Anda di halaman 1dari 5

Latihan Soal IPS bab 1“ASEAN”

Kelas VIII Semester 1

Pilihlah Jawaban yang tepat A, B, C, atau D!!!


1. Negara negara ASEAN berperan menjaga keseimbangan lingkungan hidup. Kondisi ini terkait
dengan karakteristik alam berupa....
a. Banyaknya perbukitan
b. Luasnya hutan tropis
c. Letaknya strategis
d. Lebarnya sungai
2. Kawasan asia tenggara terletak pada 28`LU-11`LS. Posisi tersebut menyebabkan sebagian besar
wilayah memiliki.....
a. Iklim tropis
b. Gunung api aktif
c. Iklim subtropis
d. Kelembaban udara rendah
3. Laos terletak pada 14`LU-22`LU. Sementara itu, Filiphina terletak pada 5`LU-21`LU. Melihat
posisi geografis tersenut dapat disimpulkan bahwa keduanya memiliki persamaan....
a. Kenampakan alam
b. Potensi tambang
c. Bentuk wilayah
d. Kondisi iklim
4. Negara negara ASEAN terletak di jalur lalu lintas perdagangan dunia. Posisi tersebut
mengakibatkan....
a. Negara negara ASEAN menjadi daerah tujuan wisata
b. Tingkat perekonomian negara negara ASEAN berkembang pesat
c. Negara lain bebas memasuki negara negara ASEAN
d. Hubungan politik di ASEAN terlaksana
5. Indonesia dan Malaysia memiliki kenampakan alam yang hampir sama. Akan tetapi, kenampakan
alam di Indonesia lebih beragam karena....
a. Indonesia dilalui Sirkum Maditerania
b. Letak lintang Malaysia lebih tinggi darpada Indonesia
c. Indonesia dipengaruhi posisi benua Australia
d. Curah hujan wilayah Indonesia lebih stabil
6. Indonesia merupakan negara kepulauan. Wilayah perairan sangat luas sehingga batas antar negara
dilaut kurang jelas. Kondisi tersebut berdampak pada....
a. Perpindahan penduduk secara ilegal
b. Perebutan sumber daya minyak
c. Rawan terjadi pelanggaran batas negara
d. Beresiko mengalami pencmaran laut
7. Sebagian besar negara negara ASEAN beriklim tropis, salah satunya Indonesia. Keuntungan yang
diperoleh Indonesia dengan kondisi tersebut adalah....
a. Memiliki keragaman jenis flora
b. Mengalami musim dingin sepanjang tahun
c. Medapat kesempatan melihat Aurora
d. Memiliki deretan pegunungan
8. Indonesia memiliki perairan yang luas. Upaya mengotimalkan potensi tersebut yaitu...
a. Mengekspor olahan sumber daya laut
b. Mengeksploitasi kekayaan dasar laut
c. Menggunakan kapal impor untuk transportasi
d. Membuat kawasan konservasi laut
9. Singapura beriklim tropis. Akan tetapi, aktivitas pertanian terhambat karena keterbatasan lahan.
Kondisi tersebut diatasi dengan mengupayakan....
a. Budi daya tanaman organik
b. Sistem pertanian vertikal
c. Pembukaan lahan pertanian baru
d. Pemulihan kembali lahan kritis
10. Pada bulan Desember Indonesia mengalami musim hujan. Pada waktu yang sama Myanmar
bagian utara mengaalaami musim....
a. Hujan
b. Kemarau
c. Dingin
d. Panas
11. Warga Brunei Darussalam ingin pergi ke Vietnam. Dia menempuh jalur laut melalui....
a. Samudra hindia
b. Laut china selaatan
c. Laut andaman
d. Samudra pasifik
12. Suatu negara dapat diketahui lokasinya pada peta berdasarkan letak geografis dan posisi
geografis. Letak geografis Asia Tenggara menunjukan bahwa wilayah tersebut...
a. Berada diantara samudra pasifik dan samudra hindia
b. Berimpitan dengan benua bagian eropa
c. Dilalui jalur gunung api aktif
d. Terdapat iklim tropis
13. Laut Adaman dan teluk Thailand memiliki bentuk hampir sama. Persamaan tersebut ditunjukan
oleh...
a. Kenampakan pantai berupa batu karaang
b. Tebing terjal berbatu
c. Laut menjorok ke darat
d. Daratan menjorok ke laut
14. Asia Tenggara terletak pada posisi strategis. Potensi ini memberikan keuntungan bagi Asia
Tenggara karenaa...
a. Meningkatnya arus perdagangan internasional
b. Meningkatnya jumlah penduduk urban
c. Meningkatnya keragaman budaya
d. Menambah permintaan produk luar negeri
15. Indonesia membagi wilayahnya menjadi 3 pembagian waktu. Tiga waktu tersebut adalah Waktu
Indonesia Barat (WIB). Waktu Indonesia Tengah (WITA). Waktu Indonesia Timur (WIT).
Pernyataan yang sesuai dengan kondisi tersebut adalaah...
a. Padang mengalami senja lebih awal daripada Papua
b. Sulawesi Tenggara dan Maluku selisih satu jam
c. Pontianak dan Bnegkulu adalaah daerah berwaktu
d. Matahari terbit di Kalimantan Tengah terlebih dahulu daripadaa di Bali
16. Bencana dapat disebabkan oleh faktor manusia, seperti kerusuhan dan peperangan. Keadaan
tersebut menjadi faktor pengahambat kerja sama antarnegara karena....
a. Daya beli konsumen rendah
b. Akses distribusi kebutuhan pokok terhambat
c. Kegiatan produksi tidak beerjalan lancar
d. Kondisi negar tidak aman dan tidak stabil
17. Perbedaan mata uang menjadi salah satu hambatan kerjasama antar negara ASEAN.
Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan cara...
a. Menjalin kesepakatan kerjasama antar negara melalui pertemuan langsung
b. Pembeli (importir) membayar dengan mata uang penjual (eksportir)
c. Penjual(eksportir) menerima mata uang apapun dari pembeli (importir)
d. Penetapan mata uang sebagai standart internasional
18. ASEAN menjadi pangsa pasar potensial bagi Amerika, Tiongkok, dan Eropa. Agar kondisi
ekonomi ASEAN lebih mandiri dan tiak kalah bersaing perlu adanya...
a. Peraturan perdagangan antar negara ASEAN
b. Penguatan stabilitas ekonomi regional ASEAN
c. Kebijakan yang mendorong berkembangnya industri di negara ASEAN
d. Agenda pasar bebas untuk mendorong setiap negaara ASEAN menjadi yaang terbaik
19. Komite Pengembangan Sosial ( Committee on Social Development) merupakan salah satu bentuk
kerja sama yang disepakati antar negara ASEAN. Komite ini berperan dalam upaya...
a. Meningkatkan kerja sama dalam menanggulangi masalah kependudukan
b. Meningkatkan kerja sama dalam bidang penanggulangan bencana
c. Menjaga perdamaian dan kerukunan di kawasan Asia Tenggara
d. Meningkatkan kerjasama bidang perdagangan
20. Kerjasama pendidikan delaksanakan antara Vietnam dan Thailand. Thailand membuka jurusan
bahasa Vietnam di beberapa universitas. Kebijakan tersebut diterapkan karena pengaruh dari...
a. Peningkatan perekonomian sehingga peluang kerja di Vietnam cukup besar
b. Penguasaan bahasa Vietnam memudahkan mempelajari budaya dan adat istiadat Vietnam
c. Memudahkan komunikasi ketika ada pertemuan antara Vietnam dna Thailand
d. Memperat jalinan kerjasama antara Vietnam dan Thailand
21. Hingga tahun 2011 lebih dari seratus siswa SMK di Indonesia mengikuti program Student
Mobillity. Program tersebut menguntungkan Indonesia karena...
a. Membangun optimisme siswa SMK dan mrningkatkan sumber daya manusia terampil yang
berkualitas
b. Meningkatkan peluang kerja ke negara negara ASEAN
c. Memciptakaan pemuda yaang terampil dan berpengetahuan luas
d. Meningkatkan pengalaman keja pelajar
22. ASEAN Erat dibangun pada tahun 2007 untuk menangani masalah bencana. Aktivitas taanggap
darurat ASEAN Erat adalaah...
a. Mengoordinasi, memobilisasi sumber daya, dan memfasilitasi bantuan kemanusiaan
b. Merespon bencana alam di dalam maupun di luar Asia Tenggara
c. Mengoordinasi penanganan wilayah saat terjadi bencana
d. Menangani kondisi wilayah pasca bencana
23. Pembentukan MEA bertujuan meningkatkan stabilitas perekonomian di kawasan Asia Tenggara,
tentunya agar terjadi penguatan ekonomi negara negara ASEAN. Penguatan ekonomi regional
tersebut diharapkan dapat...
a. Meningkaatkan taraf kehidupan negara negar ASEAN
b. Meningkatkan nilai jual produk negara negara ASEAN
c. Meningkatkan daya saing antar negara negara ASEAN
d. Meningkatkan ekspor dan impor antarnegara ASEAN
24. Pada perkembangannya kadang terjadi pertentangan di kawasan Asia Tenggara karena perbedaan
kepentingan. Akibatnya, kondisi sosial yang terjadi antarnegara ASEAN adalah...
a. Terjadi dinaamika jumlah penduduk
b. Muncul berbagai masalaah kemanusiaan
c. Sulitnya melakukan perdagangan internasional
d. timbul interaksi sosial seperti simpati dan empati
25. masalah sengketa prbatasan wilayah muncul di beberapa negara ASEAN. Permasalahan tersebut
dapat diatasi dengan cara...
a. melakukan ultimatum ntarnegara ASEAN
b. memahami perbatasan antarnegara
c. memaksakan pendapat mengenai perbatasan negara
d. melakukan diplomasi atau perundingan antar negara
26. pembentukan MEA membuka peluang tenaga kerja asing untuk mengisi berbagai profesi di
Indonesia. Dampak negatif terhadap angkatan kerja di Indonesia adalah...
a. semakin tinggi daya saing pada penyiapan sumber daya manusia
b. semakin kecil peluang angkatan kerja Indonesia dalam mendapatkan pekerjaan.
c. Mendorong semangat tenaga kerja Indonesia untuk meningkatkan kualitas kinerja
d. Semakin besar peluang tenaga kerja asing untuk mengisi profesi di Indonesia yang masih
kekurangan sember daya manusia
27. Kesepakatan diberlakukan MEA bertujuan agar daya saing negara negara ASEAN meningkat.
Selain itu, agar kawasan Asia Tenggara dapat...
a. Meningkatkan jumlah investasi asing
b. Meningkatkan jumlah lapangaan pekerjaan
c. Meningkatkan kerjasama ekspor dan impor
d. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia
28. Masalah kemanusiaan di kawasan Asia Tenggara menyebabkan adanya pengungsi dari negara
tetangga. Migrasi tersebut berpengaruh terhadap...
a. Munculnya pertentangaan di daerah tujuan
b. Jumlah lahan di daerah tujuan
c. Lapangaan pekerjaan di daerah tujuan
d. Dinamikaa jumlah penduduk dari daerah asal dan daerah tujuan
29. Pualu Sipadan dan Ligitan yang seharusnya milik Indonesia di iklaim oleh Malaysia. Mahkamah
Internasional mengabulkan iklaim Malaysia. Keputusan Mahkamah Internasional tersebut dapat
menjadi pelajaran bagi bangsa Indonesia untuk...
a. Melakukan inventarisasi batas wilayah
b. Melakukan patroli di daerah perbatasan
c. Menetapkan peraturan tetap di daerah perbatasan
d. Melakukan pembanguan pos keamanan baatas wilayah

Anda mungkin juga menyukai