Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Jalan tol adalah adalah jalan umum yang menjadi bagian sistem jaringan jalan
dan sebagai jalan nasional yang penggunanya diwajibkan membayar tol. jalan tol
berfungsi sebagai suatu konektivitas antar tempat yang diharapkan dapat mengurangi
kemacetan khususnya di kota besar. Untuk memenuhi fungsi tersebut, mutu
pelayanan tol menjadi salah satu syarat utama yang selalu dijaga.

Kualitas jalan tol merupakan salah satu indikator penyelenggaraan jalan tol
yang baik. pemenuhan standar penyelenggaraan jalan tol ini, tidak terlepas dari aspek
pemeliharaan jalan tol itu sendiri. sasaran pokok pemeliharaan jalan tol adalah
mewujudkan kinerja jalan tol yang memnuhi Standar Pelayanan Minimum (SPM).
Standar tersebut hanya akan terwujud apabila digunakan konsep yang baik dalam
pengelolaan pemeliharaan jalan tol. Setiap pengelola jalan tol memiliki metode
tersendiri untuk mengelola pemeliharaan jalan tol tersebut, serta mempertahankannya
agar sesuai dengan Standar Pelayanan Minimun (SPM) karena pada dasarnya
pemeliharaan jalan tol yang baik dapat memperpanjang umur pakai jalan tol dengan
kondisi yang baik.

Beban berlebih, adalah salah satu faktor penyebab utama kerusakan perkerasan
jalan, juga jumlah lintasan beban berat (truk bermuatan) yang tidak terdeteksi secara
tepat dalam perhitungan lalu lintas, yang mana hal tersebut merupakan salah satu data
masukan utama pada sistem perancangan, sehingga yang terjadi di lapangan agak
berbeda dengan yang direncanakan. Penelitian dilakukan dengan cara mengumpulkan
data sekunder, berupa data lalu lintas dan kondisi lapangan.

Adapun tinjauan yang menarik perhatian penulis adalah mengenai Jalan Tol
sehingga penulis bermaksud untuk membuat Laporan Kerja Praktek ini dengan Judul

1
2

“Operasional dan Pemeliharaan pada ruas Jalan Tol BOCIMI SEKSI I CIAWI -
CIGOMBONG”.

1.2 Tujuan PKL


a) Mahasiswa memperoleh kesempatan untuk belajar di luar kampus;
b) Mahasiswa dapat menerapkan teori-teori yang diajarkan selama
perkuliahan ke dalam lingkup pekerjaan yang nyata;
c) Mahasiswa dapat mengenal pelaksanaan dan proses pekerjaan
pemeliharaan Jalan Tol.
d) Mahasiswa dapat menambah pengetahuan dibidang perencanaan,
pemeliharaan dan pelaksaan di lapangan;
e) Mahasiswa dapat membandingkan antara teori yang didapat dari kampus
dengan praktek di lapangan.

1.3 Manfaat PKL

Laporan tugas akhir ini diharapkan dapat bermanfaat bagi penyusun, pembaca,
kampus Sarjana Teknil Sipil Universitas NusaPutra dan PT. TRANS JABAR TOL.
Manfaat yang penyusun harapkan adalah sebagai berikut ini.

a) Manfaat Bagi Penyusun


Menambah wawasan dan pengalaman mengenai proses pemeliharaan dan
operasional pekerjaan di jalan TOL BOCIMI SEKSI I.
b) Manfaat Bagi Pembaca
Memberikan informasi dan pengetahuan yang bermanfaat kepada pembaca.
c) Manfaat Bagi kampus Universitas NusaPutra.
Menjadi referensi bahan ajar untuk menunjang materi perkuliahan di
kampus.
d) Manfaat Tugas akhir bagi PT. TRANS JABAR TOL
Menjadi masukan untuk evaluasi dalam analisa perencanaan dan proses
pelaksanaan proyek di lapangan.

Anda mungkin juga menyukai