Anda di halaman 1dari 17

BUPATI SUMBAWA

PENGUMUMAN
NOMOR : 810/1662/BKPP/2018

TENTANG

PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DI LINGKUNGAN PEMERINTAH


KABUPATEN SUMBAWA TAHUN ANGGARAN 2018

Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan


Reformasi Birokrasi Nomor 502 Tahun 2018 Tanggal 30 Agustus 2018 tentang
Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kabupaten Sumbawa
Tahun Anggaran 2018, maka Pemerintah Kabupaten Sumbawa akan mengadakan
seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil dalam jabatan dan kualifikasi
pendidikan sebagaimana lampiran pengumuman ini.

I. PERSYARATAN
1. Warga Negara Indonesia yang memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan
persyaratan jabatan yang dibutuhkan;
2. Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 35 (tiga puluh
lima) tahun pada saat pendaftaran sesuai dengan tanggal lahir yang tertera
pada Ijazah;
3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan
pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena
melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;
4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri
atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia,
anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, Pegawai BUMN/BUMD atau
diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
5. Tidak berkedudukan sebagai Calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional
Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;
6. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik
praktis;
7. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan;
8. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar;
9. Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika dan obat-obat terlarang
atau sejenisnya;
10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik
Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah;
11. Untuk jenis pelamar formasi umum dengan persyaratan :
a. Pelamar merupakan lulusan dari Perguruan Tinggi dan Program Studi
terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-
PT) pada saat kelulusan, dibuktikan pada ijazah.
b. Bagi pelamar lulusan dari Perguruan Tinggi dan Program Studi
terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-
PT) yang pada ijazah tidak tercantum akreditasi harus dibuktikan
dengan surat keterangan dari pimpinan Perguruan Tinggi yang
menyatakan bahwa pada saat kelulusan, Perguruan Tinggi dan Program
Studi telah terakreditasi dengan menyebutkan nomor dan tahun
akreditasi;

12. Untuk jenis pelamar formasi Khusus:


a. Pelamar Eks Tenaga Honorer Kategori-II (Tenaga Guru) dengan
persyaratan:
1) Pelamar berusia paling tinggi 35 tahun pada tanggal 1 Agustus 2018,
masih aktif bekerja secara terus-menerus sampai sekarang;
2) Minimal berijazah Sarjana (S-1), diperoleh sebelum 3 November 2013;
3) Memiliki tanda bukti nomor ujian Tenaga Honorer Kategori II Tahun
2013,
b. Pelamar Disabilitas yaitu Tuna Daksa khusus cacat kaki dengan kriteria
mampu melaksanakan tugas seperti menganalisa, mengetik,
menyampaikan buah pikiran dan berdiskusi serta mampu berjalan
dengan atau tanpa menggunakan alat bantu jalan dengan persyaratan :
1) Pelamar merupakan lulusan dari Perguruan Tinggi dan Program
Studi terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan
Tinggi (BAN-PT) pada saat kelulusan dibuktikan pada ijazah;
2) Bagi pelamar lulusan dari Perguruan Tinggi dan Program Studi
terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi
(BAN-PT) yang pada ijazah tidak tercantum akreditasi harus
dibuktikan dengan Surat Keterangan dari pimpinan Perguruan Tinggi
yang menyatakan bahwa pada saat kelulusan, Perguruan Tinggi dan
Program Studi telah terakreditasi dengan menyebutkan nomor dan
tahun akreditasi;
3) Melampirkan Surat Keterangan Dokter yang menerangkan
jenis/tingkat disabilitasnya;
13. Pelamar yang memiliki ijazah pendidikan dari Universitas Luar Negeri wajib
memiliki surat penyetaraan ijazah yang dilegalisir yang dikeluarkan oleh
Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementerian Riset,
Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti).

II. TATA CARA PENDAFTARAN


1. Pelamar mengunggah dokumen persyaratan melalui website
https://sscn.bkn.go.id terdiri dari :
a. Surat lamaran yang ditujukan kepada Bupati Sumbawa di Sumbawa
Besar, bermaterai Rp. 6.000 dan ditandatangani dengan pena bertinta
hitam (format surat lamaran dapat diunduh melalui website
http://bkpp.sumbawakab.go.id);
b. Hasil scan Ijazah dan transkrip nilai ijazah asli;
c. Surat Keterangan dari pimpinan Perguruan Tinggi yang menyatakan
bahwa pada saat kelulusan, Perguruan Tinggi dan Program Studi telah
terakreditasi dengan menyebutkan nomor dan tahun akreditasi dan bagi
lulusan dari Universitas Luar Negeri melampirkan bukti penyetaraan
ijazah;
d. Hasil scan Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli atau Surat Keterangan telah
melakukan perekaman Data Kependudukan;
e. Hasil scan pas foto terbaru berlatar belakang warna merah;
f. Swafoto (Foto Selfie) dengan memegang KTP dan kartu informasi akun;
g. Hasil scan kartu ujian Tenaga Honorer Kategori II tahun 2013, dapat
dicetak melalui website https://helpdesk.bkn.go.id/sscn;
h. Surat Pernyataan yang menyatakan masih aktif bekerja secara terus-
menerus sampai sekarang (khusus untuk Eks Tenaga Honorer Kategori
II), Format surat pernyataan dapat diunduh melalui website
http://bkpp.sumbawakab.go.id;
i. Hasil scan Surat Tanda Registrasi (STR) asli yang masih berlaku (khusus
untuk pelamar Tenaga Kesehatan);
j. Hasil scan Surat Keterangan Dokter (khusus untuk pelamar Disabilitas).

2. Pendaftaran dan unggah dokumen persyaratan dilakukan secara online


melalui website https://sscn.bkn.go.id, dengan menggunakan Nomor Induk
Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Nomor Kartu
Keluarga (NKK);
3. Informasi lengkap tentang Petunjuk Pendaftaran dapat dilihat atau
diunduh melalui website http://bkpp.sumbawakab.go.id;
4. Setelah melakukan pendaftaran dan unggah dokumen pada website
https://sscn.bkn.go.id, pelamar wajib mengirimkan dokumen fisik:
a. Surat Lamaran asli;
b. Fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai Ijazah yang telah dilegalisir;
c. Surat Keterangan dari pimpinan Perguruan Tinggi yang menyatakan
bahwa pada saat kelulusan, Perguruan Tinggi dan Program Studi telah
terakreditasi dengan menyebutkan nomor dan tahun akreditasi dan bagi
lulusan dari Universitas Luar Negeri melampirkan bukti penyetaraan
ijazah;
d. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Keterangan telah
melakukan rekaman kependudukan yang dikeluarkan oleh Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).
e. Pas foto terbaru berlatar belakang warna merah berukuran 3 x 4 cm
sebanyak 3 lembar dibaliknya ditulis nama dan tanggal lahir;
f. Bukti pendaftaran secara online;
g. Kartu ujian Tenaga Honorer Kategori II Tahun 2013 (khusus untuk Eks
Tenaga Honorer Kategori II);
h. Asli Surat Pernyataan masih aktif bekerja secara terus-menerus sampai
sekarang (khusus untuk Eks Tenaga Honorer Kategori II);
i. Fotokopi Surat Tanda Registrasi (STR) yang dilegalisir (khusus untuk
Tenaga Kesehatan);
j. Fotokopi Surat Keterangan Dokter (khusus untuk pelamar Disabilitas).
Semua dokumen dimasukkan ke dalam map dengan ketentuan:
- Tenaga Guru map warna biru
- Tenaga Kesehatan map warna merah
- Tenaga Teknis dan Disabilitas map warna kuning
- Eks Tenaga Honorer Kategori II (Tenaga Guru) map warna hijau
Kemudian dimasukkan ke dalam amplop warna coklat dikirim melalui
PT. Pos Indonesia dengan mencantumkan nama jabatan yang dilamar pada
pojok kiri atas amplop lamaran ditujukan kepada :

BUPATI SUMBAWA
up. Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan
Kabupaten Sumbawa
Jalan Garuda Nomor 103 Sumbawa Besar Kode Pos 84312

5. Penerimaan dokumen paling lambat tanggal 10 Oktober 2018 (cap pos) dan
diterima oleh panitia di Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan
Kabupaten Sumbawa paling lambat tanggal 12 Oktober 2018.

III. TAHAPAN SELEKSI


Tahapan Seleksi meliputi :
a. Seleksi Administrasi
Kelulusan seleksi administrasi didasarkan pada hasil verifikasi dokumen yang
dikirim kepada tim pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah
Kabupaten Sumbawa tahun 2018. Adapun kelulusan seleksi administrasi
akan diumumkan pada website http://bkpp.sumbawakab.go.id,
b. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) menggunakan Computer Asissted Test (CAT)
yang meliputi ujian:
- Tes Karakteristik Pribadi (TKP);
- Tes Intelegensi Umum (TIU);
- Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).
Kelulusan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) didasarkan pada bobot dan nilai
passing grade yang diatur dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur
Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 37 Tahun 2018 tentang Nilai Ambang
Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun
2018. Pengumuman kelulusan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) akan
diumumkan pada website http://bkpp.sumbawakab.go.id,
c. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)
1) Peserta Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) adalah peserta yang lulus
Seleksi Kompetensi Dasar (SKD);
2) Jumlah peserta yang dapat mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)
paling banyak 3 (tiga) kali jumlah kebutuhan pada masing-masing
Jabatan berdasarkan peringkat nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD);

Anda mungkin juga menyukai