Anda di halaman 1dari 1

TVHaji.

net – Sebagai rangkaian dari persiapan keberangkatan jamaah haji tahun 2020,
Dinas Kesehatan Kabupaten Bungo Provinsi Jambi telah mengambil insiatif lebih awal
untuk melaksanakan pemeriksaan kesehatan fisik dan kesehatan jiwa.

Dari pemeriksaan kedua hal itu, kemudian dilanjutkan dengan pengukuran kebugaran
calon jamaah haji yang diikuti oleh 150 orang calon jamaah haji Kabupaten Bungo.
Drs H. Ridwan Is selaku Sekretaris daerah Kabupaten Bungo mewakili
Bupati mengatakan kegiatan ini adalah kegiatan pemerintah yang dilaksanakan untuk
masyarakat dalam rangka meningkatkan kesejahteraan terutama kesehatan
calon jemaah haji.
Ridwan juga menyampaikan terimakasih kepada Zulfikar Achmad dari Komisi IX DPT-
RI yang turut hadir di tengah masyarakatnya. Diharapkan dengan kegiatan ini yang
dilakukan lebih awal jemaah haji akan dapat melaksanakan ibadahnya di Tanah Suci
dengan baik dan lancar.

H. Zulfikar Achmad mengatakan agar jamaah haji tetap menjaga kesehatan dengan,
“Seringlah minum air Zamzam, jangan sampai kesasar dan jangan sampai sakit apalagi
meninggal di sana, Kalau nggak sehat apapun ibadahnya nggak biso dilakukan,”
tuturnya seperti dilansir website Puskes Haji.

Acara Pemeriksaan Kesehatan dan Pengukuran Kebugaran ini juga dirangkai dengan
kegiatan Sosialisasi Kesehatan Haji di Aula Gedung SKB Kabupaten Bungo yang diisi
dengan penyuluhan kesehatan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bungo, dr H
Syafaruddin Matondang, MPH, dan pengantar manasik haji oleh H. M. Iqbal SAg,
MHum, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bungo. (brnews/alfa).

Anda mungkin juga menyukai