Anda di halaman 1dari 2

TRANSMISI SINAPS

Abstrak

Sinaps berfungsi sebagai suatu dioda yang mentransmisikan potensial aksi dari
membran pre-sinaps menuju ke memran post-sinaps melewati suatu celah sinaps.
Membran pre-sinaps mengandung vesikel-vesikel yang berisi neurotransmiter
serta memiliki mekanisme pompa re-uptake untuk mengembalikan
neurotransmiter ke dalam aksoplasma pre-sinaps. Membran presinaps juga
mengandung voltage-gated ion channels. Transmisi sinyal apda sinaps dimulai
ketika potensial aksi mencapai voltage-gated ion channels. Depolarisasi
menimbulkan masuknya ion kalsium melewati saluran ionnya. Ion kalsium ini
akan berikatan dengan suatu protein khusus yang disebut release apparatus pada
akson dan vesikel di membran pre-sinaps. Ketika mencapai terminal akson,
potensial aksi membebaskan zat kimia perantara yang mengubah aktivitas sel-sel
tempat neuron bersangkutan berahir. Neuron dapat berakhir di salah satu dari tiga
struktur berikut: otot, kelenjar, atau neuron lain. Karena itu, bergantung pada
tempat berahirnya, neuron dapat menyebabkan sel otot berkontraksi, sel kelenjar
mengeluarkan sekresinya, neuron lair menyalurkan pesan listrik di sepanjang jaras
saraf, atau fungsi tertentu lainnya. Jika berakhir di otot atau kelenjar, neuron
dikatakan menyarafi, atau memasok, struktur tersebut. Kalsium akan memicu
terjadinya fusi vesikel ke dalam membran dan pelepasan neurotransmiter pada
celah sinaps melalui proses eksositosis. Kalsium yang terdapat pada cairan
ekstraseluler merupakan suatu syarat penting dalam proses pelepasan
neurotransmiter sebagai respon adanya suatu potensial aksi. Efek kerja kalsium
dapat dihambat oleh magnesium. Neurotransmiter pada celah sinaps akan
berikatan dengan reseptor yang ada pada membran post-sinaps. Area pengikatan
ini merupakan bagian eferen dari suatu potensial aksi yang selanjutnya akan
diteruskan ke sel neuron lainnya. Pada membran post-sinaps terdapat berbagai
jenis reseptor dan protein struktural yang berperan dalam mempertahankan
homeostasis sinaps.
Kata Kunci: Sinaps, neurotransmiter, elektrik.
Abstract

Synapse functions as a diode that transmits the action potential from the pre-
synaptic membrane to the post-synapse membrane through a synapse gap. Pre-
synaptic membranes contain vesicles that contain neurotransmitters and have a
re-uptake pump mechanism to restore neurotransmitters into the pre-synaptic
axes. Presynaptic membranes also contain voltage-gated ion channels. The signal
transmission to the synapse starts when the action potential reaches voltage-gated
ion channels. Depolarization causes the entry of calcium ions through the ion
channel. These calcium ions will bind to a special protein called the release
apparatus in the axons and vesicles in the pre-synaptic membrane. When it
reaches the axon terminal, the action potential frees an intermediate chemical
that changes the activity of the cells where the neuron concerned ends. Neurons
can end up in one of the following three structures: muscles, glands, or other
neurons. Therefore, depending on where it is born, neurons can cause muscle
cells to contract, glandular cells secrete secretions, lair neurons deliver electrical
messages along nerve pathways, or certain other functions. If it ends in a muscle
or gland, the neuron is said to be supplying, or supplying, that structure. Calcium
will trigger the fusion of vesicles into the membrane and the release of
neurotransmitters in the synaptic cleft through the process of exocytosis. Calcium
contained in extracellular fluid is an important requirement in the process of
releasing neurotransmitters in response to an action potential. The working effect
of calcium can be inhibited by magnesium. Neurotransmitters in the synaptic cleft
will bind to the receptors in the post-synapse membrane. This binding area is an
efferent part of an action potential which will then be transmitted to other neuron
cells. In the post-synapse membrane there are various types of receptors and
structural proteins that play a role in maintaining synaptic homeostasis.

Keywords: Synapse, neurotransmitters, electric.

Anda mungkin juga menyukai