Anda di halaman 1dari 2

PROSEDUR TRANSFER KARYAWAN

No. Dokumen No. Revisi Halaman


Rumah Sakit
018/ProKer/GEN.hrd/01
018/ProKer/GEN.hrd/01/2019 -1- 1 dari 2
Cinta Kasih Tzu Chi
Ditetapkan
Direktur,
Tanggal Terbit
PROSEDUR TETAP
02/01/2019

dr. Tonny Christianto Ms.,Sp.B.,MM

Transfer Karyawan adalah perubahan posisi / jabatan / unit / lokasi pekerjaan


yang dilakukan secara horizontal pada level yang sama (rotasi) maupun
verti
vertikal pada level yang berbeda (promosi / demosi) dalam suatu organisasi,
PENGERTIAN baik di dalam unit yang sama maupun lintas unit. Dapat dilakukan atas dasar
permohonan karyawan sendiri dengan pertimbangan alasan mendesak
ataupun karena keputusan manajemen rumah sakit dengan
mempertimbangkan adanya kebutuhan karyawan di unit tertentu.

Tujuan Transfer adalah untuk :


1. Memaksimalkan produktifitas karyawan yang bersangkutan.
2. Mencapai komposisi seimbang di unit terkait dengan keahlian dan porsi
kerja yang ada.
3. Menambah atau memaksimalkan pengetahuan pekerja yang dipindahkan.
TUJUAN 4. Meminimalisir rasa bosan yang timbul.
5. Sebagai rangsangan minat karyawan untuk meniti jenjang karir yang lebih
tinggi.
6. Menjadi pendorong semangat bersaing yang sehat di tempat kerja.
7. Menyinkronkan pekerjaan dengan kondisi fisik pekerja.

Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Cinta Kasih Tzu Chi nomor :
KEBIJAKAN 075/SK/DIR/12/2018Tentang Kebijakan Pelayanan Rumah Sakit Cinta Kasih
075/SK/DIR/12/2018Tentang
Tzu Chi.
1. Apabila kebutuhan transfer datang dari karyawan sendiri dengan adanya
alasan mendesak maka karyawan dapat menyampaikan permohonan
lisan kepada kepala unitnya, yang nantinya akan diteruskan kepada
manager terkait.
2. Kepala Unit dan Manager terkait melakukan pengkajian alasan yang
diajukan dan mempertimbangkan adanya kebutuhan karyawan di unit
lain.
3. Apabila alasan disetujui dan terdapat kebutuhan karyawan di unit lain
yang sesuai, maka akan dilakukan Penilaian Kinerja karyawan terkait.
4. Terdapat kebutuhan rumah sakit untuk karyawan di salah satu unit
tertentu yang dapat dipenuhi dengan dilakukan transfer karyawan internal,
PROSEDUR
maka akan dilakukan Penilaian Kinerja Karyawan yang direncanakan
untuk dipindahkan.
5. Untuk transfer yang sifatnya perpindahan jabatan secara horizontal pada
level yang sama, maka manajer terkait mengajukan Form Permintaan
Transfer
ansfer kepada Manajer HRD untuk melakukan Rotasi.
6. Untuk transfer yang sifatnya perpindahan jabatan secara vertical ke level
yang lebihih tinggi (promosi) ataupun ke level yang lebih rendah (demosi)
maka manajer terkait mengajukan Form Permintaan Transfer dengan
persetujuan dari Direktur.
7. Formulir Permintaan Transfer dapat diajukan kepada HRD minimal 1
bulan sebelum tanggal efektif dilakukannya
kannya transfer.
PROSEDUR TRANSFER KARYAWAN

No. Dokumen No. Revisi Halaman


Rumah Sakit
018/ProKer/GEN.hrd/01/2019 -1- 2 dari 2
Cinta Kasih Tzu Chi
8. Bagian HRD akan membuat Surat Keputusan Transfer, baik Rotasi,
Promosi, maupun Demosi.
9. Manajer HRD akan melakukan pemanggilan karyawan terkait dan
menyampaikan Surat Keputusan Transfer.
10. Transfer dapat dilakukan setelah karyawan menandatangani Surat
Keputusan Transfer.

UNIT TERKAIT Setiap Kepala Unit Kerja dan Kepala Departemen

Anda mungkin juga menyukai