Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN

KESEHATAN GIGI DAN MULUT


PUSKESMAS BAWANGAN PLOSO

DINAS KESEHATAN
PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN JOMBANG
2019
KERANGKA ACUAN
PROGRAM KESEHATAN GIGI DAN MULUT
PUSKESMAS BAWANGAN PLOSO TAHUN 2019

I. LATAR BELAKANG

Hasil Riskesdas (2013) melaporkan bahwa prevalensi karies gigi diIndonesia


adalah sebesar 46,5 dengan penjabaran prevalensi karies untuk kelompok usia 12
tahun sebesar 36,1% dengan DMF-T 0,91, kelompok usia 35-44 tahun prevalensi
karies gigi mencapai 80,5 dengan DMF-T 4,46 sedangkan usia diatas 65 tahun
dengan prevalensi karies sebesar 94,4% dan DMF-T 18,33. Data tersebut
menunjukkan bahwa prevalensi karies cenderung meningkat seiring
dengan bertambahnya umur yang berarti adanya kecenderungan penurunan status
kesehatan gigi dengan meningkatnya umur. Maka perlu dilakukan tindakan
pencegahan dan perawatan sedini mungkin.

Penyakit gigi dan mulut banyak menjadi masalah masyarakat di Kecamatan


Ploso. Adapun penyakit gigi dan mulut yang sering terjadi adalah karies gigi ,Pulpitis
(keradangan pada jaringan pulpa) dan gigi gangraen. Karies gigi dapat menyebabkan
terganggunya fungsi kunyah, pencernaan makanan, penyerapan makanan dan
menurunkan/terganggunya kualitas hidup. Sedangkan penyakit gigi gangraen dapat
merupakan focal in fection yang dapat menyebabkan infeksi / penyakit pada organ
tubuh lain. Oleh karena itu pencegahan dan pengobatan dini dari penyakit ini mutlak
diperlukan di wilayah kerja Puskesmas Bawangan Ploso, sebagai unit yang
memberikan pelayanan dasar langsung kepada masyarakat pelayanan keesehatan
gigi dan mulut Puskesmas Bawangan Ploso mempunyai peranan dalam melakukan
tindakan pencehaan dan melakukan perawatan gig dan mulut sedini mungkin.
Upaya kesehatan gigi dan mulut di Puskesmas Bawangan Ploso merupakan
upaya kesehatan gigi dasar paripurna yang ditujukan kepada individu, keluarga dan
masyarakat. Adapun upaya tersebut meliputi : Upaya kesehatan gigi promotif, Upaya
kesehatan gigi preventif dan Upaya Kesehatan gigi kuratif

II. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Tercapainya derajat kesehatan gigi dan mulut masyarakat yang optimal di
wilayah kerja Puskesmas Bawangan Ploso.

2. Tujuan Khusus
a. Meningkatnya kesadaran , sikap dan perilaku masyarakat dalam
kemampuan pelihara diri (self Care) di bidang kesehatan gigi dan mulut
b. Menurunkan prevalensi kesehatan gigi dan mulut masyarakat
c. Terhindarnya gangguan fungsi kunyah akibat kerusakan gigi dan mulut
pada individu di wilayah kerja Puskesmas Bawangan Ploso.

III. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

1. Pelayanan kesehatan gigi dan mulut di puskesmas


Pelayanan kesehatan gigi dasar di Puskesmas dilaksanakan setiap hari kerja
terhadap masyarakat yang datang ke ruang kesehatan gigi dan mulut
Puskesmas. Pelayanan meliputi:
- Pemeriksaan
- Pencegahan, pemulihan dan pengobatan
- Penyuluhan secara individu
- Rujukan
2. Pelayanan kesehatan gigi ibu hamil (ANC terpadu)
Kegiatan diintegrasikan dengan kegiatan KIA baik di dalam maupun diluar
gedung puskesmas. Kegiatannya berupa
- Konseling
- Pemeriksaan dan pengobatan
- Rujukan
3. Penyuluhan , pemeriksaan dan sikat gigi bersama pada anak sekolah
Upaya kesehatan gigi dan mulut pada anak sekolah (UKGS) diberikan pada
sekolah tingkat pendidikan dasar yaitu pada SD/MI yang dalam
pelaksanaannya dilakukan oleh dokter gigi atau perawat gigi dan bidan
desa. Adapun kegiatan yang dilakukan sbb:
- Upaya peningkatan kesehatan gigi anak sekolah melalui penyuhan
- Upaya Pencegahan yaitu sikat gigi bersama dibimbing guru UKS
- Upaya pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut anak sekolah oleh dokter
gigi/ perawat gigi
- Upaya rujukan

4. Pendampingan kader UKGMD di Posyandu


Pendampingan kader UKGMD dilakukan dalam rangka mengikutsertakan peran
serta aktif masyarakat dalam upaya pelihara diri terhadap kesehatan gigi dan
mulut. Kegiatan tersebut bisa juga dilakukan secara terintegrasi dengan upaya
kesehatan lainnya yang berhubungan dengan peran serta masyarakat. Langkah-
langkah kegiatan tersebut yaitu dengan melakukan fasilitasi di posyandu ketika
kader UKGMD melakukan penyuluhan dan demo sikat gigi.

IV. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


CARA
N
KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN MELAKSANAKAN
O
KEGIATAN
1. Kegiatan Kesehatan gigi - Pelayanan kesehatan - Melakukan pelayanan
dan mulut Puskesmas gigi dan mulut di gigi dan mulut pada
Bawangan Ploso Puskesmas masyarakat yang
dating ke ruang
kesgilut.
- Pelayanan kesehatan - Kegiatan
gigi ibu hamil (ANC diintegrasikan dengan
terpadu) kegiatan KIA
- Penyuluhan dan - Terintegrasi dengan
pemeriksaan gigi anak kegiatan skrening
sekolah UKS
- Pembinaan kader
UKGS
- Sikat gigi bersama
- Pendampingan kader - Melakukan fasilitasi di
UKGMD di Posyandu Posyandu

V . SASARAN
Masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Bawangan Ploso.
VI. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
NO RINCIAN KEGIATAN TAHUN 2019
DE
JAN PEB MAR APR MEI JUN JUL AGS SEP OKT NOV
S
1. Pelayanan kesehatan gigi dan x x x x x X x x x x x X
mulutdi Puskesmas
2. Pelayanan kesehatan gigi ibu x x x x x X x x x x x X
hamil
3. Penyuluhan dan pemeriksaan gigi x x
anak sekolah (UKGS)
4. Pembinaan kader UKGS x x
5. Sikat gigi bersama x x
6. Pendampingan kader UKGMD di x x
Posyandu
7. Pencatatan dan pelaporan x x x x x X x x x x x x

VII. EVALUASI PELAKSANAN KEGIATAN DAN PELAPORAN

VIII. PENCATATAN PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Berbagai hal yang berkaitan dengan masukan, proses dan keluaran upaya
kesehatan gigi dan mulut direkam secara terpadu dalam sistem pencatatan dan
pelaporan puskesmas,yang terdiri dari:
- Rekam medis
- Register harian
- Pelaporan bulanan ke Dinas kesehatan Kabupaten Jombang
- PKP
IX. TATA NILAI
Disiplin : Pelaksanaan kegiatan sesuai jadwal
Efektif dan efisien : tercapainya kesehatan gigi yang optimal dengan petugas yang
profesional
Tanggungjawab : Pelaksanaan kegiatan sesuai SOP
Aman : Pelaksanaan kegiatan selalu mengupayakan keamanan bagi
sasaran dan petugas
Kerjasama : Dalam setiap pelaksanaan kegiatan kesehatan gigi dan mulut,
membutuhkan kerjasama antar program dan lintas sektor
X. PERAN LINTAS SEKTOR DAN LINTAS PROGRAM
Lintas Sektor :
1. Kepala sekolah memfasilitasi dalam pelaksanaan kegiatan di sekolah
2. Guru UkS berperan aktif dalam pelaksanaan sikat gigi bersama
3. Kader memberikan penyuluhan cara menyikat gigi yang baik dan benar
4. Kepala dusun menyediakan tempat fasilitas kegiatan posyandu

Lintas Program :
1. KIA mengkonsulkan setiap kunjungan ibu hamil
2. Promkes melakukan penyuluhan di desa atau disekolah
3. Bidan desa fasilitasi dalam kegiatan di posyandu

Jombang, Januari 2019


Kepala UPTD Puskesmas
Bawangan Ploso

dr. Sri Mustikaning B. S


NIP. 196907142002122003

Anda mungkin juga menyukai