Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN GARUT

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS PAMULIHAN
Jalan Raya Pakenjeng Pamulihan Kode Pos 44168 - Garut
Email : pkmpamulihangrt@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS PAMULIHAN
NOMOR : 800 / / / PKM TAHUN 2019
TENTANG
BUDAYA MUTU DAN KESEHATAN PASIEN DALAM PELAYANAN
UPT PUSKESMAS PAMULIHAN

KEPALA UPT PUSKESMAS PAMULIHAN;

Menimbang : a. bahwa tenaga klinis perlu melakukan evaluasi terhadap perilaku dalam
pemberian pelayanan dan melakukan upaya perbaikan baik pada sistem
pelayanan maupun perilaku pelayanan yang mencerminkan budaya
keselamatan, dan budaya perbaikan pelayanan klinis yang berkelanjutan
maka perlu disusun keputusan tentang Budaya Mutu dan Keselamatan
Pasien dalam Pelayanan Klinis di Puskesmas;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan dimaksud huruf a, agar pelaksanaannya
dapat berdaya guna dan berhasil maka perlu penetapan keputusan kepala
UPT Puskesmas Pamulihan tentang Budaya Mutu dan Keselamatan Pasien
dalam Pelayanan Klinis di Puskesmas;
Mengingat : a. UU Nomor 36 Tahun 2009, tentang Kesehatan;
b. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 128 / Men.Kes /SK/II/2004 tentang
Kebijakan Dasar Puskesmas;
c. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 129 / Menkes / SK/II/2008 tentang
Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit;
d. Peraturan Menteri Kesehatan No. 1691 / MENKES / PER/VIII/2011
Tentang Keselamatan Pasien;
MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS PAMULIHAN TENTANG


PENERAPAN BUDAYA MUTU DAN KESELAMATAN PASIEN DALAM
PELAYANAN KLINIS DI PUSKESMAS.
PERTAMA : Penerapan budaya mutu dan keselamatan pasien merupakan kewajiban dan
tanggung jawab yang harus dilaksanakan oleh semua tenaga klinis di
puskesmas.
KEDUA : Penerapan budaya mutu dan keselamatan pasien merupakan kewajiban dan
tanggung jawab yang harus dilaksanakan oleh semua tenaga klinis di
puskesmas.
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian hari
terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka akan diadakan pembetulan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pamulihan
Pada tanggal : 18 April 2019
Kepala UPT Puskesmas Pamulihan

Jajang Koswara.S.Kep.Ners.S.IP
NIP. 19650109 198804 1 003
Lampiran : Keputusan Kepala UPT Puskesmas Pamulihan
Nomor : 800 / / / PKM / 2019
Tanggal : 18 April 2019

BUDAYA MUTU 5 R

1. Rapih dalam berpakaian dan bekerja


2. Ramah dalam melayani
3. Resik memelihara tempat kerja
4. Rajin dalam bekerja
5. Rawat pasien dengan sepenuh hati

Anda mungkin juga menyukai