya sendiri

AYAT-AYAT AUTIS

Aku tersusun dari dua huruf

71
Kadang tiga atau empat huruf
Aku sendiri tak tahu artinya
Bahkan, kucuriga kalau penciptanya juga tak tahu maknanya

Huruf-huruf misterius itu sengaja dirahasiakan


Untuk membuat takjub yang membacanya
Kegaiban sering harus ditimbulkan
Untuk menggugah rasa penasaran umatnya

Lagi lagi kucuriga


Jangan-jangan huruf itu bagian dari mantra-mantra paranoia
Yang diberi makna intervensi ketuhanan
Kemudian ditahbiskan menjadi kata-kata asing menakjubkan

Kegaiban bukan lagi masalah keilahian


Menurutku, ia adalah kedok dari kepentingan
Diciptakan untuk membuka jalan kekuasaan
Begitulah kiranya agama ini dikuduskan

Huruf-huruf tidak lagi bermakna


Walau menjadi simbol yang esa
Aku tidak lagi percaya
Kalau ada mukjizat ilahi di dalamnya

NABI KESURUPAN

72
Aku bukan diriku
Ada aku-aku yang lain dalam jiwaku
Mereka seperti suara-suara asing yang menguasai
kepribadianku
Mereka berkata, mempengaruhi dan mengontrol pikiranku

Karena suara-suara ini asing dan misterius bagiku


Maka, aku pun memberikan atribut personal pada mereka
Jadilah, suara-suara itu seolah wujud yang ditinggikan, eksis
dan nyata
Tuhan, malaikat, dan iblis hanyalah simbol dari daya-daya
psikisku

Meskipun khayalan adalah asal-usul agamaku


Ia bisa menjadi jiwa luhur umatku
Mereka takluk, tunduk dan patuh pada suara-suara imajiku
Jadilah aku nabi bagi kaumku

Kekuasaan dan wibawaku bermula dari hasil fantasi


Aku pengkhayal yang memiliki intelek tingkat tinggi
Hampir tak ada yang curiga kalau diriku adalah makhluk
pemimpi
Semoga dengan fantasi dan khayalan ini, masyarakatku bisa
dibangun kembali

Dia, nabi kesurupan

73
DUKUN PENYAIR

Dulu agama primitif sempat menyebutku sang nabi


Mengusir setan adalah tugasku pertama kali
Kini, agama wahyu muncul menghadangku
Jadilah aku, pesaing para nabi langit itu

Tahukah kamu, para nabi langit telah memfitnahku


Mereka merasa iri denganku
Melabeliku sebagai teman para iblis-hantu
Padahal, sumber wahyu itu sama dengan sumber inspirasiku

Pernahkah kau melihat, bagaimana para nabi langit


mendapatkan wahyu
Mereka merintih-rintih di tanah seperti onta yang mau
disembelih
Tahukah kamu sumber inspirasiku
Tidak jauh berbeda dengan yang dialami para nabi wahyu itu

Karena kami bersaing


Maka kami saling berseteru
Memang nasibku cenderung berpaling
Karena diriku tidak memiliki intelek tinggi seperti para nabi itu

Jadilah aku simbol pengikut iblis api


Dan para nabi wahyu sebagai agen langit tinggi
Meskipun ajaran kami berasal dari sumber yang sama
Tapi masa depan kami jauh berbeda

74
Mereka secara terang-terangan berusaha membunuhku
Ke sudut-sudut gelap mereka memojokkanku
Namun, aku takkan bisa mati
Karena, apabila aku mati maka agama mereka pun ikut sunyi

Sadarkah kalian, aku dan mereka satu ibu

75
AGAMA GUNUNG BERAPI

Demi dunia yang enggan berubah. Terus terpasung


oleh maha perkasanya materi yang membuat kita saling
berperang hingga berdarah-darah. Manusia memang bukan
subyek pengendali sejarah. Dalam dirinya sendiri juga bukan
tuan rumah. Pribadi yang selalu retak, rapuh dan pecah.
Makhluk yang malu menjadi diri yang otentik. Jiwa yang takut
berpetualang, menjelajah hal-hal baru yang lebih menantang.
Modernitas telah mewarisi kita dengan pikiran tak bersarang
sekaligus centang perenang. Kenyataan yang tak bertuan.
Sedang apakah engkau, wahai hantu perubahan? Di manakah
insting kehendak dan hasratmu yang bisa membuat tungku
perubahan berkobar-kobar menyala terang?
Duhai jiwa-jiwa yang pucat, tidak menggairahkan dan
kurang berdarah. Kalian manusia pesakitan, terlalu baik dan
menjadi tahanan moral. Pengasingan atas kehendak,
keinginan dan hasrat merupakan dosamu yang terbesar.
Asketisme telah memadamkan semangat api sebagai tanda
hidup bahwa kita adalah manusia. Tanpanya, revolusi mustahil
mengada. Maka, dengan ini kami persembahkan bara purba
agar bisa menyentuhkan hati kalian pada jiwa merdeka. Jiwa
yang tak takut dengan luka, tak menciut karena murka, dan
gembira menjelajah ceruk ceruk alam semesta. Berani
berlayar dengan sampan kecil menghadang badai laut
ketidakpastian itu mencirikan bahwa kita memiliki hasrat dan

76
kehendak hidup. Dunia bukan sekedar kuburan, tempat ziarah
bagi pribadi yang takut menghirup nafas abadi, tetapi wahana
rekreasi dan pencapaian bagi kekuatan-kekuatan alamiah diri.
Pandanglah dunia dengan gairah, jangan dengarkan para nabi
pertapa yang menebar racun saraf bahwa insting harus
ditekan, hidup perlu dikekang. Dulu, mencemooh tuhan dan
kitab suci itu dosa, maka kini meremehkan keutamaan dunia
adalah nista.
Lihatlah. Di seberang sana, kebebasan dan keluhuran
sayup-sayup lirih memanggil kita. Melambaikan bendera
pemberontakan dan perlawanan. Bahwa tidak ada yang abadi,
selain perlawanan itu sendiri. Mari kita bangunkan raksasa
yang malu-malu bersembunyi di bawah endapan alam sadar
kita. Bukalah rantai moral yang menyegel kekuatan instingmu.
Tubuh akan berdaya jika iman kau cabut dari hatimu yang
bingung. Perang anarki telah dinubuwahkan. Bala tentara yang
terdiri dari petani sakit hati, nelayan yang ototnya berkarat
membesi, buruh yang tercerabut dari kenyataan, dan mereka
mereka yang hidupnya dipecundangi oleh nasib, sudah
menunggu dengan lelah perih. Mereka membutuhkan senjata
amarah. Sentuhkan jiwa mereka yang terlalu tahan dari rasa
sakit pada dendam sengit. Perjuangan kelas lama
dinanti-nanti, sebagai wujud pendakian spiritual yang
mendarah daging dalam dunia. Kata sang filsuf palu,
orang-orang melarat diterangi oleh cahaya filsafat, dan
sebaliknya, filsafat menemukan senjata materialnya dalam
kehidupan manusia-manusia melarat.
Hidup adalah keutamaan tertinggi. Hidup demi
menghidupi kehidupan merupakan semangat agama yang
paling asli. Moralitas mengada demi pemenuhan tumbuh

77
kembang manusia. Humanisme bukan hanya ada demi
nilai-nilai kemanusiaan, tapi sebuah gerak pembebasan atas
kekuatan dan potensi alamiah kita yang sering terdistorsi dan
terlemahkan oleh sudut pandang moral tertentu. Nilai moral
dekaden selalu menghalangi kita untuk tumbuh dewasa.
Mencegah kita menjadi manusia yang sesungguhnya. Jenis
moral ini memusuhi kemanusiaan, dan lebih mencintai
sesuatu di luar kita yang dianggapnya lebih tinggi daripada
manusia, tuhan. Ia meneriakkan larangan-larangan dan tabu
atas dunia. Ia terlalu hati-hati dan dilambatkan pertimbangan
di luar hidup manusia. Moralitas rendahan sangat membenci
insting padahal hidup manusia yang paling mendasar dimulai
dari insting dan naluri. Insting sebagai tanda hidup seharusnya
bisa menghancurkan tembok-tembok rasionalitas yang dingin
dan kaku. Rasionalitas merupakan insting yang tidak mampu
menyadari dirinya sendiri yang telah menyublim.
Pertimbangan rasional sering melemahkan dan mendinginkan
api perlawanan, dengan mengajukan banyak alasan ini itu dan
perhitungan. Perlawanan dan pemberontakan mensyaratkan
naluri spontan dan insting refleks, kebangunan cepat dan
kesegeraan. Revolusi demi kehidupan, bukannya sekedar
menghancurkan, itulah yang kami cita-citakan. Revolusi
menuntut pengorbanan diri. Kita boleh terluka ataupun mati,
tapi anak cucu kita harus hidup kokoh berdiri. Pengorbanan
demi kehidupan yang akan datang, itulah insting revolusi.
Insting mengenalkan manusia akan hidup, yaitu hidup untuk
hidup, maka hidup hidupilah kehidupan. Setiap manusia layak
bahagia, tidak ada satu pun kekuatan yang memiliki hak
mutlak untuk membuat kita sakit, hina dan sengsara. Apabila
ada perintah transendental atau sekular yang berusaha

78
menafikan hidup, itu perlu dicurigai dan tidak layak untuk
ditaati.
Evolusi kebudayaan telah berhasil menciptakan
tatanan aneh yang mirip dengan sangkar besi, yaitu negara
dan demokrasi. Zaman ini hampir tidak ada manusia yang
bisa lepas dari pengaruh keduanya. Negara dan sistem
demokrasi memaksa kita untuk memeluk heteronomi, bahwa
tindak, pikiran dan perasaan kita muncul karena sebab dari
luar, bukan lahir dari dalam kedirian kita. Negara dengan kata
lain adalah paksaan, perbudakan bermoral. Pada dasarnya,
kita adalah makhluk yang tidak memiliki otonomi dan
kehendak bebas, kehilangan inisiatif dan hasrat naluri. Pikiran
dan tindakan yang aktual karena paksaan dari luar itu tidak
alamiah dan tidak memiliki kualitas moral. Secara filosofis,
kebebasan kita bertentangan dengan eksistensi negara,
negara memiliki hidupnya sendiri terpisah dari warganya,
aliran Hegelian menamainya negara organik. Oleh karena itu,
Marx menganggap negara sebagai bentuk pengasingan
manusia dalam sejarah, di mana ekonomi-politik menjadi roh
dalam mesin struktur ini. Dengan ekonomi-politik sebagai
pondasi bermasyarakat dan bernegara, maka jarang sekali
muncul motif manusia dari dalam, lebih dominan karena profit
dan keuntungan. Sesuatu disebut bernilai apabila bisa
dipertukarkan dan diperjualbelikan. Oleh karena itu,
kebudayaan menjauhkan manusia dari watak alamiahnya yang
luhur.
Kita perlu memurnikan negara, sebab ia kekuatan yang
paling memungkinkan untuk mengadakan perubahan
mendasar dalam wilayah ekonomi-politik, juga sebagai
perwujudan kehendak, ia mengada demi pemenuhan hidup

79
kita. Ia tidak boleh berdiri demi dirinya sendiri, apalagi demi
sekelompok oligarki. Sudah saatnya kejahatan negara diakhiri
dan alienasi sepenuh hati kita sudahi. Ingat, negara dan
demokrasi bukanlah akhir dari sejarah evolusi tatanan
lembaga dalam kehidupan umat manusia, sebagaimana yang
dinyatakan oleh Francis Fukuyama yang Hegelian itu. Sangat
dimungkinkan setelah negara dan demokrasi akan muncul
sistem baru, karena roh sejarah tidak bisa dikunci dalam
absolutisme Hegelian, dan imaji kreatif jangan dibatasi oleh
umur manusia yang masih belia. Apalagi anomali dan patologi
selalu mengiringi kedua lembaga di atas. Namun harus diakui,
ketergantungan kita terhadap sistem negara dan demokrasi
masihlah tinggi sebelum ada paradigma baru yang mampu
menggantikan keduanya. Kenyataan yang berulang terus
menerus memperlihatkan dengan jelas bagaimana kawasan
ekonomi-politik negara begitu leluasanya menentukan pikiran
dan perasaan manusia. Struktur yang memenjara kepribadian,
kebebasan dan akal-budi kita. Menidurkan kewarasan dan
memandulkan kesehatan mental. Dunia yang tak memiliki
rasa dan penuh centang perenang, musuh dari naluri dan
hasrat diri. Mengaumlah wahai manusia. Patahkan mata
rantai ketergantungan yang menggelayuti tubuh kehidupanmu.
Hasil kebudayaan yang susah dicerna dan kita telan,
mengasingkan kita dari kehidupan. Manusia adalah pemamah
biak yang buruk. Mengartikan hidup terlalu dalam, kurang
wajar. Pendidikan sebagai cetak biru proses pembangunan
manusia pun selalu halus dan sopan, menyiapkan
kelinci-kelinci empuk untuk dimangsa dunia liar. Pendidikan
sebenarnya adalah tentang menciptakan senjata.
Manusia-manusia baru harus terus menerus diciptakan oleh

80
teknologi pendidikan, sekali kita ketinggalan tentu akan ada
yang menjadi korban. Anak bangsa harus dibekali
keterampilan bagaimana hidup di alam liar. Pendidikan tidak
melulu mengajarkan keadaban yang harmonis dan teratur, tapi
perlu mengajarkan tentang seni berperang. Orang terdidik itu
manusia yang bisa menjadi senjata, bukan hanya makhluk
pengasih dan perasa. Bangunlah, alam sungguh-sungguh
bertaring dan bercakar merah, sebagaimana dikatakan oleh
Darwin, menjadi gelanggang bebas bagi manusia untuk saling
memakan dan menumpahkan darah. Apa perlunya kita
menjadi malaikat bersayap dengan limpahan penuh kasih
sayang, enggan berlumpur dan mendosa, menjejakkan kaki,
mendarat di permukaan bumi? Benarkah kita masih manusia?
Kenapa hanya tatapan dingin yang pucat dan senyum mentah
yang dihamparkan? Apa kita pasrah saja diputar putarkan oleh
roda pemasung nasib yang tak mengenal kasihan? Bukankah
warna hati kita adalah merah menghitam, simbol amarah dan
dendam. Kenapa kita tidak memeluk agama gunung berapi?
Agama kaum petualang pemberani, yang mengatakan “iya”
pada hidup dan bersikap afirmatif pada naluri. Hidupilah
kehendak berkuasa atas naluri-nalurimu. Dengan begitu,
lahirnya manusia adi-luhung menjadi niscaya dan hanya soal
menunggu waktu saja.

81
ANTROPOLOGI IBLIS

Kata mereka
Kau adalah tumbal kebajikan
Yang dirayakan hampir tiap harian
Tanpamu kebenaran tidak mungkin mewujud
Semua bermula dari keenggananmu untuk bersujud

Kau adalah sisi gelap dari tuhan


Agar alam memiliki keseimbangan
Maka memujamu merupakan sisi lain dari kebenaran
Supaya dunia memiliki dialektika kedewasaan

Agamamu tercipta dari api


Membara penuh dendam di hati
Kaulah lokomotif keberanian

82
Yang menarik gerbong perlawanan

Omong kosong
Semua kata-kata di atas hanya proyeksi dari daya-daya
psikisku
Sisi gelap gelap tuhan yang ada padamu muncul dari naluriku
Memahamimu bisa mengembalikan kesehatan mentalku
Maka, kembalilah wahai kau iblis ke dalam jiwaku

Kau sudah terlalu lama mengasingkan diriku


Karena , kau dan tuhanmu itu tidak lain adalah hasil ciptaan
ilusiku

NABI BERSENJATA

Kau memang manusia utama


Yang layak untuk dielu-elukan dan dipuja
Rumahmu teranyam dari kayu-kayu bersahaja
Yang berlapiskan kasih sayangmu pada orang-orang papa

Awalnya kau pemimpi di sebuah gua


Yang bercita-cita bagaimana masyarakat menjadi mulia
Ayat-ayatmu meneriakkan betapa ngerinya siksa dunia sana
Agar orang-orang kaya memperhatikan dunia sekitarnya

Datang menghunus pedang


Bagaikan cakar singa yang menyerang
Merobek-robek perjanjian lama

83
Dan membangun kembali tatanan baru dunia

Kau penakluk kerajaan-kerajaan tua


Yang sudah kehabisan tenaga
Bagian yang tercerai-berai kau satukan kembali
Diikat menjadi satu hati

Pedangmu bukan besi panjang yang lancip dan tajam


Melainkan ayat-ayat yang jauh lebih berbahaya dibanding
seribu pedang
Kau nabi bersenjata
Pembawa perubahan dunia
(Nabi Muhammad)

MANUSIA TERBANG

Memang tubuhku terdiri dari lemahnya daging dan tulang


Namun, pikiranku sama luasnya dengan jagad raya
Memang jasadku bisa musnah dan menghilang
Tapi pikiranku mampu terbang menjelajah dunia

Alam semesta yang maha luas


Saling gulung-menggulung dengan dunia dalam yang tak
terbatas
Tak ada tepi atau pun tengah
Tumpang tindih atas dan bawah

84
Awalnya, pikiranku bergantung pada air dan makanan
Setelah melalui jalan yang melelahkan, bebaslah aku dari
keduanya
Naluriku memang tercipta dari gairah binatang
Namun lama kelamaan, kekuatan binatang itu aku jadikan
tunggangan

Aku memang kecil di hadapan sejarah


Tapi, tanpaku sejarah tidak bermakna
Aku memang kerdil di hadapan alam semesta
Tapi, tanpaku alam raya tidaklah bernyawa

Akulah miniatur sejarah dan jagad raya


Tanpaku keduanya tidak memiliki tujuan
Masa depanku bukan hancur tertimpa reruntuhan langit dan
bintang.
Tapi menjelajah tinggi melintasi bintang-gemintang
Akulah manusia terbang
(Terinspirasi oleh Ibn Sina)
BERIMAN PADA KEMANUSIAAN

Demi satu iman dalam kemanusiaan. Kita bisa berbeda dalam


kepercayaan pada tuhan atau tidak percaya sama sekali, tapi
yakinlah, kita satu hati dalam kemanusiaan. Kita mengada
karena berusaha untuk menjadi manusia yang sebenarnya.
Kita disebut manusia karena ada kemanusiaan di dalamnya.
Manusia bisa mati, tetapi kemanusiaan akan tetap abadi.
Manusia memang fana, namun kemanusiaan berlaku
sepanjang masa. Ibadah yang ditujukan demi kemanusiaan
merupakan keutamaan tertinggi dalam keberagamaan.

85
Memberi nafas pada kehidupan dan merayakan alam semesta
adalah tujuan dari keberadaan kita yang sementara. Kedirian
manusia terhubung dalam jaring-jaring alam semesta. Menjadi
manusia juga berarti menjadi bagian dari alam raya. Manusia
dan alam raya saling gulung-menggulung dan bergumul.
Serpihan bintang menempel dalam pikiran kita, layaknya
semesta yang maha luas dimampatkan ke dalam jiwa
manusia. Meski kita kecil dan kerdil di hadapan hamparan
semesta yang tak berbatas, kita menjadi tujuan dan makna
terdalam adanya alam semesta. Jagad raya tidak mampu
mengungkapkan diri dan berbicara tanpa keberadaan kita.
Maka, setiap kali terjadi krisis kemanusiaan, hati semesta
memanggil anak-anaknya, menanyakan pada mereka,
siapakah yang bersedia memangku rintihan dunia.
Duhai, jiwa-jiwa yang mau meresapi derita, mendaging dalam
nestapa. Tiupkanlah dalam setiap diri manusia dengan
semangat berkorban demi sesama. Hidup demi menghidupi
kehidupan. Keutamaan ini sangat dirindukan oleh roh
semesta, karena memberi kekuatan untuk membangun
kembali nasib umat manusia. Wahai alam yang bertaring dan
bercakar merah, dunia makhluk yang tak mengenal hati dan
perasaan. Jiwa yang gemar merayakan kematian. Mari kita
bersatu dalam kemanusiaan, yang dihiasi dengan cinta dan
kasih sayang. Abaikan semua perbedaan, meleburlah dalam
persamaan. Ulurkan tanganmu secara perlahan, akan kuurapi
kulitmu yang kasar dan kering itu dengan minyak
pengorbanan. Aku ingin menyentuh hatimu yang terdalam,
demi sebuah pencapaian, yaitu kemanusiaan.
Alam raya tenggelam dalam tafakkur, memandang sayu
sambil menarik napas panjang tak teratur. Semangat zaman

86
sedang gelisah, merenung dan memikirkan masa depan umat
manusia yang terancam musnah oleh tindakan manusia itu
sendiri. Kita sedang diracuni oleh insting membenci dan
memusuhi, sebuah penyakit yang merongrong hati. Ideologi
kematian bergentayangan, menebar maut dan kengerian.
Kemanusiaan dalam tantangan dan ancaman besar, bukan
oleh hewan pemangsa atau kesialan bencana, tapi oleh
manusia itu sendiri yang kesurupan oleh ketuhanan dan
kesucian. Kenapa itu bisa terjadi, bukankah kita semua adalah
makhluk manusia yang sama? Apa tuhan membutuhkan
sesajen dari darah dan nyawa manusia yang durhaka dan
tidak mau percaya pada-Nya? Apa yang membuat manusia
berpandangan bahwa nyawa dan darah bisa dikorbankan atas
nama tuhan dan kesucian?
Ideologi kematian tidak mau bersyahadat dalam satu iman
sebagai manusia, malah sebaliknya membagi diri dalam
kotak-kotak keterasingan, kebencian dan perseteruan.
Manusia merasa asing dengan nilai-nilai kemanusiaannya
sendiri, tercerabut dari watak alamiahnya yang baik. Kita
dihadapkan pada masalah untuk mengada sebagai manusia,
makhluk yang terus menerus bertanya apakah kita layak
disebut manusia. Oleh karena itu, kemanusiaan menggeliat
dan kebudayaan menggugat, mengajukan tuntutan-tuntutan
serius ke meja mahkamah sejarah. Ideologi yang merayakan
kematian, mengaburkan kewarasan, memanipulasi kesadaran
dan memandulkan akal-budi harus diseret dengan tegas ke
ruang pengadilan kemanusiaan. Nalar sehat dan pengetahuan
kritis siap menjadi penuntut universal di hadapan sang
tergugat. Siapakah yang dimaksud? Ya, kita sedang
mempertanyakan alasan mengada dari agama bersama para

87
atribut-atribut yang menyertainya, dogma gelap, ritus simbolik,
otoritas kenabian, tuhan yang lalim dan pewahyuan gaib yang
delusif dan halusinatif. Semuanya yang disebutkan tadi saling
bahu membahu dengan ideologi kematian, di mana dalam
kenyataan sejarah telah menghancurkan perasaan
kemanusiaan, pengetahuan dan kebudayaan.
Dalil kami yang utama, tidak ada agama yang kebal dari kritik,
sanggahan dan pertanyaan. Tidak ada hak istimewa untuk
mendapatkan status pengecualian, sekalipun
mengatasnamakan tuhan dan kesucian. Tidak ada satupun
ciptaan yang selamat dari gerogotan rayap yang melapuki
umur kehidupan. Apabila ada yang menyatakan dirinya abadi
melampaui zaman, maka tugas pengetahuan dan akal-budi
untuk mengajukan gugatan dan keraguan. Agama tidak akan
dewasa apabila enggan membuka diri terhadap kritik atas
dirinya. Agama tidak akan mati oleh serbuan kritik, tapi dia
akan menjadi timbunan sejarah yang dogmatis dan patologis
apabila ia tidak mau membuka kritik dari pihak luar atau
penganutnya sendiri. Di hadapan kemanusiaan dan
pengetahuan, semua doktrin agama harus memperbarui
dirinya secara terus menerus melalui proses yang dialektis.
Melalui jalan itulah agama bisa menyegarkan dirinya kembali,
mengganti sel-selnya yang sudah usang atau menghirup nafas
baru dalam laju kebesaran zaman. Kesalahan tidak akan
mengurangi kesucian sebuah agama, tapi justeru berbahaya
apabila suatu agama memandang dirinya selalu benar dan
lepas dari segala kelemahan. Agama adalah ciptaan yang bisa
lapuk dirayapi tantangan zaman. Agamaku, agama
kemanusiaan.

88
KARAKTER REVOLUSIONER

Abad besar telah melahirkan negara ini. Tapi, kini ia

89
hanya menemukan generasi-generasi kerdil tanpa jiwa api di
hati. Kekuatan alam pikiran dengan mudahnya ditundukkan
oleh objek materi. Subyek kehilangan diri, tenggelam dalam
dunia benda yang mengakibatkannya anonim dan impersonal,
tidak lagi memiliki kepribadian. Hubungan manusia satu
dengan yang lainnya dipahami sebagai hubungan kebendaan.
Kehangatan dan cinta kasih memudar terhisap beratnya gaya
benda. Keyakinan dan kedirian kita sebagai manusia sudah
lenyap ditelan cakrawala dunia. Memang kenyataan tidak
memiliki perasaan. Para kuli membangun gedung-gedung
besar dan mall-mall mewah, tapi rumah reot yang ia tinggali.
Para nelayan menangkap ikan untuk mencerdaskan anak-anak
bangsa, tapi kelambatan pertumbuhan dan kebodohan yang ia
dapati. Para petani menanam padi untuk mengenyangkan
perut para abdi negeri, tapi kelaparan yang ia alami. Hasil kerja
bukan untuk penghidupan diri mereka sendiri, tetapi untuk
kekuatan asing di luar diri mereka yang membuat mereka
semakin miskin. Semakin mereka mengembangkan kerja,
semakin tercerabut fisik dan mentalitasnya. Kehidupan
batiniah bertabrakan dengan penyempurnaan hakikat
kemanusiaan yang terdalam. Mereka pun pantas mengeluh
dengan menunjuk roh pengetahuan dan keadilan sebagai juru
bicaranya, kapankah semangat zaman merekah, mengantar
kami menuju altar kemerdekaan dan kejayaan sejati? Apakah
alam raya betul-betul bisu dan tuli, abai lagi tak peduli?
Betulkah negeri yang begitu subur ini mengidap kutukan tak
henti-henti? Lingkaran setan kemiskinan, kebodohan dan
kekerasan, yang tak memiliki ujung dan pangkalnya merantai
kuat nasib anak negeri. Kapan keselamatan dan pembebasan
menyapa jiwa-jiwa kami yang robek disayat oleh tajamnya

90
kenyataan? Apa yang harus kami lakukan untuk membuat
negeri ini mengabdi pada kemakmuran dan kesejahteraan?
Apa betul negara bisa berubah? Apa hanya cukup dengan
mengharap agar negara mau berubah, atau perlu kami paksa
dengan mengangkat senjata api? Maukah angin perubahan
berhembus ke pihak kami? Dan, bagaimana menyambut
perubahan yang selama ini selalu dimentahkan oleh
kekuatan-kekuatan yang tidak menghendaki kami, kaum
miskin dan buruh-kuli mendapatkan perbaikan diri? Mulai dari
manakah kami harus membangun kembali masyarakat dan
negara ini?
Adalah Materialism-Historis Karl Marx (1818-1883),
dalam bukunya German Ideology, yang pertamakali
merumuskan bahwa cara manusia memproduksi untuk
memenuhi kebutuhan-kebutuhan dasarnya menentukan
bagaimana ia harus berpikir, bertindak dan merasakan. Hal ini
memiliki implikasi, kalau cara produksi manusia menentukan
bagaimana arah perkembangan masyarakat. Tesis di atas
dilandasi oleh teorema bahwa bukannya pikiran yang
menentukan kekuatan material, tapi kekuatan materiallah
yang menentukan dan mempengaruhi kesadaran manusia.
Namun, risalah yang hendak diwartakan oleh Marx justeru
kebalikan dari hukum yang ia nyatakan sendiri. Kalau
kebanyakan manusia terperangkap pikiran dan kesadarannya
oleh kekuatan material, maka sebagai kebalikannya,
messianisme-profetik Marx berusaha membebaskan pikiran
dan kesadaran manusia dari belenggu kekuatan material.
Ditulislah hukum-hukum sejarah perkembangan produksi agar
kita bisa menemukan kembali keberadaan kita sebagai subyek
sejarah dalam roda perputaran ekonomi-politik yang selama

91
ini tidak memiliki tuan dan kendali. Marx layak disebut sebagai
nabi atau messiah yang membawa warta penyelamatan
namun bukan dengan bahasa wahyu langit tapi messianisme
profetik yang dilandaskan pada pengetahuan sekular dan
humanisme renaissance. Ia bisa dikritik, diperbaiki dan direvisi
agar terus mengaum dalam sejarah, mengundang orang-orang
yang terkalahkan oleh kenyataan untuk bergerak melawan
nasib yang sering diciptakan oleh negara dan kekuatan
material yang menghidupinya, yaitu hasil ciptaan kita sendiri.
Maka berdasarkan tesis Materialisme-Historis, meresapi dan
mewarisi pembebasan dari determinasi kekuatan material
adalah jalan semangat api, yang oleh kaum Marxist, seperti
Erich Fromm (1900-1980), disebut dengan “karakter
revolusioner.”
Apakah itu karakter revolusioner? Ciri yang pertama,
karakter ini bermula dari teorema bahwa kesadaran dan
pikiran manusia sering ditentukan oleh sesuatu yang asing
dari luar, yaitu kekuatan material, maka yang disebut karakter
revolusioner adalah pembebasan diri dari kooptasi, belenggu
dan determinasi kekuatan-kekuatan material yang ada di luar.
Apabila seseorang telah dirasuki karakter ini, tentu ia akan
merasakan kebebasan dari pengaruh materi, karena materi itu
seperti gaya tarik yang membuat kita selalu tergantung dan
memunculkan rasa berat. Materi juga yang memicu potensi
konflik antar manusia, yang apabila tidak dibatasi, diatur dan
dikendalikan akan memundurkan dan mengaburkan
kesadaran dan akal-budi kita. Seseorang yang terbebaskan
dari gaya berat kekuatan material, tentu pikiran dan
akal-budinya bisa berfungsi dengan lebih baik ketimbang ia
selalu bergantung pada materi.

92
Ciri yang kedua, yaitu otonomi. Seseorang yang bebas
dari belenggu materi akan merasakan derasnya aliran daya
hidup dalam dirinya. Pikiran, perasaan dan tindakannya selalu
muncul dari dalam, sehingga ia menjadi tuan pada dirinya
sendiri. Manusia bisa dikatakan hidup apabila pikiran dan
tindakannya tidak dipaksakan oleh kekuatan-kekuatan asing
dari luar. Ia adalah subjek dalam dirinya sendiri, pengendali
sekaligus tuan bagi dirinya sendiri. Inilah yang membedakan
mereka dengan budak, yaitu orang-orang yang pikiran dan
tindakannya selalu ditentukan dan dipaksa oleh sesuatu dari
luar. Maka, sesuatu yang digerakkan dari luar itu tidak hidup,
tidak alamiah dan tidak memiliki kualitas moral.
Ciri yang ketiga dari orang yang dihinggapi karakter
revolusioner adalah ia mampu berkata “tidak” dan memiliki
daya kritik perlawanan terhadap masyarakat dan negara yang
telah membusuk dan kehilangan keutamaan-keutamaan
(arête). Ia sering melawan arus umum, menjadi pemberontak,
selalu tidak puas dan memposisikan dirinya independen dari
pengaruh masyarakat kepadanya. Seolah-olah apabila ia
berdiri di tengah masyarakat, cakrawala lenyap dalam dirinya
dan bukan dirinya yang lenyap ditelan cakrawala. Ia selalu
eksis dan mempengaruhi perkembangan masyarakat, dan
bukan sebaliknya. Manusia jenis ini menjadikan sejarah dan
masyarakat sebagai ruang aktualisasi bagi potensi-potensi
alamiah dalam dirinya. Mereka adalah orang-orang terakbar
dalam sejarah, orang-orang yang sanggup memekarkan
potensi terdalam pada dirinya, orang-orang yang telah sampai
pada pengalaman puncak.
Ketiga ciri karakter revolusioner yang saya sebutkan
tadi merupakan self-defense mechanism (mekanisme

93
pertahanan diri) yang harus kita miliki apabila kita mau disebut
sebagai subjek sejarah, tuan dalam rumahnya sendiri.
Sebagaimana tesis Louis Althussers (1918-1990), banyak
manusia ketika ia masuk dalam struktur negara, ia pun
berubah menjadi anonim dan impersonal seperti benda,
kepribadiannya hilang ditelan struktur negara yang massif dan
gigantik. Struktur negara melahap manusia dan
menjadikannya hanya sekedar sekrup-sekrup kecil dari bagian
bangunan mesin yang besar dan bergerak sendiri. Maka, untuk
merebut kembali kendali sejarah atas negara dan masyarakat,
sangat perlu bagi kita untuk membangun diri terlebih dahulu
menjdi subjek yang otonom dan independen sebelum
berperang di tengah medan struktur negara dan masyarakat.
Sebuah pesan singkat bagi kita, manusia Indonesia yang
dihinggapi api revolusi.

94
HANTU REVOLUSI

Kata orang, negeri ini adalah surganya dunia


Tidak ada kata mustahil untuk tumbuh di atas buminya
Peradaban besar pernah berdiri kokoh di dataran ini
Lalu lenyap tersapu gelombang gunung berapi

Setelah berlalu, seperti kata Schiller, abad besar telah


melahirkan negara ini
Tapi yang kulihat, ia ada dalam genggaman oligarki
Memang surga dunia warisan bangsa ini
Tapi ia terancam musnah di tangan anak-anak negeri sendiri

Minyak, emas, air dan batubara adalah pusaka kami


Sayang, ia hanya mengalir untuk mengisi pundi-pundi oligarki
Maka jadilah kami himpunan pemuda pemudi sakit hati
Yang berkhayal akan muncul revolusi

Betul negara ini susah mati


Tapi tanda tanda kebinasaannya sudah dimulai
Berkah kekayaan alam berubah menjadi kutukan
Menghasilkan kota kota mati tak berperasaan

95
Hantu perubahan sedang bergentayangan di negeri ini
Menarik gerbong dan menunggang motor revolusi
Seandainya mereka kaum oligarki tak mau menepi
Mari kita jadikan bumi ini neraka anarki !!!!!!
(Terpengaruh oleh Judul Buku Richard Auty; Resource Curse,
yang artinya Kutukan Sumber Daya Alam)

JENENGKU ABANG

Poro seduluuuuurrr
Uripo sing luhur
Ojo gampang pasrah
Ayoo, nasib kudu diubah

Awakmu saiki biso susah


Tapi, anak putune dewe ojo sampe kalah
Makmur kui mesti direbut
Ora teko asal disambut

Negoromu wes micek lan budeg


Gaweane marakne ati ndredeg
Mangkane ojo gampang nrimo
Dewe sing susah iki akeh konco

Pemimpin wes rak perlu digugu


Ojo dadi wong lugu
Sing gampang diapusi
Dadio wong sing sangsi
Hukum wes rak perlu ditaati

96
Ojo wedi geteh
Nek perlu mati sing gagah lan terhormat
Ayooo!!! Lawanoo!!!
Berontako!!!
Kanggo anak putune dewe mengko

PARA SINGA DAN SERIGALA

Wahai kaumku
Pernahkah kau mendengar tentang negara Leviathan?
Yaitu, negara yang wilayahnya dikuasai oleh para serigala dan
singa hutan
Negara, di mana jika ingin duduk di singgasananya, kau harus
mengangkangi lautan darah dan keringat para buruh, petani
dan nelayan

Serigala, adalah mereka kaum cerdik cendekiawan


Yang menjadi tukang dan ideolog kaum hartawan
Tugasnya mencari-cari akal untuk menyembunyikan hasil
tindak kriminal
Lihatlah, layar televisi selalu memperlihatkan mulut mereka
yang pembual

Singa, adalah mereka yang memiliki otot dan tumpukan modal


Menghantui dan menggerayangi syahwat para politisi dan
negarawan

97
Proyek mana yang paling menguntungkan?
Di situlah singa dan serigala berjabatan tangan, mengatur
uang-uang berseliweran

Serigala yang licik dan singa yang kuat modal


Dua hewan besar yang harus kita penggal
Karena, hukum, agama dan pendidikan telah hilang nyali
keberanian
Tertelan auman singa dan tipuan serigala yang menakutkan

Kemarilah, wahai buruh, petani dan nelayan


Kan kutiupkan pada jiwamu, nyala api perlawanan
Bunuh rasa kasihan
Gantung dan bakar mereka, serigala cendekiawan dan singa
penumpuk modal
Musnahkan !!!!!!
(Untuk Pareto, Marx dan Nietzsche).

98
MANTRA REVOLUSI

Sungguh betapa beratnya hidup ini bagi mereka


Orang orang yang terpatri dalam duka
Hidupnya penuh dengan nelangsa
Nasi dan lauk pauk pun jarang mengada

Apakah agama bisa membantu mereka


Mengeluarkan jiwa jiwa ini dari neraka dunia
Kalau hanya ayat ayat suci yang menggema
Tentu bisikan iblis lebih berguna

Oooohhhh tubuh tubuh yang dikalungi sengsara


Mari kita lafazkan mantra revolusi ini bersama sama
Jangan terus berdiam diri dalam lara
Cinta bukan lagi naluri milik kita

99
Hanya ada satu cara
Meniupkan mantra api kedalam jiwa
Mempersenjatai diri dengan amarah membara
Melepaskan peluru derita semesta

TEROR AGUNG

Revolusi Perancis bisa menjadi cermin bagi wajah bangsa ini


Bahwa negara membutuhkan tumbal suci
Mendidihkan darah yang terbakar
Untuk melumasi roda perubahan besar

Kitab suci, ajaran nabi, warisan para wali dan kyai sudah tidak
berdaya lagi
Mereka telah kehilangan kesakralan hati

Wahai jiwa jiwa yang mati


Kemarilah, kan kutiupkan padamu ruh anarki
Kuajarkan padamu agama benci
Mari kita seret dan arak beramai-ramai tubuh kaum politisi

100
Kita telanjangi dan ikat mereka dengan terali besi
Lalu kita renggut paksa jiwa mereka yang tidak berbakti
Karena hukum dan pengadilan memang sudah tak bernyali

Negara ini harus memiliki ritual suci


Yaitu, teror agung pada para pemimpin dan politisi
Bahwa hidup mereka itu untuk melayani
Bukan sekedar memuaskan keinginan diri

Stabilitas dan perdamaian hanya kedok untuk


menyembunyikan eksploitasi
Negara pun menjadi kawasan tipuan ideologi

Wahai, kaumku para buruh dan petani


Kemarilah, kan kuhembuskan padamu jiwa api
Tubuhmu terlalu lama dilemahkan oleh kelembutan hati
Maka seandainya kita tertembus peluru dan mati
Itu setimpal bagi masa depan anak cucu kita di kemudian hari
Mari kita nyalakan api revolusi
Kita semai dan tebarkan benih setan anarki
Karena dunia ini memang sudah tak berhati

Kepalkan tangan-tangan kalian, dan teriakkan


REVOLUSI SAMPAI MATI !!!!!!!!
(Untuk Rousseau, Robespierre dan Marx)

101
PUISI PEMBERONTAKAN

Darahmu tercipta dari gairah malam


Gelap dan pekat hitam
Nafasmu adalah letupan kaki-kaki kuda yang kencang berlari
saling susul menyusul
Berdegup keras, kembang kempis siap memukul

Lihatlah kesengsaraan mereka


Berduyun-duyun memikul kerak neraka
Untuk menjadi bahan bakar bagi hidupnya para gerombolan

102
penguasa
Dan apa balasannya?

Keringat panas meluncur deras


Perut tanpa sokongan beras
Mental tercerabut dari kenyataan
Agama pun dengan butanya melukis khayalan dalam pikiran
Dan kematian menunggu sang malaikat maut mendaratkan
kecupan

Wahai saudara-saudaraku seiman dalam perlawanan


Tidak apalah kita mati di jalan
Asalkan anak cucu kita bisa menatap masa depan
Kepalkan tanganmu membentuk hujan deras pukulan
Rebut hak hakmu kalau perlu dengan kekerasan
Teriakkanlah kata-kata halilintar untuk mengobarkan
kemarahan
Satu kata yang akan mempertemukan kita dalam harapan
Pemberontakan !!!!!!!

NYANYIAN REVOLUSI

Alam yang bertaring dan bercakar merah


Dunia memang tak memiliki kehendak dan perasaan
Dengarkanlah nyanyian kami

Duhai jiwa jiwa yang tak memiliki rumah


Engkau yang selalu terkalahkan oleh kenyataan
Engkau yang terus dipasung oleh penderitaan

103
Engkau yang kerap dipecundangi oleh nasib
BERSATULAH…..!!!!!

Kau yang dinasibkan oleh kemiskinan


Kau yang ditidurkan oleh kebodohan
Kau yang dibutakan oleh tipuan kenyataan
BANGUNLAH…..!!!!!

Mari kita genangi mesin perjuangan ini dengan keringat darah


revolusi
Darah sebagai tumbal akan munculnya kemakmuran dan
kesejahteraan
Kita rampas kembali hak-hak persamaan
Dunia kini sedang akut meradang
Demi kehidupan generasi di masa yang akan datang, mari kita
sambut hembusan Angin Revolusi…..!!!!!
(Untuk Marx dan Darwin)

AGAMA PERJUANGAN KELAS

Moralitas itu tak memiiki fakta


Yang ada hanyalah penanda
Ia diciptakan untuk berkuasa
Mengelabui kita kita, para budak hina

104
Hai kaumku, para buruh dan petani
Tahukah kalian, mereka para penguasa itu tak mengenal
kebaikan
Semakin manusia bertambah besar
Kebaikan adalah bualan

Baik dan buruk hanya pelajaran bagi orang-orang papa


Semuanya tidak berlaku lagi ketika sudah jadi penguasa
Akhirat menjadi kedok kelemahan kita
Untuk menutupi kegagalan di dunia

Sahabatku
Selama ini kau dipecundangi
Untuk apa kau menoleh pada keutamaan
Itu merupakan alat bagi para pembesar untuk menguasaimu
Selamanya kau pun akan terpenjara oleh keyakinan moralmu

Sang nabi pernah berkhotbah kepada kita tentang nilai-nilai


baru, yaitu moralitas tuan
Ia tak mengenal kasihan
Rebutlah kembali hak-hak persamaan
Tebarkanlah anarki dan ketidakseimbangan
Karena kedamaian hanyalah pelicin bagi mereka untuk
menjajah kalian

Kalau mereka cerdas dan bersenjata


Kita berotot dan bermassa
Kunamakan gerakan ini agama kerumunan
Layaknya gerombolan semut-semut yang menenggelamkan
gajah di tengah lautan

105
Ledakkanlah amarah kalian, hancurkan !!!!
(Untuk Marx dan Nietzsche)

SANG IBLIS API

Dalam namamu aku merapal mantra revolusi

106
Hidupmu adalah sejarah perlawanan
Membakar hati dan emosi
Menebar benih-benih perubahan

Meski engkau aib dalam agama


Tapi roh kesurupan berbisik beda
Kau dikambinghitamkan oleh para nabi
Layaknya sampah yang harus dijauhi

Aku memanggil arwahmu yang terus bergentayangan


Mengintai siap menggulung cahaya membosankan
Kaulah lokomotif keberanian
Yang menarik gerbong pemberontakan

Aku meresapimu hingga ke sumsum tulang terdalam


Bahwa kau layak dihidupkan
(Terinspirasi oleh Al-Hallaj, Marx dan Nietzsche)

AMARAH SUCI

107
Kekuatan materi adalah sumber kontradiksi masyarakat
Yang kaya bisa makmur meski hanya sibuk dengan obrolan
Yang miskin pun tetap tentram asalkan ada hiburan
Dan hidup si malang dimulai setelah usai pekerjaan

Wahai politisi yang terhormat


Apabila kau ingin tahu aspirasi murni masyarakat, jangan kau
ukur saat pemilu tahunan
Lihatlah ketika mereka sedang lapar dan menghancurkan
Merusak, membakar fasilitas dan bangunan

Amarah adalah suara asli masyarakat


Membangkitkan yang berat terucap dan tersirat
Karena senyum manis mereka sebenarnya sekedar sandiwara
Untuk menutupi pekatnya luka dan duka

Kedamaian hanyalah kedok untuk menutupi penghisapan dan


eksploitasi
Seni adiluhung yang menyembunyikan mahakarya korupsi dan
kolusi
Maka dari itu, mari kita nyalakan api amarah suci
Demi sebuah kehidupan yang lebih berarti
Revolusi !!!!!

108
ABSURD

Malam menerbangkan doa-doa mereka dengan perih


Bahwa hidup ini tak layak untuk dijalani
Langit bosan dan berdiam diri
Alam pun menghadiahi kita dengan kutukan absurd tanpa
henti

Owwwh, sungguh malang nian nasibmu manusia


Kau terlahir dengan paksaan dan penuh beban
Diombang-ambingkan deru ketidakpastian
Selalu diintai oleh kesialan

Sepertinya hidup bukan ditentukan oleh kita


Semuanya berjalan begitu teratur dan sederhana seolah nasib
tidak pernah bertanya tentang pendapat kita
Maka, adakah hakim yang lebih adil daripada kematian?
(Karena Albert Camus)

109
MENGADA

Satu puisi
Satu dalam hati
Mengada sebagai manusia
Bukan malah membenda

Materi menjadi pusat gravitasi


Melambai-lambai menggoda hasrat diri
Oleh karena itu, keutamaan terletak pada perlawanan
Berkata tidak pada keterasingan
Meski menang bukanlah tujuan
Dan kalah bukan akhir perjalanan

Mengada demi mekarnya jiwa dan kepribadian


Bukan semata-mata untuk pengetahuan
Aku mengada untuk menjadi
Bukan untuk mengetahui

Pengalaman puncak spiritual barulah awal perjalanan


Mengantar kuncup bunga agar mengembang indah menawan
(Dari Immanuel Kant dan Muhammad Iqbal)
.

110
SYAIR MATAHARI

Hidup adalah puisi


Merangkai jalan, menyulam mimpi
Melepas deru keringat, demi sekepal nasi
Memburu malam di siang hari
Menikam cahaya dalam gelap sepi

Seandainya umurku hampir berhenti, ku memilih pergi ke


ladang menanam padi
Membacakan syair agar tanaman tumbuh meninggi
Disirami dan dipupuk oleh hati
Dengan begitulah kita akan abadi
Sambung menyambung jiwa matahari

111
GURU PENCURIGA

Kata sang tiga guru pencuriga, kesadaran hanyalah efek


samping dari kekuatan materi
Kita tak mungkin sepenuhnya menjadi tuan atas diri sendiri
Dan apabila ingin membangkitkan keutamaan diri
Kita terlebih dahulu harus melepaskan kekangan naluri

Dengan begitu, rasionalitas dan kesopanan coba digoyang


Memperteguh asas ketidakpastian
Karena kita adalah makhluk remang-remang
Di mana roh ketidakberdayaan selalu bergentayangan
(Untuk Three Masters of Suspicion; Marx, Nietzsche dan
Freud)

112
KEUTAMAAN YANG HILANG

Dunia tersusun bukan oleh balok-balok materi, tapi dibangun


oleh ceruk-ceruk partikel yang bersuara seperti hati. Fisika
Kuantum telah membuktikan bahwa tidak ada benda yang
benar-benar mati. Semuanya hidup, bersifat organis dan selalu
bergerak merentang menjauh dari awal mulanya berdiri. Alam
raya memiliki jiwa dan kemauan, ia berdenyut, berkontraksi
bahkan menari. Ia bernafas dengan bilangan matematika yang
imajiner tapi koheren, meski kadang ia batuk dan
mengeluarkan dahak dalam bentuk gempa dan letusan
gunung berapi. Alam raya tersenyum dengan melontarkan
cahaya panasnya, sehingga manusia bisa memandikan kulit
dan pori-porinya dengan radiasi matahari yang penuh dengan
tenaga kehidupan. Malam memeluk manusia dengan selimut
dinginnya yang menenangkan. Bintang-gemintang berkejaran,
membentuk dinding ruang baru, alam semesta sedang
mengembang dan berevolusi menuju suatu tujuan tertentu.
Tujuan yang membuat ia bermakna, untuk apa ia harus
mengada di hadapan manusia. Sesuatu yang mengherankan,
menggelisahkan dan juga mengundang teka-teki bagi kita.

113
Begitu juga dengan manusia, ia harus menyalibkan diri dalam
tindak tanduk merdeka. Kita perlu meresapi jiwa alam raya
dengan penuh semangat ceria. Adalah niscaya kalau kita akan
meraih kebebasan yang mendalam dan penuh arti, meski lebih
sering dikalungi rantai besi. Apabila manusia tidak lagi
memiliki makna kebebasan diri, tentu kita sedang
membunyikan detak lonceng kematian suri. Oleh karena itu,
untuk menghunjamkan makna hidup pada jasad kita yang
kering dan membangkitkan raksasa yang tersembunyi dalam
alam bawah sadar kolektif bangsa, maka tindak
menyentuhkan roh manusia Indonesia pada badai adalah
sarat utama dalam membangun kembali masyarakat dan
negara.

Bangsa kita sudah kehilangan keutamaan, karena sedang lari


menjauh dari hakikat kebudayaan. Masyarakat sedang sakit,
tapi kita tidak menyadarinya sebab kenyataan telah menutupi
penglihatan kita atas keadaan yang sebenarnya. Kenyataan
telah memalsukan kesadaran manusia. Bukanlah kesadaran
yang mempengaruhi kekuatan material, tapi sebaliknya,
kekuatan materilah yang menentukan kesadaran kita,
demikian dalil Determinisme Marxian. Kenyataan berhasil
mengusir jiwa dari tubuh kita yang mengakibatkan manusia
seperti rumah tanpa ada penghuninya. Pikiran tak bersarang,
itulah kita. Tubuh menjadi berat dan manusia hanya mesin
yang dikendalikan oleh proses kimiawi otak belaka.
Sentuhan-sentuhan kemanusiaan berganti dengan transaksi
uang, gairah komoditas dan kilau emas permata. Jadilah kita,
manusia tanpa rasa, meski telah banyak melahap nikmatnya

114
dunia. Keutamaan oleh kita hanya nampak pada aribut-atribut
yang menempel pada jasad manusia, bukan sesuatu yang
bercahaya dari kedalaman batin kita. Manusia dianggap ada
apabila ia memiliki harta, jabatan, wanita, rumah mewah dan
kuasa. Kita mengada dengan benda-benda, bukan dengan
jiwa. Manusia telah tenggelam dalam dunia benda, hal inilah
yang mengakibatkan jiwanya berat untuk bergerak dan
berdaya cipta.

Pada benda, ada kuasa, semacam lubang hitam yang menelan


kedirian dan kepribadian kita. Subyek terkurung oleh jeruji dan
kuasa materi, sesuatu yang memandulkan semangat kita dan
berakhir dengan anonim, impersonal, tanpa kepribadian.
Manusia hampir tidak memiliki identitas. Kita kehilangan roh,
sesuatu yang dengannya kita bisa mengubah dunia.
Kenyataan hidup sukses membuat manusia bergerak dan
merasa berdasarkan stimulus-respon atas dunia luar. Kita
setara dengan binatang yang banyak menjadi kelinci
percobaan para ahli perilaku dalam laboratorium-laboratorium
eksperimental. Yang hidup digerakkan dari dalam, bukan
didesak atau dipaksakan dari luar. Yang digerakkan dan
muncul dari luar tidaklah alamiah dan tidak memiliki kualitas
moral. Keutamaan yang inhern dalam diri manusia, oleh
masyarakat kita dianggap sebagai ilusi fatamorgana.
Pengetahuan, kesederhanaan, kerja keras, bela rasa dan sikap
ksatria hanya menjadi penghias etalase dalam
sinetron-sinetron di televisi saja. Budaya yang ditunjukkan
dalam perilaku merefleksikan agama apa yang sebenarnya
kita anut. Dalam perbuatan ada cermin yang menggambarkan
bagaimana ciri-ciri kita.

115
Apakah kita betul-betul mengada dengan keutamaan jiwa?

LAMPU SANG KAFIR

Kami ucapkan banyak terimakasih padamu, hai orang kafir


Karena engkau mampu memaksa matahari terbit di malam
hari
Dengan itu peradaban memudahkan hidup kami
Sungguh siapa bisa mengabaikan jasamu yang sangat berarti
Kecuali orang-orang tak berhati
Tuhan, apa hanya karena tidak beriman, jiwanya harus
dibersihkan lebih dahulu dengan basuhan air neraka agar
menjadi suci?
(Thomas Alva Edison)

116
SCIENTIA SACRA

Fisika bernafas dengan bilangan matematika


Tanpanya benda-benda mustahil bisa bicara
Biologi bermetabolisme dengan racikan kimia
Sehingga organisme hidup bisa membesar dan mengerut
dengan elastisnya
Maha daya scientia sacra

117
SANG PENUNGGANG CAHAYA

Awalnya ia hanya seorang pelamun


Yang bertanya bagaimana kenyataan itu disusun
Ia abdikan hidup demi sebuah mimpi
Bagaimana caranya cahaya bisa ditunggangi

Gaya berat membuat ruang dan waktu melengkung


Para ilmuwan pun banyak dibuat bingung
Menunggu pembuktian sejarah baru

118
Cara revolusioner memahami tarian sang waktu

Teori besar yang dipikul sendiri oleh pikiran eksentrik


Keindahan dalam keanehan yang unik
Aku bangga menjadi pengagummu yang setia
Layaknya berdiri di atas pundak para raksasa

Mengenang 100 tahun lahirnya Teori Relativitas Umum


Einstein 1915-2015

PUISI KUANTUM

Kuantum melahirkan chaos di mana mana


Partikel hantu bisa mucul dari tiada
Objek pun luruh dalam remang-remang hybrida
Dan sebab akibat menjadi kecut nyalinya
Maha daya kuantum, yang tidak digoncangkan olehnya seperti

119
belum memahami fisika
(Untuk Heisenberg, Sang Nabi Chaos)

SEMANGAT

Menari-nari bersama lentik huruf dan bilangan imajinasi


Menyanyi riang dengan iringan puisi hasrat diri
Bekerja keras bersama siraman air matahari dan ayunan

120
semangat abadi
Beribadah khusyuk dan khidmat dengan menebak tindak
tanduk alam penuh misteri

KEAJEGAN

Malam menggantung bulan

121
Mencekiknya hingga terpaksa memantulkan sinar
Bumi diperkosa gravitasi
Menjaganya agar selalu beredar di posisi
(Demi Isaac Newton)

TEPIAN LUBANG HITAM

122
Alam semesta pun kembali mengerut setelah berhenti
mengembang
Sang panah waktu bergerak memutar
Kita menjadi ingat akan masa depan
Dan Sang Brahman mulai melempar dadu tak beraturan
(Untuk Stephen Hawking)

123
BIG BANG

Bintang-bintang dan galaksi saling berlari berkejaran


Susul menyusul menuju suatu tujuan
Mungkinkah di ujung sana ada tuhan
Pertanyaan yang senantiasa menggentayangi segala zaman
(Alexander Friedmann dan Edwin Hubble)

124
PUNGGUNG ALAM RAYA

Memandang dengan kagum hukum-hukum alam semesta


yang anggun
Benarkah jagad raya ini ada yang memanggul?
Andaikan kita menyebut ada yang tak terbatas, tentu
keindahan hukum-hukum itu sendiri yang layak dinamai
puncak simbol yang terunggul

Tapi keindahan Newtonian ini tiba tiba dirusak oleh keacakan


Darwinian
Bahwa di balik alam raya yang teratur, anggun dan tertata rapi,
terselip taringnya yang tajam dan cakar merah tanpa perasaan
Ya, kita mengada bersama alam raya yang penuh dengan
kebetulan, terlahir tanpa tuan dan nasib kita pun tak pernah
tertuliskan
(Selamat datang Insting Darwinian dan Hantu Kuantum
Ketidakpastian)

125
MERADANG

Tiada kata puitis yang lebih agung, selain revolusi


Tak ada ungkapan syair yang paling sederhana nan elok,
selain ilmu pengetahuan dan teknologi
Dan tak ada ideologi dan musuh yang paling kubenci, selain
wahyu dan para nabi

126
KUANTUM-RELATIVITAS

Aku melihat samar-samar manusia dipatri dalam penjara


ruang dan waktu. Hanya kekuatan relatif yang mampu
mengeluarkan kita dari jeruji besi kepastian. Maka janganlah
takut apabila pikiranmu hilang dari kepastian sejarah.
Berenang-renang dalam ilusi, seperti sedang menggerogoti
penghalang yang dibuat dari beton cor-coran determinisme
takdir. Bayangkanlah kau masuk ke dalam lubang jarum
ditemani puluhan gajah besar yang sedang mengantri. Atau,
berpindah-pindah dari satu ruang ke ruang lainnya melalui
kekuatan pikiran yang sudah dibekali teknologi. Ingat, tidak
ada yang mustahil dalam ilmu pengetahuan. Dan sihir
gravitasi, membuat pikiranmu melengkung terbebani massa
materi.

127
AYAT BIRAHI

Sungguh malang nian wanita yang berjihad dalam poligami


Ia mengira itu adalah iman tingkat tinggi
Dan sungguh lelakinya tersebut tidak berhati
Berkedok dalam selubung perintah suci
Untuk menutupi nafsu birahi

128
KECEBONG

Awalnya, hanya gerah


Karena banyak makan kecambah
Maka muncullah dari dalam diri, kawah gunug berapi
Meledak ledak tiada henti

Mereka pun berkejaran tak beraturan


Di dorong oleh rasa penasaran
Namun pemenangnya hanya ada satu
Lahirlah aku dari naluri bapakku

Setelah dewasa, baru tersadar diri ini


Aku hanya bagian dari perputaran tiada henti
Sudah saatnya kupanjat tingginya pegunungan
Menaklukkan ngerinya kesendirian
Kecebong, itulah pelajaran hidup manusia
Tak ada yang dapat menghindarinya, sekalipun seorang
pendeta
Maka janganlah engkau terlalu meninggikan kodratmu

129
Dengan mematikan naluri kebinatanganmu

Tidak usah menafikan diri sendiri


Hingga mengingkari naluri primitif dalam diri
Kecebong-kecebong, janganlah tercecer dengan sia sia
Bisakah hidupku berdamai denganmu hingga bahagia?
(Untuk Sigmund Freud dan Dr. Boyke)

KUPU-KUPU BERBEDA WARNA

Kami mengada dengan sendirinya


Tidak pernah merancang sempurna
Kami hanya mensyukuri sang pencipta
Bahwa makhluk bisa terlahir beda

Pasangan cinta tidak harus lain jenisnya


Karena hidup memang aneka rasa
Alam penuh dengan keganjilan rupa
Menyambut khusyuk rahmat dan kasih tuhan yang kuasa

Kami muncul tanpa sengaja


Mencintai sejenis dengan rela
Kami tidak bermaksud mencela agama
Namun menerima takdir semesta dengan suka cita

130
Kawan-kawan manusia
Mereka bukan teroris, bukan kriminal, bukan koruptor juga
bukan penghancur negara
Terimalah mereka apa adanya
Sebagai perwujudan cinta sesama
Kita tidak bisa musnahkan mereka
Hanya karena lain dengan kita

Kupu kupu ganjil yang mempesona


(Puisi ini kami persembahkan untuk teman-teman LGBT)

Tentang Penulis

Ahmad Fauzi, lahir di Semarang, 11 Juli 1979. Anak seorang


guru agama biasa dan ibu rumah tangga yang bersahaja.
Pernah belajar di Pondok Pesantren Modern Islam Assalaam,
Surakarta. Semenjak kecil menurut ayahku, diri ini memang
berbeda. Penakut, cengeng, lemah, sensitif dan pendiam.
Sampai suatu saat, datanglah sapuan angin utara yang
memporak-porandakan semua, ya aku dihinggapi skizofrenia.
Kiamat yang mendahului kecupan sang malaikat maut. Dari
pendiam dan tenang menjadi pemarah dan pemberontak,
layaknya singa yang mencakar, merobek-robek tabu dan
dogma. Memuja gelap dan remang-remang, meresapi gairah
dan insting malam, itulah agamaku.
Buku ini merupakan buku ke empat yang telah penulis
hasilkan. Yang pertama, Agama Skizofrena; Delusi,

131
Ketidaksadaran dan Asal-usul Agama tahun 2011, kemudian
Agama Skizofrenia; Kegilaan, Wahyu dan Kenabian tahun
2013, dan terakhir Tragedi Incest Adam dan Hawa & Nabi
Kriminal tahun 2015.
Penulis dapat dihubungi di No.HP. 088802512314, atau
085640820972.
Email; ahmadfauzi_fauzi2000@yahoo.com.

Anak Haram
Aku adalah putera sang malam
Yang siap membungkam cahaya membosankan
Mewarisi semangat iblis setan
Merayakan kegelapan dan kesurupan

Aku memilih kehendak daripada nalar


Menuangkan guyuran emosi terbakar
Menebar roh anarki
Dan membenci agama oligarki

Mari kita tuang kemarahan di jalan-jalan


Kita pasang ranjau dan granat pemikiran untuk kaum beriman
Kita goyang kemapanan

132
Dan bersatu dalam manifesto kemanusiaan

Aku, anak haram yang membawa pengetahuan terlarang dan


tak dikehendaki lahir oleh zaman.

133

Anda mungkin juga menyukai